cover
Contact Name
Journal Manager
Contact Email
jpi@unj.ac.id
Phone
-
Journal Mail Official
jpi@unj.ac.id
Editorial Address
Daksinapati Building, 2nd. Floor, Educational Technology Dept. Campus A Faculty of Education, State University of Jakarta Rawamangun Muka Street, DKI Jakarta, 13220
Location
Kota adm. jakarta timur,
Dki jakarta
INDONESIA
Jurnal Pembelajaran Inovatif
ISSN : -     EISSN : 26219018     DOI : https://doi.org/10.21009/jpi
Core Subject : Education, Social,
Focus and Scope Focus Pembelajaran Inovatif mendorong dosen, mahasiswa, praktisi, pemerhati, peminat TP dan guru untuk meneliti, menelaah, mengkaji, menelurkan gagasan kreatif terkait proses belajar di abad 21 & pembelajaran dari pendekatan konvensional namun inovatif hingga menggunakan teknologi mutakhir; kemudian mempublikasikannya agar masyarakat dapat memetik manfaat bagi peningkatan mutu SDM di era milenial. Scope 1. Model Penelitian Penelitian : Penelitian adalah kegiatan dosen, mahasiswa, praktisi, guru menggunakan metodologi penelitian yang umum diterapkan untuk disiplin apapun juga, seperti rumusan hipotesis, menerapkan random sampling dan treatment dalam suatu penelitian eksperimen, disertai pengolahan data dengan rumusan statistik canggih. Penelitian Pengembangangan : Penelitian pengembangan adalah kegiatan dosen, mahasiswa, praktisi, guru menggunakan pendekatan penelitian khusus yang dikembangkan untuk disiplin teknologi pendidikan seperti pengembangan model atau produk pembelajaran, yang menghasilkan ‘program pembelajaran inovatif’, media pembelajaran dan sumber belajar kreatif dan inovatif, serta menerapkan design, development research, untuk mengkaji piranti lunak pembelajaran (instructional softwares) seperti berbagai learning (content) management systems, untuk pembelajaran dan atau belajar, asesmen belajar, instrumen survey, penyusunan modul elektronik. Kajian : Kajian sebagaimana pendapat Molenda dan Januzewski, 2008, dimaknai sebagai kegiatan dosen, mahasiswa, praktisi, guru untuk membaca, menelaah, menerapkan, mencatat, merefleksikan, serta menuliskan dengan rinci fenomena, kecenderungan (trends), serta gagasan kreatif untuk merealisasikan model baru, memodifikasi dan menyeleraskan model belajar dan pembelajaran konvensional, media pembelajaran dan sumber belajar, asesmen belajar dan hal lain yang termasuk dalam sistem pembelajaran, agar dapat digunakan dan dimanfaatkan oleh generasi milenial. Gagasan kreatif dan inovatif : Gagasan kreatif adalah gagasan yang mungkin saja berbeda dari umum, unik dan khas, tidak harus mahal namun tetap mengandung aspek kebaruan. Sedangkan gagasan inovatif adalah gagasan yang sebagian besar merupakan sesuatu aspek kebaruan dari proses belajar, pembelajaran, media pembelajaran, dan sumber belajar, asesmen belajar dan aspek lain dari sistem pembelajaran. Latar : Latar adalah tempat atau lokasi, situasi tertentu seperti di jenjang pendidikan formal (TK – PT), di organisasi, di yayasan tertentu, dunia maya (virtual), atau di suatu tempat tertentu yang menyelenggarakan proses belajar dan pembelajaran, 2. Tema Belajar, proses belajar di Pendidikan Formal Seluruh aspek sistem pembelajaran Belajar dan Kinerja di organisasi Manajemen pengetahuan Organisasi belajar Berorientasi ke teknologi web 2.0, 4G atau 4.5G. 3. Bahasa : Indonesia dan Inggris.
Articles 161 Documents
Evaluasi Implementasi Praktik Kerja Lapangan (PKL) Siswa SMK Program Keahlian Teknik Bangunan di Kabupaten Sleman Jaya, Daniel Jesayanto; Yusuf , Arif Muhammad; Rahmah, Nuur Lailatur
Jurnal Pembelajaran Inovatif Vol. 6 No. 1 (2023): Jurnal Pembelajaran Inovatif
Publisher : Universitas Negeri Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21009/JPI.061.04

