Claim Missing Document
Check
Articles

Found 40 Documents
Search

PKM PENGRAJIN MEBEL DI DESA LEILEM KEC. SONDER KABUPATEN MINAHASA Dotulong, Lucky O.H.; Loindong, Sendry S.; Raintung, Michael Ch.
Jurnal EMBA : Jurnal Riset Ekonomi, Manajemen, Bisnis dan Akuntansi Vol 9, No 4 (2021): JE. Vol 9 No 4 (2021)
Publisher : Universitas Sam Ratulangi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (229.993 KB) | DOI: 10.35794/emba.v9i4.36909

Abstract

Mitra PKM disini adalah pengrajin mebel di Desa Leilem. Mereka adalah masyarakat yang tinggal di kecamatan Sonder Desa Leilem. Usaha meubel di Desa Leilem ini dapat dikatakan usaha yang proses produksinya terputus-putus dimana mereka kebanyakan hanya akan memproduksi meubel apabila sudah mendapatkan pesanan dari para konsumen. Masalah sebagian besar mitra PKM di Desa Leilem adalah tenaga kerja dimana sulitnya mendapatkan tenaga kerja dikarenakan banyak pengrajin yang bermigrasi ke daerah-daerah lain untuk mendapatkan pekerjaan dan penghasilan lebih layak. Generasi mudah desa Leilem sudah banyak yang terampil tapi mereka masih kurang termotivasi untuk berusaha, semangat kerja yang menurun terlebih di masa pandemic covid 19. Adapun solusi yang kami berikan adalah mentransfer pengetahuan yaitu tim PKM akan mengadakan pertemuan dengan mitra dan memberikan pengetahuan atau ilmu tentang etos kerja dan motivasi berusaha. Transfer pengetahuan etos kerja dan motivasi berusaha diharapkan para pengrajin akan mampu meningkatkan laba usaha dan meningkatkan perekonomiankeluarga mereka.Kata Kunci: Pengrahin Meubel, Etos Kerja, Motivasi Kerja
ANALISIS PENGARUH STRATEGI PEMASARAN (4P) TERHADAP TINGKAT PENJUALAN MOTOR YAMAHA PADA PT. HASJRAT ABADI MASA PANDEMI COVID-19 DI KOTA KOTAMOBAGU Lie, Fabio Billy; Lumanauw, Bode; Raintung, Michael Ch.
Jurnal EMBA : Jurnal Riset Ekonomi, Manajemen, Bisnis dan Akuntansi Vol 9, No 4 (2021): JE. Vol 9 No 4 (2021)
Publisher : Universitas Sam Ratulangi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (583.828 KB) | DOI: 10.35794/emba.v9i4.37313

Abstract

Tingkat penjualan produk yang meningkat merupakan salah satu bentuk keberhasilan strategi pemasaran yang diterapkan oleh perusahaan Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis Pengaruh Strategi Pemasaran (4P) Terhadap Tingkat Penjualan Motor Yamaha Pada PT. Hasjrat Abadi Masa Pandemi Covid-19 Di Kota Kotamobagu. Penelitian ini menggunakan pendekatan asosiatif. Populasi pada penelitian ini adalah pembeli Motor Yamaha Pada PT. Hasjrat Abadi Kota Kotamobagu pada tahun 2020 yang berjumlah 3452 orang. Perhitungan sampel menggunakan rumus slovin dimana jumlah sampel yang diperoleh sebanyak 97 orang responden. Analisis data menggunakan analisis regresi linear berganda. Hasil penelitian menunjukan bahwa produk berpengaruh positif dan signifikan terhadap tingkat penjualan sepeda motor Yamaha di PT. Hasjrat Abadi Kota Kotamobagu. Harga berpengaruh positif tidak signifikan tingkat penjualan sepeda motor Yamaha di PT. Hasjrat Abadi Kota Kotamobagu. Lokasi berpengaruh positif tidak signifikan terhadap tingkat penjualan sepeda motor Yamaha di PT. Hasjrat Abadi Kota Kotamobagu. Promosi berpengaruh positif dan signifikan terhadap tingkat penjualan sepeda motor Yamaha di PT. Hasjrat Abadi Kota Kotamobagu. Produk, Harga, Lokasi, Promosi secara simultan berpengaruh signifikan terhadap tingkat penjualan sepeda motor Yamaha di PT. Hasjrat Abadi Kota Kotamobagu. Hal ini ditunjukkan oleh nilai Fhitung yang lebih besar dari Ftabel dan tingkat signifikansi lebih kecil dari alpha (0.05) Hasil uji koefisien determinasi menunjukkan bahwa Produk, Harga, Lokasi, Promosi mempengaruhi tingkat penjualan sebesar 74.70%.Kata Kunci:  produk, harga, lokasi, promosi, tingkat penjualan
PERAN INOVASI PRODUK DALAM MEMEDIASI DIGITAL MARKETING TERHADAP KINERJA PEMASARAN PADA PELAKU USAHA MEBEL DI DESA LEILEM KABUPATEN MINAHASA Raintung, Michael Ch.; Kawet, Raymond C.; Mandagie, Yunita
JMBI UNSRAT (Jurnal Ilmiah Manajemen Bisnis dan Inovasi Universitas Sam Ratulangi). Vol 10 No 3 (2023): JMBI UNSRAT Volume 10 Nomor 3
Publisher : FEB Universitas Sam Ratulangi Manado

