cover
Contact Name
Aulia Qisthi
Contact Email
auliaqisthi@ui.ac.id
Phone
+6285860672438
Journal Mail Official
syntaxliterateofficial@gmail.com
Editorial Address
Greenland Sedang Residence E6 Sumber Cirebon, West Java, Indonesia
Location
Kota cirebon,
Jawa barat
INDONESIA
Syntax Literate: Jurnal Ilmiah Indonesia
ISSN : 25410849     EISSN : 25410849     DOI : -
Syntax Literate: Jurnal Ilmiah Indonesia is a peer-reviewed scientific journal that publishes original research and critical studies in various fields of science, including education, social sciences, humanities, economics, and engineering. The journal aims to provide a platform for researchers, academics, and practitioners to disseminate their findings and insights for the advancement of knowledge and practice in Indonesia and beyond.
Articles 5,951 Documents
Formulasi Dan Evaluasi Fisik Sediaan Losion Tabir Surya Ekstrak Kulit Buah Mangga (Mangifera Indica L.) Tanjung, Yenni Puspita; Lumanik, Owi Rowinda
Syntax Literate Jurnal Ilmiah Indonesia
Publisher : CV. Ridwan Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (337.558 KB) | DOI: 10.36418/syntax-literate.v5i9.1599

Abstract

Kulit buah mangga (Mangifera indica L.) memiliki kandungan senyawa flavonoid yang dapat digunakan sebagai tabir surya. Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh sediaan losion tabir surya dari ekstrak kulit buah mangga irwin dan mengetahui formula losion mana yang memenuhi syarat evaluasi fisik, serta untuk mengetahui pengaruh variasi ekstrak kulit buah mangga Irwin terhadap hasil evaluasi fisik. Formula losion tabir surya dibuat dengan 3 variasi konsentrasi ekstrak kulit buah mangga irwin yaitu F1 (0,3%), F2 (0,5%), dan F3 (0,7%). Evaluasi fisik formulasi losion tabir surya yang telah dibuat dilakukan selama 28 hari penyimpanan pada suhu ruang meliputi evaluasi organoleptis, daya sebar, homogenitas, pH, viskositas dan tipe emulsi yang digunakan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa sediaan losion tabir surya dapat dibuat dari ekstrak kulit buah mangga irwin dan sediaan losion tabir surya ekstrak kulit buah mangga menunjukkan F1, F2, dan F3 memenuhi syarat hasil evaluasi fisik yang meliputi organoleptis, daya sebar, homogenitas, pH, viskositas, dan tipe emulsi. Variasi konsentrasi ekstrak kulit buah mangga irwin memberikan hasil berbeda berpengaruh secara signifikan (p<0,05) terhadap evaluasi daya sebar serta tidak berpengaruh secara signifikan (p>0,05) terhadap evaluasi pH dan evaluasi viskositas.
Peran BPD (Badan Permusyawaratan Desa) dalam Menampung dan Menyalurkan Aspirasi Masyarakat pada Proses Pelaksanaan Pembangunan Yusrina Handayani
Syntax Literate Jurnal Ilmiah Indonesia
Publisher : Syntax Corporation

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (245.71 KB) | DOI: 10.36418/syntax-literate.v6i1.2079

Abstract

Badan Perusyawaratan Desa merupakan perwakilan masyarakat ada dalam sistem pemerintahan desa, sehingga BPD memiliki fungsi sebagai wadah untuk menampung dan menyalurkan aspirasi masyarakat untuk merencanakan pembangunan desa yang lebih baik lagi. Badan permusyawaran desa juga fungsi yang menunjukan bahwa BPD sebagai wadah untuk mengumpulkan beberapa aspirasi dari berbagai masyarakat, dimana aspirasi berisikan pendapat, ide, gagasan yang muncul dari masyarakat yang menjadi masukan untuk perangkat desa dalam mengemban wewenang untuk menjalankan pemerintahan desa yang sebagaimana mestinya. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan pengumpulan data menggunakan wawancara dan analisis dokumen. Hasil penelitian menyatakan peran BPD (Badan Permusyawaratan Desa) dalam menampung dan menyalurkan aspirasi masyarakat pada proses pelaksanaan pembangunan di Desa Bumiayu Kecamatan Weleri Kabupaten Kendal yakni 1) menampung dan menyalurkan aspirasi masyarakat, 2) Koordinasi dalam menampung dan menyalurkan aspirasi masyarakat, 3) Partisipasi masyarakat dalam meyampaikan aspirasi kepada BPD. Dengan peran tersebut diharapkan kinerja BPD dapat menjadi baik lagi.
Analisis Pengaruh Karakteristik Ewom terhadap Niat Pembelian Kembali Secara Online: Memediasi Peran Kepercayaan dan Kegunaan yang Dirasakan Guntara, M. Reza
Syntax Literate Jurnal Ilmiah Indonesia
Publisher : CV. Ridwan Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (426.008 KB) | DOI: 10.36418/syntax-literate.v6i3.2381

