cover
Contact Name
Diana
Contact Email
lppmibmasmi@gmail.com
Phone
+6221-4714941
Journal Mail Official
lppmibmasmi@gmail.com
Editorial Address
Jl. Pacuan Kuda Raya No.1, RT.1/RW.5, Kayu Putih, Kec. Pulo Gadung, Kota Jakarta Timur, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 13210
Location
Kota adm. jakarta timur,
Dki jakarta
INDONESIA
JMBA (Jurnal Manajemen dan Bisnis asmi)
ISSN : -     EISSN : 27215199     DOI : -
Core Subject : Social,
JMBA Jurnal Manajemen dan Bisnis is committed to publishing scholarly empirical and theoretical research articles, that have a high impact on the management field as a whole. The journal encourages new ideas or new perspectives on existing research. The journal covers such areas as: Business strategy & policy, Organizational theory, Organizational behavior, Human resource management, International business, Innovation and critical management studies, Marketing management, Finance management, Organizational theory, Entrepreneurship Review Issues are published biannually in March and September. These issues include widely read and widely cited collections of articles in the field of management and have become a major resource for management scholars. The Review Issues cover a broad range of topics from a wide range of academic disciplines, methodologies, and theoretical paradigms.
Articles 201 Documents
Pengaruh pemberian kredit terhadap pendapatan usaha kecil dan menengah pada bank BRI di Setu Bekasi Dahlan Palenteng; Fatimah -
JMBA Jurnal Manajemen dan Bisnis Vol 3 No 2 (2017): SEPTEMBER 2017
Publisher : Institut Bisnis dan Multimedia asmi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah ada pengaruh yang signifikan dari Pemberian Kredit dengan Peningkatan Pendapatan pedagang kecil dan menengah. Kegiatan perusahaan dagang, dalam kegiatan usaha dagang. Kegiatan proses distribusi barang dagangan sampai dengan penjualan, mulai dari pemberlian barang daganagan, barang dagangan disimpann, dipajang, dijajakan atau ditawarkan, dan penjualan barang dagangan langsung pada konsumen ataupun memaluli prantara. Penulis menduga bahwa Pemberian kredit dapat mempengaruhi peningkatan pendapatan sebagai indikator besarnya kredit, jaminan/agunan, jangka waktu kredit, angsuran kredit, tujuan pengembalian kredit, dan alokasi kredit perusahaan baik secara simultan maupun parsial untuk menguji hipotesa tersebut dalam penelitian ini penulis melakukan serangkaian pengujian dengan menggunakan uji Normalitas, Uji Linearitas, Uji Regresi Linier Sederhana, Uji Korelasi (uji t) dan Koefisien Determinasi (acdjust R2). Variabel dependen (Y) pada penelitian ini adalah Peningkatan Pendapatan. Variabel independen (X) pada penelitian ini adalah Pemberian Kredit. Metode analisis data dengan menggunakan analisis jalur dengan program IBM SPSS statistik 23.
ANALISIS PENGARUH KINERJA ALAT BONGKAR MUAT TERHADAP KELANCARAN RECEIVING/DELIVERY DI LAPANGAN 219X PT.PELABUHAN INDONESIA II PERIODE TAHUN 2017 – 2018 Fajar Muarifal Qhobir; Amrin Soamole
JMBA Jurnal Manajemen dan Bisnis Vol 6 No 1 (2020): MARET 2020
Publisher : Institut Bisnis dan Multimedia asmi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kepadatan jumlah kegiatan dilapangan 219X menjadi sorotan terhadap kelancaran receiving/delivery setiap tahunnya, dimana sering terjadi penumpukan antrian mobil truk dilapangan 219X menunggu pelayanan. Kinerja alat bongkar muat dilapangan tersebut mendapatkan peran utama dalam penunjang kelancaran kegiatan receiving/delivery di lapangan 219X. Sehingga tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh kinerja alat bongkar muat terhadap kelancaran receiving/delivery di lapangan 219X PT. Pelabuhan Indonesia II periode tahun 2017 – 2018. Metode analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah koefisien korelasi, koefisien determinasi, persamaan regresi linier sederhana, dan analisis signifikansi regresi dengan uji parsial (Uji-t). Hasil analisis menunjukkan kinerja alat bongkar di lapangan 219X masih belum cukup maksimal dimana pencapaian terendah pada tahun 2017 dan 2018 berada di bulan Juni dikarenakan hari raya Idul Fitri dan tertinggi pada tahun 2017 berada di bulan Oktober sedangkan pada tahun 2018 di bulan Mei. Sedangkan kegiatan receiving/delivery di lapangan 219X sudah cukup maksimal dengan pencapaian yang cukup tinggi dari target yang ditentukan prusahaan dimana pencapaian terendah pada tahun 2017 dan 2018 berada di bulan Juni dikarenakan hari rayaIdul Fitri. Dan pencapaian tertinggi yaitu pada tahun 2017 berada pada bulan Oktober dan tahun 2018 berada pada bulan April. Dari hasil analisis dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh yang sangat kuat/sempurna dan positif sesuai dengan tabel interprestasi koefisien korelasi antara kinerja alat bongkar muat terhadap kelancaran receiving/delivery di lapangan 219X PT. Pelabuhan Indonesia II periode tahun 2017 – 2018. Pengaruh kinerja alat bongkar muat cukup signifikan, walaupun terdapat faktor lain yang mempengaruhi kelancaran receiving/delivery dan belum penulis teliti. Kesimpulan dari penelitian ini adalah kinerja alat bongkar muat yang tinggi dan optimal akan meningkatkan kelancaran kegiatan receiving/delivery di lapangan 219X PT. Pelabuhan Indonesia II .
