cover
Contact Name
Ilham Safar
Contact Email
ilhamsafar25@gmail.com
Phone
+6281340202750
Journal Mail Official
manorunifa@gmail.com
Editorial Address
Jl. Prof Abdurahman Basalamah No. 101
Location
Kota makassar,
Sulawesi selatan
INDONESIA
Jurnal Manajemen dan Organisasi Review (MANOR)
Published by Universitas Fajar
ISSN : 26570130     EISSN : 2716148X     DOI : 10.47354
Core Subject : Economy, Humanities,
Fokus dan ruang lingkup MANOR: Jurnal Manajemen dan Organisasi Review adalah: 1. Manajemen Sumber Daya Manusia 2. Manajemen Pemasaran 3. Manajemen Keuangan 4. Manajemen Operasional 5. Manajemen Bisnis
Articles 19 Documents
Search results for , issue "Vol. 6 No. 1 (2024): Jurnal Manajemen dan Organisasi Review (MANOR)" : 19 Documents clear
Pengaruh Word Of Mouth Dan Kemudahan Transaksi E-Commerce Shopee Terhadap Keputusan Pembelian Pada Generasi Milenial Di Kota Parepare Haslindah, Haslindah; Tijjang, Bakthiar; Ilahi, Andi Alfianto Anugrah; Hasan, Hamida; Beddu, Megawati
JURNAL MANAJEMEN & ORGANISASI REVIEW (MANOR) Vol. 6 No. 1 (2024): Jurnal Manajemen dan Organisasi Review (MANOR)
Publisher : Universitas Fajar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47354/mjo.v6i1.753

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk mengetahui Pengaruh Word Of Mouth dan Kemudahan transaksi E-Commerce, berpengaruh secara parsial dan simultan terhadap Keputusan Pembelian di Shopee pada Generasi Milenial Di Kota Parepare. Metode analisis yang digunakan dalam penelitian ini yaitu observasi, kuisioner (angket), dokumentasi. Penentuan sampel ditentukan dengan sampling insidental dan didapat sebanyak 60 responden. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa (1) secara parsial, Word Of Mouth berpengaruh terhadap Keputusan Pembelian pada Generasi Milenial di Kota Parepare. Secara parsial, Kemudahan Transaksi berpengaruh terhadap Keputusan Pembelianpada Generasi Milenial di Kota Parepare. (2) Secara simultan, Word Of Mouth dan Kemudahan Transaksi berpengaruh terhadap Keputusan Pembelian pada Generasi Milenial di Kota Parepare. (3) Hasil koefisien determinasi menunjukkan Word Of Mouth variabel independen mempengaruhi variabel dependen yaitu 75,8%, oleh karena itu bagi peneliti yang akan meneliti dengan tema yang sama, disarankan sebaiknya menambahkan variabel lain yang belum terdapat pada penelitian ini agar hasil penelitian dapat lebih baik lagi dan membuktikan hipotesis. Hal ini dimungkinkan akan memberikan hasil perbandingan pengaruh dari penelitian yang sebelumnya.
Pengaruh Strategi Komunikasi Pemasaran Terhadap Loyalitas Melalui Kepuasan Pelanggan Balai Besar Standardisasi Dan Pelayanan Jasa Industri Hasil Perkebunan Mineral Logam Dan Maritim Di Makassar Berliani, Ainun; Asdar, Muhammad; A, Abdul Samad
JURNAL MANAJEMEN & ORGANISASI REVIEW (MANOR) Vol. 6 No. 1 (2024): Jurnal Manajemen dan Organisasi Review (MANOR)
Publisher : Universitas Fajar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47354/mjo.v6i1.754

