cover
Contact Name
Mohammad Ahyan Yusuf Sya'bani
Contact Email
tamaddun@umg.ac.id
Phone
+6285762621862
Journal Mail Official
ahyanyusuf@umg.ac.id
Editorial Address
http://journal.umg.ac.id/index.php/tamaddun/EditorialBoard
Location
Kab. gresik,
Jawa timur
INDONESIA
Tamaddun : Jurnal Pendidikan dan Pemikiran Keagamaan
ISSN : 1693394X     EISSN : 27222632     DOI : http://dx.doi.org/10.30587/tamaddun.v21i1
Jurnal ini bernama Tamaddun yang artinya (peradaban, kebudayaan, kemajuan) diterbitkan oleh Program Studi Pendidikan Agama Islam Fakultas Agama Islam Universitas Muhammadiyah Gresik, terbit 2 (dua) kali dalam setahun pada bulan Juli dan Januari. Tujuan dari jurnal ini adalah memfasilitasi para peneliti/dosen/pendidik untuk mempublikasikan artikelnya, yang fokus pada kajian pendidikan Islam, pembelajaran pendidikan agama Islam, pemikiran pendidikan agama Islam, dan studi keislaman dan kemuhammadiyahan.
Articles 141 Documents
IMPLEMENTASI MULTIMEDIA PADA PEMBELAJARAN DARING MATA PELAJARAN AKIDAH KELAS VIII DI MTS MUHAMMADIYAH 06 BANYUTENGAH Ainur Rosyidatun Ni'mah; Muyasaroh Muyasaroh
TAMADDUN Vol 23 No 1 (2022): Tamaddun : Jurnal Pendidikan dan Pemikiran Keagamaan
Publisher : Program Studi Pendidikan Agama Islam Fakultas Agama Islam Universitas Muhammadiyah Gresik

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30587/tamaddun.v23i1.4625

Abstract

Seiring dengan perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi yang semakin cepatmaka multimedia pembelajaran sangat dibutuhkan dalam dunia pendidikan. Seperti yangdiketahui bahwa sejak bulan Maret tahun 2020. Negara Indonesia telah dilanda wabah Covid-19. Wabah ini membuat seluruh masyarakat Indonesia menjadi resah dan khawatir. sehinggasekolah tidak dapat melaksanakan kegiatan tatap muka akibat wabah tersebut dan diberlakukanpembelajaran secara daring (online). Sesuai latar belakang tersebut maka permasalahan yangdapat dirumuskan adalah bagaimana implementasi multimedia pada pembelajaran daring danapa saja faktor hambatan dan pendukung dalam implementasi. Sedangkan tujuannya adalahuntuk mengetahui faktor hambatan dan pendukung dalam implementasi. Penelitian inimerupakan jenis penelitian kualitatif yang dilaksanakan menggunakan metode wawancara danobservasi. Sumber data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu mata pelajaran akidah padakelas VII di MTs Muhammadiyah 06 Banyutengah. Berdasarkan observasi yang telahdilakukan di MTs Muhammadiyah 06 Banyutengah dapat disimpulkan bahwa media WA Grup,Google form dan Youtube merupakan aplikasi yang paling ringan dan efektif saat digunakandalam pembelajaran daring. Hambatan yang di hadapi pada saat pembelajaran daring ini adalahpeserta didik susah untuk memahami materi yang disampaikan dan mengatasi permasalahansiswa yang berada di pondok. Sedangkan pendukungnya yaitu para guru tidak kesulitan dalammemberikan materi dan nilaiKata Kunci : implementasi, multimedia, pembelajaran daring
OPTIMALISASI PENERAPAN KURIKULUM BERBASIS KOMPETENSI PENDIDIKAN AGAMA ISLAM PADA ERA PANDEMI COVID-19 DI KELAS X SMK ISLAMIC QON GRESIK Winda Lusiana; Ode Moh Man Arfa Ladamay
TAMADDUN Vol 23 No 1 (2022): Tamaddun : Jurnal Pendidikan dan Pemikiran Keagamaan
Publisher : Program Studi Pendidikan Agama Islam Fakultas Agama Islam Universitas Muhammadiyah Gresik

