Articles
10 Documents
Search results for
, issue
"Vol 30, No 3 (2023)"
:
10 Documents
clear
FAKTOR-FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN KONSUMSI MINUMAN KEMASAN BERPEMANIS PADA REMAJA
Yulianti, Resha Dwi;
Mardiyah, Sarah
Jurnal Sains Kesehatan Vol 30, No 3 (2023)
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Tri Mandiri Sakti Bengkulu
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.37638/jsk.30.3.90-99
Pada remaja, konsumsi minuman manis yang berlebihan akan menimbulkan berbagai masalah gizi seperti meningkatkan risiko gangguan sindrom metabolik, karies gigi, obesitas dan penyakit kardiovaskular. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui faktor yang berhubungan dengan konsumsi minuman kemasan berpemanis pada murid di SMA Bina Dharma Jakarta tahun 2023. Penelitian ini bersifat kuantitatif dengan menggunakan desain studi cross sectional. Pengambilan data dilakukan dengan pengisian kuesioner dan FFQ menggunakan google formulir. Pengambilan sampel menggunakan teknik random sampling dengan sampel berjumlah 110 siswa dan dianalisis secara univariat dan bivariat menggunakan uji statistik Chi-Square. Berdasarkan hasil dari penelitian menunjukkan bahwa 63% responden memiliki konsumsi minuman kemasan berpemanis yang tinggi. Hasil uji statistik menyatakan bahwa terdapat hubungan yang signifikan antara teman sebaya (pvalue = 0,033) dan media massa (p-value = 0,020) dengan konsumsi minuman kemasan berpemanis pada remaja. Untuk variabel yang tidak terdapat hubungan yang signifikan dengan konsumsi minuman kemasan berpemanis yaitu pengetahuan gizi dengan nilai (p-value 0,860) dan media massa (0,167). Diharapkan pihak sekolah bekerja sama dengan puskesmas setempat untuk mengedukasi pegawai kantin dan siswa dengan membagikan leafleat atau membuat mading mengenai pemilihan jajanan yang sehat dan baik, maksimal konsumsi gula perhari, bahaya mengonsumsi minuman berpemanis agar, serta cara membaca label Informasi Nilai Gizi (ING) pada makanan dan minuman agar siswa dapat memiliki kesadaran untuk menjaga makanan dan minuman yang dikonsumsi.Kata kunci: media massa, minuman kemasan berpemanis, pengetahuan gizi, teman sebaya, uang saku
STUDI KASUS: POSISI SEMI FOWLER DAN RELAKSASI NAFAS DALAM PADA PASIEN PPOK DENGAN POLA NAFAS TIDAK EFEKTIF
Harista, Dessy Rindiyanti;
Arif, Ahmad Zaini;
Fikri, Achmad
Jurnal Sains Kesehatan Vol 30, No 3 (2023)
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Tri Mandiri Sakti Bengkulu
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.37638/jsk.30.3.132-136
Penyakit Paru Obstruktif Kronik (PPOK) merupakan salah satu kelompok penyakit penyakit tidak menular yang menjadi masalah kesehatan masyarakat di Indonesia. Salah satu intervensi terapeutik yang dapat dilakukan yaitu nafas dalam dan posisi semi fowler untuk memperbaiki pola nafas tidak efektif. Tujuan Laporan kasus ini bertujuan menggambarkan intervensi keperawatan pemberian posisi semi fowler dan relaksasi nafas dalam pada pasien PPOK dengan pola nafas tidak efektif penelitian Metode Laporan kasus ini menggunakan pendekatan proses keperawatan yang terdiri dari pengkajian, diagnosa keperawatan, perencanaan, pelaksanaan dan evaluasi. Pengamatan kasus ini dilakukan di RSUD dr. Mohammad Zyn Sampang, Jawa Timur, Indonesia. Subjek studi kasus pada penelitian ini adalah sebanyak 2 pasien PPOK. Hasil Kedua pasien diberikan intervensi keperawatan yang sama, yaitu posisi semi fowler dan relaksasi nafas dalam. Setelah diberikan intervensi posisi semi fowler dan relaksasi nafas dalam selama 3 hari didapatkan evaluasi kedua pasien dengan data subjektif: pasien mengatakan sesak berkurang; Data objektif: dispneu (menurun), penggunaan otot bantu nafas (menurun), frekuensi nafas 22x/ menit (membaik), kedalaman nafas (membaik). Masalah teratasi dan intervensi dihentikan. Kesimpulan: posisi semi fowler dan relaksasi nafas dalam dapat memperbaiki pola nafas tidak efektif.Kata Kunci: PPOK, posisi semi fowler, relaksasi nafas dalam
