cover
Contact Name
Fiki Alghadari
Contact Email
lppm@stkipkusumanegara.ac.id
Phone
+6281949266491
Journal Mail Official
lppm@stkipkusumanegara.ac.id
Editorial Address
Lambaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat STKIP Kusuma Negara Jakarta Jalan Raya Bogor KM.24 Cijantung, Jakarta Timur, 13770 Telp: (021) 87791773 E-mail: lppm@stkipkusumanegara.ac.id
Location
Kota adm. jakarta timur,
Dki jakarta
INDONESIA
Jurnal Ilmu Pendidikan (JIP) STKIP Kusuma Negara
Published by STKIP Kusuma Negara
ISSN : 20857144     EISSN : 26230380     DOI : 10.37640/jip
Core Subject : Education,
Jurnal Ilmu Pendidikan (JIP) STKIP Kusuma Negara is a multi-disciplinary national academic publication with internet access followed by peers qualified to disseminate state of the art knowledge in education, teaching development, instructional projects and inventions, learning methodologies, and new technologies in the field of education. Jurnal Ilmu Pendidikan (JIP) STKIP Kusuma Negara is a scientific journal containing and disseminating research findings, in-depth study, and innovative ideas in the field of education. Teacher and lecturer innovation in educational sector development can make a positive contribution to schools and educational institutions. Jurnal Ilmu Pendidikan (JIP) STKIP Kusuma Negara is published periodically (twice a year in January and July) by Research and Community Services in STKIP Kusuma Negara, with a total of 10 articles published every time (20 articles annually). The scope of this journal is: 1) English Education; 2) Civic Education; 3) Mathematics Education; 4) Science Education; 5) Early Childhood Education; 6) Primary Education; 7) Physical Education; 8) Any Education subject areas.
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 212 Documents
Krisis Asia, Kapitalisme dan Negara Kesejahteraan (Tinjauan Analisis Kapitalisme Korea Selatan) Herinto Sidik Iriansyah
Jurnal Ilmu Pendidikan (JIP) STKIP Kusuma Negara Vol 12 No 1 (2020): Sinergi antar Elemen Pendidikan
Publisher : LPPM STKIP Kusuma Negara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37640/jip.v12i1.277

Abstract

Krisis keuangan Asia dimulai pada tahun 1997 dengan ditandai jatuhnya nilai mata uang Thailand (Bath), pada awalnya krisis mata uang kemudian diikuti dengan krisis keuangan pada lembaga-lembaga keuangan non bank yang harus ditutup karena bangkrut. Krisis ekonomi tersebut diikuti dan menjalar ke Korea Selatan, Malaysia, Indonesia, Filipina, Singapura dan negara-negara Asia lainnya. Lembaga-lembaga Internasional bereaksi membantu krisis Asia yang pada awalnya The International Monetary Fund (IMF) setelah diminta bantuan oleh negara-negara Asia memberikan bantuan. Banyak analisis yang diberikan para pakar keuangan, ekonomi dan politik, salah satunya adalah Weiss dan Hobson yang bersangkutan menganalisis bahwa krisis ekonomi Asia penampakan Dua Wajah yakni; wajah eksternal yang berada di wilayah Deep Crisis dan wajah external berada di wilayah ordinary crysis, sedangkan krisis tersebut terjadi dari peran aktor-aktor internasional baik state maupun non state actor. Pendekatan kebijakan sosial yang diterapkan melakukan langkah-langkah welfare state, dengan program-program kesejahteraan yang dijalankan oleh Korea Selatan meliputi reformasi dibidang tenaga kerja, pasar dan keuangan, BUMN dan kebijakan sosial yang aktif untuk memberikan jaminan sosial bagi pengangguran atau bagi mereka yang menjadi miskin di masa reformasi ekonomi nasional. Weiss dan Hobson menyimpulkan bahwa kapitalisme terpimpin (state guided capitalism) merupakan salah satu penyebab terjadinya krisis Asia.
Internalisasi Nilai Disiplin melalui “Perencanaan” Orang Tua dalam Membentuk Karakter Baik Remaja Antonius A. Saetban
Jurnal Ilmu Pendidikan (JIP) STKIP Kusuma Negara Vol 12 No 1 (2020): Sinergi antar Elemen Pendidikan
Publisher : LPPM STKIP Kusuma Negara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37640/jip.v12i1.285

