Inobis: Jurnal Inovasi Bisnis dan Manajemen Indonesia
Jurnal Inovasi Bisnis dan Manajemen Indonesia (INOBIS), diterbitkan oleh Pengurus Forum Inovasi Bisnis dan Manajemen Indonesia, secara berkala empat kali dalam setahun. Jurnal INOBIS bertujuan untuk menyebar luaskan hasil penelitian di bidang manajemen dan bisnis kepada para akademisi, praktisi, mahasiswa dan pihak yang berminat. Jurnal INOBIS menerima kiriman artikel yang ditulis dalam bahasa Indonesia maupun bahasa Inggris. Penulis harus menyatakan bahwa artikel yang dikirim ke Jurnal INOBIS tidak dikirim atau dipublikasikan ke jurnal lain. Penentuan artikel yang dimuat di Jurnal INOBIS melalui proses review oleh tim dewan redaksi Jurnal INOBIS dengan mempertimbangkan antara lain: terpenuhinya persyaratan baku publikasi jurnal, metode riset yang digunakan, signifikansi, dan kontribusi hasil penelitian terhadap keilmuan manajemen.
Articles
318 Documents
Persepsi Dan Pengambilan Keputusan Milenial Terhadap Instumen Investasi Masa Depan : Studi Literatur
Dedi Rianto Rahadi;
Yosua Stevanus
INOBIS: Jurnal Inovasi Bisnis dan Manajemen Indonesia Vol. 3 No. 2 (2020): INOBIS: Jurnal Inovasi Bisnis dan Manajemen Indonesia - Edisi Maret 2020
Publisher : Forum Inovasi Bisnis dan Manajemen
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (444.481 KB)
|
DOI: 10.31842/jurnalinobis.v3i2.129
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui persepsi dan pengambilan keputusan yang diambil oleh kaum milenial dalam memilih instrument-intrumen yang digunakan dalam investasi untuk merencnakan keuangan di masa mendatang dan memberikan pemahaman serta penjelasan mengenai Instumen atau bentuk-bentuk dari investasi Saat ini yang lebih praktis untuk digunakan. teknologi dan pemikiran manusia semakin maju seiring dengan perkembangan zaman yang cepat dan dinamis banyak instumen investasi baru yang bermunculan yang lebih modern dan mengadopsi media digital pada penelitian ini menggunakan metode studi literatur Kualitatif dengan wawancara. Metode literatur yang berasal dari berbagai sumber seperti : buku, jurnal dan website, dari penelitian mendapatkan hasil bahwa banyak kaum milenial yang berinvestasi dengan media yang memiliki resiko yang rendah seperti : Emas, deposito, properti dan reksadana berikut ini presentase yang didapat dari penelitian menggunakan studi literatur kualitatif hasil dari responden yang diwawancarakan memiliki investasi berupa deposito sebesar 35 %, property 30%, reksadana 20%, dan saham sebesar 15%.
