Articles
23 Documents
Search results for
, issue
"Vol 15 No 1 (2022): Jurnal Manajemen Dirgantara, Juli 2022"
:
23 Documents
clear
PERAN POLITEKNIK PENERBANGAN INDONESIA (PPI) CURUG PADA PENGEMBANGAN AEROWISATA PROVINSI BANTEN
Imam Sonhaji
Jurnal Manajemen Dirgantara Vol 15 No 1 (2022): Jurnal Manajemen Dirgantara, Juli 2022
Publisher : Sekolah Tinggi Teknologi Kedirgantaraan
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (322 KB)
|
DOI: 10.56521/manajemen-dirgantara.v15i1.574
Kondisi pandemi Covid – 19 ini menjadi ancaman bagi pariwisata nasional tidak terkecuali pariwisata di Provinsi Banten, meskipun memiliki potensi sumber daya pariwisata yang besar, namun penurunan wisatawan tak terelakan, penurunannya mencapai hingga 65 persen, sehingga semua pihak dituntut dan berperan aktif untuk memiliki inovasi pengembangan dalam dunia pariwisata. Metode penelitian ini adalah kualitatif deskriptif dengan teknik pengumpulan data, wawancara, observasi, dan dokumentasi. Sedangkan teknik analisis data dengan mengumpulkan data, analisis data, dan kesimpulan. Hasil dari penelitian ini adalah Politekni Penerbangan Indonesia Curug sebagai lembaga pendidikan vokasi penerbangan memiliki infrastruktur pesawat latih yang dapat digunakan untuk model penerbangan General Aviation (GA) melalui Bandara Budiarto Curug menuju Airstrip Tanjung Lesung sebagai destinasi wisata reduksi unggulan daerah Kawasan Ekonomo Khusus (KEK) Tanjung Lesung.
PEMANFAATAN YOUTUBE CHANNEL SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN ONLINE MATA KULIAH BAHASA INGGRIS BAGI TARUNA/I STTKD YOGYAKARTA
Anita Nur Masyi’ah
Jurnal Manajemen Dirgantara Vol 15 No 1 (2022): Jurnal Manajemen Dirgantara, Juli 2022
Publisher : Sekolah Tinggi Teknologi Kedirgantaraan
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (276.558 KB)
|
DOI: 10.56521/manajemen-dirgantara.v15i1.575
Pandemi Covid19 mempengaruhi hampir seluruh aspek kehidupan masyarakat dunia, termasuk di dunia pendidikan. Hal ini yang menyebabkan populernya proses pembelajaran online yang juga sejalan dengan prinsip-prinsip Revolusi Industri 4.0. Segala yang bersifat digital seyogyanya bukan lagi menjadi momok menakutkan bagi siswa maupun pelajar. Youtube adalah salah satu platform yang populer di semua kalangan yang dapat dimanfaatkan untuk membagikan materi pembelajaran. Konten youtube yang berisi audiovisual dirasa menarik dan mudah dipahami. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana youtube channel dapat digunakan sebagai media pembelajaran online mata kuliah bahasa Inggris bagi taruna/i STTKD Yogyakarta. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif deskriptif. Data bersifat deskriptif seperti transkripsi wawancara dan hasil observasi. Penelitian dilakukan pada bulan September – Desember 2021, yaitu pada semester gasal Tahun Ajaran 2021-2022 di STTKD Yogyakarta. Populasi dan sampelnya adalah seluruh taruna/i STTKD Yogyakarta Program Studi D3 Manajemen Transportasi semester 3 kelas Alpha, Bravo dan Charlie. Analisis data dilakukan dengan metode deskriptif analitik. Berdasarkan hasil penelitian, dapat ditarik kesimpulan bahwa mengunggah materi mata kuliah bahasa Inggris dalam bentuk video ke youtube channel, menurut sebagian besar taruna/i lebih menarik dibandingkan dengan hanya membagikan slides atau modul saja. Video tersebut juga memudahkan mereka dalam memahami isi materi karena dilengkapi dengan audio penjelasan dari materi tersebut yang bisa diulang-ulang sebanyak mungkin sampai materi benar-benar dapat dipahami, dan hal tersebut dapat dilakukan di luar jam perkuliahan baik online maupun offline.
