Claim Missing Document
Check
Articles

Found 22 Documents
Search

Pengaruh Antara Akupresur Dan Senam Yoga Terhadap Penurunan Skala Nyeri Disminore Pada Remaja Di Puskesmas Rias Tahun 2023 Anggraeni, Suci; Sugesti, Retno; Nency, Aprilya
Innovative: Journal Of Social Science Research Vol. 4 No. 2 (2024): Innovative: Journal Of Social Science Research
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/innovative.v4i2.10188

Abstract

Dismenore merupakan salah satu masalah yang seringkali dialami oleh wanita muda ketika menstruasi. Sensasi tidak nyaman ini terjadi di area perut bagian bawah, kadang-kadang disertai dengan gejala seperti sakit kepala, kelelahan, rasa mual, dan muntah, biasanya muncul saat haid atau sebelum masa haid. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh antara akupresur dan senam yoga terhadap penurunan skala nyeri disminore pada remaja di Puskesmas Rias tahun 2023. Metode penelitian yang digunakan adalah study case literatur review. Penelitian ini dilakukan di wilayah kerja Puskesmas Rias pada bulan Januari 2024. Populasi pada penelitian ini adalah remaja yang berkunjung di Puskesmas Rias. Besar sampel yang dibutuhkan pada penelitian ini yaitu 2 remaja yang mengalami masalah disminore yang diambil secara purposive sampling. Hasil penelitian didapatkan perbandingan responden pertama sebelum diberikan intervensi akupresure  terdapat penurunan skala nyeri dari skor 6 (nyeri intens) menjadi skor 2 (nyeri tidak menyenangkan) selama 2 hari dan mengalami penurunan skala nyeri 4 poin. Sedangkan responden yang diberikan intervensi senam yoga  terdapat penurunan skala nyeri dari skor 6 (nyeri intens) menjadi skor 1 (nyeri hampir tidak terasa) selama 2 hari dan mengalami penurunan skala nyeri 5 poin. Dapat disimpulkan pemberian senam yoga lebih baik dalam menurunkan skala nyeri disminore dibandingkan akupresure. Diharapkan remaja putri dapat mengimplementasikan akupresure dan senam yoga dalam mengurangi nyeri haid.
Analisa Konsumsi Telur Ayam Kampung Dan Jus Jambu Biji Merah Terhadap Kadar Hemoglobin Pada Remaja Putri Dengan Anemia Di SMA 1 Berbek Hidajaturrokhmah, Nur Yeny; Desiani, Vera; Anggraeni, Suci
Jurnal Keperawatan Muhammadiyah Vol 9 No 2 (2024): JURNAL KEPERAWATAN MUHAMMADIYAH
Publisher : UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH SURABAYA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30651/jkm.v9i2.21755

Abstract

Latar Belakang : Kebiasaan remaja putri yang ingin tampil langsing menjadikan remaja tersebut membatasi asupan makanannya, kehilangan zat besi saat menstruasi mengakibatkan remaja putri mudah terserang anemia. Kurangnya konsumsi telur ayam kampung dan jus jambu biji merah pada remaja putri sehingga terjadi penurunan kadar hemoglobin, Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh konsumsi telur ayam kampung dan jus jambu biji merah terhadap kadar hemoglobin pada remaja putri dengan anemia di SMA 1 Berbek. Metode : Desain penelitian ini adalah one group pre - post test design dengan pendekatan pra eksperimental. Responden diambil dengan teknik purposive sampling dengan sampel sebanyak 30 orang. Variabel independen adalah konsumsi telur ayam kampung dan jus jambu biji merah dan variabel dependen adalah kadar hemoglobin pada remaja putri dengan anemia. Hasil uji statistik menggunakan wilcoxon test. Hasil : Hasil penelitian menunjukan bahwa kadar hemoglobin pada remaja putri dengan anemia sebelum mengkonsumsi telur ayam kampung dan jus jambu biji merah diketahui sebagian besar responden sebanyak 20 (67%) dalam kategori berat dan setelah perlakuan diketahui sebanyak 23 (77%) dalam kategori ringan. Analisis : Hasil analisa data menunjukan bahwa tingkat signifikansi 0,000 < α = 0,05 sehingga H0 ditolak dan H1 diterima dengan demikian ada pengaruh konsumsi telur ayam kampung dan jus jambu biji merah terhadap kadar hemoglobin pada remaja putri dengan anemia. Kesimpulan : Berdasarkan hasil penelitian maka disimpulkan bahwa mengkonsumsi telur ayam kampung dan jus jambu biji merah merupakan salah satu pengobatan non farmakologis yang dapat meningkatkan kadar hemoglobin pada remaja putri.