cover
Contact Name
M. Syaifuddin S.
Contact Email
syaifuddin@stkipjb.ac.id
Phone
+6281456060279
Journal Mail Official
corcysseminar@gmail.com
Editorial Address
Jl. Pattimura III/20 Jombang
Location
Kab. jombang,
Jawa timur
INDONESIA
Prosiding Conference on Research and Community Services
Published by STKIP PGRI Jombang
ISSN : -     EISSN : 26861259     DOI : -
Core Subject : Economy, Education,
CORCYS merupakan konferensi tahunan bersifat nasional yang diadakan oleh Pusat Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (P3M) STKIP PGRI Jombang yang bertujuan untuk mempublikasikan hasil penelitian dan pengabdian kepada masyarakat dalam bentuk prosiding. Fokus artikel hasil penelitian dan pengabdian yang akan diterbitkan adalah artikel penelitian dan pengabdian kepada masyarakakt bersifat umum yang mencakup; 1) Pendidikan 2) Ekonomi dan Bisnis, 3) Sosial Humaniora, 4) Saintek, 5) Kesehatan, dan 6) Hukum
Articles 544 Documents
MENINGKATKAN HASIL BELAJAR BAHASA INDONESIA MELALUI MODEL PEMBELAJARAN TARI BAMBU KELAS IX-2 MTSN 1 MEDAN SEMESTER GENAP 2019/2020 Leliza Juniati
Prosiding Conference on Research and Community Services Vol 2, No 1 (2020): Second Prosiding Conference on Research and Community Services
Publisher : STKIP PGRI Jombang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pentingnya melaksanakan penelitian tindakan kelas ini diawali oleh observasi nilai ulangan harian Bahasa Inggris di kelas IX-2 dengan nilai rata-rata kelas adalah 72,82 yang berarti bahwa masih di bawah ketuntasan kriteria minimal (KKM) yaitu sebesar ≥75, maka tujuan penelitian ini yaitu untuk meningkatkan hasil belajar Bahasa Inggris kelas IX-2 melalui model pembelajaran tari bambu. Penelitian dilakukan pada siswa kelas IX-2 MTs Negeri 1 Medan semester genap 2019/2020 yang berjumlah 38 orang.Desain penelitian yang akan digunakan adalah model Kemmis dan Mc Taggart. Metode Pengumpulan data melalui observasi, dokumentasi, post-test, dan wawancara. Persentase hasil belajar siswa pada kegiatan pra-siklus ke siklus 1 mengalami peningkatan yang awalnya 63,28% menjadi 81,48% dengan hasil perolehan nilai N-gain  sebesar 0,38 yang berarti peningkatan dalam kategori sedang. Kemudian hasil belajar dari siklus 1 mengalami peningkatan  pada siklus 2 yaitu menjadi 86,28% dengan hasil perolehan nilai N-gain sebesar 328 yang berarti peningkatan dalam kategori sedang. Sehingga dapat disimpulkan bahwa penerapan model pembelajaran tari bambu dapat meningkatkan hasil belajar Bahasa Inggris siswa kelas IX-2 MTsN 1 Medan  Tahun Ajaran 2019/2020.
ANALISIS GAYA KOGNITIF DALAM MENYELESAIKAN SOAL OPEN ENDED PADA SISWA KELAS VIII MTsN 4 JOMBANG Wiwik Ekawati
Prosiding Conference on Research and Community Services Vol 2, No 1 (2020): Second Prosiding Conference on Research and Community Services
Publisher : STKIP PGRI Jombang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Matematika sebagai ilmu yang bersifat aksiomatika, abstrak, deduktif, dan simbolik yang unsur-unsurnya saling berkaitan. Sehingga dalam mempelajari matematika tidak hanya melalui hafalan tetapi lebih ditekankan pada pemahaman. Pemahaman siswa dikaitkan dengan gaya kognitif yang dimiliki. Gaya kognitif yang berbeda menyebabkan pemahaman terhadap materi berbeda. Gaya kognitif juga berpengaruh pada kemampuan menyelesaikan soal pada siswa. Penelitian ini menekankan perbedaan menyelesaikan soal open ended antara siswa yang bergaya kognitif reflektif dan impulsif. Siswa masing-masing diberi kesempatan mengerjakan soal selama ≥ 20 menit dengan 13 soal. Dari hasil tersebut dapat disimpulkan, 32 siswa tipe reflektif dan 4 siswa tipe impulsif. Tetapi yang akan dijadikan sebagai subjek oleh peneliti dalam penelitian ini, 2 orang siswa, 1 orang siswa tipe reflektif dan 1 orang siswa tipe impulsif. Siswa yang menjadi subjek penelitian, siswa tipe reflektif diambil dari kelompok siswa tipe reflektif yang catatan waktunya (t) ≥ 20 menit, dan banyak soal jawaban benar (f) ≥ 3 soal, diambil dari kelompok siswa tipe reflektif yang catatan waktunya paling lama dan paling cermat (paling banyak benar) dalam menjawab seluruh butir soal. Sedangkan siswa tipe impulsif siswa yang menggunakan waktu (t) ≤ 20 menit, dan banyaknya soal jawaban salah (f) ≥ 3 soal, diambil dari kelompok siswa impulsif yang catatan waktunya paling cepat dan paling banyak salah dalam menjawab seluruh butir soal. Berdasarkan keadaan tersebut makamenurut peneliti sangat diperlukan untuk melakukan penelitian tersebut.  
