cover
Contact Name
Yusrawati JR Simatupang
Contact Email
yusrawati090992@gmail.com
Phone
+6285260106663
Journal Mail Official
intankemalasari00@gmail.com
Editorial Address
STKIP Bina Bangsa Getsempena, Jalan Tanggul Krueng Aceh, No.34, Rukoh, Darussalam, Banda Aceh, 23112
Location
Kota banda aceh,
Aceh
INDONESIA
Visipena
ISSN : 20861397     EISSN : 25026860     DOI : 10.46244/visipena
Core Subject : Education,
Articles to be published on Visipena should follow the focus and scope of this journal. The scope of this journal is Education.
Articles 15 Documents
Search results for , issue "Vol 10 No 1 (2019)" : 15 Documents clear
PENGARUH KOMUNIKASI ORGANISASI DAN KEPUASAN KERJA TERHADAP MOTIVASI KERJA GURU SMA KATOLIK Agnes Delviana Simangunsong; Matin; Siti Rochanah
Jurnal Visipena Vol 10 No 1 (2019)
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian (LP2M) STKIP Bina Bangsa Getsempena

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (816.709 KB) | DOI: 10.46244/visipena.v10i1.481

Abstract

The objective of this research is to obtain information concerning to the effect of organizational communication and job satisfaction toward work motivation in Catholic Senior High Schools at West Jakarta.The research was conducted by using survey method with path analysis in testing hypothesis. In this research, 130 from 192 teachers had selected random sampling. The responders were involved by sending their feedback within the questionnaires.The results showed that: first, there are positive influences between organizational communication and work motivation; second, there are positive influences between job satisfaction and work motivation; third, there are positive influences between organizational communication and job satisfaction. Abstrak Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh informasi mengenai pengaruh komunikasi organisasi dan kepuasan kerja terhadap motivasi kerja di Sekolah Menengah Atas Katolik di Jakarta Barat. Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan metode survei analisis jalur dalam. Dalam penelitian ini, 130 dari 192 guru telah memilih sampel acak. Para responden dilibatkan dengan mengirimkan umpan balik mereka dalam kuesioner. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: pertama, ada pengaruh positif antara komunikasi organisasi dan motivasi kerja; kedua, ada pengaruh positif antara kepuasan kerja dan motivasi kerja; ketiga, ada pengaruh positif antara komunikasi organisasi dan kepuasan kerja. Kata Kunci: Motivasi Kerja, Kepuasan Kerja, Komunikasi Organisasi
PEWARISAN TARI TAREK PUKAT (TARIAN PESISIR ACEH) DI SANGGAR CUT NYAK DHIEN Fitriani
Jurnal Visipena Vol 10 No 1 (2019)
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian (LP2M) STKIP Bina Bangsa Getsempena

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (816.709 KB) | DOI: 10.46244/visipena.v10i1.484

