cover
Contact Name
Aulia Qisthi
Contact Email
auliaqisthi@ui.ac.id
Phone
+6285860672438
Journal Mail Official
syntaxliterateofficial@gmail.com
Editorial Address
Greenland Sedang Residence E6 Sumber Cirebon, West Java, Indonesia
Location
Kota cirebon,
Jawa barat
INDONESIA
Syntax Literate: Jurnal Ilmiah Indonesia
ISSN : 25410849     EISSN : 25410849     DOI : -
Syntax Literate: Jurnal Ilmiah Indonesia is a peer-reviewed scientific journal that publishes original research and critical studies in various fields of science, including education, social sciences, humanities, economics, and engineering. The journal aims to provide a platform for researchers, academics, and practitioners to disseminate their findings and insights for the advancement of knowledge and practice in Indonesia and beyond.
Articles 5,951 Documents
PERANAN METODA DISCONTED PAYBACK DAN NET PRESENT VALUE DALAM KEPUTUSAN INVESTASI MESIN PADA CV. X. Setiadi, Daryono; Surianti, Surianti
Syntax Literate Jurnal Ilmiah Indonesia
Publisher : CV. Ridwan Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (367.977 KB)

Abstract

Menilai layak atau tidaknya suatu investasi dapat dinilai dari beberapa aspek yang saling berkaitan satu sama lain, seperti aspek pasar, teknis, keuangan, dan manajemen. Penelitian ini difokuskan pada aspek keuangan dengan tidak mengabaikan aspek-aspek lainnya, karena pada dasarnya setiap aspek saling bergantung dan berkaitan satu sama lain. Untuk itu dalam mengambil suatu keputusan investasi perlu dilakukan analisa keuangan pada aliran kas yang ditinjau dari pendapatan, pengeluaran, pendanaan, pajak, dan cara pengembalian modal, Teknik yang digunakan dalam analisis keuangan adalah analisa discounted cash flow. Discounted Cash Flow adalah metode perhitungan nilai wajar yang di hitung berdasarkan konsep bahwa nilai suatu bisnis berasal dari jumlah cash flow (arus uang) yang di dapat selama masa hidup bisnis tersebut dan di diskontokan kembali terhadap nilai uang sekarang. Berdasarkan hal tersebut maka metode Discounted Payback dan Net Present Value akan lebih rasional untuk digunakan dalam menentukan profitabilitas perusahaan karena memperhatikan time value of money. . Kata Kunci: Discounted Cash Flow, Cash Flow, Net Present Value, Time Value Of Money.
PENINGKATAN MOTIVASI BELAJAR KIMIA MELALUI ICT DALAM PEMBELAJARAN LARUTAN PENYANGGA DI KELAS XI MIPA 3 SMA NEGERI 3 CIREBON Alamsyah, Akhmad
Syntax Literate Jurnal Ilmiah Indonesia
Publisher : CV. Ridwan Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (518.413 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah ada pengaruh penggunaan media pembelajaran ICT pada materi pelajaran Larutan Penyangga terhadap prestasi belajar kimia peserta didik kelas XI MIPA 3 SMA Negeri 3 Cirebon. Sampel diambil dari peserta didik kelas XI peminatan MIPA sebanyak 44 orang. Penelitian menggunakan metode kualitatif dan metode kuantitatif. Metode kualitatif digunakan untuk mendeskripsikan adanya peningkatan perhatian, ketelitian, aktivitas, dan kreativitas peserta didik dalam pemanfaatan tablet untuk belajar, sedangkan data kuantitatif diperoleh dari hasil prates dan pascates guna melihat adanya peningkatan prestasi belajar. Penelitian dilakukan dengan dua siklus, setiap siklus dilaksanakan dengan langkah-langkah yang sama yakni setiap peserta didik memegang tablet (satu peserta didik satu tablet) dan mendapat lembar kerja sebagai panduan melaksanakan proses pembelajaran Larutan Penyangga. Setiap peserta didik belajar mandiri dengan waktu yang sudah ditentukan (45 menit). Setelah selesai belajar melalui tablet, peserta didik berkumpul sesuai dengan kelompoknya untuk diskusi dan mengerjakan latihan soal tersebut di depan kelas (papan tulis). Sebelum dan sesudah proses pembelajaran berlangsung peserta didik diberi tes. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penggunaan media pembelajaran menggunakan ICT dapat meningkatkan prestasi belajar peserta didik terhadap materi pelajaran Larutan Penyangga, hal ini dapat dilihat dari perolehan nilai rata-rata pada siklus 1, ada kenaikan nilai rata-rata dari nilai prates (28,48) ke nilai pascates (49,55). Sementara hasil observasi menunjukkan bahwa guru telah melaksanakan bimbingan sesuai prosedur. Untuk mendapatkan hasil yang valid maka dilaksanakan proses pembelajaran yang sama dengan materi yang berbeda pada siklus 2. Pada siklus 2 juga menunjukkan adanya peningkatan rata-rata nilai dari prates (54,25) menjadi pascates (79,09).
Studi Proses Suksesi Perusahaan Keluarga Dari Perspektif Dua Pelaku Usaha Di Perusahaan X dan Perusahaan Y Kota Semarang Indirasandi, Kartika Isti; Raharjo, Susilo Toto
Syntax Literate Jurnal Ilmiah Indonesia
Publisher : CV. Ridwan Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (345.345 KB) | DOI: 10.36418/syntax-literate.v6i6.3158