ANALISIS SISTEM INFORMASI AKUNTANSI PEMBELIAN DAN PENJUALAN PADA PT KEMAS INDAH MAJU Anes Apriyanti Sianturi; Dahlan Palenteng
JMBA Jurnal Manajemen dan Bisnis Vol 6 No 1 (2020): MARET 2020
Publisher : Institut Bisnis dan Multimedia asmi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk sebagai bahan informasi dan perimbangan bagipimpinan perusahaan dan pihak manajemen untuk membantu masalahkebjaksanaan perusahaan dalam mengolah keuangan perusahaan secara efektif danefisien dimasa yang akan datang.Penelitian analisis ini menggunakan metode pendekatan deskriptif kualitatif. Datayang diteliti berupa laporan keuangan PT Kemas Indah Maju.Berdasarkan kesimpulan hasil penelitian analisis di PT. Kemas Indah Majumenunjukkan bahwa dalam sistem pembelian dan penjualan kredit paada PTKemas Indah Maju sudah menerapkan suatu sistem dan pengendalian intern yangcukup baik, sehingga perusahaan dapat menciptakan suatu target yang telah diterapkan. Untuk menghindari penyelewengan yang mungkin terjadi. PT KemasIndah Maju hendaknya mengadaan pemisahan fungsi antara fungsi akuntansi danfungsi penagihan.
PENGARUH PENERAPAN WAREHOUSE MANAGEMENT SYSTEM TERHADAP PELAYANAN PELANGGAN PADA PT PESAKA LOKA KIRANA Rois sajidin; Diyah wahyuningsih
JMBA Jurnal Manajemen dan Bisnis Vol 6 No 1 (2020): MARET 2020
Publisher : Institut Bisnis dan Multimedia asmi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan penelitian ini dilakukan untuk mengetahui Pengaruh Penerapan Warehouse Management System Terhadap Pelayanan Pelanggan Pada PT. Pesaka Loka Kirana. Manajemen pergudangan adalah serangkaian kegiatan dalam perencanaan, pengimplementasian dan pengendalian serta tindakan perbaikan aktivitas di dalam kegiatan pengadaan, penerimaan, penyimpanan, pemeliharaan, pendistribusian, penghapusan stock, dan pencatatan sebagai dokumen guna mendukung efektivitas dan efesiensi dalam upaya pencapaian tujuan organisasi. Sedangkan Pelayanan adalah suatu aktifitas atau serangkaian aktivitas yang bersifat tidak kasat mata (tidak dapat diraba) yang terjadi sebagai akibat adanya interaksi antara konsumen dengan karyawan atau hal-hal lain yang disediakan oleh perusahaan pemberi pelayanan yang dimaksudkan untuk memecahkan permasalahan konsumen. Populasi dalam penelitian adalah seluruh pelanggan pada PT. Pesaka Loka Kirana yang berjumlah sebanyak 80 pelanggan dan metode pengambilan sampel menggunakan rumus slovin dengan hasil sampel yang diambil 65 sampel. Metode analisis data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu analisis deskriptif, uji validitas, uji realibilitas, uji normalitas. analisis inferensial yang terdiri dari koefisien korelasi, koefisien penentu, uji signifikan yang menggunakan Sig. dan regresi linier sederhana. Hasil analisis penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat hubungan yang positif dan memiliki hubungan yang kuat yaitu r (Koefisien Korelasi) sebesar 0,723 yang telah dikemukakan oleh Sugiyono (2016) dan KD (Koefisien Determinasi) sebesar 52.2%. Hasil output data yang telah diolah menggunakan software SPSS 23 seperti yang terlihat pada tabel 4.36 pada kolom Sig. F Change = 0,000. Karena nilai signifikan 0,000 yang bernilai kurang dai α = 0,05, oleh karena itu keputusan adalah tolak H0 dan Ha di terima. Disimpulkan bahwa terdapat pengaruh yang signifikan antara Warehouse Management system (X) terhadap Pelayanan Pelanggan (Y) pada PT. Pesaka Loka Kirana.