STRATEGI PELAYANAN PRIMA PT ANGKASA PURA I DI YOGYAKARTA INTERNATIONAL AIRPORT
You She Melly Anne Dharasta;
Aditya Dewantari;
Awan
Jurnal Manajemen Dirgantara Vol 15 No 1 (2022): Jurnal Manajemen Dirgantara, Juli 2022
Publisher : Sekolah Tinggi Teknologi Kedirgantaraan
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (146.368 KB)
|
DOI: 10.56521/manajemen-dirgantara.v15i1.576
Sebagai organisasi yang memberikan layanan prima, tentunya PT. Angkasa Pura I Yogyakarta International Airport, harus memberikan pelayanan yang terbaik untuk mendukung keamanan dan keselamatan penerbangan. Salah satu cara yang dilakukan PT Angkasa Pura I Yogyakarta International Airport ialah menjamin kehandalan operasional fasilitas penerbangan dan bandar udara. Dari segi tuntutan akuntabilitas kinerja, Bandar Udara Yogyakarta International Airport harus memberikan efektivitas dan tentnya efisiens guna mencapai sasaran-sasaran perusahaan terutama kinerja dalam memberikan pelayanan. Dalam upaya memberikan pelayanan prima, maka PT. Angkasa Pura I Yogyakarta International Airport mengikuti standar pelayanan yang harus sesuai dengan peraturan perundang-undangan, yang diamanatkan dalam Undang Undang No 25 Tahun 2009 tentang Pelayanan Publik
KEPERCAYAAN, KEMUDAHAN, KUALITAS INFORMASI DAN HARGA BERPENGARUH TERHADAP KEPUTUSAN KULIAH PENERBANGAN DI MASA PANDEMI COVID-19
Arif Fakhrudin
Jurnal Manajemen Dirgantara Vol 15 No 1 (2022): Jurnal Manajemen Dirgantara, Juli 2022
Publisher : Sekolah Tinggi Teknologi Kedirgantaraan
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (233.865 KB)
|
DOI: 10.56521/manajemen-dirgantara.v15i1.577
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh e-marketing melalui variabel kepercayaan (trust), kemudahan (easy to use), kualitas informasi (information quality), dan harga (price) terhadap keputusan kuliah penerbangan dimasa pandemi covid-19. Data penelitian ini diperoleh dari metode penyajian data dari hasil tanggapan responden (kuesioner), serta hasil penelitian lainnya yang relefan dengan obyek yang diteliti, dalam hal ini data primer dari kampus penerbangan (STTKD). Analisis statistik yang digunakandalam penelitian ini adalah analisis regresi berganda dengan menggunakan program SPSS 20.. Hasil penelitian ini menunjukkan variabel kepercayaan (trust), Kemudahan (easy to use), Kualitas informasi (information quality), dan Harga (price) secara simultan (bersama-sama) berpengaruh signifikan terhadap keputusan kuliah penerbangan dimasa pandemi covid-19. Hal ini dibuktikan dengan hasil uji F dengan taraf signifikansi di bawah 0,05.
PENGARUH KUALITAS PELAYANAN DAN KEMUDAHAN TERHADAP LOYALITAS DENGAN KEPUASAN PELANGGAN SEBAGAI VARIABEL INTERVENING
Siti Munfaqiroh;
Dike Wahyu Arminda Dacruz Rama Dea
Jurnal Manajemen Dirgantara Vol 15 No 1 (2022): Jurnal Manajemen Dirgantara, Juli 2022
Publisher : Sekolah Tinggi Teknologi Kedirgantaraan
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (260.234 KB)
|
DOI: 10.56521/manajemen-dirgantara.v15i1.578
Abstrak Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui pengaruh kualitas pelayanan dan kemudahan terhadap loyalitas dengan kepuasan sebagai variable intervening. Populasi dalam penelitian ini seluruh pelanggan yang menggunakan Jenius Mobile berjumlah 2,8 juta hingga akhir September 2020. Dengan jumlah sampel sebanyak 100 responden. Metode analisis yang digunakan adalah analisis jalur. Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan yang telah dilakukan, maka dapat ditarik kesimpulan sebagai berikut: tidak ada pengaruh Service Quality yang diberikan Jenius Mobile terhadap loyalitas pelanggan, tetapi ada pengaruh terhadap kepuasan pelanggan, dan tidak ada pengaruh terhadap kepuasan pelanggan. Pengaruh Kualitas Pelayanan melalui Kepuasan terhadap Loyalitas Pelanggan. Kemudian tidak ada pengaruh Ease terhadap loyalitas pelanggan, tetapi ada pengaruh terhadap kepuasan pelanggan, dan tidak ada pengaruh melalui kepuasan terhadap loyalitas pelanggan. Kemudian ada pengaruh kepuasan terhadap loyalitas pelanggan.
