cover
Contact Name
Berru Amalianita
Contact Email
berru@konselor.org
Phone
-
Journal Mail Official
frischa@konselor.org
Editorial Address
-
Location
Kota padang,
Sumatera barat
INDONESIA
JPGI (Jurnal Penelitian Guru Indonesia)
ISSN : 25413163     EISSN : 25413317     DOI : -
Core Subject : Education,
JPGI (Jurnal Penelitian Guru Indonesia) ISSN: 2541-3317 (for electronic version) 2541-3163 (for print version). JPGI is a peer-reviewed, publishes research manuscripts in the field of education. The Focus and scope of the journals are to: 1) Provide a journal that reports research on topics that are of local and international significance across educational contexts 2) Publish manuscripts that are of local and International significance in terms of design and/or findings 3)Encourage collaboration by local and international teams of researchers to create special issues on these topics. JPGI published biannualy (May and October).
Arjuna Subject : -
Articles 408 Documents
Peningkatan hasil belajar keliling bangun datar melalui strategi belajar kooperatif tipe STAD di sekolah dasar Sukinem Sukinem
JPGI (Jurnal Penelitian Guru Indonesia) Vol 6, No 1 (2021): JPGI
Publisher : Indonesian Institute for Counseling, Education and Therapy (IICET)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29210/02947jpgi0005

Abstract

Pada pelaksanaan strategi belajar kooperatif tipe STAD ini, terdiri dari lima langkah yaitu penyajian kelas, kegiatan belajar kelompok, tes individu, penentuan  peningkatan skor individu, dan penghargaan kelompok. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar keliling bangun datar bagi siswa kelas III  UPT SDN 04 Lunang Kec. Lunang Pesisir Bayang Kabupaten Pesisir Selatan yang dilaksanakan pada semerter II tahun ajaran 2019/2020, dan yang menjadi subjek tertelitinya siswa kelas IIIB. Pendekatan yang digunakan pada penelitian ini adalah pendekatan kualitatif dan jenis penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas (Classroom Action Research).Hasil penelitian yang dilakukan terhadap 28 orang siswa sebagai berikut: (1) Tindakan siklus I pertemuan I, dengan materi rumus keliling dan menyelesaikan soal-soal yang berhubungan dengan persegi dan hasil belajar yang diperoleh siswa 6,9 (2) Tindakan siklus I pertemuan II, dengan materi menyelesaikan soal cerita yang berkaitan dengan mencara keliling persegi dan hasil belajar yang diperoleh 7,7. Secara umum pelaksanaan pada siklus I pertemuan II ini bila dibanding siklus I pertemuan I sudah lebih baik (3) Tindakan siklus II, tindakan ini dilakukan untuk menbuktikan apakah hasil belajar yang diperoleh siswa tetap meningkat, dengan materi mencari rumus keliling persegi panjang dan menyelsaikan soal-soal yang berkaitan dengan keliling persegi panjang dan hasil belajar yang diperoleh 8,6. Dari hasil belajar tersebut terbuktilah bahwa penggunaan strategi belajar kooperatif tipe STAD dapat meningkatkan hasil belajar siswa.
Peningkatan hasil belajar pendidikan agama Islam melalui penerapan metode proyek siswa kelas III Erayuni Erayuni
JPGI (Jurnal Penelitian Guru Indonesia) Vol 6, No 1 (2021): JPGI
Publisher : Indonesian Institute for Counseling, Education and Therapy (IICET)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29210/02825jpgi0005

Abstract

Berdasarkan hasil pengamatan di UPT SDN 19 Padang Sirih Kec. Ranah Pesisir ditemui gejala-gejala atau fenomena khususnya pada pelajaran Pendidikan Agama Islam seperti hasil belajar yang diperoleh siswa belum optimal, dimana masih banyak sebagian siswa yang belum mencapai KKM yang telah ditetapkan, hal ini terlihat dari cara guru mengajar yang kurang menarik perhatian siswa. Metode Proyek merupakan sebuah program yang komprehensif untuk mengajari pelajaran membaca, menulis dan seni berbahasa pada kelas tinggi di sekolah dasar. Berdasarkan tes hasil belajar pada siklus I dan II, menunjukkan terjadinya peningkatan hasil belajar dari siklus I ke siklus II. Pada data awal sebelum tindakan perolehan nilai hasil belajar siswa sebesar 49%, siklus I hasil belajar siswa 63% sedangkan pada siklus II peningkatan hasil belajar diperoleh nilai 77%. Dari data di atas diketahui bahwa ada hubungan erat antara peningkatan aktivitas guru dan siswa dengan hasil belajar siswa. Keadaan ini membuktikan bahwa keaktifan guru dan siswa mempengaruhi keberhasilan belajar siswa. Hal ini didukung oleh adanya kecenderungan meningkatnya aktivitas guru dan siswa  diiringi dengan meningkatnya hasil belajar siswa.
Analisis perilaku off-task siswa Yeni Elviza Febrianti; Neviyarni Suhaili
JPGI (Jurnal Penelitian Guru Indonesia) Vol 6, No 1 (2021): JPGI
Publisher : Indonesian Institute for Counseling, Education and Therapy (IICET)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29210/02650jpgi0005