Abstract

Perusahaan keluarga memberikan kontribusi yang signifikan terhadap pertumbuhan ekonomi dunia dan dapat dianggap sebagai pemain utama dalam ekonomi global. Namun hanya sejumlah kecil diseluruh dunia, perusahaan keluarga yang bertahan hingga generasi kedua, dan yang bertahan sampai generasi ketiga jumlahnya jarang. Suksesi kemudian menjadi tantangan sendiri bagi perusahaan keluarga. Penelitian ini bertujuan untuk membahas tentang proses suksesi dari perspektif pelaku usaha Perusahaan X dan Perusahaan Y di Semarang. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian adalah kualitatif yang akan mengeksplorasi pengalaman individual dari para responden. Penelitian ini menggunakan wawancara sebagai teknik pengumpulan data. Teknik analisis data dalam penelitian ini menggunakan metode wawancara, observasi, dokumentasi dan member checking. Salah satu perusahaan dalam penelitian ini telah berhasil melakukan proses suksesi pada generasi kedua dan masih dalam proses dari generasi kedua ke generasi ketiga sedangkan yang lainnya masih dalam proses pada generasi kedua. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa motivasi incumbent, persiapan suksesi, dukungan keluarga, hubungan incumbent successor, dan lamanya proses suksesi berpengaruh terhadap keterampilan successor dan keberlanjutan dalam perusahaan keluarga. Sehingga disarankan untuk meningkatkan kesadaran dan motivasi dalam proses suksesi, incumbent harus berinisiatif dalam memperkenalkan dan mengajarkan perusahaan keluarga kepada successor sejak usia dini.
IMPLEMENTASI KEBIJAKAN PENGEMBANGAN DAN PEMBERDAYAAN KOMUNIKASI SOSIAL DI DINAS KOMUNIKASI, INFORMATIKA DAN STATISTIK KOTA CIREBON (STUDI PADA KELOMPOK INFORMASI MASYARAKAT DI KELURAHAN KEJAKSAN KOTA CIREBON) Siraj, Nurudin; Maulidina, Nur Aulia
Syntax Literate Jurnal Ilmiah Indonesia
Publisher : CV. Ridwan Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (232.439 KB)