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat ketercapaian dalam aspek persiapan, pelaksanaan, dan penilaian Praktik Kerja Lapangan (PKL) siswa SMK Program Keahlian Teknik Bangunan di Kabupaten Sleman. Jenis penelitian ini adalah evaluasi. Subyek penelitian adalah 88 orang siswa program keahlian Teknik Bangunan di Kabupaten Sleman dengan sampel SMK N 1 Seyegan dan SMK N 2 Depok Sleman. Data diambil dengan metode kuisioner tertutup dan dokumentasi pedoman PKL. Metode validasi yang digunakan adalah Expert Judgement, sedangkan Alpha Cronbach digunakan untuk mencari nilai reliabilitas. Teknik analisis data yang digunakan meliputi statistik deskriptif berupa harga rerata ( ),standar deviasi (StD), dan kecenderungan skor. Hasil penelitian menunjukkan bahwa : (1) tingkat ketercapaian persiapan PKL siswa SMK Program Keahlian Teknik Bangunan di Kabupaten Sleman termasuk dalam kategori “terlaksana dengan sangat baik” dengan tingkat pencapaian sebesar 80,66%, (2) tingkat ketercapaian keterlaksanaan PKL siswa SMK Program Keahlian Teknik Bangunan di Kabupaten Sleman termasuk dalam kategori “terlaksana dengan sangat baik” dengan tingkat pencapaian sebesar 78,75% , dan (3) tingkat ketercapaian proses penilaian PKL siswa SMK Program Keahlian Teknik Bangunan di Kabupaten Sleman termasuk dalam kategori “terlaksana dengan baik” dengan tingkat pencapaian sebesar 70,61%. Abstract This research aims to determine the level of achievement in the aspects of preparation, implementation, and assessment of Field Work Practices (PKL) of Vocational School students in the Building Engineering Program in Sleman Regency. This type of research is evaluation research. The research subjects were 88 students in the Building Engineering Program in Sleman Regency with samples of SMK N 1 Seyegan and SMK N 2 in Depok Sleman. Data was taken by closed questionnaire method and PKL guideline documentation. The validation method used is Expert Judgment, while Alpha Cronbach is used to find the reliability value. Data analysis techniques that used include descriptive statistics in the form of average prices (X ¯), deviation standard (StD), and score trends. The results showed that: (1) the level of achievement preparation for SMK students in the Building Engineering Program in Sleman Regency was included in the "very well implemented" category with an achievement rate of 80.66%, (2) the level of achievement of student’s PKL at Vocational School of Building Engineering in Sleman Regency is included in the "very well done" category with an achievement rate of 78.75%, and (3) the level of achievement of the PKL assessment process for SMK students in the Building Engineering Program in Sleman Regency is included in the "well done" category with achievement rate of 70.61%.
Analisis Kesulitan Guru Biologi SMAN 2 Pandeglang dalam Mengimplementasikan Pembelajaran Terdiferensiasi Putri Febrianti, Vini
Jurnal Pembelajaran Inovatif Vol. 6 No. 1 (2023): Jurnal Pembelajaran Inovatif
Publisher : Universitas Negeri Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21009/JPI.061.03

