Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search
Journal : Journal Social Science And Technology For Community Service

Pembuatan Website Profil Dengan Foto 360 pada Sma Katholik Laurentius Sebagai Media Pengenalan Sekolah Aditya Lapu Kalua; Wisard Widsli Kalengkongan; Sanriomi Sintaro; Sharon Tabita Sulung; Shotya Goma; Stephanie Marceline Raintung
Journal of Social Sciences and Technology for Community Service (JSSTCS) Vol 4, No 2 (2023): Volume 4, Nomor 2, September 2023
Publisher : Universitas Teknokrat Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33365/jsstcs.v4i2.3365

Abstract

SMA Katholik Laurentius merupakan sekolah yang dibangun sejak tahun 1986, saat ini SMA Katholik Laurentius masih belum memiliki media informasi digital seperti website yang dapat digunakan sebagai pemasaran dan juga pengenalan sekolah sehingga pemanfaatan teknologi dapat diterapkan dilingkungan SMA Katholik Laurentius. Oleh karena itu, Tim Pelaksana PKM menyelenggarakan pengembangan aplikasi Website Profil Dengan Foto 360 Pada SMA Katholik Laurentius Sebagai Media Pengenalan Sekolah.  Pengenalan profil dengan menggunakan website sudah dimanfaatkan sejak awal diciptakannya website statis, saat ini dengan dinamisnya data yang bisa diubah-ubah menjadikan website adalah media pengenalan yang diperlukan oleh suatu pihak tertentu. Meskipun Website dapat dijalankan secara lokal namun eksistensi dari website berjalan dengan menggunakan jaringan internet sebagai konektifitasnya agar dapat dibuka oleh banyak pihak. Dengan memanfaatkan internet dan juga dengan kemudahan website yang dapat dibuka dari berbagai perangkat, website menjadi media pengenalan yang mudah untuk dipasarkan dan juga mudah untuk dikembangkan
Pembuatan Website Profil Dengan Foto 360 Pada Gereja Katolik Hati Kudus Yesus Karombasan Manado Sebagai Media Informasi Dan Pengenalan Gereja Kalua, Aditya Lapu; Kalengkongan, Wisard Widsli; Hatidja, Djoni; Kaplale, Jaidun Ramadhan; Mapalie, Natassya Klarissa Ribka; Iriansu, Irfah Syagitsyah; Sintaro, Sanriomi
Journal of Social Sciences and Technology for Community Service (JSSTCS) Vol 5, No 2 (2024): Volume 5, Nomor 2, September 2024
Publisher : Universitas Teknokrat Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33365/jsstcs.v5i2.4706

Abstract

Gereja Katolik Hati Kudus Yesus Karombasan Manado merupakan Gereja Katolik yang berada di Jalan Sam Ratulangi, Karombasan Utara, Kecamatan Wanea, Kota Manado, Provinsi Sulawesi Utara. Gereja Katolik Hati Kudus Yesus Karombasan Manado saat ini memiliki bangunan yang berjarak sekitar 18 kilometer dari Bandar Udara Sam Ratulangi dan 6 kilometer dari Pelabuhan Manado dengan lokasinya yang strategis Gereja Katolik Hati Kudus Yesus Karombasan Manado mudah dijangkau oleh turis untuk beribadah. Meskipun Gereja Katolik Hati Kudus Yesus Karombasan Manado memiliki lokasi yang berada di pusat kota Manado, namun masih kurangnya informasi mengenai lingkungan gereja, jadwal ibadah, dan fasilitas yang tersedia. Hal ini dapat menjadi hambatan bagi orang-orang yang ingin mengunjungi gereja ini serta bagi umat Katolik yang ingin berpartisipasi dalam kegiatan keagamaan di Gereja Katolik Hati Kudus Yesus Karombasan. Informasi yang diberikan dapat disampaikan dengan mudah melalui teknologi website yang aman, yang sangat cocok untuk melakukan promosi dan penyampaian informasi tentang Gereja Katolik Hati Kudus Manado tanpa harus melaksanakan sosialisasi atau pemasaran langsung kepada masyarakat. Dengan adanya website resmi gereja, informasi tentang sejarah, ajaran, jadwal ibadah, dan fasilitas yang tersedia di gereja dapat diakses dengan mudah oleh semua pihak, baik umat Katolik setempat maupun wisatawan yang ingin mengunjungi gereja ini. Untuk lebih memperkuat penjelasan tentang fasilitas yang dimiliki oleh Gereja Katolik Hati Kudus Yesus Karombasan Manado, teknologi yang sesuai adalah dengan menggunakan teknologi foto 360 derajat. Dengan foto 360 derajat, orang-orang dapat mengenal suatu lokasi secara menyeluruh dan detail. Tujuan dari pelaksanaan pengabdian ini adalah membuat sebuah media informasi yang dapat digunakan sebagai sarana pengenalan gereja kepada masyarakat luas, baik dalam konteks lokal maupun global. Oleh karena itu, Tim Pelaksana PKM menyelenggarakan pengembangan aplikasi "Website Profil Dengan Foto 360" untuk Gereja Katolik Hati Kudus Yesus Karombasan Manado. Dengan harapan bahwa website ini dapat memberikan informasi yang lengkap dan akurat kepada umat Katolik dan juga turis yang tertarik untuk mengunjungi dan memahami keberadaan dan makna spiritual dari Gereja Katolik Hati Kudus Yesus Karombasan Manado