Jurnal Manajemen Mandiri Saburai (JMMS)
The journal focused on primary studies at management, economic, marketing, and initiated the development of global economic advantages. Based economics could not be seen as independent variable standing on side-by-side with conventional economic system. JMMS Journal of mangement, economic and marketing is dedicated to provide an intellectual space of scholarly discussion how management, economic and marketing able to create the new global formation of management, economic, marketing and similar issues.
Articles
250 Documents
DAMPAK INSENTIF TERHADAP PRODUKTIVITAS KERJA PEGAWAI DI BALAI BESAR WILAYAH SUNGAI MESUJI SEKAMPUNG DI BANDAR LAMPUNG
Nelson Nelson;
Novalia Novalia;
Meilinda Safitri
JMMS - JURNAL MANAJEMEN MANDIRI SABURAI Vol 5, No 2 (2021): JMMS- JURNAL MANAJEMEN MANDIRI SABURAI
Publisher : Universitas Sang Bumi Ruwa Jurai
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.24967/jmms.v5i2.1274
Abstrak Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui dampak isentif terhadap produktivitas kerja pegawai di Balai Besar Wilayah Mesuji. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kuantitatif deskriptif dengan teknik analisis mengguakan regresi linear sederha. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah data primer dan data skunder.Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara, kuisoner dan doumentasi. Hasil yang di dapatkan dari penelitian ini bahwasannya isentif berdampak pada produktivitas kerja pegawai di Balai Besar Wilayah Mesuji Sekampung artinya semakin besar isentif maka produktifitas bertambah. Kata Kunci : Isentif, Produktivitas Kerja, Karyawan
Pengaruh Motivasi Kerja Terhadap Peningkatan Kinerja Karyawan Pada Cv. Sentosa Di Bandar Lampung
Tiar Minasari
JMMS - JURNAL MANAJEMEN MANDIRI SABURAI Vol 4, No 1 (2020): JMMS - Jurnal Manajemen Mandiri Saburai
Publisher : Universitas Sang Bumi Ruwa Jurai
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.24967/jmms.v4i1.719
Permasalahan yang akan dikaji dalam penelitian ini adalah adakah pengaruh motivasi kerja terhadap kepuasan kerja. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa besar pengaruh motivasi kerja terhadap peningkatan kenerja karyawan CV. Sentosa. Variabel dalam penelitian ini yaitu variabel X adalah motivasi. Variabel Y yaitu peningkatan kinerja. Hasil penelitian menunjukkan bahwa motivasi kerja karyawan CV. Sentosa Termasuk kategori rendah. Hal ini ditunjukkan dari hasil analisis data bahwa thitung lebih besar ttabel yaitu sebesar 2,279 lebih besar dari2,00 serta sumbangan parsial sebesar 32,5 %. Berdasarkan hasil penelitian tersebut,dapat disimpulkan bahwa terhadap hubungan positif antara motivasi kerja terhadap kepuasan kerja karyawan CV. Sentosa. Walaupun belum mempunyai pengaruh secara maksimal pada variabel motivasi,masih perlu adanya peningkatan motivasi antara lain lebih teratur dalam mengelola waktu antara jam istirahat kerja,saat kerja,saat makan siang.selain itu perlu juga karyawan dapat menjaga agar tidak menjadi kesenjangan kerja agar tercifta suasana yang kondusif.
Analisis Pengaruh Motivasi Terhadap Kepuasan Kerja Pegawai Pada Rsud Alimuddin Umar Di Kabupaten Lampung Barat
Siti Amalia;
Yuliana Yamin;
Khairul Saleh
JMMS - JURNAL MANAJEMEN MANDIRI SABURAI Vol 1, No 03 (2017): JMMS - Jurnal Manajemen Mandiri Saburai
Publisher : Universitas Sang Bumi Ruwa Jurai
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.24967/jmms.v1i03.520
Demi tercapainya tujuan organisasi, pegawai memerlukan motivasi untuk lebih giat dalam bekerja sehingga hasil pekerjaan menjadi lebih baik dan lebih tepat waktu. Melihat pentingnya pegawai dalam organisasi, maka pegawai perlu lebih serius dalam melaksanakan tugasnya sehingga tujuan organisasi dapat tercapai. Dengan motivasi kerja yang tinggi, pegawai akan bekerja lebih giat didalam melaksanakan pekerjaannya. Kondisi yang terjadi pada RSUD Alimuddin Umar di Kabupaten Lampung Barat, utamanya kinerja aparatur pelaksanaannya belum seluruhnya menunjukkan kinerja seperti yang diharapkan pimpinan. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian lapangan atau field reseach, bersifat kuantitatif. Untuk mengetahui tingkat keeratan hubungan antara variabel yang diteliti, maka diperoleh nilai r hitung 0,5114 sedangkan r tabel 32 responden dengan taraf signifikan 5% adalah 0,297% berarti r hitung lebih besar dari r tabel. Hal ini menunjukkan adanya pengaruh yang erat antara motivasi dengan kepuasan kerja pegawai. Dari hasil pengolahan data telah berhasil ditemukan jawaban hipotesis yakni sebagai berikut; terdapat pengaruh antara motivasi terhadap kepuasan kerja, dengan tingkat pengaruh R-square sebesar 47,6 % yang berarti motivasi memberikan pengaruh sebesar 26,15% terhadap kepuasan kerja.