Abstract

Fokus utama dalam penelitian ini adalah implementasi kebijakan pengembangandan pemberdayaan lembaga komunikasi sosial kelompok informasi masyarakat diKelurahan Kejaksan Kota Cirebon. Masalah diidentifikasikan sebagai berikut: (1)Bagaimana implementasi kebijakan kelompok informasi masyarakat di KelurahanKejaksan, (2) Faktor-faktor apa yang menjadi pendukung dan penghambatimplementasi kebijakan pemerintah dalam pengembangan dan pemberdayaanlembaga komunikasi sosial kelompok informasi masyarakat di Kelurahan KejaksanKota Cirebon, (3) Upaya-upaya apa yang dilaksanakan dalam pengembangan danpemberdayaan lembaga komunikasi sosial kelompok informasi masyarakat diKelurahan Kejaksan Kota Cirebon. Dengan menggunakan metode penelitiandeskriptif kualitatif dengan teknik pengumpulan data melalui observasi danwawancara. Berdasarkan hasil penelitian, diketahui bahwa kelompok informasimasyarakat itu sebagai fasilitator bagi masyarakat, sebagai mitra dari pemerintahdaerah, sebagai penyerap dan penyalur aspirasi masyarakat, sebagai arusinformasi, dan sebagai terminal informasi bagi masyarakat. Dalam pelaksanaankebijakan pemerintah mengenai pengembangan dan pemberdayaan lembagakomunikasi sosial kelompok informasi masyarakat di Kelurahan Kejaksanditemukan dimensi lain, yaitu pentingnya anggaran dana dan monitoring selainfaktor-faktor implementasi kebijakan yang dijadikan sebagai pendekatan di dalampenelitian ini.Kata Kunci : Implementasi, Kebijakan Publik, Pemberdayaan, KIM.
HUBUNGAN DUKUNGAN KELUARGA DAN KETERPAPARAN INFORMASI DENGAN PELAKSANAAN IMUNISASI CAMPAK ULANGAN DI WILAYAH KERJA UPTD PUSKESMAS JATITUJUH KABUPATEN MAJALENGKA TAHUN 2016 Indah Indriyani, Yuyun Wahyu
Syntax Literate Jurnal Ilmiah Indonesia
Publisher : CV. Ridwan Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (192.107 KB)

Abstract

Imunisasi campak ulangan adalah usaha untuk memberikan kekebalan terhadap penyakit campak pada anak dan juga orang dewasa. Imunisasi campak ulangan tingkat risiko paling tinggi adalah bila menyerang anak di bawah usia 5 tahun atau balita. Berdasarkan data UPTD Puskesmas Jatitujuh didapatkan jumlah anak usia 5-7 tahun yang melaksanakan imunisasi campak ulangan yaitu sebayak 43 orang dari 541 anak atau sebesar 7,98% pada tahun 2015. Tujuan umum dari penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan dukungan keluarga dan keterpaparan informasi dengan pelaksanaan imunisasi campak ulangan di wilayah kerja UPTD Puskesmas Jatitujuh Kabupaten Majalengka Tahun 2016. Penelitian ini menggunakan metode penelitian analitik dengan menggunakan rancangan cross sectional. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh ibu yang mempunyai anak usia 5-7 tahun di wilayah kerja UPTD Puskesmas Jatitujuh tahun 2016 yaitu sebesar 692 orang, sampel sebanyak sebesar 88 orang. Analisis yang digunakan univariat menggunakan distribusi frekuensi dan bivariat dengan menggunakan uji Chi Square dengan ? = (0,05). Hasil penelitian menunjukkan, lebih dari setengahnya balita tidak mendapatkan imunisasi campak ulangan, lebih dari setengahnya ibu dukungan keluarga rendah. Ada hubungan antara keterpaparan informasi balita dengan pelaksanaan imunisasi campak ulangan. Ada hubungan antara dukungan keluarga dengan pelaksanaan imunisasi campak ulangan di wilayah kerja UPTD Puskesmas Jatitujuh Kabupaten Majalengka Tahun 2016. Kata Kunci: Imunisasi Campak Ulangan
PERAN INSTAGRAM SEBAGAI MEDIA PROMOSI Retnasary, Maya; Fitriawati, Diny
Syntax Literate Jurnal Ilmiah Indonesia
Publisher : CV. Ridwan Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (19.636 KB)