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35794/jmbi.v11i1.54487

Abstract

The furniture industry in Leilem village, Minahasa Regency is one of the industries that continues to grow, business actors are required to be able to make the right marketing strategy to maintain the survival of their business. Digital Marketing is currently one of the tools to market products that are most in demand by business people to promote their business while product innovation is a sustainable market strategy as needed to maintain Marketing Performance. The purpose of this study is to determine the effect of Digital marketing on marketing performance and test whether the Product Innovation variable plays a mediating role in the relationship. The population in this study was 126 furniture craftsmen using the purposive sampling method obtained a sample of 70 respondents. Data collection techniques use data with questionnaires. Instrument testing in this study was carried out based on validity tests and reliability tests and analyzed using path analysis. The results showed partially the variables of Digital Marketing and product Innovation had a positive and significant effect on Marketing Performance, and by using the Sobel test, it can be known that the variable of Product Innovation can mediate the influence of Digital Marketing on Marketing Performance. Keywords: Digital marketing. Product innovation, marketing performance
Pengaruh Efikasi Diri, Minat Kerja dan Keaktifan Berorganisasi terhadap Kesiapan Kerja Mahasiswa Jurusan Manajemen FEB Unsrat Manado Pasamba, Irene Ayu; Sumarauw, Jacky S.B.; Raintung, Michael Ch.
Jurnal EMBA : Jurnal Riset Ekonomi, Manajemen, Bisnis dan Akuntansi Vol. 12 No. 03 (2024): JE. Vol. 12 No 3
Publisher : Universitas Sam Ratulangi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35794/emba.v12i03.56691