PENGARUH PROFITABILITAS TERHADAP HARGA SAHAM EMITEN SEKTOR INDUSTRI BARANG KONSUMSI YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA TAHUN 2017−2019
Maristiana Ayu;
Nelson Nelson;
Epi Parela
JMMS - JURNAL MANAJEMEN MANDIRI SABURAI Vol 5, No 1 (2021): JMMS - JURNAL MANAJEMAN MANDIRI SABURAI
Publisher : Universitas Sang Bumi Ruwa Jurai
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.24967/jmms.v5i1.1245
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui profitabilitas terhadap harga saham emitmen sector industry barang konsumsi yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia Tahun 2017-2019. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan deskriptif kuantitatif. Metode pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan studi dokumentasi dan kepustakaan. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian deskriptif kuantitatif. Jumlah perusahaan sektor industri barang konsumsi yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia adalah sebanyak 53 perusahaan yang merupakan jumlah populasi dalam penelitian ini Teknik analisis yang digunakan menggunakan regresi linear sederhana. Berdasarkan hasil penelitian diketahui bahwa Return On Asset (ROA) berpengaruh positif terhadap harga saham perusahaan sektor industri barang konsumsi pada tahun 2017-2019.
Pengaruh Pemberian Insentif Terhadap Disiplin Kerja Pada Anggota Satuan Polisi Pamong Praja Di Kabupaten Pesawaran
Andi F Tilaar
JMMS - JURNAL MANAJEMEN MANDIRI SABURAI Vol 4, No 2 (2020): JMMS - Jurnal Manajemen Mandiri Saburai
Publisher : Universitas Sang Bumi Ruwa Jurai
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.24967/jmms.v4i2.618
Objek Penelitian adalah Satuan Polisi Pamong Praja Kabupaten Pesawaran yang merupakan salah satu Satuan Kerja Perangkat Daerah yang memberikan pelayanan berupa jasa untuk menegakkan peraturan daerah dan peraturan kepala daerah, menyelenggarakan ketertiban umum dan ketentraman masyarakat serta menyelenggarakan perlindungan masyarakat. Perumusan masalah dalam penelitian adalah : “Apakah pemberian insentif berpengaruh terhadap disiplin kerja anggota satuan polisi pamong praja di kabupaten pesawaran.sedangkan tujuan peneliitian untuk mengetahui pengaruh pemberian insentif terhadap disiplin kerja anggota Satuan Polisi Pamong Praja Kabupaten Pesawaran. Metode yang digunakan adalah analisis kualitatif dan analisis kuantitatif, dalam penelitian ini populasi berjumlah 400 orang.Dengan sampel 40 responden. Analisis data kuantitatif dengan rumus analisis regresi linear sederhana, yakni Koefisien diterminasi adalah 45,3 persen, variabel insentif menjelaskan variasi perubahan terhadap variabel disiplin kerja pada Anggota Satuan Polisi Pamong Praja di Kabupaten Pesawaran sebesar 45,3 %. Kesimpulan bahwa pemberian insentif berpengaruh terhadap disiplin kerja anggota Satuan Polisi Pamong Praja di Kabupaten Pesawaran. Dengan saran bahwa hendaknya memiliki kesadaran untuk selalu dan harus memperhatikan aspek disiplin, terutama aspek kesadaran dan kesediaan mentaati semua peraturan organisasi dan norma-norma sosial yang berlaku. Salah satunya yaitu selalu datang dan pulang tepat pada waktunya dan mengerjakan semua pekerjaannya dengan baik.
