RESEARCH AND DEVELOPMENT JOURNAL OF EDUCATION (RDJE)
RDJE: Research and Development Journal of Education (ISSN 2657-1056 for the electronic version and ISSN 2406-9744 for the print version) first published in Oct 2014 is a double-blind peer-reviewed scientific open access journal. The journal is dedicated to publishing articles concerned with research, theory development, instructional methods, instructional strategy, instructional materials development, experiment, survey, and teacher development in Education Field. The journal is published by Universitas Indraprasta PGRI.
Articles
10 Documents
Search results for
, issue
"Vol 6, No 2 (2020)"
:
10 Documents
clear
EFEKTIVITAS PELATIHAN MEMBUAT MEDIA PEMBELAJARAN INTERAKTIF DENGAN MACRO POWERPOINT BAGI GURU
Sari, Indah Purnama;
Novitasari, Anindita Trinura;
Miftah, Zaeni
RESEARCH AND DEVELOPMENT JOURNAL OF EDUCATION Vol 6, No 2 (2020)
Publisher : Universitas Indraprasta PGRI
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.30998/rdje.v6i2.6107
Media pembelajaran memiliki peran penting dalam keberhasilan proses pembelajaran. Di era yang serba digital ini siswa cenderung lebih menyukai pembelajaran yang berinteraksi dengan komputer, sehingga guru perlu dibekali kemampuan membuat media pembelajaran interaktif dengan Macro Powerpoint. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas pelatihan yang telah dilaksanakan oleh guru-guru di SDN Demangan 2 Bangkalan, dengan melakukan analisis pengaruh faktor instruktur dan materi pelatihan. Penelitian ini melibatkan semua guru di SDN Demangan 2 Bangkalan yang menjadi peserta pelatihan. Data primer diolah kemudian dianalisis dengan teknik regresi linier berganda. Hasil penelitian menemukan bahwa dua variable independen (instruktur dan materi) yang diduga mempengaruhi efektivitas pelatihan ternyata secara simultan berpengaruh signifikan walaupun hanya factor instruktur yang berpengaruh signifikan. Hal ini menunjukkan bahwa  pengetahuan dan kemampuan berkomunikasi dari seorang instruktur lebih urgen dibandingkan materi pelatihan itu sendiri. Sebuah materi pelatihan yang memiliki tingkat kesulitan tinggi harus disertai dengan instruktur yang memiliki kompetensi untuk membuat materi yang berat menjadi lebih sederhana.
EFEKTIVITAS MEDIA KOMPUTERISASI DAN PERSEPSI SISWA DALAM MENINGKATKAN PRESTASI BELAJAR AKUNTANSI (SURVEI PADA SMK SWASTA DI JAKARTA PUSAT)
Ria, Anita;
Zainuddin, Didi
RESEARCH AND DEVELOPMENT JOURNAL OF EDUCATION Vol 6, No 2 (2020)
Publisher : Universitas Indraprasta PGRI
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.30998/rdje.v6i2.6254
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas penggunaan media komputerisasi dan persepsi siswa pada pelajaran akuntansi dalam meningkatkan prestasi belajar pelajaran akuntansi di SMK Swasta yang ada di Jakarta Pusat. Metode dalam penelitian ini adalah kuantitatif survey dengan teknik korelasional. Dari penelitian yang dilakukan diperoleh hasil bahwa koefisien korelasi ganda pengaruh variabel X1 dan X2 secara bersama-sama terhadap variabel Y adalah sebesar 0,680. Maka berdasarkan nilai r hitung korelasi tersebut memiliki hubungan keberpengaruhan dalam kategori Kuat. Sedangkan koefisien determinasinya sebesar 46,20% dengan Persamaan regresi Y ? = 33,149 + 0,143 X1 + 0,248 X2. Sedangkan nilai koefisien regresi sebesar 0,248 dan 0,143 menunjukkan bahwa terdapat pengaruh positif variabel bebas X1 (Penggunaan Media Komputerisasi) dan X2 (Persepsi Siswa) secara bersama-sama terhadap variabel terikat Y (Prestasi Belajar mata pelajaran Akuntansi).