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis dan menjelaskan pengaruh strategi komunikasi pemasaran terhadap kepuasan pelanggan dan loyalitas pelanggan, pengaruh kepuasan pelanggan terhadap loyalitas pelanggan, pengaruh strategi komunikasi pemasaran terhadap loyalitas melalui kepuasan pelanggan. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif, dengan objek penelitian pada Balai Besar Standardisasi dan Pelayanan Jasa Industri Hasil Perkebunan, Mineral Logam, Dan Maritim di Kota Makassar, dengan teknik analisis data menggunakan uji instrumen, analisis path, uji asumsi klasik, uji hipotesis, koefisien determinasi, serta uji sobel test. Hasil penelitian menemukan bahwa strategi komunikasi pemasaran berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan pelanggan, strategi komunikasi pemasaran berpengaruh positif dan signifikan terhadap loyalitas pelanggan, dan kepuasan pelanggan memberikan pengaruh positif dan signifikan terhadap loyalitas pelanggan. Dari hasil uji sobel test diperoleh bahwa kepuasan pelanggan dapat memediasi pengaruh strategi komunikasi pemasaran terhadap loyalitas pelanggan pada Balai Besar Standardisasi dan Pelayanan Jasa Industri Hasil Perkebunan, Mineral Logam dan Maritim di kota Makassar.
Pengaruh Pemberian Insentif, Praktik Kepemimpinan Dan Lingkungan Kerja Terhadap Motivasi Kerja Pegawai Dinas Pekerjaan Umum Dan Penataan Ruang Di Kabupaten Penajam Paser Utara Kalimantan Timur Linda, Tri; Rukaiyah, St.; Muin, Sri Adrianti
JURNAL MANAJEMEN & ORGANISASI REVIEW (MANOR) Vol. 6 No. 1 (2024): Jurnal Manajemen dan Organisasi Review (MANOR)
Publisher : Universitas Fajar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47354/mjo.v6i1.755

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis 1) pengaruh secara parsial pemberian insentif, Praktik kepemimpinan dan lingkungan kerja terhadap motivasi kerja pegawai 2) pengaruh secara simultan Pemberian insentif, kepemimpinan dan lingkungan kerja terhadap motivasi kerja pegawai; 3) variabel yang paling dominan berpengaruh terhadap motivasi pegawai. Penelitian ini dilakukan pada Pegawai Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Kabupaten Penajam Paser Utara Kalimantan Timur. Penentuan sampel menggunakan teknik jenuh dengan mengambil seluruh populasi yang ada, yaitu sebanyak 73 orang Pegawai. Metode pengumpulan data yang diguanakan adalah angket dan studi dokumen. Metode analisis yang digunakan adalah analisis statistik deskriptif dan analisis regresi linear berganda. Hasil penelitian menyimpulkan bahwa: secara parsial Pemberian insentif berpengaruh positif namun tidak signifikan terhadap motivasi kerja pegawai, sedangkan kepemimpinan dan lingkungan kerja berpengaruh secara positif dan signifikan Terhadap motivasi pegawai. Secara simultan pemberian insentif, kepemimpinan dan lingkungan kerja berpengaruh secara positif dan signifikan terhadap motivasi pegawai pada. Secara parsial menunjukkan bahwa variabel lingkungan kerja berpengaruh dominan terhadap motivasi kerja pegawai
Peran Motivasi Kerja Dalam Memediasi Pengaruh Promosi Jabatan Dan Pengalaman Kerja Terhadap Kinerja Pegawai Organisasi Perangkat Daerah Kabupaten Kolaka Syarief, Rachmat Ramlan; Kamaluddin, Murdjani; Sabilalo, Mahmudin A; Asraf, Asraf
JURNAL MANAJEMEN & ORGANISASI REVIEW (MANOR) Vol. 6 No. 1 (2024): Jurnal Manajemen dan Organisasi Review (MANOR)
Publisher : Universitas Fajar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47354/mjo.v6i1.756