SUPLEMENTASI TABLET FE DAN VITAMIN C PADA REMAJA PUTRI DENGAN ANEMIA Dewi Taurisiawati Rahayu; Rines Pambayuning Utami
Prosiding Conference on Research and Community Services Vol 2, No 1 (2020): Second Prosiding Conference on Research and Community Services
Publisher : STKIP PGRI Jombang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Anemia terjadi pada remaja khususnya remaja putri karena setiap bulan mengalami mentruasi dan kurang asupan nutrisi. Kejadian anemia remaja akan meningkat jika remaja tidak memenuhi asupan gizi yang cukup Fe. Di Jawa Timur prevalensi anemia pada remaja adalah 37%. Kegiatan pengabdian masyarakat ini bertujuan untuk mengurangi kejadian anemia pada remaja dengan memberikan suplementasi tablet Fe dan vitamin C  Pemberian vitamin C ini bertujuan untuk mengoptimalkan penyerapan Fe dalam darah. Metode kegiatan pengabdian masyarakat ini  melibatkan 22 remaja putri yang mengalami anemia dan  diberikan tablet fe dan vitamin. Pengabdian masyarakat ini dilaksanakan tanggal 30 Juni-27 Juli 2020 di di MTs Muhammadiyah 04 Gembuk. Selama 2 minggu remaja putri yang mengalami anemia diberikan suplemen setiap hari dan di cek perubahan haemoglobinnya . Pemberian tablet fe dan vitamin C dapat mencegah anemia jika dikonsumsi secara rutin 1 minggu sekali non menstruasi dan vitamin C setiap hari akan menaikkan kadar haemoglobin tanpa minum teh atau kopi yang menggandung tannin. 
PEMANFAATAN POWTOON UNTUK MENINGKATKAN KREATIVITAS MAHASISWA REAL TEACHING DALAM MENGAJAR Muhammad Farhan Rafi; Dian Anik Cahyani
Prosiding Conference on Research and Community Services Vol 2, No 1 (2020): Second Prosiding Conference on Research and Community Services
Publisher : STKIP PGRI Jombang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pesatnya perkembangan teknologi mendorong pengajar untuk memanfaatkan teknologi menggunakan media elektronik sebagai media pembelajaran sebagai alat dukung dalam proses pembelajaran. Salah satu media pembelajaran yang memanfaatkan teknologi adalah Powtoon sebagai media presentasi yang dapat diubah menjadi video dan dapat diputar berulang-ulang. Powtoon adalah aplikasi online dengan animasi kartun yang menghadirkan efek transisi yang hidup. Powtoon mampu menyajikan materi yang lebih efektif melalui kemampuan visual, teks, grafis, gambar, foto, sound dan animasi. Mahasiswa STKIP PGRI Jombang yang melaksanakan kegiatan Real Teaching mempunyai permasalahan pada penyampaian materi dengan bentuk presentasi yang masih belum menarik. Kegiatan pengabdian yang bertujuan memberikan pelatihan media pembelajaran powtoon untuk meningkatkan kreativitas bagi mahasiswa real teaching dalam menyampaikan materi mampu memberikan solusi dengan baik. Pelatihan ini dilaksanakan di STKIP PGRI Jombang dengan sasaran mahasiswa prodi pendidikan Bahasa Inggris yang melaksanakan kegiatan Real Teaching pada semester Genap 2019/2020. Kegiatan yang telah dilaksanakan adalah sebagai berikut: membuat Group WA, penyampaian materi melalui video, diskusi, tanya jawab, dan praktek. Pelatihan ini menghasilkan kemampuan mahasiswa real teaching dalam pembuatan bahan ajar berbasis media pembelajaran powtoon dan produknya dapat diimplementasikan pada kegiatan pembelajaran di kelas dan dapat menciptakan pembelajaran yang aktif, inovatif, kreatif, dan menyengkan.