PENGARUH SELF-ESTEEM DAN SELF-AWARENESS TERHADAP PENGELOLAAN UANG SAKU
Alfilail, Sindi Nur;
Vhalery, Rendika
RESEARCH AND DEVELOPMENT JOURNAL OF EDUCATION Vol 6, No 2 (2020)
Publisher : Universitas Indraprasta PGRI
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.30998/rdje.v6i2.6242
Uang saku semakin menarik untuk dikaji ketika sisi psikologis terlibat didalamnya. Ada banyak variabel dalam sisi psikologis yang menarik untuk dikaji. Sisi psikologis yang terlibat pada penelitian kali ini yaitu self-esteem sebagai rasa harga diri pada pengelolaan uang saku dan self-awareness sebagai rasa kesadaran diri pada pengelolaan uang saku. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah self-esteem dan self-awareness berpengaruh pada pengelolaan uang saku. Penelitian ini dilakukan pada bulan mei sampai bulan juli 2019. Penelitian dilakukan di Universitas Indraprasta PGRI Jakarta yang melibatkan 144 mahasiswa. Pengumpulan data penelitian menggunakan angket/kuesioner yang mengukur indikator tiap variabel pada instrument penelitian. Instrument penelitian di uji validitas dan di uji reiabilitas untuk mengetahui ke-valid-an instrumen dan dapat di percaya. Data di analisis menggunakan uji normalitas data, uji homogenitas data, dan uji regresi linear berganda. Hasil menunjukkan bahwa self-esteem berpengaruh signifikan terhadap pengelolaan uang saku, self-awareness berpengaruh signifikan terhadap pengelolaan uang saku, dan self-esteem dan self-awareness berpengaruh signifikan terhadap pengelolaan uang sakuUang saku semakin menarik untuk dikaji ketika sisi psikologis terlibat didalamnya. Ada banyak variabel dalam sisi psikologis yang menarik untuk dikaji. Sisi psikologis yang terlibat pada penelitian kali ini yaitu self-esteem sebagai rasa harga diri pada pengelolaan uang saku dan self-awareness sebagai rasa kesadaran diri pada pengelolaan uang saku. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah self-esteem dan self-awareness berpengaruh pada pengelolaan uang saku. Penelitian ini dilakukan pada bulan mei sampai bulan juli 2019. Penelitian dilakukan di Universitas Indraprasta PGRI Jakarta yang melibatkan 144 mahasiswa. Pengumpulan data penelitian menggunakan angket/kuesioner yang mengukur indikator tiap variabel pada instrument penelitian. Instrument penelitian di uji validitas dan di uji reiabilitas untuk mengetahui ke-valid-an instrumen dan dapat di percaya. Data di analisis menggunakan uji normalitas data, uji homogenitas data, dan uji regresi linear berganda. Hasil menunjukkan bahwa self-esteem berpengaruh signifikan terhadap pengelolaan uang saku, self-awareness berpengaruh signifikan terhadap pengelolaan uang saku, dan self-esteem dan self-awareness berpengaruh signifikan terhadap pengelolaan uang saku
COMMUNICATION DAN COLLABORATION SEBAGAI IMPLEMENTASI 4 C DALAM KURIKULUM 2013 DI PONDOK PESANTREN EL ALAMIA BOGOR
Priyono, Priyono;
Sinurat, Junita Yosephine
