cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
Jalan Prof.Dr. Hamka, Air Tawar, Padang Sumatera Barat, Indonesia
Location
Kota padang,
Sumatera barat
INDONESIA
Jurnal Ilmiah pesona PAUD
ISSN : 23378301     EISSN : 26561271     DOI : -
Core Subject : Education,
JURNAL ILMIAH PESONA PAUD began publishing in March 2012 with p-ISSN no 2337-8301 with a frequency of 6 times a year. This journal was re-managed and published twice a year in the printed and electronic versions in 2018. each of which had p ISSN no 2337-8301 and e ISSN no 2656-1271 by the Department of Teacher Education in Padang State Early Childhood Education. As a national journal that has implemented an open access peer-reviewed journal system. Manuscripts that enter through the review process, the results of the review will be informed to the authors of the paper through the Open Journal System (OJS). This journal is dedicated to original articles published in Indonesian and English as a scientific forum for Early Childhood Education studies for lecturers, researchers, reviewers, practitioners, and S1 / S2 / S3 students.
Arjuna Subject : -
Articles 225 Documents
PENINGKATAN KEMAMPUAN MEMBACA ANAK MELALUI PERMAINAN TATA BALOK GAMBAR DI TK NEGERI PEMBINA AGAM Hermawita, Hermawita
Jurnal Ilmiah Pesona PAUD Vol 1, No 2 (2012)
Publisher : Universitas Negeri Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (165.077 KB) | DOI: 10.24036/1622

Abstract

Kemampuan Anak Mengenal huruf masih rendah. Tujuan penelitian iniadalah untuk meningkatkan kemampuan anak mengenal huruf melaluipermainan tata balok gambar Jenis penelitian adalah penelitian tindakankelas. Teknik yang digunakan observasi, selanjutnya diolah dengan teknikpersentase. Hasil penelitian menunjukan adanya peningkatan kemampuanmembaca anak. dari siklus I sampai Siklus II. Dengan demikian dapatdisimpulkan bahwa permainan tata balok gambar dapat meningkatkankemampuan membaca anak.
PENGARUH MEDIA CONE (PENANDA) TERHADAP KETERAMPILAN MOTORIK KASAR ANAK Kusayang, Titin
Jurnal Ilmiah Pesona PAUD Vol 4, No 1 (2015)
Publisher : Universitas Negeri Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24036/4688

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk melihat pengaruh media cone (penanda) terhadap keterampilan motorik kasar anak di Taman Kanak-kanak Negeri Pembina Kota Sungai Penuh. Metode penelitian yang digunakan adalah pendekatan kuantitatif, penelitian ini berbentuk desain quasi eksperimental. Hasil penelitian terlihat bahwa anak pada kelas eksperimen yang menggunakan media cone (penanda) memiliki rata-rata lebih tinggi jika dibandingkan dengan kelas kontrol yang menggunakan media tali. Berdasarkan perhitungan t-test diperoleh bahwa thitung lebih besar dari ttabel menunjukkan bahwa terdapat pengaruh yang signifikan terhadap keterampilan motorik kasar anak. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa penggunaan media cone (penanda) berpengaruh signifikan terhadap keterampilan motorik kasar anak di Taman Kanak-kanak Negeri Pembina Kota Sungai Penuh. Kata Kunci: Cone (penanda), Motorik Kasar, Keterampilan Abstract The purpose of the research is to see the effect of the use of media cone in gross motor skills of children in kindergarten Pembina Sungai Penuh. The method used was a quantitative approach, this study is a quasi experimental design. The research result shows that the children in the experimental class using cone media have a higher mean than the control class that uses the string media. Based on the calculation of the t-test showed that t count is greater than t table shows that there is a significant impact on gross motor skills of children. It can be concluded that the use of media cone has a significant effect on gross motor skills of children in kindergarten Pembina Sungai Penuh. Keywords: Cone, Gross Motor, Skills
PENINGKATAN PERKEMBANGAN MOTORIK KASAR ANAK MELALUI GERAK LAGU DAN MUSIK DI TAMAN KANAK-KANAK AL-HIDAYAH AGAM Yanti, Reffa
Jurnal Ilmiah Pesona PAUD Vol 1, No 3 (2012)
Publisher : Universitas Negeri Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24036/1657

Abstract

Perkembangan motorik kasar  masih rendah. Tujuan penelitian tindakan kelas ini adalah untuk meningkatkan perkembangan motorik kasar anak. Jenis penelitian yang digunakan penelitian tindakan kelas dengan subjek penelitian TK Al-Hidayah Sungaipuar Palembayan pada kelompok B. Teknik yang digunakan dalam pengumpulan data berupa observasi dan dokumentasi. Hasil penelitian di setiap siklus telah menunjukan adanya peningkatan perkembangan motorik kasar anak melalui gerak lagu dan musik dari kondisi awal dilanjutkan ke siklus I dan siklus II yang dianalisis dengan teknik kualitatif, kuantitatif, dan persentase..
PENINGKATAN KEMAMPUAN SAINS ANAK USIA DINI MELALUI METODE DEMONSTRASI DI TAMAN KANAK-KANAK TRI BINA PAYAKUMBUH Sari, Yulia
Jurnal Ilmiah Pesona PAUD Vol 1, No 5 (2012)
Publisher : Universitas Negeri Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (281.794 KB) | DOI: 10.24036/1689

