cover
Contact Name
Tin budi Utami
Contact Email
Tinbudiutami@mercubuana.ac.id
Phone
+628151860196
Journal Mail Official
Tinbudiutami@mercubuana.ac.id
Editorial Address
Pusat Penelitian Universitas Mercu Buana Jakarta, Gedung D Lantai 1, Jalan Meruya Selatan No. 01, Kembangan, Jakarta Barat 11650
Location
Kota adm. jakarta barat,
Dki jakarta
INDONESIA
Jurnal Ilmu Teknik dan Komputer
ISSN : 2548740X     EISSN : 26211491     DOI : https://dx.doi.org/10.22441/jitkom
Ilmu Teknik Ilmu komputer komputasi mekanik control dan system engineering industrial dan manufacturing engineer civil engineer, building, construction dan architecture electrical dan electronics engineering
Articles 150 Documents
Analisis Algoritma Apriori Untuk Mengidentifikasi Pola Penjualan Di Toko Sembako XYZ Wulandari, Dewi; Irawan, Bambang; Bachtiar, Agus
Jurnal Ilmu Teknik dan Komputer Vol 8, No 1 (2024)
Publisher : Universitas Mercu Buana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22441/jitkom.v8i1.009

Abstract

Abstrak - Dalam era perdagangan yang kompetitif, pemahaman mendalam tentang perilaku konsumen menjadi kunci utama bagi keberhasilan strategi penjualan sebuah toko. Penelitian ini berfokus pada analisis pola pembelian konsumen untuk mengidentifikasi barang yang sering dibeli secara bersamaan. Masalah utama yang dihadapi adalah kurangnya pemahaman mengenai kecenderungan konsumen dalam memilih produk secara bersamaan, yang menjadi landasan untuk mengoptimalkan strategi penjualan. Metode penelitian ini melibatkan analisis data transaksi dari riwayat penjualan perusahaan selama periode tertentu. Untuk menemukan pola pembelian yang signifikan, diterapkan algoritma Apriori, sebuah metode data mining yang efektif dalam mengidentifikasi asosiasi antara item-item dalam dataset transaksi. Proses ini melibatkan langkah-langkah analisis yang mendalam, termasuk pemrosesan data, identifikasi aturan asosiasi, dan interpretasi hasil untuk merinci pola pembelian yang relevan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sejumlah barang memiliki keterkaitan yang signifikan dalam pembelian bersamaan oleh konsumen. Barang-barang ini memiliki potensi untuk dioptimalkan melalui strategi penjualan yang mencakup bundling produk, promosi khusus, dan strategi tata letak produk. Implementasi strategi ini berpotensi meningkatkan volume penjualan dan memberikan dampak positif pada kinerja toko. Penelitian ini memberikan pandangan mendalam tentang perilaku pembelian konsumen dan menyajikan solusi praktis untuk meningkatkan strategi penjualan. Implikasi untuk pengambilan keputusan melibatkan pemberian rekomendasi kepada pemilik toko agar dapat merancang strategi penjualan yang lebih fleksibel dan responsif terhadap kecenderungan konsumen.
Rancang Bangun Alat Kontrol dan Monitoring Pembersih Udara Menggunakan Metode Ionisasi Berbasis IoT Dani, Akhmad Wahyu; Sirait, Fadli; Saputra, Idris Syaifullah
Jurnal Ilmu Teknik dan Komputer Vol 8, No 2 (2024)
Publisher : Universitas Mercu Buana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22441/jitkom.v8i2.004

