cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kab. badung,
Bali
INDONESIA
Logic : Jurnal Rancang Bangun dan Teknologi
Published by Politeknik Negeri Bali
ISSN : 1412114X     EISSN : 25805649     DOI : -
Core Subject : Science, Education,
Logic : Jurnal Rancang Bangun dan Teknologi is a peer-reviewed research journal aiming at promoting and publishing original high quality research in all disciplines of engineering and applied technology. All research articles submitted to Logic should be original in nature, never previously published in any journal or presented in a conference or undergoing such process across the world. All the submissions will be peer-reviewed by the panel of experts associated with particular field. Submitted papers should meet the internationally accepted criteria and manuscripts should follow the style of the journal for the purpose of both reviewing and editing.
Arjuna Subject : -
Articles 265 Documents
STUDI OPTIMASI PENGGUNAAN LAHAN DALAM PENGELOLAAN DAS TAMBONG BANYUWANGI BERDASARKAN HSS US SCS Zulis Erwanto; Baroroh Baried
Logic : Jurnal Rancang Bangun dan Teknologi Vol 14 No 1 (2014): March
Publisher : Pusat Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (P3M) Politeknik Negeri Bali

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (296.728 KB)

Abstract

Kondisi tanah DAS Tambong telah mengalami degradasi, sebagai akibat dari erosi. Penelitian ini bertujuan untuk mengoptimasi penggunaan lahan dalam pengelolaan Daerah Aliran Sungai Tambong di Kabupaten Banyuwangi berdasarkan Hidrograf Satuan Sintetik US SCS dengan bantuan program HEC-HMS. Berdasarkan kondisi di lapangan DAS Tambong memiliki nilai CN rata-rata sebesar 91,33%, nilai absorpsi ratarata sebesar 12,54 %, impervious rata-rata sebesar 70,95%, kemiringan rata-rata sebesar 2% dan time lag ratarata sebesar 6 jam. Nilai optimasi lahan di DAS Tambong dapat ditunjukkan dari hubungan debit puncak (Qp) dan nilai CN dengan persamaan regresi y = 0,0119.X + 73,465 diperoleh nilai CN optimum rata-rata sebesar 73,50% dikategorikan termasuk CN B. Tingkat laju erosi rata-rata tahunan di DAS Tambong sebesar 0,66 mm/th dengan laju erosi tertinggi sebesar 14,43 mm/th di daerah pegunungan Licin pada lahan semak belukar. Zona tingkat bahaya erosi yang berpotensi kritis terletak pada penggunaan lahan perkebunan dan hutan. Perlu adanya tindakan konservasi lahan di daerah pegunungan Licin dan perencanaan bangunan konservasi pada daerah perkebunan.
ANALISIS KINERJA BIAYA DAN WAKTU DENGAN METODE EARNED VALUE PADA PEMBANGUNAN RUMAH SAKIT UMUM ARI CANTI UBUD MAS I Made Budiadi; I Nyoman Sutapa
Logic : Jurnal Rancang Bangun dan Teknologi Vol 16 No 1 (2016): March
Publisher : Pusat Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (P3M) Politeknik Negeri Bali

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (233.753 KB)

