cover
Contact Name
Irfan Fauzi Rachmat
Contact Email
jendelabunda@umc.ac.id
Phone
+6285294906142
Journal Mail Official
irfan.fauzi@umc.ac.id
Editorial Address
https://e-journal.umc.ac.id/index.php/JJB/editorialboard
Location
Kota cirebon,
Jawa barat
INDONESIA
Jurnal Jendela Bunda Program Studi PG-PAUD Universitas Muhammadiyah Cirebon
ISSN : 23555661     EISSN : 2685564X     DOI : https://doi.org/10.32534/jjb
Naskah berupa diseminasi hasil penelitian yang dihasilkan oleh ahli, ilmuwan, praktisi, dan mahasiswa dan kajian pustaka dalam bidang Pendidikan Anak Usia Dini dengan lingkup: 1. Pendidikan dan Pembelajaran PAUD: 2. Pendidikan Karakter Anak Usia Dini, 3. Media Pembelajaran PAUD 4. Strategi Pembelajaran PAUD 5. Kesehatan Gizi dan Nutrisi PAUD 6. Perawatan, Pelindungan dan Pengasuhan AUD, (Holistik Integratif) 7. Manajemen PAUD 8. Pertumbuhan dan Perkembangan AUD 9. Parenting Islami 10. TIK (Teknologi) untuk AUD Khusus untuk hasil penelitian, metode penelitian yang digunakan dapat menggunakan penelitian kuantitatif, penelitian kualitatif, penelitian campuran, penelitian pengembangan, penelitian desain, ataupun jenis penelitian lainnya yang berkaitan dengan topik di atas.
Articles 163 Documents
Kemampuan Personal Hygiene Anak Usia 4-6 Tahun Di Desa Selamanik Ciamis: Sebuah StudI Deskriptif Kuantitatif Pada Anak Usia 4-6 Tahun Di Desa Selamanik Ciamis Puspita, Tia; Rahman, Taopik; Purwati
Jurnal Jendela Bunda Program Studi PG-PAUD Universitas Muhammadiyah Cirebon Vol. 13 No. 2 (2025): Mei - Agustus 2025
Publisher : LPPM Universitas Muhammadiyah Cirebon

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32534/jjb.v13i2.7835

Abstract

Personal hygiene merupakan aspek penting dalam tumbuh kembang anak usia dini yang berdampak langsung terhadap kesehatan, kemandirian, dan pembentukan karakter. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan kemampuan personal hygiene anak usia 4–6 tahun di Desa Selamanik. Penelitian menggunakan pendekatan kuantitatif deskriptif dengan jumlah sampel sebanyak 21 anak. Instrumen yang digunakan berupa kuesioner pada Google Form yang dikirimkan melalui apilkasi whatsapp. Indikator personal hygiene yang meliputi 10 aspek, antara lain kebersihan tangan, gigi, rambut, kaki, dan yang lainya dengan skala penilaian 1–4. Skor maksimal adalah 40, dan data dianalisis menggunakan teknik deskriptif persentase dan rerata, kemudian dikategorikan ke dalam kategori tinggi, sedang, dan rendah. Hasil penelitian menunjukkan bahwa rata-rata kemampuan personal hygiene anak adalah 33,81 (84,52%), yang termasuk dalam kategori tinggi. Sebanyak 16 anak (76,19%) termasuk kategori tinggi, dan 5 anak (23,81%) berada pada kategori sedang. Tidak terdapat anak dalam kategori rendah. Indikator yang memperoleh skor tertinggi adalah mencuci tangan sebelum makan dan menyikat gigi, sementara indikator yang cenderung rendah adalah mencuci tangan setelah buang air dan membersihkan telinga. Hasil ini menunjukkan bahwa sebagian besar anak telah memiliki kebiasaan personal hygiene yang baik, namun masih diperlukan pendampingan dan edukasi berkelanjutan, terutama dalam indikator yang kurang optimal. Penelitian ini merekomendasikan kolaborasi antara orang tua dan lembaga PAUD dalam memperkuat pembiasaan hidup bersih sejak usia dini. Temuan ini menjadi dasar penting dalam merancang intervensi perilaku hidup bersih dan sehat (PHBS) pada anak usia dini.
Pengembangan Media Flipbook Art Dalam Meningkatkan Kemampuan Membaca AUD Di RA Al-Mushallun Kec. Alalak Anfalyani, Tika
Jurnal Jendela Bunda Program Studi PG-PAUD Universitas Muhammadiyah Cirebon Vol. 13 No. 2 (2025): Mei - Agustus 2025
Publisher : LPPM Universitas Muhammadiyah Cirebon