Abstract

Polusi udara ditimbulkan dari hasil pembakaran yang tidak sempurna, dimana proses pembakaran tersebut menghasilkan gas-gas yang berbahaya diantaranya yang paling banyak ditemukan pada lingkungan kita adalah gas CO (karbon monoksida) dan gas NOx (nitrogen monoksida, nitrogen dioksida, dll Polusi udara tidak hanya terjadi diluar ruangan, tetapi terjadi juga di dalam ruangan. Oleh karena itu peneliti ingin membuat salah satu metode untuk pembersih udara menggunakan ionisasi, alat ionisasi bernama generator ion, dimana bekerja dengan melepaskan ion muatan negatif keudara Ion bermuatan negatif ini akan menempel pada partikel-partikel positif seperti debu, asap, dan polutan lainnya sehingga partikel-partikel tersebut menjadi berat dan jatuh ke lantai. Pengionisasi udara membantu menghilangkan polutan dan meningkatkan kualitas udara. Saat pengujian alat sensor MQ-135, PMS5003, DHT22 nilai rata-rata tingkat keberhasilan adalah 85%. Pengujian sensor saat udara terdapat polusi menampilkan nilai karbon monoksida 1073.5 μg/m3, sensor PMS5003 nilai PM2.5 159.0 μg/m3, PM10 171.0 μg/m3, sensor DHT22 membaca suhu 31.1°C dan kelembapan 71.0%. Setelah generator ion negatif aktif, pada tampilan virtuino memperlihatkan katagori kualitas udara berada pada level “Kualitas Udara Sedang” PM2.5 107.0 μg/m3, PM10 11.0 μg/m3, CO 4529.0 μg/m3, suhu 27.0 °C dan kelembapan 61.3 %.
Sistem Informasi Pengelolaan Stok Berbasis Web Menggunakan Metode RUP Di Warung Madura Perempatan Hidayat, Pierre Galuh; Suarna, Nana; Prihartono, Willy
Jurnal Ilmu Teknik dan Komputer Vol 8, No 1 (2024)
Publisher : Universitas Mercu Buana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22441/jitkom.v8i1.005

Abstract

Warung Madura adalah salah satu bentuk bisnis kecil yang memainkan peran penting dalam ekonomi lokal di Indonesia. Permasalahan yang dihadapi oleh pelaku usaha Warung Madura Perempatan menggambarkan perubahan stok meliputi stok masuk ataupun stok keluar menggunakan pengiputan data yang masih menggunakan buku catatan. Tujuan penelitian ini untuk merancang dan mengimplementasikan sistem informasi pengelolaan stok berbasis web untuk Warung Madura Perempatan. Hal ini bertujuan untuk meningkatkan efisiensi dalam mengelola dan memanfaatkan data terkait stok barang. Perubahan tersebut diperlukan untuk menjawab tuntutan penting dalam mengoptimalkan operasional Warung Madura Perempatan dan memperkuat peran strategisnya dalam mendukung ekonomi lokal. Fokus utama penelitian ini adalah untuk mengoptimalkan pengelolaan data stok barang di Warung Madura Perempatan. Metode pengembangan yang digunakan adalah Rational Unified Process (RUP) dengan pemodelan sistem Unified Modelling Language (UML). Selain itu, penelitian ini melibatkan pelatihan bagi pemilik warung. Hal ini dilakukan untuk memastikan bahwa pemilik warung dapat memanfaatkan sistem informasi yang diperbarui dengan efisien. Dengan demikian, diharapkan bahwa penelitian ini akan membantu Warung Madura Perempatan dalam meningkatkan pengelolaan stok, memantau inventaris menu dengan lebih baik. Hasil penelitian ini diharapkan akan memberikan dampak positif dalam mendukung ekonomi lokal, meningkatkan keberlanjutan bisnis Warung Madura Perempatan, dan memberikan dasar yang lebih kuat bagi bisnis kecil serupa dalam komunitas sekitar. Dengan meningkatnya efisiensi operasional, bisnis semacam itu dapat berperan lebih aktif dalam pertumbuhan ekonomi lokal dan memberikan manfaat yang lebih besar bagi masyarakat.
Penerapan RETAD Untuk Meningkatkan Kinerja Mesin Centralize Computer Stitching Dengan Metode OEE & ORE Pada PT. Sepatu Mas Idaman Restiani, Idha Dewi; Hunusalela, Zeny Fatimah; Dwi Satya, Ririn Regiana
Jurnal Ilmu Teknik dan Komputer Vol 8, No 1 (2024)
Publisher : Universitas Mercu Buana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22441/jitkom.v8i1.010

