cover
Contact Name
Muhammad Dedi Irawan
Contact Email
temansejati.dedi@gmail.com
Phone
+6285358615140
Journal Mail Official
jurti@una.ac.id
Editorial Address
Gedung Fak. Teknik Lantai I Ruang Program Studi Teknik Informatika Universitas Asahan Jl. Jend. Ahmad Yani, Kisaran – 21224 – Sumatera Utara
Location
Kab. asahan,
Sumatera utara
INDONESIA
JurTI (JURNAL TEKNOLOGI INFORMASI)
Published by Universitas Asahan
ISSN : 25807927     EISSN : 26152738     DOI : https://doi.org/10.36294/jurti
Core Subject : Science,
This journal contains researchers' scientific papers related to computer science in the fields of informatics engineering, information technology, computer systems and information systems. This journal is published twice a year, namely June and December. This journal is managed by the Informatics Engineering Study Program, Faculty of Engineering, Asahan University. Articles / scientific papers that will be published on JurTI is a related article / scientific work in the field of Computer Science or Informatics, Information Systems, Computer Systems, Software Engineering, Information Technology, Computer Networking, Security Systems, Intelligent Systems, Mobile Computing, Cloud Computing, Multimedia and Animation, Data Mining and Robotics.
Articles 281 Documents
Sistem Pengembangan Sistem Informasi Manajemen Pasien Rumah Sakit Berbasis Web Menggunakan Rapid Application Development Tasya Annisa Simatupang; Heri Santoso; Muhammad Dedi Irawan
JurTI (Jurnal Teknologi Informasi) Vol 8, No 1 (2024): JUNI 2024
Publisher : Universitas Asahan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36294/jurti.v8i1.4055

Abstract

Telknologi informasi melrulpakan salah satul telknologi yang saat ini belrkelmbang delngan celpat saat ini. Delngan kelmajulan telknologi informasi, pelngakselsan telrhadap data ataul informasi yang telrseldia dapat belrlangsulng delngan celpat, elfisieln dan akulrat. Pelnellitian ini belrtuljulan ulntulk melmbelrikan gambaran selbulah modell sistelm informasi rulmah sakit melnggulnakan Layanan Welb, mellaluli pelmbangulnan selbulah aplikasi sistelm informasi manajelmeln pasieln rulmah sakit. Delngan sistelm ini, pelnggulna dapat delngan muldah melmpelrolelh informasi dan layanan sellulrulh kelgiatan yang ada belrkaitan dalam hal manajelmeln pasieln pada rulmah sakit dimanapuln dan kapanpuln melrelka bisa aksels layanan welb telrselbult. Aplikasi ini dibulat belrbasiskan welb delngan melnggulnakan Rapid Application Delvellopmelnt (RAD) belrbasiskan bahasa pelmrograman PHP dan MySQL selbagai basis datanya.  Pada pelmbulatan aplikasi telrselbult diselsulaikan delngan kelbultulhan rulmah sakit selcara ulmulm. Telntul saja pada awalnya dilakulkan analisa kelbultulhan ulntulk sulatul sistelm informasi manajelmeln rulmah sakit agar informasi dapat dilakulkan delngan belrbasiskan welb. Aplikasi Sistelm Informasi Manajelmeln Rulmah Sakit ini dapat digulnakan selbagai sarana pelnambahan pelnyeldia layanan dan informasi bagi pelnggulnanya baik ulntulk doktelr, pelgawai selrta pasieln sulatul rulmah sakit. Hasil pelnellitian belrulpa program aplikasi yang melmuldahkan rulmah sakit dalam melngolah data pasieln selcara celpat dan telpat selrta melmiliki tingkat validitas tinggi selhingga dapat telrwuljuld sistelm yang baik.
Evaluasi Komprehensif Algoritma Naive Bayes Dan KNN Dalam Pengembangan Chatbot Cerdas Untuk Layanan Informasi PMB Susanto, Eko Budi; Maulana, Mohammad Reza; Setiawan, Tri Agus; Ilyas, Agus
JurTI (Jurnal Teknologi Informasi) Vol 8, No 2 (2024): DESEMBER 2024
Publisher : Universitas Asahan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36294/jurti.v8i2.4674

