cover
Contact Name
Pri Iswati Utami
Contact Email
jurnaljppm@ump.ac.id
Phone
-
Journal Mail Official
jurnaljppm@ump.ac.id
Editorial Address
Jl. KH. Ahmad Dahlan, PO BOX 202 Purwokerto 53182 Kembaran, Banyumas, Jawa Tengah
Location
Kab. banyumas,
Jawa tengah
INDONESIA
JPPM (Jurnal Pengabdian dan Pemberdayaan Masyarakat)
ISSN : 25799126     EISSN : 25498347     DOI : http://dx.doi.org/10.30595/jppm
JPPM (Jurnal Pengabdian dan Pemberdayaan Masyarakat) diterbitkan oleh Lembaga Publikasi Ilmiah dan Penerbitan (LPIP) Universitas Muhammadiyah Purwokerto. Berisi hasil-hasil kegiatan pengabdian dan pemberdayaan masyarakat berupa penerapan berbagai bidang ilmu diantaranya pendidikan, teknik, pertanian, sosial humaniora, komputer dan kesehatan.
Articles 401 Documents
Kegiatan Donor Darah Sebagai Gerakan Sosial di Jurusan Teknik Kimia ITATS Erlinda Ningsih; Kartika Udyani; Dian Yanuarita Purwaningsih; Axo Syamboga; M. Arjun Santosa; Dwi Setiawan
JPPM (Jurnal Pengabdian dan Pemberdayaan Masyarakat) VOL. 5 NOMOR 1 MARET 2021 JPPM (Jurnal Pengabdian dan Pemberdayaan Masyarakat)
Publisher : Lembaga Publikasi Ilmiah dan Penerbitan (LPIP)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (569.05 KB) | DOI: 10.30595/jppm.v5i1.8592

Abstract

Donor darah merupakan sebuah kegiatan dimana seseorang secara sukarela memberikan darahnya yang nantinya akan disimpan di Bank Darah untuk keperluan transfusi bagi yang memerlukan. Umumnya kebutuhan darah tidak sebanding dengan jumlah pendonor. Informasi pentingnya donor danar masih banyak yang belum mengetahui. Kegiatan ini bertujuan untuk membantu Palang Merah Indonesia Kota Surabaya memenuhi dan meningkatkan stok darah yang dibutuhkan di Kota Surabaya dan mengsosialisasikan kepada seluruh mahasiswa Institut Teknologi Adhi Tama Surabaya bahwa pentingnya donor darah. Kegiatan donor darah ini bekerja sama antara Himpunan Mahasiswa Teknik Kimia dan Palang Merah Indonesia  Donor Kota Surabaya. Teknis pelaksanaan kegiatan ini terbagi menjadi 4 tahap yaitu penyebaran formulir pendonor, Pendaftaran pendonor, Pengecekan kesehatan, donor darah.  Kegiatan donor darah ini tidak hanya diikuti oleh civitas jurusan teknik kimia tetapi juga civitas fakultas yaitu mahasiswa Teknik dan dosen. Pelaksanaan kegiatan donor darah ini berlangsung 1 hari dengan peserta donor darah 60 orang dan berjalan dengan lancar. Partisipasi yang terlibat terdiri dari 52 mahasiswa dan 8 dosen. Berdasarkan pengecekan kesehatan didapatkan 40 peserta tidak memenuhi syarat untuk menjadi penderma darah dan 20 orang memenuhi, sehingga mendapatkan 20 kantong darah.
Implementasi Inovasi: Metode One Room One Leader sebagai Upaya Peningkatan Personal Hygiene Pasien Skizofrenia Erlina Hermawati; Laili Nur Hidayati
JPPM (Jurnal Pengabdian dan Pemberdayaan Masyarakat) VOL. 5 NOMOR 2 SEPTEMBER 2021 JPPM (Jurnal Pengabdian dan Pemberdayaan Masyarakat)
Publisher : Lembaga Publikasi Ilmiah dan Penerbitan (LPIP)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (375.603 KB) | DOI: 10.30595/jppm.v5i2.6563