Abstract

PT. Sepatu Mas Idaman mengalami permasalahan berupa penurunan performa keefektivitasan mesin yang berdampak pada lamanya waktu yang dibutuhkan dan mengakibatkan time losses. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hasil pengukuran kinerja efektivitas mesin Centralize Computer Stitching. Metode Overall Equipment Effectiveness dan Overall Resource Effectiveness diterapkan untuk melakukan pengukuran efektivitas mesin. Setelah perhitungan OEE & ORE dilanjutkan dengan Six Big Losses. Six Big Losses adalah metode yang berguna untuk mengetahui penyebab rendahnya nilai dari metode OEE, dan untuk mengetahui faktor yang paling berpengaruh terhadap menurunnya nilai efektivitas mesin. Hasil dari analisis OEE dan ORE belum memenuhi standart world class. Hal tersebut terlihat dari hasil OEE rata – rata sebesar 75% dan ORE sebesar 63,13%. Dianggap efektif apabila nilai OEE & ORE lebih dari 85%. Serta hasil Six Big Losses memiliki kerugian pertama set up and adjusment losses yang memiliki total time loss sebesar 22,937 menit atau 55,78%. dilakukan usulan perbaikan menggunakan metode RETAD yang bertujuan untuk mengurangi waktu setup, menghapus scrap dan rework sehingga dapat membantu meningkatkan efektivitas mesin. Dimana perubahan waktu set up sebelum dan sesudah dilakukan penerapan memiliki selisih waktu set up sebesar 1,16 menit. Diharapkan perusahaan mampu menerapkan metode RETAD untuk mengurangi waktu setup, menghapus scrap dan rework.
Penerapan Metode Behaviorally Anchor Rating Scale (BARS) Berbasis Web dan Management By Objective (MBO) Pada Penilaian Kinerja Karyawan Bagian Produksi CV. Bentala Java Industri Apriliani Hia, Yayu Clara; Hunusalela, Zeny Fatimah; Sinambela, Sahat
Jurnal Ilmu Teknik dan Komputer Vol 8, No 1 (2024)
Publisher : Universitas Mercu Buana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22441/jitkom.v8i1.001

Abstract

Sumber daya manusia memiliki peranan yang sangat vital bagi sebuah perusahaan. Salah satu kegiatan penting dari manajemen sumber daya manusia adalah penilaian kinerja karyawan (performance appraisal). Dengan dilakukannya penilaian kinerja terhadap karyawan maka akan memberikan gambaran pada perusahaan seperti apa perilaku karyawan berkaitan dengan pekerjaannya. Tujuan dilakukannya penelitian ini adalah merancang sistem penilaian kinerja karyawan agar penilaian tidak cenderung subjektif. Metode yang dapat digunakan dalam penilaian kinerja karyawan ini adalah Metode Behaviorally Anchor Rating Scale berbasis web dan Management By Objective (MBO). Metode BARS diterapkan untuk mengetahui faktor yang mempengaruhi kinerja karyawan. Selanjutnya, sistem berbasis web diterapkan untuk membantu merekap data penilaian kinerja yang dilakukan berdasarkan metode BARS. Kemudian, metode MBO diterapkan untuk membuat target dan sasaran yang ingin dicapai perusahaan dan memberikan umpan balik terhadap kinerja karyawan. Hasil analisis pada metode BARS yaitu penilaian didasarkan pada peristiwa kritis dimana peristiwa kritisnya terdiri atas 2 faktor yaitu perilaku kerja dan kepribadian. Untuk sistem BARS berbasis web hasil yang diperoleh adalah sistem format input data yang secara otomatis akan menyimpan data kedalam database. Sedangkan analisis yang diperoleh pada metode MBO adalah seorang penyelia sebagai pemimpin harus terlebih dahulu menentukan tujuan organisasi lalu menyusun beberapa tujuan departemen khususnya bagian produksi.
Segmentasi Hasil Potret Cacat Produk pada Spring Washer menggunakan Metode Mask RCNN Iklima, Zendi; Ningrum, Dinar Sakti Candra
Jurnal Ilmu Teknik dan Komputer Vol 8, No 2 (2024)
Publisher : Universitas Mercu Buana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22441/jitkom.v8i2.005

