cover
Contact Name
Yufira Media
Contact Email
fira.media@yahoo.com
Phone
-
Journal Mail Official
thegar.risky@gmail.com
Editorial Address
-
Location
Kota padang,
Sumatera barat
INDONESIA
Jurnal Pembangunan Nagari
ISSN : -     EISSN : 25276387     DOI : -
Jurnal Pembangunan Nagari is focusing on disseminating cutting-edge research that explores the interrelationship development regional area in Indonesia, particularly in West Sumatera. However, it is also open for publishing research from any region from any other region in the world. It aims to provide a medium for researchers, academics, and professionals, interested in the interaction between regional development and several disciplines, health, environment, transportation, economic, social science, and humanities, and other issues related to policy making.
Arjuna Subject : -
Articles 6 Documents
Search results for , issue "Vol 9 No 1 (2024)" : 6 Documents clear
Karakteristik Kelembagaan dan Strategi Pengembangan Ekonomi Kreatif di Kota Pekanbaru: Pendekatan Multisektor Afriyanni, Afriyanni; Kusumaningrum, Nugraheni Restu; Azmansyah, Azmansyah
Jurnal Pembangunan Nagari Vol 9 No 1 (2024)
Publisher : Badan Penelitian and Pengembangan (Balitbang), Padang, West Sumatra, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30559/jpn.v9i1.460

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi karakteristik kelembagaan ekonomi kreatif di Kota Pekanbaru, mengidentifikasi kendala yang dihadapi, dan merumuskan strategi untuk memperkuat kelembagaan sektor ekonomi kreatif. Penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif dan teknik pengumpulan data kuesioner, wawancara mendalam, dan studi dokumentasi. Analisis data menggabungkan analisis deskriptif dan analisis SWOT. Hasil penelitian mengungkapkan adanya permasalahan dalam legalitas organisasi, perizinan, permodalan, dan dukungan pemerintah yang belum optimal bagi pengembangan kelembagaan ekonomi kreatif di Kota Pekanbaru. Penelitian ini merekomendasikan peningkatan peran pemerintah daerah khususnya Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) terkait dalam melakukan pendampingan, pembinaan dan edukasi kepada pelaku ekonomi kreatif terutama dalam hal legalitas produk dan kelembagaan, meningkatkan pelayanan dan fasilitasi perizinan usaha, mendorong dan menfasilitas kerjasama dan kolaborasi pelaku ekonomi kreatif serta membangun database ekonomi kreatif yang valid danup to date.
Pengaruh Angka Harapan Hidup, Kepadatan Penduduk, dan Tingkat Partisipasi Angkatan Kerja Terhadap Rasio Ketergantungan di Provinsi Sumatera Barat Wahyuni, Widya Sri; Ardella, Sylvia; Kamarni, Neng
Jurnal Pembangunan Nagari Vol 9 No 1 (2024)
Publisher : Badan Penelitian and Pengembangan (Balitbang), Padang, West Sumatra, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30559/jpn.v9i1.436

Abstract

Penelitian ini bertujuan menganalisis pengaruh angka harapan hidup, kepadatan penduduk dan tingkat partisipasi angkatan kerja terhadap rasio ketergantungan di Provinsi Sumatera Barat. Data sekunder berasal dari Badan Pusat Statistik (BPS) Sumatera Barat Tahun 2018-2022. Metode analisis yang digunakan adalah metode kuantitatif dengan analisis regresi data panel menggunakan model terpilih FEM (Fixed Effect Model) dengan perangkat lunak E-views. Hasil penelitian menunjukkan, variabel angka harapan hidup memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap rasio ketergantungan, dimana setiap penambahan 1 (satu) satuan angka harapan hidup berdampak mengurangi rasio ketergantungan kabupaten/kota sebesar 11,09 point, sedangkan kepadatan penduduk dan tingkat partisipasi angkatan kerja berpengaruh negatif dan tidak signifikan terhadap rasio ketergantungan. Hasil penelitian ini dapat digunakan sebagai masukan untuk perencanaan dan kebijakan mencapai Bonus Demografi 2045, mempersiapkan kesejahteraan jangka panjang bagi angkatan kerja saat ini sehingga tidak terjadi lonjakan tanggungan pada rasio ketergantungan di masa yang akan datang. Menekan ketergantungan penduduk usia non produktif terhadap penduduk usia produktif dapat memaksimalkan Bonus Demografi 2045. Rekomendasi penelitian adalah peningkatan kesadaran pentingnya perencanaan keuangan untuk masa tua melalui program edukasi dan advokasi. Selanjutnya pemerintah mendorong diversifikasi ekonomi termasuk hilirisasi industri dan pengembangan sektor pariwisata dan maritim. Terakhir, diperlukan program upskilling dan reskilling untuk memberdayakan tenaga kerja, termasuk sektor non-formal.
Penerapan Teknik Cognitive Behavior Therapy (CBT) untuk Meningkatkan Self-Esteem Remaja Mentawai di Panti Asuhan Al-Falah Kota Padang Maiseptian, Fadil; Qudni, Adril; Dewita, Erna; Wisma, Nur; Marta, Ibnu Andli
Jurnal Pembangunan Nagari Vol 9 No 1 (2024)
Publisher : Badan Penelitian and Pengembangan (Balitbang), Padang, West Sumatra, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30559/jpn.v9i1.441