Pengaruh Servant Leadership dan Empowerment terhadap Organizational Citizenship Behaviour pada PT. Samaja Bali Villa
A.A Ngurah Yoga Indra Pratama;
I Wayan Sujana;
Ni Nyoman Ari Novarini
INOBIS: Jurnal Inovasi Bisnis dan Manajemen Indonesia Vol. 3 No. 2 (2020): INOBIS: Jurnal Inovasi Bisnis dan Manajemen Indonesia - Edisi Maret 2020
Publisher : Forum Inovasi Bisnis dan Manajemen
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (727.757 KB)
|
DOI: 10.31842/jurnalinobis.v3i2.130
Organizational Citizenship Behavior is a form of behavior which is an individual choice and initiative, not related to the formal reward system of the organization but in aggregate to increase organizational effectiveness. This behavior shows the added value of employees which is a form of prosocial behavior, namely social behavior that is positive, constructive and means helping. This research was conducted at PT. Samaja Bali Villa, with the research object Servant Leadership and Empowment on Organizational Citizenship Behavior. The population in this study were employees of PT. Samaja Bali Villa. The sample of this study was determined by the Simple Random Sampling method, so that the number of samples was 47 people. The data analysis technique used is multiple linear regression analysis. In addition, in this study, a classic assumption test was also carried out which included tests of normality, heteroscedasticity and multicollinearity. The test results show that Servant Leadership has a positive and significant effect on Organizational Citizenship Behavior at PT. Samaja Bali Villa. Empowerment has a positive and significant effect on Organizational Citizenship Behavior at PT. Samaja Bali. Based on the average score on the servant leadership variable where overall respondents have the least perception of the leadership statement items encouraging the achievement of progress and development for the company, it is better if the leadership of PT. Samaja Bali Villa is able to motivate and create a pleasant working atmosphere. So, it is hoped that it can foster employee responsibility at work in order to achieve maximum company goals. Based on the average score on the empowerment variable where overall respondents have the smallest perception of items that respect the abilities possessed by employees, the leadership of PT Samaja Bali Villa needs to give employees the right or authority to plan, control and make decisions on jobs that have become their responsibility, so that employees are able to become independent and show their best performance.
Pengaruh Perencanaan Sumber Daya Manusia, Rekrutmen dan Penempatan Terhadap Kinerja Karyawan Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Bengkulu
Heru Saputra;
Ahmad Soleh;
Ida Ayu Made Er Meytha Gayatri
INOBIS: Jurnal Inovasi Bisnis dan Manajemen Indonesia Vol. 3 No. 2 (2020): INOBIS: Jurnal Inovasi Bisnis dan Manajemen Indonesia - Edisi Maret 2020
Publisher : Forum Inovasi Bisnis dan Manajemen
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (573.796 KB)
|
DOI: 10.31842/jurnalinobis.v3i2.131
Peningkatan kinerja karyawan dapat dilakukan melalui perencanaan sumber daya manusia, rekrutmen serta penempatan karyawan yang sesuai dengan pendidikan dan keterampilan. Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh perencanaan sumber daya manusia, rekrutmen dan penempatan terhadap kinerja karyawan Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Bengkulu. Metode pengumpulan data dengan membagikan kuesioner kepada 48 karyawan. Analisis data yang digunakan adalah analisis kuantitatif, dengan metode regresi linier berganda, uji determinasi, uji t dan uji F. Hasil penelitian menunjukkan bahwa perencanaan sumber daya manusia, rekrutmen dan penempatan berpengaruh positif dan signifikan secara parsial dan simultan terhadap kinerja karyawan Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Bengkulu.
Penempatan Ulang Material dan Perancangan Sistem Informasi Pengambilan Material Return Berbasis Web di Gudang PT ABC Unit Pembangkit X
Ibnu Lukman Pratama;
Bambang Sugito;
Laili Salsabila
INOBIS: Jurnal Inovasi Bisnis dan Manajemen Indonesia Vol. 3 No. 2 (2020): INOBIS: Jurnal Inovasi Bisnis dan Manajemen Indonesia - Edisi Maret 2020
Publisher : Forum Inovasi Bisnis dan Manajemen
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (535.555 KB)
|
DOI: 10.31842/jurnalinobis.v3i2.132
Salah satu gudang di PT ABC UP X adalah Gudang Material Return. Material return adalah material yang dikembalikan ke gudang karena kelebihan atau sisa pemakaian dalam melaksanakan suatu pekerjaan atau hasil pembongkaran (bekas pakai). Tujuan dari penelitian ini adalah mengoptimalkan barang yang berada di gudang material return melalui aplikasi berbasis web dan mengajukan rancangan desain penempatan material yang lebih efisien. Hasilnya, dalam menentukan prioritas penempatan material, didapati bahwa material mekanik memiliki prioritas tertinggi dibandingkan material instrumentasi (prioritas nomor 2), material listrik (nomor 3) dan material umum. Selain itu berdasarkan dari ukuran material, material berukuran kecil memiliki frekuensi pengeluaran dan penerimaan lebih besar daripada material berukuran besar sehingga material berukuran besar dapat diletakkan jauh dari pintu gudang. Jika material ditata berdasarkan prioritas penempatan material dan ukuran material, maka terjadi prosentase penurunan jarak sebesar 17%. Allowance dalam gudang tersebut minimal 4 meter. Untuk perancangan sistem informasi pegudangan memiliki 4 sistem yaitu admin, user, spv, dan pegawai umum. Setiap sistem memiliki menu yang berbeda. Saran dalam penelitian ini adalah diperlukan prosedur lebih lanjut untuk dilakukan pengecekan material yang jarang terpakai dan pengembangan aplikasi supaya dapat digunakan dalam berbagai aktivitas pergudangan.
