Kelurahan Wonorejo dan Keputih merupakan dua kelurahan yang memiliki masalah terkait cara mengolah sejumlah besar ikan bandeng (Chanos chanos) yang diproduksi. Universitas Ciputra Surabaya bekerja sama dengan Wahana Visi Indonesia yakni sebuah NPO (Non Profitable Organization) mengadakan kegiatan pelatihan dengan tujuan untuk memberikan sosialisasi kepada masyarakat-masyarakat sekitar dua kelurahan tersebut akan metode pengolahan ikan bandeng agar dapat dikembangkan sebagai sebuah produk yang bisa dibisniskan dalam industri Food and Beverage, guna meningkatkan perekonomian warga. Ada 70 peserta yang terlibat dalam kegiatan ini, di mana merupakan para pelaku UMKM dan ibu rumah tangga. Metode yang digunakan adalah edukasi dan demonstrasi pengolahan daging fillet ikan bandeng menjadi nuget ikan bandeng. Hasil dari kuesioner yang diisi oleh peserta menunjukkan bahwa kegiatan ini memberikan pengetahuan baru dalam pengolahan ikan bandeng menjadi nuget, di mana proses pengolahannya cukup mudah dipahami oleh peserta. Selain itu, mayoritas peserta juga setuju bahwa nuget ikan bandeng dapat menjadi peluang usaha bagi mereka.