Jurnal Abdi Masyarakat Indonesia
Jurnal Abdi Masyarakat Indonesia (JAMSI) adalah jurnal nasional yang berisi hasil-hasil kegiatan pengabdian dan pemberdayaan masyarakat berupa penerapan berbagai bidang ilmu diantaranya pendidikan, teknik, pertanian, sosial humaniora, komputer dan kesehatan. Jurnal Abdi Masyarakat Indonesia (JAMSI) terdaftar di LIPI dengan P-ISSN : 2807-6605 dan E-ISSN : 2807-6567. Selain itu, JAMSI terdaftar di Crossref dengan DOI : https://doi.org/10.54082/jamsi.idpaper Jurnal Abdi Masyarakat Indonesia (JAMSI) dipublikasikan dua bulan sekali, yaitu pada bulan Januari, Maret, Mei, Juli, September, dan November. Semua penerimaan naskah akan diproses secara double blind review oleh mitra bestari.
Articles
919 Documents
Pelatihan Dasar Komputer bagi Anak SD Desa Rambutan
Rizki Arya Pratama;
Kiky Rizky Nova Wardani;
M. Soekarno Putra;
Endah Fitriani;
Normaliaty Fithri;
M. Komroni Makmur
Jurnal Abdi Masyarakat Indonesia Vol 2 No 6 (2022): JAMSI - November 2022
Publisher : CV Firmos
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.54082/jamsi.486
Tujuan yang ingin di capai dari di laksanakan Pelatihan Dasar Komputer bagi Anak SD Desa Rambutan, Kecamatan Rambutan, Kabupaten Banyuasin ini adalah: Mengenalkan Kepada Siswa SD Desa Rambutan Pelatihan Dasar Komputer pentingnya penguasaan Teknologi Komputer saat ini serta mengajarkan bagaimana menggunakan aplikasi di dalam Komputer yang dapat di gunakan untuk Belajar. Metode yang di guanakan pada kegiatan ini adalah Pelatihan Dasar Komputer bagi Siswa SD Desa Rambutan penyampaian Materi dan Pelatihan tentang Ujian Berbasis Komputer. Hasil dari Kegeiatan ini adalah memberikan implikasi wawasan kepada Siswa SD Desa Rambutan tentang Dasar Komputer dan aplikasi di dalam Komputer, Kegiatan ini di laksanakan secara Offline sehingga siswa SD Desa Rambutan dapat mengikuti Pelatihan Dasar Komputer. Hal ini terlihat dari hasil evaluasi yang di lakukan sebelum dan setelah di adakanya kegiatan Pelatihan Dsar Komputer. Dimana terdapat peningkatan pemahaman dan sebelum dan setelah dilaksanakannya kegiatan Pelatihan Dasar Komputer.
Sosialisasi Rumah Desa Sehat (RDS) sebagai Upaya Peningkatan Derajat Kesehatan Masyarakat di Desa Penadaran Kecamatan Gubug Kabupaten Grobogan
Ratih Pramitasari;
Enny Rachmani;
Nurjanah Nurjanah
Jurnal Abdi Masyarakat Indonesia Vol 2 No 6 (2022): JAMSI - November 2022
Publisher : CV Firmos
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.54082/jamsi.488
Rumah Desa Sehat (RDS) adalah salah satu program Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi. Direktorat Jenderal Pembangunan dan Pemberdayaan Masyarakat Desa telah mengeluarkan Pedoman Teknis RDS pada tahun 2018. Kecamatan Gubug telah mengambil langkah strategis dan berani, dengan menetapakan kebijakan bagi seluruh desa yang berada di wilayahnya untuk mengalokasikan 10% anggaran Dana Desa untuk menangani permasalahan Kesehatan di di desa. Berdasarkan hasil wawancara dengan Pemerintah Desa Penadaran, diperoleh beberapa permasalahan terkait dengan Penerapan Program Kesehatan yang sejalan dengan Rumah Desa Sehat di desa Penadaran. Metode Pelaksanaan terdiri dari, (1) Perijinan pelaksanaan kegiatan, (2) Penyamaan persepsi kegiatan, (3) Survey Kesiapan Desa terhadap penerapan Rumah Desa Sehat (RDS), (4) Sosialisasi Program Rumah Desa Sehat (RDS), (5) Pendampingan pembentukan struktur organisasi pengelola Rumah Desa Sehat (RDS). Hasil Pelaksanaan kegiatan pengabdian Kegiatan Sosialisasi Pengembangan Rumah Desa Sehat (RDS) sebagai upaya peningkatan derajat kesehatan masyarakat di desa Penadaran Kecamatan Gubug Kabupaten Grobogan telah dilaksanakan. Kader Kesehatan di Desa Penadaran sudah 100% siap untuk menerapkan Rumah Desa Sehat. Kesiapan dokumen pembentukan Rumah Desa Sehat di Desa Penadaran sudah mencapai 90%. Tindak lanjut kegiatan perlu dilakukan grand launching penerapan Rumah Desa Sehat di Desa Penadaran Kecamatan Gubug Kabupaten Grobogan.