Abstract

Internalisasi sebagai proses penanaman nilai kedalam jiwa seseorang sehingga nilai tersebut tercermin pada sikap dan prilaku yang ditampakan dalam kehidupan sehari-hari. Pandangan hidup, cara hidup, dan tujuan hidup orang tua akan berdampak bagi remaja. Orang tua dituntut untuk tidak hanya sekedar memberikan ceramah melalui kata-kata, tetapi perlu merencanakan nilai disiplin yang baik dengan cara memberikan contoh kongkrit kepada remaja. Karena itu, dilakukan penelitian kualitatif ini untuk melihat bentuk kedisiplinan dari masing-masing orang tua yang berbeda latar belakang dari pekerjaan dan status sosial. Data dalam penelitian ini diperoleh melalui wawancara tertulis dan observasi. Analisis data dilakukan secara deskriptif untuk mengidentifikasi perencanaan orang tua dalam menginternalisasi nilai disiplin. Hasil penelitian menunjukan bahwa tidak ada perbedaan yang cukup mendasar dalam hal perencanaan orang tua untuk menginternalisasikan nilai disiplin dalam menbentuk karakter baik remaja. Ketiga keluarga memberi perhatian serius sebagai wujud tanggung jawab orang tuadalam mendidik, mengawasi dan mengarahkan remaja.
Kompetensi Kepribadian Widyaiswara dan Pengaruhnya terhadap Hasil Belajar Peserta Diklat Prajabatan CPNS K1/K2 Tarmujianto Tarmujianto
Jurnal Ilmu Pendidikan (JIP) STKIP Kusuma Negara Vol 12 No 2 (2021): Kompetensi Pendidik dan Peserta Didik
Publisher : LPPM STKIP Kusuma Negara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37640/jip.v12i2.290

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh kompetensi kepribadian Widyaiswara terhadap hasil belajar. Subyek penelitian ini adalah  peserta diklat prajabatan K1/K2 golongan III DKI Jakarta tahun 2019 yang berjumlah 166 peserta. Dalam pengambilan sampel menggunakan rumus Slovin dengan derajat kepercayaan 95%. Desain penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian korelasional. Teknik pengumpulan data melalui angket dan dokumentasi. Berdasarkan hasil penelitian diketahui bahwa kompetensi kerpibadian widyaiswara berpengaruh terhadap hasil belajar peserta diklat prajabatan. Hal ini terlihat dari hasil analisis data di mana nilai koefisien determinasi sebesar 0,307 yang menginformasikan bahwa kompetensi kepribadian widyaiswara memberikan kontribusi sebesar 30,7% dari hasil belajar, sedangkan sisanya dipegaruhi oleh variabel lain yang tidak menjadi fokus dalam penelitian ini. Sedangkan nilai koefisien regresi sebesar 3,076 menginformasikan adanya pengaruh yang positif dari kompetensi kepribadian widyaiswara terhadap hasil belajar. Artinya semakin baik kompetensi kepribadian widyaiswara maka hasil belajar akan semakin tinggi, begitu pula sebaliknya. Nilai koefisien ini juga mengartikan hasil belajar akan meningkat sebesar 3,076 pada setiap kenaikan satu-satuan dari kompetensi kepribadian widyaiswara.
Peran Musyawarah Guru Mata Pelajaran (MGMP) dalam Meningkatkan Profesionalisme Guru Sosiologi di Kota Kupang Fransisca Susanti Maure; Arifin Arifin; Amirulah Datuk
Jurnal Ilmu Pendidikan (JIP) STKIP Kusuma Negara Vol 12 No 2 (2021): Kompetensi Pendidik dan Peserta Didik
Publisher : LPPM STKIP Kusuma Negara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37640/jip.v12i2.534

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui (a) peran MGMP sosiologi dalam meningkatkan profesionalisme guru sosiologi di Kota Kupang, (b) kendala-kendala yang dihadapi oleh wadah MGMP sosiologi dalam meningkatkan profesionalisme guru sosiologi Kota Kupang. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif kualitatif. Subjek penelitian adalah wakil MGMP sosiologi Kota Kupang, sekretaris MGMP sosiologi Kota Kupang, dan 4 (empat) guru sosiologi Kota Kupang. Data penelitian dikumpulkan melalui wawancara mendalam, observasi dan dokumentasi. Teknik keabsahan data adalah trianggulasi teknik dan trianggulasi sumber. Teknik analisis adalah reduksi data, penyajian data, dan verifikasi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa peran musyawarah guru mata pelajaran (MGMP) dalam meningkatkan profesionalisme guru sosiologi di Kota Kupang yaitu MGMP sosiologi di Kota Kupang belum berjalan secara efektif sejak satu tahun terakhir, karena kurangnya kerjasama antara badan kepengurusan MGMP sosiologi di Kota Kupang dengan anggota MGMP sosiologi di Kota Kupang, hal ini terbukti dengan belum ada pertemuan, mengenai rencana untuk merevitalisasi kembali wadah MGMP sosiologi di Kota Kupang sejak pensiunnya ketua MGMP sosiologi sebagai guru sosiologi di SMA Negeri 3 Kota Kupang pada akhir tahun 2018 lalu.
Respon Siswa terhadap Pembelajaran Seni Tari Nusantara Berbantuan Media Audio Visual di SMA Negeri 2 Ciamis Akhmad Zaini
Jurnal Ilmu Pendidikan (JIP) STKIP Kusuma Negara Vol 12 No 2 (2021): Kompetensi Pendidik dan Peserta Didik
Publisher : LPPM STKIP Kusuma Negara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37640/jip.v12i2.787