Abstract

Aricanti merupakan salah satu rumah sakit yang mendukung perkembangan obyek wisata di daerah ubud yang selalu ingin meningkatkan pelayanan kepada masyarakat dan para wisatawan yang berkunjung di wilayah tersebut. Hal itu di wujudkan dengan melakukan peningkatan dan perbaikan sarana dan prasarana rumah sakit, diantaranya adalah mengembangkan pembangunan rumah sakit dengan penambahan gedung baru berlantai empat dengan luasan bangunan adalah 7.624 M2.Dalam pelaksanaannya proyek tersebut dikerjakan selama 365 hari kalender dengan nilai kontrak sebesar 20.295.000.000. Salah satu tahapan yang terpenting dalam pengelolaan proyek adalah evaluasi secara periodik dan salah satu indikator yang dapat digunakan untuk menilai kemajuan prestasi kerja adalah fungsi waktu terhadap pengeluaran biaya pelaksanaan proyek, salah satu metode untuk melakukan analisis fungsi waktu terhadap pengeluaran biaya adalah metode nilai hasil (earned Value). Hasil analisis menunjukkan bahwa dari penelitian ini didapat adalah : Berdasarkan analisis BCWS, BCWP dan ACWP :Minggu 1s/d14,dan minggu 18 s/d 28diperoleh nilai BCWP berada di atas nilai BCWS dan diatas nilai ACWP (BCWS < BCWP > ACWP) yang artinya proyek sesuai jadwal dan biayanya di bawah anggaran. Berdasarkan analisis nilai CV dan SV : Minggu3s/d34 diperoleh nilai CV = + dan SV = + yang artinya biaya yang telah dikeluarkan lebih kecil dari anggaran yang direncanakan dan bobot prestasi pekerjaan lebih tinggi dari target yang direncanakan.
Anti-Theft Protection of Vehicle Using GPS Tracker & Android Apps Sidiq Syamsul Hidayat; Karina Laras Novitasari; Amin Syarifuddin; Wilda Puspa Pratiwi; Sri Hardiningsih HS; Rev. Ariawan Pratomo
Logic : Jurnal Rancang Bangun dan Teknologi Vol 19 No 2 (2019): July
Publisher : Pusat Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (P3M) Politeknik Negeri Bali

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1318.506 KB) | DOI: 10.31940/logic.v19i2.1418

Abstract

The vehicle's anti-theft system is a module used to protect motor vehicles from theft by using three layers of security. The first layer uses a registered fingerprint for user authentication that can enable the machine on. The second one uses a GPS tracker to recognize where the position of the vehicle. The third one of security uses a remote engine cut-off system to shut down the machine remotely using the Android app. The system consists of two separate modules that are connected using a mobile data network. The first module is attached to the motorcycle body consists of fingerprints for biometric verification, GPS tracker for vehicle tracking and a microcontroller that controls the entire onboard system, including turning on and off the machine remotely. The second module is an application on the Android system used to detect where the location of the vehicle and applications that can be used to shut down the machine remotely. The method used in this research is the waterfall, it consists of systems and software design, module creation, module testing, module integration, system testing, operation and repair. The results shows this system is trusted to secure the motor vehicle by using a fingerprint as user authentication and GPS Tracker in which accurately detect the location of the motor vehicle, and then the system can shut down the motor power from a distance so that it can discover the theft of the vehicle. The conclusions: 1) The motorized vehicle safety system that is created to ease the owner of motor vehicle to control (On/Off) the vehicle remotely; 2) Si Kemot tool has been created to provide and increase the sense of security for vehicle owners because it can provide information on the position of the coordinates and speed of the vehicle; 3) the system can be controlled simply by using Android-based gadget that is very simple and ease of operation.
UJI EKSPERIMENTAL MATERIAL KAWAT BAJA SEBAGAI BAHAN ALTERNATIF PENGGANTI DAWAI ALAT MUSIK SASANDO Damianus Manesi; I Ketut Gede Sugita; I Nyoman Budiarsa
Logic : Jurnal Rancang Bangun dan Teknologi Vol 15 No 3 (2015): November
Publisher : Pusat Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (P3M) Politeknik Negeri Bali

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (193.597 KB)