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30587/tamaddun.v23i1.4657

Abstract

Permasalahan yang akan diangkat pada penelitian ini adalah (a) penerapanKurikulum Berbasis Kompetensi Pendidikan Agama Islam di SMK Islamic Qon Gresik, dan(b) Upaya Optimalisasi Penerapan Kurikulum Berbasis Kompetensi Pendidikan Agama Islampada Era Pandemi Covid-19 di SMK Islamic Qon Gresik. Jenis penelitian ini adalah kualitatifdeskriptif dengan menggunakan pendekatan deduktif-induktif. Penelitian ini adalah penelitianpopulasi yakni semua Guru Agama Islam dan kepala madrasah, metode pengumpulan data yangdigunakan adalah observasi, angket, interviu dan dokumenter, sedangkan untuk menganalisisdata digunakan deskriptif kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan dalam penerapan KurikulumBerbasis Kompetensi PAI selalu mempersiapkan terlebih dahulu yang akan diberikan padasiswa, baik itu berkaitan dengan silabus, perangkat pembelajaran, media, penguasaan materi,buku catatan (pribadi) bahkan performa seorang Guru juga penting, selain Guru selalu memakaibermacam metode pembelajaran yang diselingi dengan hal-hal yang menyenangkan agar tidakjenuh, segala upaya untuk memaksimalkan penerapan kurikulum berbasis kompetensi PAIdilakukan Guru Agama sehingga siswa lebih mandiri dan tidak tergantung pada Guru, dan siswasemakin kreatif mencari problem solving atau bahan-bahan materi yang ada di luar sekolah.Usaha yang dilakukan untuk optimalisasi kurikulum berbasis kompetensi PAI yakni (a)Penyediaan sarana dan prasarana, (b) Menciptakan pengawasan dan kedisiplinan, (c) MGMP,dan (d) Training untuk peningkatan kualitas Guru.Kata Kunci : kurikulum berbasis kompetensi, pendidikan agama islam.
PEMBIASAAN MEMBACA AL-QUR’AN DI PONDOK AL-ISHLAH SENDANGAGUNG PACIRAN LAMONGAN Eva Apriyanti; Hasan Basri
TAMADDUN Vol 21 No 1 (2020): Tamaddun Jurnal Pendidikan dan Pemikiran Keagamaan
Publisher : Program Studi Pendidikan Agama Islam Fakultas Agama Islam Universitas Muhammadiyah Gresik

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30587/tamaddun.v21i1.4928

Abstract

Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif. Menggunakan metode penelitian sebagai berikut: 1) jenis pola penelitian kualitatif, 2) sumber data : narasumber, kepada guru, ustazah, pengasuh pondok dan santri, OPPI, pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan metode observasi, wawancara dan dokumentasi, 4) teknis analisis data adalah reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan dan berdasarkan data yang diperoleh tersebut peneliti menganalisis menggunakan analisis deskriptif, yaitu dengan mendeskripsikan atau menggambarkan apa adanya hasil temuan di lapangan terkait pembiasaan membaca Al-Qur’an di pondok Al-Ishlah Sendangagung Paciran Lamongan. Hasil penelitian skripsi ini adalah 1) untuk mengetahui proses pembiasaan membaca Al-Qur’an dan untuk mendukung pembiasaan agar mencapai hasil yang lebih efektif maka digunakan beberapa metode atau cara dalam membaca Al-Qur’an yaitu: metode penugasan, metode teman sejawat, metode khusus atau privat, metode klasikal. Faktor pendukung dalam pelaksanaan pembiasaan membaca Al-Qur’an adalah Bahwa terdapat peran penting pengurus dan pembimbing dalam kegiatan proses pembiasaan membaca Al-Qur’an di pondok Al-Ishlah Sendangagung Paciran Lamongan, dan pengurus dan pembimbing dituntut untuk bekerja sama dalam pembelajaran dan pembiasaan membaca Al-Qur’an. Hal ini tidak lain dikarenakan adanya kultur atau budaya membaca Al-Qur’an yang melekat di dalam pondok Al-Ishlah Sendangagung sedangkan faktor penghambatnya adalah kurang motivasi diri. Masih banyak santri yang tidak lancar atau belum bisa mengaji, minimnya tenaga pengajar yang benar-benar ahli tahsin (membaca Al-Qur’an).Kata Kunci: pembiasaan, membaca alquran
PEMANFAATAN APLIKASI ZOOM DALAM PEMBELAJARAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DI MASA PANDEMI COVID-19 PADA SISWA KELAS VII SMP SASNAVIDYA SCHOOL Assama Samantragool; Noor Amirudin
TAMADDUN Vol 23 No 1 (2022): Tamaddun : Jurnal Pendidikan dan Pemikiran Keagamaan
Publisher : Program Studi Pendidikan Agama Islam Fakultas Agama Islam Universitas Muhammadiyah Gresik