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan perilaku off-task remaja sekolah menengah pertama. Penelitian ini menggunakan deskriptif kuantitatif. Sampel penelitian ini terdiri dari 50 siswa, yaitu 25 siswa perempuan dan 25 siswa laki-laki. Penelitian ini menggunakan analisis univariat. Hasil penelitian yang menggunakan angket perilaku off-task menunjukkan setengah dari responden berada pada kategori perilaku off-task rendah. Tipe tertinggi perilaku off-task yaitu perilaku off-task motoric.
Peningkatan Hasil Belajar Siswa Dalam Pembelajaran IPA Berbasis Mind Map di kelas III SD Negeri 07 Situjuh Gadang, Kabupaten Lima Puluh Kota Ira Dewi Hariani
JPGI (Jurnal Penelitian Guru Indonesia) Vol 5, No 1 (2020): JPGI
Publisher : Indonesian Institute for Counseling, Education and Therapy (IICET)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29210/02595jpgi0005

Abstract

This research is motivated by the desire to improve the learning process that has been done with the aim of improving student learning outcomes by applying a Mind Map-based learning model to science subjects. This research is a classroom action research (PTK) using a qualitative approach conducted on students of class III at SD Negeri 07 Situjuh Gadang, Lima Puluh Kota. The problem being solved stems from the problem of practical learning in class in a professional manner. The procedure of conducting this research consists of two cycles that follow the basic principles of general classroom action research. The instrument of this research is the TK / SD supervisor as the observer and the writer himself as the planner and executor of learning in the classroom. The data obtained in this study were analyzed using qualitative data analysis which was analyzed starting from data collection to all data collected. From the results of data processing it was found that the application of Mind Map-based learning to third grade students at SD Negeri 07 Situjuah Gadang on natural science subjects could improve student learning outcomes.
Peningkatan pembelajaran keterampilan berbicara melalui media gambar seri Marjasuwati Marjasuwati
JPGI (Jurnal Penelitian Guru Indonesia) Vol 6, No 1 (2021): JPGI
Publisher : Indonesian Institute for Counseling, Education and Therapy (IICET)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29210/02943jpgi0005

Abstract

Berdasarkan hasil penelitian diperoleh, bahwa media gambar seri dapat meningkatkan keterampilan berbicara siswa dengan kegiatan pembelajaran tiga tahap yaitu: (1) kegiatan awal, (2) kegiatan inti, dan (3) kegiatan akhir. Untuk mengetahui peningkatan pembelajaran keterampilan berbicara melalui media gambar seri digunakan data yang berkaitan dengan aktifitas siswa dan aktifitas guru, serta pencapaian hasil belajar siswa. Hasil penelitian siklus I berdasarkan pelaksanaan RPP adalah 76,8% dan rekapitulasi penilaian belajar siswa adalah 74%. Hasil penelitian siklus II berdasarkan pelaksanaan RPP adalah 83,9% dan rekapitulasi penilaian proses dan hasil belajar siswa adalah 83%. Dari hasil pengamatan dan rekapitulasi nilai yang diperoleh siswa,  terlihat peningkatan keaktifan siswa dalam proses pembelajaran. Maka dapat disimpulkan bahwa pada penelitian ini adalah dengan peningkatan pembelajaran keterampilan berbicara melalui media gambar seri dapat tercapai dengan baik.
Peningkatan pembelajaran ilmu pengetahuan alam melalui pendekatan sains teknologi masyarakat Ratna Juita
JPGI (Jurnal Penelitian Guru Indonesia) Vol 6, No 1 (2021): JPGI
Publisher : Indonesian Institute for Counseling, Education and Therapy (IICET)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29210/02763jpgi0005