Abstract

Perkembangan teknologi seperti internet dapat membantu usaha kecil, menengah dan besar untuk memberikan informasi tentang produk dan jasa yang ditawarkan melalui situs web. Dalam belanja online identik dengan ketidakpastian dan memiliki resiko ketika orang ingin melakukan pembelian daripada bertransaksi secara konvensional. Untuk itu, perlu adanya kepastian pelanggan sebelum melakukan pembelian. Studi ini ingin melihat apa saja yang membuat konsumen melakukan pembelian kembali secara online. salah satu upaya konsumen dalam meyakinkan diri sebelum melakukan pembelian adalah dengan membaca ulasan yang ada di situs web atau e-commerce yang dikunjungi. Dalam penelitian ini diketahui bahwa E-WOM merupakan hal yang penting dalam memunculkan niat pembelian Kembali pada situs web atau e-commerce. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah EWOM yang dimediasi oleh Kepercayaan dan persepsi kegunaan mempengaruhi niat beli kembali pelanggan di pasar online di Indonesia. Penelitian ini akan menggunakan metode kuantitatif dan peneliti akan membagikan Formulir Google. Pengumpulan data dilakukan melalui kuesioner online kepada 230 responden. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa sebagian besar Karakter EWOM yang dimediasi oleh Kepercayaan dan Persepsi Kegunaan mempengaruhi Niat Pembelian Kembali. Hasil penelitian menunjukan bahwa E-WOM merupakan hal yang penting dalam memunculkan niat pembelian Kembali pada situs web atau e-commerce
Analisis Setsuzokujoshi dalam Kalimat Bahasa Jepang Sompotan, Amelia G.Y
Syntax Literate Jurnal Ilmiah Indonesia
Publisher : CV. Ridwan Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (273.99 KB) | DOI: 10.36418/syntax-literate.v6i5.2725

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mencari persamaan dan perbedaan ketiga setsuzokujoshi tersebut dari segi penggunaan, struktur kalimat dan tingkat kesopanan dalam berbahasa Jepang. Metodologi yang digunakan yaitu metode kepustakaan, dimana penulis mengumpulkan berbagai definisi dan penjelasan mengenai fungsi dan struktur kalimat dari setsuzokujoshi te, kara dan node. Dalam penelitian deskriptif ini penulis mengumpulkan data dari buku ajar Minna No Nihongo I dan II Dari ketiga buku tersebut mencoba menggambarkan apa saja fungsi yang didapat dari hasil analisis contoh kalimat yang ditemukan, kemudian membuat kesimpulan atas data yang sudah dianalisis. Penelitian ini mengungkapkan bahwa fungsi kara (50%) sering digunakan dalam alasan yang menunjukan kemauan yang kuat seperti perintah, dasar dalam memberikan saran terhadap hal lain. Berdasarkan hasil analisis data, dapat disimpulkan bahwa setsuzokujoshi memiliki makna dan fungsi yang beragam. Kara bersifat subjektif, oleh karena itu dapat disambungkan dengan kalimat yang mengungkapkan pemikiran pribadi. fungsi kara sering digunakan dalam alasan yang menunjukan kemauan yang kuat seperti perintah, juga dalam memberikan saran terhadap hal lain. Setsuzokujoshi kara banyak dipengaruhi oleh pemikiran atau penilaian pribadi pembicara maka dikatakan kara bersifat subjektif dalam menyampaikan alasan. Sedangkan partikel de dan Setsuzokujoshi Node digunakan untuk mengutarakan sebab dari peristiwa atau situasi yang bersifat objektif tanpa dipengaruhi oleh pendapat atau pandangan pribadi node bersifat objektif, tidak bisa digunakan bersamaan dengan kalimat yang berupa keputusan atau kemauan pribadi.
ANALISIS PENGARUH BAURAN PEMASARAN JASA TERHADAP KEPUASAN SISWA SERTA DAMPAKNYA TERHADAP CITRA SMK FARMASI BUMI SILIWANGI BANDUNG Agustini, Kamelia
Syntax Literate Jurnal Ilmiah Indonesia
Publisher : CV. Ridwan Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (753.937 KB)