Abstract

Fenomena yang ditemukan pada remaja Mentawai di Panti Asuhan yang mengalami kesulitan untuk mengembangkan bakat, minat, skill. Hal ini cenderung disebabkan karena rendahnya self-esteem yang mengakibatkan mereka sikap negatif. Tujuan penelitian adalah meningkatkan self-esteem remaja Mentawai sebelum dan sesudah diberikan teknik Cognitive Behavorial Theraphy (CBT). Jenis penelitian ini kuantitatif-eksperimen dengan pendekatan one-group pretest-posttest design. Penelitian berlokasi di Panti Asuhan Al-Falah Kota Padang. Subjek penelitian adalah remaja yang dipilih menggunakan teknik purposive sampling. Instrumen penelitian menggunakan skala likert yang telah diuji validitas dan reliabilitasnya. Teknik analisis data menggunakan wilcoxon signed rank test. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat peningkatan skor pretest dan posttest self-esteem remaja setelah diberikan teknik CBT. Dalam hal ini teknik CBT efektif meningkatkan self-esteem remaja Mentawai di Panti Asuhan Al-Falah Kota Padang. Rekomendasi hasil penelitian ini adalah konselor, pengurus panti dan Dinas Sosial dapat merumuskan program konseling untuk meningkatkan keyakinan rasional dan self-esteem remaja dalam aktivitas kehidupan sehari-hari.
Hubungan Kualitas Fisik, Bakteriologis, dan Higiene Pengolahan Air Minum dengan Kejadian Stunting Sulung, Neila; Hasnita, Evi; Rahmadani, Putri; Iswahyudi, Abdi; Irfan, Muhammad
Jurnal Pembangunan Nagari Vol 9 No 1 (2024)
Publisher : Badan Penelitian and Pengembangan (Balitbang), Padang, West Sumatra, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30559/jpn.v9i1.443

Abstract

Stunting adalah kondisi di mana pertumbuhan fisik anak-anak terhambat, terutama tinggi badan yang tidak sesuai dengan usia mereka. Jika tidak dicegah atau diatasi sejak dini, kondisi ini dapat sangat mempengaruhi pertumbuhan dan perkembangan anak. Target nasional untuk tahun 2024 adalah menurunkan prevalensi stunting hingga 14%. Namun, di Kota Payakumbuh, terdapat 291 balita yang mengalami stunting pada tahun 2022, dan 43 balita mengalami kondisi pendek di wilayah kerja Puskesmas X. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kualitas fisik, bakteriologis, dan higiene pengolahan air minum. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan desain case control. Sampel terdiri dari 41 rumah balita kasus stunting dan 41 rumah balita yang tidak stunting sebagai kontrol. Indikator pengukuran bakteri E.coli dilakukan dengan mengambil sampel air minum yang diperiksa menggunakan Sanitarian KIT Compact Dry EC/DC, dan Koliform diperiksa dengan metode yang sama, menggunakan uji chi-square. Hasil penelitian menunjukkan bahwa 90,2% kualitas fisik air memenuhi syarat, namun 84,1% kualitas bakteriologis tidak memenuhi syarat, dan 58,5% higiene pengolahan air minum tidak baik. Hasil analisis bivariate diperoleh bahwa higiene pengolahan air minum dengan p-value 0,014. Penelitian ini menunjukkan adanya hubungan antara higiene pengolahan air minum dengan stunting. Rekomendasi dari penelitian ini perlunya edukasi keluarga mengenai pengolahan air minum yang aman dan higienis.
Daya Dukung Lingkungan Tambek Udang Vanname pada Kawasan Pesisir Kabupaten Padang Pariaman Yolarita, Elsa; Kusuma, Desi Widia; Desrizal, Desrizal
Jurnal Pembangunan Nagari Vol 9 No 1 (2024)
Publisher : Badan Penelitian and Pengembangan (Balitbang), Padang, West Sumatra, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30559/jpn.v9i1.459