Abstract

Pendekatan yang digunakan adalah pendekatan kualitatif. Data penelitian  diperoleh dari hasil penilaian rencana pelaksanaan pembelajaran (RPP), hasil lembaran pengamatan pelaksanaan pembelajaran dengan pendekatan STM dari aspek guru, siswa dan evaluasi. Sumber data adalah proses penerapan pendekatan STM dalam pembelajaran IPA di kelas IV. Subjek peneliti adalah guru, peneliti dan siswa kelas IV berjumlah 28 orang. Hasil penelitian adalah pembelajaran IPA dengan pendekatan STM akan menimbulkan sikap kepedulian siswa terhadap lingkungan, memotivasi siswa untuk belajar. Hal ini dibuktikan meningkatnya hasil belajar siswa yaitu  siklus I ketuntasan siswa 61% dengan nilai rata-rata 74 dan  siklus II ketuntasan siswa 89% dengan nilai rata-rata 84. Berdasarkan hasil penelitian, disarankan kepada pihak berikut, (1) bagi guru hendaknya menggunakan pendekatan STM dalam pembelajaran IPA karena dapat menimbulkan sikap peduli siswa terhadap lingkungan dan meningkatkan hasil belajar siswa, (2) bagi pembaca hendaknya dapat menambah pengetahuan  kepada pembaca.
Peningkatan hasil belajar pembagian pecahan biasa dengan pendekatan konstruktivisme Badriyah Badriyah
JPGI (Jurnal Penelitian Guru Indonesia) Vol 5, No 2 (2020): JPGI
Publisher : Indonesian Institute for Counseling, Education and Therapy (IICET)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29210/02627jpgi0005

Abstract

Jenis penelitian adalah Penelitian Tindakan Kelas menggunakan pendekatan kualitatif dan kuantitatif. Subjek penelitian guru dan 21 siswa kelas VI. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi, tes, dokumentasi. Analisis data menggunakan analisis data kualitatif yaitu reduksi data, penyajian data, kesimpulan. Analisis data kuantitatif yaitu analisis deskriptif. Penelitian dilaksanakan II siklus. Setiap siklus terdiri dari perencanaan, pelaksanaan, pengamatan, refleksi.Hasil penelitian menunjukkan peningkatan dari siklus I ke siklus II, perencanaan  pembelajaran dari 71,43% (baik) menjadi 89,29% (sangat baik). Aktivitas guru dari 67,5% (cukup) menjadi 87,5% (sangat baik), aktivitas siswa dari 68,75% (cukup) menjadi 87,5% (sangat baik). Hasil belajar aspek kognitif siswa dari 66,13 (cukup) menjadi 81,02 (sangat baik), afektif dari 60,41 (cukup) menjadi 80,45 (sangat baik), psikomotor dari 59,46 (kurang) menjadi 81,44 (sangat baik). Dapat disimpulkan bahwa pendekatan konstruktivisme dapat meningkatkan hasil belajar pembagian pecahan biasa di kelas VI UPT SDN 08 Lunang  Kabupaten Pesisir Selatan.
Upaya meningkatkan kompetensi guru dalam menyusun rencana pelaksanaan pembelajaran melalui workshop dan bimbingan berkelanjutan Yulinasmawati Yulinasmawati
JPGI (Jurnal Penelitian Guru Indonesia) Vol 6, No 1 (2021): JPGI
Publisher : Indonesian Institute for Counseling, Education and Therapy (IICET)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29210/02948jpgi0005

