cover
Contact Name
Yopi Arianto
Contact Email
yopiarianto@kahuripan.ac.id
Phone
+6281334767978
Journal Mail Official
ejurnal@kahuripan.ac.id
Editorial Address
Jl. Soekarno Hatta No. 1 Pelem Pare Kediri
Location
Kab. kediri,
Jawa timur
INDONESIA
JURNAL KOULUTUS
ISSN : 26206277     EISSN : 26206285     DOI : -
Core Subject : Education,
Jurnal of Koulutus is published twice a year (March and September), contains research or reviewing on Education and learning.The authors may discuss about the teaching culture, teaching method and others teaching matters in every education levels. Journal of Koulutus is managed by LPPM of University of Kahuripan Kediri.
Articles 296 Documents
PENGUATAN KARAKTER BANGSA DALAM MENGHADAPI TANTANGAN ERA GLOBALISASI MELALUI PENDIDIKAN KEWARGANEGARAAN Mutmainnah, Fitri; Sugara, Harry; Sholehah, Inatus
JURNAL KOULUTUS Vol. 7 No. 2 (2024): JURNAL KOULUTUS
Publisher : LPPM Universitas Kahuripan Kediri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51158/5v4wr972

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk memberikan pendalaman tentang pemahaman bahwa Pendidikan Kewarganegaraan selaku alat untuk penguatan karakter bangsa dalam menghadapi tantangan era globalisasi yang memberi dampak signifikan terhadap identitas nasional. Pendidikan Kewarganegaraan dilihat sebagai instrumen penting dalam membentuk warga negara yang tidak hanya memiliki kompetensi global tetapi juga kuat dalam nilai-nilai penguatan karakter bangsa. Melalui pendekatan literatur review, artikel ini menggunakan sumber pustaka sebagai bahan untuk memperoleh hasil penelitian. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa dibutuhkan pendidikan karakter dasar untuk membangun karakter bangsa melalui pendidikan kewarganegaraan. Hal ini dapat dicapai dengan mengintegrasikan pendidikan karakter ke dalam pendidikan kewarganegaraan. Kemampuan emosional, sosial, dan etis sangat penting dalam membentuk karakter warga negara. Secara singkat, tantangan globalisasi membutuhkan upaya untuk memperkuat identitas dan karakter nasional. Pendidikan kewarganegaraan dapat membantu dalam mencapai ini dengan mempromosikan nasionalisme, menanamkan nilai-nilai karakter, dan mengintegrasikan pendidikan karakter ke dalam kurikulum. Dengan demikian, bangsa dapat mempertahankan integritas budayanya di tengah globalisasi.
PENDIDIKAN KEWARGANEGARAAN SEBAGAI WAHANA PEMBELAJARAN BELA NEGARA PADA MAHASISWA UNIVERSITAS KAHURIPAN KEDIRI Fibriana, Rosania Mega
JURNAL KOULUTUS Vol. 1 No. 1 (2018): JURNAL KOULUTUS
Publisher : LPPM Universitas Kahuripan Kediri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini mengungkapkan secara mendalam tentang pembelajaran Pendidikan Kewarganegaraan sebagai wahana pembelajaran pada tingkat Perguruan tinggi. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan kualitatif dengan menggunakan metode deskriptif. Penelitian ini membahas tentang pelaksaan pembelajaran dan penilaian pembelajaran Pendidikan Kewarganegaraan sebagai wahana pembelajaran bela negara pada mahasiswa Universitas Kahuripan Kediri. Pembelajaran PKn dapat menumbuhkan sikap bela negara melalui kerangka berpikir kritis dan solutif. Kata Kunci : PKn, Bela Negara, Pembelajaran, Penilaian
PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN NILAI (VALUE LEARNING) MELALUI PENDEKATAN PEMBELAJARAN BERBUAT (ACTION LEARNING APPROACH) Anjani, Siti Rahmi
JURNAL KOULUTUS Vol. 1 No. 1 (2018): JURNAL KOULUTUS
Publisher : LPPM Universitas Kahuripan Kediri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pendidikan Kewarganegaraan beresensikan pendidikan nilai, sehingga Pendidikan Kewarganegaraanharus memberikan perhatian kepada pengembangan nilai, moral dan sikap perilaku siswa. Model inikhususnya dapat diterapkan pada mata pelajaran Pendidikan Kewarganegaraan di persekolahanjenjang SMP dan SMA..Penerapan pendekatan pembelajaran berbuat (action learning approach) padamata pelajaran Pendidikan Kewarganegaraan diharapkan dapat memahami tentang bagaimanamenerapkan variasi model pembelajaran nilai (value learning) dengan menggunakan pendekatanpembelajaran berbuat (action learning approach). Penyebab permasalahan yang ada adalah bermuarapada strategipembelajaran yang masih berorientasi target penguasaan materi, bukan membekali siswakemampuan untuk memecahkan persoalan dalam kehidupan sehari-hari. Dengan demikian untukmampu pengembangkan kemampuan berfikir kritis dan keterampilan melakukan perbuatan moral,strategi pembelajaran perlu dilakukan salah satu cara yakni dengan pendekatan pembelajaran berbuat(action learning approach) yaitu pembelajaran yang memberikan kesempatan kepada siswa untukmelakukan perbuatan-perbutaan moral baik secara perseorangan maupun secara bersama-sama dalamsuatu kelompok.Kata Kunci: nilai moral, value learning, action learning approach, Jenjang, berfikir kritis
