cover
Contact Name
Hafiz Muchti Kurniawan
Contact Email
hafezkurniawan84@gmail.com
Phone
-
Journal Mail Official
hafezkurniawan84@gmail.com
Editorial Address
-
Location
Kota jambi,
Jambi
INDONESIA
JOURNAL V-TECH (VISION TECHNOLOGY)
ISSN : 26229315     EISSN : 26229315     DOI : -
Core Subject : Science,
JOURNAL V-TECH (VISION TECHNOLOGY) jurnal ini merupakan jurnal yang dikelola fakultas Teknik dan Ilmu Komputer (FTIK) Universitas Adiwangsa Jambi (UNAJA), jurnal ini mengkaji ilmu dibidang Teknologi Jaringan, Teknik Arsitektur, Robotika, Sistem Informasi dan Teknik Informatika, sebagai wadah dalam menuangkan hasil penelitian yang dilakukan dosen/peneliti secara teknis maupun konseptual. Journal V-Tech (Vision Technology) ini terbit 2 kali dalam setahun pada bulan mei dan desember, terbitan pertama pada mei 2018.
Arjuna Subject : -
Articles 210 Documents
Perancangan Sistem Informasi Penjualan dan Inventory pada Apotek Bio Farma Marcella; Pareza; Roby setiawan
JOURNAL VISION TECHNOLOGY (V-TECH) Vol. 7 No. 2 (2024): JOURNAL V-TECH (VISION TECHNOLOGY)
Publisher : LPPM Universitas Adiwangsa Jambi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Apotek Bio Farma merupakan salah satu Apotek  Bio Farma adalah bisnis produksi yang bergerak menjual berbagai jenis obat-obatan. Apotek ini berlokasikan di Jl. Diponegoro, daerah Jelutung. Dalam kegiatan pembelian dan penjualan untuk pengolahan data transaksi keluar masuknya persediaan obat-obatan masih dicatat ke dalam buku dan direkap kembali menggunakan Microsoft Excel Hal itu tentunya memunculkan permasalahan yaitu terjadinya kesalahan dalam pencatatan nama barang, total penjualan, masih terjadi selisih antara stok fisik di buku dan pembuatan laporan yang membutuhkan waktu relatif lama. Oleh karena itu, penelitian ini bertujuan untuk memberikan solusi untuk permasalahan yang terjadi dengan menawarkan sistem informasi penjualan dan inventory menggunakan bahasa pemrograman PHP dan DBMS MySQL. Untuk pengembangan sistem dengan metode waterfall dan menggunakan pengembangan sistem unified model language menggunakan use case diagram, activity diagram dan class diagram. Hasil penelitian ini akan berupa fitur yang mampu menampilkan informasi stok barang berdasarkan urutan waktu yang dibutuhkan user dan menghasilkan output yang menampilkan data kategori produk, data produk, data pembelian yang secara terstruktur dan menampilkan laporan-laporan yang diperlukan untuk memudahkan dalam mendapatkan informasi yang cepat dan tepat.
Perancangan Sistem Perekrutan Karyawan Pada CV Surya Buana Berbasis Web Martono
JOURNAL VISION TECHNOLOGY (V-TECH) Vol. 7 No. 2 (2024): JOURNAL V-TECH (VISION TECHNOLOGY)
Publisher : LPPM Universitas Adiwangsa Jambi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