Abstract

Kemampuan sains anak di Taman Kanak-kanak Tri Bina masih rendah, ini disebabkan kurangnya variasi metode pembelajaran sains, sehingga anak merasa bosan dan tidak tertarik. Tujuan penelitian ini adalah untuk meningkatkan kemampuan sains anak. Jenis penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas. Subjek peneliti pada anak kelompok B yang berjumlah 20 orang. Pengumpulan data berupa observasi, wawancara dan dokumentasi, hasil penelitian diolah dengan teknik persentase yang dilakukan dalam dua siklus yaitu siklus I dan siklus II.
PENGARUH IRINGAN KEYBOARD TERHADAP KECERDASAN MUSIKAL ANAK DI TAMAN KANAK-KANAK AISYIYAH 10 PADANG Wulandary, Vany
Jurnal Ilmiah Pesona PAUD Vol 4, No 1 (2015)
Publisher : Universitas Negeri Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24036/4656

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk melihat pengaruh iringan keyboard terhadap kecerdasan musikal anak di Taman Kanak-kanak Aisiyah 10 Padang. Metode penelitian yang digunakan adalah pendekatan kuantitatif, penelitian ini berbentuk desain quasi eksperimental. Hasil penelitian telihat bahwa anak pada kelas eksperimen menggunakan iringan keyboard memiliki rata-rata lebih tinggi jika dibandingkan dengan kelas konrol yang menggunakan iringan tamburin . Berdasarkan perhitungan t-test diperoleh bahwa thitung lebih besar dari ttabel menunjukan bahwa terdapat pengaruh signifikan terhadap keceradasan musikal anak. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa pengunaan iringan keyboard berpengaruh signifikan terhadap kecerdasan musikal anak di Taman Kanak-kanak Aisiyah 10 Padang. .   Kata Kunci : Iringan Keyboard; Kecerdasan Musikal Anak Abstract The purpose of the reserch is to see the effect of the use of keyboard accompaniment musical intelligence of children in kindergarten Aisiyah 10 Padang. The method used was a quantitative apporoach, this study is a quasi eksperimental design. The research resut shows that the children in the experimental class using keyboard accompaniment have a higher mean than the control class that useus the tambourine accompaniment. Based on the calculation of the t-test showed that count is greater than table shows that there a significant impact on musical intellegence of children. It can be concluded that the use of keyboard accompaniment has a significant effect on musical intelligence of children in kindergarten Aisiyah 10 Padang Keywords : Keyboard Accompaniment; Musical Intelligence Of Children
PENINGKATAN MEMBACA ANAK MELALUI PERMAINAN CELEMEK KARTU BERGAMBAR DI TAMAN KANAK-KANAK AL HIKMAH AGAM Hasan, Desriwati
Jurnal Ilmiah Pesona PAUD Vol 1, No 2 (2012)
Publisher : Universitas Negeri Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (311.891 KB) | DOI: 10.24036/1601

Abstract

Penelitian dilakukan di Taman Kanak-Kanak Al Hikmah, melihat kurangberkembangnya kemampuan anak dalam membaca kata. Penelitianbertujuan membuktikan bagaimanakah cara dengan permainan celemekkartu bergambar dapat meningkatkan kemampuan membaca anak. Jenispenelitian tindakan kelas, subjeknya kelompok B3. sebanyak 12 orang.Berdasarkan hasil penelitian diperoleh rata-rata persentase kemampuanmembaca kata anak mengalami peningkatan dari sebelum tindakan sampaidilakukan siklus II.
PENGARUH MEDIA MOVIE MAKER TERHADAP KEMAMPUAN MEMBACA ANAK DI TAMAN KANAK-KANAK Desianti, Desianti
Jurnal Ilmiah Pesona PAUD Vol 4, No 1 (2015)
Publisher : Universitas Negeri Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24036/4679