Abstract

Pembelajaran berdiferensiasi termasuk pembelajaran yang memfokuskan pada peserta didik sehingga tak jarang ditemukan hambatan pada proses pengimplementasiannya. Tujuan dari penelitian ini adalah menganalisis kesulitan guru biologi di SMAN 2 Pandeglang dalam mengimplementasikan pembelajaran terdiferensiasi. Metode penelitian yang digunakan adalah kualitatif deskriptif. Teknik pengumpulan data menggunakan wawancara, dokumentasi, dan studi literatur. Sampel yang digunakan adalah Guru SMAN 2 Pandeglang. Pada pengimplementasiannya, pembelajaran berdiferensiasi terdapat kelebihan dan kekurangan. kelebihan dari pembelajaran terdiferensiasi dapat membuat guru mengetahui cara yang tepat untuk mencapai capaian pembelajaran yang telah dibuat, sedangkan kekurangan pembelajaran terdiferensiasi adalah keterbatasan waktu yang menyebabkan guru harus lebih cermat dalam memetakan waktu baik dalam pemetaan Asesmen Diagnostik Kognitif (ADK) ataupun pemetaan materi tiap pertemuan.
Pengembangan Media Pembelajaran Transmisi Continously Variable Transmission (CVT) Sepeda Motor Automatic Berbasis Video Pada Mata Kuliah Sepeda Motor Dan Motor Kecil Dian Affan Hidayat
Jurnal Pembelajaran Inovatif Vol. 6 No. 1 (2023): Jurnal Pembelajaran Inovatif
Publisher : Universitas Negeri Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21009/JPI.061.02

Abstract

Setelah diperkenalkannya pembelajaran daring di masa pandemi yang sudah berlangsung hampir dua tahun ini, pembelajaran tatap muka mengalami beberapa perubahan dalam proses belajar mengajar. Pemanfatan media pembelajaran masih belum mampu menampilkan gerakan asli dalam praktik dan kurang interaktif. Kelemahan tersebut akan dapat teratasi apabila dilakukan penyesuaian dan pengembangan media. Pada penelitian terdahulu tentang media pembelajaran berbasis video masih terdapat beberapa kekurangan dari segi audio, visual, maupun urutan materi pembelajaran. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan dan mengetahui kelayakan media pembelajaran berbasis video materi sistem transmisi continuously variable transmission (CVT) pada mata kuliah sepeda motor dan motor kecil menurut ahli materi, ahli media, dan uji coba mahasiswa. Metode penelitian menggunakan Research and Development (R&D) dengan model pengembangan ADDIE. Hasil uji kelayakan media pembelajaran berbasis video mendapatkan persentase 89,41% dari validator ahli materi, 88% dari validator ahli media, dan 92% dari hasil uji coba mahasiswa. Dari hasil pengujian tersebut, maka dapat disimpulkan bahwa media pembelajaran berbasis video materi sistem transmisi continuously variable transmission (CVT) pada mata kuliah sepeda motor dan motor kecil “Sangat Layak” digunakan untuk kegiatan pembelajaran. After the introduction of online learning during the pandemic that has been going on for almost two years, face-to-face learning has undergone several changes in the teaching and learning process. The concentration of learning media is still unable to display native movements in practice and is less interactive. These weaknesses will be resolved if adjustments and media development are made. In previous research on video-based learning media, there were still some shortcomings in terms of audio, visual, and the order of learning materials. This study aims to develop and determine the feasibility of video-based learning media for continuously variable transmission (CVT) transmission system materials in motorcycle and small motorcycle courses according to material experts, media experts, and student trials. The research method uses Research and Development (R&D) with the ADDIE development model. The results of the video-based learning media feasibility test received a percentage of 89.41% from material expert validators, 88% from media expert validators, and 92% from student trial results. From the results of these tests, it can be concluded that video-based learning media material for continuously variable transmission (CVT) transmission systems in the motorcycle and small motorcycle course "Very Feasible" is used for learning activities.
Inovasi Pembelajaran: Integrasi antara Perkuliahan Daring dan Praktikum Luring saat Adaptasi New Normal Tapilouw, Marisa Christina
Jurnal Pembelajaran Inovatif Vol. 6 No. 1 (2023): Jurnal Pembelajaran Inovatif
Publisher : Universitas Negeri Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21009/JPI.061.01