Abstract

Penelitian ini untuk mengetahui bagaimana penggunaan Instagram sebagai media promosi Komunitas Ketimbang Ngemis yang bergerak pada bidang sosial, sebagai wadah penyaluran dana bagi orang-orang yang membutuhkan. Kota Bandung dengan studi kasus pada komunitas online Ketimbang Ngemis. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan studi kasus. Data diperoleh dari studi dokumentasi unggahan akun Ketimbang Ngemis serta wawancara dengan pemilik akun dan follower. Penelitian ini menggunakan dasar Teori Media Baru dan The 7C Framework. Adapun hasil dari pembahasannya adalah bahwa sebagai sarana promisi, Instagram memiliki kelebihan dari sisi fitur yang sangat memadai. Fitur tersebut mencakup enam aspek dari The 7C Framework, yaitu context, content, community, communication, connection, dan commerce. Fitur Context memiliki fungsi sebagai penarik minat, sementara content begfungsi sebagai penentuan respon target. Disamping itu ada juga Community yang berfungsi menyampaikan pesan secara luas dan Communication menghubungkan komunikasi antara customer dan pelanggan. Sementara Connection akan membantu mempermudah dalam mencari informasi dengan menu tag dan hastag, sementara Commerence mendukung terjadinya proses transaksi jual beli. Kelebihan dari Media sosial Instagram pada dasarnya terletak pada content, community, dan connection. Namun kekuarangannya adalah customization, akan tetapi customization sendiri tidak begitu berperan terutama bagi media promosi. Instagram sebagai salah satu media sosial membantu menarik customer melalui followers. Melalui unggahan foto customers akan tertarik untuk melihat dan ingin mengetahui lebih lanjut. Hal tersebut akan terlihat pada konten likes dan komentar yang tersedia dalam aplikasi instagram. Kata Kunci : Instagram, Komunitas Ketimbang Ngemis, Media Promosi
Factors Affecting Toeic Achievement of The First Semester Students of Informatics Engeneering Marginingsih, Marginingsih; Makmun, Syaifudin
Syntax Literate Jurnal Ilmiah Indonesia
Publisher : CV. Ridwan Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (189.553 KB) | DOI: 10.36418/syntax-literate.v5i7.1466

Abstract

The purpose of this study is to conduct case study on the factors affecting TOEIC pre-test grades of the students of Informatics Engineering in Duta Bangsa University in the academic year of 2019/2020. The respondents are 10 students. The data were obtained by interviewing, questionnaire and collecting the documents from the students TOEIC grades. The data were in the forms of interview transcripts and documents. Then grounded theory was used to analyse the data. The result showed that in terms of internal factors, all of the students have interest in English because they like watching Film from YouTube or cinema with or without subtitle so they motivate to learn English. While from the external factors in terms of family background, six students come from educated family. They encourage their children in learning process. While, four students have parents who works as entrepreneur. They learn English by themselves not because their parents ask them to do. Two students said they won English competition at school. One student said the school really improve his English lesson. Three students have their own community at school. They can sometimes share, chat and talk in English. While the rest of students did not mention explicitly if school give impact on their English. Keywords: Internal factors; external factors; improve
Faktor-Faktor Penunjang Terkendalinya Kadar Hemoglobin Target Pada Pasien Hemodialisia Dengan Terapi Erytropoietin Nurhasanah, Nurhasanah; Utami, Hesty
Syntax Literate Jurnal Ilmiah Indonesia
Publisher : CV. Ridwan Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (481.978 KB) | DOI: 10.36418/syntax-literate.v5i11.1786