Abstract

Spring washer adalah salah satu komponen yang digunakan dalam industri otomotif dan bertindak sebagai sistem penggerak atau retensi untuk unit perakitan. Dalam penelitian ini dilakukan analisa terhadap kegagalan fungsi yaitu karat pada spring washer. Analisa dilakukan untuk mengetahui perbedaan antara spring washer yang berkarat dan tidak berkarat. Terjadinya sebuah karat atau korosi pada logam disebabkan oleh reaksi kimia atau elektrokimia dengan lingkungan. Pada penelitian ini, permasalahan tersebut bertujuan untuk memisahkan antara spring washer berkarat dan tidak berkarat menjadi kelas label yang dipadukan dengan metode teknologi pengolahan citra model klasifikasi. Pada beberapa penelitian yang sudah ada menggunakan algoritma klasisifikasinya dengan Convolutional Neural Network (CNN). Pada penelitian ini menggunakan metode deep learning untuk segmentasi dengan memilih arsitektur Mask R-CNN karena dikenal cukup handal untuk penanganan jumlah data yang banyak. Serta hasil pengujian serta analisa yang diperoleh pada sistem yang telah diuji pada penelitian yaitu setiap pengolahan dataset dapat memilih serta melakukan anotasi pada platform makesense.ai dan pengguna akan mendapat dataset untuk melakukan training atau pelatihan untuk segmentasi citra dataset spring washer yang berkarat sesuai dengan algortima yang sudah dibuat. Resolusi citra dan model arsitektur memiliki pengaruh dalam penentuan parameter pengujian objek yang berkarat pada spring washer. Metode Mask R-CNN dapat diaplikasikan deteksi karat pada citra spring washer. Dari proses ini didapat akurasi terbaik yaitu pada iterasi 1000 dengan loss sebesar 0,0921 pada ResNet50 dengan waktu 4.278 detik dan loss 0,1143 pada ResNet101 dengan perolehan waktu 4.456 detik untuk melakukan segmentasi serta deteksi citra. Pretrain Mask R-CNN dalam segmentasi pada dataset memudahkan pengguna sehingga bisa langsung digunakan tanpa harus menyusun layer per layer.
Rancang Bangun Sistem Informasi Inventaris pada Sekolah Berbasis web Saputra, Suwanda Aditya
Jurnal Ilmu Teknik dan Komputer Vol 8, No 1 (2024)
Publisher : Universitas Mercu Buana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22441/jitkom.v8i1.006

Abstract

Inventaris merupakan suatu aset dari suatu organisasi yang perlu dikelola dengan baik agar kegiatan operasional suatu organisasi dapat berjalan dengan baik pula. Kegiatan pada pengolahan data inventaris banyak dilakukan dengan cara pencatatan data barang serta pemberian identitas dari barang yang ada. Untuk mempermudah melakukan pencatatan ini diperlukan sebuah sistem yang dapat membantu dalam proses pengolahan data inventaris. Berbagai kebutuhan proses pengolahan transaksi harian, membantu dan mendukung seluruh kegiatan operasi, bersifat manajerial dari suatu organisasi dan membantu memperlancar penyediaan laporan yang dibutuhkan. Sistem infomasi inventaris merupakan sistem yang tepat dalam mempermudah melakukan proses inventarisasi barang pada suatu organisasi salah satunya ada di instansi sekolah. Dengan terdapatnya sistem informasi inventaris pada sekolah, hingga pengolahan informasi bisa dilakukan dengan efisien serta akurat. Sehingga tidak lagi terjalin kesusahan dalam pengolahan sistem informasi inventaris pada sekolah.
Penyelesaian Plotting Smithchart untuk Impedansi Input dengan Pemrograman Berbasis GUI Python Meidiyansyah, Muhammad Roby; Oktavianingsih, Khaila; Afiyanti, Aisyah; Frendiana, Viving
Jurnal Ilmu Teknik dan Komputer Vol 8, No 2 (2024)
Publisher : Universitas Mercu Buana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22441/jitkom.v8i2.001