Abstract

Perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi menuntut dunia Pendidikan untuk terus berinovasi. Dosen berperan penting dalam melakukan inovasi pembelajaran. Kondisi peralihan perkuliahan daring menuju luring/ adaptasi new normal, melatar belakangi inovasi perkuliahan Telaah Mapel IPA (BE-6xx). Tujuan penelitian ini adalah mengetahui kebermanfaatan, keunggulan, hambatan dan solusi dalam inovasi perkuliahan. Penelitian ini merupakan studi kualitatif berupa studi lapangan. Penelitian ini dilakukan pada Semester Genap tahun 2021/2022 untuk mempersiapkan mahasiswa menuju perkuliahan full tatap muka/ era new normal. Dalam perkuliahan ini, ditekankan pada mata pelajaran IPA terpadu yang artinya ada keterpaduan antara konsep Biologi, Fisika, Kimia. Hal ini sesuai dengan misi Kurikulum sekolah yang berlaku. Ada empat topik pembelajaran yang dideskripsikan dalam penelitian ini yaitu (1) Objek IPA dan pengamatannya; (2) Sistem organisasi kehidupan; (3) Cahaya dan alat optik; (4) Pencemaran Lingkungan, termasuk pengenalan EON-XR Reality. Salah satu keunggulan inovasi yaitu mengejar ketertinggalan keterampilan dalam praktikum yang tertunda selama Pandemi covid-19.
Editorial JPI Vol 6 No 1 2023 Kunto , Imbar
Jurnal Pembelajaran Inovatif Vol. 6 No. 1 (2023): Jurnal Pembelajaran Inovatif
Publisher : Universitas Negeri Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21009/JPI.061.00

Abstract

DAFTAR ISI Volume 6, Nomor 1, Maret 2023. Tapilouw, M. C. (2023). Inovasi Pembelajaran: Integrasi antara Perkuliahan Daring dan Praktikum Luring saat Adaptasi New Normal. Jurnal Pembelajaran Inovatif, 6(1), 01 - 06. https://doi.org/10.21009/JPI.061.01 Dian Affan Hidayat. (2023). Pengembangan Media Pembelajaran Transmisi Continously Variable Transmission (CVT) Sepeda Motor Automatic Berbasis Video Pada Mata Kuliah Sepeda Motor Dan Motor Kecil. Jurnal Pembelajaran Inovatif, 6(1), 07 - 16. https://doi.org/10.21009/JPI.061.02 Putri Febrianti, V. (2023). Analisis Kesulitan Guru Biologi SMAN 2 Pandeglang dalam Mengimplementasikan Pembelajaran Terdiferensiasi. Jurnal Pembelajaran Inovatif, 6(1), 17 - 24. https://doi.org/10.21009/JPI.061.03 Jaya, D. J., Yusuf , A. M., & Rahmah, N. L. (2023). Evaluasi Implementasi Praktik Kerja Lapangan (PKL) Siswa SMK Program Keahlian Teknik Bangunan di Kabupaten Sleman. Jurnal Pembelajaran Inovatif, 6(1), 25 - 34. https://doi.org/10.21009/JPI.061.04 Eko Rudi Hartono, R. Y. (2023). Pengembangan Media Kartu Bergambar Elektronik Pada Kelas V Sekolah Dasar. Jurnal Pembelajaran Inovatif, 6(1), 35 - 42. https://doi.org/10.21009/JPI.061.05 Andinnari, S. R., Kustandi, C., & Chaeruman, U. A. (2023). Pengembangan Self-Directed Learning Online Course “Decision Making” untuk Karyawan PT. Smartfren Telecom, Tbk. Jurnal Pembelajaran Inovatif, 6(1), 43 - 49. https://doi.org/10.21009/JPI.061.06 Nurul Nabilah, Uwes Anis Chaeruman, & Diana Ariani. (2023). Pengembangan Learning Object untuk Mata Pelajaran Ekonomi. Jurnal Pembelajaran Inovatif, 6(1), 50 - 55. https://doi.org/10.21009/JPI.061.07 Novi Alifah, Y., Situmorang, R., & Suprayekti. (2023). Pengembangan Buku Ajar Cetak Pada Subtema Ayahku untuk Peserta Didik Kelas 2 Tunagrahita SLB Negeri 3 Jakarta . Jurnal Pembelajaran Inovatif, 6(1), 56 - 63. https://doi.org/10.21009/JPI.061.08
Pengembangan Evaluasi Pembelajaran Daring Berbasis Teknologi untuk Kompetensi Keahlian Multimedia Navyll, Navyll Rizqrabani
Jurnal Pembelajaran Inovatif Vol. 6 No. 2 (2023): Jurnal Pembelajaran Inovatif
Publisher : Universitas Negeri Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21009/JPI.062.01