Pengaruh Indeks Dow Jones, Nikkei 225, Shanghai Stock Exchange, Dan Straits Times Index Singapore Terhadap Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) Di Bursa Efek Indonesia (BEI)
Didit Herlianto;
Luthfi Hafizh
INOBIS: Jurnal Inovasi Bisnis dan Manajemen Indonesia Vol. 3 No. 2 (2020): INOBIS: Jurnal Inovasi Bisnis dan Manajemen Indonesia - Edisi Maret 2020
Publisher : Forum Inovasi Bisnis dan Manajemen
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (660.262 KB)
|
DOI: 10.31842/jurnalinobis.v3i2.133
Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis dan mengetahui pengaruh Indeks Dow Jones, Nikkei 225, Bursa Shanghai dan Indeks Singapore Straits Times terhadap Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia 2015-2019. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan metode dokumentasi yaitu dengan mencatat atau mendokumentasikan harga penutupan bulanan Dow Jones Industrial Average (DJIA), Nikkei 225, Shanghai Stock Exchange Composite Index (SSEC), Straits Times Index (STI) dan Indeks Perdagangan Saham Gabungan (IHSG). Hasil penelitian menunjukkan bahwa Indeks Dow Jones, Nikkei 225, Shanghai Stock Exchange Composite Indeks dan Straits Times Index Singapore secara simultan berpengaruh signifikan terhadap Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia (BEI) periode 2015-2019. Indeks Dow Jones berpengaruh signifikan ke arah positif terhadap Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia (BEI) periode 2015-2019. Nikkei 225 memiliki pengaruh signifikan ke arah negatif terhadap Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia (BEI) Periode 2015-2019. Indeks Harga Saham Gabungan Shanghai Stock Exchange tidak berpengaruh signifikan terhadap Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia (BEI) periode 2015-2019. Indeks Straits Times Singapura tidak berpengaruh signifikan terhadap Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia (BEI) periode 2015-2019.
Analisis Struktur Modal Optimal dalam rangka Pelaksanaan Proyek Strategis Nasional (Studi Kasus PT Wijaya Karya Tahun 2016 s.d. 2019)
Faaza Naima;
Ambang Aries Yudanto
INOBIS: Jurnal Inovasi Bisnis dan Manajemen Indonesia Vol. 3 No. 2 (2020): INOBIS: Jurnal Inovasi Bisnis dan Manajemen Indonesia - Edisi Maret 2020
Publisher : Forum Inovasi Bisnis dan Manajemen
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (577.064 KB)
|
DOI: 10.31842/jurnalinobis.v3i2.134
Penelitian ini bertujuan untuk menjelaskan tentang penentuan struktur modal yang optimal dalam rangka pelaksanaan Proyek Strategis Nasional (PSN) PT Wijaya Karya Tbk. (WIKA) selama tahun 2016—2019. Tinjauan terhadap rasio solvabilitas WIKA periode 2016—2019, yaitu DER, DTCR, dan TIE WIKA masih berada di batas aman berdasarkan kebijakan manajemen dan rata-rata perusahaan sebanding, yaitu BUMN Konstruksi. Meskipun begitu, debt ratio WIKA rata-rata melebihi 50% dari aktiva dan rata-rata perusahaan sebanding. Terkati dengan struktur modal optimal, hasil penelitian menunjukkan bahwa kondisi optimal didapat pada saat nilai perusahaan tertinggi yaitu pada tahun 2019, dengan WACC sebesar 7.23% dan nilai perusahaan Rp41,243,342,895,00. Meskipun bukan biaya modal rata-rata tertimbang terendah, tetapi faktor-faktor seperti peningkatan penerimaan bersih serta laba usaha terus mengalami peningkatan.