Pengaruh Kompensasi Terhadap Kepuasan Kerja Pada Dinas Sosial Kabupaten Lampung Barat
Nurmina Nurmina;
Sodirin Sodirin;
Iwan Zulfikar
JMMS - JURNAL MANAJEMEN MANDIRI SABURAI Vol 2, No 04 (2018): JMMS - Jurnal Manajemen Mandiri Saburai
Publisher : Universitas Sang Bumi Ruwa Jurai
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.24967/jmms.v2i04.553
Kompensasi sangat mempengaruhi kinerja pegawai jika kompensasi yang diberikan oleh dinas/satker sesuai dengan pekerjaan yang dikerjakan oleh pegawai maka kinerja pegawai dapat meningkat. Obyek Penelitian adala Dinas Sosial Kabupaten Lampung Barat. Adapun masalah yang ada pada kantor ini kompensasi yang di dapat belum sesuai dengan kebutuhan pegawai kepuasan kerja. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui Pengaruh Kompensasi Terhadap Kepuasan kerja Pada Dinas Sosial Kabupaten Lampung Barat. Hipotesis yang diajukan dalam penelitian ini adalah Kompensasi berpengaruh terhadap Kepuasan kerja Pada Dinas Sosial Kabupaten Lampung Barat. Pengumpulan data penelitian menggunakan teknik sampel penelitian dari 21 responden. Metode penelitian yang digunakan adalah analisis kualitatif dan analisis kuantitatif yaitu regresi linier sederhana. Berdasarkan hasil analisis diperoleh persamaan bahwa kompensasi berpengaruh terhadap kepuasan kerja pada dinas sosial kabupaten lampung barat
Analisis Marketing Mix Terhadap Keputusan Pembelian Konsumen PT. LG Elektonik Di Bandar Lampung
Nelson Nelson;
Kuswarak Kuswarak;
Renopka Renopka
JMMS - JURNAL MANAJEMEN MANDIRI SABURAI Vol 4, No 4 (2020): JMMS - JURNAL MANAJEMAN MANDIRI SABURAI
Publisher : Universitas Sang Bumi Ruwa Jurai
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.24967/jmms.v4i4.1066
Masalah dalam penelitian ini Masih ada isu tentang kualitas marketing mix dalam pembelian elektronik LG yang menyangkut keamanan dan kenyamanan konsumen, Masih banyak konsumen yang kurang percaya akan nilai dan manfaat dari marketing mix produk elektronik LG.Tujuan penelitian ini Untuk mengetahui pengaruh marketing mix terhadap keputusan pembelian konsumen di PT Elektronik di Bandar Lampung. Metode yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan deskriptif kuantatif dengan analisis data menggunakan regresi liniear sederhana menggunakan 40 konsumen sebagai sampel. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara, kuisioner dan studi dokumen. Berdasarkan penelitian yang dilakukan menunjukkan Variabel marketing mix mempengaruhi keputusan pembelian. Hal ini dilihat dalam analisis regresi linear sederhana yang telah dilakukan menunjukkan sebesar 0,963, ini artinya bahwa variabel keputusan pembelian dapat dijelaskan oleh marketing mix sebesar 92 persen sedangkan sisanya 8 persen
Pengaruh Pengawasan Terhadap Kinerja Karyawan Bagian Front Office di PT. Wom Finance Cabang Lampung
Husna Purnama;
Maria Elina
JMMS - JURNAL MANAJEMEN MANDIRI SABURAI Vol 4, No 1 (2020): JMMS - Jurnal Manajemen Mandiri Saburai
Publisher : Universitas Sang Bumi Ruwa Jurai
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.24967/jmms.v4i1.597
Kinerja menjadi gambaran mengenai tingkat pencapaian pelaksanaan suatu kegiatan dalam mewujudkan sasaran, tujuan, visi dan misi organisasi yang tertuang dalam strategi perencanaan suatu organisasi. Upaya optimalisasi kinerja karyawan khusus di Bagian Front Office pada obyek penelitian di PT. WOM Finance Cabang Lampung masih menghadapi beberapa kendala berupa lemahnya lemahnya pencapaian target perusahaan. Permasalahan-permasalahan yang muncul dalam optimalisasi kinerja karyawan ini berkaitan dengan lemahnya pengawasan karyawan dalam melaksanakan tugas dan wewenangnya. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui ada tidaknya pengaruh pengawasan terhadap prestasi kerja. Hasil perhitungan menunjukkan bahwa berdasarkan hasil analisis nilai t hitung sebesar 3.978 lebih dari t tabel sebesar 1,73 maka dapat diketahui bahwa pengawasan berpengaruh positif terhadap prestasi kerja. Dengan demikian hipotesis yang diajukan pada penelitian ini dapat terbukti, dengan besaran pengaruh variabel pengawasan terhadap kinerja berdasarkan uji determinasi adalah 0,442 artinya sebesar 44,2% variabel pengawasan mampu menjelaskan variabel prestasi kerja.