PERAN KEPEMIMPINAN KEPALA MADRASAH DALAM MENINGKATKAN KUALITAS PEMBELAJARAN (KAJIAN KETERCAPAIAN STANDAR PROSES MADRASAH ALIYAH DI KOTA BEKASI ) Fetrimen, Fetrimen; Suharyat, Yayat
JURNAL KOULUTUS Vol. 1 No. 1 (2018): JURNAL KOULUTUS
Publisher : LPPM Universitas Kahuripan Kediri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh kondisi standar proses pada Madrasah Aliyah di Kota Bekasi yang belum menunjukkan kualitas baik. Bahkan dibandingkan dengan SMA, kualitas standar proses di MA masih di bawahnya. Kondisi ini berkaitan dengan banyak faktor, satu di antaranya adalah dimensi kepemimpinan yang harus terus diperbaiki. Permasalahan yang diajukan dalam penelitian ini adalah “Bagaimana peran Educator, Manajer, Administrator, Supervisor, Leader, Inovator dan Motivator(EMASLIM) kepala madrasah untuk mendorong kualitas proses pembelajaran mulai dari perencanaan sampai dengan kegiatan tindak lanjut sehingga dapat meningkatkan kualitas standar proses di Madrasah Aliyah Kata kunci : kepemimpinan kepala sekolah, kualitas pembelajaran, standar proses
PENINGKATKAN PEMBELAJARAN TOLAK PELURU DENGAN MEDIA BOLA TENIS PADA SISWA KELAS VI MADRASAH IBTIDA’IYAH PSM GAMBYOK Darmawan, Agung Dwi
JURNAL KOULUTUS Vol. 1 No. 1 (2018): JURNAL KOULUTUS
Publisher : LPPM Universitas Kahuripan Kediri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pada awal pertemuan peneliti mengajarkan teknik dan macam-macam gaya tolak peluru di Madrasah Ibtidai’yah (MI) PSM Gambyok. Tujuan pelaksanaan penelitian ini untuk mengetahui dan melihat peningkatan hasil belajar gerakan tolak peluru dengan media bola tenis pada siswa Kelas VI MI PSM Gambyok. Penelitian Tindakan Kelas (PTK) adalah Metode yang digunakan pada penelitian ini,dimana jumlah siklus yang digunakan sebanyak dua kali. Subyek pada penelitian adalah guru atau tenaga pengajar pendidikan jasmani dan peneliti itu sendiri, serta jumlah siswa yang ada dikelas tersebut sebanyak 29 siswa Kata Kunci: pembelajaran yang efektif (bola tenis), tolak peluru, Penelitian Tindakan Kelas
Persepsi Guru Pamong Tentang Kompetensi Pedagogik Mahasiswa PLP FKIP-Uniba di SMA Negeri 8 Balikpapan Tahun Akademik 2017-2018. Indriawati, Prita Indriawati
JURNAL KOULUTUS Vol. 1 No. 1 (2018): JURNAL KOULUTUS
Publisher : LPPM Universitas Kahuripan Kediri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Posisi guru memiliki peran sentral untuk mewujudkan mutu pendidikan disemua jenis dan jenjang pendidikan. Peningkatan mutu pendidikan tidak terlepas dari proses pemberdayaan guru termasuk peningkatan mutu para calon guru. Salah satu usaha yang ditempuh oleh Lembaga Pendidikan Tenaga Kependidikan (LPTK) untuk membekali para calon guru adalah dengan membekali mereka kompetensi pedagogik, yang diaplikasikan melalui program Praktik Latihan Profesi (PLP). Adapun tujuan dalam penelitian ini adalah (1) Mengetahui persepsi guru pamong tentang kompetensi perencanaan pembelajaran mahasiswa PLP di SMA Negeri 8 Balikpapan; (2).Mengetahui persepsi guru tentang kompetensi pelaksanaan pembelajaran mahasiswa PLP di SMA SMA Negeri 8 Balikpapan; (3) Mengetahui persepsi guru tentang kompetensi evaluasi pembelajaran mahasiswa PLP di SMA Negeri SMA Negeri 8 Balikpapan. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian deskriptif Key informan adalah guru pamong Praktik Latihan Profesi (PLP) di SMA N 8 Balikpapan. Pengumpulan data dilakukan dengan wawancara mendalam, observasi partisipan dan dokumentasi.Hasil penelitian ini menunjukkan (1) persepsi guru pamong tentang kompetensiperencanaan pembelajaran kurang, praktikan memerlukan pembimbingan yang intensif oleh gurupamong dalam pembuatan RPP. (2) Pelaksanaan pembelajaran yang dilakukan mahasiswa praktikankurang, dikarenakan praktikan kurang mampu mengelola kelas. (3) Evaluasi pembelajaran yangdilakukan praktikan PLP di SMA Negeri 8 Balikpapan cukup baik. Kata Kunci: Persepsi Guru Pamong, Kompetensi Pedagogik