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan respon siswa terhadap seni tari nusantara di SMA Negeri 2 Ciamis. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan menggunakan metode survei. Pengumpulan data dilakukan dengan teknik observasi, wawancara, angket, dan triangulasi untuk analisis data. Subjek penelitian terdiri dari 30 siswa yang dipilih secara acak dari kelas X, XI dan XII. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Seni Budaya dan Keterampilan (SBK) di SMA Negeri 2 Ciamis menunjukkan bahwa hanya 40% siswa yang memberikan respon positif pada aspek afektif tentang tari nusantara. Hal ini dikarenakan siswa SMA Negeri 2 Ciamis tidak mendapatkan pelajaran seni tari nusantara sehingga responnya kurang baik dari sisi sikap, emosi dan impresinya.
Pengaruh Motivasi Belajar dan Penguasaan Kosakata terhadap Kemampuan Menulis Naratif Bahasa Inggris Elis Solihat
Jurnal Ilmu Pendidikan (JIP) STKIP Kusuma Negara Vol 12 No 2 (2021): Kompetensi Pendidik dan Peserta Didik
Publisher : LPPM STKIP Kusuma Negara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37640/jip.v12i2.814

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh motivasi belajar dan penguasaan kosakata secara bersama-sama terhadap kemampuan menulis naratif bahasa Inggris pada siswa SMP Swasta di Kota Bogor. Metode penelitian yang digunakan adalah metode survei dengan jumlah sampel 90 siswa yang dipilih secara random pada tiga SMP Swasta di Kota Bogor. Penelitian ini menggunakan tiga instrumen yaitu motivasi belajar berbentuk angket, instrumen penguasaan kosakata dan kemampuan menulis naratif bahasa Inggris berbentuk tes tertulis. Teknik analisis data dalam penelitian ini adalah analisis korelasi dan regresi. Berdasarkan hasil penelitian menunjukan: (1) Terdapat pengaruh yang signifikan motivasi belajar dan penguasaan kosakata secara bersama-sama terhadap kemampuan menulis naratif bahasa Inggris siswa SMP Swasta di Kota Bogor. Hal ini dibuktikan dengan perolehan nilai Sig.=0,000<0,05 dan Fh=13,905. (2) Terdapat pengaruh yang signifikan motivasi belajar terhadap kemampuan menulis naratif bahasa Inggris siswa SMP Swasta di Kota Bogor. Hal ini dibuktikan dengan perolehan nilai Sig.=0,000<0,05 dan th=3,764. (3) Terdapat pengaruh yang signifikan penguasaan kosakata terhadap kemampuan menulis naratif bahasa Inggris siswa SMP Swasta di Kota Bogor. Hal ini dibuktikan dengan perolehan nilai Sig.=0,011<0,05 dan th=2,600.
Pengaruh Locus of Control dan Perceived Organizational Support pada Organizational Citizenship Behavior Guru SMA Negeri di Kotamadya Sukabumi Dade Nurfalah
Jurnal Ilmu Pendidikan (JIP) STKIP Kusuma Negara Vol 12 No 2 (2021): Kompetensi Pendidik dan Peserta Didik
Publisher : LPPM STKIP Kusuma Negara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37640/jip.v12i2.847