Abstract

Penerimanaan Mahasiswa Baru (PMB) merupakan salah satu kegiatan penting yang dilaksanakan di STMIK Widya Pratama dalam menjaring calon mahasiswa baru. Dari pelaksanaan kegiatan PMB yang dilakukan, pemberian informasi kepada calon mahasiswa menjadi pintu masuk agar calon mahasiswa dapat mendaftar ke perguruan tinggi. Salah satu upaya untuk meningkatkan efisiensi dan kecepatan pemberian informasi maka akan dibangun chatbot. Chatbot pemberian informasi PMB dikembangkan menggunakan metode Naïve Bayes. Model Naive Bayes dipilih karena kemampuannya dalam menangani klasifikasi teks, yang sangat berguna dalam merespon berbagai pertanyaan dari calon mahasiswa. Nilai akkurasi algoritma Naïve Bayes sebesar 88 persen, sedangkan algoritma KNeighborsClassifier (KNN) sebesar 46 persen untuk mengklasifikasi dataset pertanyaan seputar PMB. Manfaat yang diharapkan dari penelitian ini adalah meningkatkan efisiensi dan akurasi dalam penyampaian informasi PMB, serta memberikan pengalaman yang lebih baik bagi calon mahasiswa dalam mengakses informasi yang mereka butuhkan di STMIK Widya Pratama.
Analisis Data Penjualan Menggunakan Teknik Pembersihan Data dan Visualisasi Dengan Python Pada Dataset CSV Jannah, Miftahul; Nurliana, Nurliana; Selase, Septinur
JurTI (Jurnal Teknologi Informasi) Vol 8, No 2 (2024): DESEMBER 2024
Publisher : Universitas Asahan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36294/jurti.v8i2.4689

Abstract

Data yang tidak terstruktur atau sulit dianalisis berpotensi menimbulkan risiko bagi bisnis. Oleh karena itu, visualisasi data memiliki peran yang penting untuk menyajikan informasi dari data dengan cara yang lebih mudah dipahami dan komunikatif. Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan informasi strategis yang valid melalui analisis dan visualisasi data penjualan, mengidentifikasi tren signifikan seperti pola pembelian berdasarkan waktu, wilayah, dan kategori produk, serta menyediakan grafik dan tabel yang mudah dipahami untuk mendukung pengambilan keputusan yang efektif oleh pemangku kepentingan. Tahapan kerja penelitian ada tahap pengumpulan data, pengolahan data, pengembangan sistem analisis data, implementasi sistem analisis data, dan terakhir menguji sistem. Hasil dan pembersihan data berupa file csv yang telah dibersihkan dan hasil dari visualisasi berupa grafik serta tabel dimana hal ini dapat dimanfaatkan sebagai informasi strategis dalam mendukung pengambilan keputusan bisnis.
Penerapan Metode Pembelajaran Hybrid Learning Untuk Meningkatkan Pemahaman Mahasiswa Pada Mata Kuliah Pemrograman Berorientasi Objek Iriane, Gregorius Rinduh; Katemba, Petrus
JurTI (Jurnal Teknologi Informasi) Vol 8, No 2 (2024): DESEMBER 2024
Publisher : Universitas Asahan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36294/jurti.v8i2.4602

Abstract

Penelitian ini berfokus pada rendahnya pemahaman mahasiswa terhadap konsep Pemrograman Berorientasi Objek, yang disebabkan oleh kurang efektifnya metode pembelajaran yang diterapkan oleh dosen, sehingga mahasiswa mengalami kesulitan dalam memahami materi. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengukur sejauh mana penerapan metode Hybrid Learning dapat meningkatkan pemahaman mahasiswa. Penelitian ini menggunakan metode quasi-eksperimen dengan pendekatan kuantitatif, dan data diperoleh melalui pre-test dan post-test. Hasil analisis menunjukkan bahwa uji independent sample t-test menghasilkan nilai Sig. (2-tailed) sebesar 0,000 (0,000 < 0,05), yang menandakan adanya perbedaan signifikan antara rata-rata hasil post-test kelas eksperimen dan kelas kontrol. Nilai t-hitung sebesar 6,147 dengan df 54 juga memperkuat temuan ini. Dengan demikian, penerapan metode Hybrid Learning terbukti efektif dalam meningkatkan pemahaman mahasiswa pada mata kuliah Pemrograman Berorientasi Objek.
Optimasi Algoritma Constrained K-Means Menggunakan Principal Component Analysis Pada Clustering Peserta Didik Rekayasa Perangkat Lunak SMKN 2 Kraksaan Khairi, Matlubul; Kafabihi, Mohammad Alvin; Romadhan, Ivan Lailur
JurTI (Jurnal Teknologi Informasi) Vol 8, No 2 (2024): DESEMBER 2024
Publisher : Universitas Asahan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36294/jurti.v8i2.4709