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32534/jjb.v13i2.7895

Abstract

Penelitian ini dilatar belakangi oleh permasalahan lapangan yang ditemui oleh peneliti yakni masih adanya anak-anak usia 5-6 tahun tepatnya di RA Al-Mushallun, Kecamatan Alalak yang memiliki kendala dalam kemampuan membaca seperti sulit membedakan simbol huruf F dan V, kesulitan mengeja kata, dan membaca kata yang baru dikenal. Adapun penelitian ini bertujuan untuk, mengembangkan media flipbook art dalam meningkatkan kemampuan membaca anak usia dini usia 5-6 tahun di RA Al Mushallun Kecamatan Alalak. Penelitian ini menggunakan metode Research and Development (RnD) dengan model pendekatan Define, Design, Development, Dissemination (4D). hasil penelitian menujukkan bahwa media yang dikembangankan dinyakatakan layak untuk disebarkan dibuktikkan dengan perolehan skor validasi oleh ahli materi mencapai 90% dengan kategori Sangat Layak, validasi ahli materi 86% dengan kategori Sangat Layak, reviewer 1 dengan skor 86% dengan kategori Sangat Layak, Reviewer 2 dengan skor 83% dengan kategori Sangat Layak, Reviewer 3 dengan skor 83% dengan kategori Sangat Layak dan Reviewer 4 dengan skor 80% dengan kategori Sangat Layak. Media yang dikembangkan juga dinyakan layak dan berhasil dalam meningkatkan kemampuan membaca anak usia dini dibuktikan dengan hasil uji coba yang dilakukan mendapatkan kategori rata-rata Berkembang Sesuai Harapan (BSH).
PENINGKATAN MORALITAS ANAK MELALUI METODE BERCERITA DENGAN BONEKA WAYANG PADA KELOMPOK A DI TK PRGI WANA JAYA R Najla Nabilah; Hidayatullah, M. Arif Syarif
Jurnal Jendela Bunda Program Studi PG-PAUD Universitas Muhammadiyah Cirebon Vol. 13 No. 2 (2025): Mei - Agustus 2025
Publisher : LPPM Universitas Muhammadiyah Cirebon

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengeksplorasi dan menganalisis peningkatan moralitas anak melalui metode bercerita dengan menggunakan boneka wayang di TK PGRI Wana Jaya. Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) merupakan fase krusial dalam perkembangan karakter dan moral anak, di mana nilai-nilai positif harus ditanamkan sejak dini. Dengan menggunakan metode bercerita yang dikombinasikan dengan boneka wayang, diharapkan anak-anak dapat lebih mudah memahami dan menginternalisasi nilai-nilai moral yang diajarkan. Penelitian ini menggunakan desain Penelitian Tindakan Kelas (PTK) dengan teknik pengumpulan data berupa observasi, wawancara semiterstruktur, dan studi dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa metode ini efektif dalam meningkatkan moralitas anak, yang tercermin dari perubahan perilaku positif dalam interaksi sosial di antara mereka. Penelitian ini diharapkan dapat memberikan kontribusi bagi pengembangan metode pembelajaran yang menarik dan efektif dalam meningkatkan moralitas anak.