Analisis Komparatif Tingkat Kesehatan Bank BUMN Di Indonesia Dengan Metode RGEC
Chandra Hotpartua;
Ekayana Sangkasari Paranita
INOBIS: Jurnal Inovasi Bisnis dan Manajemen Indonesia Vol. 3 No. 2 (2020): INOBIS: Jurnal Inovasi Bisnis dan Manajemen Indonesia - Edisi Maret 2020
Publisher : Forum Inovasi Bisnis dan Manajemen
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (397.973 KB)
|
DOI: 10.31842/jurnalinobis.v3i2.135
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat kesehatan bank BUMN ditinjau dari aspek Profil Risiko, aspek Good Corporate Governance, aspek Laba, dan aspek Permodalan pada periode tahun 2015-2018. Objek penelitian adalah empat Bank BUMN Nasional yaitu Bank Mandiri, Bank BNI, Bank BRI, dan Bank BTN. Metode pengumpulan data melalui metode dokumenter dengan data sekunder. Penelitian ini menggunakan teknik analisis deskriptif dengan analisis rasio kualitatif. Aspek profil risiko bank BUMN dianalisis menggunakan rasio keuangan NPL (Non Performing Loan), dan LDR (Loan to Deposit Ratio). Aspek Good Corporate Governance dianalisis berdasarkan nilai komposit. Aspek laba bank BUMN dianalisis dengan rasio keuangan ROA (Return On Assets). Aspek permodalan bank BUMN dianalisis menggunakan rasio keuangan CAR (Capital Adequacy Ratio). Temuan penelitian menunjukkan bahwa berdasarkan aspek profil resiko, laba, dan permodalan, bank yang paling unggul adalah Bank BRI. Adapun berdasarkan aspek Good Corporate Governance, bank yang paling unggul adalah Bank Mandiri.
Alumni Satisfaction Analysis with UnivQual Theory: Case of Telkom University Class of 2010-2014
Mahir Pradana;
Benny Kurnia;
Tri Indra Wijaksana;
Fajar Ari Rachdian;
Diki Wahyu Nugraha
INOBIS: Jurnal Inovasi Bisnis dan Manajemen Indonesia Vol. 3 No. 2 (2020): INOBIS: Jurnal Inovasi Bisnis dan Manajemen Indonesia - Edisi Maret 2020
Publisher : Forum Inovasi Bisnis dan Manajemen
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (185.93 KB)
|
DOI: 10.31842/jurnalinobis.v3i2.136
This research was conducted to determine the crucial attributes used by students in choosing universities to enter, in this case choosing to enroll at Telkom University, where the object of this research is the Business Administration students class 2010-2014. The purpose of this study is to explore the factors that are considered by prospective students in making decisions to choose Telkom University campus for study and to find out the dominant factors in choosing the Telkom University campus as a place to study. This research uses a quantitative approach. The scale of the instrument used in this study was the Likert scale. The population in this study were alumni of Telkom University. Tel-U has 45,743 alumni who are members of the Telkom University Alumni Forum (FAST). This study uses a non-probability sampling technique with a purposive sampling type. The data analysis technique used descriptive analysis. It can be concluded that there is no significant effect of the curriculum on improving Telkom University students' skills. We also found a significant effect of facilities and services on improving the skills of Telkom University students. Last we found a significant effect of skill development on Telkom University students' satisfaction.