RESEARCH AND DEVELOPMENT JOURNAL OF EDUCATION Vol 6, No 2 (2020)
Publisher : Universitas Indraprasta PGRI
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.30998/rdje.v6i2.6228
Penelitian ini memiliki tujuan untuk mengetahui bagaimana komunikasi dan kolaborasi sebagai bentuk implementasi dari kurikulum 2013 di Pondok Pesantren El Alamia Bogor. Pendekatan penelitian ini menggunakan metode kualitatif. Pemilihan informan didasarkan pada uniqness of the case (keunikan kasus). Kriteria pemilihan informan didasarkan pada seberapa lama informan berada di Pondok pesantren El Alamia, Bogor. Dalam penelitian kualitatif, data utama diperoleh dari peneliti sendiri yang secara langsung mengumpulkan informasi yang didapat dari subjek penelitian. Penelitian ini dilakukan secara intensif lewat wawancara dengan informan, serta penelaahan melalui literatur. Dari hasil penelitian, peneliti dapat menyimpulkan bahwa komunikasi yang dilaksanakan di Pondok Pesantren El Alamia Bogor sudah sesuai tujuan 4 C dalam kurikulum 2013 dengan berbagai perbaikan yang perlu dilaksanakan di Pondok Pesantren El Alamia. Kemampuan kolaborasi atau kerja sama juga sudah sesuai kurikulum 2013. Santri memiliki kemampuan untuk menghargai dan menghormati perbedaan pendapat serta mampu memadukan perbedaan demi mencapai tujuan pembelajaran. Hal ini juga memberikan kesempatan kepada santri untuk evaluasi diri dan teman, saling mendeteksi kekurangan sehingga dapat menemukan solusi untuk memperbaiki diri.
PENERAPAN METODE PEMBELAJARAN PEER TEACHING UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR MATA KULIAH KALKULUS
Yusup, Ayi Ahmad Maulana;
Sari, Ani Interdiana Candra
RESEARCH AND DEVELOPMENT JOURNAL OF EDUCATION Vol 6, No 2 (2020)
Publisher : Universitas Indraprasta PGRI
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.30998/rdje.v6i2.5457
Penelitian ini berjudul Penerapan Metode Pembelajaran Peer Teaching untuk Menaikkan nilai Mata Kuliah Kalkulus. Tujuan dari penelitian ini adalah: untuk mengetahui penerapan metode pembelajaran peer teaching dalam upaya meningkatkan hasil belajar Kalkulus Mahasiswa Program Studi Teknik industri Universitas Indraprasta PGRI. Metode yang akan digunakan adalah dengan eksperimen. Peneliti akan menggunakan dua kelas sebanyak 73 mahasiswa, kelas F sebagai kelas kontrol dengan metode ceramah dan kelas G sebagai kelas eksperimen melalui model pembelajaran tutor sebaya, dari kedua metode yang digunakan peneliti akan melihat dan membandingkan hasil belajar mahasiswa/i. Berdasarkan penelitian dan perhitungan SPSS diperoleh hasil penelitian sebagai berikut: (1) kedua data normal dan homogen, (2) terdapat perbedaan dalam penerapan model pembelajaran peer teaching dengan metode ceramah yang disampaikan kepada mahasiswa/i. Hasil belajar mahasiswa/i yang menggunakan metode peer teaching lebih tinggi secara signifikan dari pada mahasiswa/i yang menggunakan metode ceramah pada pembelajaran kalkulus.