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengoptimalkan algoritma Constrained K-Means dengan reduksi dimensi dataset menggunakan Principal Component Analysis (PCA) pada pengelompokan siswa Rekayasa Perangkat Lunak di SMKN 2 Kraksaan. Masalah utama yang dihadapi adalah efektivitas dan efisiensi proses klasterisasi pada dataset berdimensi tinggi serta adanya keterbatasan tertentu yang harus dipatuhi, seperti batasan pada ukuran klaster atau hubungan antar data. Algoritma K-Means konvensional tidak dirancang untuk menangani kendala-kendala ini sehingga diperlukan pendekatan yang lebih efektif. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan pendekatan eksperimental. Data yang digunakan adalah hasil tes uji kemampuan akademik siswa kelas X yang mencakup atribut nilai deret, matematika, figural, mengingat, dan analogi. Tahapan penelitian meliputi seleksi data, pembersihan data, reduksi dimensi dengan PCA, dan klasterisasi menggunakan algoritma Constrained K-Means. Evaluasi hasil klasterisasi dilakukan menggunakan Silhouette Score. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kombinasi PCA dan Constrained K-Means Clustering efektif dalam mengelompokkan siswa ke dalam tiga klaster yang seimbang. Reduksi dimensi menggunakan PCA meningkatkan kinerja algoritma klasterisasi baik dari segi kecepatan maupun akurasi. Hasil klasterisasi menunjukkan adanya tiga kelompok utama yaitu siswa dengan kemampuan tinggi, sedang, dan rendah. Evaluasi dengan Silhouette Score menunjukkan nilai tertinggi pada pengurangan dimensi hingga satu komponen PCA, yang menghasilkan klasterisasi paling optimal. 
Pengembangan Website Desa Untuk Memperluas Jangkauan Informasi : Kasus Desa Sumberejo, Besuki Maulidiansyah, Maulidiansyah; Astutik, Widya; Khairin Naili Fadilah, Wilda; Istiqomah, Nurul
JurTI (Jurnal Teknologi Informasi) Vol 8, No 2 (2024): DESEMBER 2024
Publisher : Universitas Asahan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36294/jurti.v8i2.4676

Abstract

Desa Sumberejo, Besuki, menghadapi tantangan signifikan dalam penyebaran informasi kepada masyarakat lokal dan pihak eksternal. Hal ini mengakibatkan rendahnya tingkat partisipasi warga dalam berbagai program pembangunan desa dan kurangnya keterlibatan dalam proses pengambilan keputusan. Untuk menjawab permasalahan ini, pengabdian masyarakat ini bertujuan mengembangkan sebuah website desa yang dirancang khusus untuk memperluas jangkauan informasi, meningkatkan transparansi, serta memfasilitasi komunikasi yang lebih efektif antara pemerintah desa dan warganya. Metode pengabdian yang diterapkan meliputi beberapa tahap: pertama, analisis kebutuhan untuk mengidentifikasi permasalahan utama dan kebutuhan informasi desa; kedua, perancangan dan pengembangan website yang melibatkan penggunaan teknologi web modern untuk memastikan fungsionalitas dan aksesibilitas yang optimal; ketiga, pelatihan intensif bagi perangkat desa dalam pengelolaan konten dan pemeliharaan website agar mereka dapat secara mandiri mengelola dan memperbarui informasi yang disajikan. Hasil dari pengabdian ini menunjukkan bahwa website desa yang dikembangkan mampu secara signifikan meningkatkan akses informasi bagi warga, memungkinkan mereka untuk lebih aktif berpartisipasi dalam kegiatan desa, serta memudahkan koordinasi dan komunikasi antara pemerintah desa dan masyarakat. Kesimpulan dari pengabdian ini adalah bahwa pengembangan website desa merupakan solusi yang efektif dalam memperbaiki alur komunikasi dan meningkatkan keterlibatan warga. Rekomendasi dari hasil pengabdian ini mencakup pentingnya pembaruan konten secara berkala dan penyediaan pelatihan lanjutan untuk memastikan keberlanjutan dan keberhasilan jangka panjang dari pengelolaan website desa
KLASIFIKASI ABJAD DALAM BAHASA ISYARAT MENGGUNAKAN ALGORITMA RANDOM FOREST Wirdiyan, Farhan Azfa; Suarna, Nana; Ali, Irfan
JurTI (Jurnal Teknologi Informasi) Vol 8, No 2 (2024): DESEMBER 2024
Publisher : Universitas Asahan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36294/jurti.v8i2.4673