Abstract

Penggunaan serat kawat baja dari kabel katup throtlle sepeda motor sebagai dawai alat musik sasando bukan merupakan hal baru. Masalahnya adalah beberapa pembuat dan pemain sasando tetap menggunakan kawat baja sebagai dawai. Penelitian ini bertujuan menguji apakah kawat baja pantas digunakan sebagai dawai alternatif alat musik sasando? sebagai pembandingnya penelitian ini juga meneliti sifat dan model mekanik dawai gitar akustik. Sebagai langkah awal dilakukan uji eksperimen untuk mengetahui komposisi kimia dan kemampuan mekanis kedua material dawai. Uji eksperimen menggunakan kawat baja dan dawai gitar dengan dimensi yang sama yaitu panjang 600mm dan diameter 1.2mm. Hasil uji eksperimen akan digunakan untuk pemodelan dengan software ABAQUS. Berdasarkan hasil pengujian eksperimen diketahui bahwa jumlah unsur pembentuk kawat baja lebih banyak dibanding unsur pembentuk kawat gitar, dimana unsur besi (Fe) merupakan unsur yang paling dominan. Prosentase karbon (C) menunjukkan bahwa kedua jenis dawai tergolong baja lunak karena memiliki nilai karbon dibawah 0,2%. Hasil uji tarik menunjukkan bahwa kekuatan tarik dan kekuatan luluh material kawat baja lebih baik dibanding dawai gitar. Dari hasil uji numerikal diketahui bahwa model yang dihasilkan adalah valid dan mendekati sifat material asli. Hasil numerikal juga menunjukkan terjadi peningkatan distribusi tegangan pada dawai hingga putus pada bagian ujung. Hasil ini sama dengan hasil uji eksperimen yang juga diketahui kedua jenis dawai mengalami putus pada bagian ujung. Berdasarkan hasil uji eksperimen dan numerikal disimpulkan bahwa kawat baja secara mekanik layak digunakan sebagai dawai alternatif sasando.
RANCANG BANGUN ALAT MONITORING BEBAN LEBIH SECARA OTOMATIS DENGAN SMS BERBASIS MIKROKONTROLER ATMEGA 328P I Ketut Darminta; I Gusti Putu Mastawan Eka Putra; I Nyoman Herdiana Yusa
Logic : Jurnal Rancang Bangun dan Teknologi Vol 16 No 3 (2016): November
Publisher : Pusat Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (P3M) Politeknik Negeri Bali

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (98.425 KB)

Abstract

Pembuatan alat berbasis mikrokontroler ini bertujuan untuk mencegah terjadinya pencurian listrik. Alat ini dapat memberikan peringatan apabila terjadinya arus lebih yang terindikasi terjadi pencurian listrik. Alat ini terdiri atas beberapa bagian yaitu rangkaian power supply yang menghasilkan tegangan 5 volt, sensor arus sct013, dan sistem minimum ATMega 328P. Fungsi dari rangkaian sistem minimum ini untuk memproses masukan dari sensor arus sct013, apabila terjadi arus lebih maka akan menghidupkan buzzer. Fitur yang lain dari alat ini, jika sistem mendeteksi terjadinya arus lebih, akan dapat mengirim informasi terjadinya arus lebih berupa SMS. Pengukuran sensor arus sct013 jika dibandingkan dengan alat ukur tang ampere sudah cukup baik. Proses pengiriman inforamasi pada operator axis memelurkan waktu 9 detik, tetapi pada pengujian pertama untuk melakukan pengiriman informasi berupa SMS memerlukan waktu 8 detik. Hasil dari pembuatan alat ini mampu bekerja dengan baik dan dapat diterapkan pada kehidupan nyata.
ANALISIS GANGGUAN SISTEM REM PADA MOBIL DAIHATSU XENIA SERTA PENANGANANNYA I Nengah Ludra Antara
Logic : Jurnal Rancang Bangun dan Teknologi Vol 18 No 1 (2018): March
Publisher : Pusat Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (P3M) Politeknik Negeri Bali

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (281.661 KB) | DOI: 10.31940/logic.v18i1.792