Penilaian Ekonomi Desa Wisata Kecamatan Sukamakmur Rahmat Syah
JMBA Jurnal Manajemen dan Bisnis Vol 6 No 1 (2020): MARET 2020
Publisher : Institut Bisnis dan Multimedia asmi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Sukamakmur merupakan salah satu kawasan yang potensial untuk tujuan wisata perkebunan dan perbukitan di KabupatenBogor. Kawasan ini memiliki curug yang indah, sumber daya perkebunan dan situs sejarah yang dapatmenarik wisatawan. Penelitian ini bertujuan untuk memperkirakan kondisi penawaran dan permintaanwisata kecamatan sukamakmur. Kondisi penawaran berdasarkan analisis kualitas air, kesesuaianlahan, dan daya dukung menunjukkan bahwa Kawasan Carocok Painan sesuai untuk wisata alam perkebunan. Analisiskondisi permintaan menunjukkan bahwa nilai ekonomi Kawasan Carocok Painan bagi wisatawan yangdiestimasi dengan travel cost method adalah Rp 500.000.000 per tahun, sedangkan nilai ekonomi bagipenduduk yang diestimasi dengan contingent valuation method adalah Rp 400.000.000 per tahun.
Manajemen Makanan Lokal Sebagai Oleh-oleh Khas Bogor di Kecamatan Sukamakmur Daddy Darmawan
JMBA Jurnal Manajemen dan Bisnis Vol 6 No 1 (2020): MARET 2020
Publisher : Institut Bisnis dan Multimedia asmi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Wisata kuliner dewasa ini sangat berpotensi untuk dikembangkan menjadi wisata unggulan. Salah satu kota di Jawa Barat yang menjadi ikon wisata kuliner adalah Kota Bogor. Keanekaragaman etnis dan sukunya menghasilkan berbagai makanan khas dan tempat wisata kuliner yang dapat menarik wisatawan.Tujuan penelitian ini untuk mengetahui manajemen dalam berwisata kuliner di Kabupaten Bogor Kec. Sukamakmur berdasarkan klaster modal. Metode penelitian ini adalah kualitatif studi kasus. Penelitian ini menghasilkan sistem yang diterapkan di kecamatan Sukamakmur masih mengandalkan kegiatan tradisonal dan masih sedikit modal. Sehingga banyak masuarakat yang hanya memenuhi kebutuhan sehariannya saja.
Pengaruh Semangat Kerja Dan Disiplin Kerja Terhadap Produktivitas Kerja Karyawan pada PT. Garuda Zebec Endah Ratna Sari; Jerry M Logahan
JMBA Jurnal Manajemen dan Bisnis Vol 6 No 2 (2020): September 2020
Publisher : Institut Bisnis dan Multimedia asmi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Produktivitas yang tinggi dari karyawan perusahaan merupakan tuntutan saat ini, untuk itu pimpinan perusahaan harus memperhatikan semangat kerja karena Semangat kerja merupakan sikap mental yang mampu memberikan dorongan bagi seseorang untuk dapat bekerja lebih giat, cepat, dan baik. Faktor lain yang menentukan produktivitas keja adalah disiplin kerja karena hilangnya disiplin kerja akan berpengaruh terhadap efisiensi kerja dan tugas tugas karyawan. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh semangat dan disiplin kerja terhadap produktivitas kerja karyawan. Sampel yang digunakan sama dengan populasi yaitu 50 responden. Metode Penelitian deskriptif, dengan Metode Regresi Linear Berganda. Hasil penelitian secara simultan Semangat dan disiplin kerja berpengaruh terhadap Produktivitas kerja karyawan pada PT.Garuda Zebec. Variabel dominan adalah disiplin kerja. Artinya Produktivitas kerja karyawan dapat dicapai perusahanapabila karyawan dapat lebih berkonsentrasi dalam menyelesaikan pekerjaannya sesuai dengan waktu yang ditentukan serta waktu kerja dapat lebih dioptimalkan.
