al-Afkar, Journal For Islamic Studies
al-Afkar, Journal for Islamic Studies is published by Association of Secondment Lecturers (Asosiasi Dosen DPK) UIN Sunan Gunung Djati Bandung Indonesia. Focus of al-Afkar, Journal for Islamic Studies is on publishing original empirical research articles and theoretical reviews of Islamic Studies, it covers various issues on the Islamic studies within such number of fields as Islamic Education, Islamic thought, Islamic law, political Islam, and Islamic economics from social and cultural perspectives and content analysis from al-Qur’an and Hadist.
In other than forementioned field in Islamic Studies, al-Afkar, Journal for Islamic Studies also accepts articles which cover the topic on the cross section between Islam Studies and other scientific field, such as sociology, law, economics, and others.
Articles
1,567 Documents
KONSEP TABARRUK DALAM PERSPEKTIF HADITS
Nasrullah Nashiruddin;
Tasmin Tangngareng;
Mukhlis Mukhtar
al-Afkar, Journal For Islamic Studies Vol. 4, No.2, July 2021
Publisher : Fakultas Agama Islam Universitas Wiralodra
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (906.769 KB)
|
DOI: 10.31943/afkarjournal.v4i2.219
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hakikat tabarruk perspektif hadis, untuk mengetahui kualitas dan kauntitas hadis tentang tabarruk dan untuk mengetahui pemahaman dan implementasi hadis tentang tabarruk. Adapun kegunaan dari penelitian ini terbagi menjadi dua, yaitu kegunaan ilmiah dan kegunaan praktis. Kegunaan ilmiah dari penelitian diharapkan dapat menambah wawasan umat Islam dan menjadi pelengkap karya-karya tabarruk yang berdasar pada al-Qur’an dan sunnah. Tabarruk dipahami sebagai kegiatan mencari berkah atau mencari tetapnya kebaikan dari Allah swt. tabarruk terbagi menjadi beberapa macam yaitu tabarruk terhadap nabi saw., tabarruk terhadap orang-orang saleh, tabarruk terhadap tempat, tabarruk terhadap waktu. Hadis tentang tabarruk tersebar pada beberapa kitab hadis yang diriwayatkan oleh beberapa periwayat hadis Nabi saw. di antaranya: Imam al-Bukha>ri, Muslim, Abu Da>ud, al-Turmiz\i>, al-Nasa>i> dan Ahmad bin Hambal. Semua klasifikasi hadis berkualitas Sahih baik dari segi sanad maupun matannya dan hadis tersebut dapat dijadikan hujjah. Tabarruk dapat diaplikasikan pada hal-hal yang memang memiliki keistimiewaan dan tentunya oleh orang-orang yang mampu memahami dan membedakan antara tabarruk karena Allah dan tabarruk karena sesuatu selain Allah. Implikasi dari penelitian ini adalah tabarruk karena mengingat hal ini sangat erat dalam kehidupan sehari-sehari khususnya mengenai urusan agama dan keimanan seseorang. Ketika keimanan sudah tidak murni lagi tidak menutup kemungkinan akan mengganggu tatananan masyarakat.
PARADIGMA INTEGRASI ILMU PERSPEKTIF POHON ILMU UIN MAULANA MALIK IBRAHIM MALANG
Muaz;
Nanat Fatah Natsir;
Erni Haryanti
al-Afkar, Journal For Islamic Studies Vol. 5, No. 1, January 2022
Publisher : Fakultas Agama Islam Universitas Wiralodra
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (1041.801 KB)
|
DOI: 10.31943/afkarjournal.v5i1.221
Penelitian ini bertujuan untuk menelusuri hakikat paradigma ilmu dalam perspektif pohon ilmu. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif di UIN Malang. Hasil penelitian menunjukan bahwa Universitas Islam Negeri Malang menggunakan pohon ilmu sebagai metafora paradigma integrasi keilmuannya. Dengan model tersebut UIN Malang nampak kuat dalam tataran integrasi ontologi keilmuannya. Dengan demikian, maka konsep dan model integrasi yang ditawarkan oleh perguruan tinggi tersebut masih kurang sempurna dari aspek filosofisnya. Sementara, dalam diskursus Islamisasi, metodologi integrasi ilmu di Perguruan Tinggi tersebut masih dikategorikan sebagai Islamisasi ilmu pengetahuan.