Pembangunan Green House sebagai Upaya Konservasi Tanaman Obat di Kampung Jamu Kelurahan Wonolopo
Nurrisa Ananda;
Magumi Avrora Iftita;
Rachmansyah Adityo Nugroho;
Mutiara Dwi Rahayuni;
Naning Pipit Ernawati;
Vira Aditya Putri;
Anyelir Khailla Eurissetaqtha;
Nanda Zahrotul Maulidah;
Soflina Nur Cholifah;
Neva Marsela;
Dina Saputri Hindiyastutik;
Maria Maya Purnamasari;
Muhammad Gymnastiar Aziz;
Aprillia Putri Wulandari;
Ratih Pramitasari;
Nur Rizki Darmawan;
Ika Pantiawati
Jurnal Abdi Masyarakat Indonesia Vol 2 No 6 (2022): JAMSI - November 2022
Publisher : CV Firmos
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.54082/jamsi.489
Pemberdayaan dan pembangunan Green House ini bertujuan untuk memberdayakan masyarakat terutama pengrajin jamu di Kampung Jamu Wonolopo yang berlokasi di Kecamatan Mijen, Kabupaten Kota Semarang, Provinsi Jawa Tengah. Sebagian besar penduduknya mencari rezeki melalui penjualan jamu, seiring berkembangnya usaha Jamu, Kampung Jamu Wonolopo dinobatkan sebagai Kampung Tematik Jamu pada tahun 2016 oleh Wali Kota Semarang. Penberdayaan masyarakat yang dilakukan adalah membangun Green House di lahan konservasi Tanaman Obat yang berada di Kampung Jamu Kelurahan Wonolopo. Metode pelaksanaan yang digunakan adalah (1) Survei Lokasi Green House Sebagai Taman Konservasi Tanaman Obat, (2) FGD Asessment Kebutuhan, (3) Perancangan Skema Green House Dengan Beragam Jenis Tanaman Obat, (4) Pembangunan Green House. Lokasi di Dusun Sumber Sari Kelurahan Wonolopo. Waktu Pelaksanaan bulan Juli-September 2022 Hasil pelaksanaan pengabdian masyarakat, dibangunnya wilayah Taman Konservasi Tanaman Obat di Kampung Jamu Wonolopo yaitu Green House yang bermanfaat bagi masyarakat untuk memproduksi bahan baku jamu sendiri sehingga dapat menghemat biaya produksi yang digunakan.