Abstract

Seiring dengan perkembangan teknologi, banyak sekali perubahan yang terjadi, salah satunya adalah perubahan dalam dunia pendidikan. Selain itu, pandemi COVID – 19 memaksa para guru untuk mengaplikasikan teknologi dalam setiap pembelajaran dan menuntut proses evaluasi yang cepat pula. Penelitian dilakukan untuk mencari solusi bagaimana proses evaluasi bisa berjalan dengan cepat dan tepat. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan kualitatif, dimana kami mencari solusi dari beberapa penelitian terkait. Model CIPP bisa digunakan untuk mengevaluasi peserta didik yang berada di dalam program pendidikan keahlian multimedia. Selain itu, terdapat pula beberapa alternatif yang bisa digunakan untuk membuat sebuah alat evaluasi yakni merancang aplikasi evaluasi pembelajaran berbasis teknologi dengan PHP dan MySQL. Model evaluasi tadi bisa di integrasikan dengan teknologi yang sudah ada saat ini. Dengan begitu, para evaluator tidak perlu kesulitan dalam mengolah dan mengoreksi data hasil belajar siswa, terutama siswa dalam program pendidikan multimedia.
Pengembangan Modul Elektronik pada Mata Pelajaran Teknik Pemesinan Bubut Nardi Ardana
Jurnal Pembelajaran Inovatif Vol. 6 No. 2 (2023): Jurnal Pembelajaran Inovatif
Publisher : Universitas Negeri Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21009/JPI.062.02

Abstract

Buku teks masih merupakan salah satu media pembelajaran yang belum tergantikan dalam proses pembelajaran. Buku teks memiliki beberapa kelemahan yaitu tidak mampu memvisualkan peristiwa secara dinamis, kurang interaktif, dan tidak mendukung belajar multi sumber. Pendidik perlu menggunakan dan mengembangkan media pembelajaran yang mampu melengkapi kekurangan yang dimiliki buku teks yaitu dengan pengembangan modul elektronik. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan dan mengetahui kelayakan modul elektronik untuk mata pelajaran teknik pemesinan bubut menurut ahli materi, ahli media, dan uji coba siswa. Penelitian ini menggunakan metode research and development (R&D) dengan model pengembangan 4D. Hasil uji kelayakan modul elektronik mendapatkan presentase 86,15% dari validator ahli materi, 86,15% dari validator ahli media, 87,85% dari hasil uji coba siswa kelompok kecil, dan 86,8% dari hasil uji coba siswa kelompok besar. Dari hasil pengujian tersebut, maka dapat disimpulkan bahwa modul elektronik untuk mata pelajaran teknik pemesinan bubut “Sangat Layak” digunakan untuk kegiatan pembelajaran. Textbooks are still one of the learning media that have not been replaced in the learning process. Textbooks have several disadvantages, namely not being able to visualize events dynamically, lacking interactive, and not supporting multi-source learning. Educators need to use and develop learning media that are able to complement the shortcomings of textbooks, namely by developing electronic modules. This study aims to develop and determine the feasibility of electronic modules for lathe machining engineering subjects according to material experts, media experts, and student trials. This research uses research and development (R&D) methods with a 4D development model. The results of the electronic module feasibility test received a percentage of 86.15% from material expert validators, 86.15% from media expert validators, 87.85% from small group student trial results, and 86.8% from large group student trial results. From the results of these tests, it can be concluded that electronic modules for lathe machining engineering subjects are "Very Feasible" used for learning activities.
Peningkatan Keterampilan Menulis Menggunakan Media Flash Card di SDN 3 Sugio Kelas 1 Arini, Arini Rosyidah
Jurnal Pembelajaran Inovatif Vol. 6 No. 2 (2023): Jurnal Pembelajaran Inovatif
Publisher : Universitas Negeri Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21009/JPI.062.03