PENGEMBANGAN DAN PEMBAHARUAN PERGURUAN TINGGI KEAGAMAAN ISLAM DI INDONESIA: GAGASAN DAN IMPLEMENTASINYA
Iis Arifudin;
Ali Miftakhu Rosyad
al-Afkar, Journal For Islamic Studies Vol. 4, No.2, July 2021
Publisher : Fakultas Agama Islam Universitas Wiralodra
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (774.512 KB)
|
DOI: 10.31943/afkarjournal.v4i2.222
Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan perkembangan dan inovasi pesantren di Indonesia. makalah ini adalah penelitian perpustakaan. Secara historis, perkembangan perguruan tinggi Islam di Indonesia mengacu pada tiga orientasi, yaitu: merespon pendidik dan mengembangkan wacana keislaman. Relevansi ketiga ori tersebut dapat dilihat dari perkembangan perguruan tinggi Islam. Tahun 1990-an, tiga merupakan inovasi untuk menjadikan IAIN (Institut Studi Islam Negeri) sebagai pusat unggulan Studi Islam. Sedangkan pada tahun 2000-an, terjadi transformasi pengembangan IAIN menjadi UIN (Universitas Islam Negeri) selain untuk meningkatkan mutu pendidikan. Oleh karena itu, segala kelemahan IAIN harus diperbaiki agar tetap eksis sebagai lembaga publik yang mengembangkan tanggung jawab utamanya dalam menyelenggarakan perguruan tinggi khususnya di bidang studi Islam. Perubahan IAIN menjadi UIN disebabkan oleh dualisme atau dikotomi keilmuan. Oleh karena itu, tiga reintegrasi keilmuan sangat diperlukan dalam pengembangan perguruan tinggi Islam.
HUBUNGAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DENGAN TEKNOLOGI DALAM PEMBELAJARAN DARING
Suryana Saputra;
Akil;
Acep Nurlaeli
al-Afkar, Journal For Islamic Studies Vol. 4, No.2, July 2021
Publisher : Fakultas Agama Islam Universitas Wiralodra
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (885.695 KB)
|
DOI: 10.31943/afkarjournal.v4i2.223
Penelitian ini bertujuan bagaimana peran pendidikan agama islam dengan ilmu teknologi tidak dapat dipisahkan satu sama lainnya. Islam sebagai sebuah keyakinan bukan hanya sebatas hubungan manusia atas keyakinan dengan Sang Maha Pencipta (Tuhan YME), juga mengantarkan agar manusia menjadi mahluk yang berkemajuan unggul dan moderen sesuai dengan perkembangan zaman guna membangun peradaban yang selaras dengan kemajuan zaman. Lebih dari itu kita ketahui zaman semakin maju dan berkembang salah satunya kemajuan ilmu teknologi terutama pada masa kini dalam masa pandemic semua kegiatan manusia dilakukan dari rumah salah satunya dalam pembelajaran pendidikan agama islam. baik yang bersifat formal dan non formal. Namun nyatanya baik kegiatan yang bersifat Immaterial (nilai rohani) yakni nilai yang menggunakan nurani dan juga indera, akal, perasaan, kehendak dan keyakinan manusia tetap membutuhkan ilmu, pembelajaran, nasihat dan tuntunan dari orang orang yang dipandang mumpuni dibidangnya termasuk juga kepada orang yang mumpuni dalam segi keilmuan untuk bisa mentransfer tentang pemahamannya meskipun tidak bertemu (bertatap muka) secara langsung. Oleh karenanya peran teknologi sangat membantu dalam rangka mentransfer ilmu dari guru kepada siswa melalui keanekaragaman teknologi seperti media pembelajaran online yang akhir-akhir ini dijumpai.
MELIHAT KEMBALI KONSEP MASHLAHAH DALAM KASUS PENEMBAKAN LASKAR FRONT PEMBELA ISLAM
Ahmad Muhtadi Anshor
al-Afkar, Journal For Islamic Studies Vol. 5, No. 1, January 2022
Publisher : Fakultas Agama Islam Universitas Wiralodra
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (773.114 KB)
|
DOI: 10.31943/afkarjournal.v5i1.225
This study aims to revisit the priority aspects of the state's interests and protection of the soul from the mashlahah perspective. This is so urgent when recently shocked by the shooting of a member of the Islamic Defenders Front (FPI) laskar by a member of the Indonesian National Police. The result of this case was the emergence of various controversies from humanitarian activists, human rights, and moderate state defenders. This phenomenon is certainly something that needs to be resolved with a model approach in the Islamic legal discourse, namely the mashlahah concept. The concept of mashlahah is seen as a more adaptive concept in responding to various contemporary problems, including seeing the shooting case of a member of the Islamic Defenders Front (FPI) army. This literature-based study found that the shooting of members of the FPI paramilitary apparatus by the police was based on prioritizing the public interest of the state (mashlahah al-'ammah) rather than personal or group interests (mashlahah al-fardhiyyah). Meanwhile, the determination of mashlahah between the interests of the state (public) and private interests (groups) is based on taking less mafsadat.