Abstract

Udang Venname merupakan salah satu komoditas prioritas sektor perikanan karena bernilai ekonomis tinggi. Saat ini sedang marak dibudidayakan di kawasan pesisir Kabupaten Padang Pariaman. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui daya dukung dan daya tampung lingkungan hidup (DDDTLH) tambak udang Venname di kawasan pesisir Kabupaten Padang Pariaman berbasis 3 (tiga) jasa ekosistem. Penelitian dilakukan pada Bulan Juni-Oktober 2021. Data dianalisis menggunakan Sistem Informasi Geografis (GIS) dengan melakukan overlay terhadap peta DDDTLH dan peta lokasi tambak udang. Peta DDDTLH dioverlay terhadap peta tutupan lahan dan peta ekoregion serta pembobotan para ahli. Peta lokasi tambak udang dibuat dengan mendeliniasi lokasi tambak udang pada peta google earth tahun 2021. Hasil penelitian menunjukkan jasa ekosistem pengaturan tata aliran alir dan banjir didominasi kelas sedang, berada di Kecamatan Batang Anai. Jasa ekosistem pengaturan pencegahan dan perlindungan bencana didominasi kelas sangat rendah, terdapat di Kecamatan Batang Anai. Jasa pengaturan pengolahan dan penguraian limbah didominasi kelas sangat tinggi, berada di Kecamatan Batang Anai. Dinas Lingkungan Hidup Provinsi Sumatera Barat maupun Dinas Lingkungan Kabupaten Padang Pariaman perlu melakukan pengawasan yang ketat dan penaatan hukum terhadap keberadaan tambak Udang Venname di Kecamatan Batang Anai karena rawan bencana untuk pengembangan budidaya ke depannya.
Tantangan dan Faktor yang Mempengaruhi Partisipasi Lansia di Posyandu Lansia Puskesmas Ulak Karang Oktarina, Sri; Adhyka, Nurmaines; Fadilla, Nadya
Jurnal Pembangunan Nagari Vol 9 No 1 (2024)
Publisher : Badan Penelitian and Pengembangan (Balitbang), Padang, West Sumatra, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30559/jpn.v9i1.444

Abstract

Angka kunjungan lansia ke posyandu lansia di Puskesmas Ulak Karang menurun tercatat dari tahun 2020 sebesar 53%, tahun 2021 sebesar 33% dan menjadi 30.59% pada tahun 2022. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui faktor- faktor yang berhubungan dengan rendahnya kunjungan lansia (60 tahun ke atas) ke posyandu lansia di Wilayah Kerja Puskesmas Ulak Karang. Jenis penelitian kuantitatif dengan pendekatan cross sectional. Populasi penelitian yaitu 153 lansia yang berumur 60 tahun ke atas dan sampel sebanyak 109 lansia.Teknik pengambilan sampel Proportional Random Sampling. Pengolahan data dengan aplikasi komputer yaitu SPSS. Analisis data meliputi analisis univariat dan analisis bivariat dengan menggunakan uji chi-square. Hasil analisis univariat menunjukkan bahwa 58.7% memiliki pengetahuan lansia yang kurang baik, 65.1% memiliki motivasi lansia yang kurang baik, 66.1% memiliki dukungan keluarga yang kurang mendukung serta sarana dan prasaran yang tidak lengkap membuat lansia tidak tertarik mengikuti posyandu lansia. Hasil bivariat menunjukkan ada hubungan yang bermakna antara pengetahuan lansia (p-value 0,000), motivasi lansia (p-value 0,012), dan dukungan keluarga (p-value 0,008). Diharapkan kepada seluruh tenaga kesehatan pemegang khususnya program lansia di wilayah kerja Puskesmas Ulak Karang untuk memaksimalkan penyuluhan secara door to door dan memberikan motivasi lansia dan memberikan informasi tentang pentingnya berkunjung ke posyandu lansia.

Page 1 of 1 | Total Record : 6