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah Untuk mengetahui dan menganalisis : pengaruh promosi jabatan terhadap motivasi kerja pada organisasi perangkat daerah kabupaten Kolaka; pengaruh pengalaman kerja terhadap motivasi kerja pada organisasi perangkat daerah kabupaten Kolaka; pengaruh promosi jabatan terhadap kinerja pegawai pada organisasi perangkat daerah kabupaten Kolaka; pengaruh pengalaman kerja terhadap kinerja pegawai pada organisasi perangkat daerah kabupaten Kolaka; pengaruh motivasi kerja terhadap kinerja pegawai pada organisasi perangkat daerah kabupaten Kolaka; motivasi sebagai mediasi pengaruh antara promosi jabatan terhadap kinerja pegawai pada organisasi perangkat daerah kabupaten Kolaka; motivasi sebagai mediasi pengaruh antara pengalaman kerja terhadap kinerja pegawai pada organisasi perangkat daerah kabupaten Kolaka. Populasi penelitian ini adalah pegawai yang sudah promosi jabatan sebanyak 51 orang. Metode analisis data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu analisis deskriptif dan statistika inferensial yaitu Partial Least Square (PLS). Hasil penelitian menyatakan bahwa: Promosi jabatan berpengaruh positif dan signifikan terhadap motivasi kerja; Pengalaman kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap motivasi keja; Promosi jabatan berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja pegawai; Pengalaman kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja pegawai; Motivasi kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja pegawai; Motivasi kerja mampu memediasi pengaruh promosi jabatan terhadap kinerja pegawai; Pengalaman kerja memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja pegawai melalui mediasi motivasi kerja
Peran Motivasi Dalam Memediasi Pengalaman Kerja Terhadap Kinerja Pegawai Pada Badan Pendapatan Daerah (BAPENDA) Kolaka Muharram, Andi Sahid Azizan; Razak, Abdul; Ruslan, Ruslan; Asraf, Asraf
JURNAL MANAJEMEN & ORGANISASI REVIEW (MANOR) Vol. 6 No. 1 (2024): Jurnal Manajemen dan Organisasi Review (MANOR)
Publisher : Universitas Fajar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47354/mjo.v6i1.757

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah Untuk mengetahui dan menganalisis Pengaruh pengalaman kerja terhadap motivasi kerja pegawai pada Badan pendapatan Daerah Kabupaten Kolaka; Pengaruh pengalaman kerja terhadap kinerja pegawai Badan pendapatan Daerah Kabupaten Kolaka; Pengaruh motivasi terhadap kinerja pegawai Badan pendapatan Daerah Kabupaten Kolaka; Peran motivasi sebagai mediasi pengaruh antara pengalaman kerja terhadap kinerja pegawai Badan pendapatan Daerah Kabupaten Kolaka. Populasi penelitian ini adalah pegawai Badan Pendapatan Kabupaten Kolaka sebanyak 67 orang. Metode analisis data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu analisis deskriptif dan statistika inferensial yaitu Partial Least Square (PLS). Hasil penelitian menyatakan bahwa Pengalaman kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap motivasi kerja pegawai pada Badan Pendapatan Daerah Kabupaten Kolaka; Pengalaman kerja kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja pegawai pada Badan Pendapatan Daerah Kabupaten Kolaka; Motivasi kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja pegawai pada Badan Pendapatan Daerah Kabupaten Kolaka; Motivasi kerja mampu memediasi sempurna antara pengaruh pengalaman kerja terhadap kinerja pegawai pada Badan Pendapatan Daerah Kabupaten Kolaka
Pengaruh Gaya Kepemimpinan Transformasional, Budaya Organisasi dan Lingkungan Kerja Terhadap Kinerja Pegawai Kecamatan Penajam Kabupaten Penajam Paser Utara Lisnawati, Lisnawati; Rukaiyah, St.; Muin, Sri Adrianti
JURNAL MANAJEMEN & ORGANISASI REVIEW (MANOR) Vol. 6 No. 1 (2024): Jurnal Manajemen dan Organisasi Review (MANOR)
Publisher : Universitas Fajar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47354/mjo.v6i1.758

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui. pengaruh gaya kepemimpinan tranformasional, budaya organisasi, dan lingkungan kerja terhadap kerja pegawai kecamatan Penajam. Penelitian ini dilaksanakan pada Kecamatan Penajam Paser Utara. Pengumpulan data dilakukan melalui Kuesioner, dan dokumentasi. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh pegawai kecamatan penajam, yaitu 79 orang yang dijadikan sebagai sampel menggunakan rumus slovin. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan analisis deskriptif kuantitatif untuk mengetahui sejauh mana pengaruhnya terhadap kinerja pegawai. Hasil pengujian hipotesis menunjukkan bahwa gaya kepemimpinan transformasional, budaya organisasi, dan lingkungan kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja pegawai di kecamatan penajam paser utara. Guna lebih berusaha meningkatkan peran manajemen khususnya manajemen sumber daya manusia dalam mengelola yang lebih baik, maka gaya kepemimpinan transformasional, budaya organisasi dan lingkungan kerja perlu ditingkatkan secara berkesinambungan sehingga kinerja pegawai di kecamatan penajam lebih meningkat di masa yang akan datang. Pemerintah selaku pihak manajemen perlu memberikan perhatian khusus dalam hal kepemimpinan sebagai skala prioritas dalam meningkatkan kinerja pegawai di kecamatan penajam, dengan meningkatkan peran pimpinan dalam perencanaan, pelaksanaan pekerjaan, pengendalian, dan perbaikan manajemen.
Eksplorasi Konten Marketing, Endorsement, Dan Diskon Terhadap Keputusan Pembelian Konsumen Generasi Z Melalui Tiktok Shop Di Kota Parepare Putri, Naulya Dwi; Putra, Pandi; Asike, Ades; Tijjang, Bakthiar; Hartati, Hartati
JURNAL MANAJEMEN & ORGANISASI REVIEW (MANOR) Vol. 6 No. 1 (2024): Jurnal Manajemen dan Organisasi Review (MANOR)
Publisher : Universitas Fajar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47354/mjo.v6i1.764