ISLAMIC EDUCATION LEARNING MODEL DURING COVID 19 PANDEMIC IN IMPROVING THE LEARNING OUTCOMES IN SMP NEGERI 3 CILEUNGSI
Ilyas Prasetyo;
Undang Ruslan Wahyudin;
Oyoh Bariyah
al-Afkar, Journal For Islamic Studies Vol. 5, No. 1, January 2022
Publisher : Fakultas Agama Islam Universitas Wiralodra
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (848.284 KB)
|
DOI: 10.31943/afkarjournal.v5i1.227
This research aims to analyze the Islamic education learning model during Covid-19 pandemic at state Junior High Scool. This qualitative approach is done intensively, researchers participate in the field, record carefully, perform analysis, make. The type of research taken is field research that is research that collects data done by obtaining through investigation based on field. Data collection methods use observation, interview and documentation methods. the results showed that the researchers carried out at the State Junior High School 3 Cileungsi, that by giving assignments and the types of assignments used with steps for selecting good and not boring task materials suitable for students, the teacher would easily explain and students would be interested and pay attention and be actively involved in working on group assignments. Learning Islamic Religious Education by using the task method is less effective. The Learning Process of Islamic Religious Education During the Covid 19 Pandemic Period at the State Junior High School 3 Cileungsi was less effective due to the difficulty of learning via online, preventing students from understanding the learning process of Islamic religious education.
KISAH ISRAILIYAT DALAM TAFSIR IBN KATSIR (ANALISIS PENELUSURAN SURAH AL-BAQARAH)
Tammulis;
Aisyah Arsyad
al-Afkar, Journal For Islamic Studies Vol. 4, No.2, July 2021
Publisher : Fakultas Agama Islam Universitas Wiralodra
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (840.825 KB)
|
DOI: 10.31943/afkarjournal.v4i2.228
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kisah israiliyat yang terdapat dalam Tafsir Ibnu Katsir khususnya dalam surah al-Baqarah. Rumusan masalahnya adalah bagaimana embiriologi israiliyat dalam penafsiran ayat al-Qur’an dan bagaimana kedudukan israiliyat dalam tafsir Ibnu Katsir khususnya dalam surah al-Baqarah, penelitian ini merupakan penelitian kepustakaan dengan sumber data primernya adalah tafsir al-Qur’an al- adhzim yang ditulis oleh Ibnu Katsir. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa berdasarkan sampel riwayat israiliyat yang ditemukan dalam surah al-Baqarah ternyata Ibnu Katsir memasukkan riwayat israiliyat itu dalam tafsirnya hanya sebagai wawasan atau ilmu bukan sebagai dasar penafsiran karena riwayat israiliyat hanya dijadikan tambahan dari penjelasannya bahkan beberapa riwayat israiliyat dikritik oleh Ibnu Katsir dan menunjukkan sikap resistensi terhadap riwayat tersebut.
PERAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DALAM REVITALISASI PENDIDIKAN KARAKTER
Amelia Sapitri;
Amirudin;
Mimin Maryati
al-Afkar, Journal For Islamic Studies Vol. 5, No. 1, January 2022
Publisher : Fakultas Agama Islam Universitas Wiralodra
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (642.42 KB)
|
DOI: 10.31943/afkarjournal.v5i1.229
Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi peran PAI dalam pendidikan karakter adalah membentuk manusia yang berakhlak mulia dan Pendidikan karakter dilakukan dengan tujuan untuk meningkatkan mutu serta kualitas hasil pendidikan dengan membentuk kepribadian yang baik sesuai standar kompetensi lulusan pendidikan. Tidak hanya itu pendidikan karakter pula ditunjukan buat meningkatkan kecerdasan etika ataupun meningkatkan keahlian moral dengan membangun kecerdasan etika, yakni keahlian menguasai tentang yang benar serta yang salah. Metode Penelitian menggunakan studi kepustakaan (library reseach) dengan menghimpun information dari tulisan-tulisan (literasi) yang mempunyai kaitan dengan topik yang dibahas. statistics tersebut peneliti ambil dari dokumentasi yang bentuk buku, jurnal penelitian, dan artikel-artikel yang mendukung. membatasi dan mengawasi generasi muda dengan menanamkan nilai-nilai religius, kekuatan iman dan taqwa, ilmu pengetahuan, akhlakul karimah, tanpa harus tertinggal dalam arus globalisasi dan mampu mempertahankan tradisi ke Islaman dan nilai-nilai yang baik.
