cover
Contact Name
Sahrir Sillehu
Contact Email
jurnalghs@gmail.com
Phone
-
Journal Mail Official
jurnalghs@gmail.com
Editorial Address
Communication and Social Dynamics, Jln. Sudirman, Kebun Cengkeh/Sumatra,Lrg. RT.004 / RW. 018, Kota Ambon, Provinsi Maluku
Location
Kota ambon,
Maluku
INDONESIA
Global Health Science (GHS)
ISSN : 25035088     EISSN : 26221055     DOI : https://doi.org/10.33846/ghs
Core Subject : Health,
Global Health Science (GHS) adalah jurnal ilmiah yang memublikasikan artikel-artikel ilmiah dalam bidang kesehatan meliuti: kesehatan masyarakat, kedokteran, kedokteran gigi, farmasi, keperawatan, kebidanan, teknologi kesehatan, epidemiologi, informatika kesehatan, administrasi dan kebijakan kesehatan, fisioterapi, gizi, laboratorium kesehatan, kesehatan kerja, statistika kesehatan, manajemen kesehatan, promosi kesehatan, dan sebaginya. Jenis-jenis arikel yang bisa diterima untuk diterbitkan antara lain: 1. Hasil penelitian 2. Tinjauan literatur 3. Tinjauan buku 4. Komentar 5. Opini 6. Studi kasus 7. Berita ilmiah 8. Letter to editor 9. Tutorial 10. Lain-lain sesuai pertimbangan editor
Articles 339 Documents
EFEKTIVITAS PROGRAM CAR FREE DAY TERHADAP PENURUNAN KADAR NOx UDARA DI SURABAYA TAHUN 2017 Rachmaniyah Rachmaniyah; Imam Thohari
GLOBAL HEALTH SCIENCE Vol 2, No 4 (2017): Desember 2017
Publisher : Communication and Social Dinamics (CSD)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (369.683 KB) | DOI: 10.33846/ghs.v2i4.169

Abstract

Motor vehicles contribute greatly to air pollution. The number of motor vehicles in Surabaya reached 1,827,806 units in 2010 while the increase of motor vehicles per year reached 30%. Surabaya City Government launched Car Free Day program with the aim to reduce and control exhaust emissions from motor vehicles. The purpose of this research is to find out the effectiveness of Car Free Day program to decrease NOx content in air. This research is descriptive with cross sectional approach. The data were collected by observation, field parameter measurement and NOx measurement at Car Free Day and Non Car Free Day (NCFD) at Kertajaya Street and Raya Darmo Street Surabaya. The data were then presented in the tabulation and were analyzed in descriptive form. The results of the average NOx concentration on Kertajaya Street at the time of CFD were 266.4 μg / Nm3 and at the time of NCFD was 409 μg / Nm3. Average NOx concentration on Raya Darmo Street at CFD was 298.4 μg / Nm3 and at the time of NCFD was 431,76 μg / Nm3. According to PP No.41 of 1999, it is stated that the rate of NOx in 1 hour measurement is 400 μg / Nm3. The decrease percentage of NOx concentration in Kertajaya Street was 34.86% and on Raya Darmo Street was 30,88%. Car Free Day program is not effective in lowering air NOx levels in Kertajaya Street and Raya Darmo Street Surabaya. It is recommended that the Surabaya City Government can add some point of the road as well as the addition of days for Car Free Day activities. Keywords: Efectiveness, Car free day, Pollutants NOx
Uji Aktivitas Antibakteri serta Pembuatan Sediaan Krim dari Ekstrak Etanol Bunga Kecombrang (Etlingera elatior) Mustaruddin Mustaruddin
GLOBAL HEALTH SCIENCE Vol 7, No 1 (2022): Maret 2022
Publisher : Communication and Social Dinamics (CSD)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33846/ghs7101