Abstract

Di Indonesia, pertumbuhan industri yang semakin pesat meningkatkan permintaan tenaga kerja, namun tingkat pengangguran belum mengalami penurun signifikan terutama di antara lulusan perguruan tinggi. Kesiapan kerja merupakan faktor krusial dalam menghadapi persaingan dan dinamika pasar kerja yang kompleks. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Pengaruh Efikasi Diri, Minat Kerja dan Keaktifan Berorganisasi terhadap Kesiapan Kerja Mahasiswa Manajemen FEB Unsrat. Populasi dalam penelitian ini adalah mahasiswa Manajemen FEB Unsrat angkatan 2019, 2020, dan 2021 yang berjumlah 1174 orang dengan penentuan sampel menggunakan rumus slovin dan didapatkan sampel sebanyak 92 orang yang tingkat presisinya sebesar 10%. Metode analisis data yang digunakan untuk menganalisis variabel independen dan variabel dependen dalam penelitian ini adalah regresi linear berganda yang didapatkan dari hasil software SPSS versi 27.0. Hasil penelitian ini menemukan bahwa variabel efikasi diri berpengaruh positif signifikan terhadap kesiapan kerja, minat kerja berpengaruh positif signifikan terhadap kesiapan kerja, keaktifan berorganisasi berpengaruh positif signifikan terhadap kesiapan kerja dan secara keseluruhan variabel independen secara simultan berpengaruh positif signifikan terhadap kesiapan kerja. Dalam meningkatkan kesiapan kerja maka disarankan untuk mengembangkan program-program yang mendukung pengembangan efikasi diri, memperkuat minat kerja, dan mendorong keaktifan dalam kegiatan organisasi di lingkungan akademis. Kata Kunci: Efikasi Diri, Minat Kerja, Keaktifan Berorganisasi, Kesiapan Kerja.
Pengaruh Mood dan Aktualisasi Diri Terhadap Produktivitas Karyawan (Studi Pada PT. Gerbang Nusa Perkasa Manado) Wagiu, Julio Marselino; Trang, Irvan; Raintung, Michael Ch.
Jurnal EMBA : Jurnal Riset Ekonomi, Manajemen, Bisnis dan Akuntansi Vol. 12 No. 03 (2024): JE. Vol. 12 No 3
Publisher : Universitas Sam Ratulangi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Sumber daya manusia merupakan salah satu unsur pelaksana dalam kegiatan organisasi yang bertugas dan bertanggung jawab menjalankan kegiatan-kegiatan  operasional organisasi. Mood merupakan suasana hati seseorang yang dapat berubah sesuai dengan lingkungan disekitarnya dan bersifat sementara. Aktualisasi diri adalah keinginan seseorang untuk menggunakan semua kemampuan dirinya untuk mencapai apapun yang mereka inginkan. Produktivitas kerja karyawan adalah hasil keluaran (output) yang dilihat dari segi kualitas dan kuantitas barang atau jasa, berdasarkan waktu dan standar yang ditetapkan oleh perusahaan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah terdapat pengaruh Mood dan Aktualisasi Diri terhadap Produktivitas Karyawan di PT. Gerbang Nusa Perkasa Manado.Penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif. Sumber data dalam penelitian ini yaitu data primer dan data sekunder. Hasil penelitian ini kesimpulannya bahwa 1) Mood berpengaruh signifikan terhadap Produktivitas Karyawan dengan nilai t hitung 2,081, 2) Aktualisasi Diri berpengaruh signifikan terhadap Produktivitas Karyawan dengan nilai t hitung 4,886, 3) Mood dan Aktualisasi Diri secara simultan berpengaruh signifikan terhadap Produktivitas Karyawan dengan nilai F hitung sebesar 19,901. Kata Kunci: Mood, Aktualisasi Diri, Produktivitas Karyawan
Pengaruh Disiplin Kerja,Lingkungan Kerja dan Motivasi Kerja Terhadap Kinerja Pegawai Pada Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu Provinsi Sulawesi Utara Adokia, Eldricar Jener; Ogi, Imelda W.J.; Raintung, Michael Ch.
Jurnal EMBA : Jurnal Riset Ekonomi, Manajemen, Bisnis dan Akuntansi Vol. 12 No. 03 (2024): JE. Vol. 12 No 3
Publisher : Universitas Sam Ratulangi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35794/emba.v12i03.58053

Abstract

Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengetahui pengaruh disiplin kerja,lingkungan kerja dan motivasi kerja terhadap kinerja pegawai pada Dinas Penanaman Moadal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu provinsi Sulawesi Utara.Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh ASN atau pegawai tetap pada Dinas Penanaman Moadal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu provinsi Sulawesi Utara, yang berjumlah 62 orang. Besarnya sampel dalam penelitian ini menggunakan teknik total jenuh yang dimana seluruh populasi dijadikan sampel yaitu 62 responden. Metode penelitian menggunakan metode analisis regresi linear berganda. Analisis yang digunakan meliputi uji instrumen penelitian (uji validitas dan uji reliabilitas),analisis regresi linear berganda,uji asumsi klasik (uji multikolinearitas,uji heteroskedasitas dan uji normalitas) dan uji hipotesis (uji t,uji F dan koefisien determinasi). Dengan uji ini dapat dilihat bagaimana variabel-variabel independen berpengaruh terhadap variabel dependen. Hasil penelitian ini menemukan bahwa disiplin kerja berpengaruh positif signifikan terhadap kinerja pegawai,lingkungan kerja berpengaruh positif signifikan terhadap kinerja pegawai dan motivasi kerja berpengaruh positif signifikan terhadap kinerja pegawai. Disiplin kerja,lingkungan kerja dan motivasi kerja secara simultan berpengaruh terhadap kinerja pegawai pada Dinas Penanaman Moadal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu provinsi Sulawesi Utara. Kata Kunci: Disiplin Kerja, Lingkungan Kerja,Motivasi Kerja, Kinerja Pegawai
Pengaruh Iklim Organisasi, Workload dan Emotional Intelligence Terhadap Semangat Kerja Karyawan PT. BNI (Persero) Tbk. Branch Office Manado Mussu, Michelle Christie; Sendow, Greis Mike; Raintung, Michael Ch.
Jurnal EMBA : Jurnal Riset Ekonomi, Manajemen, Bisnis dan Akuntansi Vol. 12 No. 4 (2024): JE. VOL 12 NO 4. 2024
Publisher : Universitas Sam Ratulangi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35794/emba.v12i4.58467