Abstract

Impedansi yang terhubung ke input rangkaian disebut dengan impedansi input atau biasa disimbolkan dengan Zin. Perhitungan impedansi input dapat dilakukan dengan dua cara yaitu dengan cara matematis serta bisa dengan menggunakan smithchart. Smithchart merupakan alat bantu yang digunakan untuk menampilkan atau mengetahui karakteristik saluran transmisi seperti impedansi input. Penggunaan smithchart secara manual tentunya membutuhkan ketelitian yang baik agar hasil yang didapatkan benar dan akurat, hal tersebut tentunya membutuhkan proses serta waktu yang lebih lama. Oleh karena itu, pada project ini dirancang penyelesaian plotting smithchart untuk impedansi input dengan pemrograman berbasis GUI python yang bertujuan untuk mengembangkan sebuah program berbasis GUI Python yang dapat menyelesaikan plotting smithchart untuk menghitung nilai impedansi input. Program ini dibuat menggunakan dua modul yaitu modul plotly untuk visualisasi smithchart serta menggunakan modul tkinter untuk membuat antarmuka pengguna. Program ini dapat menampilkan hasil perhitungan nilai impedansi input serta dapat menampilkan diagram smithchart dengan cara pengguna akan menginput nilai impedansi beban, nilai impedansi karakteristik, nilai panjang kabel serta nilai frekuensi. Project ini diharapkan dapat memudahkan pengguna untuk menghitung nilai impedansi input serta menampilkan diagram smithchart tanpa harus melakukan perhitungan matemetis. Selain itu, project ini juga diharapkan dapat membantu pengguna untuk mempelajari serta memahami smithchart dengan lebih efektif dan efisien.
Rancangan Aplikasi E-Payment Restoran Sop Duren 97 berbasis Web dengan Implementasi Algoritma FCFS menggunakan React JS dan PostgresSQL Ihsan, Muhammad; Riyadi, Agung Slamet; Wardhani, Ire Puspa
Jurnal Ilmu Teknik dan Komputer Vol 8, No 1 (2024)
Publisher : Universitas Mercu Buana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22441/jitkom.v8i1.002

Abstract

Perkembangan teknologi informasi telah mengubah cara berinteraksi dan bertransaksi dalam bisnis, termasuk melalui platform online atau e-commerce. Banyak restoran masih menerapkan sistem pelayanan konvensional, yang dapat menimbulkan kendala saat pelanggan memesan makanan secara langsung. Hal ini berpotensi membuat pelayan menjadi kelelahan dan menghadapi kesulitan dalam pelayanan. Sebagai solusi, banyak bisnis restoran mengadopsi penggunaan QR Code untuk memesan makanan dan memfasilitasi pembayaran. Dalam konteks ini, penelitian ini bertujuan untuk mengimplementasikan aplikasi web E-Duren di Restoran Sop Duren 97 dengan mengintegrasikan teknologi payment gateway midtrans untuk memproses pembayaran. Sistem pesanan akan diatur menggunakan algoritma First Come First Serve (FCFS) guna meningkatkan efisiensi pelayanan dan memodernisasi pelayanan di restoran yang masih menggunakan metode konvensional. Hasil pengujian dari User Acceptance Test (UAT) dengan sampel 30 orang menunjukkan indeks persentase sebesar 83,1%, dengan kesimpulan bahwa aplikasi website E-Duren sudah berjalan lancar dan sesuai dengan kepuasan pengguna. Ujicoba aplikasi dengan blackbox testing untuk menguji fungsionalitas aplikasi untuk menunjukkan bahwa semua fungsi aplikasi telah berjalan lancar.
Analisa Desain UI/UX Pada Website Warung Yok Ngopi Pangkalpinang Dengan Menggunakan Metode Design Thinking Joanita, Anggun; Aji, Achmad Maezar Bayu
Jurnal Ilmu Teknik dan Komputer Vol 8, No 2 (2024)
Publisher : Universitas Mercu Buana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22441/jitkom.v8i2.006

Abstract

Website Yok Ngopi Warung adalah situs administrasi terkomputerisasi untuk menampilkan barang-barang bisnis makanan dan minuman di web. Namun, masih ada masalah dengan layanan situs web. Memanfaatkan design thinking, desain ui/ux website Warung Yok Ngopi Pangkalpinang menjadi fokus penelitian ini, yang mengkaji pengembangan website. Dengan menggunakan strategi ini, berbagai konsep dapat dikembangkan untuk mengidentifikasi masalah dan solusi terbaiknya. Pendekatan ini terdiri dari lima fase: Empathize, Define, Ideate, Prototype, dan Testing. prototipe yang telah dibuat dengan bantuan Figma. Kemudian pada saat itu model yang telah dibuat diujicobakan secara efektif pada 30 responden dengan menggunakan uji System Usability Scale (SUS). Hasil tes yang berjumlah 83.917 menunjukkan bahwa peringkat kata sifat sangat baik, skala kelas B dapat diterima, dan hasilnya dapat diterima.