cover
Contact Name
Putri Hana Pebriana
Contact Email
putripebriana99@gmail.com
Phone
+6285321149444
Journal Mail Official
konselingjpdk@gmail.com
Editorial Address
https://journal.universitaspahlawan.ac.id/index.php/jpdk/about/editorialTeam
Location
Kab. kampar,
Riau
INDONESIA
Jurnal Pendidikan dan Konseling
ISSN : ISSN2685     EISSN : 2685936X     DOI : -
Core Subject : Education,
Jurnal Pendidikan dan Konseling merupakan wadah bagi para peneliti untuk mengembangkan kompetensinya dalam bidang penelitian dan pengabdian kepada masyarakat. Adapun scope jurnal ini berkaitan dengan pendidikan, sosial sains dan konseling. Jurnal ini terbit enam kali dalam setahun, yaitu pada bulan Februari, April, Juni, Agustus, Oktober dan Desember. Jurnal terdaftar dengan E-ISSN: 2685-936X dan P-ISSN: 2685-9351
Articles 5,452 Documents
Analisis Kerukunan Sesama Umat Beragama Buddha Berbeda Mazhab Di Provinsi Lampung Ivana Pramita; Agus Setiawan; Puja Yanti; Burmansah Burmansah
Jurnal Pendidikan dan Konseling (JPDK) Vol. 5 No. 2 (2023): Jurnal Pendidikan dan Konseling
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jpdk.v5i2.14114

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk untuk mengkaji mengenai permasalahan dan potensi kerukunan sesama umat agama Buddha pada masyarakat Buddha berbeda mazhab di Provinsi Lampung. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif menggunakan metode studi kasus untuk memahami fenomena kerukunan sesama umat agama Buddha pada masyarakat Buddha berbeda mazhab di Provinsi Lampung secara mendalam. Hasil kajian menunjukkan bahwa Kerukunan sesama umat agama Buddha pada masyarakat Buddha berbeda mazhab di Provinsi Lampung terbina dengan baik. Hal ini dibuktikan dengan tidak adanya konflik yang terjadi diinternal umat Buddha, baik dalam satu mazhab maupun antar mazhab. Kerukunan diwujudkan dengan adanya praktik baik seperti gotong rotong, puja bakti Bersama, sikap toleransi, tolong menolong dan sikap-sikap lain dalam menjaga kerukurunan.Terdapat tiga permasalahan yang berpotensi dan muncul di dalam kehidupan masyarakat Buddha berbeda mazhab di Provinsi Lampung, yaitu kurangnya pemahaman tentang mazhab, kurangnya komunikasi antar umat Buddha, dan sikap egois. Tedapat pengaruh kerukunan sesama umat agama yang berbeda mazhab terhadap ketertarikan kepada Pendidikan Keagamaan Buddha di Perguruan Tinggi Keagamaan Buddha. Hal ini dibuktikan dengan banyaknya muda-mudi yang menempuh pendidikan di pendidikan tinggi Keagamaan Buddha. Banyak yang sudah menjadi Sarjana, guru, dan juga dosen. Kerukunan ini terbukti menguatkan umat Buddha untuk lebih maju dan tidak memandang mazhab apa yang dianut oleh perguruan tinggi penyelanggara pendidikan.
Dampak Korean Wave Terhadap Perilaku Konsumerisme Merchaindise K-Pop Dikalangan Mahasiswa Probolinggo Nur Lailatul Fitriah; Muhammad Hifdil Islam; Roby Firmandil Diharjo
Jurnal Pendidikan dan Konseling (JPDK) Vol. 5 No. 2 (2023): Jurnal Pendidikan dan Konseling
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jpdk.v5i2.14115