Abstract

Latar Belakang: Pasien skizofrenia pada umumnya tidak mampu melaksanakan fungsi dasar secara mandiri, misalnya melakukan kebersihan diri, menjaga penampilan, dan sosialisasi. Pelaksanaan metode one room one leader merupakan suatu inovasi sebagai salah satu upaya untuk meningkatkan kualitas personal hygiene pasien skizofrenia. Kegiatan implementasi inovasi ini bertujuan untuk mengetahui peningkatan personal hygiene dengan metode one room one leader pada pasien skizofrenia di Wisma Sadewa RSJ Ghrasia Yogyakarta. Metode yang digunakan dalam inovasi ini adalah penerapan metode one room one leader dalam memantau personal hygiene pasien di ruang Sadewa RSJ Gharsia Yogyakarta. Sebelum dilakukan kegiatan diberikan pretest aktivitas personal hygiene dan sesudah dilakukan tindakan inovasi dilakukan posttest. Jumlah partisipan dalam implementasi inovasi ini adalah 14 partisipan. Instrumen dalam impelementasi inovasi ini berupa lembar observasi personal hygiene pada pasien skizofrenia. Hasil kegiatan inovasi menunjukkan adanya peningkatan personal hygiene yaitu dari personal hygiene kurang menjadi personal hygiene baik. Berdasarkan hasil ini diharapkan masing-masing ruangan bisa menerapkan metode one room one leader sebagai salah satu upaya untuk peningkatan personal hygiene pasien skizofrenia di ruang maintenance
Generator Magnet Permanen untuk Kontinyuitas Operasi Pembangkit Listrik Tenaga Piko Hidro Hari Prasetijo; Widhiatmoko H.P.; Priswanto Priswanto; Purwanto B.S.
JPPM (Jurnal Pengabdian dan Pemberdayaan Masyarakat) VOL. 5 NOMOR 2 SEPTEMBER 2021 JPPM (Jurnal Pengabdian dan Pemberdayaan Masyarakat)
Publisher : Lembaga Publikasi Ilmiah dan Penerbitan (LPIP)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1597.363 KB) | DOI: 10.30595/jppm.v5i2.7182

Abstract

Grumbul Karang Jambe di Kecamatan Tambak Kabupaten Banyumas Provinsi Jawa Tengah yang terletak pada 70 34’ 4.77” lintang Selatan dan 1090 24’ 51.70” bujur Timur dengan ketinggian 200 – 250 Mdpl di kawasan hutan KPH Kedu Selatan.  Oleh karena itu akses jalan masuk belum teraliri listrik PT. PLN. Tujuan dari kegiatan pengabdian ini adalah membuat pembangkit listrik tenaga pikohidro  di daerah tersebut menggunakan generator sinkron magnet permanen untuk mengantisipasi debit air yang rendah pada musim kemarau, sehingga kontinyuitas operasinya dapat diandalkan sebagai sumber penerangan.  Pencapaian tujuan program ini dilakukan dengan metode: 1) pengukuran potensi daya dari aliran sungai, (2) konstruksi generator, (3) konstruksi turbin, (4) pembuatan bendung dan saluran pembawa, (5) instalasi turbin, generator dan penstock di rumah pembangkit, (6) pemanfaatan energi listrik yang dihasilkan oleh pembangkit listrik tenaga piko hidro untuk pengelola. Kegiatan ini telah menghasilkan pembangkit listrik tenaga pikohidro yang mampu mengantisipasi debit rendah pada musim kemarau, 6 titik penerangan yang dapat diekspansi mandiri oleh warga, dan mendapatkan sumber daya manusia yang dapat mengelola pembangkit tersebut.
Pelatihan Teknologi Tepat Guna Pembangkit Listrik Tenaga Surya Mandiri Leonardus Heru Pratomo; Slamet Riyadi; Shandy Jenifer Matitaputty; Arifin Wibisono
JPPM (Jurnal Pengabdian dan Pemberdayaan Masyarakat) VOL. 5 NOMOR 2 SEPTEMBER 2021 JPPM (Jurnal Pengabdian dan Pemberdayaan Masyarakat)
Publisher : Lembaga Publikasi Ilmiah dan Penerbitan (LPIP)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (486.711 KB) | DOI: 10.30595/jppm.v5i2.11254