Abstract

The purpose of this research is to study Tarek Pukat Dance as an expression of coastal community life and its inheritance efforts in Cut Nyak Dhien studio. The research method used qualitative method with interdisciplinary approach. The research data was collected by observation, interview, and documentation. The validity check of data using source triangulation, then analyzed using flow reduction, presentation, and data verification The results showed that, Tarek Pukat Dance was created by Yuslizar in 1958. Tarek Pukat describes the activities of fishermen who catch fish at sea tarek means tug whereas trawl is a kind of net used to catch fish. This dance is danced by 13 dancers consisting of 8 femaledancers and 5 male dancers. Dance has 19 motion patterns that are divided into two namely 7 patterns of movement for female dancers and 14 for male dancers movement patterns with various floor patterns for male dancers dancedisari danced women dance with sitting position bersaf. The theme used in this dance is the activity of fishermen who are looking for fish at sea. His companions are Serune Kalee, Geundrang Aceh and Rapa'I and Tarek Pukat dance poems. the clothing used in this dance is very simple from the original grip of Aceh tradition. From the clothing of women dancers Acehnese clothes, long black trousers, songket covering up to the knees and scarves wrapped around the head, ropes of Aceh Pangang, Aceh necklaces and Aceh clothing bros while male dancers wear only black long-sleeved shirts and black trousers wrapped in kebuang and headbands. The property used is fish body, fishing hat and rope as trawl. from the motion of the endangered handler to the closing motion is an expression of the life of the fishermen looking for the fish at sea. So this dance should remain inherited and forwarded to future generations who will come with Inheritance Dance Tarek Pukat through Learning In Studio Cut Nyak Dhien. the existing activities were violated by Cut Nyak Dhien while the first thing involved about the general pattern of the existing training at Cut Nyak Dhien studio were: training schedule in Sanggar, training guidance from the studio coach, making basic movements as warming up, distributing material for training and organizing dance groups . In the process of learning the existence of students, trainers, goals, materials, media methods, embedded values are violated and evaluation. Abstrak Tujuan penelitian ini adalah mengkaji Tari Tarek Pukat sebagai ekspresi kehidupan masyarakat pesisir dan upaya pewarisannya di sanggar Cut Nyak Dhien. Metode penelitian menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan interdisiplin. Data penelitian dikumpulkan dengan teknik observasi, wawancara, dan dokumentasi. Pemeriksaan keabsahan data menggunakan triangulasi sumber, kemudian dianalisis menggunakan alur reduksi, penyajian, dan verifikasi data. Hasil penelitian menunjukan bahwa, Tari Tarek Pukat diciptakan oleh Yuslizar pada tahun1958. Tarek Pukat menggambarkan aktivitas para nelayan yang menangkap ikan dilaut tarek berarti tarik sedangkan pukat adalah alat sejenis jaring yang digunakan untuk menangkap ikan. Tarian ini ditarikan oleh 13 penari yang terdiri dari 8 penari wanita dan 5 penari pria. Tarian ini mempunyai 19 pola gerakan yang dibagi menjadi dua yaitu 7 pola gerakan untuk penari wanita dan 14 untuk pola gerakan penari pria dengan pola lantai bermacam ragam untuk penari lelakisedangkan penari wanita menari dengan posisi duduk bersaf. Tema yang digunakan pada tarian ini yaitu aktivitas masyarakat nelayan yang sedang mencari ikan dilaut. Pengiringnya yaitu Serune Kalee, Geundrang Aceh dan Rapa’I serta syair tari Tarek Pukat. busana yang digunakan dalam tarian ini sangat sederhana dari pakain tradisi Aceh yang sebenarnya.dari pakain penari wanita baju Aceh,celana hitam panjang, songket yang menutup sampai lutut dan selendang yang dililitkan di kepala,tali Pinggang Aceh, kalung Aceh dan bros baju Aceh sedangkan para penari laki-laki hanya menggunakan baju lengan panjang berwarna hitam dan celana panjang berwarna hitam sarung yang di selempangkan kebahu serta ikat kepala. Properti yang digunakan yaitu raga ikan, topi nelayan dan tali sebagai pukat. dari gerak pawang engkot sampain gerak penutup merupakan ekspresi kehidupan para nelayan yang mencari ikan dilaut. Sehingga tarian ini harus tetap diwariskan dan diteruskan kepada generasi penerus yang akan datang dengan Pewarisan Tari Tarek Pukat melalui Pembelajaran Di Sanggar Cut Nyak Dhien. kegiatan yang ada disanggar Cut Nyak Dhien adapun hal yang terlibat pertama mengenai pola umum latihan yang ada pada sanggar Cut Nyak Dhien yaitu: jadwal latihan di Sanggar, bimbingan latihan dari pelatih sanggar, membuat gerakan dasar sebagai pemanasan, pembagain materi untuk latihan dan pembagain kelompok penari. Didalam proses pembelajaran adanya siswa, pelatih,tujuan,materi,metode media,nilai-nilai yang ditanamkan disanggar dan evaluasi. Kata Kunci: Tari Tarek Pukat
MENINGKATKAN KEMAMPUAN KONSENTRASI ANAK ADHD (ATTENTION DEFICIT HYPERACTIVITY DISORDER) USIA 5 - 6 TAHUN DENGAN MENGGUNAKAN ALAT PERMAINAN EDUKATIF (APE) DAN BERBASIS MODIFIKASI PERILAKU : (Mix Method Research di TK Islam PB. Soedirman) Fri Corina Sandrawati; Martini Jamaris; Asep Supena
Jurnal Visipena Vol 10 No 1 (2019)
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian (LP2M) STKIP Bina Bangsa Getsempena