Abstract

Tujuan penelitian ini (1) Untuk mengetahui Konten Marketing, Endorsement, dan Diskon berpengaruh secara parsial terhadap Keputusan Pembelian Konsumen Generasi Z melalui Tiktok Shop di Kota Parepare. (2) Untuk mengetahui Konten Marketing, Endorsement, dan Diskon berpengaruh secara simultan terhadap Keputusan Pembelian Konsumen Generasi Z melalui Tiktok Shop di Kota Parepare. Metode analisis yang digunakan dalam penelitian ini yaitu observasi, wawancara, kuesioner, dokumentasi, dan study keperpustakaan. Penentuan sampel ditentukan dengan insidental sampling dan didapat sebanyak 60 responden. Hasil penelitian ini menunjukkan ini menunjukkan bahwa (1) Secara parsial, Konten Marketing berpengaruh terhadap Keputusan Pembelian pada Generasi Z di Kota Parepare. Secara parsial, Endorsement berpengaruh terhadap Keputusan Pembelian pada Generasi Z di Kota Parepare. Sedangkan secara parsial Diskon berpengaruh terhadap keputusan pembelian pada Generasi Z di Kota Parepare. (2) Secara simultan, Konten Marketing, Endorsement, dan Diskon berpengaruh terhadap Keputusan Pembelian pada Generasi Z di Kota Parepare. (3) Hasil koefisien determinasi menunjukkan Konten Marketing variabel independen mempengaruhi variabel dependen yaitu 75.6%, oleh karena itu bagi peneliti yang akan meneliti dengan tema yang sama, disarankan sebaiknya menambahkan variabel lain yang belum terdapat pada penelitian ini agar hasil penelitian dapat lebih baik lagi dan membuktikan hipotesis. Hal ini dimungkinkan akan memberikan hasil perbandingan pengaruh dari penelitian yang sebelumnya.
Dinamika Pemasaran PT. Tasti Anugrah Mandiri: Bagaimana Citra Merek, Distribusi, Dan Harga Mempengaruhi Keputusan Pembelian Konsumen Andirwan, Andirwan; Putra, Pandi; Alimuddin, Firman; Tijjang, Bakthiar; Hasan, Hamida
JURNAL MANAJEMEN & ORGANISASI REVIEW (MANOR) Vol. 6 No. 1 (2024): Jurnal Manajemen dan Organisasi Review (MANOR)
Publisher : Universitas Fajar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47354/mjo.v6i1.765