Abstract

Semarang memiliki potensi untuk diimplementasikan sistem pembangkit listrik tenaga surya, hal ini dikarenakan sinar matahari bersinar setiap hari. Komponen untuk membuat pembangkit listrik tenaga surya mandiri terdiri dari: modul surya, sistem pemaksimal energi dan pengisi baterai, inverter dan peralatan listrik. Masalah yang dihadapi oleh masyarakat adalah kemampuan untuk merangkai dan menguji sistem ini menjadi satu sehingga mampu menjadi pembangkit listrik tenaga surya mandiri sesuai dengan standar kelistrikan milik PT. PLN.  Berdasarkan permasalahan ini, maka dilakukan pelatihan pembangkit tenaga surya mandiri yang diikuti oleh beberapa orang yang memiliki bekal ilmu kelistrikan sehingga mereka dapat mudah mengikuti pelatihan ini secara cepat. Pelatihan yang diberikan menggunakan modul surya sebesar 500WP sedangkan kapasitas pembangkit listrik mampu sampai dengan 1K, dari sistem ini diharapkan mampu untuk membuat sistem yang lebih besar. Berdasarkan hasil pelatihan satu hari, mereka mampu membuat dan mengimplementasikan pembangkit listrik tenaga surya mandiri dengan baik dan benar
Pemberdayaan Kelompok Wanita Tani Desa Patondonsalu Kecamatan Maiwa, Kabupaten Enrekang Jamilah Jamilah; Budiman Budiman; Munawwarah S. Mubarak; Muh. Fadhlullah Mursalim
JPPM (Jurnal Pengabdian dan Pemberdayaan Masyarakat) VOL. 5 NOMOR 1 MARET 2021 JPPM (Jurnal Pengabdian dan Pemberdayaan Masyarakat)
Publisher : Lembaga Publikasi Ilmiah dan Penerbitan (LPIP)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (639.097 KB) | DOI: 10.30595/jppm.v5i1.9312

Abstract

Desa Pattondon Salu merupakan desa yang potensial untuk dikembangkan karena letaknya yang strategis berada di jalan poros kabuapten. Jumlah penduduk didesa ini di dominasi oleh perempuan sekitar 51%, kondisi tersebut membuat peran wanita sangat strategis. Salah satu cara untuk meningkatkan ekonomi keluarga adalah pemberdayaan kelompok wanita tani (KWT) dan meningkatkan pengetahuannya melalui teknologi tepat guna yang mudah dimengerti dan dilaksanakan. Metode pendekatan tim menyelesaikan masalah disepakati bersama dengan semua anggota kelompok (mitra) meliputi penyuluhan, latihan dan kunjungan (Laku), pendidikan sekolah lapang (SL), demplot, pembimbingan dan pendampingan, learning by doing.  Kegiatan dilaksanakan selama 8 (Delapan) bulan dengan rencana kegiatan memecahkan persoalan meliputi: pembagian tugas pekerjaan,  pelaksanaan program kerja anggota kelompok, pengadaan sarana prasarana, pemanenan produksi, pemasaran, monitoring dan evaluasi, seminar dan pelaporan. Hasil pengabdian ini yaitu diadakakan pertemuan dengan stakeholder untuk membahas permasalahan KWT, selanjutnya diadakan sosialisasi program yang dilaksanakan dan dilanjutkan dengan pelatihan keterampilan berupa pembuatan stik sawi. Selain itu juga dilaksanakan demplot untuk penanaman sayuran dan tanaman hias. Dari pelaksanaan program ini dapat disimpulkan bahwa Kelompok wanita tani mampu menerapkan materi yang disuluhkan, mampu mengolah sawi menjadi stik sawi sehingga nilai jualnya meningkat dan juga  memanfaatkan pekarangannya untuk menanam sayuran dan tanaman hias.
Inovasi Produk Berbasis Desain Digital pada Tenun Kubang di Kabupaten Limapuluh Kota Ratni Prima Lita; Meuthia Meuthia; Sari Surya; Devi Yulia Rahmi
JPPM (Jurnal Pengabdian dan Pemberdayaan Masyarakat) VOL. 4 NOMOR 2 SEPTEMBER 2020 JPPM (Jurnal Pengabdian dan Pemberdayaan Masyarakat)
Publisher : Lembaga Publikasi Ilmiah dan Penerbitan (LPIP)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (417.787 KB) | DOI: 10.30595/jppm.v4i2.7180