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (274.413 KB) | DOI: 10.46244/visipena.v10i1.485

Abstract

The purpose of this research is to determine the improvement in concentration of ADHD children aged 5-6 years old using Educational Game Tool and based on behavior modification. This research was conducted at the PB Soedirman Islamic Kindergarten. The study was started in October 2018 with 1 study subject. Educational Game Tools which used is building blocks, playdough, puzzle and leggo. Meanwhile the research method used is Single Subject Research, where research is conducted in 3 phases which is Baseline 1 (3 sessions), Intervention (8 sessions) and Baseline 2 (3 sessions).The Qualitative data is obtained through observations using Observation Records.While the quantitative data obtained by comparing the average result score of the Baseline 1, Intervention and Baseline 2.The results of the study prove that the concentration of children with ADHD can be improved through intervention with educational game tools. This is proven by the average results of the total concentration ability score in Baseline 1 is 28.3, decreasing in the intervention phase to 21.75 and in the Baseline 2 phase becomes 20.33, which means the concentration ability of ADHD children is improving.This data is also supported by the lesson distracted focus frequency in the intervention phase and also an increase in theduration on task. The application of behavior modification techniques with prompt (verbal prompt, gestural prompt, physical prompt) and reinforcement (praise, thumbs, high fives) is proven to be an intervention that is able to support improving concentration in ADHD children.This prompt and reinforcement is the teacher's support which is manifested in his attitude to improve the concentration ability of ADHD children. Abstrak Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peningkatan konsentrasi anak ADHD yang berusia 5 – 6 tahun dengan menggunakan Alat Permainan Edukatif dan berbasis modifikasi perilaku. Penelitian ini dilaksanakan di TK Islam PB Soedirman Jakarta Timur. Penelitian dilaksanakan pada bulan Oktober 2018 dengan 1 orang Subjek penelitian. Alat permainan edukatif yang digunakan adalah balok, playdough, puzzle dan leggo. Sementara metode penelitian yang digunakan adalah Single Subject Research, dimana penelitian dilaksanakan dalam 3 fase yaitu Baseline 1 (3 sesi), Intervensi (8 sesi) dan Baseline 2 (3 sesi). Data kualitatif diperoleh melalui hasil pengamatan menggunakan Catatan Observasi. Sedangkan data kuantitaf di peroleh dengan membandingkan skor rata-rata hasil Baseline 1, Intervensi dan Baseline 2. Hasil penelitian membuktikan bahwa konsentrasi anak dengan ADHD dapat ditingkatkan melalui intervensi dengan alat permainan edukatif (APE). Hal ini dibuktikan dengan hasil rata-rata total skor kemampuan konsentrasi pada Baseline 1 adalah 28,3 menurun pada fase intervensi menjadi 21,75 dan pada fase Baseline 2 menjadi 20,33, yang diartikan kemampuan konsentrasi anak ADHD meningkat. Data ini juga di dukung oleh data frekuensi fokus teralihkan berkurang pada fase intervensi dan juga peningkatan durasi fokus saat mengerjakan tugas. Penerapan teknik modifikasi perilaku dengan prompt (verbal prompt, gestural prompt, physical prompt) dan reinforcement (pujian, jempol, tos) terbukti merupakan intervensi yang mampu mendukung peningkatan konsentrasi pada anak ADHD. Prompt dan reinforcement ini merupakan dukungan guru yang diwujudkan dalam sikapnya untuk meningkatkan kemampuan konsentrasi anak ADHD. Kata Kunci: Peningkatan Konsentrasi, Anak ADHD, Alat Permainan Edukatif
PENGARUH KEPRIBADIAN DAN MOTIVASI TERHADAP KINERJA TUGAS GURU SD SWASTA KECAMATAN KELAPA GADING JAKARTA UTARA Yulia Hidayati; I Made Putrawan; Mukhneri Mukhtar
Jurnal Visipena Vol 10 No 1 (2019)
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian (LP2M) STKIP Bina Bangsa Getsempena