Abstract

Tujuan Penelitian ini (1) Untuk mengetahui pengaruh citra merek, distribusi, dan harga berpengaruh secara parsial terhadap keputusan pembelian konsumen pada PT. Tasti Anugerah Mandiri. (2) Untuk mengetahui citra merek, distribusi, dan harga berpengaruh secara simultan terhadap keputusan pembelian konsumen pada PT. Tasti Anugerah Mandiri. Metode analisis yang digunakan dalam penelitian ini yaitu observasi, wawancara, kuesioner (angket), dan dokumentasi. Penentuan sampel ditentukan dengan sampling jenuh dan didapatkan sebanyak 61 responden. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa (1) Secara parsial, Citra Merek tidak berpengaruh terhadap Keputusan Pembelian konsumen pada PT. Tasti Anugerah Mandiri cabang Parepare. Secara parsial, Distribusi berpengaruh terhadap Keputusan Pembelian konsumen pada PT. Tasti Anugerah Mandiri cabang Parepare. Secara parsial, Harga berpengaruh terhadap keputusan pembelian konsumen pada PT. Tasti Anugerah Mandiri. (2) Secara simultan, Citra Merek, Distibusi, Harga Keputusan Pembelian konsumen pada PT. Tasti Anugerah Mandiri cabang Parepare. (3) Hasil koefisien determinasi menunjukkan Tangible variabel independen mempengaruhi variabel dependen yaitu 31,6 %, oleh karena itu bagi peneliti yang akan meneliti dengan tema yang sama, disarankan sebaiknya menambahkan variabel lain yang belum terdapat pada penelitian ini agar hasil penelitian dapat lebih baik lagi dan membuktikan hipotesis. Hal ini dimungkinkan akan memberikan hasil perbandingan pengaruh dari penelitian yang sebelumnya.
Analisis Gaya Kepemimpinan Berorientasi Kinerja Pada Pegawai Badan Pendapatan Daerah Kabupaten Penajam Paser Utara Yudhistira, Ivan; Mujahid, Mujahid; Rukaiyah, St.
JURNAL MANAJEMEN & ORGANISASI REVIEW (MANOR) Vol. 6 No. 1 (2024): Jurnal Manajemen dan Organisasi Review (MANOR)
Publisher : Universitas Fajar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47354/mjo.v6i1.766

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis gaya kepemimpinan di Kantor Badan Pendapatan Daerah Kabupaten Penajam Paser Utara berorientasi Kinerja Melalui pendekatan Deskriptif kualitatif, hasil penelitian menunjukkan bahwa pemimpin masih belum melaksanakan kepemimpinannya dengan optimal. Data primer diperoleh melalui wawancara mendalam dengan informan di Badan Pendapatan Daerah, termasuk Kepala Badan, Kepala Bidang, dan beberapa pegawai, berjumlah 8 orang informan. Hasil penelitian menunjukkan gaya kepemimpinan dari pimpinan kurang optimal. Berdasatkan hasil wawancara dan observasi lapangan yang dilakukan oleh peneliti pemimpin diharapkan berupaya mengarahkan sikap dan perilaku pegawai agar dapat bersikap sesuai dengan aturan kepegawaian yang telah ditentukan dalam pencapai tujuan. Pimpinan perlu untuk memperhatikan beberapa faktor-faktor yang mempengaruhi gaya kepemimpinan pada Badan Pendapatan Daerah Kabupaten Panajam Paser Utara, beberapa faktor tersebut perlu diingat dampaknya akan mempengaruhi gaya kepemimpinan dari seorang pemimpin.
Analisis Korelasi Investasi Pemerintah Dengan Economic Growth Kabupaten Morowali Ismail, A. Rachmansyah; Semmaila, Baharuddin; Alam, Syamsu
JURNAL MANAJEMEN & ORGANISASI REVIEW (MANOR) Vol. 6 No. 1 (2024): Jurnal Manajemen dan Organisasi Review (MANOR)
Publisher : Universitas Fajar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47354/mjo.v6i1.767

Abstract

Tujuan utama penelitian ini adalah untuk menguji hubungan sebab akibat antara pertumbuhan ekonomi dan investasi pemerintah di Morowali antara tahun 2012 dan 2023. Data sekunder digunakan dalam penelitian ini. Uji Kausalitas Granger, yang dikembangkan dalam persamaan regresi langsung, digunakan untuk menganalisis data. Temuan penelitian ini menunjukkan adanya hubungan sebab akibat dua arah antara pengeluaran pemerintah dan ekspansi perekonomian pada periode tersebut. Besarnya pengaruh pertumbuhan ekonomi menunjukkan bahwa dengan pertumbuhan ekonomi yang cenderung meningkat maka kegiatan perekonomian di segala bidang akan semakin terpacu. Meningkatnya pertumbuhan ekonomi juga akan meningkatkan pendapatan daerah dan selanjutnya dengan besarnya pendapatan daerah maka alokasi belanja pembangunan juga dapat ditingkatkan.

Page 1 of 2 | Total Record : 19