Abstract

Budaya yang sangat populer saat ini di kalangan banyak orang adalah budaya Korea. Penyebaran budaya Korea ke seluruh dunia dikenal dengan nama Korean wave atau Hallyu. Budaya populer adalah contoh khas dari perkembangan budaya di era globalisasi. Kehadiran Korean wave di Indonesia merupakan fenomena menarik yang patut dikaji. Oleh karena itu, peneliti melakukan penelitian dengan tujuan untuk memahami sejauh mana konsumerisme memengaruhi penggemar Korean wave. Metode penelitian ini adalah pendekatan deskriptif kualitatif, peneliti menggunakan wawancara indeks interview. Data yang digunakan adalah data primer. Metode pengumpulan data dan informasi melalui jurnal dan melakukan wawancara dengan beberapa informan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa menjadi penggemar Korean wave dipengaruhi oleh media sosial dan lingkungan seperti teman dan keluarga, dan menjadi penggemar Korean wave salah satunya K-Pop memiliki implikasi terhadap ekonomi dan budaya. Berdasarkan hasil analisis setiap dampak tersebut ditemukan kecenderungan mengarah pada perilaku konsumerisme.
Insecure Menurut Perspektif Agama Buddha Wahyu Arya Metta; Indi Sukmawati; Dila Nofalia; Wistina Seneru
Jurnal Pendidikan dan Konseling (JPDK) Vol. 5 No. 2 (2023): Jurnal Pendidikan dan Konseling
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jpdk.v5i2.14116

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji tentang insecure menurut perspektif Agama Buddha. Insecure memiliki pengertian yang berarti orang yang merasa tidak aman,kegelisahan (uddhacca) dan kekhawatiran (kukkucca) yang menyebabkan orang ini tidak percaya diri. Sebagian orang iri terhadap apa yang dimiliki orang lain sehingga tidak bersyurkur atas apa yang dimiliki. Penelitian ini merupakaan penelitian kualitatif dengan menggunakan metode literatur, untuk mendapatkan data informasi yaitu dengan memanfaatkan sumber buku, jurnal dan lainnya. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa sebagian orang tidak percaya diri. Banyak pihak yang menganggap rasa tidak percaya diri ini adalah hal yang lumrah dan biasa saja, namun jika hal ini dihubungkan dengan keadaan mental seseorang, maka hal ini sangatlah serius. Hal ini bertujuan agar didalam agama Buddha mengetahui bahwa insecure akan membuat seseorang tidak aman. Sehingga perlu pengkajian yang lebih dalam mengenai insecure. Dengan demikian semua masyarakat terutama dikalangan Buddhis bisa mempraktikan dengan keyakinan terutama kepada diri sendiri
Self-Healing Bagi Mahasiswa Dalam Pandangan Agama Buddha Tri Anggraini; Annas Setiawan; Dicky Renaldi; Rapiadi Rapiadi
Jurnal Pendidikan dan Konseling (JPDK) Vol. 5 No. 2 (2023): Jurnal Pendidikan dan Konseling
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jpdk.v5i2.14117

Abstract

Banyak hal yang dapat dilakukan mahasiswa dan orang tua untuk mengurangi kelelahan, kebosanan, dan imobilitas yang menimbulkan kecemasan psikologis. Salah satu hal yang dapat dilakukan adalah menyembuhkan diri sendiri. Penyembuhan diri atau self- healing adalah sesuatu yang bisa dilakukan siapa saja. Dalam penelitian ini penulis menggunakan metode penelitian kualitatif. Melalui praktek meditasi yang tekun, ulet, sabar dan menggunakan cara-cara yang benar , maka akan didapatkan manfaat-manfaat bagi yang baik manfaat berhubungan dengan batin maupun kesehatan fisik. Self healing secara harfiah berarti penyembuhan diri sendiri. Menurut Crane & Ward , Self-healing dianggap sebagai proses terapeutik atau penyembuhan yang dilakukan diri sendiri melalui proses keyakinan seseorang, didukung oleh lingkungan dan mendukung faktor eksternal.
Analisis Model PJBL Dalam Dimensi Kreatif Profil Pelajar Pancasila Pada Peserta Didik Kelas IV SDN Pandean Lamper 04 Semarang Umi Fadhilah; Mira Azizah; Fenny Roshayanti; Susi Handayani
Jurnal Pendidikan dan Konseling (JPDK) Vol. 5 No. 2 (2023): Jurnal Pendidikan dan Konseling
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jpdk.v5i2.14118

