cover
Contact Name
Mohammad Fauziddin
Contact Email
mfauziddin@gmail.com
Phone
-
Journal Mail Official
astutimasnur@gmail.com
Editorial Address
-
Location
Kab. kampar,
Riau
INDONESIA
JURNAL PENDIDIKAN TAMBUSAI
ISSN : 26146754     EISSN : 26143097     DOI : -
Core Subject : Social,
Jurnal Pendidikan Tambusai is Jurnal Electronic which contains the results of research and literature studies related to the field of education, including; regulation of education, learning activities, learning strategies, teacher professionalism, students, education and education personnel, issues of educational institutions, educational environment and parenting.
Arjuna Subject : -
Articles 22,841 Documents
MENINGKATKAN KEMAMPUAN BERPIKIR KREATIF MATEMATIK SISWA SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN MELALUI MODEL PEMBELAJARAN INQUIRY GUIDED Hikmal Setiawan; Elvira Permata Setiany; Miranti Andiarani; Wahyu Hidayat
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 2 No. 3 (2018): December 2018
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (226.379 KB) | DOI: 10.31004/jptam.v2i3.165

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk membandingkan kemampuan berfikir kreatif matematik siswa Sekolah Menengah Kejuruan yang menggunakan model pembelajaran Inquiry Guided berbantuan dengan pembelajaran biasa. Metode penelitian yang digunakan adalah metode Kuantitatif dengan disain postest only. Instrumen yang digunakan adalah tes kemampuan berfikir kreatif matematik. Pengolahan data dilakukan dengan menggunakan bantuan SPSS 17 untuk mengetahui perbandingan antara kelas ekperimen dengan kelas kontrol. Subjek dalam penelitian ini adalah siswa kelas XI TSM A yang menggunakan pembelajaran dengan model Inquiry Guided dan kelas XI TKR A yang menggunakan pembelajaran biasa. berdasarkan penelitian siswa smk yang kami tela’ah bahwa kita dapat simpulkan pencapaian kemampuan berpikir kreatif siswa sekolah menengah kejuruan yang pembelajaran menggunakan model inquiry guided lebih tinggi signifikannya dibandingkan siswa yang memperoleh pembelajaran biasa dan dapat berpengaruh positif dalam prestasi siswa dalam proses pembelajaran matematik.
PENERAPAN PENDEKATAN REALISTIC MATHEMATICS EDUCATION UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN BERPIKIR KREATIF MATEMATIK SISWA SMK Salah Satu Kota CIMAHI KELAS XI RPL TAHUN AJARAN 2018/2019 PADA MATERI SPLDV Hikmal Setiawan; Gida Kadarisma; Euis Eti Rohaeti
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 2 No. 3 (2018): December 2018
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (309.042 KB) | DOI: 10.31004/jptam.v2i3.166

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan berpikir kreatif siswa SMK kelas XII-RPL-1 melalui penerapan pendekatan realistic mathematics educations. Metode penelitian yang digunakan adalah metode penelitian tindakan kelas untuk menelaah pendekatan realistic mathematics educations bertujuan meningkatkan kemampuan berpikir kreatif. Subjek dalam penelitian ini adalah siswa kelas XI RPL-1 SMK PGRI 1 Cimahi dengan jumlah siswa 29 orang. Instrumen yang digunakan pada siklus I dan siklus II adalah lembar observasi kegiatan guru, lembar observasi kegiatan siswa, soal test kemampuan berpikir kreatif dan catatan lapangan.. Prosedur penelitian ini meliputi perencanaan, pelaksanaan tindakan, observasi dan evaluasi serta refleksi. Hasil penelitian Berdasarkan hasil analisis data dan pembahasan dapat disimpulkan bahwa penerapan pendekatan realistic mathematic educations untuk meningkatkan kemampuan berpikir kreatif sangat signifikan peningkatannya.
EFEKTIFITAS LEMBAR KERJA SISWA (LKS) BERBASIS PENDEKATAN PROBLEM SOLVING PADA MATERI BARISAN ARITMATIKA UNTUK SISWA SMA Kholifia Ayuning Pertiwi
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 2 No. 3 (2018): December 2018
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (75.08 KB) | DOI: 10.31004/jptam.v2i3.167