Pengaruh Current Ratio, Debt to Equity Ratio, Return on Asset dan Asset Growth terhadap Beta Saham pada Perusahaan Real Estate dan Property di Bursa Efek Indonesia
Diah Ayu Shoviana Ranti;
Damayanti Damayanti
INOBIS: Jurnal Inovasi Bisnis dan Manajemen Indonesia Vol. 3 No. 2 (2020): INOBIS: Jurnal Inovasi Bisnis dan Manajemen Indonesia - Edisi Maret 2020
Publisher : Forum Inovasi Bisnis dan Manajemen
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (728.525 KB)
|
DOI: 10.31842/jurnalinobis.v3i2.137
Tujuan penelitian yang dilakukan adalah untuk membuktikan dan menjelaskan pengaruh current ratio, debt to equity ratio, return on asset dan asset growth terhadap beta saham pada perusahaan real estate dan property di Bursa Efek Indonesia. Populasi dari penelitian ini adalah perusahaan real estate dan property di Bursa Efek Indonesia tahun 2014-2018. Pengambilan sampel dalam penelitian yang dilakukan menggunakan teknik purposive sampling yaitu pengambilan sampel dengan kriteria tertentu dan diperoleh sebanyak 10 perusahaan selama 5 tahun, sehingga diperoleh 50 observasi. Analisis data yang digunakan dalam penelitian yang dilakukan adalan teknik analisis regresi linier berganda dengan menggunakan uji t. Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan menunjukkan bahwa current ratio berpengaruh negatif tidak signifikan terhadap beta saham, debt to equity ratio dan return on asset berpengaruh positif signifikan terhadap beta saham sedangkan asset growth berpengaruh positif tidak signifikan terhadap beta saham. Hasil pengujian koefisien determinasi menunjukkan nilai 0,239 yang artinya bahwa variabel current ratio, debt to equity ratio, return on asset dan asset growth mampu menjelaskan variabel beta saham sebesar 23,9% sedangkan 76,1% kemungkinan dijelaskan oleh faktor lain di luar model penelitian ini.
Analisis Pengaruh Penciptaan Pengetahuan terhadap Kinerja Organisasi di Kalangan Usaha Kecil Menengah
Rinawati Zailani;
Choirun Nisaa
INOBIS: Jurnal Inovasi Bisnis dan Manajemen Indonesia Vol. 3 No. 2 (2020): INOBIS: Jurnal Inovasi Bisnis dan Manajemen Indonesia - Edisi Maret 2020
Publisher : Forum Inovasi Bisnis dan Manajemen
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (594.632 KB)
|
DOI: 10.31842/jurnalinobis.v3i2.138
Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh penciptaan pengetahuan terhadap kinerja organisasi. Usaha Kecil Menengah (UKM) sektor makanan lekat dengan pengetahuan implisit, sehingga perlu identifikasi pengaruh pengetahuan implisit untuk kemajuan bisnis. Penelitian ini dilakukan pada Usaha Kecil Menengah sektor makanan di provinsi Yogyakarta. Sampel dalam penelitian ini berjumlah 76 pelaku usaha di UKM sektor makanan yang diperoleh berdasarkan survei dengan menyebarkan 90 kuisioner. Metode analisis yang digunakan yaitu analisis regresi sederhana untuk pengujian hipotesis. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penciptaan pengetahuan berpengaruh positif terhadap kinerja organisasi. Dalam tahapan penciptaan pengetahuan, hanya faktor kombinasi pengetahuan yang berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja organisasi, lainnya yaitu tahap sosialisasi, eksternalisasi, dan internalisasi tidak ada pengaruh terhadap kinerja organisasi. .