Abstract

Tujuan penelitian ini yaitu mendeskripsikan bagaimana implementasi model Project Based Learning (PjBL) dalam dimensi kreatif profil pelajar pancasila pada peserta didik kelas IV di SDN Pandean Lamper 04 Semarang. Jenis penelitian ini adalah deskriptif kualitatif dengan teknik pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Populasi dalam penelitian ini adalah peserta didik kelas IV SDN Pandean Lamper 04 Semarang yang berjumlah 25. Hasil penelitian menunjukan bahwa model pembelajaran PjBL dapat diimplementasikan dalam dimensi kreatif profil pelajar pancasila. Berdasarkan hasil observasi, masing-masing elemen pada dimensi kreatif rata-rata menunjukkan hasil yang signifikan yaitu dengan Kriteria Berkembang Sesuai Harapan. Model pembelajaran PjBL sangat membantu dalam kegiatan Projek Penguatan Profil Pancasila (P5), terutama pada dimensi kreatif. Melalui sintak pembelajarannya peserta didik dapat mengembangkan kreativitasnya dalam penguatan dimensi kreatif, selain itu peserta didik tidak merasa bosan dalam pembelajaran dan dapat mengeksplor pembelajaran yang ada pada lingkungan sekitarnya.
Bandwagon Effect Pada E- Commerce Dala Perspektif Buddhis Janita Dewi; Dharmayana Dharmayana; Sriwahyuningsih Sriwahyuningsih; Rapiadi Rapiadi
Jurnal Pendidikan dan Konseling (JPDK) Vol. 5 No. 2 (2023): Jurnal Pendidikan dan Konseling
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jpdk.v5i2.14119

Abstract

Di era globalisasi ini, harus kita akui bahwa peradaban manusia telah memasuki tahapan baru dengan revolusi komunikasi, dampak dari globalisasi adalah munculnya revolusi budaya, yang umumnya dialami oleh kelompok yang lebih tua, perubahan budaya oleh generasi muda saat ini berkenaan dengan teknologi informasi yang semakin berkembang, peningkatan akses internet semakin cepat, dan dampaknya bagi masyarakat adalah mengubah gaya hidup yang semakin terlihat oleh pengguna internet khususnya mahasiswa. Bandwagon effect adalah fenomena psikologi yang membuat seseorang mengikuti tren, gaya, sikap, maupun perilaku orang lain. Bandwagon effect biasanya tidak memberi dampak serius jika aspek yang dipengaruhi berupa mode, musik, ataupun budaya. Namun, apabila tren yang muncul berkaitan dengan kesehatan, ikut-ikutan dapat menyebabkan konsekuensi serius dan merusak. Adapun tujuan dari penelitian ini agar mengetahui pengaruh dari dampak bandwagon effect sebagai prilaku sosial secara individu maupun kolektif terutama pada pandangan buddhisme. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif dengan teknik pengumpulan data yang digunakan adalah studi Pustaka (Library Research). Adapun metode pengumpulan data penelitian ini diambil dari sumber data, baik sumber primer maupun skunder. Untuk memperoleh hasil yang benar dan tepat dalam menganalisis data, penulis menggunakan teknik analisis isi (Content Analysis) Hasil dari penelitian ini adalah Bandwagon Effect Pada E- Commerce dalam pandangan Buddhis.
Manajemen Database, Karakteristik Database Dan Langkah-Langkah Menyusun Erwan Efendi; Muhammad Arif Hafizd Lubis; Ahmad Maulana; Abiyyu Zhafran Khairy Panjaitan
Jurnal Pendidikan dan Konseling (JPDK) Vol. 5 No. 2 (2023): Jurnal Pendidikan dan Konseling
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jpdk.v5i2.14120

