Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search
Journal : Relativitas : Jurnal Riset Inovasi Pembelajaran Fisika

TINJAUAN PERSEPSI TARUNA TEKNIKA TERKAIT ANALISIS PENTINGNYA MEMPELAJARI FISIKA TERAPAN DALAM PROGRAM STUDI TEKNIKA Lusiani, Lusiani
Relativitas: Jurnal Riset Inovasi Pembelajaran Fisika Vol. 7 No. 2 (2024): Jurnal Riset Inovasi Pembelajaran Fisika
Publisher : Department of Physics Education, Faculty of Teacher Training and Education, UNIVERSITAS MA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29103/relativitas.v7i2.19113

Abstract

Kegiatan belajar mengajar didukung beragam faktor, baik internal maupun eksternal. Faktor internal dapat berasal dari diri sendiri yakni peserta didik, sedangkan faktor eksternal berasal dari luar diri peserta didik. Faktor yang berasal dari diri peserta didik yakni salah satunya berupa persepsi. Persepsi untuk mempelajari materi tertentu merupakan hal yang dapat menentukan tercapainya tujuan pembelajaran, sehingga penulis tertarik menyampaikan Tinjauan Persepsi Taruna Teknika Terkait Analisis Pentingnya Mempelajari Fisika Terapan Dalam Program Studi Teknika.  Metode analisis data pada kajian ini yakni descriptive content analysis study. Lokasi dalam tinjauan ini yakni Program Studi Teknika AMN Cilacap dengan subjek Taruna pada Program Studi Teknika. Disimpulkan yakni Berdasarkan gambar 1 hingga 25 yang bersumber dari 25 Responden, diperoleh bahwa terdapat 6 responden yang memberikan persepsi bahwa Fisika Terapan sangat penting dipelajari dalam Program Studi Teknika. Sedangkan 19 responden lainnya memberikan persepsi bahwa Fisika Terapan penting dipelajari dalam Program Studi Teknika. Hal ini menunjukkan bahwa mempelajari fisika terapan merupakan hal yang dianggap penting bahkan sangat penting berdasarkan persepsi Taruna Teknika dalam Program Studi Teknika.
ANALISIS PILIHAN PENGGUNAAN ARTIFICIAL INTELEGENCE DALAM MENDUKUNG PERKULIAHAN FISIKA DAN MATEMATIKA TERAPAN PADA TARUNA TEKNIKA NAUTIKA KPN Lusiani, Lusiani
Relativitas: Jurnal Riset Inovasi Pembelajaran Fisika Vol. 8 No. 1 (2025): Jurnal Riset Inovasi Pembelajaran Fisika
Publisher : Department of Physics Education, Faculty of Teacher Training and Education, UNIVERSITAS MA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29103/relativitas.v8i1.19164

Abstract

Satu dari beragam faktor yang memberikan pengaruh dalam proses pembelajaran yakni media pembelajaran. Media pembelajaran perlu dirancang oleh pendidik agar dapat mencapai tujuan pembelajaran. Media pembelajaran yang digunakan perlu menyesuaikan dengan perkembangan lingkungan belajar peserta didik yang sedang berkembang, salah satunya menggunakan Artificial Intelegence. Beragam aplikasi dalam AI yang dapat digunakan, namun perlu adanya gambaran kemudahan terkait aplikasi tersebut sehingga menjadi pilihan yang dapat digunakan dalam mendukung kegiatan pembelajaran atau perkuliahan, sehingga penulis tertarik memberikan Analisis Pilihan Penggunaan Artificial Intelegence Dalam Mendukung Perkuliahan Fisika dan Matematika Terapan pada Taruna Teknika Nautika KPN. Metode dalam kajian ini yakni metode penelitian kualitatif melalui pendekatan deskriptif, penulis juga menggunakan metode kuantitatif. Lokasi berada di AMN Cilacap dan dilakukan melalui online dan offline. Subjeknya yakni Taruna Teknika, Nautika, KPN. Pengambilan data kuesioner dilaksanakan terhadap 119 (seratus sembilan belas) taruna Teknika, Nautika, KPN. Disimpulkan bahwa urutan persentase pilihan tertinggi penggunaan aplikasi AI untuk menghasilkan teks dalam mendukung Perkuliahan Fisika dan Matematika Terapan pada Taruna Teknika Nautika KPN yakni ChatGPT senilai 65,5%.