Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search
Journal : Edum Journal

HARMONISASI KURIKULUM PENDIDIKAN KEBIDANAN: SCOPING REVIEW Aprianti, Nurul Azmi; Susanti, Ari Indra; Kusteja, Nadya Fauzia
Edum Journal Vol. 7 No. 2 (2024): Edum Journal
Publisher : Universitas Wiralodra

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31943/edumjournal.v7i2.188

Abstract

Pendidikan kebidanan membutuhkan pendekatan serius dan komitmen tinggi, mengingat peranan penting bidan dalam menyediakan layanan kesehatan holistik. Profesi bidan sangat diminati di Indonesia dan pendidikan kebidanan dapat ditempuh melalui berbagai jenjang. Pendidikan ini harus disesuaikan dengan kurikulum yang berlaku dan kebijakan pemerintah. Penelitian ini mengeksplorasi kurikulum pendidikan kebidanan di berbagai negara terhadap standar internasional dan kebutuhan lokal, dengan tujuan untuk mengidentifikasi praktik terbaik dan area yang memerlukan peningkatan dalam pendidikan kebidanan. Dengan menggunakan metodologi scoping review, penelitian ini menganalisis dan mensintesis literatur yang tersedia dari berbagai basis data untuk menilai kesesuaian dan ketidaksesuaian antara kurikulum kebidanan dan tuntutan praktis layanan kebidanan. Studi ini menekankan peranan penting dari kurikulum pendidikan yang harmonis dalam meningkatkan hasil kesehatan maternal dan neonatal dengan mengintegrasikan standar internasional dengan kebutuhan budaya dan profesional yang spesifik untuk setiap wilayah. Temuan menyoroti kebutuhan akan komitmen dan investasi yang lebih besar dalam pendidikan kebidanan berkualitas untuk mencapai Cakupan Kesehatan Global pada tahun 2030 dan meningkatkan kualitas keseluruhan layanan kesehatan maternal dan neonatal. Ulasan ini memberikan wawasan mendalam tentang bagaimana pendidikan kebidanan dapat disesuaikan untuk memenuhi standar internasional dan kebutuhan lokal, meningkatkan kualitas pendidikan dan kesiapan profesional lulusan.
IMPLEMENTASI VIRTUAL REALITY (VR) DALAM PENDIDIKAN KEBIDANAN: A SCOPING REVIEW Kusteja, Nadya Fauzia; Susanti, Ari Indra; Aprianti, Nurul Azmi
Edum Journal Vol. 7 No. 2 (2024): Edum Journal
Publisher : Universitas Wiralodra

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31943/edumjournal.v7i2.190

Abstract

Latar Belakang: Implementasi Virtual Reality (VR) dalam pendidikan kebidanan merupakan sebuah inovasi teknologi yang digunakanuntuk meningkatkan keterampilan dan pengetahuan mahasiswa. Teknologi VR berupasimulasi dengan situasi klinis yang realistis dan interaktif yang dapat diulang tanpa batasan waktu dan tanpa risiko bagi pasien. Tujuan: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Implementasi Virtual Reality dalam pendidikan kebidanan. Metode: Penelitian ini menggunakan metode penelitian scoping review untuk menganalisis berbagai sumber penelitian yang terkait dengan topik yang sama. Pertanyaan penelitian didasarkan pada mnemonic Population, Exposure, and Outcome (PEO). Hasil: Hasil review artikel diperoleh dari berbagai negara baik maju maupun berkembang. Beberapa negara tersebut yaitu Jerman, Irlandia, Australia, China, dan Indonesia. Penelitian ini menghasilkan sintesa tiga tema utama, yaitu manfaat VR dalam pendidikan kebidanan, integrasi VR dalam kurikulum pendidikan kebidanan, dan prospek pengembangan VR di masa depan. Kesimpulan : VR memiliki potensi besar untuk dikembangkan lebih lanjut dan diimplentasikandalam pendidikan kebidanan sebagai alat pengajaran yang efektif dan efisien. Penelitian ini diharapkan dapat menjadi dasar untuk integrasi lebih luas teknologi VR dalam kurikulum kebidanan, guna meningkatkan kualitas pendidikan dan kesiapan profesional mahasiswa kebidanan. Kata Kunci: Implementasi, VR, Pendidikan Kebidanan