Abstract

Jurnal manajemen database dakwah ini membahas karakteristik database dan langkah-langkah menyusun database organisasi dakwah. Tujuan dari jurnal ini adalah untuk memberikan panduan kepada organisasi dakwah dalam mengelola database mereka dengan efektif. Database merupakan salah satu elemen penting dalam manajemen data, terutama dalam organisasi dakwah yang mengumpulkan data dari berbagai sumber dan menggunakan data tersebut untuk mengelola program dakwah. Karakteristik database yang penting untuk dipahami oleh organisasi dakwah adalah integritas data, ketersediaan, kerahasiaan, keandalan, dan skalabilitas. Dalam jurnal ini, penulis menjelaskan bagaimana karakteristik tersebut dapat diterapkan pada database organisasi dakwah. Langkah-langkah menyusun database organisasi dakwah juga dijelaskan secara rinci dalam jurnal ini. Tahap awal dalam menyusun database adalah memahami kebutuhan organisasi dan mengumpulkan data yang relevan. Setelah itu, penulis menyarankan untuk membuat desain database yang tepat dengan mempertimbangkan faktor seperti keterkaitan data, konsistensi, dan penggunaan yang mudah. Selanjutnya, database harus diimplementasikan dan diuji untuk memastikan bahwa semua fitur berfungsi dengan baik. Jurnal ini juga membahas tentang pentingnya backup dan pemulihan database dalam manajemen database organisasi dakwah. Backup database yang teratur akan memastikan bahwa data tetap aman dan tersedia ketika dibutuhkan. Sementara itu, proses pemulihan database akan memungkinkan organisasi dakwah untuk memulihkan data dalam situasi darurat seperti kegagalan sistem atau bencana alam. Secara keseluruhan, jurnal ini memberikan panduan yang berguna bagi organisasi dakwah dalam mengelola database mereka. Dengan memahami karakteristik database yang penting dan mengikuti langkah-langkah yang dianjurkan dalam jurnal ini, organisasi dakwah dapat mengoptimalkan penggunaan data mereka untuk mencapai tujuan dakwah mereka.
Peningkatan Ketrampilan Bertanya Siswa Kelas X IPS 1 MAN 2 Kota Padang Melalui Layanan Penguasaan Konten Keterampilan Bertanya Peragulowati Peragulowati
Jurnal Pendidikan dan Konseling (JPDK) Vol. 5 No. 2 (2023): Jurnal Pendidikan dan Konseling
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jpdk.v5i2.14122

Abstract

Berdasarkan pengamatan keterampilan bertanya siswa Kelas X IPS-1 MAN 2 Kota Padang masih rendah. Rata-rata aktivitas siswa bertanya masih tidak sesuai dengan harapan. Tujuan penelitian ini adalah untuk meningkatkan ketrampilan bertanya siswa kelas Kelas X IPA-2 MAN 2 Kota Padang melalui layanan penguasaan konten ketrampilan bertanya. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas. Prosedur penelitian dalam penelitian ini meliputi perencanaan, tindakan, observasi dan refleksi. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas X IPS 1 MAN 2 Kota dengan jumlah siswa dimana 12 orang laki-laki dan 22 orang perempuan. Waktu penelitian dilaksanakan semester 2 tahun ajaran 2019/2020 selama satu bulan dengan beberapa pertemuan untuk beberapa siklus. Penelitian ini akan dilakukan di kelas X IPS 1 MAN 2 Kota Padang. Teknik analisis data hasil belajar siswa dalam pembelajaran adalah persentase. Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan yang telah dikemukakan, maka dapat disimpulkan bahwa Aktivitas bertanya siswa meningkat, hal ini dapat dilihat dari peningkatan siklus I dan silus II yaitu pada siklus I hanya 3 orang siswa yang memiliki keterampilan bertanya baik sekali, sedangkan pada siklus II meningkat menjadi 13 orang siswa. Untuk kategori baik pada sisklus I hanya 5 orang siswa, sedangkan pada siklus II meningkat menjadi 10 orang siswa. Selanjutnya pada kategori cukup pada siklus I hanya 5 orang siswa sedangkan pada siklus II menjadi 7 orang siswa, sedangkan untuk kategori kurang pada siklus II menurun, yaitu hanya 4 orang siswa yang kurang terampil dalam bertanya, dari siklus I sebanyak 21 orang siswa.
Strategi Manajemen Database Untuk Meningkatkan Efisiensi Organisasi Dakwah Erwan Efendi; Afriadi Amin; Muhammad Salim; Imron Rosadi
Jurnal Pendidikan dan Konseling (JPDK) Vol. 5 No. 2 (2023): Jurnal Pendidikan dan Konseling
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jpdk.v5i2.14123