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektifitas LKS berbasis pendekatan Problem Solving pada materi barisan aritmatika. Penelitian ini dilakukan pada siswa kelas XI disalah satu sekolah menengah atas (SMA) dikabupaten Bandung Barat. Jenis penelitian ini merupakan model penelitian deskriptif kualitatif yang bertujuan untuk menganalisis efektifitas LKS berbasis pendekatan Problem Solving pada materi barisan aritmatika. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan oktober 2018. Instrumen penelitian ini berupa pemberian angket ahli dan angket respon siswa. Hasil penelitian menunjukan bahwa validasi dari ahli materi yaitu sebesar 73,64% dengan kriteria layak digunakan namun dengan revisi, ahli media sebesar 73,21% dengan kriteria layak digunakan namun dengan revisi, ahli bahasa yaitu sebesar 72,5% dengan kriteria layak digunakan namun dengan revisi, dan respon siswa yaitu sebesar 76% dengan kriteria praktis. Berdasarkan hasil penelitian maka dapat disimpulkan LKS berbasis pendekatan Problem Solving efektif dan layak digunakan dalam pembelajaran. Hal ini dikarenakan bisa lebih membantu siswa untuk memahami materi pembelajaran yaitu materi barisan aritmatika dan siswa pun dapat menyelesaikan masalah sesuai dengan tahapan pendekatan Problem Solving yaitu mulai dari memahami permasalahan, merencanakan strategi penyelesaian masalah, melaksanakan penyelesaian masalah, dan menguji kembali proses dan hasil.
ANALISIS KEMAMPUAN BERPIKIR KREATIF MATEMATIS SISWA KELAS VIII SMP PADA SISTEM PERSAMAAN LINEAR DUA VARIABEL (SPLDV) Mayasari Mayasari; Siska Ratnapuri; Nursafitri Nursafitri; Novia Handayani; Wahyu Hidayat
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 2 No. 3 (2018): December 2018
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (342.02 KB) | DOI: 10.31004/jptam.v2i3.168

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meneliti dan menelaah kemampuan berpikir kreatif matematis siswa SMP dari yang kemampuannya tinggi ke rendah berdasarkan indikator yang muncul dari siswa. Analisis kemampuan berpikir kreatif ini diperoleh dari tes insrument kemampuan berpikir kreatif siswa yang diberikan kepasa Siswa Menengah Pertama yang berdasarkan indikator (1) berpikir dengan lancar (2) berpikir secara luwes (3) berpikir secara orisinil (4) berpikir secara elaboratif. Metode penelitian yang digunakan adalah kualitatif-deskritif. Subjek penelitian ini adalah kelas VIII siswa SMP Negeri 45 Bandung. Pengolahan data dari hasi penelitian menggunakan uji Mann Whitney. Hasil dari penelitian ini terdapat perbedaan kemampuan siswa terhadp menyelesaikan soal-soal kemampuan berpikir kreatif pada indikator yang telah ditentukan.
PENERAPAN PENDEKATAN REALISTIK MATHEMATICS EDUCATION TERHADAP KEMAMPUAN DISPOSISI MATEMATIK SISWA SMK PADA MATERI SPLDV TAHUN AJARAN 2018/2019 Mentari Ganiati
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 2 No. 3 (2018): December 2018
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (139.104 KB) | DOI: 10.31004/jptam.v2i3.169