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (242.45 KB) | DOI: 10.46244/visipena.v10i1.489

Abstract

This research aimed to investigate the effect of (1) personality, (2) motivation, (3) task performance of teachers in private elementary school subdistrict Kelapa Gading North Jakarta. Survey method with a quantitative-causal approach using Path Analysis Technique was used to in this research. This survey involving 84 teachers as a sample using simple random sampling technique by Slovin formula. The findings of this study indicated: first, there is a positive direct effect of personality toward task performance teachers in school. Second, there is a positive direct effect of motivation toward task performance teachers in school. Third, there is a positive direct effect of personality toward motivation teachers in school. Abstrak Penelitian ini bertujuan untuk menyelidiki efek dari (1) kepribadian, (2) motivasi, (3) tugas kinerja guru pribadi SD Kecamatan Kelapa Gading Jakarta Utara. Penelitian ini menggunakan metode survei dengan pendekatan kuantitatif-kausal dengan teknik analisis jalur. Survei melibatkan 84 guru sebagai sampel yang menggunakan teknik sampel acak sederhana dengan rumus Slovin. Hasil penelitian menunjukkan: pertama, terdapat pengaruh langsung positif kepribadian terhadap kinerja tugas guru di sekolah. Kedua, terdapat pengaruh langsung positif motivasi terhadap kinerja tugas guru di sekolah. Ketiga, terdapat pengaruh langsung positif kepribadian terhadap motivasi guru di sekolah. Kata Kunci: Kepribadian, Motivasi, Kinerja Tugas
HOMESCHOOLING; PENDIDIKAN ALTERNATIF DI INDONESIA Zul Afiat
Jurnal Visipena Vol 10 No 1 (2019)
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian (LP2M) STKIP Bina Bangsa Getsempena

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (416.075 KB) | DOI: 10.46244/visipena.v10i1.490

Abstract

This article aims to examine the theoretical concept, classification, models, supporting factor, types of homeschooling and the implementation of homeschooling in Indonesia. The discussion of homeschooling was in the perspective of child development. The conclusion based on the theoretical concept describes that it was an educational form which was done independently by family, and the learning materials were choosen in accordance with the children need. The homeschooling classification forms was divided into two forms namely single home schooling which was conducted independently by parents in one family withought collaborating with aothers.Compound homeschooling was conducted by two or more families for certain activities, but the main activities remain to be implemented by the respective parents. Homeschooling was an education for the children who performed at home and was specifically provided by a parent or a professional tutor. Homeschooling in practice was to move the school from the public area to a more private area, which was home. Abstrak Tulisan ini bertujuan untuk mengkaji konsep teoritik, klasifikasi, model, faktor-faktor pendukung, jenis homeschooling dan pelaksanaan homeschooling di Indonesia. Pembahasan Homeschooling ini adalah dalam perspektif perkembangan anak. Kesimpulan hasil kajian secara teoritik adalah bahwa Homeschooling adalah pendidikan yang dilakukan secara mandiri oleh keluarga, yang materi pembelajarannya dipilih dan disesuaikan dengan kebutuhan anak. Klasifikasi format homeschooling terbagi dua yaitu homeschooling tunggal yang dilaksanakan oleh orangtua dalam satu keluarga tanpa bergabung dengan lainnya, dan homeschooling majemuk dilaksanakan oleh dua atau lebih keluarga untuk kegiatan tertentu sementara kegiatan pokok tetap dilaksanakan oleh orangtua masing-masing. Homeschooling merupakan pendidikan bagi anak-anak yang dilaksanakan di rumah dan secara khusus diberikan oleh orang tua atau seorang tutor profesional. Homeschooling dalam praktiknya memindahkan sekolah dari area umum ke area yang lebih privat, yakni ke rumah. Kata Kunci: Home schooling, Pendidikan Alternatif
MANAJEMEN PROGRAM BIMBINGAN DAN KONSELING DI SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN (SMK) (Studi Deskriptif pada Sekolah Menengah Kejuruan) Ahmad Faris Al Anshari
Jurnal Visipena Vol 10 No 1 (2019)
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian (LP2M) STKIP Bina Bangsa Getsempena