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30587/tamaddun.v23i1.4642

Abstract

Penyebaran Covid-19 yang terjadi ternyata membawa dampak tersendiri bagi duniapendidikan. Pemerintah mengeluarkan kebijakan pendidikan selama pandemi covid-19berlangsung. Salah satu kebijakan yang diambil yaitu sistem pembelajaran online atau daring.SMP Sasnavidya School Bangkok Thailand adalah salah satu sekolah yang mendapatberpengaruh penyebaran Covid-19 dan akhirnya mengubah sistem pendidikan secara onlineatau daring. Aplikasi yang diterapkan menggunakan dalam proses belajar mengajar di SMPSasnavidya School adalah aplikasi Zoom. Aplikasi Zoom dapat dikategorikan sebagai mediapembelajaran online yang dapat diartikan sebagai suatu jenis belajar mengajar yangmemungkinkan tersampaikannya bahan ajar dari guru ke siswa dengan menggunakan mediaInternet. Sistem pembelajaran online sangat perlu diperhatikan agar guru dan siswa memahamisaat pembelajaran berlangsung. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui dan memahamibagaimana pemanfaatan aplikasi Zoom dalam pembelajaran pendidikan agama Islam di masapandemi Covid-19 pada siswa kelas VII SMP Sasnavidya School. Penelitian ini menggunakanmetode pendekatan penelitian kualitatif yaitu penelitian yang bersifat deskriptif analisis. Teknikpengumpulan data yang digunakan adalah melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi.Teknik analisis data yang digunakan adalah melalui reduksi data, penyajian data dan penarikankesimpulan. Berdasarkan hasil penelitian diperoleh bahwa pemanfaatan aplikasi Zoom dalampembelajaran pendidikan agama Islam di masa pandemi Covid-19 pada siswa kelas VII SMPSasnavidya School sudah dapat tanggapan dengan cukup baik untuk guru dan siswa. Denganmenggunakan aplikasi Zoom dalam pembelajaran online menjadikan siswa harus lebih aktifdalam pembelajaran. Dalam pelaksanaan aplikasi Zoom sangat memudahkan dan mendorongpada siswa walaupun guru. Sehingga bisa mengikuti serta dalam kegiatan pembelajaran secaraonline atau pembelajaran jarak jauh.Kata Kunci : pemanfaatan, aplikasi zoom, covid-19
PERAN ORANG TUA DALAM PENDAMPINGAN ANAK PADA PROSES PEMBELAJARAN PAI DI ERA COVID-19 Rizqiyah Novita Sari; Noor Amirudin; Mohammad Ahyan Yusuf Sya'bani
TAMADDUN Vol 22 No 1 (2021): Tamaddun Jurnal Pendidikan dan Pemikiran Keagamaan
Publisher : Program Studi Pendidikan Agama Islam Fakultas Agama Islam Universitas Muhammadiyah Gresik

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30587/tamaddun.v22i1.4923

Abstract

Penelitian ini adalah berawal dari problematika saat ini dengan adanya wabah virus COVID-19 yang membuat hampir seluruh aspek mengalami lockdown termasuk pendidikan yang mengharuskan belajar melalui rumah atau belajar dengan menggunakan sistem daring ( dalam jaringan), dari adanya pembelajaran dalam jaringan tersebut peneliti ingin melihat dan melakukan sebuah penelitian tentang peran orang tua dalam pendampingan anak pada proses pembelajaran PAI di era Covid-19. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peran orang tua dalam pendampingan anak pada proses pembelajaran PAI di era Covid-19 pada mata pelajaran fiqih di MTs Muhammadiyah 06 Banyutengah. Pendekatan yang digunakan adalah pendekatan kualitatif yang dilakukan dengan observasi lapangan. Teknik pengumpulan data adalah dengan melakukan observasi lapangan, wawancara serta dokumentasi dari sekolah. Teknik analisis data yang digunakan adalah dengan reduksi data , penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil dari penelitian ini yaitu pada peran orang tua dalam pendampingan anak pada proses pembelajaran PAI di era covid-19 pada siswa kelas 07 MTs Muhammadiyah 06 Banyutengah Panceng Gresik. Terkait hambatan yang dialami adalah karena 1) sinyal 2) elektronik 3) kurangnya fasilitas 4) biaya untuk pembelian paket data. Pembelajaran dalam jaringan di SMP Muhammadiyah 1 Gresik sendiri terkait pembelajaran daring , SMP Muhammadiyah 1 Gresik menggunakan dua media yaitu media WhatsApp sebagai pembelajaran dan Web Spemutu sebagai web evaluasi pembelajaran. Keberhasilan dari impelmentasi pembelajaran daring di SMP Muhammadiyah 1 Gresik untuk tahun ini mencapai 70% karena masih banyak hambatan yang dialami oleh siswa saat melakukan pembelajaran dalam jaringan, meskipun pihak sekolah sudah memberika fasilitas kepada guru yang termasuk salah satu bentuk dukungan dari pembelajaran daring supaya optimal dalam memberikan pembelajaran dalam jaringan. Kata Kunci : Peran orang tua; pembelajaran PAI; Covid-19
PEMANFAATAN HANDPHONE ANDROID DALAM PEMBELAJARAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM PADA SISWA KELAS XI SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN MUHAMMADIYAH 2 GRESIK Rois Fathoni; Hasan Basri
TAMADDUN Vol 23 No 1 (2022): Tamaddun : Jurnal Pendidikan dan Pemikiran Keagamaan
Publisher : Program Studi Pendidikan Agama Islam Fakultas Agama Islam Universitas Muhammadiyah Gresik