EFEKTIFITAS PENGISIAN DAFTAR CHECKLIST OLEH CARE GIVER TERHADAP KEPATUHAN MINUM OBAT PENDERITA TUBERKULOSIS PARU
Refialdinata, Jeki;
Saputri, Mekla;
Candra, Sumiko;
Ningsih, Witdia Putri
Jurnal Sains Kesehatan Vol 30, No 3 (2023)
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Tri Mandiri Sakti Bengkulu
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.37638/jsk.30.3.100-107
Pemerintah telah berupaya untuk menekan penyebaran tuberculosis paru (TB) dengan program pencegahan yang sesuai dengan kebutuhan masyarakat, namun permasalahan yang muncul yaitu banyak terjadi kasus resistensi terhadap Obat Anti Tuberkulosis (OAT) karena pasien tidak patuh minum obat dan kurangnya pemantauan dari Pengawas Minum Obat (PMO). Tujuan penelitian adalah untuk membuktikan adakah pengaruh pengisian daftar checklist oleh care giver terhadap kepatuhan minum obat penderita tuberkulosis. Metode penelitian, penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan quasi eksperimen one group pre-test/post-test design. Penelitian dilaksanakan di wilayah kerja Puskesmas Andalas Kota Padang. Sampel yang dilibatkan pada penelitian ialah 40 orang yang terdiri dari 20 orang penderita TB yang menjalani program pengobatan OAT dan 20 orang care givers. Sampel dipilih dengan teknik accidental sampling. Kepatuhan pasien terhadap program pengobatan TB dievaluasi dengan kuesioner Morisky Medication Adherence Scale-8 (MMAS-8). Hasil penelitian menunjukkan adanya pengaruh penggunaan daftar checklist oleh care giver terhadap kepatuhan penderita TB dalam mengonsumsi OAT. Tenaga kesehatan diharapkan dapat mensosialisikan penggunaan daftar checklist kepada care giver dalam mengawasi penderita TB mengonsumsi OAT. Dengan demikian akan menurunkan kejadian TB Multy Drug Resistant (MDR).Kata Kunci: care giver, daftar checklist, kepatuhan, tuberculosis
KEIKUTSERTAAN KEGIATAN HOSPITAL DISASTER PLAN SIMULATION (HDPS) DENGAN KESIAPSIAGAAN TENAGA KESEHATAN DALAM MENGHADAPI BENCANA
Juksen, Loren;
Triana, Neni;
Maydinar, Dian Dwiana
Jurnal Sains Kesehatan Vol 30, No 3 (2023)
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Tri Mandiri Sakti Bengkulu
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.37638/jsk.30.3.137-141
Kesiapsiagaan tenaga kesehatan merupakan unsur penting yang harus dimiliki agar tenaga kesehatan dapat berkontribusi aktif dalam penanggulangan bencana pada semua kondisi dan mampu bekerja dalam kondisi siaga tanggap bencana. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan antara keikutsertaan hospital disaster plan simulation (HDPS) dengan kesiapsiagaan tenaga kesehatan dalam menghadapi bencana. Desain penelitian yang digunakan Survey Analitik dengan melakukan pendekatan Cross Sectional. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh tenaga kesehatan yang ada di Puskesmas Sukamerindu Kota Bengkulu yang berjumlah 35 responden. Sampel dalam penelitian ditarik dengan menggunakan teknik Total Sampling dimana seluruh populasi dijadikan sampel. Uji statistik yang digunakan adalah Chi-Square. Hasil penelitian ini diperoleh bahwa terdapat 19 responden (54,3%) yang pernah mengikuti kegiatan HDPS, dan 18 responden (51,4%) memiliki kesiapsiagaan yang dengan kategori siap. Terdapat hubungan yang signifikan antara keikutsertaan HDPS dengan kesiapsiagaan tenaga kesehatan dalam menghadapi bencana di Puskesmas Sukamerindu Kota Bengkulu. Kata Kunci: bencana, HDPS, keikutsertaan, kesiapsiagaan, tenaga kesehatan
