cover
Contact Name
Said Fachry Assagaf
Contact Email
said.fachry.assagaf@unm.ac.id
Phone
+6281355595187
Journal Mail Official
said.fachry.assagaf@unm.ac.id
Editorial Address
Unit Publikasi Jurusan Matematika, Gd FG Lantai 2, FMIPA UNM
Location
Kota makassar,
Sulawesi selatan
INDONESIA
Issues in Mathematics Education (IMED)
ISSN : -     EISSN : 26858592     DOI : https://dx.doi.org/10.35580/imed
Core Subject : Education,
Journal of IMED presents new ideas, developments, and innovations in mathematics education. It involves attempts to enhance teaching and learning mathematics in the classroom at all levels. It deals with educational articles from research, recent issues, and literature reviews. All paper related to mathematics education are welcome.
Articles 147 Documents
Pengaruh Minat dan Motivasi Siswa Mengikuti Pembelajaran Matematika dalam Jaringan Terhadap Hasil Belajar Matematika Kelas VII SMP Ruslan Ruslan; Asdar Asdar; Sri Kurniati
Issues in Mathematics Education (IMED) Vol 7, No 1 (2023): Maret
Publisher : Universitas Negeri Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35580/imed44079

Abstract

. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh minat dan motivasi siswa mengikuti pembelajaran matematika dalam jaringan terhadap hasil belajar matematika kelas VII SMP. Pada penelitian ini minat dan motivasi siswa mengikuti pembelajaran matematika dalam jaringan merupakan variabel bebas sedangkan hasil belajar matematika merupakan variabel terikat. Teknik pengambilan sampel pada penelitian ini menggunakan teknik random sampling dan jumlah sampel yaitu 78 siswa kelas VII. Teknik pengumpulan data yaitu dengan menggunakan instrumen tes dan non-tes. Adapun instrumen yang digunakan yaitu (1) angket minat belajar siswa dalam jaringan (2) angket motivasi belajar siswa dalam jaringan, (3) tes hasil belajar matematika. Metode analisis data menggunakan regresi linear berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) minat belajar siswa berada dalam kategori tinggi (2) motivasi belajar siswa berada dalam kategori tinggi (3) tes hasil belajar siswa pada materi bentuk aljabar kategori rendah (4) minat dan motivasi belajar siswa dalam jaringan secara bersama-sama tidak berpengaruh terhadap hasil belajar kelas VII pada materi bentuk aljabar Kata Kunci: Pengaruh, Minat Belajar, Motivasi Belajar, Hasil Belajar Aljabar.This study aims to determine the effect of students' interest and motivation in participating in online mathematics learning on mathematics learning outcomes for class VII SMP. In this study, the interest and motivation of students to take part in learning mathematics in the network is the independent variable, while the learning outcomes of mathematics are the dependent variable. The sampling technique in this study used a random sampling technique and the number of samples was 78 students of class VII. The data collection technique was using test and non-test instruments. The instruments used are (1) a questionnaire on student learning interest in the network (2) a questionnaire on student learning motivation in the network (3) a test of mathematics learning outcomes. The data analysis method used multiple linear regression. The results showed that (1) students' interest in learning was in the high category (2) students' learning motivation was in the high category (3) student learning outcomes tests on algebraic form material were in the low category (4) students' interest and motivation in online learning were networked. together have no effect on the learning outcomes of class VII on algebraic material.Keywords: Influence, Learning Interest, Learning Motivation, Algebra Learning Outcomes.
Analisis Kesalahan Siswa dalam Menyelesaikan Soal Statistika Ditinjau dari Kemampuan Matematika Nurwati Djam'an; Sahid Sahid; Fitrah Auliyah
Issues in Mathematics Education (IMED) Vol 7, No 1 (2023): Maret
Publisher : Universitas Negeri Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35580/imed44539