Abstract

Pengenalan bahasa isyarat merupakan tantangan signifikan dalam pengembangan teknologi informasi, terutama dalam menciptakan komunikasi inklusif bagi penyandang disabilitas pendengaran. Penelitian ini bertujuan untuk merancang dan mengembangkan sistem klasifikasi alfabet bahasa isyarat, khususnya pada Sistem Isyarat Bahasa Indonesia (SIBI), menggunakan algoritma Random Forest. Sistem ini dirancang untuk memfasilitasi komunikasi yang inklusif antara penyandang disabilitas pendengaran dan masyarakat umum. Tahapan penelitian mencakup pengumpulan data gerakan tangan yang diperoleh melalui perekaman menggunakan webcam dan kemudian dikelompokkan berdasarkan label alfabet,Tahap preprocessing data bertujuan untuk normalisasi dan augmentasi guna meningkatkan variasi input kemudian di lakukan proses untuk mengekstrak landmark tangan melalui framework Mediapipe, yaitu titik-titik referensi posisi jari dan tangan, Tahap pelatihan model menggunakan algoritma Random Forest dengan pembagian data latih dan uji, serta Tahap pengujian sistem secara real-time untuk mengevaluasi akurasi, presisi, recall, dan F1-score. Hasil penelitian menunjukkan sistem mampu mengenali alfabet SIBI dengan akurasi 100%, membuktikan efektivitas metode Random Forest dalam menangani klasifikasi pola yang kompleks. Esensi penelitian ini terletak pada kontribusinya dalam mendukung komunikasi inklusif melalui teknologi kecerdasan buatan. Sistem ini menawarkan solusi praktis untuk mengatasi hambatan komunikasi antara penyandang disabilitas pendengaran dan masyarakat umum, sekaligus mendorong pengembangan teknologi inklusif. Dengan hasil yang sangat akurat, penelitian ini memberikan dampak sosial yang signifikan, membuka peluang bagi pengembangan sistem komunikasi berbasis AI yang lebih adaptif, seperti integrasi dengan aplikasi mobile dan fitur text-to-speech, sehingga memperluas aksesibilitas dan mendukung interaksi sosial yang lebih inklusif.
Perancangan Aplikasi Berbasis Web Dengan User-Centered Design Untuk Mengukur Mutuality Dan Family Resilience Pada Caregiver Febtriko, Anip; Afriyeni, Nelia; Rahayuningsih, Tri
JurTI (Jurnal Teknologi Informasi) Vol 8, No 2 (2024): DESEMBER 2024
Publisher : Universitas Asahan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36294/jurti.v8i2.4680