PENGARUH KUALITAS PRODUK TERHADAP MINAT BELI KONSUMEN Nabella Alfinanda Rafika; Shanti Nugroho Sulistyowati
Prosiding Conference on Research and Community Services Vol 2, No 1 (2020): Second Prosiding Conference on Research and Community Services
Publisher : STKIP PGRI Jombang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Gaya hidup berubah seiring berubahnya zaman. Revolusi Industri 4.0 ikut serta merubah kebiasaan masyarakat dalam bersosialisasi, menikmati sebuah kopi pada jaman dahulu dilakukan di warung dan rumah saja dan sebagian besar dilakukan oleh pria, berbeda di era saat ini minuman kopi menjadi minuman yang familiar dinikmati, baik oleh pria maupun wanita, tua muda, dari berbagai kalangan. Kedai kopi, coffee muncul bak jamur di musim hujan, menawarkan berbagai keunggulan, mulai dari produk, pelayanan, dan fasilitas penunjang lainnya. Kedai Simbiosis Kopi terletak di Ploso, tidak jauh berbeda dengan kedai kopi yang lain, kedai kopi Simbiosis juga menjual kopi serta menawarakan pelayanan serta falisitas penunjang lain, yang membedakan disini adalah banyaknya pengunjung yang datang di kedai kopi simbiosis setiap harinya. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh produk terhadap minat beli konsumen di Kedai Kopi Simbiosis Ploso Jombang. Metode penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan regresi linear sederhana, sampel penelitian ini diambil menggunakan teknik acsidental sampling dengan kriteria sampel adalah konsumen yang datang dan membeli di kedai Simbiosis Kopi lebih dari 2 kali. Hasil penelitian ini menunjukkan ada pengaruh kualitas produk terhadap minat beli konsumen di Kedai Simbiosis Kopi Ploso Jombang
HUBUNGAN RESPON SISWA DENGAN HASIL BELAJAR PADA METODE PEMBELAJARAN OUTDOOR LEARNING BERBANTU ALAT PERAGA KLINOMETER Vemi Ayu Amalia; Nurwiani Nurwiani
Prosiding Conference on Research and Community Services Vol 2, No 1 (2020): Second Prosiding Conference on Research and Community Services
Publisher : STKIP PGRI Jombang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Respon siswa adalah reaksi atau tangggapan siswa pada pembelajaran yang telah dilakukan dengan menggunakan metode outdoor learning dan alat peraga klinometer. Hal ini menunjukkan sejauh mana keberhasilan proses pembelajaran yang telah dilakukan oleh guru dalam menyampaikan ilmu pada kegiatan belajar mengajar. Dengan adanya proses pembelajaran yang baik, maka akan tercipta keberhasilan siswa dalam belajar. Sedangkan hasil belajar dipengaruhi oleh kualitas cara proses pembelajaran. Pada penelitian ini metode pembelajaran yang digunakan adalah metode outdoor learning berbantu alat perga klinometer dimana pembelajaran yang mengajak siswa belajar diluar kelas dengan harapan dapat membangun struktur kognitif yang berkesan lama dalam ingatan dan siswa dapat memperoleh suasana baru yang dapat membuat mereka lebih fun. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan respon siswa terhadap hasil belajar pada metode pembelajaran outdoor learning berbantu alat peraga klinometer. Jenis penelitian ini adalah Corelation Experimental dengan desain yang digunakan adalah One Shot Case Study yaitu sebuah eksperimen yang dilaksanakan tanpa adanya kelompok pembanding dan juga tanpa tes awal. Berdasarkan hasil analisis dengan pengujian uji korelasi yang diperoleh menggunakan SPSS for windows versi 20.0 menunjukan bahwa “nilai . Sehingga tolak artinya Ada hubungan respon siswa terhadap hasil belajar pada metode pembelajaran outdoor learning berbantu alat peraga klinometer, dengan nilai  yang mana menunjukan kisaran korelasi yang sangat kuat.