Abstract

Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif yang bertujuan untuk mengetahui kesalahan siswa. Subjek penelitian terdiri atas 3 orang siswa. Teknik pengambilan subjek pada penelitian ini berjumlah tiga siswa dengan kategori kemampuan matematika tinggi, sedang dan rendah.  Instrumen dalam penelitian ini menggunakan tes dan wawancara. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini yaitu pemberian tes dan wawancara. Teknik analisis data menggunakan model Miles dan Huberman, yaitu reduksi data, penyajian data, dan kesimpulan. Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan bahwa siswa dengan kemampuan rendah melakukan empat tipe kesalahan yakni, kesalahan memahami (comprehension errors), kesalahan transformasi (transformation errors), kesalahan keterampilan proses (process skill errors). Siswa dengan kemampuan matematika sedang melakukan tiga tipe kesalahan yakni, kesalahan transformasi (transformation errors), kesalahan keterampilan proses (process skill errors), dan kesalahan penulisan jawaban (encoding errors) dan siswa dengan kemampuan matematika tinggi melakukan 2 tipe kesalahan yakni kesalahan transformasi (transformation errors) dan kesalahan penulisan jawaban (encoding errors).Kata kunci: Analisis Kesalahan, Analisis Kesalahan Newman, Kemampuan Matematika, StatistikaThis research is a qualitative research that aims to find out student errors. The research subjects consisted of 3 students. The technique of taking the subject in this study amounted to three students with high, medium and low mathematical ability categories. The instrument in this study used tests and interviews. Data collection techniques in this study are giving tests and interviews. The data analysis technique uses the Miles and Huberman model, namely data reduction, data presentation, and conclusions. Based on the results of the study, it showed that students with low abilities made four types of errors, namely, comprehension errors, transformation errors, process skill errors. Students with moderate math skills make three types of errors, namely, transformation errors, process skill errors, and encoding errors, and students with high math skills make 2 types of errors, namely transformation errors and encoding errors.Key words: Error Analysis, Newman Error Analysis, Mathematical Ability, Statistic
Ethnomathematics Exploration of Traditional Bugis-Makassar Food Based on The Mathematization of Iceberg Realistic Mathematics Education Ja’faruddin Ja’faruddin; Muhammad Ammar Naufal; Hisyam Ihsan
Issues in Mathematics Education (IMED) Vol 7, No 1 (2023): Maret
Publisher : Universitas Negeri Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35580/imed45878

Abstract

This study aims to explore geometric ideas in traditional food called Tumpi-Tumpi, a typical Bugis Makassar cuisine, and to develop problem-solving abilities using the Iceberg Realistic Mathematics Education (RME) model. This study used a qualitative study with descriptive exploration. Data was collected through observation, interviews, and documentation. Based on the design of Miles and Huberman, the data analysis technique consisted of data reduction, data presentation, and conclusion/verification. According to data collection results, the traditional Bugis-Makassar cuisine Tumpi-Tumpi contains ethnic mathematical components (geometrical concepts), namely, the plane figure of an equilateral triangle, and is used to solve mathematical problems. The Iceberg RME math technique utilized "the model of" and "the model for" to determine an equilateral triangle's features, area formula, and perimeter. Iceberg-based ethnomathematics collaboration may enhance high school student's interest in learning.
Pengaruh Lingkungan Sekolah terhadap Kemampuan Literasi Matematika Siswa Indonesia Berdasarkan PISA 2018 Zulfiki Hidayat; Nurwati Djam’an; Fajar Arwadi
Issues in Mathematics Education (IMED) Vol 7, No 1 (2023): Maret
Publisher : Universitas Negeri Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35580/imed47554

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh lingkungan sekolah terhadap kemampuan literasi matematika siswa Indonesia berdasarkan PISA 2018. Penelitian ini merupakan penelitian kausal komparatif. Populasi pada penelitian ini adalah seluruh siswa Indonesia yang mengikuti survei PISA 2018 sebanyak 12098 data siswa. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah teknik studi pustaka. Data dianalisis menggunakan analisis regresi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat pengaruh yang signifikan antara variabel perundungan, ketidakhadiran dan keterlambatan siswa, kompetisi, kerja sama, dan rasa memiliki sekolah secara terpisah terhadap kemampuan literasi matematika. Sedangkan, untuk variabel perilaku guru dan partisipasi orang tua, keduanya secara terpisah tidak memiliki pengaruh yang signifikan terhadap kemampuan literasi matematika. Lingkungan sekolah secara keseluruhan berpengaruh secara signifikan terhadap kemampuan literasi matematika siswa Indonesia berdasarkan PISA 2018.Kata Kunci: lingkungan sekolah, kemampuan literasi matematika, PISA.This research aims to know the effect of school climate on Indonesian Students’ mathematical literacy skills based on PISA 2018. This research is a causal-comparative research. The population in this research were all 12098 Indonesian students who took part in the 2018 PISA survey. The data was collected by literature study technique. The data were analyzed with regression analysis. The results showed that there was a significant effect between the variables of bullying, student truancy and lateness, competition, co-operation, and sense of belonging at school separately on mathematical literacy skills. As for the variables of teacher behavior and parental participation, both separately do not have a significant effect on mathematical literacy skills. The school climate as a whole has a significant effect on Indonesian students’ mathematical literacy skills based on PISA 2018.Keywords: school climate, mathematical literacy skills, PISA.
Proses Berpikir dalam Memecahkan Masalah Trigonometri Ditinjau dari Gaya Kognitif Reflektif dan Impulsif Siswa Muhammad Ade Syam Agung; Suradi Suradi; Ilham Minggi
Issues in Mathematics Education (IMED) Vol 7, No 1 (2023): Maret
Publisher : Universitas Negeri Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35580/imed47558