Pengaruh Budaya Organisasi Terhadap Kinerja Pegawai Pada Kantor Kecamatan Bukit Kemuning Di Lampung Utara
Egi Dian Anastasya Dewa Yani;
Nuzleha Nuzleha;
Hujaimatul Fauziah
JMMS - JURNAL MANAJEMEN MANDIRI SABURAI Vol 3, No 03 (2019): JMMS - Jurnal Manajemen Mandiri Saburai
Publisher : Universitas Sang Bumi Ruwa Jurai
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.24967/jmms.v3i03.577
Organisasi merupakan sebuah sistem dan kegiatan manusia yang bekerja sama untuk mencapai beberapa tujuan umum melalui pembagian pekerjaan dan fungsi melalui tanggung jawab. Tujuan Penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh budaya organisasi terhadap kinerja pegawai pada Kecamatan Bukit Kemuning di Lampung Utara. Metode yang penulis gunakan menggunakan data primer dan data sekunder. Penelitian yang akan dilaksanakan jenis Penelitian Deskriptif. Jenis penelitian ini adalah penelitian yang bermaksud membuat pemaparan secara sistimatis, faktual, dan akurat mengenai fakta-fakta dan sifat-sifat populasi tertentu. Penelitian ini menggunakan 46 responden penelitian. Ada dua variabel dalam penelitian ini yaitu Variabel bebas dan variabel terikat dimana Budaya Organisasi, sebagai variabel bebas dan Kinerja Pegawai sebagai variabel terikat. Dari hasil pengolahan data telah berhasil ditemukan jawaban hipotesis yakni sebagai berikut; terdapat pengaruh Budaya Organisasi terhadap Kinerja Pegawai dengan tingkat pengaruh R square sebesar 61,07 persen yang berarti Budaya Organisasi memberikan pengaruh sebesar 61,07 petsen dan sisanya 38,93 persen dipengaruhi oleh faktor lain.
Hubungan Pengkoordinasian Dengan Prestasi Kerja Karyawan Pada Cv. Jaya Motor Di Lampung Selatan
Siti Holisah;
Kuswarak Kuswarak;
Sodirin Sodirin
JMMS - JURNAL MANAJEMEN MANDIRI SABURAI Vol 2, No 02 (2018): JMMS - Jurnal Manajemen Mandiri Saburai
Publisher : Universitas Sang Bumi Ruwa Jurai
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.24967/jmms.v2i02.544
CV. Jaya Motor merupakan salah satu dealer kendaraan bermotor roda dua merk Yamaha yang berlokasi di Jalan Sidomulyo No 45 Lampung Selatan. Perusahaan ini memasarkan berbagai jenis motor Yamaha seperti Jupiter Z, Yamaha Vixion, Yamaha Mio, Vega RR dan berbagai jenis yang lain. Permasalahan yang dihadapi adalah Apakah koordinasi mempunyai hubungan dengan prestasi kerja karyawan pada CV. Jaya Motor di Lampung Selatan. Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui hubungan koordinasi terhadap prestasi kerja karyawan pada CV. Jaya Motor di Lampung Selatan. Metode penelitian yang digunakan adalah analisis kualitatif dan kuantitatif menggunakan rumus korelasi product moment. Teknik data yang digunakan adalah teknik populasi dari 27 orang karyawan. Hipotesis yang ajukan adalah Ada hubungan pengkoordinasian dengan prestasi kerja karyawan pada CV Jaya Motor di Lampung Selatan. Berdasarkan hasil penelitian menunjukan bahwa ada hubungan antara pengkoordinasian dengan prestasi kerja karyawan pada CV. Jaya Motor di Lampung Selatan.