CV Surya Buana merupakan perusahaan yang bergerak dalam bidang distribusi sembako. Yang mana dalam proses perekrutan karyawannya masih menggunakan jasa pihak ke 3 seperti koran dan iklan untuk menyebarkan lowongannya. Sedangkan untuk proses perekrutan dilakukan secara manual dimana para pelamar harus mengirimkan surat lamaran dan cv melalui surat atau bisa dengan mengantarkan langsung lamarannya ke kantor yang di titipkan melalui satpam untuk kemudian di teruskan ke bagian admin dan manager dan supervisor. Dengan terlibatnya banyak pihak dalam proses perekrutan karyawan ini, dikhawatirkan banyaknya kemugkinan berkas pelamar yang tercecer dan hilang, selain itu dari segi waktu hal ini menyebabkan proses seleksi karyawan menjadi lebih lama karena data dan cv dari para calon karyawan harus dibandingkan satu per satu. Oleh karena hal itu penulis memutuskan untuk membangun sistem perekrutan karyawan pada CV Surya Buana berbasis web. Sistem bisa menyelesaikan permasalahan yang terdapat pada CV Surya Buana. Adapun sistem perekrutan karyawan ada CV Surya Buana berbasis web pada penelitian ini dimodelkan dalam bentuk class diagram dan juga use case diagram. Hasil dari penelitian adalah sistem perekrutan karyawan pada CV Surya Buana berbasis web yang fungsi untuk login, mengelola master data, mengelola pertanyaan, mengelola psikotes, mengelola informasi pelamar, melihat pelamar di terima, melihat pelamar ditolak, mengelola laporan, mengelola info pelamar, mengisi informasi pelamar, membuat akun pelamar, mengisi data personal, melihat data lowongan dan logout.
Analisis Kualitas Website SMK Revany Indra Putra Kota Jambi Menggunakan Metode Webqual 4.0 Puri, Fathia; Purnama, Benni; Lazuardi Yudha Pradana
JOURNAL VISION TECHNOLOGY (V-TECH) Vol. 7 No. 2 (2024): JOURNAL V-TECH (VISION TECHNOLOGY)
Publisher : LPPM Universitas Adiwangsa Jambi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Perkembangan IT yang pesat menjadikan website sebagai bagian yang tidak terpisahkan dari sebuah lembaga pendidikan khususnya dalam hal layanan bagi aktivitas akademika, dosen, mahasiswa, dan tenaga kependidikan. Layanan dalam suatu sistem informasi berbasis web perlu diukur untuk mengetahui tingkat kualitas website bagi pengguna. penelitian ini, untuk menentukan kualitas website SMK Revany Indra Putra Kota Jambi dalam memenuhi kebutuhan penguna kepuasaan menggunakan metode webqual 4.0. Metode yang digunakan dalam menentukan kualitas website SMK Indra Putra Kota Jambi adalah metode webqual 4.0 yang terdiri dari empat variabel yakni variable usability, information quality, interaction quality dan user satisfaction. Sampel penelitian berjumlah 170 responden. Pengambilan sampel secara acak. Data dikumpulkan melalui angket berisi pernyataan tentang persepsi mahasiswa terhadap website SMK Indra Putra Kota Jambi. Data yang terkumpul diolah dengan SPSS serta melakukan uji untuk mengetahui kualitas website SMK Revany Indra Putra Kota Jambi. Dari hasil perhitungan yang telah dilakukan oleh peneliti, diperoleh nilai variabel interaction quality lebih besar dibandingkan variabel information quality dan variabel usability quality, dengan begitu variabel interaction quality memiliki pengaruh yang lebih besar dari pada variabel yang lainnya, yang dapat dilihat dari nilai t hitung variabel interaction quality sebesar 8,429 dibandingkan nilai t hitung variabel usability quality sebesar 3,447 dan variabel information quality sebesar 2,859.
Analisis dan Perancangan Sistem Informasi  Penerimaan Mahasiswa Baru Pada UGK-MB Finur, Hendra; Nawwir Junari; Anggi Andika Pratama; Riska
JOURNAL VISION TECHNOLOGY (V-TECH) Vol. 7 No. 2 (2024): JOURNAL V-TECH (VISION TECHNOLOGY)
Publisher : LPPM Universitas Adiwangsa Jambi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis dan merancang sistem informasi penerimaan mahasiswa baru pada Universitas Graha Karya Muara Bulian. Latar belakang penelitian ini didasari oleh peningkatan jumlah pendaftar setiap tahun dan kebutuhan akan sistem yang lebih efisien dalam pengelolaan data calon mahasiswa. Penelitian menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode studi kasus, dimana pengumpulan data dilakukan melalui wawancara mendalam dengan stakeholder, observasi langsung terhadap proses penerimaan mahasiswa baru yang sedang berjalan, dan analisis dokumen terkait. Hasil penelitian menghasilkan rancangan sistem informasi yang meliputi diagram alir proses, Entity Relationship Diagram (ERD), diagram UML (Use Case, Class, dan Sequence), serta rancangan antarmuka pengguna. Sistem yang dirancang mencakup fitur-fitur utama seperti pendaftaran online, pengelolaan data pendaftar, dan pengumuman hasil seleksi. Implementasi sistem ini diharapkan dapat meningkatkan efisiensi dan efektivitas proses penerimaan mahasiswa baru, serta memberikan transparansi dan kemudahan akses bagi calon mahasiswa maupun administrator. Penelitian ini merekomendasikan perlunya pelatihan bagi staf administrasi dan pengembangan fitur tambahan untuk meningkatkan fungsionalitas sistem di masa mendatang.
Perencanaan Strategis Sistem Informasi Sebagai Pendukung Optimalisasi Layanan Pendidikan Di Sekolah Dasar Suroto; Lazuardi Yudha Pradana; Elvi Yanti; Ahmad Ferdian Shobur
JOURNAL VISION TECHNOLOGY (V-TECH) Vol. 7 No. 2 (2024): JOURNAL V-TECH (VISION TECHNOLOGY)
Publisher : LPPM Universitas Adiwangsa Jambi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35141/1qk2ax24