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30587/tamaddun.v23i1.4646

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui Bagaimana pemanfaatanHandphone Android dalam pembelajaran Pendidikan Agama Islam siswa kelas XI dan Faktorpositif dan negatif Handphone Android dalam pembelajaran Pendidikan Agama Islam siswakelas XI SMK Muhammadiyah 2 Gresik. Penelitian ini menggunakan penelitian lapangan(fieldresearch), sehingga bisa disebut jenis penelitian kualitatif. Penelitian kualitatif adalahpenelitian yang menghasilkan data deskriptif. Data yang diperoleh dalam penelitian ini meliputiobservasi, wawancara, dan dokumentasi. Dalam pendekatan ini diharapkan pendidik dapatmengantisipasi terhadap peserta didik dalam pemanfaatan handphone android di dalamsekolahan maupun kelas. Hasil penelitian ini Pemanfaatan Handphone Android di SMKMuhammadiyah 2 Gresik sangat baik dalam proses pembelajaran yang membutuhkan AplikasiHandphone Android, karena di tahun ini semua manusia tidak bisa hilang dari alat Elektronikyang simpel untuk dimanfaatkan maupun untuk penyimpanan data-data, bisnis, dan hubunganantara keluarga yang jauh. Bagi peserta didik untuk mencari dan menambah pengetahuan atauuntuk mempermudah mengerjakan tugas rumah yang belum dijelaskan atau belum ada dilembar kerja siswa (LKS), Faktor-faktor Handphone Android di SMK Muhammadiyah 2Gresik ada 2 faktor yaitu, faktor positif, peserta didik bisa menambah ilmu mereka denganbeberapa Aplikasi Handphone Android yang digunakan untuk menambah pengetahuan, bagipendidik dalam membantu untuk menjelaskan kesulitan ketika dalam proses pembelajaran.Untuk faktor negatif bagi peserta didik dalam pembelajaran yaitu, akan lebih fokus terhadapHandphone dan tidak konsentrasi karena untuk hal-hal negatif dalam pembelajaran, sehinggaPeserta didik akan kesulitan dalam memahami pelajaran dan ketika dalam ujian).Kata Kunci : pemanfaatan, faktor, handphone, android
MODERNISASI SISTEM PENDIDIKAN DI PONDOK PESANTREN MAMBAUS SHOLIHIN SUCI MANYAR GRESIK Muhammad Asyhar Romadhoni; Hasan Basri
TAMADDUN Vol 23 No 2 (2022): Tamaddun: Jurnal Pendidikan dan Pemikiran Keagamaan
Publisher : Program Studi Pendidikan Agama Islam Fakultas Agama Islam Universitas Muhammadiyah Gresik