BASELINE CHARACTERISTICS OF TREATED AND UNTREATED PEOPLE WITH HYPERTENSION Nailiy Huzaimah; Iva Gamar Dian Pratiwi
Prosiding Conference on Research and Community Services Vol 2, No 1 (2020): Second Prosiding Conference on Research and Community Services
Publisher : STKIP PGRI Jombang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Hipertensi masih merupakan masalah kesehatan dunia yang angka mortalitas dan morbiditasnya masih tinggi, akan tetapi angka penderita hipertensi yang tidak berobat ke fasilitas kesehatan masih tinggi. Penelitian ini bertujuan untuk memberikan gambaran karakteristik penderita hipertensi yang berobat dengan yang tidak berobat di fasilitas kesehatan Wilayah Kabupaten Sumenep. Penelitian ini adalah jenis penelitian deskriptif. Subjek penelitian adalah penderita hipertensi atau individu yang memiliki tekanan darah tinggi dan memenuhi kriteria inklusi. Dari total sampel (n=59) didapatkan 62,71% termasuk individu yang melakukan pengobatan ke fasilitaas kesehatan. Karakteristik penderita hipertensi yang berobat mayoritas tingkat pendidikan sekolah dasar, memiliki rerata TDSS, TDSM, TDDS, dan TDDM secara berturut-turut 150,27 mmHg, 152,35 mmHg, 87,18 mmHg, dan 86,59 mmHg, dan menggunakan terapi farmakologis secara teratur.  Karakteristik penderita hipertensi yang tidak berobat mayoritas tingkat pendidikan SMA/sederajat, memiliki rerata TDSS, TDSM, TDDS, dan TDDM secara berturut-turut 140,09 mmHg, 137,14 mmHg, 80,55 mmHg, dan 80,95 mmHg, dan tidak menggunakan terapi farmakologi maupun nonfarmakologi. Penderita hipertensi yang berobat maupun tidak berobat mayoritas berjenis kelamin perempuan, berada pada masa lansia awal, berstatus kawin, stadium hipertensi deratat II, tidak memiliki keluhan nyeri kepala dan rasa kaku di leher, memiliki riwayat keluarga hipertensi, tidak menggunakan terapi alternatif, porsi makan nasi dua sendok nasi, frekuensi makan harian sebanyak 3 kali, tidak ada beban pikiran yang berarti. Terdapat perbedaan antara penderita hipertensi yang berobat dan tidak berobat pada karakteristik pendidikan, rerata tekanan darah, dan penggunaan terapi farmakologi atau non-farmakologi
PENGARUH KEPERCAYAAN DIRI DAN KEMANDIRIAN BELAJAR TERHADAP PRESTASI BELAJAR MATEMATIKA SISWA KELAS VII MTS. DARUL ULUM KEPUHDOKO Sylvia Emifiana; Abdul Rozak
Prosiding Conference on Research and Community Services Vol 2, No 1 (2020): Second Prosiding Conference on Research and Community Services
Publisher : STKIP PGRI Jombang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui ada atau tidaknya pengaruh kepercayaan diri dan kemandirian belajar terhadap prestasi belajar matematika siswa kelas VII MTs. Darul Ulum Kepuhdoko. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode angket dengan menggunakan analisis regresi linear berganda. Sampel diperoleh dengan menggunakan teknik survey sebanyak 52 orang siswa dari kelas VII MTs. Darul Ulum Kepuhdoko. Pengumpulan data dilakukan dengan pemberian angket. Analisis data dilakukan dengan menggunakan bantuan program SPSS 20 terdiri dari uji prasyarat dan uji hipotesis. Uji persyaratan analisis data yang digunakan yaitu uji asumsi  klasik dan uji normalitas. Sedangkan uji hipotesis analisis data yang digunakan yaitu uji t dan regresi linear berganda.  Berdasarkan hasil penelitian didapat kesimpulan bahwa terdapat pengaruh antara kepercayaan diri dan kemandirian belajar terhadap prestasi belajar matematika. Besar sumbangan kepercayaan diri dan uji kemandirian belajar terhadap prestasi belajar sebesar 78,6% dan sisanya 21,4% di pengaruhi oleh variabel lain selain kepercayaan diri dan kemandirian belajar.