Abstract

Keterampilan menulis merupakan keterampilan penting yang perlu dikuasai oleh peserta didik sejak dini. Namun, keterampilan menulis pada peserta didik kelas 1 di SDN 3 Sugio masih menunjukkan tingkat rendah. Oleh karena itu, penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan keterampilan menulis pada peserta didik kelas 1 dengan menggunakan media flash card. Penelitian ini menggunakan pendekatan penelitian tindakan kelas (PTK) dan melibatkan peserta didik kelas 1 di SDN 3 Sugio sebagai subjek penelitian. Penelitian dilaksanakan dalam beberapa siklus, di mana setiap siklus terdiri dari perencanaan, tindakan, observasi, dan refleksi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penggunaan media flash card secara konsisten dan terarah secara signifikan meningkatkan keterampilan menulis peserta didik kelas 1 di SDN 3 Sugio. Peserta didik menunjukkan peningkatan kemampuan dalam menghasilkan tulisan dengan struktur yang jelas, pemilihan kata yang tepat, dan tata bahasa yang benar. Peserta didik juga menunjukkan peningkatan motivasi dan minat dalam menulis akibat penggunaan media flash card yang menarik dan interaktif. Writing skill is an important skill that needs to be mastered by students from an early age. However, the writing skills of grade 1 students at SDN 3 Sugio still show a low level. Therefore, this study aims to improve writing skills in grade 1 students by using flash card media. This study used a classroom action research (CAR) approach and involved grade 1 students at SDN 3 Sugio as research subjects. The research was carried out in several cycles, where each cycle consisted of planning, action, observation, and reflection. The results of the study showed that consistent and directed use of flash card media significantly improved the writing skills of grade 1 students at SDN 3 Sugio. Students show an increase in ability to produce writing with a clear structure, choosing the right words, and correct grammar. Students also showed an increase in motivation and interest in writing due to the use of attractive and interactive flash card media.
Evaluasi Kebijakan Implementasi MBKM di Universitas Negeri Jakarta Mulyadi; Tjalla, Awaluddin; Suseno, Muchlas
Jurnal Pembelajaran Inovatif Vol. 6 No. 2 (2023): Jurnal Pembelajaran Inovatif
Publisher : Universitas Negeri Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21009/JPI.062.09

Abstract

Penelitian evaluasi kebijakan ini bertujuan untuk mendeskripsikan persepsi mahasiswa terhadap Implementasi MBKM di Universitas Negeri Jakarta. Penelitian evaluasi ini mengacu pada model penelitian evaluasi formatif, yaitu model penelitian yang dikembangkan oleh Michael Scriven. Adapun fokus penelitian ini meliputi tahap perencanaan, pelaksanaan dan evaluasi. Penelitian ini dilakukan dengan metode survei. Peneliti membagikan kuisioner dengan menggunakan bantuan google form kepada mahasiswa Fakultas Ilmu Pendidikan UNJ yang berumlah 56 mahasiswa. Hasil penelitian tentang persepsi mahasiswa terhadap implementasi Program MPKM pada tahap perencanaan diperoleh hasil mahasiswa menyatakan Puas (64,28 %) ,Cukup Puas (32,84 %) dan Tidak Puas (2,88 %). Pada tahap pelaksanaan, mahasiswa menyatakan Puas (70,72 %), Cukup Puas (27,52 %)dan Tidak Puas (1,76 %). Sedangkan pada tahap Evaluasi, mahasiswa yang menyatakan Puas (74,62 %), Cukup Puas ( 25 %) dan Tidak Puas (0,38 %). Berdasarkan hasil penelitian ini dapat disimpulkan bahwa persepsi mahasiswa UNJ khususnya mahasiswa FIP menyatakan puas terhadap implementasi Program MBKM. Abstract This policy evaluation research aims to describe student perceptions of the MBKM Implementation at Jakarta State University. This evaluation research refers to the formative evaluation research model, namely the research model developed by Michael Scriven. The focus of this research includes the planning, implementation and evaluation stages. This research was conducted by survey method. The researcher distributed questionnaires using the help of the Google form to 56 students of the UNJ Faculty of Education. The results of the study regarding the perceptions of planning students towards the implementation of the MPKM Program at the stage obtained by the results of students stating Satisfaction (64.28%), Fairly Satisfied (32.84%) and Not Satisfied (2.88%). At the implementation stage, students expressed Satisfaction (70.72%), Quite Satisfied (27.52%) and Not Satisfied (1.76%). While at the Evaluation stage, students who stated Satisfied (74.62%), Fairly Satisfied (25%) and Dissatisfied (0.38%). Based on the results of this study, it can be concluded that the perceptions of UNJ students, especially FIP students, expressed satisfaction with the implementation of the MBKM Program.
Pengembangan E-Portfolio di Program Studi S1 Teknologi Pendidikan UNJ Febriani Pamungkas, Tri; Utomo, Erry; Imbar Nursetyo, Kunto
Jurnal Pembelajaran Inovatif Vol. 6 No. 2 (2023): Jurnal Pembelajaran Inovatif
Publisher : Universitas Negeri Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21009/JPI.062.08