HUBUNGAN DUKUNGAN KELUARGA TERHADAP KUALITAS HIDUP PASIEN DIABETES MELLITUS TIPE II DI PROLANIS PUSKESMAS WISMA INDAH BOJONEGORO
Khayudin, Bayu Akbar;
Bisri, Hasan;
Fitria K, Mei;
Eka F, Huwaida
Jurnal Sains Kesehatan Vol 30, No 3 (2023)
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Tri Mandiri Sakti Bengkulu
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.37638/jsk.30.3.108-114
Peran serta dukungan keluarga sangatlah diperlukan untuk terciptanya keberhasilan terapi pengobatan penderita/pasien diabetes mellitus (DM) karena kualitas hidup sangat berkorelasi erat dengan respon terhadap terapi. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui adanya hubungan dukungan keluarga dengan kualitas hidup penderita DM tipe II di Prolanis Wisma Indah Bojonegoro. Penelitian ini dilakukan pada bulan Maret-Juli 2023. Desain penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan pendekatan cross sectional. Populasi penelitian ini adalah penderita diabetes mellitus tipe II dan sampel sebanyak 28 responden menggunakan Nonprobability Sampling yaitu teknik Purposive Sampling. Uji statistik menggunakan Spearman rho. Hasil penelitian menunjukkan mayoritas responden mengalami dukungan keluarga baik sejumlah 15 responden (53,6%) serta Kualitas hidup baik sejumlah 15 responden (53,6%). Berdasarkan uji analisis Spearman Rho didapatkan hasil ρ value = 0,000 yang berarti terdapat hubungan. Kesimpulan penelitian ini adalah terdapat hubungan dukungan keluarga terhadap kualitas hidup pasien DM tipe II di Prolanis Puskesmas Wisma Indah Bojonegoro. Diharapkan dengan dukungan keluarga akan meningkatkan kualitas hidup pasien DM.Kata Kunci: diabetes mellitus, dukungan keluarga,, kualitas hidup
HUBUNGAN PENGETAHUAN DENGAN PERILAKU PENCEGAHAN DEMAM BERDARAH DENGUE (DBD)
Effendi, Santoso Ujang;
Laini, Hadea;
Puri, Chandrainy;
Khairani, Nurul
Jurnal Sains Kesehatan Vol 30, No 3 (2023)
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Tri Mandiri Sakti Bengkulu
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.37638/jsk.30.3.142-149
Demam Berdarah Dengue (DBD) merupakan salah satu penyakit endemik di seluruh wilayah tropis dan sebagian wilayah subtropics. Jumlah kasus DBD pada tahun 2022 di Kabupaten Seluma urutan ke empat sebanyak 94 kasus. Penelitian ini bertujuan untuk Mempelajari Hubungan Pengetahuan dengan Perilaku Pencegahan DBD di Desa Tanjung Seru wilayah kerja Puskesmas Rimbo Kedui Kabupaten Seluma. Penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan menggunakan desain penelitian Cross Sectional Pengumpulan data bersumber dari data primer dan sekunder. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh kepala keluarga (KK) yang ada di Desa Tanjung Seru wilayah kerja Puskesmas Rimbo Kedui Kabupaten Seluma sebanyak 230 KK. Teknik pengambilan sampel menggunakan teknik simple Random Sampling sebanyak 70 KK. Teknik analisis data dilakukan dengan menggunakan aplikasi SPSS. Analisis data pada penelitian ini menggunakan uji statistik Chi-Square. Hasil penelitian: dari 70 KK, terdapat 29 KK (100,0%) pengetahuan kurang dan 27 KK (93,1%) kurang melaksanakan perilaku pencegahan. Ada hubungan yang signifikan antara pengetahuan dengan perilaku pencegahan DBD di Desa Tanjung Seru wilayah kerja Puskesmas Rimbo Kedui Kabupaten Seluma. Kepada pihak puskesmas untuk lebih meningkatkan kegiatan penyuluhan DBD dan kepada masyarakat agar aktif mengikuti jika ada kegiatan penyuluhan.Kata Kunci: demamberdarahdengue (DBD), pengetahuan, perilaku pencegahan