Analysis Training Needs Assesment dalam Meningkatkan Keprofesian Guru (Studi Kasus di SMK PGRI 28 Jakarta)
Ningtyas, Septiana Ika;
Sutrisno, Wiriadi
RESEARCH AND DEVELOPMENT JOURNAL OF EDUCATION Vol 6, No 2 (2020)
Publisher : Universitas Indraprasta PGRI
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.30998/rdje.v6i2.6155
Pendidikan memiliki peranan penting dalam mempersiapkan SDM yang berdaya saing dan bernilai jual karena melalui pendidikan itulah sebagai manusia mendapat pengajaran, ketahanan mental serta penerapan moral dan akhlak sehingga tercipta manusia sebagai tenaga kerja yang bermutu, siap pakai dan berdaya saing. Tenaga kerja terampil dibutuhkan untuk membimbing dan membina para generasi muda untuk menjadi seorang yang kompeten pula. Sebagai contoh guru dimana ketrampilannya dalam mengajar serta mendidik siswa dengan berbagi metode sehingga mampu menelurkan generasi/bibit unggul yang siap bersaing. Keprofesian guru yang cukup penting dalam menghasilkan bakat dan generasi unggul untuk pembangunan nasional nantinya rasanya patut diapresiasi terlebih lagi softskill yang dimiliki para guru harus ditingkatkan, untuk itu pemerintah telah memfasilitasi kebutuhan pengembangan keprofesionalan guru dalam pelaksanaannya melibatkan sekolah. Ini berarti bahwa semakin banyak pengalaman mengajar, guru dituntut semakin tinggi tingkat kompetensi mengajarnya. Kebutuhan akan softskill juga haruslah dimiliki oleh para guru dalam melakukan pengajaran khususnya bagi siswa SMK dimana sudah dinyatakan siap pakai dan bersaing di dunia industri. Contoh kasus SMK PGRI 28 sendiri karena apabila menginginkan siswa yang memiliki softskill, maka guru pun juga layaknya menguasai ilmu “soft skill†tersebut. Sehingga dapat tercipta timbal balik yang efektif dan siswa memiliki bekal yang cukup saat lulus nantinya.
PENGARUH POLA ASUH ORANGTUA TERHADAP KEDISIPLINAN PESERTA DIDIK DI SMK TEKNINDO JAYA DEPOK
Ramadona, Mohammad;
Anjani, Anita Riskia;
Putriani, Ria
RESEARCH AND DEVELOPMENT JOURNAL OF EDUCATION Vol 6, No 2 (2020)
Publisher : Universitas Indraprasta PGRI
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.30998/rdje.v6i2.4531
Keluarga merupakan sarana pendidikan yang sangat penting bagi pembentukan karakter anak. Untuk itu, pola asuh dan pola pendidikan sangat menentukan dalam menciptakan karakteristik anak yang baik bagi masyarakat di masa depan, dan hal ini dimulai dari kedisiplinan anak dalam menata hidupnya. Berangkat dari pentingnya hal tersebut, penelitian ini bertujuan untuk mengukur apakah ada pengaruh antara pola asuh orang tua terhadap kedisiplinan peserta didik di SMK Teknindo Jaya Depok. Metode penelitian yang digunakan bersifat deskriptif kuantitatif dengan menggunakan teknik simple random sampling. Pengumpulan data dilakukan melalui wawancara dan studi literatur dengan variabel yang diteliti adalah variabel X (Pola Asuuh Orang Tua) dan variabel Y (Kedisiplinan). Hasil penelitian yang dilakukan membuktikan hipotesis Ha bahwa ada pengaruh yang positif antara pola asuh orang tua terhadap kedisiplinan peserta didik kelas X di SMK Teknindo Jaya dengan konstanta regresi (a) sebesar 12,4 dan koefisien regresi (b) sebesar 1,14 dengan rumus Y= 12,4 + 1,14X. Koefisien korelasi menunjukkan hasil sebesar 87% dan koefisien determinasi sebesar 75% dengan hasil hipotesis uji t-hitung > t-tabel yaitu sebesar 17,016 > 1,9858. Artinya, ada hubungan dan keterikatan serta saling memengaruhi antara pola asuh orang tua terhadap kedisiplinan siswa.