PENGARUH STRUKTUR KEPEMILIKAN, PAJAK DAN NILAI TUKAR DALAM PENGAMBILAN KEPUTUSAN TRANSFER PRICING (METODE DUMMY)
Moh. Syadeli;
Lidia Andiani;
Triana Murtiningtyas
Jurnal Manajemen Dirgantara Vol 15 No 1 (2022): Jurnal Manajemen Dirgantara, Juli 2022
Publisher : Sekolah Tinggi Teknologi Kedirgantaraan
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (173.627 KB)
|
DOI: 10.56521/manajemen-dirgantara.v15i1.579
Secara umum, penelitian ini bertujuan untuk mengetahui praktek transfer pricing dalam perusahaan manufaktur yang terdaftar dalam Bursa Efek Indonesia (BEI) pada tahun 2017-2019. Secara spesifik, penelitian ini bertujuan menguji pengaruh pajak, struktur kepemilikan, dan nilai tukar terhadap transfer pricing. Penelitian dilakukan terhadap 73 perusahaan manufaktur selama 3 tahun (2017-2019) dan jumlah pengamatan sebesar 219 kasus. Pengukuran transfer pricing menggunakan dummy. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pajak berpengaruh positif dan signifikan dalam pengambilan keputusan transfer pricing pada perusahaan manufaktur. Struktur kepemilikan berpengaruh negatif dan signifikan dalam pengambilan keputusan transfer pricing pada perusahaan manufaktur. Sedangkan nilai tukar berpengaruh negatif dan tidak signifikan dalam pengambilan keputusan transfer pricing pada perusahaan manufaktur.
TANGGAPAN PETUGAS PASASI TENTANG KETAATAN PENUMPANG TERHADAP PROTOKOL KESEHATAN PADA ERA NEW NORMAL DI BANDAR UDARA INTERNASIONAL ADI SOEMARMO
Sri Sutarwati;
Arifah
Jurnal Manajemen Dirgantara Vol 15 No 1 (2022): Jurnal Manajemen Dirgantara, Juli 2022
Publisher : Sekolah Tinggi Teknologi Kedirgantaraan
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (187.329 KB)
|
DOI: 10.56521/manajemen-dirgantara.v15i1.580
Pada masa pandemi Covid-19, pemerintah membuat kebijakan yang disebut new normal. Pada era new normal penumpang pesawat udara wajib mentaati protokol kesehatan baik sebelum penerbangan (Pre-flight), selama penerbangan (In-flight), maupun setelah penerbangan (Post-flight). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis tanggapan petugas pasasi tentang ketaatan penumpang terhadap protokol kesehatan pada saat check-in dan boarding pada era New Normal di Bandar Udara Internasional Adi Soemarmo.Penelitian ini termasuk jenis penelitian empiris, yaitu penelitian dengan adanya data-data lapangan sebagai sumber data utama. Sumber data dalam penelitian ini diperoleh dari data primer dan data sekunder yaitu menggunakan wawancara, observasi, dan dokumentasi. Teknik analisis data dalam penelitian ini menggunakan analisis deskriptif dengan pendekatan kualitatif dan teknik induktif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sebagian besar penumpang telah mentaati protokol kesehatan seperti menggunakan masker, menjaga jarak, menempati tempat duduk yang sudah disediakan di ruang tunggu, namun masih ada beberapa penumpang yang tidak mentaati protokol kesehatan yaitu memakai masker yang tidak sesuai standar penerbangan, tidak menjaga jarak pada waktu mengantri saat boarding dan menempati tempat duduk yang sudah diberi tanda silang di ruang tunggu keberangkatan (khususnya untuk penumpang rombongan). Bagi penumpang yang memakai masker tidak sesuai standar penerbangan, petugas pasasi akan menegur dan meminta untuk mengganti masker yang sudah disediakan oleh petugas. Sedangkan penumpang yang tidak menjaga jarak pada waktu mengantri saat boarding serta penumpang rombongan yang sering tidak menjaga jarak pada waktu duduk di ruang tunggu keberangkatan, petugas berusaha menegur tetapi ketika petugas lengah mereka kembali tidak menjaga jarak.
PENGARUH TATA KELOLA PERUSAHAAN TERHADAP PENGHINDARAN PAJAK DENGAN UKURAN PERUSAHAAN SEBAGAI VARIABEL PEMODERASI
Heni Putriyanti;
Evi Maria
Jurnal Manajemen Dirgantara Vol 15 No 1 (2022): Jurnal Manajemen Dirgantara, Juli 2022
Publisher : Sekolah Tinggi Teknologi Kedirgantaraan
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (341.884 KB)
|
DOI: 10.56521/manajemen-dirgantara.v15i1.581
Penghindaran pajak merupakan usaha dalam melakukan peringanan beban pajak suatu perusahaan dan tidak melanggar undang-undang tetapi merugikan bagi negara. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kepemilikan institusional, dewan komisaris independen, dan komite audit terhadap penghindaran pajak dengan dimoderasi oleh ukuran perusahaan pada perusahaan pertambangan yang terdaftar di BEI pada tahun 2017-2019. Penelitian ini akan mengukur penghindaran pajak dengan menggunakan Cash Effective Tax Rate (CETR), sedangkan untuk menentuan sampel menggunakan metode purposive sampling. Jumlah sampel yang terpilih adalah 19 perusahaan. Analisis regresi linier berganda dipilih sebagai alat untuk mengananlisis data penelitian. Hasil dari penelitian=membuktikan_bahwa kepemilikan instirusional dan dewan komisari independen tidak berpengaruh terhadap penghindaran pajak, komite audit berpengaruh negatif terhadap penghindaran pajak, sedangkan ukuran perusahaan tidak dapat memoderasi baik kepemilikan institusional, dewan komisaris independen maupun komite audit terhadap penghindaran pajak.