Abstract

Penelitian bertujuan untuk mengetahuiseberapa besar pengaruhMediamovie maker terhadap kemampuan membaca anak di TK Melati Ulak Karang Padang.Pendekatan yang digunakan adalah pendekatan kuantitatif dengan metode eksperimen dan jenis penelitiannya adalah quasy experiment.Berdasarkan hasil penelitian diperoleh nilai rata-rata kelas eksperimen yang menggunakan movie makeradalah 84,25, dengan standar deviasi yang diperoleh 8,28 dan nilai rata-rata kelas kontrol yang menggunakan power pointadalah 73,41dengan standar deviasi yang diperoleh 7,00.  Berdasarkan perhitungan uji-t (t-test) diperoleh thitung3,463 sedangkan ttabel pada taraf kepercayaan α 0,05 adalah2,074 sehingga thitung> ttabel.Perbandingan tersebut menunjukkan bahwa terdapat pengaruh yang signifikan terhadap kemampuan membaca anak dengan menggunakanmovie maker.Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa penggunaan movie maker berpengaruh terhadap kemampuan membaca anak di TK Melati Ulak Karang Padang. Kata kunci: Media Movie Maker , Kemampuan Membaca. Absract The research have to determine the effect of movie maker toward the children's ability of telling areading atTK Melati Ulak Karang Padang. This research also use the quantitative approach with an experimental method and the type of this research is the quasy experiment. Based on  the result of  the research, it has acquired mean of the experiment class of using the movie maker is 84,25 with 8,28 the standard of deviation and 73,41 mean of the class control by using a power point with 7,00 the standard of deviation. Based on t-test calculation, it has acquired 8.29  tcount. Where as ttable in a 0.05 reliance level is2,074. So that, tcount> ttable. This ratio shows that there is a significant influence toward the children’s ability in telling a reading by using the movie maker media. Therefore, it can be conclude that using the movie maker media had an effect on the children’s ability in telling a reading ofTK Melati Ulak Karang Padang. Keywords: movie maker media, reading ability.
ANAK MELALUI PERMAINAN GAGARUDAAN DI TAMAN KANAK-KANAK PERWAD Arti, Astri
Jurnal Ilmiah Pesona PAUD Vol 1, No 3 (2012)
Publisher : Universitas Negeri Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24036/1648

Abstract

Permasalahan yang timbul dalam pembelajaran mengenal huruf pada anak kelas Usman Bin Affan di TK Perwad Padang kurangnya kemampuan guru dalam menguasai pembelajaran, sulitnya anak mengenal huruf dan kata. Tujuan penelitian ini adalah meningkatkan kemampuan anak melalui permainan gagarudaan. Jenis penelitian  ini adalah Penelitian Tindakan kelas, Subjek Penelitian kelompok Usman Bin Affan dengan jumlah anak 18 orang. Di analisis dengan teknik observasi dan wawancara. Penelitian ini dilaksanakan dalam dua siklus. Setiap Siklus dilaksanakan dalam tiga kali pertemuan. Hasil penelitian dari Siklus I belum optimal maka penelitian dilanjutkan pada Siklus II dan terjadi peningkatan dalam pengenalan huruf dan kata sesuai dengan KKM. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa dengan menggunakan permainan gagarudaan dapat meningkatkan kemampuan bahasa anak.
PENINGKATAN KREATIVITAS ANAK DENGAN MENGGUNAKAN BAHAN SISA DI TAMAN KANAK-KANAK AISYIYAH 2 DURI Elvida, Elvida
Jurnal Ilmiah Pesona PAUD Vol 1, No 4 (2012)
Publisher : Universitas Negeri Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (529.073 KB) | DOI: 10.24036/1680

Abstract

Kemampuan anak dalam peningkatan kreativitas di Taman Kanak-kanak Aisyiyah 2 Duri masih rendah. Tujuan penelitian tindakan kelas ini adalah untuk peningkatan kreativitas anak usia dini dengan menggunakan bahan sisa. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian tindakan kelas. Sabjek penelitian adalah kelompok B5 berjumlah 16 orang. Teknik yang digunaksan dalam pengumpulan data berupa observasi, dan format hasil penelitian anak dilanjutkan dengan teknik persdentase. Dapat disimpulkan dengan menggunakan bahan sisa dapat meningkatkan kreativitas anak.
PENINGKATAN KEMAMPUAN MOTORIK KASAR ANAK MELALUI TARI KREASI DI TAMAN KANAK-KANAK MELATI KABUPATEN SOLOK SELATAN Idrawati, Idrawati
Jurnal Ilmiah Pesona PAUD Vol 1, No 1 (2012)
Publisher : Universitas Negeri Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (105.249 KB) | DOI: 10.24036/1712

Abstract

Kemampuan motorik kasar anak di TK Melati Kabupaten Solok Selatan masih rendah disebabkan kurangnya kemampuan anak berlari, kemampuan anak melompat dan kemampuan anak mengayunkan tangan. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan motorik kasar anak melalui tari kreasi di TK Melati Kabupaten Solok Selatan. Jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas yaitu suatu penelitian yang dilakukan oleh guru di dalam kelasnya untuk meningkatkan proses pembelajaran yang lebih baik, dan menggunakan metode campuran antara kualitatif dan kuantitatif.