Abstract

Suatu kendaraan dikatakan baik apabila bisa memberikan rasa aman dan nyaman bagi pengendara. Semua jenis kendaraan roda dua, roda empat maupun kendraan berat dilengkapi sistem rem yang berfungsi untuk mengurangi dan menghentikan kecepatan kendaraan atau memungkinkan kendaraan parkir di tempat yang menurun. Sistem rem ini sangat penting karena merupakan sistem keselamatan utama, sehubungan dengan hal tersebut penulis ingin menganalisa gangguan sistem rem pada mobil Daihatsu Xenia khususnya penyebab terjadinya bunyi dan getar pada sistem rem, dalam menganalisa gangguan sistem rem ini penulis memerlukan beberapa peralatan untuk menunjang proses pengambilan data, diantaranya adalah jangka sorong, micrometer, dan dial gauge.Tempat dan lokasi yang penulis lakukan dalam melakukan penelitian ini adalah di bengkel Kharisma Sentosa Daihatsu, ruang lingkup penelitian dalam penelitian ini adalah gangguan sistem rem pada mobil Daihatsu Xenia, penyebab gangguan sistem rem pada mobil Daihatsu Xenia serta penanganan yang harus dilakukan saat terjadinya gangguan pada sistem rem Daihatsu Xenia.Dari hasil penelitian yang berupa pemeriksaan dan pengukuran yang telah dilakukan maka dapat disimpulkan hasil pengukuran pad lining 9 mm sampai 1 mm dapat dikatakan baik, pengukuran disc rotor 18 mm sampai 17 mm masih dikatakan baik, pengukuran shoe lining 4,4 mm sampai 1 mm dan pengukuran drum 203 mm sampai 204 mm.
ALAT SIMULASI PELAPISAN LOGAM DENGAN METODE ELEKTROPLATING I Made Sudana; Ida Ayu Anom Arsani; I.G.N Suta Waisnawa
Logic : Jurnal Rancang Bangun dan Teknologi Vol 14 No 3 (2014): November
Publisher : Pusat Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (P3M) Politeknik Negeri Bali

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (331.212 KB)

Abstract

Proses pelapisan logam yang menggunakan arus listrik searah (DC) melalui metode elektrolisa. Lapis listrik memberikan suatu perlindungan logam memanfaatkan logam-logam tertentu sebagai lapis lindung atau korban misalnya copper, nickel, zinc, chromium, emas, perak, kuningan, perunggu dan lain sebagainya. Tujuan pembuatan alat simulasi pelapisan logam dengan metode elektroplating sebagai media pembelajaran pelapisan logam pada permukaan. Alat pelapisan logam menggunakan bak kaca tebal 10 mm, volume 54,72 liter, larutan nikel, Aerator dan trafo 50 amper, tegangan 12 volt, dengan waktu pelapisan 30 menit, 45 menit, 60 menit, 75 menit dan 90 menit. Pengujian lapisan yaitu pengukuran ketebalan lapisan dan pengujian kekerasan lapisan dengan menggunakan metode Brinell. Hasil pengujian menunjukkan semakin lama waktu pelapisan maka penampilan benda uji yang dilapisi lebih mengkilap, tebal lapisan dan kekerasan semakin meningkat. Pada 5 periode waktu pelapisan yaitu : 30 menit, 45 menit, 60 menit, 75 menit dan 90 menit lapisan yang dihasilkan sebesar: 122,57 HB, 133,16 HB, 143,00 HB, 164,85 HB, dan 211,59. Tebal lapisan sebesar: 0,639 µm, 1,05 µm, 1,361 µm, 1,66 µm dan 1,994 µm. Selain meningkatkan sifat fisik juga memberikan nilai estetika pada permukaan benda uji yang dilapisi.
UJI KEKUATAN TEKAN DAN KEKUATAN LENTUR PIPA AIR PVC Syamsul Hadi; R.N. Akhsanu Takwin; Agus Dani
Logic : Jurnal Rancang Bangun dan Teknologi Vol 16 No 1 (2016): March
Publisher : Pusat Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (P3M) Politeknik Negeri Bali

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (462.927 KB)