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30587/tamaddun.v23i2.5425

Abstract

Masalah pokok dalam tulisan ini adalah: Bagaimana modernisasi sistem pendidikan di pondok pesantren Mambaus Sholihin Suci Manyar Gresik? dan Bagaimana dukungan dan hambatan dalam modernisasi sistem pendidikan di pondok pesantren Mambaus Sholihin Suci Manyar Gresik? Dalam menganalisis data, peneliti menggunakan analisis deskriptif kualitatif, di mana data yang telah dihasilkan baik secara teoritis maupun empiris disajikan dalam bentuk kata-kata atau kalimat secara benar dan jelas sesuai dengan proses yang terjadi di lapangan. Adapun yang menjadi subyek penelitian skripsi ini adalah: para asatid dan santri di pondok pesantren Mambaus Sholihin Suci. Penelitian metode kualitatif dengan jenis studi kasus ini menggunakan tiga teknik pengumpulan data yaitu: 1) Wawancara, 2) Observasi, 3) Dokumentasi. Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan di atas, dapat disimpulkan bahwa: Sistem Pendidikan di Pondok Pesantren Mambaus Sholihin pada awalnya menganut sistem pendidikan pesantren salaf pada umumnya. Namun seiring dengan perkembangan zaman, pengasuhnya mulai memasukkan sistem pendidikan yang berlaku di Indonesia. Modernisasi sistem pendidikan pesantren dipondok pesantren Mambaus Sholihin tampak dalam upaya peningkatan pendidikan agama Islam dalam masyarakat. Adapun beberapa langkah yang diterapkan di pondok pesantren Mambaus Sholihin dalam peningkatan pendidikan agama Islam dalam era modernisasi pada masyarakat yaitu melalui: (a). Merevitalisasi Paradigma pendidikan pesantren, (b). Menyelaraskan antara iptek dan imtaq, (c). Upaya menghilangkan dualisme pendidikan., (d). Mereformasi sistem sorogan dan bandongan menjadi sistem klasikal dan penjenjangan, dan (e). Membuat kurikulum yang lebih jelas.Kata Kunci : modernisasi, sistem pendidikan, pondok pesantren
STRATEGI PENINGKATAN MUTU PEMBELAJARAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM PADA MASA PANDEMI COVID-19 DI KELAS XII SMK NURUL ISLAM MANYAR Dita Nurma Maharsi; Ode Moh Man Arfa Ladamay
TAMADDUN Vol 23 No 2 (2022): Tamaddun: Jurnal Pendidikan dan Pemikiran Keagamaan
Publisher : Program Studi Pendidikan Agama Islam Fakultas Agama Islam Universitas Muhammadiyah Gresik

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30587/tamaddun.v23i2.5427

Abstract

Dalam penelitian ini rumusan masalahnya adalah 1) Bagaimana peningkatan mutu pembelajaran Pendidikan Agama Islam di Bagaimana Mutu Pembelajaran PAI di Kelas XII pada masa Pandemi Covid-19 di SMK Nurul Islam Gresik? 2) Bagaimana Strategi Peningkatan Mutu Pembelajaran PAI di Kelas XII pada masa Pandemi Covid-19 di SMK Nurul Islam Gresik? Penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif, dengan teknik analisis deskriptif kualitatif pula, yaitu berupa pemaparan dan penggambaran secara menyeluruh tentang keadaan yang sebenarnya mengenai data-data terkait, baik yang tertulis maupun lisan dari objek penelitian yang ada di lembaga tersebut. Dalam proses pengumpulan data, penulis menggunakan metode observasi, interviu dan dokumentasi. Adapun hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa: Strategi Peningkatan Mutu Pembelajaran Pendidikan Agama Islam di SMK Nurul Islam Gresik ini sudah bagus, terbukti dengan adanya program yang direncanakan dan dilaksanakan sekolah dalam rangka menciptakan suasana lingkungan sekolah yang Islami, seperti: perilaku masyarakat sekolah yang baik, berbudi pekerti yang luhur, lingkungan sekolah yang bersih, sikap toleran antar sesama, dan lain sebagainya. Dalam mewujudkan program tersebut, banyak strategi yang ditempuh, salah satunya adalah penyusunan program pengembangan PAI, baik di dalam kegiatan belajar mengajar (di Kelas) maupun di luar kegiatan pembelajaran yang terus diupayakan. Untuk kegiatan di dalam kelas, ini diupayakan sepenuhnya oleh masing-masing guru kelas atau guru agama Islam, dalam hal ini guru agama berusaha menciptakan suasana kegiatan belajar mengajar yang bervariatif serta mengupayakan bagaimana materi bisa diterima oleh siswa. Untuk kegiatan di luar kelas banyak pihak yang terlibat, terutama semua guru dalam mendidik serta memberi contoh yang baik kepada siswa.Kata Kunci: mutu pembelajaran, pendidikan agama islam, pandemi
PERAN NILAI INTEGRITAS BERBASIS AL-QUR’AN MODAL INOVASI PENDIDIKAN ISLAM Andik Rony Irawan
TAMADDUN Vol 23 No 2 (2022): Tamaddun: Jurnal Pendidikan dan Pemikiran Keagamaan
Publisher : Program Studi Pendidikan Agama Islam Fakultas Agama Islam Universitas Muhammadiyah Gresik