Abstract

Salah satu komplikasi yang sering terjadi pada pasien Penyakit Ginjal Kronik (PGK) adalah anemia. Salah satu parameter yang biasa diperiksa pada pasien PGK yang sedang menjalani hemodialisis adalah kadar hemoglobin (Hb). Tujuan dalam penelitian ini adalah melihat hubungan antara usia, jenis kelamin, lama menjalani hemodialisa, obat-obatan dengan kadar hemoglobin pada pasien yang menjalankan hemodialisa. Penelitian ini menggunakan studi prospektif pada pasien gagal ginjal kronik yang melakukan tindakan hemodialisa di ruang rawat jalan Rumah Sakit Usada Insani Tangerang selama tahun 2017, dengan jumlah populasi 217 orang. Instrumen penelitian berasal dari data primer hasil laboratorium pemeriksaan kadar hemoglobin setiap awal bulan atau setelah 4 minggu pemberian eritropoietin. Data sekunder menggunakan pengambilan data rekam medik dan formulir pengumpulan data pasien hemodialisa. Variabel dependen kadar hemoglobin mengambilan data dari Hb rata-rata dengan pengambilan minimal 3 titik dan independen adalah usia, jenis kelamin, lama hemodialisa dan obat-obat suplemen yang mempengaruhi produksi Hb. Kelima variabel independen ini diasumsikan mempengaruhi variabel dependen. Analisis statistik yang digunakan adalah statistik deskriptif dan uji Spearmans rho correlation. Hasil penelitian menunjukkan sig usia 0.882>0.05, sig lama hemodialisa 0.819>0.05, sig suplemen 0.24>0.05 yang mempunyai arti secara uji pengolahan data statistik yaitu tidak ada hubungan antara usia, lama hemodialisa dan suplemen, Sehingga dapat disimpulkan bahwa tidak adanya hubungan antara usia, jenis kelamin, lama menjalani hemodialisa dan suplemen yang mempengaruhi target Hemoglobin dengan nilai hemoglobin. Berdasarkan hasil penelitian di ruangan hemodialisis di RS Usada Insani Tangerang didapatkan semua pasien penyakit ginjal kronik mengalami penurunan Hb
Analisis Proses Pembelajaran dalam Jaringan (Daring) Masa Pandemi Covid-19 pada Guru Sekolah Dasar Muhammadiyah Se-Kota Surabaya Muhammad, Maulana; Setiawan, Fajar; Afiani, Kunti Dian Ayu
Syntax Literate Jurnal Ilmiah Indonesia
Publisher : CV. Ridwan Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (215.941 KB) | DOI: 10.36418/syntax-literate.v6i2.2194

Abstract

Pandemi Covid-19 merubah kebiasaan proses pembelajaran secara keseluruhan, yang semula dilaksanakan secara langsung tatap muka namun kini dilaksanakan secara daring. Berdasarkan kondisi pada masa pandemi Covid-19, maka tujuan penelitian ini untuk menganalisis proses pembelajaran daring (dalam jaringan), faktor-faktor pendukung serta faktor-faktor penghambat dalam melaksanakan pembelajaran daring. Penelitian ini dilaksanakan di Sekolah Dasar Muhammadiyah Surabaya yang terhitung mulai bulan November 2020 hingga Januari 2021. Metode penelitian yang digunakan adalah kualitatif deskriptif, yang mana subjek penelitian adalah guru Sekolah Dasar Muhammadiyah di Surabaya. Teknik pengumpulan data dilaksanakan dengan cara penyebaran angket lewat google form dan wawancara semi terstruktur lewat whatsapp. Berdasarkan hasil penelitian lewat pengisian angket melalui google form dan wawancara, maka didapatkan hasil secara umum adalah pembelajaran daring menjadikan anak cepat jenuh atau bosan, dikarenakan ada perangkat serta pemahaman pembelajaran daring yang belum terpenuhi dan terlaksana dengan baik. Ada beberapa faktor pendukung pembelajaran daring terlaksana dengan baik, diantaranya ketersedian handphone, koneksi internet, serta dukungan orang tua. Adapun faktor penghambat yang menjadikan pembelajaran daring kurang berjalan maksimal adalah tidak semua anak memiliki handphone, serta kesediaan waktu orang tua dalam melakukan pendampingan dikarenakan sibuk bekerja.
Pengaruh Earnings Management, Corporate Social Responsibility (CSR), Business Strategy terhadap Bankruptcy Risk Cyrena, Maudhita; Pangestuti, Irene Rini Demi
Syntax Literate Jurnal Ilmiah Indonesia
Publisher : CV. Ridwan Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (390.569 KB) | DOI: 10.36418/syntax-literate.v6i4.2358

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis hubungan antara risiko kebangkrutan dan manajemen laba, tanggung jawab sosial perusahaan (CSR), strategi bisnis kepemimpinan biaya, dan strategi diferensiasi bisnis. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dan objek penelitiannya adalah perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) periode 2016-2019. Penelitian ini menggunakan analisis regresi logistik dengan menggunakan Z-Score sebagai variabel dummy. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa tidak ada pengaruh antara manajemen laba dan tanggung jawab sosial perusahaan (CSR) terhadap risiko kebangkrutan. Dalam hal risiko kebangkrutan, terdapat korelasi negatif yang signifikan antara strategi bisnis costleadership dan diferensiasi strategi bisnis.

Page 7 of 596 | Total Record : 5951


Filter by Year

2016 2025