Abstract

Penelitian pengembangan ini menghasilkan sebuah website e-portfolio untuk mahasiswa program studi S1 Teknologi Pendidikan. Model pengembangan menggunakan Scrum framework dengan mengkombinasikan model ADDIE dan Design Thinking. Rangkaian pengembangannya sebagai berikut pada kegiatan ke-1 dilakukannya Analyse-Empathise-Define hingga menghasilkan sekumpulan data kemudian didefinisikan dengan tujuan membuat informasi lebih mudah dicerna dan dapat menyederhanakan ide atau tindakan yang kompleks. Rangkaian kegiatan ke-2 Design-Develop-Define-Ideate-Prototype-Scrum adapun artefak yang diperoleh pada kegiatan ini ialah, flowchart, wireframing, product backlog, sprint backlog, dan product itu sendiri. Rangkaian kegiatan ke-3 yakni Implementation-Evaluate-Prototype-Develop-Test untuk melihat kelayakan produk, membuat produk yang relevan dan mudah digunakan oleh pengguna akhir yaitu mahasiswa. Dalam evaluasi produk ini melibatkan 2 ahli media untuk melakukan review dan penilaian terkait produk yang dikembangkan juga melibatkan mahasiswa. Kegiatan uji coba pada pengguna dibagi menjadi 2 yaitu One to One evaluation dan Small Group. Hasil evaluasi yang telah dilakukan membuktikan bahwa website e-portfolio mendapat nilai “Sangat Baik” untuk diimplementasikan pada program studi S1 Teknologi Pendidikan Universitas Negeri Jakarta. Abstract This development research produces an e-portfolio website for students of the Bachelor's Degree in Educational Technology. The development model uses the Scrum framework by combining the ADDIE and Design Thinking models. The series of development is as follows in the 1st activity Analyse-Empathize-Define to produce a set of data then defined with the aim of making information easier to digest and can simplify complex ideas or actions. The 2nd set of activities Design-Develop-Define-Ideate-Prototype-Scrum as for the artifacts obtained in this activity are, flowchart, wireframing, product backlog, sprint backlog, and the product itself. The 3rd set of activities is Implementation-Evaluate-Prototype-Develop-Test to see the feasibility of the product, making the product relevant and easy to use by end users, namely students. In this product evaluation, it involves 2 media experts to conduct reviews and assessments related to the products developed and also involves students. User testing activities are divided into 2 namely One to One evaluation and Small Group. The results of the evaluation that have been carried out prove that the e-portfolio website is rated “Extremely good" to be implemented in the Bachelor's Degree in Educational Technology at State University of Jakarta.