THE EFFECT OF REPEATED READING STRATEGY ON READING FLUENCY: THE CASE OF STUDENTS WITH READING DIFFICULTIES AT SMP AL-IKHLAS KEDIRI Suhaimi, Imam
JURNAL KOULUTUS Vol. 1 No. 1 (2018): JURNAL KOULUTUS
Publisher : LPPM Universitas Kahuripan Kediri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Reading can be said a complex endeavor that is made up of multiple components, all of which must be orchestrated and executed by the reader with the goal of making meaning from the text. Reading effectively requires the readers to make accurate sense of the text by making inferences based on connections beyond and within the current text. This study investigated the effects of a reading strategy, repeated readings on reading fluency. Three students as members of two classrooms in one junior high school participated in this 2 weeks study. The research employed a quantitative means by using pre-experimental Design. A pre – Post - test design was used. The results of this study indicate that repeated reading strategy is found to be overall effective on reading speed and reading accuracy. This study has some recommendations for teaching instructions and research. For example, teachers can use it as an instructional approach for improving the reading fluency not only for those with reading difficulties, but for all students. As for research, future studies should consider including a larger number of students who experience reading difficulties. Key words: Repeated reading, reading fluency, and reading difficulties
THE EFFECTIVENESS Of STAD (STUDENT TEAM ACHIEVEMENT DIVISION) AND ICT TECHNIQUE in INCREASING READING COMPREHENSION of RECOUNT TEXT FOR EIGHT GRADE STUDENTS At JUNIOR HIGH SCHOOL Nafi’yah, Siti
JURNAL KOULUTUS Vol. 1 No. 1 (2018): JURNAL KOULUTUS
Publisher : LPPM Universitas Kahuripan Kediri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

The research focuses on reading comprehension used in recount text at junior high school. Reading is a part of skill english. It is concerning to increase reading comprehension at junior high school. Starting for Eight Grade Students at junior high school. The research problems of the study are (1) Do the students who have been taught recount text with student team achievement divisions (STAD) technique is achieve better than using Information and communication technology (ICT) ? (2) What are students’ opinion toward the implementation of student team achievement divisions (STAD) and Information and communication technology (ICT) technique in teaching reading recount text ?. The purpose of the research are finding (1) To find out wether the students who have been taught STAD technique is significantly better in reading recount text than ICT. (2) To describe the students’ opinions toward the implementation of student team achievement divisions (STAD) and Information and communication technology (ICT) in teaching reading recount text .This design of the study is quasy experimental research design. The source of data was recount text at junior high school of MTSN Karangrejo. The subject of data was junior high school students and the writer chose recount text used in junior high school at eight grade as object of this research. The researcher gave pre test-treatment-post test.The research have used statistic. It was ANCOVA. The researcher showed that mean of STAD group is 82, median is 84 and mode is 80. The std. Deviation is 5,261. The range STAD group is 24. The minimum score in post test of STAD group is 68, the score for maximum of STAD group is 92 . Summary score for post-test of STAD group is 2968. And the researcher found that mean post-test of ICT group is 73,37 and the median score in post-test of ICT group is 76,00. The mode is 76. The std. Deviation is 8,122. The range is 44. The minimum score for post-test of ICT group is 56. The maximum score is 100. The Summary score for post-test of ICT group is 2788. The result of the computation of spss 15 version is , Determine the level of significance, here is 0,00 . Determine the degree of freedom (df) is 72. And determine the critical T-value is 5,635. T value is 5,635 while the significant is 0, 00. It means that there is significant is less than 1 %. So, it can conclude that there is significant different between STAD technique and ICT technique in increasing reading comprehension for junior high school. it can be concluded that ha is accepted.