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan proses berpikir siswa dalam memecahkan masalah trigonometri ditinjau dari gaya kognitif reflektif dan impulsif. Penelitian ini adalah penelitian deskriptif dengan pendekatan kuantitatif dan kualitatif. Subjek dalam penelitian ini adalah siswa kelas XI SMA yang terdiri dari empat orang yakni masing-masing dua orang untuk setiap kelompok hasil tes pemecahan masalah trigonometri yang bergaya kognitif reflektif dan impulsif. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah tes dan wawancara. Instrumen yang digunakan dalam pengumpulan data adalah tes pemecahan masalah trigonometri, tes gaya kognitif MFFT, dan pedoman wawancara. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: (1) Proses berpikir siswa dengan hasil tes pemecahan masalah trigonometri tinggi dengan gaya kognitif reflektif (SRT) cenderung mengalami proses secara asimilasi hingga berada pada equilibrium untuk setiap tahap pemecahan masalah; (2) Proses berpikir siswa dengan hasil tes pemecahan masalah trigonometri tinggi dengan gaya kognitif impulsif (SIT) juga cenderung mengalami proses secara asimilasi hingga berada pada equilibrium, namun mengalami proses secara akomodasi pada tahap merencanakan strategi pemecahan masalah; (3) Proses berpikir siswa dengan gaya kognitif reflektif dan impulsif dengan hasil tes pemecahan masalah trigonometri rendah (SRR dan SIR) cenderung berada pada disequilibrium yaitu tidak dapat mengintegrasikan antara skema yang ada dalam pikirannya dengan pengetahuan yang ada.Kata Kunci: Proses Berpikir, Gaya Kognitif Reflektif dan Impulsif, Pemecahan Masalah, Trigonometri.This research aims to describe students' thinking processes in solving trigonometry problems in terms of reflective and impulsive cognitive styles. It is a descriptive study with a quantitative and qualitative approach. The subjects in this research were four students from the 11th grade of a high school, two students in each group representing the reflective and impulsive cognitive styles based on their results in the trigonometry problem-solving test. Data were collected through tests and interviews. The instruments used for data collection included trigonometry problem-solving tests, MFFT cognitive style tests, and interview guidelines. The results of this research indicate that: (1) Students with a reflective cognitive style and high scores in the trigonometry problem-solving test (SRT)tend to undergo an assimilation process, reaching equilibrium at each stage of problem-solving. (2) Students with an impulsive cognitive style and high scores in the trigonometry problem-solving test (SIT) also experience an assimilation process, reaching equilibrium, but undergo accommodation during the stage of planning problem-solving strategies. (3) Students with both reflective and impulsive cognitive styles and low scores in the trigonometry problem-solving test (SRR and SIR) tend to be in a state of disequilibrium, unable to integrate the existing schemes in their minds with their knowledge.Keywords:Thinking Process, Reflective and Impulsive Cognitive Style, Problem Solving, Trigonometry.
Perbedaan Hasil Belajar Matematika Siswa Berdasarkan Gaya Belajar dan Gender Baso Intang Sappaile; Bernard Bernard; Washilah Wahdiah Ramadhani Nur
Issues in Mathematics Education (IMED) Vol 7, No 1 (2023): Maret
Publisher : Universitas Negeri Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35580/imed47552