Pendidikan Kesehatan Senam Hipertensi dalam Upaya Pencegahan Komplikasi di Kebagusan Kecil
Siti Utami Dewi;
Ani Nuraeni
Jurnal Abdi Masyarakat Indonesia Vol 2 No 6 (2022): JAMSI - November 2022
Publisher : CV Firmos
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.54082/jamsi.491
Darah tinggi ialah sesuatu kondisi dimana berlangsung kenaikan desakan darah sistolik 140 mmHg ataupun lebih serta desakan darah diastolik 90 mmHg atau lebih. Komplikasi yang mampu berlangsung pada pengidap darah tinggi ialah: gagal jantung kongesif, stroke, kendala penglihatan hingga dengan kebutaan, penyakit ginjal dan penyakit pembuluh darah. Usaha penghindaran serta penanggulangan darah tinggi agar tidak berlangsung komplikasi terus-menerus, salah satunya yaitu dengan teknik bimbingan berolah raga semacam senam hipertensi guna menurunkan desakan darah penderita. Pengabdian masyarakat ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan masyarakat dalam melakukan Latihan fisik atau senam pada penderita hipertensi dalam upaya pencegahan komplikasi. Metode pengabdian masyarakat dengan pemeriksaan dan Pendidikan Kesehatan, serta demonstrasi senam hipertensi. Hasil yang diperoleh adalah kegiatan Pendidikan kesehatan dan demonstrasi senam hipertensi, berjalan dengan baik dan peserta aktif mengikuti kegiatan penyuluhan sampai selesai, serta terjadi peningkatan pengetahuan setelah diberikan Pendidikan kesehatan tentang senam hipertensi dari 35% (Kategori Kurang) menjadi 80% (Kategori Baik). Pendidikan kesehatan ini dapat memberikan wawasan bagi peserta tentang pencegahan komplikasi hipertensi melalui senam hipertensi. Kegiatan pengabdian masyarakat mendapatkan respon yang antusias dari peserta.
Pelatihan Komputer atau Aplikasi untuk Karang Taruna di Desa Rambutan Kecamatan Rambutan Kabupaten Banyuasin
Nurul Huda;
M. Soekarno Putra;
Muhammad Ade Syaifudin
Jurnal Abdi Masyarakat Indonesia Vol 2 No 6 (2022): JAMSI - November 2022
Publisher : CV Firmos
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.54082/jamsi.492
Tujuan yang ingin di capai dari di laksanakan Pelatihan Komputer atau aplikasi dalam komputer bagi karang taruna,siswa atau remaja di Desa Rambutan,Kecamatan Rambutan,Kabupaten Banyuasin ini adalah:Mengenalkan Kepada karang tarun,siswa dan remaja Desa Rambutan Pelatihan Dasar Komputer pentingnya penguasaan Teknologi Komputer saat ini serta mengajarkan bagaimana menggunakan aplikasi di dalam Komputer yang dapat di gunakan untuk Belajar.Metode yang di guanakan pada kegiatan ini adalah Pelatihan Dasar Komputer Bagi karang taruna dan remaja,siswa di Desa Rambutan penyampaian Materi dan Pelatihan tentang penggunaan aplikasi pada Komputer.Hasil dari Kegeiatan ini adalah memberikan implikasi wawasan kepada karang taruna,siswa dan remaja Desa Rambutan tentang Dasar Komputer dan aplikasi di dalam Komputer,Kegiatan ini di laksanakan secara Offline sehingga karang taruna dan remaja Desa Rambutan dapat mengikuti Pelatihan Dasar Komputer.Hal ini terlihat dari hasil evaluasi yang di lakukan sebelum dan setelah di adakanya kegiatan Pelatihan Dsar Komputer.Dimana terdapat peningkatan pemahaman dan sebelum dan setelah dilaksanakannya kegiatan Pelatihan Dasar Komputer.