Abstract

Penelitian Tindakan Sekolah dilaksanakan di UPT SDN 16 Lubuk Begalung Kecamatan Lengayang. Kabupaten Pesisir Selatan yang merupakan sekolah binaan peneliti sebagai kepala sekolah, terdiri atas dua puluh guru kelas dan guru mata pelajaran sebagai sampel, dan dilaksanakan dalam dua siklus. Ke dua puluh orang guru tersebut menunjukkan sikap yang baik dan termotivasi dalam menyusun RPP dengan lengkap. Hal ini peneliti ketahui dari hasil pengamatan pada saat melakukan wawancara dan bimbingan penyusunan RPP.Pada siklus pertama semua guru (dua puluh orang) mencantumkan penilaian hasil belajar dalam RPP-nya meskipun sub-sub komponennya (teknik, bentuk instrumen, soal), pedoman penskoran, dan kunci jawabannya kurang lengkap. Jika dipersentasekan, 45%. tiga orang guru masing-masing mendapat skor 1 dan tiga guru masing-masing mendapat skor 2 (cukup baik ), lima orang  mendapat skor 3 (baik), dan tiga orang mendapat skor 4 (sangat baik). Pada siklus kedua kedua puluh guru tersebut mencantumkan penilaian hasil belajar dalam RPP-nya meskipun ada guru yang masih keliru dalam menentukan teknik dan bentuk penilaiannya. Tiga orang mendapat skor 2(cukup baik), Tujuh orang mendapat skor 3 (baik) dan empat orang mendapat skor 4 (sangat baik). Jika dipersentasekan, 55%, terjadi peningkatan 10% dari siklus I.Berdasarkan pembahasan di atas terjadi peningkatan kompetensi guru dalam menyusun RPP. Pada siklus I nilai rata-rata komponen RPP 71%,  pada siklus II nilai rata-rata komponen RPP 91%, terjadi peningkatan 20%.
Perbedaan kemampuan menggiring bola antara kelompok rangkaian bermain dan rangkaian latihan siswa Erman Susanto
JPGI (Jurnal Penelitian Guru Indonesia) Vol 6, No 1 (2021): JPGI
Publisher : Indonesian Institute for Counseling, Education and Therapy (IICET)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29210/02822jpgi0005

Abstract

Berdasarkan pengamatan peneliti terhadap fenomena yang terjadi pada siswa UPT SDN 03 Lagan Hilir Kecamatan Linggo Sari Baganti, bahwa kemampuan menggiring Bola cenderung rendah. Masalah inilah diduga disebabkan karena beberapa faktor, yang salah satunya adalah belum tepatnyya metode latihan yang diberikan pelatih. Penelitian ini bertujuan untuk menjelaskan pengaruh rangkaian bermain dan rangkaian latihan terhadap kemampuan menggiring bola di UPT SDN 03 Lagan Hilir Kecamatan Linggo Sari Baganti. Metode penelitian ini adalah metode eksperimen semu. Penelitian ini akan dilaksanakan pada Desember 2020. Adapun tempat penelitian adalah di lapangan UPT SDN 03 Lagan Hilir Kecamatan Linggo Sari Baganti. Populasi penelitian berjumlah 20 orang, teknik pengambilan sampel diambil dengan total sampling sehingga diperoleh sampel sebanyak 20 atlet. Data tes menggiring bola diambil dengan Tes menggiring bola. Teknik analisis data yaitu dengan rumus Uji t. Hasil analisis data menunjukkan bahwa: (1) terdapat bermaian memberikan pengaruh yang signifikan terhadap kemampuan menggiring bola. Peningkatan kemampuan menggiring bola adalah sebesar 7,73, yaitu dari skor rata-rata 34,00 pada pre test menjadi 26,63 pada post test. (2) Rangkaian latihan memberikan pengaruh yang signifikan terhadap kemampuan menggiring bola. Adapaun pengaruh yang diberikan adalah sebesar 8,09 dari 34,05 saat prestes menjadi 25,96 saat post test. (3) Dengan thitung (0,675) > ttabel (2,228), hal ini berarti bahwa hipotesis penelitian tidakditerima. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa tidak terdapat perbedaan pengaruh rangkaian bermain dan rangkaian latihan terhadap kemampuan menggiring bola.
Stress akademik akibat Covid-19 Mufadhal Barseli; Ifdil Ifdil; Linda Fitria
JPGI (Jurnal Penelitian Guru Indonesia) Vol 5, No 2 (2020): JPGI
Publisher : Indonesian Institute for Counseling, Education and Therapy (IICET)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29210/02733jpgi0005

Abstract

Selama proses pembelajaran daring yang diberlakukan selama pandemic Covid-19 banyak menimbulkan stress akademik terutama pada siswa . Hal ini menunjukkan perlu adanya upaya guru Bimbingan  dan  Konseling  atau  konselor  untuk melakukan  pengembangan  pada  praktik pelayanan Binbingan dan konseling untuk meningkatkan kualitas atau potensi siswa  dalam mengantisipasi   muculnya   stres   akademik   siswa   selama covid-19 dan   faktor-faktor   yang mempengaruhi munculnya stres akademik. Naskah ini akan mengenalkan gambaran stres akademik siswa selama covid-19 meliputi;  konsep  stres,  konsep  stres  akademik,  dan memngelola stres selama pandemic Covid-19 Semoga ini dapat digunakan sebagai salah satu rujukan.

Page 8 of 41 | Total Record : 408