PENGARUH METODE TALAQQI TERHADAP PENINGKATAN KEMAMPUAN MENGHAFAL AL-QUR’AN PESERTA DIDIK KELAS AL-QUR’AN TPQ DARUSSALAM
Zheihan Aisyah Achmad;
Ajat Rukajat;
Undang Ruslan Wahyudin
al-Afkar, Journal For Islamic Studies Vol. 5, No. 1, January 2022
Publisher : Fakultas Agama Islam Universitas Wiralodra
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (1199.465 KB)
|
DOI: 10.31943/afkarjournal.v5i1.230
Pada dasarnya tujuan pendidikan ialah untuk menghasilkan genarasi manusia yang beriman dan bertaqwa kepada Tuhan Maha Esa. Dalam agama Islam salah satu cara agar menambahnya keimanan dan ketaqwaan kepada Allah Swt adalah dengan cara mempelajari dan menghafal Al-Qur’an. Dari banyaknya berbagai macam metode yang digunakan untuk mempelajari Al-Qur’an, salah satunya ialah metode talaqqi. Metode talaqqi bertujuan untuk mempermudah peserta didik dalam mempelajari dan menghafal Al-Qur’an. Dalam artikel ini akan membahas tentang pengaruh metode talaqqi terhadap peningkatan kemampuan menghafal Al-Qur’an. Yang dimana penelitian ini bertujuan untuk mengetahui adakah pengaruh metode talaqqi terhadap peningkatkan kemampuan menghafal peserta didik di TPQ Darussalam Cileungsi Bogor. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah: angket (angket), tes tertulis, wawancara, dan dokumentasi. Hal ini dibuktikan dari hasil Uji Hipotesis diperoleh hasil dengan Thitung (3,269) > Ttabel (2,101) dan nilai probabilitas sig (0,004) < (0,05). Dari hasil tersebut dapat disimpulkan bahwa ada pengaruh metode talaqqi terhadap peningkatan kemampuan menghafal Al-Qur'an siswa kelas Al-Qur'an TPQ Darussalam Cileungsi Bogor. Pengaruh metode talaqqi terhadap peningkatan kemampuan menghafal Al-Qur'an adalah sebesar 37% dan sisanya sebesar 68% merupakan pengaruh dari variabel lain yang tidak dijadikan variabel dalam penelitian ini. Pengaruh antara kedua variabel tersebut juga dibuktikan dengan nilai koefisien korelasi yang menunjukkan (0,610) atau 61%, hal ini termasuk dalam kategori hubungan kuat.
IMPLEMENTATION OF THE INSIDE-OUTSIDE CIRCLE COOPERATIVE LEARNING MODEL ON STUDENTS' COGNITIVE ACHIEVEMENT SDIT AL-IRSYAD
Tisna Amijaya;
Zaenal Arifin;
Masykur H. Mansyur
al-Afkar, Journal For Islamic Studies Vol. 5, No. 1, January 2022
Publisher : Fakultas Agama Islam Universitas Wiralodra
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (859.154 KB)
|
DOI: 10.31943/afkarjournal.v5i1.231
Inside circle learning model has a clear structure and structured, students can work together with peers through mutual cooperation and share information obtained during the learning process. This learning model can improve learning outcomes of learners with the support of learners in the application of learning model inside outside circle. Application of learning model inside outside circle in faith material to qada and qadar can help students understanding that faith to qada and qadar is belief in heart, comprehension which can be expressed by oral, applying by behavior and deed which shows that we believe that destiny of Allah SWT must happen and believe that the efforts we do will not be in vain. With this model students are not only easy to understand the material that the teacher will convey, but will also be able to develop creativity and activities during the learning process.