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (521.367 KB) | DOI: 10.46244/visipena.v10i1.491

Abstract

This study aims to find out to find out the advantages and disadvantages of BK programs in schools so that they can be improved and developed better. To find out the BK Program mechanism in Vocational Schools uses Comprehensive BK patterns to know and understand what plans are carried out in a comprehensive guidance and counseling service program. In this study using a descriptive study method using a non-test instrument, namely a questionnaire from ASCA National Audit Program Model that has been translated according to the context of BK in Indonesia. This instrument was developed by the American School Counselor Association in 2005 as an evaluation tool to determine the level of implementation of comprehensive guidance and counseling programs to assist in future decision making. Based on research conducted on the description of the implementation of the BK service management system in three Vocational High Schools in the City of Jakarta the results showed that no school was included in the high category, then there was a school that had a low category of BK service management systems, Vocational School Muhammadiyah 6 Jakarta, and the moderate category Vocational High School 31 Jakarta and Budi Mulia Utama Vocational School. Abstrak Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Untuk mengetahui kekurangan dan kelebihan program BK di sekolah agar diperbaiki dan dikembangkan lebih baik lagi.Untuk mengetahui mekanisme Program BK di SMK menggunakan pola BK Komprehensif untuk mengetahui dan memahami perencanaan apa saja yang dilakukan dalam program layanan bimbingan dan konseling komprehensif. Pada penelitian inimenggunakanmetode studi deskriptif dengan memakai instrument non tes yakni angket dari ASCA National Model Program Audit yang telah diterjemahkan sesuai konteks BK di Indonesia. Instrumen ini dikembangkan oleh American School Counselor Association pada tahun 2005 sebagai alat evaluasi untuk menentukan tingkat keterlaksanaan program bimbingan dan konseling komprehensif untuk membantu dalam pengambilan keputusan di masa depan. Berdasarkan penelitian yang dilakukan terhadap gambaran pelaksanaan sistem manajemen layanan BK di tiga Sekolah Menengah Kejuruan di Kota Jakarta didapat hasil bahwa belum ada sekolah yang masuk dalam kategori tinggi, kemudian ada sekolah yang memiliki tingkat penerapan sistem manajemen layanan BK dengan kategori rendah, yaitu SMK Muhammadiyah 6 Jakarta, dan kategori sedang yaitu SMKN 31 Jakarta dan SMK Budi Mulia Utama. Kata Kunci: Program Bimbingan dan Konseling
PENGARUH PERMAINAN BAKIAK DAN KECERDASAN INTERPERSONAL TERHADAP PERKEMBANGAN FISIK MOTORIK ANAK TK KHAIRANI ACEH BESAR Riza Oktariana
Jurnal Visipena Vol 10 No 1 (2019)
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian (LP2M) STKIP Bina Bangsa Getsempena

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (207.22 KB) | DOI: 10.46244/visipena.v10i1.492