Abstract

Pendidikan adalah suatu organisasi produksi yang menghasilkan jasa pendidikan.Konsumen utamanya adalah siswa atau mahasiswa. Penelitian ini bertujuanuntuk mengetahui bagaimana analisis dan pengaruh antara Bauran PemasaranJasa, Kepuasan Siswa dan Citra pada SMK Farmasi Bumi Siliwangi Bandung.Metode penelitian yang digunakan untuk menjawab hal tersebut adalah deskriptifdan verifikatif dengan teknik pengumpulan data menggunakan studi kepustakaandan studi lapangan meliputi wawancara, observasi dan kuesioner. Kuesioner dalampenelitian ini disebarkan kepada 66 (enam puluh enam) responden yangmerupakan siswa aktif dari SMK Farmasi Bumi Siliwangi Bandung, tahunpelajaran 2015/2016. Data yang telah terkumpul kemudian dianalisismenggunakan analisis path yang sebelumnya telah dilakukan uji kualitas dataserta analisis dan uji hipotesis terlebih dahulu.Hasil penelitian menunjukkan bahwaBauran Pemasaran Jasa, Kepuasan Siswa dan Citra pada SMK Farmasi BumiSiliwangi Bandung adalah baik. Kemudian, Bauran Pemasaran berpengaruhterhadap Kepuasan Siswa, Bauran Pemasaran berpengaruh terhadap Citra SMKFarmasi Bumi Siliwangi Bandung dan Kepuasan Siswa berpengaruh terhadapCitra SMK Farmasi Bumi Siliwangi Bandung serta Bauran Pemasaranberpengaruh terhadap Citra melalui Kepuasan Siswa Sekolah Menengah KejuruanFarmasi Bumi Siliwangi Bandung. Kata Kunci : Bauran Pemasaran Jasa, Kepuasan Siswa dan Citra.
THE ANALYSIS OF RATE CORROSION ON THE TUBE UNIT WATER TREATMENT PLANT Ibrahim, Puji Astuti; Adjie Saputra, Muhamad Ghofar
Syntax Literate Jurnal Ilmiah Indonesia
Publisher : CV. Ridwan Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (33.028 KB)

Abstract

Pengaruh Pelayanan Prima terhadap Kepuasan Nasabah Koperasi Mitra Dhuafa (Komida) di KCP Depok Cirebon Andriani, Riri
Syntax Literate Jurnal Ilmiah Indonesia
Publisher : CV. Ridwan Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (726.883 KB)

Abstract

Kondisi Mangrove di Pesisir Kabupaten Cirebon Sri Wahyuningsih; Feti Fatimatuzzahroh
Syntax Literate Jurnal Ilmiah Indonesia
Publisher : CV. Ridwan Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (481.819 KB)

Abstract

Kerusakan dan degradasi hutan mangrove karena tekanan pembangunan danmenurunnya daya dukung lingkungan menjadi salah satu penyebab utama kerentananwilayah pesisir. Pesisir Kabupaten Cirebon merupakan salah satu pesisir dengankeadaan mangrove mengkhawatirkan. Pasalnya Kabupaten Cirebon hanya mempunyaimangrove dengan luas 1.780 ha dengan kondisi rusak 480 ha, kondisi sedang 200 hadan rehabilitasi hanya 100 ha. Hal tersebut menunjukkan mirisnya kondisi mangroveyang akan berpengaruh pada menurunnya kualitas lingkungan pesisir. Sebagaimanadiketahui bahwa mangrove mempunyai banyak sekali fungsi sosial, ekologi danekonomi. Selain sebagai habitat bagi berbagai spesies ikan, kerang, dan udang,mangrove juga berperan dalam menentukan kualitas air, menurunkan tingkat intrusiair laut dan meredam gelombang laut sehingga mampu melindungi pesisir dari abrasi.Paper ini mereview kondisi mangrove di pesisir Kabupaten Cirebon berdasarkanbeberapa jurnal. Minimnya penelitian mengenai mangrove di pesisir KabupatenCirebon merupakan salah satu faktor yang menghambat dalam membuat strategipengelolaan mangrove dan pengembangannya.Kata kunci: Ekosistem Mangrove, Pengelolaan, Pesisir, Kabupaten Cirebon
Evaluasi Penggunaan Obat Kelasi Besi Dalam Menurunkan Kadar Ferritin Pada Pasien Thalasemia Anak di RSUD 45 Kuningan Supriatna, Cece; Indriani, Bambang Karsidin; Akbari, Ratih
Syntax Literate Jurnal Ilmiah Indonesia
Publisher : CV. Ridwan Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (516.509 KB) | DOI: 10.36418/syntax-literate.v5i1.854