Abstract

Bunga kecombrang (Etlingera elatior) merupakan salah satu tumbuhan yang memiliki aktivitas antibakteri. Tujuan penelitian adalah untuk membuat sediaan krim antibakteri yang mengandung ekstrak etanol bunga kecombrang dan untuk mengetahui aktivitas antibakteri terhadap bakteri staphylococcus epidermidis. Sediaan krim dipilih karena praktis, kemampuannya melekat pada permukaan kulit, melembabkan, mudah tersebar merata, mudah berpenetrasi pada kulit, mudah diusap dan mudah dicuci dengan air. Metode penelitian yang dilakukan meliputi karakterisasi dan pembuatan ekstrak etanol bunga kecombrang dengan cara maserasi mengunakan pelarut 96%, uji aktivitas antibakteri ekstrak dengan metode disc diffusion, formulasi sediaan krim dan evaluasi sediaan krim. Hasil karakterisasi terhadap simplisia bunga kecombrang memiliki kadar air 3,33%, kadar sari larut dalam air 21,33%, kadar sari larut dalam etanol 16,3 %, kadar abu total 6,67%, dan kadar abu tidak larut asam 1,01 %. uji aktivitas antibakteri ekstrak pada konsentrasi 200 mg/ml menunjukkan zona hambat sebesar 14 mm pada bakteri staphylococcus epidermidis. Sediaan krim ekstrak bunga kecombrang dibuat dengan konsentrasi 20%, secara fisik stabil selama penyimpanan 4 minggu pada suhu kamar, homogen, memiliki nilai pH 7 dan mempunyai aktivitas terhadap bakteri Staphylococcus epidermidis. Kata kunci: bunga kecombrang, krim antibakteri, Staphyloccus epidermidis
IbM BAGI KADER POSYANDU (MITRA KADER POSYANDU DUSUN WAIMITAL DAN DUSUN WAESELANG) Epi Dusra Epi
GLOBAL HEALTH SCIENCE Vol 1, No 4 (2016): Desember 2016
Publisher : Communication and Social Dinamics (CSD)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33846/ghs.v1i4.49

Abstract

ABSTRAK Program IbM ini memiliki target utnuk membantu meningkatkan kemampuan keluargadan kader posyandu dalam mengukur dan menstimulasi tumbuh kembang balita. Tujuanprogram IbM ini adalah membantu kemandirian keluarga dan kader posyandu dalammengukur dan menstimulasi tumbuh kembang balita. Mitra yang dilibatkan dalam programini adalah keluarga yang mempunyai balita dan kader posyandu di dua Dusun yaitu DusunWaeselang dan Dusun Waimital. Kegiatan IbM meliputi penyuluhan tentang tumbuhkembang balita, pelatihan tentang cara mengukur tumbuh kembang balita, dan pelatihan tentang cara menstimulasi tumbuh kembang balita.Luran yang dihasilkan dari program ini adalah produk berupa booklet health education tentang tumbuh kembang balita, buku panduan cara mengukur tumbuh kembang balita bagi keluarga dan kader, dan buku panduan cara menstimulasi tumbuh kembang balita bagi keluarga, kader atau masyarakat. Kata Kunci: kader, Posyandu, Pertumbuhan, Perkembangan
PELAKSANAAN PENGISIAN INFORMED CONSENT KASUS COR TINDAKAN CT-SCANT TRIWULAN IV RSU DARMAYU PONOROGO Sri Astutiningsih; Rumpiati Rumpiati; Ani Rosita
GLOBAL HEALTH SCIENCE Vol 3, No 4 (2018): Desember 2018
Publisher : Communication and Social Dinamics (CSD)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (72.367 KB) | DOI: 10.33846/ghs.v3i4.249