PEMBELAJARAN DARING PADA ANAK TUNARUNGU MENGGUNAKAN BUKU POP UP ILMU UNTUK KETERAMPILAN MENYIMAK Diana Febriyanti Harum Sari; Heny Sulistyowati
Prosiding Conference on Research and Community Services Vol 2, No 1 (2020): Second Prosiding Conference on Research and Community Services
Publisher : STKIP PGRI Jombang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Banyaknya inovasi media pembelajaran anak normal, membuat peneliti ingin memberikan inovasi media pembelajaran bagi anak berkebutuhan khusus. Penelitian ini mengggunakan subjek anak tunarungu. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui penggunaan buku Pop Up sebagai media pembelajaran daring bagi anak tunarungu. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif yang menjelaskan penggunaan buku Pop Up dalam pembelajaran daring. Sumber data dari penelitian ini adalah siswa tunarungu kategori sedang. Data penelitian berupa transkrip video pembelajaran daring. Pengumpulan data penelitian antara lain observasi, wawancara dengan kepala sekolah dan guru kelas, perekaman menggunakan gawai dan aplikasi Whatsapp Video Call,  mentranskrip data yang diperoleh, identifikasi data, pengkodean data, dan deskripsi data. Teknik analisis berupa analisis data, deskripsi data, dan simpulan. Pada pembelajaran daring  didapatkan data objek mampu menerima informasi dengan mengulang bahasa isyarat dan bahasa lisan peneliti. Objek memahami makna pembelajaran daring dengan melaksanakan perintah peneliti. Objek mengingat informasi dari lima pertanyaan dua diantaranya menggunakan stimulus peneliti. Objek mampu mengevaluasi dengan menyamakan sudut pandangnya dengan peneliti. Objek menanggapi dengan mengucapkan umpan balik berupa bahasa lisan dan bahasa isyarat.
PENGARUH PEMANFAATAN MS EXCEL DAN MOTIVASI BELAJAR PADA MATERI GRAFIK FUNGSI LOGARITMA TERHADAP HASIL BELAJAR MATEMATIKA Yosa Herlanda Kusumastuti; Nurwiani Nurwiani
Prosiding Conference on Research and Community Services Vol 2, No 1 (2020): Second Prosiding Conference on Research and Community Services
Publisher : STKIP PGRI Jombang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi semakin mendorong upaya-upaya pembaharuan dalam pemanfaatan hasil-hasil teknologi dalam proses pembelajaran. Salah satunya adalah dalam pembelajaran matematika. Guru sebagai pihak yang berhubungan langsung dengan siswa dituntut untuk mampu mengemas kegiatan pembelajaran sehingga siswa menjadi aktif. Salah satu upaya yang dapat dilakukan adalah dengan memanfaatkan media pembelajaran berbasis komputer aplikasi Ms Excel untuk pembelajaran matematika materi grafik fungsi logaritma di kelas X SMA. Selain itu, motivasi belajar juga berpengaruh dalam kegiatan pembelajaran matematika. Siswa yang memiliki motivasi belajar tinggi akan lebih optimal dalam mengikuti kegiatan pembelajaran sehingga hal ini dapat memaksimalkan hasil belajar matematika siswa. Berdasarkan hal tersebut peneliti melakukan penelitian ini dengan tujuan untuk mengetahui ada tidaknya pengaruh pemanfaatan Ms Excel dan motivasi belajar pada materi grafik fungsi logaritma terhadap hasil belajar matematika siswa. Desain penelitian yang digunakan adalah quasi experimental dengan one-shot case study design. Sampel dalam penelitian ini adalah 36 siswa kelas X IPA 1 SMA Negeri 1 Kertosono tahun pelajaran 2019/2020 yang telah dipilih menggunakan teknik convenience sample. Metode penelitian yang digunakan adalah kuesioner dan dokumentasi. Instrumen yang digunakan adalah kuesioner pemanfaatan Ms Excel dan motivasi belajar yang dibagikan secara online serta dokumen hasil belajar matematika siswa. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis regresi linier berganda. Hasil penelitian diperoleh model regresi linier berganda pemanfaatan Ms Excel dan   motivasi belajar dengan hasil belajar matematika siswa sebesar . Hasil perhitungan SPSS 20.0 for windows menunjukkan nilai Sig sebesar 0.000 < 0.05 dengan R2=98,7%, artinya ada pengaruh pemanfaatan Ms Excel dan motivasi belajar pada materi grafik fungsi logaritma terhadap hasil belajar matematika siswa sebesar 98,7%. Dengan demikian pemanfaatan Ms Excel dan motivasi belajar baik digunakan dalam pembelajaran matematika.