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30587/tamaddun.v23i2.5432

Abstract

Inovasi dalam pendidikan merupakan tuntutan sepanjang zaman. Di dalamnya merupakan serangkaian langkah keterbaruan dalam mencapai kemajuan. Terutama di era revolusi industri 4.0 ditandainya alat teknologi komunikasi berbasis digital semakin canggih sehingga inovasi menjadi pilar penting dalam dunia pendidikan. Salah satunya pengembangannya melalui peran integritas sebagai potensi positif dalam diri individu dalam mencapai keberhasilan. Sekarang banyak mendapatkan perhatian dari kalangan profesional, perusahaan termasuk sangat penting dalam dunia pendidikan. Saat ini capital psychology terutama psikologi positif yang menggali nilai-nilai universal di antaranya integritas telah memberikan sumbangan berarti pada kesejahteraan umat manusia. Data empiris penelitian di perusahaan listrik negara (PLN) area Malang raya berbasis nilai integritas memberikan berkontribusi nilai signifikansi (0,87). Pengujiannya melalui goodness of fit, menggunakan software SPSS dan AMOS. Data tersebut menjadi dasar pembahasan yang terintegrasikan dalam perspektif Al-Qur’an sehingga menjadi Modal Inovasi Pendidikan Islam”. Analisanya menggunakan structure equational modelling (SEM).Kata Kunci : nilai integritas, Al-Qur’an, inovasi pendidikan
PENGELOLAAN KELAS DALAM PEMBELAJARAN AQIDAH AKHLAQ DI ERA PANDEMI COVID-19 PADA SISWA KELAS V MI DARUL ULUM DESA BENEM Nur Fauziyah; Noor Amirudin
TAMADDUN Vol 23 No 2 (2022): Tamaddun: Jurnal Pendidikan dan Pemikiran Keagamaan
Publisher : Program Studi Pendidikan Agama Islam Fakultas Agama Islam Universitas Muhammadiyah Gresik

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30587/tamaddun.v23i2.5428

Abstract

Kajian dan pembahasan penelitian ini bertujuan untuk: 1) Mendeskripsikan Bagaimana pembelajaran Aqidah akhlak pada masa Covid-19 di kelas V MI Darul Ulum Desa Benem kecamatan Duduksampeyan Kabupaten Gresik. 2) Mendeskripsikan. 2) Bagaimana pengelolaan pembelajaran Aqidah Akhlaq pada masa Covid-19 di kelas V di MI Darul Ulum Desa Benem kecamatan Duduksampeyan Kabupaten Gresik. Dari itu maka peneliti menggunakan pendekatan literatur dan kajian empiris/penelitian lapangan. Dalam menganalisis data, peneliti menggunakan analisis deskriptif kualitatif, di mana data yang telah dihasilkan baik secara teoritis maupun empiris disajikan dalam bentuk kata-kata atau kalimat secara benar dan jelas sesuai dengan proses yang terjadi di lapangan. Adapun yang menjadi subyek penelitian skripsi ini adalah: kepsek, waka kesiswaan, waka sarana prasarana, wali kelas II dan III. Penelitian metode kualitatif dengan jenis studi kasus ini menggunakan tiga teknik pengumpulan data yaitu: 1) Wawancara, 2) Observasi, 3) Dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa 1) Pengelolaan kelas di MI Darul Ulum Desa Benem tergantung dari wali kelas dan siswanya. Kebersihan dan keindahan kelas diatur oleh wali kelas dengan siswa yang menjadi petugasnya dari jadwal piket yang sudah dibentuk. Dilihat dari besar kecilnya ukuran kelas, ruang kelas di MI Darul Ulum Desa Benem Gresik ideal dengan jumlah siswa yang menempatinya. 2) Pengelolaan kelas ditinjau dari segi pengelolaan siswa yang ada di MI Darul Ulum Desa Benem, melalui pembentukan organisasi dan tata tertib kelas.Kata Kunci: pengelolaan kelas, aqidah akhlaq, pandemi

Page 10 of 15 | Total Record : 141