Abstract

Formulir Informed Consent merupakan persetujuan tindakan kedokteran yang diberikan kepada pasien sebelum melakukan tindakan khusus. Formulir informed consent harus terisi dengan lengkap, berdasarkan penelitian di RSU Darmayu Ponorogo masih ada informed consent yang belum terisi secara lengkap. Tujuan penelitian ini Untuk mengetahui ketidaklengkapan pengisian formulir informed consent pasien rawat inap kasus cidera otak ringan tindakan ct-scan triwulan IV tahun 2017. Jenis penelitian ini merupakan deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Teknik sampling yang digunakan adalah total. Populasi dalam penelitian ini adalah 56 formulir informed consent pasien rawat inap kasus cidera otak ringan tindakan ct-scan triwulan IV tahun 2017 dan 1 kepala rekam medis. Metode pengumpulan data menggunakan checklist dan wawancara. Berdasarkan hasil penelitian persentase kelengkapan pengisian data pada formulir informed consent pasien rawat inap kasus cidera otak ringan tindakan ct-scan triwulan IV tahun 2017 yaitu 75% dari 42 lembar formulir informed consent, sedangkan presentase kelengkapan yaitu 25% dari 12 lembar formulir informed consent. Kesimpulannya proses pengisian informed consent belum sesuai dengan SOP yang telah dibuat, belum dilakukan evaluasi tentang pengisian formulir informed consent.
PENGARUH PENUNDAAN PENJEPITAN TALI PUSAT TERHADAP KADAR HB BAYI DAN LAMA PELEPASAN TALI PUSAT Siti Rochmaedah; Natsir Nugroho; Atik Hodikoh
GLOBAL HEALTH SCIENCE Vol 4, No 2 (2019): June 2019
Publisher : Communication and Social Dinamics (CSD)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (72.156 KB) | DOI: 10.33846/ghs.v4i2.329

Abstract

Latar Belakang: Bayi masih terhubung dengan ibu saat lahir melalui tali pusat yang merupakan bagian dari plasenta. Bayi akan terpisah dari plasenta melalui penjepitan dan pemotongan tali pusat, dan kegiatan ini termasuk dalam manajemen aktif kala III persalinan, tetapi waktu yang optimal untuk melakukan penjepitan dan pemotongan tali pusat masih kontroversi dan berlangsung hingga kini. Tujuan: Mengidentifikasi pengaruh penundaan penjepitan tali pusat terhadap kadar Hb bayi dan lama pelepasan tali pusat. Metodologi: Rancangan penelitian menggunakan posttest-only with control group design. Teknik pemilihan sampel menggunakan consecutive sampling. Besar sampel 20 responden per kelompok. Penelitian ini dilakukan selama 2 bulan. Uji perbedaan kedua kelompok menggunakan independent t-test. Hasil: Terdapat perbedaan rerata kadar Hb bayi dengan p value 0.03 < 0.05 dan tidak terdapat perbedaan lama pelepasan tali pusat dengan p value 0.06 > 0.05. Kesimpulan & saran: Penundaan penjepitan tali pusat berpengaruh terhadap kadar Hb bayi dan tidak berpengaruh terhadap lama pelepasan tali pusat. Penundaan penjepitan tali pusat dapat dijadikan alternatif kebijakan dalam manajemen aktif kala III persalinan. Kata kunci: Penundaan penjepitan tali pusat, Hb bayi, Pelepasan tali pusat
ANALISIS KADAR MERKURI PADA KRIM PEMUTIH YANG DI PERJUAL BELIKAN SECARA ONLINE DI KOTA MAKASSAR Nuradi Nuradi
GLOBAL HEALTH SCIENCE Vol 3, No 1 (2018): Maret 2018
Publisher : Communication and Social Dinamics (CSD)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (287.224 KB) | DOI: 10.33846/ghs.v3i1.209