Abstract

Pengembangan sistem informasi yang efektif sangat bergantung pada perencanaan yang baik. Perencanaan strategis sistem informasi memungkinkan terciptanya sistem informasi yang baik, dengan menghasilkan rencana strategis yang secara sistematis mencerminkan kebutuhan sistem informasi. SDIT Al Muthmainnah merupakan sebuah sekolah dasar yang berusaha menerapkan sistem informasi pada semua aspek operasional guna meningkatkan pelayanan di sekolah. Oleh karena itu, perencanaan strategis dalam pengembangan sistem informasi di SDIT Al Muthmainnah sangat penting agar implementasinya terkontrol dan sesuai dengan tujuan yang ditetapkan. Dalam penelitian ini, perencanaan strategis sistem informasi SDIT Al Muthmainnah menggunakan model Ward and Peppard, serta didukung oleh alat analisis seperti Critical Success Factors, SWOT Analysis, Value Chain, dan McFarlan's Strategic Grid. Penggunaan alat analisis ini bertujuan untuk mendukung model Ward and Peppard dalam memahami kondisi lingkungan internal dan eksternal organisasi. Hasil penelitian ini berupa perencanaan strategis sistem informasi  yang mencakup strategi bisnis, strategi teknologi informasi, strategi manajemen sistem informasi/teknologi informasi dan portofolio sistem informasi yang dipetakan berdasarkan tingkat kepentingan. Penelitian ini memiliki implikasi yang dapat digeneralisasikan pada jenis dan jenjang pendidikan lainnya serta memberikan wawasan yang berharga bagi lembaga pendidikan di berbagai tingkatan.
Rancangan Bangun Sistem Terdistribusi Pemilihan dan Penetapan Harga dalam Jasa Logistik Berbasis Web Hetty Rohayani; Rico; Ananda Sri Mardiana; Rahmi Handayani
JOURNAL VISION TECHNOLOGY (V-TECH) Vol. 7 No. 2 (2024): JOURNAL V-TECH (VISION TECHNOLOGY)
Publisher : LPPM Universitas Adiwangsa Jambi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Sistem Pemilihan dan Penetapan Harga Dalam Jasa Logistik adalah sebuah sistem yang dirancang untuk memudahkan proses pemilihan penyedia jasa logistik dan penetapan harga secara efisien. Sistem ini memanfaatkan teknologi informatika untuk mengautomatisasi proses tersebut, sehingga meminimalkan waktu dan upaya yang diperlukan dalam pengambilan keputusan. Dengan adanya sistem ini, diharapkan proses pemilihan jasa logistik dan penetapan harga dapat dilakukan dengan lebih cepat,akurat, dan transparan.
Analisis Dan Perancangan Sistem Pendukung Keputusan Penentuan Jurusan Pada Siswa Baru Dengan Metode AHP (Studi Kasus : SMK Negeri 6 Kota Jambi) Rico
JOURNAL VISION TECHNOLOGY (V-TECH) Vol. 1 No. 1 (2018): JOURNAL V-TECH (VISION TECHNOLOGY)
Publisher : LPPM Universitas Adiwangsa Jambi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35141/jvt.10

Abstract

Keputusan merupakan suatu hal yang sangat berpengaruh dalam proses menganalisis dan merancang sebuah system pendukung keputusan yang dapat menjadi acuan dalam memilih jurusan yang sesuai dengan kemampuan siswa/siswi pada tingkat Sekolah Menegah Kejuruan (SMK) yang mempunyai syarat-syarat tertentu agar bias menyelesaikan pendidikan dengan baik, akan tetapi hal tersebut selalu terabaikan sehingga mengakibatkan siswa kesulitan  dalam menyelesaikan pendidikannya di jenjang SMK. Data dikumpulkan melalui method observasi, selanjutnya dikem-bangkan dengan methode Analytical Hierarchy Process (AHP) yang digunakan untuk mengolah beberapa criteria yakni Nilai UN, Nilai Akademik, dan Nilai Psikotes pada beberapa siswa dalam menentukan jurusan  di SMK. Sistem yang dirancang menggunakan bahasa pemograman PHP dalam aplikasi MySQL pada pengolahan data dimana data yang diolah meliputi data Nilai UN, Nilai Akademik,   dan   Nilai   psikotes.Hasil   penelitian   menunjukkan   bahwa   System Pendukung Keputusan yang dirancang dapat menghasilkan informasi prioritas dalam penentuan jurusan bagi  siswa baru  yang  sesuai  dengan  minat dan  bakat  serta kemampuan siswa tersebut sehingga dapat digunakan sebagai dasar dalam pengambilan keputusan pada penentuan jurusan dalam penerimaan siswa baru
Perancangan Sistem Administrasi Perpustakaan Berbasis Web Pada SMP Negeri 5 Kota Jambi Muhammad Ihsan; Abdul Haris; Beni Irawani
JOURNAL VISION TECHNOLOGY (V-TECH) Vol. 4 No. 2 (2021): JOURNAL V-TECH (VISION TECHNOLOGY)
Publisher : LPPM Universitas Adiwangsa Jambi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35141/55j2zr63