PENGARUH FISIOTERAPI DADA TERHADAP BERSIHAN JALAN NAPAS ANAK YANG MENDERITA ISPA : LITERATURE REVIEW
Rahmawati, Ida;
Effendi, S. Effendi;
Mutiara, Violita Siska;
Oktarina, Mika;
Andina, Chikita Suci
Jurnal Sains Kesehatan Vol 30, No 3 (2023)
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Tri Mandiri Sakti Bengkulu
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.37638/jsk.30.3.115-123
Infeksi saluran pernafasan akut (ISPA) merupakan infeksi yang menyerang sistem pernapasan, bersifat gawat dan membahayakan nyawa seseorang karena berdampak pada kematian. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh Fisioterapi Dada terhadap bersihan jalan napas anak yang menderita ISPA. Jenis penelitian yang digunakan adalah studi literatur review. Populasi dalam penelitian adalah anak-anak yang mengalami ISPA. Data yang digunakan berasal dari hasil- hasil penelitian yang sudah dilakukan dan diterbitkan dalam jurnal online terindeks. Penyusunan literatur review ini menggunakan database dengan penelusuran elektronik pada Google Scholar. Pencarian ini dibatasi dokumen yang dipublikasikan pada tahun 2014 sampai dengan tahun 2022 yang tersedia dalam bahasa Indonesia dan bahasa Inggris dengan kata kunci : fisoterapi dada, bersihan jalan napas, anak, ISPA, chest physiotherapy, airway clearance, children, ARI. Kemudian dilakukan penggabungan kata kunci AND/OR sehingga didapatkan 10 artikel penelitian. Kesimpulan penelitian ini adalah secara keseluruhan artikel menyatakan bahwa fisioterapi dada berpengaruh pada bersihan jalan nafas anak yang mempunyai ISPA.Kata Kunci: anak, bersihan, fisoterapi dada, ISPA, jalan napas
HUBUNGAN PENGETAHUAN DAN SIKAP IBU DENGAN KELENGKAPAN IMUNISASI POLIO
Ningsih, Sari Widya;
Selvianti, Dita
Jurnal Sains Kesehatan Vol 30, No 3 (2023)
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Tri Mandiri Sakti Bengkulu
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.37638/jsk.30.3.150-157
Imunisasi merupakan pencegahan primer terhadap penyakit infeksi yang paling efektif. Imunisasi bukan saja dapat melindungi individu dari penyakit yang serius namun dapat juga menghindari tersebarnya penyakit menular.Desain penelitian ini menggunakan rancangan cross sectional, jenis Data yang digunakan Data Primer dan Data Sekunder, Penelitian ini menggunakan analisis univariat dan analisis bivariat dengan uji dengan menggunakan uji chi-square.software dalam penelitian menggunakan SPSS. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan pengetahuan dan sikap ibu dengan kelengkapan imunisasi polio balita dengan melakukan observasi dan pengukuran variabel pada waktu yang bersamaan. Sampel dalam penelitian ini adalah seluruh ibu yang mempunyai balita usia 1-2 tahun yang diimunisasi. Sampel dalam penelitian ini berjumlah 53 orang yang diambil tehnik Accidental sampling. Hasil penelitian didapatkan: terdapat 27 orang (50,9) imunisasi polionya lengkap, 21 orang (39,6%) dengan pengetahuan kurang, 28 orang (52,8%) yang bersikap unfavorable. Terdapat hubungan yang signifikan antara pengetahuan dan sikap ibu dengan kelengkapan imunisasi polio dengan kategori hubungan sedang. Saran hasil penelitian diharapkan kepada petugas kesehatan di Puskesmas agar dapat memberikan informasi atau advokasi terkait manfaat imunisasi polio dengan cara melakukan penyuluhan dan pemberian leaflet kepada ibu agar dapat dibaca dirumah, untuk meningkatkan pengetahuan ibu tentang imunisasi polio.Kata Kunci: kelengkapan imunisasi polio, pengetahuan, sikap