Abstract

Latar belakang penelitian ini adalah merkuri merupakan salah satu bahan berbahaya yang terkadang masih di temukan di dalam kandungan sebuah Krim pemutih. Tujuan penelitian untuk mengetahui ada tidaknya merkuri dan menentukan kadar merkuri pada krim pemutih yang dipejual belikan secara online. Penelitian ini bersifat destriptif dan dilaksanakan di Balai besar laboratorium kesehatan Makassar pada tanggal 4 agustus – 11 agustus 2016 dengan jumlah sampel 7 yang di beli di berbagai toko online di kota makassar secara Accidental sampling. Hasil penelitian ditemukan adanya logam merkuri (Hg) dengan jumlah kadar 0,1429-1531.5713 ug/g. Berdasarkan keputusan BPOM No. HK. 03. 1.23.08.11.07517 tahun 2011 bahwa raksa dilarang digunakan dalam kosmetik maka Krim Pemutih yang beredar yang di perjual belikan secara online di Kota Makassar tersebut tidak memenuhi persyaratan yang telah di tetapkan.Disarankan kepada peneliti selanjutnya untuk meneliti logam berat lainnya pada krim pemutih yang beredar di pasar. Kata kunci: Merkuri, Spektrofotometri serapan atom, Krim pemutih
Aplikasi Penelitian Tindakan Kelas dalam Pendidikan Kesehatan (Book Review) Bahtiar Bahtiar; Setiawan Setiawan; Kamilus Mamoh; Adriana Boimau; Odi L. Namangdjabar; Sri Utami
GLOBAL HEALTH SCIENCE Vol 6, No 4 (2021): Desember 2021
Publisher : Communication and Social Dinamics (CSD)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (59.072 KB) | DOI: 10.33846/ghs6408

Abstract

Penelitian tindakan kelas dapat digunakan untuk mengkaji, meningkatkan dan menuntaskan masalah-masalah dalam pendidikan dan pembelajaran, sehingga bisa mendukung peningkatan hasil belajar. Penelitian tindakan kelas dapat membuka peluang bagi strategi pengembangan kinerja, karena dosen dan tenaga kependidikan berperan sebagai peneliti, agen perubahan dengan pola kerja kolaboratif. Studi ini bertujuan untuk memberikan gambaran umum, kelebihan, kekurangan, dan masukan untuk sebuah buku pedoman “Aplikasi Penelitian Tidakan Kelas (PTK) dalam Pendidikan Kesehatan”. Hasil review menunjukkan adanya beberapa kelebihan, yakni penjelasan tentang pentingnya penelitian tindakan kelas, konsep tentang penelitian tindakan kelas, contoh serial, dan adanya ringkasan contoh laporan yang sangat membantu para dosen. Kekurangan dari buku ini adalah penggunaan contoh imajiner dan posisi daftar pustaka yang tersembunyi. Selanjutnya disarankan agar gaya penyampaian ide dalam buku ini dipertahankan, dengan penambahan informasi-informasi mutakhir yang relevan, penyajian contoh dar hasil penelitian nyata, dan perubahan peletakan contoh laporan dalam bab terakhir sebelum daftar pustaka. Secara umum buku ini amat baik dan sangat membantu para dosen namun memerlukan penyempurnaan dalam hal penataan urutan materi dan contoh yang disajikan. Kata kunci: penelitian tindakan kelas; pendidikan kesehatan; aplikasi; book review
PEMANFAATAN EKSTRAK RIMPANG KUNYIT (Curcuma domestika v.) SEBAGAI ZAT WARNA PADA SEDIAAN PEWARNA RAMBUT Beta Hanimditya
GLOBAL HEALTH SCIENCE Vol 5, No 4 (2020): Desember 2020
Publisher : Communication and Social Dinamics (CSD)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Sediaan pewarna rambut adalah sediaan kosmetika yang digunakandalam tata rias rambut untuk mewarnai rambut, baik untuk mengembalikan warna rambut asalya atau warna lain. Rimpang kunyit mengandung alkaloid, flavanoid tanin dan minyak atsiri. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui senyawa-senyawa kimia yang terdapat pada rimpang kunyit, untuk membuat rimpang kunyit dapat mengubah warna uban. Sediaan pewarna rambut dibuat dengan formula yang terdiri dari konsentrasi rimpang ekstrak kunyit yaitu 20%. Metode penelitian ini adalah eksperimental dengan menggunakan cara maserasi. Evaluasi fisik yang dilakukan antara lain uji homoenitas, uji iritasi, uji stabilitas warna terhadap paparan sinar matahari, uji stabilitas warna terhadap pencucian. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa ekstrak rimpang kunyit dapat mempengaruhi warna rambut uban yang diperoleh. Uji stabilitas terhadap pencucian dapat bertahan selama 5 kali pencucian, uji stabilitas terhadap sinar matahari bahwa tejadi perubahan rambut lebih gelap dari pada sebelumnya. Kata kunci : Ekstrak etanol rimpang kunyit, Pewarna rambut
NUTRISI UNTUK BAYI DAN BALITA Eva Agustina Yalestyarini
GLOBAL HEALTH SCIENCE Vol 2, No 3 (2017): september 2017
Publisher : Communication and Social Dinamics (CSD)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (341.648 KB) | DOI: 10.33846/ghs.v2i3.130