Abstract

Penelitian ini membahas tentang pengaruh locus of control (LOC), dan perceived organizational support (POS) terhadap organizational citizenship behavior (OCB) Guru SMA Negeri di Kota Sukabumi, ini diltarbelakangi oleh pentingnya OCB guru, karena disamping seorang guru harus melaksanakan tugas pokoknya (in-role performance) sebagai guru, disamping itu guru harus mempunyai perilaku sukarla (extra-role performance) di luar tanggung jawabnya melaksanakan tugas utamanya. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh langsung; positif  (1) LOC terhadap OCB guru, (2) POS terhadap OCB guru, dan (3) LOC terhadap POS. Dalam rancangan penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dan menggunakan metode survei dengan analisis jalur yang diterapkan dalam pengujian hipotesis. Populasi target dalam penelitian ini adalah semua guru di SMA Negeri Kota Sukabumi, sebanyak 70 orang guru sebagai sampel dari populasi sebanyak 85 guru, dengan menggunakan rumus Slovin. Hasil penelitian ini adalah (1) terdapat pengaruh langsung positif LOC terhadap OCB, dengan nilai koefisien jalur sebesar 0,259. (2) terdapat pengaruh langsung positif POS terhadap OCB, dengan  nilai koefisien jalur sebesar 0,340. (3) terdapat pengaruh langsung  positif LOC terhadap POS, dengan nilai koefisien jalur sebesar 0.361. Hal ini memberikan makna bahwa untuk meningkatkan OCB guru di SMA Negeri kota Sukabumi dapat dicapai melalui peningkatan LOC, dan POS.
Integrating Fairy Tales into Reading Class: Do They Catch Young Learners’ Reading Interest? Romdanih Romdanih; Eny Yuningsih
Jurnal Ilmu Pendidikan (JIP) STKIP Kusuma Negara Vol 12 No 2 (2021): Kompetensi Pendidik dan Peserta Didik
Publisher : LPPM STKIP Kusuma Negara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37640/jip.v12i2.857

Abstract

The aim of the present research is to investigate how fairy tales attract young learners’ interest in reading. Qualitative approach with ethnography method was applied. The participants involved consisted of 30 fifth graders and an English teacher of a public elementary school in Bekasi, West Java, Indonesia. The data were collected through observation, interview, and document analysis. The data were analyzed using data reduction, description, and verification. The finding demonstrated that fairy tales are proven to catch the young learners’ reading interest as they provide imaginative and enchanting content. By way of addition, it was indicated that affective and cognitive factors influence the students’ reading interest.
Pengaruh Budaya Organisasi dan Kepercayaan (Trust) terhadap Komitmen Organisasi Nur Haris Ependi; Sudirman Sudirman
Jurnal Ilmu Pendidikan (JIP) STKIP Kusuma Negara Vol 12 No 2 (2021): Kompetensi Pendidik dan Peserta Didik
Publisher : LPPM STKIP Kusuma Negara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37640/jip.v12i2.858

Abstract

The aim of this research was to study the influence of organization behavior, trust and organization commitment.  The method used in this research was quantitative survey. Data survey was collected from 96 employees. Data analysis using path analysis. Based on hypothesis testing that has been done, it can be described as the following research findings: (1) there is a positive direct influence of organization behavior to organization commitment, (2) there is a positive direct influence of trust to commitment, (3) there is a positive direct influence between organization behavior and trust.
Hubungan Kecerdasan Linguistik dengan Keterampilan Menulis Ringkasan Siswa Kelas III SD Negeri Se-Kelurahan Cipete Utara Jakarta Selatan Risky Dwiprabowo
Jurnal Ilmu Pendidikan (JIP) STKIP Kusuma Negara Vol 12 No 2 (2021): Kompetensi Pendidik dan Peserta Didik
Publisher : LPPM STKIP Kusuma Negara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37640/jip.v12i2.861

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara kecerdasan linguistik dengan keterampilan menulis ringkasan siswa kelas III SD Negeri Se-Kelurahan Cipete Utara, Jakarta Selatan. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif melalui teknik korelasional. Populasi penelitian ini adalah seluruh siswa kelas III SD Negeri se-Kelurahan Cipete Utara dengan sampel 40 siswa yang diperoleh melalui teknik cluster random sampling dan proportional random sampling. Teknik pengambilan data menggunakan instrumen tes untuk mengukur keterampilan menulis ringkasan dan angket untuk mengukur kecerdasan linguistik. Teknik analisis data dalam penelitian ini adalah descriptive analysis pada setiap variabel yang terdiri dari nilai maksimum, minimum, mean, median, modus, varians, dan standar deviasi, sementara inferential analysis mencakup analisis regresi, analisis sederhana, dan koefisien korelasi. Berdasarkan analisis perhitungan data, didapat hasil koefisien korelasi (rxy) sebesar 0,851. Dan uji koefisien korelasi dengan uji-t diperoleh harga thitung sebesar 9,987. Dapat disimpulkan bahwa terdapat hubungan positif dan signifikan antara kecerdasan linguistik dengan keterampilan menulis ringkasan.

Page 11 of 22 | Total Record : 212