Abstract

Jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peningkatan kemampuan disposisi matematik siswa SMK dengan menggunakan pendekatan realistic mathematics education. Penelitian ini dilaksanakan di kelas XI-RPL 1 di salah satu SMK swasta di kota Cimahi tahun pelajaran 2018/2019 dengan jumlah siswa 29 orang. Instrument yang digunakan angket dan lembar penilaian disposisi matematik siswa, lembar observasi terhadap guru dan siswa. penelitian ini terdiri dari 2 siklus (6 kali pertemuan). Setiap siklusnya terdiri dari : perencanaan, pelaksanaan tindakan, observasi, evaluasi, dan refleksi. Hasil penelitian menunjukan bahwa kemampuan disposisi matematik siswa meningkat dengan menunggunakan pendekatan realistic mathematics education pada pembelajarannya.
PENERAPAN STRATEGI PEMBELAJARAN THINK TALK WRITE (TTW) UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN PEMECAHAN MASALAH MATEMATIK SISWA SMK Mentari Ganiati; Dede Nuryana; Nazmy Fathia Thahira; Hikmal Setiawan; Wahyu Hidayat
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 2 No. 3 (2018): December 2018
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (256.836 KB) | DOI: 10.31004/jptam.v2i3.170

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk melihat peningkatan kemampuan pemecahan masalah siswa smk menggunakan strategi pembelajaran Think-Talk-Write (TTW) dan pembelajaran biasa.metode yang digunakan adalah kuasi eksperimen berbentuk kelompok pretes-protes sehingga memperoleh gambaran peningkatan tentang kemampuan pemecahan masalah menggunakan strategi pembelajaran Think-Talk-Write (TTW).instrumen yang digunakan adalah tes kemampuan pemecahan masalah menggunakan strategi pembelajaran Think-Talk-Write(TTW),tes bertujuan untuk memperoleh gambaran peningkatan kemamampuan pemecahan masalah menggunakan strategi pembelajaran Think-Talk-Write (TTW) berdasarkan skor yang diperoleh.subjek penelitian adalah siswa kelas X di salah satu SMK dikota cimahi. Berdasarkan penelitian tersebut penulis dapat menyimpulkan bahwa kemampuan pemecahan masalah matematik siswa sekolah menengah kejuruan dengan menggunakan strategi pembelajaran think talk write lebih baik signifikasinya daripada menggunakan pembelajaran biasa.
ANALISIS KEMAMPUAN KONEKSI MATEMATIS DAN KEMANDIRIAN BELAJAR SISWA SMK KELAS X PADA MATERI PERSAMAAN KUADRAT Miranti Andiarani; Dede Nuryana
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 2 No. 3 (2018): December 2018
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (703.607 KB) | DOI: 10.31004/jptam.v2i3.171

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kemampuan koneksi matematis dan kemandirian belajar siswa pada materi persamaan kuadrat siswa SMK. Metode penelitian yang digunakan adalah kualitatif deskriptif. Peneliti berperan sebagai observer, memberikan instrumen soal tes dan memberikan angket pada siswa. Instrumen yang digunakan adalah tes uraian kemampuan koneksi matematis dan angket berupa skala kemandirian belajar sebanyak 28 pernyataan. Penelitian ini dilaksanakan pada siswa kelas X TKJ 2 di salah satu SMK di Kota Cimahi yang berjumlah 30 siswa yang terdiri dari 27 siswa laki-laki dan 3 siswa perempuan. Berdasarkan hasil dan tes uraian dan pemberian angket diperoleh bahwa : (1) kemampuan koneksi matematis siswa cukup baik ditinjau dari rata-rata skor berada pada tingkat cukup baik, (2) secara umum faktor penyebab kesulitan belajar adalah kemampuan koneksi matematis siswa umumnya belum memahami konsep dengan baik (3) faktor yang paling berpengaruh adalah siswa tidak terbiasa menggunakan indikator koneksi matematis dengan benar, (4) tingkat kemandirian belajar siswa berada pada level yang baik, (5) terdapat hubungan antara kemampuan koneksi matematis dengan kemandirian belajar siswa ditinjau dari indikator tersebut.
ANALISIS KESALAHAN SISWA DALAM MENYELESAIKAN SOAL BILANGAN BERPANGKAT PADA SISWA KELAS X SMK SWASTA DI KOTA CIMAHI Muhamad Agus Jalaludin; Veny Triyana Andika Sari
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 2 No. 3 (2018): December 2018
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (267.703 KB) | DOI: 10.31004/jptam.v2i3.172

