Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search
Journal : Budimas : Jurnal Pengabdian Masyarakat

MENCIPTAKAN STRATEGI PEMASARAN BERKELANJUTAN PADA UKM Rodhiah, Rodhiah; Valentina, Valentina
BUDIMAS : JURNAL PENGABDIAN MASYARAKAT Vol. 6 No. 1 (2024): BUDIMAS : Jurnal Pengabdian Masyarakat
Publisher : LPPM ITB AAS Indonesia Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pemasaran Berkelanjutan menekankan kepada aktivitas pemasaran yang bertanggung jawab secara sosial dan lingkungan, yang dapat memenuhi kebutuhan konsumen dan pelaku bisnis atau perusahaan, pada saat yang bersamaan tetap menjaga dan meningkatkan kemampuan generasi mendatang untuk dapat memenuhi kebutuhan. Mitra kegiatan bergerak dalam usaha kuliner yang berlokasi di Jambi. Dalam kegiatan nya menghadap masalah terutama dalam hal pemasaran berkelanjutan. PKM bertujuan membantu mitra dalam upaya meningkatkan pengetahuan tentang pemasaran berkelanjutan yang mampu meningkatkan keunggulan bersaing. Metode kegiatan dilakukan dengan pelatihan terkait dengan pemasaran berkelanjutan tentang bagaimana mitra berhubungan dengan lingkungan dan kepentingan nya. Strategi ini juga membantu mitra meningkatkan loyalitas merek, meningkatkan kepuasan karyawam, mencapai kepatuhan terhadap peraturan serta meningkatkan keuntungan. Pelatihan dilakukan secara daring. Hasil kegiatan menunjukkan, pelatihan tentang strategi pemasaran berkelanjutan sudah dilaksanakan dengan lancaar, pelaksanaannya melalui zoom dan dibantu 2 mahasiswa. Mitra dapat memahami strategi pemasaran keberlanjutan dalam memasarkan produk yang dijual. Luaran PKM berupa publikasi ke jurnal dan HKI. Key word: pemasaran berkelanjutan, pelatihan, UKM
PELATIHAN MENGELOLA INFORMASI PEMASARAN Rodhiah, Rodhiah; Bravo, Christiandinata Tjandra; Valentina, Valentina
BUDIMAS : JURNAL PENGABDIAN MASYARAKAT Vol. 6 No. 1 (2024): BUDIMAS : Jurnal Pengabdian Masyarakat
Publisher : LPPM ITB AAS Indonesia Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan kegiatan PKM adalah memberikan bekal pengetahuan tentang mengelola informasi pemasaran dalam menjalankan sebuah usaha. Mitra yang dijadikan tempat kegiatan adalah UKM yang bergerak dalam bidang kuliner aksena snack merupakan usaha yang bergerak di bidang cemilan stik. Pemilik usaha bernama Thiur Maita Lubis. Lokasi mitra terdapat di Kota Jambi. Kegiatan PKM didasarkan pada observasi awal pada mitra, dimana mitra belum mendapatkan pembekalan tentang mengelola sistem informasi pemasaran, sehingga masih lemahnya mitra dalam memahami pelanggan . Metode pelaksanaan kegiatan adalah pelatihan melalui zoom meeting. Adapun terkait materi yang ingin disampaikan ke mitra disajikan dalam bentuk PPT. Materi yang terkait diberikan ke mitra adalah tentang sistem informasi pemasaran yang digunakan perusahaan untuk mengumpulkan, menganalisis, dan menilai informasi yang didapat dari pelanggan yang kemudian diolah menjadi wawasan pelanggan yang menjadi dasar pengambilan keputusan mitra. Hasil kegiatan dari PKM ini diharapkan dapat meningkatkan pengetahuan mitra dalam meningkatkan keberadaan pelanggan secara berkelanjutan pada tempat usaha mitra. Kata kunci: sistem informasi pemasaran, pelatihani, mitra, wirausaha