Abstract

Tenun Kubang merupakan salah satu produk unggulan daerah Kabupaten Liampuluh Kota yang mempunyai keunikan motif. Motif masih dirancang secara manual, sehingga pengrajin membutuhkan waktu yang lama mendesain dan kesulitan berkreasi. Agar pengrajin lebih mudah mendesain motif maka dilakukan kegiatan pengembangan motif melalui desain digital. Mitra dari kegiatan ini adalah Tenun Kubang H.Ridwan By yang berlokasi di Kenagarian Kubang Kabupaten Limapuluh Kota. Tujuan dari kegiatan pengabdian adalah agar pengelola dan pengrajin Tenun Kubang mampu mendesain motif dan warna serta mendapatkan informasi tentang trend mode, dengan menggunakan corel draw dan fotoshop.. Metode yang digunakan adalah metode latihan, praktek dan konsultasi bisnis. Dengan kegiatan ini, mitra mampu mendesai motif secara digital, sehingga produk yang dihasilkan lebih menarik. Kegiatan pengabdian ini sangat penting dilakukan karena inovasi produk yang dilakukan melalui pengembangan motif berbasis digital membuat produk yang dihasilkan lebih diminati oleh konsumen dan meningkatnya variasi produk yang dihasilkan.
Breastfeeding Supports dalam Upaya Membangun Masyarakat Berdaya dan Sadar ASI Eksklusif Putri Widita Muharyani; Antarini Idriansari; Mutia Nadra Maulida; Sri Maryatun
JPPM (Jurnal Pengabdian dan Pemberdayaan Masyarakat) VOL. 5 NOMOR 2 SEPTEMBER 2021 JPPM (Jurnal Pengabdian dan Pemberdayaan Masyarakat)
Publisher : Lembaga Publikasi Ilmiah dan Penerbitan (LPIP)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (146.954 KB) | DOI: 10.30595/jppm.v5i2.6038

Abstract

Asupan nutrisi terbaik pada 6 bulan pertama kehidupan anak adalah berasal dari Air Susu Ibu (ASI). Namun pada kenyataannya, masih banyak bayi yang tidak mendapatkan haknya untuk mendapatkan nutrisi terbaik. Faktor kurangnya kesadaran masyarakat dan minimnya dukungan dari lingkungan merupakan salah satu penyebab dari belum tercapainya target cakupan pemberian ASI eksklusif. Tujuan kegiatan ini adalah membangun masyarakat yang berdaya dan sadar akan pentingnya pemberian ASI eksklusif. Metode yang digunakan adalah edukasi kepada kader dalam membantu keberhasilan menyusui serta pembentukan breastfeeding support di lingkungan ibu menyusui sebagai bentuk pemberdayaan masyarakat. Sasaran kegiatan ini adalah kader posyandu dan ibu menyusui di wilayah kerja Puskesmas Sako. Adapun hasil dari kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini adalah adanya peningkatan pengetahuan, pemahaman dan ketrampilan kader posyandu terkait pemenuhan kebutuhan nutrisi pada bayi dengan pemberian ASI eksklusif serta terbentuknya breastfeeding supports. Diharapkan pihak puskesmas dapat melanjutkan kegiatan yang telah diinisiasi bersama sebagai salah satu upaya peningkatan capaian pemberian ASI eksklusif.
Penguatan Kapasitas UMKM di Tingkat Kalurahan: Pemberdayaan Masyarakat dengan Pengolahan Daun Kelor untuk Peningkatan Ekonomi Daerah Dian Aurelia Pramudita Insani
JPPM (Jurnal Pengabdian dan Pemberdayaan Masyarakat) VOL. 5 NOMOR 1 MARET 2021 JPPM (Jurnal Pengabdian dan Pemberdayaan Masyarakat)
Publisher : Lembaga Publikasi Ilmiah dan Penerbitan (LPIP)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (506.709 KB) | DOI: 10.30595/jppm.v5i1.12188