AKTIVITAS FISIK DAN KEJADIAN OBESITAS SENTRAL PADA WANITA
Khairani, Nurul;
Saputri, Nike Aprilia;
Syavani, Dini;
Effendi, Santoso Ujang
Jurnal Sains Kesehatan Vol 30, No 3 (2023)
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Tri Mandiri Sakti Bengkulu
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.37638/jsk.30.3.124-131
Obesitas menjadi salah satu faktor risiko berbagai penyakit degeneratif seperti penyakit jantung dan stroke. Prevalensi obesitas sentral pada perempuan dewasa di Provinsi Bengkulu pada tahun 2018 sebesar 49,59%. Penduduk berjenis kelamin perempuan berumur yang memiliki aktifitas fisik kurang aktif sebesar 23,33%. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan aktivitas fisik dengan kejadian obesitas sentral pada wanita usia 25-54 tahun di Kelurahan Tanjung RT.02 Jaya Kota Bengkulu. Jenis penelitian adalah Survey Analitik dengan desain Cross Sectional. Sampel penelitian adalah wanita usia 25-54 tahun di Kelurahan Tanjung RT.02 Jaya Kota Bengkulu berjumlah 32 wanita. Teknik pengambilan sampel adalah Total Sampling. Data dianalisis secara univariat dan bivariat. Uji statistik menggunakan SPSS. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dari 32 wanita berusia 25-54 tahun, terdapat 16 wanita (50,0%) yang melakukan aktivitas ringan dan 19 wanita (59,4%) yang mengalami obesitas sentral. Ada hubungan yang signifikan antara aktivitas fisik dengan kejadian obesitas sentral dengan kategori hubungan sedang. Saran bagi pihak Puskesmas untuk mengadakan pemantauan lingkar pinggang, pemeriksaan kesehatan dan kegiatan olahraga bersama seperti senam yang rutin dilakukan setiap minggu. Kata Kunci: aktivitas fisik, obesitas sentral, wanita
Comparison Of Alanine Aminotransferase (Alt) Examination Using Serum And Edta Plasma Samples
Nurdianty Anwar, Eka;
Eka Tresnaningrum, Meilinia;
Parwito, Parwito;
Arifin, Ismail
Jurnal Sains Kesehatan Vol 30, No 3 (2023)
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Tri Mandiri Sakti Bengkulu
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.37638/jsk.30.3.158-161
Alanine aminotransferase ( ALT ) is an enzyme made in liver cells. ALT is mainly found in the liver and is also found in small amounts in the heart and skeletal muscles. Serum and plasma EDTA can be used in the alanine aminotransferase (ALT) assay. The purpose of this study was to compare ALT examination using EDTA serum and plasma samples. This research was carried out in the Clinical Chemistry laboratory of the Harapan Bangsa Health Analyst Academy. This study using primary data capture technique sample Quota Sampling. The samples used were venous blood samples from 33 students of the Harapan Bangsa Health Analyst Academy. The type of research used in this research is observational. The data obtained were processed and tested with the t statistic test ( Paired Sample t-Test ) so that it can be concluded: " there is no significant difference " between ALT examination using serum and plasma EDTA samples, where t count 1.978 t table 2.036.