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Iklim Organisasi, Workload dan Emotional Intelligence Terhadap Semangat Kerja Karyawan PT. BNI (Persero) Tbk. Branch Office Manado.Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini yaitu metode kuantitatif dengan metode pengumpulan data menggunakan kuesioner. Teknik pengambilan sampel yang dilakukan dalam penelitian ini adalah sampling jenuh dengan jumlah sampel sebanyak 50 karyawan. Dalam penelitian ini data dianalisis menggunakan regresi linear berganda, dengan alat uji analisis yang dipakai yaitu IBM SPSS Statistics 27. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa secara parsial Iklim Organisasi berpengaruh positif signifikan terhadap Semangat Kerja karyawan BNI, secara parsial Workload berpengaruh negatif terhadap Semangat Kerja karyawan BNI, secara parsial Emotional Intelligence tidak berpengaruh terhadap Semangat Kerja karyawan BNI dan secara simultan Iklim Organisasi, Workload dan Emotional Intelligence berpengaruh secara bersama-sama terhadap Semangat Kerja Karyawan PT. BNI (Persero) Tbk. Branch Office Manado. Kata Kunci: Iklim Organisasi, Workload, Emotional Intelligence, Semangat Kerja  
PENGARUH ORIENTASI PASAR UNTUK MENINGKATKAN KINERJA PEMASARAN MELALUI KEUNGGULAN BERSAING SEBAGAI VARIABEL MEDIASI PADA PELAKU USAHA INDUSTRI RUMAH PANGGUNG DI KECAMATAN WOLOAN KOTA TOMOHON Raintung, Michael Ch.; Kawet, Raymond Ch.; Lumatow, Rudie Y.
JMBI UNSRAT (Jurnal Ilmiah Manajemen Bisnis dan Inovasi Universitas Sam Ratulangi). Vol 11 No 3 (2024): JMBI UNSRAT Volume 11 Nomor 3
Publisher : FEB Universitas Sam Ratulangi Manado

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35794/jmbi.v11i3.59136

Abstract

Abstract: This study aims to determine the influence of market orientation on improving marketing performance through competitive advantage as an intervening variable in stilt house industry business actors in Woloan Village, Tomohon City. The population in this study is 61 stilt house entrepreneurs, the sampling technique uses a saturated sampling technique where all members of the population are sampled, namely 61 respondents. The data collection technique uses data with questionnaires. The instrument testing in this study was carried out based on validity test and reliability test, and analyzed using path analysis. The results of the study show that market orientation partially has a positive and significant effect on competitive advantage. Competitive advantage partially has a positive and significant effect on marketing performance, market orientation partially has a positive and significant effect on marketing performance, and the results of the indirect influence of market orientation through competitive advantage on marketing performance are obtained as proof that competitive advantage can mediate The relationship between market orientation and marketing performance Keywords: Market orientation, competitive advantage, marketing performance. house on stilts. Abstract: This study aims to determine the influence of market orientation on improving marketing performance through competitive advantage as an intervening variable in stilt house industry business actors in Woloan Village, Tomohon City. The population in this study is 61 stilt house entrepreneurs, the sampling technique uses a saturated sampling technique where all members of the population are sampled, namely 61 respondents. The data collection technique uses data with questionnaires. The instrument testing in this study was carried out based on validity test and reliability test, and analyzed using path analysis. The results of the study show that market orientation partially has a positive and significant effect on competitive advantage. Competitive advantage partially has a positive and significant effect on marketing performance, market orientation partially has a positive and significant effect on marketing performance, and the results of the indirect influence of market orientation through competitive advantage on marketing performance are obtained as proof that competitive advantage can mediate The relationship between market orientation and marketing performance Keywords: Market orientation, competitive advantage, marketing performance. house on stilts.
Pengaruh Originalitas Produk dan Online Customer Review Terhadap Minat Beli Konsumen Produk Barenbliss di Manado Lahia, Ivana Victoria; Soegoto, Agus S.; Raintung, Michael Ch.
Jurnal EMBA : Jurnal Riset Ekonomi, Manajemen, Bisnis dan Akuntansi Vol. 13 No. 01 (2025): JE. Vol. 13 No 1
Publisher : Universitas Sam Ratulangi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35794/emba.v13i01.59742