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan kesalahan yang dilakukan siswa serta menganalisis faktor-faktor penyebab kesalahan siswa dalam menyelesaikan soal bilangan berpangkat. Metode yang digunakan pada penelitian ini yaitu deskriptif kualitatif. Populasi penelitian ini adalah seluruh siswa kelas X SMK Swasta di kota cimahi yang telah mempelajari materi bilangan berpangkat. Sampel dari penelitian adalah siswa SMK kelas X akuntansi. Teknik pengumpulan data dengan menggunakan metode tes tertulis dan wawancara (dipilih berdasarkan jenis kesalahan yang dilakukan pada tes tertulis). Langkah-langkah analisis meliputi reduksi data, penyajian data, dan verifikasi. Berdasarkan hasil analisis data dapat disimpulkan bahwa dalam menyelesaikan soal bilangan berpangkat melakukan kesalahan; (1) kesalahan konsep, (2) kesalahan memahami soal, (3) kesalahan hitung. Faktor penyebabnya adalah kemampuan pemahaman siswa yang rendah dalam menguasai konsep, kurangnya latihan menyelesaikan soal-soal yang bervariasi, tergesa-gesa dan kurang teliti dalam menyelesaikan soal.
ANALISIS KEMAMPUAN PENALARAN MATEMATIK SISWA SMP DIKABUPATEN BANDUNG BARAT PADA MATERI BARISAN DAN DERET M Zulfikar; Naskia Achmad; Nelly Fitriani
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 2 No. 3 (2018): December 2018
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (403.565 KB) | DOI: 10.31004/jptam.v2i3.173

Abstract

Abstrak Penalaran merupakan salah satu kemampuan matematik yang penting untuk dimiliki siswa, khususnya pada tingkat sekolah menengah. Kemampuan penalaran matematik akan membantu siswa dalam lebih memahami suatu konsep secara bermakna (meaningfull learning) tidak sekedar mengingat fakta, aturan dan langkah-langkah penyelesaian masalah. Tujuan dari dilakukan penelitian ini adalah untuk menganalisa kesulitan-kesulitan siswa SMP dalam menyelesaikan soal kemampuan penalaran matematik pada materi baris dan deret.Adapun metode penelitan yang digunakan adalah kualitatif deskriptif. Sampel penelitian ini berjumlah 30 orang, kemudian diambil secara purposive sampling sebanyak 6 orang yang menjadi sampel dengan kemampuan tinggi, sedang, dan rendah. Untuk meneliti kemampuan penalaran matematik yang dimiliki keenam siswa tersebut disediakan 4 soal sebagai instrumen tes. Selanjutnya hasil yang diperoleh menyatakan bahwa kemampuan penalaran matematik siswa SMP di kabupaten Bandung Barat masih tergolong kurang.
PENGARUH PENDEKATAN REALISTIC MATHEMATICS EDUCATION PADA KEMAMPUAN PEMECAHAN MASALAH MATEMATIK SISWA MTs DI KABUPATEN BANDUNG PADA MATERI SPLDV Nazmy Fathia Thahira
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 2 No. 3 (2018): December 2018
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (199.914 KB) | DOI: 10.31004/jptam.v2i3.174

Abstract

Jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas. Penelitian ini bertujuan untuk menelaah peningkatan kemampuan pemecahan masalah matematik siswa MTs pada materi Sistem Persamaan Linier Dua Variable. Penelitian ini dilaksanakan pada siswa kelas VIII-B di salah satu MTs di kabupaten Bandung dengan jumlah siswa sebanyak 25 orang. Instrumen yang digunakan adalah tes siklus 1 dan 2 (setelah pemberian tindakan), dan lembar observasi terhadap guru dan siswa untuk kondisi pelaksanaan tindakan. Prosedur penelitian ini terdiri dari: (1) Perencanaan’, (2) Pelaksanaan tindakan, (3) Observasi dan evaluasi, dan (4) Refleksi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kemampuan pemecahan masalah matematik siswa MTs pada materi SPLDV dapat ditingkatkan melalui pendekatan Realistic Mathematics Education (RME).

Page 16 of 2285 | Total Record : 22841