Rilis Website Desa sebagai Media Informasi dan Promosi Potensi Desa Samar
Slamet Fauzan;
Mohamad Yusuf Kurniawan;
Avif Nur Aida Aulia;
Alfini Afiyah;
Hesti Yuliasari;
Putri Sasya Wilujeng
Jurnal Abdi Masyarakat Indonesia Vol 2 No 6 (2022): JAMSI - November 2022
Publisher : CV Firmos
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.54082/jamsi.493
Website desa merupakan sumber informasi yang ada di desa, namun tidak semua desa memiliki website. Desa Samar sebelumnya sudah memiliki website melalui program dari pemerintahan kabupaten, akan tetapi akibat kurangnya ketrampilan sumber daya manusia dalam mengelola website membuat website Desa Samar dinonaktifkan karena habisnya masa hosting. Tujuan pengabdian ini sebagai peningkatan pengetahuan dan ketrampilan perangkat desa dalam mengelola website baik dalam kualitas maupun kuantitas website desa, serta menjadikan website desa sebagai sumber informasi utama dalam mempromosikan potensi-potensi yang ada di Desa Samar. Metode yang digunakan dalam pengabdian ini meliputi perencanaan, pelaksanaan, serta evaluasi mengenai ketrampilan perangkat desa dalam mengelola website dan fungsi website sebagai sumber informasi Desa Samar. Pengukuran keberhasilan program ditinjau dari statistik kunjungan didalam website Desa Samar. Hasil dari dirilisnya website desa ini dapat dilihat dengan perkembangan informasi yang disediakan dalam website.
Pelatihan Pembuatan Virgin Coconut Oil dan Pemanfaatan Ampas Kelapa Menjadi Olahan Pangan Biskuit di Desa Sarang Burung Kuala, Kabupaten Sambas
Asti Febrina;
Oktavia Nurmawaty Sigiro
Jurnal Abdi Masyarakat Indonesia Vol 2 No 6 (2022): JAMSI - November 2022
Publisher : CV Firmos
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.54082/jamsi.494
Kegiatan pengabdian ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan dan ketermpilan masyarakat mitra dalam mengolah Virgin Coconut Oil dan pembuatan biskuit dengan bahas dasar imbah ampas kelapa yang banyak terdapat di Desa Sarang Burung Kuala. Desa Sarang Burung Kuala banyak terdapat tanaman kelapa sehingga menjadi salah satu sumber pencaharian masyarakat dan meningkatkan nilai ekonomi buah kelapa. Metode yang digunakan adalah penyuluhan dan praktek kepada mitra masyarakat. Selama pegabdian berlangsung terlihat masyarakat mitra sangat antusias sekali, dibuktikan dengan banyaknya pertanyaan dan ramainya masyarakat yang mengikuti pelatihan. Hal ini disebabkan oleh tingginya rasa ingin tahu dari masyarakat mitra, karena berpeluang menambah pendapatan mereka sebagai petani kelapa. Melalui kegiatan ini diharapkan masyarakat dapat melanjutkan sampai ke pemasaran, dan diharapkan dapat menjadi salah satu usaha masyarakat mitra dan meningkatkan pendapatan serta nilai ekonomis dari kelapa.
Pelatihan Pembuatan Video Pembelajaran Berbasis Filmora dalam Rangka Optimalisasi Kegiatan Belajar Mengajar Menuju Implementasi Kurikulum Merdeka di KKG Guru SD Singojuruh Banyuwangi
Arum Andary Ratri;
Inno Cahyaning Tyas;
Muhammad Hilmy
Jurnal Abdi Masyarakat Indonesia Vol 2 No 6 (2022): JAMSI - November 2022
Publisher : CV Firmos
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.54082/jamsi.495
Saat ini telah hadir sebuah kurikulum baru yaitu kurikulum merdeka yang berfokus pada kebebasan dan pemikiran kreatif siswa. Salah satu penerapan kurikulum merdeka dengan mengembangkan sendiri berbagai perangkat ajar, salah satu perangkat pembelajaran yang dapat dikembangkan adalah video pembelajaran. Pelatihan ini bertujuan untuk menambah pengetahuan para guru mengenai penguasaan teknologi terutama dalam hal pembuatan media pembelajaran yaitu video untuk mendukung implementasi dari kurikulum merdeka belajar. Mitra yang terlibat dalam kegiatan ini adalah kelompok kerja guru SD di Kecamatan Singojuruh, Banyuwangi. Metode yang digunakan dalam pelaksanaan kegiatan yaitu kombinasi metode penyuluhan, workshop dan diskusi yang dilaksanakan secara tatap muka. Hasil dari kegiatan ini yaitu tersedianya media pembelajaran berupa video yang dapat dimanfaatkan guru-guru di mitra dalam kegiatan belajar mengajar serta kemampuan yang dimiliki guru-guru di mitra untuk bisa menghasilkan video pembelajaran yang menarik untuk siswa.