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan hasil belajar matematika siswa berdasarkan gaya belajar dan gendernya. Penelitian ini adalah penelitian ex-post facto. Populasi dalam penelitian ini yaitu semua siswa kelas VIII MTsN Barru pada semester genap tahun ajaran 2021/2022. Pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan teknik total sampling. Instrumen yang digunakan adalah tes hasil belajar matematika dan angket gaya belajar. Data yang diperoleh dianalisis menggunakan analisis statistik deskriptif dan inferensial. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) terdapat perbedaan yang signifikan antara hasil belajar matematika siswa yang memiliki gaya belajar visual, auditorial, dan kinestetik (2) hasil belajar matematika siswa perempuan lebih tinggi dibandingkan dengan siswa laki-laki, namun perbedaannya tidak signifikan, (3) tidak terdapat perbedaan hasil belajar matematika siswa laki-laki dan siswa perempuan menurut gaya belajarnya.Kata Kunci: Hasil Belajar Matematika, Gaya Belajar, GenderThis research aims to know the difference of students’ mathematics learning outcomes based on their learning styles and genders. This research is ex-post facto. The population is all students of grade VIII at MTsN Barru in the even semester of the 2021/2022 academic year. The sampling technique is total sampling. The instruments used in this research are mathematics learning outcomes test and learning styles questionnaire. The collected data is analyzed using descriptive and inferential statistical analysis. The results show that (1) there is a significant difference of mathematics learning outcomes between visual, auditory, and kinesthetic students, (2) the mathematics learning outcomes of female students are higher than male students but it is not significant, (3) there is no difference of mathematics learning outcomes between male and female students based on the learning styles.Keywords: Mathematics Learning Outcomes, Learning Styles, Genders
Analisis Penerapan Model Problem Based Learning Guru Matematika pada Kelas IX SMP Nurul Khariyyah; Muhammad Darwis M; Syahrullah Asyari
Issues in Mathematics Education (IMED) Vol 7, No 1 (2023): Maret
Publisher : Universitas Negeri Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35580/imed47551

Abstract

Penelitian ini adalah penelitian kualitatif deskriptif yang bertujuan untuk menganalisis penerapan model Problem Based Learning (PBL) guru matematika pada materi luas permukaan tabung. Subjek penelitian ini adalah satu orang yang dipilih secara purposif dari tiga orang guru matematika kelas IX SMP. Instrumen penelitian ini yakni peneliti sendiri, lembar observasi, pedoman wawancara, dan dokumentasi. Data dalam penelitian ini dianalisis dengan tiga tahap yakni kondensasi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan & verifikasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa guru sebagai subjek penelitian yang menerapkan model PBL di kelas tidak sepenuhnya sesuai dengan teori. Guru memberi perlakuan berbeda terhadap kedua kelas penelitian karena perbedaan kemampuan matematika siswa pada kedua kelas (ketidakadilan epistemik). Juga penerapan model PBL tidak berjalan sebagaimana mestinya dalam pembelajaran. Hal ini karena, di satu sisi masih kurangnya kemampuan siswa dalam memahami konteks masalah yang diberikan oleh guru. Di lain sisi, guru masih terbiasa dengan pembelajaran secara konvensional. Oleh karena itu, guru masih cenderung mendominasi kegiatan pembelajaran. Padahal, aktivitas pembelajaran mestinya didominasi oleh siswa.Kata kunci: Problem Based Learning, Guru Matematika, Penerapan Model, Luas Permukaan Tabung.This is a qualitativedescriptive research that aims to analyze the application of the Problem Based Learning (PBL) model of the mathematics teacher on the surface area of the cylinder. The subject of this study was just one person who was selected purposively from three mathematics teachers of grade IX at SMP. The research instruments were the researcher herself, observation sheet, interview guide, and documentation. The data in this study were then analyzed in three stages, namely data condensation, data presentation, as well as conclusion and verification. The results of the research show that the teacher as a research subject who applies the PBL model in class is not fully in accordance with the theory. In addition, she treats the two research classes differently because of the differences in students' mathematical abilities in the two classes (epistemic injustice). Also, the application of the PBL model does not work as it should be in learning. This is because, on the one hand, there is still a lack of students' ability to understand the context of the problem given by the teacher. On the other hand, the teacher is still accustomed to conventional learning. Therefore, the teacher still tends to dominate learning activities. In fact, learning activities should be dominated by students.Keywords: Problem Based Learning, Mathematics Teacher, Application of The Models, The Surface Area of The Cylinder.
Efektivitas Penerapan Model Problem Based Learning Berbantuan Media Audio-Visual Terhadap Pemahaman Konsep Matematika Nasrullah Nasrullah; Sukarna Sukarna; Sitti Hasna
Issues in Mathematics Education (IMED) Vol 7, No 2 (2023): September
Publisher : Universitas Negeri Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35580/imed51348