Abstract

The role of caregivers in providing care to individuals with special needs, such as the elderly or patients with chronic conditions, is often accompanied by complex psychological challenges. To support caregiver well-being, measuring mutuality and family resilience is important as an indicator of emotional relationships and family adaptability. This study aims to design a web-based application to measure mutuality and family resilience using a user-centered design (UCD) approach, which focuses on user needs and experiences. The research method includes four main stages: (1) needs analysis through interviews with caregivers and psychologists to understand measurement needs, (2) designing an application prototype with UCD principles, (3) evaluating the design using the usability testing method, and (4) initial testing of the reliability and validity of the psychological measurements applied in the application. This platform is equipped with a psychometric-based questionnaire feature, easy-to-understand measurement result reports, and recommendations for further support. The results of the study indicate that this application is effective in providing measurement tools that are easy to use by caregivers. Usability testing resulted in a user satisfaction score of 85%, indicating an intuitive and appropriate interface. In addition, initial testing of the instrument's validity showed good consistency in measuring mutuality and family resilience. In conclusion, this application can be a useful tool in supporting caregiver well-being, with the potential for wider application in family or community contexts. Further research is needed to develop additional features and increase the scale of implementation.
Sistem Informasi Geografis Pemetaan Dan Pelayanan Kesehatan Ibu Dan Anak Berbasis Web Setiawan, Agus; Karyadiputra, Erfan; Ahmadi, Ahmadi
JurTI (Jurnal Teknologi Informasi) Vol 8, No 2 (2024): DESEMBER 2024
Publisher : Universitas Asahan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36294/jurti.v8i2.4520

Abstract

Abstract - The health of moms and children could be a major concern around the world, counting within the city of Banjarmasin. In an exertion to move forward open wellbeing, particularly among pregnant ladies and children, the utilize of data innovation is getting to be increasingly important. Since this inquire about centers on mapping geographic data systems to supply imaginative arrangements in making strides maternal and child wellbeing within the city of Banjarmasin. The strategy utilized is the waterfall strategy with arrangements such as examination, framework arranging, framework creation and testing. The reason of this study is to construct a Geographic Information System for Mapping and Maternal and Child Wellbeing Administrations which is to create it less demanding for related offices to supply wellbeing administrations to the community, so that this application can be utilized well for the individuals of Banjarmasin. Keywords  -    Geographic Information System, Services, Maternal and Child Health Abstrak - Kesehatan ibu dan anak menjadi perhatian utama di seluruh dunia, termasuk di Kota Banjarmasin. Dalam upaya meningkatkan kesehatan masyarakat, terutama di kalangan ibu hamil dan anak-anak, pemanfaatan teknologi informasi menjadi semakin penting. Oleh karena penelitian ini berfokus pada sistem informasi geografis pemetaan untuk memberikan solusi inovatif dalam peningkatan kesehatan ibu dan anak di Kota Banjarmasin. Metode yang dipakai ialah metode waterfall dengan urutan sebagaimana mengalisis, perancangan sistem, pembentukan sistem dan testing. Tujuan dari riset berikut ialah membangun sebuah Sistem Informasi Geografis Pemetaan Dan Pelayanan Kesehatan Ibu Dan Anak yang mana guna mempermudah dinas terkait untuk memberikan pelayanan Kesehatan pada Masyarakat, hingga aplikasi berikut bisa dipakai sebaik mungkin untuk kalangan Masyarakat kota Banjarmasin.
Perancangan dan Implementasi Sistem Informasi untuk Meningkatkan Efisiensi Administrasi Surat dan Pengaduan Masyarakat Umar, Muafi; Joyo Widodo, Mas Wahyu
JurTI (Jurnal Teknologi Informasi) Vol 8, No 2 (2024): DESEMBER 2024
Publisher : Universitas Asahan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36294/jurti.v8i2.4691

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk merancang sistem informasi yang efektif dalam meningkatkan efisiensi dan transparansi administrasi surat serta pengaduan masyarakat di Desa Demung, Besuki, Situbondo. Sistem ini dikembangkan untuk menggantikan proses manual yang selama ini sering menyebabkan keterlambatan dan kurangnya akurasi dalam penanganan administrasi. Metode penelitian menggunakan pendekatan studi kasus dengan teknik pengumpulan data melalui wawancara mendalam, observasi, dan analisis dokumen. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sistem informasi yang dirancang berhasil memenuhi kebutuhan fungsional dan non-fungsional, termasuk kemudahan penggunaan, pengelolaan data yang lebih terstruktur, serta penyediaan fitur untuk mendukung proses administrasi surat dan pengaduan. Prototipe sistem diuji dengan melibatkan pengguna akhir, dan hasil evaluasi menunjukkan peningkatan signifikan dalam kecepatan, keandalan, dan transparansi proses administrasi. Kesimpulannya, implementasi sistem informasi ini memberikan solusi praktis untuk mengatasi kendala administrasi di tingkat desa, sekaligus menjadi model untuk pengembangan serupa di wilayah lain.