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah mengetahui kadar ferritin pada pasien Thalasemia anak di RSUD 45 Kuningan saat pertama kali didiagnosa menderita Thalasemia dan mengetahui ada atau tidaknya penurunan kadar ferritin setelah pasien diberikan terapi obat kelasi besi. Populasi yang digunakan adalah pasien Thalasemia di RSUD 45 Kuningan, dengan sampel sebanyak 46 pasien. Setelah melakukan penelitian, pengolahan data dan wawancara diperoleh hasil bahwa kadar ferritin pasien Thalasemia anak ketika pertama kali didiagnosa menderita Thalasemia adalah >500 mcg/L, dari 46 pasien yang dijadikan sampel, 5 orang mengalami penurunan kadar ferritin dengan baik, 8 orang mengalami penurunan di 3 bulan pertama tetapi naik kembali di 3 bulan selanjutnya, sedangkan 33 pasien lainnya cenderung tidak mengalami penurunan kadar ferritin. Hasil penelitian tersebut semoga menjadi perhatian bagi semua bagian yang terkait agar tujuan pengobatan pada pasien Thalasemia anak di RSUD 45 Kuningan bisa tercapai. Kata kunci: Kadar Ferritin, Obat Kelasi Besi, Thalasemia
PERAN PENTING PEDOMAN ETIKA BISNIS PERUSAHAAN DALAM UPAYA PENCEGAHAN KORUPSI Uyu Wahyudin
Syntax Literate Jurnal Ilmiah Indonesia
Publisher : CV. Syntax Corporation Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (225.118 KB)

Abstract

Segala upaya dalam pemberantasannya telah banyak dilakukan oleh berbagai pihak, baik itu oleh pemerintah dengan membentuk lembaga anti rasuah maupun perusahaan dengan membentuk komite etik dan menyusun pedoman etik agar tercipta suatu perusahaan yang baik, namun sekali lagi, korupsi masih terus terjadi. Kenyataan ini menyebabkan para pelaku usaha mengalami distorsi dalam kinerja mereka, yang pada gilirannya berakibat pada menurunnya etos kerja dan kerugian bagi perusahaan. Munculnya kebiasaan korupsi, kolusi dan nepotisme telah secara nyata menimbulkan kerugian materil, serta menjadikan etos kerja menjadi sangat rendah, bekerja hanya mencari kesempatan untuk korupsi. Pada titik inilah munculnya sinisme bahwa korupsi sudah menjadi budaya, karena nyaris hampir terjadi di semua sektor. Dalam kaitan inilah kajian tentang peran penting tika bisnis dalam mewujudkan good corporate governance sebagai upaya pencegahan korupsi merupakan kajian yang sangat dibutuhkan dan sangat serius untuk dapat dilaksanakan. Peran penting etika bisnis tersebut diwujudkan dalam bentuk lembaga yang tentu saja membutuhkan pedoman pelaksanaanya yang sering disebut kode etik atau pedoman etika bisnis perusahaan. Pedoman Etika Bisnis Perusahaan adalah pedoman yang dapat menjadi acuan bagi seluruh stakeholder perusahaan dalam menerapkan nilai-nilai etika perusahaan serta dapat memberikan arahan dalam memecahkan dilema etika yang dihadapi dalam melaksanakan kegiatan bisnis. Penerapan etika bisnis adalah wujud dari pengembangan budaya perusahaan, khususnya budaya kepatuhan dan antikorupsi.

Page 5 of 596 | Total Record : 5951


Filter by Year

2016 2025