PENGEMBANGAN BAHAN AJAR MATA KULIAH GEOMETRI: GEOMETRI ANALITIKA RUANG DI PROGRAM STUDI PENDIDIKAN MATEMATIKA TAHUN AKADEMIK 2017 / 2018 Susilo, Ganjar
JURNAL KOULUTUS Vol. 1 No. 2 (2018): JURNAL KOULUTUS
Publisher : LPPM Universitas Kahuripan Kediri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bahan ajar matematika yang dapat menumbuhkembangkan kemampuan akademik mahasiswa berkaitan dengan pemecahan masalah, penalaran, dan komunikasi matematika terhadap prestasi belajar mahasiswa Pendidikan Matematika Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Balikpapan Tahun Akademik 2017/2018. Hasil yang diperoleh adalah tersedianya bahan ajar matematika untuk mahasiswa yang relevan berkaitan dengan pemecahan masalah, penalaran, dan komunikasi matematika terhadap prestasi belajar mahasiswa Pendidikan Matematika Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Balikpapan. Salah satu bahan ajar yang dikembangkan yaitu pengembangan bahan ajar Geometri Analitika Ruang yang memiliki prinsip relevansi, konsistensi, dan kecakupan. Setelah melalui tahapan-tahapan dalam penyusunan yaitu penyusunan desain awal, validasi produk, revisi, kemudian ujicoba dan revisi pasca ujicoba maka bahan ajar mengalami penyempurnaan. Hasil akhir bahan ajar matematika ini mempunyai desain seperti berikut: (1) halaman judul; (2) kata pengantar; (3) daftar isi; (4) judul bab; (5) judul sub bab; (6) materi; (7) rangkuman; (8) contoh soal; (9) soal latihan akhir bab. Berdasarkan hasil kelayakan bahan ajar, diperoleh rata posttest 1 adalah 50,24, posttest 2 adalah 61,40, posttest 3 adalah 72,52, dan posttest 4 adalah 83,80. Berdasarkan hasil tersebut maka bahan ajar yang dikembangkan ini efektif untuk meningkatkan pemahaman konsep matematika bagi mahasiswa yang mengambil mata kuliah Geometri Analitika Ruang. Kata Kunci: Bahan Ajar, Geometri Analitika Ruang, Pendidikan Matematika
IDENTIFIKASI KESALAHAN KONSEPTUAL MAHASISWA DALAM PEMBUKTIAN SIFAT KEALJABARAN BILANGAN REAL DENGAN ALTERNATIF PENYELESAIAN REVOLUSI SOSIOKULTURAL (Studi Kualitatif Eksploratif pada Mahasiswa Semester V FKIP Untika) Nihayah, Elok Faik Khotun; Lajiba, Saipul Bachri S.
JURNAL KOULUTUS Vol. 1 No. 2 (2018): JURNAL KOULUTUS
Publisher : LPPM Universitas Kahuripan Kediri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini dikategorikan ke dalam penelitian deskriptif-eksploratif dengan pendekatan kualitatif. Tujuan penelitian ini diharapkan akan teridentifikasi kesalahankesalahan konseptual mahasiswa dan melalui penerapan Teori Belajar Revolusi Sosiokultural diharapkan akan dapat meningkatkan kemampuan mahasiswa dalam membuktikan teorema-teorema yang ada dalam mata kuliah Analisis Real terutama pada materi Sifat Kealjabaran Bilangan Real. Hasil penelitian menghasilkan temuan bahwa kesalahan konseptual dalam membuktikan teorema sifat kealjabaran dilakukan oleh subjek berkemampuan tinggi dan subjek berkemampuan rendah dengan indikator 1) kurang tepat dalam menerapkan sifat-sifat operasi biner dalam pembuktian, 2) kurang tepat dalam mengaitkan berbagai teorema, dan 3) kurang tepat dalam memberikan keterangan pada setiap langkah penyelesaian pembuktian. Sedangkan penyebab terjadinya kesalahan diantaranya adalah: 1) kesulitan dalam menentukan sifat yang akan digunakan dalam menyelesaikan soal, 2) kesulitan dalam mengaitkan antar teorema, 3) kesulitan dengan bentuk tanda mutlak, 4) kesulitan dengan bentuk akar, kesulitan dalam menerapkan teorema atau sifat, 5) kesulitan dalam mengoperasikan sebuah pembuktian, dan 6) kesulitan dengan simbol dalam analisis real. Sehingga, untuk meminimalisir kesalahan konseptual tersebut maka alternatif penyelesaiannya yaitu dengan menerapkan teori belajar revolusi sosiokultural. Dengan penerapan teori revolusi sosiokultural kesalahan konseptual yang dilakukan mahasiswa semakin berkurang. Hal ini ditunjukkan dengan adanya peningkatan nilai rata-rata kelas dari 48 menjadi 85,27. Kata Kunci: Kesalahan Konseptual, Teori Belajar Revolusi Sosiokultural, Analisis Real