EVALUASI PENERAPAN MANAJEMEN BERBASIS SEKOLAH (MBS) PADA SDN PASCA PENGHAPUSAN UNIT PELAKSANA TEKNIS (UPT)
Iryani, Endang
RESEARCH AND DEVELOPMENT JOURNAL OF EDUCATION Vol 6, No 2 (2020)
Publisher : Universitas Indraprasta PGRI
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.30998/rdje.v6i2.5901
Manajemen Berbasis Sekolah (MBS) merupakan pola penerapan pendidikan yang melibatkan segala unsur guna mencapai pendidikan yang ideal. MBS dicita-citakan oleh pemerintah menjadi suatu konsep yang mampu menjadikan pendidikan lebih baik. UPT adalah salah satu unit yang mengawasi pola penerapan MBS ditingkat Sekolah Dasar (SD), juga menjadi jembatan antara sekolah dan dinas pendidikan. Penelitian ini memiliki tujuan untuk menganalisa sejauhamana penerapan MBS pada SDN di kabupaten Tangerang pasca penghapusan UPT, dengan metode penelitian kualitatif pendekatan fenomenalogi, memotret penerapan MBS tersebut. hasil dari penelitian ini adalah ternyata penerapan MBS pada SDN di kabupaten Tangerang berjalan dengan baik. Dari hasil pengolahan data menunjukan bahwa dari lima variable skor yang didapat adalah 25.984 yang artinya penerapan MBS berjalan baik walaupun UPT telah dihilangkan. Sehingga penelitian ini bisa disimpulkan bahwa MBS telah berjalan baik pada SDN di kabupaten Tangerang walaupun UPT telah dihapus yang awalnya berperan sebagai jembatan antara sekolah dan dinas. Juga, keputusan pemerintah dalam penghapusan UPT bisa dikatakan tidak mempengaruhi peran sekolah dalam menyelenggarakan pendidikan menjadi lebih baik ditingkat Sekolah Dasar
PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM MENINGKATKAN PROFESIONALISME GURU DI SMP MUHAMMADIYAH 36 JAKARTA SELATAN
Heryani, Rosalina Dewi;
Kumala, Irna
RESEARCH AND DEVELOPMENT JOURNAL OF EDUCATION Vol 6, No 2 (2020)
Publisher : Universitas Indraprasta PGRI
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.30998/rdje.v6i2.5899
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana peran kepala sekolah dalam meningkatkan profesionalisme guru di SMP Muhammadiyah 36 Jakarta Selatan. Metode penelitian yang digunakan adalah kuantitatif deskriptif. Berdasarkan hasil penelitian peran kepala sekolah yang terdiri dari enam dimensi yaitu leadership, supervisor, motivator, inovator, manajer, dan educator hasilnya adalah cukup baik.
PENERAPAN METODE PEMBELAJARAN TEAM TEACHING DALAM UPAYA MENINGKATKAN HASIL BELAJAR MATA KULIAH MATEMATIKA EKONOMI DI UNINDRA
Karlina, Elin;
Rasam, Fadli
RESEARCH AND DEVELOPMENT JOURNAL OF EDUCATION Vol 6, No 2 (2020)
Publisher : Universitas Indraprasta PGRI
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.30998/rdje.v6i2.6258
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penerapan metode pembelajaran team teaching dalam upaya meningkatkan hasil belajar mata kuliah matematika ekonomi Mahasiswa Program Studi Pendidikan Ekonomi Universitas Indraprasta PGRI. Metode yang akan digunakan adalah dengan eksperimen. Penelitian dilakukan pada mahasiswa semester satu, dimana mereka masih peralihan masa dari tingkat SMA/SMK/MA/sederajat ke jenjang perguruan tinggi. Penelitian ini menggunakan dua kelas untuk penelitian sebanyak 77 mahasiswa, kelas A sebagai kelas kontrol dengan metode ceramah dan kelas B sebagai kelas eksperimen dengan metode team teaching, dari kedua metode yang digunakan, peneliti akan melihat dan membandingkan hasil belajar mahasiswa/i. Berdasarkan penelitian dan perhitungan SPSS diperoleh hasil penelitian sebagai berikut: (1) kedua data normal dan homogen, (2) terdapat perbedaan antara mahasiswa/i yang pembelajaraanya menggunakan metode team teaching dengan metode ceramah. Hasil penelitian menunjukan bahwa, mahasiswa/i yang kegiatan pembelajarannya menggunakan metode team teaching dapat meningkatkan hasil belajar pada mata kuliah matematika ekonomi.