Abstract

The development of physical motorism in one of the five aspects of early childhood development, to achieve motoric development especially gross motoric is done through play. Play activities can stimulate children's physical motor development, and become one of the other factors that play an important role in children's psychological improvement, namely interpersonal intelligence. Based on this background, the researchers chose the title "The Effect of Bakiak Game and Interpersonal Intelligence on the Motoric Physical Development of Khairani Kindergarten Children in Aceh Besar. The formulation of the problem in this study: Is there clogging of clogs playing on children's physical motor development. Is there an influence of interpersonal intelligence on children's physical motor development, and Is there interaction between clogs and interpersonal intelligence on children's physical motordevelopment. The objectives of the study were: To determine the effect of clogging on children's motoric physical, To determine the effect of interpersonal intelligence on children's physical motor development, To find out the interaction of clogs and interpersonal intelligence on children's physical motor development. The research location was conducted at Khairani Aceh Besar Kindergarten, having its address at Lubok Batee Village, Ingin Jaya Subdistrict, Aceh Besar Regency, the study was conducted on October 15 to December 15 2018. The research subjects were group B children of 30, consisting of B1 (15 people) and B2 (15 people). This research was carried out using the experimental method and the research design was treatment design by level 2 x 2. The instrument of this study used clogged game tests, observation sheets of interpersonal intelligence and tests of motoric physical development. Research procedures are data pretest, treatment, posttest, data processing, data analysis and conclusions. Meet the standards of instrument validity and reliability. Data analysis techniques use descriptive data which includes the Mean, Median, Mode, frequency distribution table and histogram. Testing the analysis prerequisites, namely data on normality and homogeneity. From the results of the analysis of the data obtained this study shows that there is the influence of clog playing and interpersonal intelligence on the physical motor development of Khairani Aceh Besar Kindergarten children. Abstrak Perkembangan fisik motorik salah satu dari lima aspek perkembangan anak usia dini, untuk mencapai perkembangan motorik khususnya motorik kasar dilakukan melalui permainan. Aktivitas bermain dapat menstimulasi perkembangan fisik motorik anak, dan menjadi salah satu faktor lain yang berperan penting dalam peningkatan psikis anak yaitu kecerdasan interpersonal. Berdasarkan latar belakang tersebut, maka peneliti memilih judul “Pengaruh Permainan Bakiak dan Kecerdasan Interpersonal Terhadap Perkembangan Anak TK Khairani Aceh Besar. Rumusan masalah dalam penelitian ini: Adakah pengeruh permainan bakiak terhadap perkembangan fisik motorik anak, adakah pengaruh kecerdasan interpersonal terhadap perkembangan fisik motorik anak, dan adakah interaksi permainan bakiak dan kecerdasan interpersonal terhadap perkembangan fisik motorik anak. Tujuan penelitian yaitu: Untuk mengetahui pengaruh permainan bakiak terhadap fisik motorik anak, untuk mengetahui pengaruh kecerdasan interpersonal terhadap perkembangan fisik motorik anak dan untuk mengetahui interaksi permainan bakiak dan kecerdasan interpersonal terhadap perkembangan fisik motorik anak. Lokasi penelitian di laksanakan di TK Khairani Aceh Besar yang beralamat di Desa Lubok Batee Kecamatan Ingin Jaya Kabupaten Aceh Besar, penelitian dilakukan pada tanggal 15 Oktober sampai dengan 15 Desember 2018. Subjek penelitian anak kelompok B yang berjumlah 30 orang, yang terdiri dari B1 (15 orang) dan B2 (15 orang). Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan metode eksperimen dan desain penelitian adalah desain treatment by level 2 x 2. Instrumen penelitian ini menggunakan tes permainan bakiak, lembar observasi kecerdasan interpersonal dan tes perkembangan fisik motorik. Prosedur penelitian yaitu data pretest, perlakuan, postest, pengolahan data, analisis data dan kesimpulan. Memenuhi standar validitas dan reliabilitas instrumen. Tehnik analisis data mengunakan deskriftif data yang meliputi Mean, Median, Modus, tabel distribusi frekuensi dan histogram. Pengujian prasyarat analisis yaitu data normalitas dan homogenitas. Dari hasil analisis data yang diperoleh penelitian ini menunjukkan bahwa adanya pengaruh permainan bakiak dan kecerdasan interpersonal terhadap perkembangan fisik motorik anak TK Khairani Aceh Besar. Kata Kunci: Permainan Bakiak, Kecerdasan Interpersonal, Perkembangan Fisik Motorik
ANALISIS KOHESIVITAS KELOMPOK, KEPUASAN KERJA DAN KEMANGKIRAN (ABSENTEEISM) TERHADAP PRODUKTIVITAS KERJA GURU DI SMK NEGERI SE-KOTA BEKASI Purwani Puji Utami,; Niken Vioreza; Nanda Lega Jaya Putra; Illah Sailah
Jurnal Visipena Vol 10 No 1 (2019)
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian (LP2M) STKIP Bina Bangsa Getsempena