Abstract

Setiap ibu mendambakan seorang anak yang sehat, namun beberapa dari mereka tidak mengetahui mengenai gizi-gizi yang harus dipenuhi seorang anak agar dapat berkembang dengan baik. Mereka hanya menyediakan makanan, yang seharusnya menjadi sumber gizi bagi tubuh, dengan kurang berhati-hati. Beberapa faktor yang menyebabkan banyaknya masalah yang timbul mengenai gizi buruk pada balita adalah faktor ekonomi, lingkungan, dan ketidaktahuan orangtua. Keterbatasan ekonomi sering dijadikan alasan untuk tidak memenuhi kubutuhan gizi pada anak, sedangkan apabila kita cermati, pemenuhan gizi bagi anak tidaklah mahal, terlebih lagi apabila dibandingkan dengan harga obat yang harus dibeli ketika berobat di Rumah Sakit.
PENINGKATAN PENGETAHUAN IBU BALITA TENTANG KEJADIAN IKUTAN PASCA IMUNISASI DENGAN PENYULUHAN MENGGUNAKAN MEDIA LEAFLET DI DESA OLILIT TIMUR KEC.TANIMBAR SELATAN KAB. MALUKU TENGGARA BARAT Fasiha Fasiha
GLOBAL HEALTH SCIENCE Vol 5, No 1 (2020): Maret 2020
Publisher : Communication and Social Dinamics (CSD)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (153.158 KB) | DOI: 10.33846/ghs5105

Abstract

Imunisasi adalah suatu upaya untuk menimbulkan/meningkatkan kekebalan seseorang secara aktif terhadap suatupenyakit, sehingga bila suatu saat terpapar dengan penyakit tersebut tidak akan sakit atauhanya mengalami sakit ringan. Seiring dengan cakupan imunisasi yang tinggi, maka penggunaan vaksin juga meningkat sehingga reaksi vaksinasi yang tidak diinginkan juga meningkat. Kejadian ikutan pasca imunisasi adalah suatu kejadian sakit yang terjadi setelah menerima imunisasi yang diduga disebabkan oleh imunisasi. Untuk menanggulangi dan meminimalisasi kejadian maupun dampak KIPI penting dilakukan pemantauan KIPI. kegiatan penyuluhan di masyarakat sebagai pendekatan edukatif untuk menghasilkan perilaku, maka terjadi proses komunikasi antar penyuluh dan masyarakat. Dari proses komunikasi ini ingin diciptakan masyarakat yang mempunyai sikap mental dan kemampuan untuk memecahkan masalah yang dihadapinya. Pada kegiatan ini penyuluhan dilakukan dengan menggunakan media Leaflet. Terjadi peningkatan pengetahuan Ibu Balita dengan penggunaan media ini. Kata kunci: kejadian ikutan pasca imunisasi; pengetahuan; leaflet

Page 3 of 34 | Total Record : 339