Kegiatan Kegiatan Pendampingan Belajar Anak Tunagrahita di Yayasan Aulia Rahmah Hasanah
Arini Anestesia Purba;
Anis Rohmana Malik;
Muhammad Imron Zamzani;
Novita Lizza Anggraini;
Alvin Muhammad’ Ainul Yaqin
Jurnal Abdi Masyarakat Indonesia Vol 2 No 6 (2022): JAMSI - November 2022
Publisher : CV Firmos
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.54082/jamsi.496
Tunagrahita merupakan anak-anak yang memiliki kemampuan intelektual dan kognitif yang berada di bawah rata-rata dibandingkan orang pada umumnya. Kondisi ini biasanya mulai terdeteksi ketika masih dalam usia dini. Anak-anak tunagrahita memiliki hambatan akademik khususnya dalam hal pemahaman yang lambat. Pengabdian masyarakat ini bertujuan untuk membantu anak-anak tuna grahita meningkatkan pemahaman terhadap pelajaran dasar. Metode yang dilakukan dalam mendukung pendidikan anak-anak tunagrahita adalah pendampingan belajar yaitu persiapan, pelaksanaan dan evaluasi. Pendampingan belajar dilakukan dengan pengajaran terhadap materi-materi dasar seperti menulis, membaca, menggambar, pengenalan terhadap tumbuhan dan hewan. Proses evaluasi dilakukan dengan memberikan pre test dan post test pada saat sebelum diberikan pendampingan belajar dan setelah diberikan pendampingan belajar. Hasil dari pendampingan belajar tunagrahita ini adalah peningkatan pemahaman pelajaran dari belum ada anak yang belum mengeri menjadi 8 dari 13 anak yang paham materi yang telah diajarkan. Pengabdian masyarakat ini diharapkan dapat meningkatkan pemahaman anak-anak tunagrahita dan membangun motivasi anak-anak tersebut untuk menatap masa depan dengan cerah.
Inovasi Produk Dola-Dola Rumput Laut dalam Meningkatkan Perekonomian Masyarakat di Desa Pulo Panjang Banten
Beni Junedi;
Indra Griha Tofik Isa
Jurnal Abdi Masyarakat Indonesia Vol 2 No 6 (2022): JAMSI - November 2022
Publisher : CV Firmos
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.54082/jamsi.498
Pulau Panjang merupakan wilayah yang berlokasi di Teluk Banten memiliki sumber hasil pertanian yang melimpah yakni rumput laut. Dengan berlimpahnya hasil rumput laut di Pulau Panjang menjadi komoditas utama masyarakat setempat untuk diolah menjadi beragam panganan yang menjadi sumber mata pencahariaan, diantaranya adalah Dola-dola Rumput Laut. Salah satu rumah produksi Dola-dola Rumput Laut adalah UMKM Ibu Sumyati dengan yang sudah memproduksi sejak tahun 2012. Berdasarkan survei lapangan, permasalahan yang terjadi pada UMKM Ibu Sumyati adalah kemasan kurang menarik, pemasaran masih konvensional dan ukuran produk tidak variatif yang menyebabkan stagnansinya tingkat penjualan Dola-dola Rumput Laut. Sehingga tujuan dari kegiatan ini adalah bagaimana meningkatkan kuantitas penjualan dengan upaya pendampingan dan pelatihan dari aspek inovasi kemasan, inovasi pemasaran dan inovasi varian produk. Adapun tahapan dalam kegiatan ini meliputi lokakarya awal sebagai bagian dari penyamaan persepsi antara mitra dan tim pelaksana, analisis kebutuhan, pelaksanaan program kegiatan, monitoring pelaksanaan kegiatan dan evaluasi kegiatan. Hasil akhir dari kegiatan ini didapatkan peningkatan kuantitas penjualan sebesar 82%.