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Originalitas Produk dan Online Customer Review berpengaruh pada minat beli konsumen produk Barenbliss. Jenis pendekatan kajian yakni pendekatan kuantitatif dengan Teknik analisis regresi berganda. Dasar penentuan sampel pada kajian ini yakni pada masyarakat dikota Manado yang pernah membeli produk Barenbliss. Besarnya besaran sampel sejumlah 96 responden dengan metode lemeshow. Hasil dari penelitian ini menunjukan uji hipotesis dengan menggunakan uji F, pengaruh Originalitas Produk dan Online Customer Review secara simultan terhadap Minat Beli memiliki nilai signifikansi adalah sebesar 0,000 < 0,05 dan nilai f hitung 256,286 > f tabel 3,09 sehingga dapat disimpulkan bahwa H1 dapat diterima yang berarti terdapat pengaruh Originalitas Produk dan Online Customer Review secara simultan terhadap Minat Beli. Untuk pengaruh variabel Originalitas Produk terhadap Minat Beli adalah sebesar 0,000 < 0,05 dan nilai t hitung 3,955 > 1.661 sehingga dapat disimpulkan bahwa H2 diterima yang berarti terdapat pengaruh Originalitas Produk terhadap Minat Beli. Pengaruh Online Customer Review terhadap Minat Beli adalah sebesar 0,000 < 0,05 dan nilai t hitung 10,374 > 1,661 sehingga dapat disimpulkan bahwa H3 diterima yang berarti terdapat pengaruh terhadap. Dapat disimpulkan variabel Originalitas Produk dan Online Customer Review berpengaruh secara simultan terhadap Minat Beli. Variabel Originalitas Produk berpengaruh secara parsial terhadap Minat Beli dan variabel Online Customer Review berpengaruh secara parsial terhadap Minat Beli. Kata Kunci: Originalitas Produk, Online Customer Review, Minat Beli.
Pengaruh Brand Positioning, Keragaman Produk, dan Hedonic Shopping Motivation terhadap Keputusan Pembelian di Sociolla Manado Town Square Andriyanie Maria Agone; Saerang, Ivonne S.; Raintung, Michael Ch.
Jurnal EMBA : Jurnal Riset Ekonomi, Manajemen, Bisnis dan Akuntansi Vol. 13 No. 01 (2025): JE. Vol. 13 No 1
Publisher : Universitas Sam Ratulangi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35794/emba.v13i01.60039

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apa pengaruh dari brand positioning, keragaman produk dan hedonic shopping motivation terhadap keputusan pembelian di Sociolla Manado Town Square. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kuantitatif. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan teknik simple random sampling. Pengumpulan data dalam penelitian ini yaitu kuesioner dengan menggunakan skala likert yang disebarkan kepada 100 responden pengunjung Sociolla Manado Town Square. Model pengolahan data menggunakan aplikasi SPSS 25. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa brand positioning berpengaruh negatif signifikan terhadap keputusan pembelian dengan diperoleh nilai t hitung -2,399 ≤ 1,984 dengan tingkat signifikan 0,018 ≤ 0,05. Selanjutnya, keragaman produk berpengaruh positif signifikan terhadap keputusan pembelian dengan diperoleh nilai t hitung 2,621 ≥ 1,984 dengan tingkat signifikan 0,010 ≤ 0,05. Hedonic shopping motivation juga berpengaruh positif signifikan terhadap keputusan pembelian dengan nilai t hitung 7,599 ≥ 1,984 dengan tingkat signifikan 0,000 ≤ 0,05. Berdasarkan hasil uji secara simultan menunjukkan bahwa Brand positioning, Keragaman Produk, dan Hedonic Shopping Motivation secara simultan berpengaruh signifikan terhadap Keputusan Pembelian di Sociolla Manado Town Square dengan diperoleh f hitung 51,655 ≥ 2,70 dengan tingkat signifikan 0,000 ≤ 0,05. Kata Kunci : Brand Positioning, Keragaman Produk¸ Hedonic Shopping Motivation¸ Keputusan Pembelian