PENGARUH CORPORATE SOCIAL RESPONSIBILITY TERHADAP KINERJA KEUANGAN PERUSAHAAN DENGAN UKURAN PERUSAHAAN SEBAGAI VARIABEL MODERATING
Lailatus Sa’adah;
Edi Sudiarto
Jurnal Manajemen Dirgantara Vol 15 No 1 (2022): Jurnal Manajemen Dirgantara, Juli 2022
Publisher : Sekolah Tinggi Teknologi Kedirgantaraan
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (185.666 KB)
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana pengaruh Corporate Social Responsibility terhadap kinerja keuangan perusahaan dan untuk mengetahui apakah ukuran perusahaan memoderasi hubungan antara Corporate Social Responsibility dengan kinerja perusahaan. Penentuan sampel dilakukan dengan menggunakan metode purposive sampling, yaitu teknik sampling dengan menggunakan pertimbangan dan batasan tertentu sehingga sampel yang dipilih relevan dengan tujuan penelitian. Jumlah sampel yang diperoleh sebanyak 47 perusahaan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Data dianalisis dengan analisis deskriptif, regresi linier sederhana dan berganda dengan Moderated Regression Analysis. Hasil analisis menunjukkan bahwa Corporate Social Responsibility secara signifikan berpengaruh positif terhadap kinerja keuangan perusahaan. Hal ini berarti semakin baik penerapan CSR oleh perusahaan maka kinerja keuangan perusahaan akan semakin meningkat. Kedua, ukuran perusaahaan sebagai variabel moderating secara siginifikan tidak berpengaruh terhadap hubungan antara CSR dan kinerja keuangan perusahaan.
APLIKASI PERMAINAN BERBASIS KOMPUTER SEBAGAI PENUNJANG PEMBELAJARAN UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN SPELLING DAN PRONUNCIATION
Nur Makkie Perdana Kusuma;
Nanik Riananditasari
Jurnal Manajemen Dirgantara Vol 15 No 1 (2022): Jurnal Manajemen Dirgantara, Juli 2022
Publisher : Sekolah Tinggi Teknologi Kedirgantaraan
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (194.719 KB)
Metode pembelajaran menggunakan permainan sebagai penunjang pembelajaran sudah sangat sering digunakan terutama untuk pengajaran bahasa Inggris. Aplikasi pengenalan kosakata bahasa inggris untuk pembelajaran spelling dan pronunciation tidak banyak ditemukan. Berdasarkan permasalahan yang peneliti temukan, maka perlu untuk dirancang, dan dibuat sebuah aplikasi permainan untuk komputer dengan sistem operasi Windows sebagai penunjang pembelajaran untuk meningkatkan kemampuan spelling dan pronunciation baik secara umum maupun tema penerbangan dengan memperdengarkan suara pelafalan dari native speaker.Aplikasi multimedia dibuat dengan menggunakan perangkat lunak Embarcadero Delphi 10.dengan menggunakan database suara dari synthesizer milik IBM. Aplikasi ini memunculkan gambar dan tulisan yang berhubungan dengan penerbangan dan kebandarudaraan, yang memunculkan suara berbahasa Inggris dengan native voice synthesizer baik kata (pronunciation), maupun per-huruf (spelling). Aplikasi ini bisa berjalan untuk desktop computer, laptop, notebook yang menggunakan sistem operasi Windows baik 32 bit maupun 64 bit. Perangkat lunak ini kemudian ujikan terhadap 248 sampel, dan di analisa dengan menggunakan uji-t berpasangan dari hasil pre-test dan post-test.Hasil yang didapatkan adalah rata-rata nilai post-test lebih besar daripada nilai pre-test yang berarti ada peningkatan kemampuan dalam pelafalan maupun pengejaan. Dapat disimpulkan bahwa aplikasi multimedia pembelajarn spelling dan pronunciation mempunyai hubungan yang sangat kuat terhadap peningkatan kemampuan dalam mengeja maupun melafalkan kosakata bahasa Inggris dengan nilai korelasi 0,844.