Pengaruh Pekerjaan Sampingan Sebagai Pengemudi Ojek Online Oleh Mahasiswa Terhadap Hasil Belajar Daddy Darmawan; Rahmat Syah; Amy Monica Esterina; Rahmana Fadilah; Zahrah Husnun
JMBA Jurnal Manajemen dan Bisnis Vol 6 No 2 (2020): September 2020
Publisher : Institut Bisnis dan Multimedia asmi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Produktivitas yang tinggi dari karyawan perusahaan merupakan tuntutan saat ini, untuk itu pimpinan perusahaan harus memperhatikan semangat kerja karena Semangat kerja merupakan sikap mental yang mampu memberikan Penelitian ini bertujuan untuk menguji secara empiris pengaruh pekerjaan sampingan sebagai pengemudi ojek online oleh mahasiswa terhadap hasil belajar. Analisis ini menggunakan variable independen yaitu hasil belajar dan variable dependen nya adalah ojek online. Sampel penelitian ini adalah mahasiswa atau driver ojek online. Waktu penelitian dilakukan selama satu minggu penuh. Sampel dilakukan dengan metode survey dengan kuisioner. Pengumpulan data dengan kisioner disebarkan langsung kepada responden lewat google form sebanyak 105 responden. Metode statistic menggunakan analisis statistic deskriptif. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa driver ojek online secara signifikan negative mempengaruhi hasil belajar mahasiswa
Pengaruh Gaya Kepemimpinan Dan Motivasi Kerja Terhadap Kinerja Karyawan Marketing PT Mitra Fajar Selaras Prasastiara Eka Marsella; Jerry Logahan
JMBA Jurnal Manajemen dan Bisnis Vol 6 No 2 (2020): September 2020
Publisher : Institut Bisnis dan Multimedia asmi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk menguji dan menganalisis pengaruh gaya kepemimpinan dan motivasi kerja terhadap kinerja karyawan marketing PT Mitra Fajar Selaras. Pengumpulan data dilakukan melalui penyebaran kuesioner dan dilaksanakan pada 30 karyawan marketing PT Mitra Fajar Selaras. Analisis data pada penelitian ini menggunakan bantuan SPSS versi 22.Teknik sampling yang dipakai adalah sampling jenuh dan teknik pengujian data yang digunakan dalam penelitian ini meliputi uji validitas, uji reliabilitas dengan Alpha Cronbach. Uji asumsi klasik dan analisis regresi liner berganda, untuk menguji dan membuktikan hipotesis penelitian. Hasil analisis menunjukkan bahwa gaya kepemimpinan berpengaruh positif terhadap kinerja karyawan, Motivasi kerja berpengaruh positif terhadap kinerja karyawan dan gaya kepemimpinanan dan motivasi berpengaruh positif terhadap kinerja karyawan.
Pengaruh Mekanisme Tata Kelola Perusahaan (Corporate Governance) Terhadap Manajemen Laba dan Kinerja Keuangan PT Mustika Petrotech Indonesia Franky Daniel Kuhu; Elok Latipah`
JMBA Jurnal Manajemen dan Bisnis Vol 6 No 2 (2020): September 2020
Publisher : Institut Bisnis dan Multimedia asmi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh mekanisme Tata Kelola Perusahaan (Corporate Governance) terhadap Manajemen Laba dan Kinerja Keuangan pada PT. Mustika Petrotech Indonesia. Metode analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah uji validitas,uji reliabilitas, statistic deskriptif, analisis regresi linier sederhan, koefisien korelasi (R), koefisien penentu (R²), analisis signifikansi regresi dengan uji t, uji asumsi klasik. Dari Hasil pengujian dan pembahasan yang telah dikemukakan pada penelitian ini, maka dapat ditarik kesimpulan bahwa mekanisme Tata Kelola Perusahaan dalam hal ini Proporsi Dewan Komisaris Independen, Komite Audit, Kepemilikan Manajerial, Kepemilikan Institusional bersama-sama tidak berpengaruh terhadap manajemen laba. Hasil dari pengujian dan pembahasan pengaruh mekanisme Tata Kelola Perusahaan terhadap Kinerja Keuangan, Tata Kelola Perusahaan yang terdiri dari Proporsi Dewan Komisaris Independen, Komite Audit, Kepemilikan Manajerial, Kepemilikan Institusional pada uji persamaan regresi berpengaruh positif tetapi tidak signifikan. Saran dari peneliti diantaranya pentingnya memberikan pengetahuan yang lebih dalam kepada karyawan mengenai Tata Kelola Perusahaan, agar tercipta hubungan yang saling menjaga antara Pimpinan dan bawahan, perlunya saling mengingatkan unuk setiap divisi agar melaporkan kinerja-kinerja yang telah tercapai, agar bisa dimaksimalkan dan ditingkatkan.