Abstract

Pecahnya pipa air PVC karena penekanan dan pelenturan sebagai masalah yang dihadapi. Tujuan penelitian untuk mendapatkan rekomendasi nilai kuat tekan dan kuat lentur operasional maksimal agar pipa air tidak pecah.Metode uji tekan dan uji lentur dilakukan sampai pipa pecah/gepeng dan bengkok pada 3 merek pipa PVC f½”, ¾”, dan 1”inch. Hasil pengujian: (1) semakin naiknya diameter (f) pipa, semakin menurun gaya tekan merek M, tetapi semakin menaik merek W, dan gaya tekan < 70Ndapat mematah/pecahkan pipa tanpa merek untuk semua f, (2) semakin naiknya f, semakin menurun gaya lentur merek M, dan kenaikan drastis merek W, serta< 70N gaya lentur dapat memecahkan pipa tanpa merek untuk semua f, (3) kondisi pipa merek M sesudah diuji lentur pada semua f hanya bengkok dan gepeng tanpa peluang retak. Jadi pipa-pipa baru maupun berumur 16 tahun merek M dan W tahan uji tekan dan lentur tanpa rusak.
PERENCANAAN KONTROL START OTOMATIS POMPA HYDRANT DI POLITEKNIK NEGERI BALI I Wayan Suwardana Suwardana; I Ketut Ta; I Gde Wahyu Antara Kurniawan
Logic : Jurnal Rancang Bangun dan Teknologi Vol 13 No 2 (2013): July
Publisher : Pusat Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (P3M) Politeknik Negeri Bali

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (125.484 KB)

Abstract

Pompa hydrant di Politeknik Negeri Bali terdiri atas tiga buah pompa dan terdiri atas dua pompa utama, sebuah pompa bantu ( Jocky Pump ) atas prinsip kerja pompa hydrant di Politeknik adalah bila terjadi kebakaran pompa yang pertama bekerja adalah jocky pump untuk menstabilkan tekan setelah tekanan turun mencapai setting presure switch pertama maka pompa utama bekerja. Bila pemakaian banyak sehingga tekanan air terus turun sampai mencapai setting presure switch kedua maka pompa kedua akan on. Bila Listrik PLN padam maka kedua pompa tidak akan bekerja. Kontrol antisipasi padamnya PLN untuk menghidupkan genset belum ada, dengan kata lain kontrol ATSnya belum ada. Ini adalah salah satu kelemahan kontrol hydrant yang ada di Politeknik Negeri Bali.Biasanya pada saat terjadi kebakaran listrik PLN akan dipadamkan. Tujuannya untuk menghindari petugas yang melakukan pemadaman aman dari bahaya listrik. Sistem kerja pompa yang ada di Politeknik Negeri Bali tidak dilengkapi kontrol ATS (Automatic Transfer Switch ) yang tujuan dari kontrol ATS ini untuk mengatasi bila listrik padam agar pompa diesel on. Instalasi hydrant masih bisa berfungsi, walaupun listrik padam
ANALISIS POSISI RECLOSER TERHADAP KEANDALAN KINERJA PENYULANG SEMPIDI BERBASISKAN SOFTWARE ETAP POWERSTATION I Nengah Sunaya; I Gede Suputra Widharma; Made Sajayasa
Logic : Jurnal Rancang Bangun dan Teknologi Vol 17 No 3 (2017): November
Publisher : Pusat Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (P3M) Politeknik Negeri Bali

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (543.696 KB) | DOI: 10.31940/logic.v17i3.605

Abstract

Penelitian ini menganalisis koordinasi recloser yang terdapat pada penyulang Sempidi untuk meningkatkan keandalan kinerja dari penyulang tersebut. Keandalan yang diharapkan adalah keandalan dalam penyediaan dan penyaluran dayanya. Untuk mengetahui keandalan dalam penyaluran tenaga listrik kepada konsumen perlu diperhitungkan indeks keandalannya. Indeks keandalan menjadi indikator dinyatakan dalam suatu besaran probabilitas yang bertujuan meminimalkan nilai SAIDI dan SAIFI, yaitu 1,8805505 jam/pelanggan tahun dan 5,8200455 kegagalan/pelanggan tahun, serta nilai fitness sebesar 0,091366843 untuk recloser pada posisi 10. Teknik yang digunakan dalam evaluasi keandalan sistem distribusi yaitu metode analisis dengan formula SAIDI dan SAIFI serta metode simulasi dengan memanfaatkan software ETAP powerstation