Abstract

The library is one of the work units in the form of a place to organize, manage, store and collect library material collections systematically to be used by users as information as well as a fun learning tool. With the development of technology makes people think to be able to work more effectively and efficiently. One of them is to make the manual system into a computerized system. The administrative system that runs the SMP Negeri 5 Jambi City library in processing data such as book data, borrowing and returning is still done by recording manually, making it difficult for officers to find information on book data, borrowing and returning books. In this study, a web-based administration system was designed using the waterfall method and Microsoft visual studio code software, XAMPP and several other supporting software. With this research, it produces a library administration system that can facilitate book lending and manage member data, admin data, book data, borrowing data, return data, fines, and print loan reports, member data reports and book data reports. Which is at SMP Negeri 5 Jambi City.
SISTEM INFORMASI PENDISTRIBUSIAN PUPUK HAYATI NON SUBSIDI PADA CV. MAKMUR JAYA ABADI Helmina; Muhammad Ikhsan; Hetty Rohayani; Rico
JOURNAL VISION TECHNOLOGY (V-TECH) Vol. 4 No. 2 (2021): JOURNAL V-TECH (VISION TECHNOLOGY)
Publisher : LPPM Universitas Adiwangsa Jambi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35141/4qsjhe57

Abstract

Sektor pertanian di Indonesia telah lama menjadi sumber pendapatan penting bagi rakyat dan juga telah menyumbang pendapatan ekspor yang sangat dibutuhkan. pelaksanaan reformasi dinamis yang didukung oleh kebijakan pemerintah telah memicu peningkatan output di bidang pertanian. Namun kemajuan di sektor ini seringkali terhambat karena permasalahan yang terjadi pada pendistribusian pupuk. Pupuk memiliki peranan penting dalam peningkatan dan produktifitas pertanian. Berdasarkan penyaluran dan pengadaannya di Indonesia, pupuk terbagi 2 yaitu pupuk bersubsidi dan pupuk non subsidi. Distribusi pupuk, baik bersubsidi maupun non subsidi, seringkali tidak tepat sasaran. Persoalan ini membutuhkan solusi distribusi pupuk yang terkelola dengan baik dan memanfaatkan teknologi informasi untuk penyaluran pupuk bersubsidi maupun non subsidi yang tepat sasaran. Masalah utama dalam industri pupuk adalah distribusi, sehingga ketika distribusinya bermasalah, maka terjadi kelangkaan. Melalui pemanfaatan teknologi informasi, hal ini dapat diminimalisir. CV. Makmur Jaya Abadi adalah perusahaan yang memproduksi pupuk hayati, yaitu pupuk yang mengandung mikroorganisme hidup yang ketika diterapkan pada benih, permukaan tanah atau tanah, akan mendiami rezosfer atau pasokan nutrisi utama dari tanaman. saat ini dalam pendistribusian pupuk hayati kepada petani dan agen-agen dilakukan secara manual dengan mencatat berapa agen atau petani mengambil pupuk, sehingga tidak diketahui stok pupuk yang masih berada di Gudang.
Pemodelan Sistem Penerimaan Mahasiswa baru pada Universitas Adiwangsa Jambi Brestina Gultom; Imti Tsalil Amri
JOURNAL VISION TECHNOLOGY (V-TECH) Vol. 4 No. 2 (2021): JOURNAL V-TECH (VISION TECHNOLOGY)
Publisher : LPPM Universitas Adiwangsa Jambi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

ABSTRAK Sistem informasi merupakan komponen penting dalam menjalankan manajemen dan keberhasilan suatu bisnis organisasi. Keberhasilan sistem informasi tidak terlepas bagaimana mendefinisikan kebutuhan bisnis atau fungsi bisnis menjadi suatu pemodelan sistem informasi yang terintegrasi antara kebutuhan proses dan data yang sesuai dengan fungsi bisnis. Pemodelan sistem informasi Mahasiswa baru dapat menggunakan beberapa tools diantaranya use case diagram, class diagram dan activity diagram.