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (120.21 KB) | DOI: 10.46244/visipena.v10i1.493

Abstract

Teacher work productivity is a determining factor for the success of education quality, because teachers face directly with students in providing guidance that will produce professional graduates. The purpose of this study was to examine the direct effect of group cohesiveness, job satisfaction and absenteeism on the work productivity of vocational high school teachers. This research was conducted in Bekasi, Indonesia. This study uses a survey method with the path analysis approach. Data collection by distributing questionnaires as many as 104 teachers with simple random sampling technique with Slovin formula. Based on the results of testing the hypothesis in this study it was concluded that:(1) group cohesivenesshas a positive direct effect on teacher work productivity; (2) job satisfaction has a positive direct effect on teacher work productivity; (3) absenteeism has a direct negative effect on work productivity; (4) group cohesiveness has a direct negative effect on absence; and (5) job satisfaction has a direct negative effect on absence;(6) group cohesivenesshas a positive direct effect on job satisfaction. Abstrak Produktivitas kerja guru merupakan faktor penentu keberhasilan mutu pendidikan, sebab guru bersinggungan langsung dengan peserta didik dalam memberikan bimbingan yang muaranya akan menghasilkan lulusan profesional. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menguji pengaruh langsung kepuasan kerja dan kemangkiran terhadap produktivitas kerja guru SMK.Penelitian ini dilakukan di Bekasi, Indonesia.Penelitian ini menggunakan metode survei dengan pendekatan path analysis.Pengumpulan data dengan menyebarkan kuesioner sebanyak 104 guru dengan teknik simple random sampling menggunakan rumus slovin. Berdasarkan hasil pengujian hipotesis dalam penelitian ini disimpulkan bahwa: (1) kohesivitas kelompok berpengaruh langsung positif terhadap produktivitas kerja guru;(2) kepuasan kerja berpengaruh langsung positif terhadap produktivitas kerja guru; (3) kemangkiran (absenteeism) berpengaruh langsung negatif terhadap produktivitas kerja; (4) kohesivitas kelompokberpengaruh langsung negatif terhadap kemangkiran (absenteeism); dan (5) kepuasan kerja berpengaruh langsung negatif terhadap kemangkiran (absenteeism); (6) kohesivitas kelompok berpengaruh langsung positif terhadap kepuasan kerja. Kata Kunci : Kemangkiran, Kohesivitas Kelompok, Kepuasan Kerja, Dan Produktivitas Kerja
ANALISIS PENGAMBILAN KEPUTUSAN KEPALA SEKOLAH SMP NEGERI KABUPATEN DAN KOTA TANGERANG Syafa’at Ariful Huda,; Purwani Puji Utami; Chairunnisa; Illah Sailah
Jurnal Visipena Vol 10 No 1 (2019)
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian (LP2M) STKIP Bina Bangsa Getsempena

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (90.684 KB) | DOI: 10.46244/visipena.v10i1.494