Abstract

Permasalahan yang melatar belakangi penelitian ini adalah berkaitan dengan minimnya pemanfaatan potensi alam berupa daun kelor di Kalurahan Pilangrejo, Kabupaten Gunungkidul, Daerah Istimewa Yogyakarta. Berangkat dari kondisi tersebut Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Kelompok Penelitian Mahasiswa (KPM) Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (UMY) mengagas sebuah program Argoindustri Kelor Terintegrasi Berbasis Supply Chain Management (SCM). Kegiatan tersebut merupakan aktualisasi dari Program Holistik Pembinaan dan Pemberdayaan Desa (PHP2D) yang diselenggarakan oleh Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi (Ditjen Dikti), Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud). Tujuan dari penelitian ini adalah mengkaji terkait proses pemberdayaan melalui program Agroindustri Kelor Terintegrasi Berbasis SCM yang dilakukan oleh UKM-KPM UMY terhadap UMKM di Kalurahan Pilangrejo dengan menggunakan konsep Green Economy. Selanjutnya, metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah kualitatif dengan pendekatan studi kasus. Berkaitan dengan analisis data dalam penelitian ini menggunakan teknik interaktif model yang meliputi pengumpulan data, reduksi data, peyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa pemberdayaan masyarakat melalui UMKM Agroindustri Handayani Kelor menciptakan suatu investasi serta peluang kerja dalam bidang ekonomi daerah yang berdampak pada meningkatnya Gross Domestic Product (GDP) melalui pemasaran produk hasil olahan daun kelor.
Pemanfaatan Lahan Pekarangan Daerah Perkotaan Melalui Pemberdayaan Masyarakat dan Teknologi Hidroponik Skala Kecil Susanto B. Sulistyo; Pepita Haryanti; Eni Sumarni; Krissandi Wijaya
JPPM (Jurnal Pengabdian dan Pemberdayaan Masyarakat) VOL. 5 NOMOR 2 SEPTEMBER 2021 JPPM (Jurnal Pengabdian dan Pemberdayaan Masyarakat)
Publisher : Lembaga Publikasi Ilmiah dan Penerbitan (LPIP)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (393.652 KB) | DOI: 10.30595/jppm.v5i2.10398

Abstract

Teknik hidroponik merupakan teknik budidaya tanaman tanpa menggunakan media tanah. Budidaya tanaman ini tidak memerlukan lahan yang luas, bisa juga dilakukan di pekarangan atau di teras rumah sehingga sistem hidroponik bisa digunakan untuk mengatasi masalah kekurangan lahan. Seperti halnya perumahan-perumahan di perkotaan pada umumnya, rumah-rumah di perumahan Sapphire Regency mempunyai lahan pekarangan yang relatif sempit dan terbatas. Lahan pekarangan yang sempit menjadikan pemanfaatannya kurang maksimal. Warga perumahan juga pada umumnya belum memiliki pengetahuan tentang cara pembuatan dan instalasi hidroponik untuk tanaman sayuran. Dari permasalahan mitra tersebut, solusi yang ditawarkan dari kegiatan pengabdian ini adalah kegiatan alih teknologi tentang pemanfaatan lahan pekarangan dan pembuatan instalasi hidroponik skala kecil (Small-Scale Hydroponics Farming System). Hasil kegiatan pengabdian menunjukkan bahwa minat masyarakat sasaran sangat tinggi terhadap budidaya tanaman secara hidroponik dengan memanfaatkan halaman rumah daerah perkotaan yang tidak terlalu luas, serta pemahaman masyarakat terhadap budidaya tanaman secara hidroponik meningkat dengan adanya kegiatan penyuluhan dan alih teknologi.
Pendampingan UKM Tahu Kampung Trunan Magelang Melalui Strategi Pemasaran POSM dan WOM Andhatu Achsa; Dian Marlina Verawati; Ivo Novitaningtyas
JPPM (Jurnal Pengabdian dan Pemberdayaan Masyarakat) VOL. 5 NOMOR 1 MARET 2021 JPPM (Jurnal Pengabdian dan Pemberdayaan Masyarakat)
Publisher : Lembaga Publikasi Ilmiah dan Penerbitan (LPIP)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (599.141 KB) | DOI: 10.30595/jppm.v5i1.8580