Abstract

Penelitian ini disusun untuk mengetahui tentang strategi manajemen database untuk meningkatkan efisiensi organisasi dakwah mengacu pada pengelolaan informasi dan data yang berkaitan dengan kegiatan dakwah yang dilakukan oleh suatu organisasi dakwah. Perlu kita ketahui database organisasi dakwah adalah kumpulan informasi dan data yang berkaitan dengan kegiatan dakwah yang dilakukan oleh suatu organisasi.Artikel ini juga mengusulkan strategi manajemen database yang terintegrasi dan menyeluruh untuk organisasi dakwah, yang mencakup tahap perencanaan, implementasi, dan pemeliharaan database.Manajemen database juga sangat efektif dan dapat membantu organisasi dakwah untuk mengelola dan meningkatkan efeisensi data calon jamaah, data donatur, data kegiatan dakwah, serta data lain yang berkaitan dengan kegiatan dakwah. Dengan demikian, strategi manajemen database untuk meningkatkan efesiensi organisasi dakwah dapat menjadi alat yang sangat penting untuk membantu organisasi mencapai tujuannya secara lebih efektif dan efisien.
Pengaruh Metode Outbound (Pembelajaran Alam) Terhadap Kecerdasan Kinestetik Anak di KB (Kelompok Bermain) Mutiara Bunda Kec. Madang Suku III Kab. Oku Timur Maya Ferdi Rahayu; Indah Wigati; Lidia Oktamarina
Jurnal Pendidikan dan Konseling (JPDK) Vol. 5 No. 2 (2023): Jurnal Pendidikan dan Konseling
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jpdk.v5i2.14124

Abstract

Rendahnya kemampuan kecerdasan kinestetik anak dalam kegiatan metode  outbound menjadi satu tujuan peneliti untuk mengangkat penelitian yang berjudul “Pengaruh Metode Outboound (Pembelajaran Alam) Terhadap Kecerdasan Kinestetik Anak Didik Kelompok Bermain Mutiara Bunda di Kec. Madang Suku III Kab. OKUT”. Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui apakah metode outbound berpengaruh terhadap kecerdasan kinestetik anak usia dini. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan jenis penelitian eksperimen. Metode penelitian eksperimen “Pre-Eksperimental Design” dengan menggunakan desain One Group Pretest-Posttest. Sampel yang digunakan yaitu 16 anak yang terdapat pada anak Kelompok Bermain di KB Mutiara Bunda Kec. Madang Suku III Kab. OKUT. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi, tes dan dokumentasi. Teknik analisis menggunakan uji normalitas, uji homogenitas, dan uji hipotesis. Setalah dilakukan tes awal (pretest) dan tes akhir (posttest), selanjutnya peneliti menganalisis semua hasil penelitian, dari penelitian ini dapat disimpulkan terdapat pengaruh metode outbound  (pembelajaran alam) terhadap kecerdasan kinestetik anak usia dini, diperoleh t-hitung = 2,329 sedangkan t-tabel = 2,120, karena t-hitung > t-tabel (2,329 > 2,120). Maka dapat ditarik kesimpulan H0 ditolak maka Ha diterima, maka dapat disimpulkan bahwa metode outbound (pembelajaran alam) berpengaruh terhadap kecerdasan kinestetik anak didik di KB Mutiara Bunda Kec. Madang Suku III Kab. OKUT.