Abstract

The purpose of this research is to determine the influence of managerial ability and creativity on headmaster’s decision making in Junior High School of Counties and Tangerang City.The research used survey method with path analysis applied in testing hypothesis. Technique of data collecting is using instrument from questionnaire. The number of 60 headmaster’s sample was selected by simple random sampling.The result of this research indicated that: 1) there is a direct positive effect of managerial ability to headmaster’s decision making, 2) there is a direct positive effect of creativity to headmaster’s decision making and 3) there is a direct positive effect of managerial ability to creativity. Abstrak Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh kemampuan manajerial dan kreatifitas terhadap pengambilan keputusan kepala sekolah di SMP Negeri dan Kota Tangerang. Penelitian ini menggunakan metode survei dengan analisis jalur yang diterapkan dalam pengujian hipotesis. Teknik pengumpulan data menggunakan instrumen dari kuesioner. Jumlah sampel 60 kepala sekolah dipilih dengan simple random sampling. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: 1) ada pengaruh positif langsung dari kemampuan manajerial terhadap pengambilan keputusan kepala sekolah, 2) ada pengaruh positif langsung kreatifitas terhadap keputusan kepala sekolah. membuat dan 3) ada efek positif langsung dari kemampuan manajerial terhadap kreatifitas Kata Kunci: Pengambilan Keputusan, Kemampuan Manajerial dan Kreatifitas
PENGARUH STRATEGI PEMBELAJARAN VISUAL, AUDIO, KINESTETIK (VAK) DAN KEMAMPUAN BERPIKIR KRITIS TERHADAP HASIL BELAJAR IPA SISWA SEKOLAH DASAR Helmi Yahya Nurdiansyah; Agung Purwanto; Sarkadi
Jurnal Visipena Vol 10 No 1 (2019)
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian (LP2M) STKIP Bina Bangsa Getsempena

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (49.307 KB) | DOI: 10.46244/visipena.v10i1.495

Abstract

This research was low achievement of Indonesian student on natural science subject based on data obtained from programme for International Student Assasment (PISA) in 2015. This research objective was to look at the influence of visual, audio, kinesthetic (VAK) learning strategies and critical thingking skills on primary school student natural science outcomes. This research used an experimental method using group design by 2 x 2 level. Analysis of variance 2 path (ANOVA) was used to analys the data. This research of Majalengka Wetan VII elementary school on natural science subject. The result of the study showed that there was an influence of VAK learning strategies and the ability to think critically on student learning outcomes in water cycle material. In addition, the VAK learning strategy could improve student learning outcomes for students who had high or low critical thinking skills. Abstrak Penelitian ini dilatarbelakangi oleh rendahnya rata-rata skor pencapaian sains siswa-siswi Indonesia berdasarkan data yang diperoleh dari Programme for International Students Assesment (PISA) tahun 2015. Penelitian ini bertujuan untuk mencari pengaruh pengaruh strategi pembelajaran visual, audio, kinestetik (vak) dan kemampuan berpikir kritis terhadap hasil belajar IPA siswa sekolah dasar. Penelitian ini menggunakan metode eksperimen dengan menggunakan desain kelompok by level 2 x 2. Analisis data menggunakan analisis varian 2 jalur (ANOVA). Penelitian ini dilaksanakan pada siswa kelas V SDN Majalengka Wetan VII dengan mata pelajaran IPA. Hasil penelitian dengan , menunjukan bahwa terdapat pengaruh strategi pembelajaran VAK dan kemampuan berpikir kritis terhadap hasil belajar siswa pada materi siklus air. Selain itu, Strategi pembelajaran VAK dapat meningkatkan hasil belajar siswa bagi siswa yang memiliki kemampuan berpikir kritis tinggi maupun rendah. Kata Kunci: Strategi Pembelajaran VAK, Kemampuan Berpikir Kritis, Hasil Belajar

Page 1 of 2 | Total Record : 15