Abstract

Program pengabdian ini dilatarbelakangi oleh permasalahan mitra yaitu menurunnya volume penjualan. Tujuan dari program ini adalah meningkatkan pemahaman dan kemampuan mitra terhadap strategi pemasaran POSM dan WOM. Program dilaksanakan menggunakan metode sosialisasi dan pelatihan kepada 20 UKM tahu sebagai sasaran program. Hasil pelaksanaan program menunjukkan bahwa terdapat peningkatan pemahaman mitra terhadap strategi POSM dan WOM dalam rangka meningkatkan minat beli konsumen, serta peningkatan keterampilan mitra dalam membuat material pendukung POSM untuk menarik minat beli konsumen. Melalui pelaksanaan program ini diharapkan agar minat beli konsumen terhadap produk UKM tahu meningkat sehingga berdampak pada peningkatan volume penjualan dan menjadi solusi bagi permasalahan mitra.

Filter by Year

2017 2025


Filter By Issues
All Issue Article In Press: VOL. 9 NOMOR 1 MARET 2025 JPPM (Jurnal Pengabdian dan Pemberdayaan Masyarakat) VOL. 8 NOMOR 3 NOVEMBER 2024 JPPM (Jurnal Pengabdian dan Pemberdayaan Masyarakat) VOL. 8 NOMOR 2 JULI 2024 JPPM (Jurnal Pengabdian dan Pemberdayaan Masyarakat) VOL. 8 NOMOR 1 MARET 2024 JPPM (Jurnal Pengabdian dan Pemberdayaan Masyarakat) VOL. 7 NOMOR 2 SEPTEMBER 2023 JPPM (Jurnal Pengabdian dan Pemberdayaan Masyarakat) VOL. 7 NOMOR 1 MARET 2023 JPPM (Jurnal Pengabdian dan Pemberdayaan Masyarakat) VOL. 6 NOMOR 2 SEPTEMBER 2022 JPPM (Jurnal Pengabdian dan Pemberdayaan Masyarakat) VOL. 6 NOMOR 1 MARET 2022 JPPM (Jurnal Pengabdian dan Pemberdayaan Masyarakat) VOL. 5 NOMOR 2 SEPTEMBER 2021 JPPM (Jurnal Pengabdian dan Pemberdayaan Masyarakat) VOL. 5 NOMOR 1 MARET 2021 JPPM (Jurnal Pengabdian dan Pemberdayaan Masyarakat) VOL. 4 NOMOR 2 SEPTEMBER 2020 JPPM (Jurnal Pengabdian dan Pemberdayaan Masyarakat) Article In Press (Vol 4 Nomor 1 Maret 2020) VOL. 4 NOMOR 1 MARET 2020 JPPM (Jurnal Pengabdian dan Pemberdayaan Masyarakat) VOL. 3 NOMOR 2 SEPTEMBER 2019 JPPM (Jurnal Pengabdian dan Pemberdayaan Masyarakat) VOL. 3 NOMOR 1 MARET 2019 JPPM (Jurnal Pengabdian dan Pemberdayaan Masyarakat) VOL. 2 NOMOR 2 SEPTEMBER 2018 JPPM (Jurnal Pengabdian dan Pemberdayaan Masyarakat) VOL. 2 NOMOR 1 MARET 2018 JPPM (Jurnal Pengabdian dan Pemberdayaan Masyarakat) VOL. 1 NOMOR 2 SEPTEMBER 2017 JPPM (Jurnal Pengabdian dan Pemberdayaan Masyarakat) VOL. 1 NOMOR 1 MARET 2017 JPPM (Jurnal Pengabdian dan Pemberdayaan Masyarakat) More Issue