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas dan perbandingan efektivitas dari model problem based learning berbantuan media audio-visual dan model pembelajaran langsung ditinjau dari pemahaman konsep matematika siswa di SMP Negeri 3 Sengkang. Jenis penelitian ini adalah quasi- eksperimen dengan desain non-equivalent pretest-posttest control group. Populasi dalam penelitian iniadalah siswa kelas VIII SMP Negeri 3 Sengkang (Semester II) sebanyak 5 kelas. Pengambilan sampel menggunakan teknik cluster random sampling yaitu kelas VIII-A dan kelas VIII-C sebanyak 48 orang sebagai kelas eksperimen dan kelas kontrol. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah instrumen tes dan instrumen nontes yang telah divalidasi oleh dosen pendidikan matematika dengan hasil valid dan dapat digunakan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) pembelajaran dengan menerapkan model problem based learning berbantuan media audio-visual efektif ditinjau dari pemahaman konsep matematika siswa dengan rata-rata hasil pemahaman konsep siswa dengan model problem basedlearning berbantuan media audio-visual sebesar 82,17 dengan kategori sangat tinggi dan mancapai ketuntasan klasikal yakni 83%, (2) pembelajaran dengan model pembelajaran langsung kurang efektif ditinjau dari pemahaman konsep matematika siswa dengan rata-rata hasil pemahaman konsep siswa dengan model pembelajaran langsung sebesar 62,00 dengan kategori sedang dan tidak mencapai ketuntasal klasikal yakni 24%, (3) model problem based learning berbantuan media audio-visual lebih efektif diterapkan dibandingkan dengan model pembelajaran langsung ditinjau dari pemahaman konsep matematika.Kata Kunci : efektivitas, pemahaman konsep, model problem based learning, media audio-visualhis study aims to determine the effectiveness and comparative effectiveness of problem-based learning models assisted with audio-visual media and direct learning models in terms of understanding mathematical concepts of students of SMP Negeri 3 Sengkang. This type of study is a pseudo-experiment with an unbalanced pretest-posttest control group design. The population in this study were students of grade VIII SMP Negeri 3 Sengkang (Semester II) as many as 5 classes. Sampling using cluster random sampling techniques namely Class VIII - A and Class VIII-C involved as many as 48 people as experimental class and control class. The instruments used in this study are test instruments and non-test instruments that have been validated by mathematics education lecturers with valid and useful results. The results showed that: (1) Learning by applying problem-based learning model assisted by audio-visual media is effective in terms of understanding mathematical concepts of students with an average of studentunderstanding of the concept of problem-based learning model assisted by audio-visual media of 82.17 with a very high category and achieve classical completion of 83%, (2) Learning with direct learning model is less effective in terms of understanding mathematical concepts of students with an average understanding of the concept of students with direct learning model of 62.00 with the medium category and did not achieve a classical completion of 24%, (3) problem-based learning model assisted by audio- visual media is more effectively applied than direct learning model in terms of understanding mathematical concepts.Keywords: effectiveness, concept understanding, problem-based learning model, audio visual media.
Analisis Kemampuan Pemecahan Masalah Matematis Ditinjau dari Adversity Quotient (AQ) Siswa Kelas IX SMA Negeri 1 Batuputih Sabri Sabri; Abd. Rahman; Bernard Bernard
Issues in Mathematics Education (IMED) Vol 7, No 2 (2023): September
Publisher : Universitas Negeri Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35580/imed51914

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan kemampuan pemecahan masalah matematis siswa kelas X SMA Negeri 1 Batuputih yang ditinjau dari Adversity Quotient (AQ). Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif. Subjek dalam penelitian ini terdiri dari enam siswa kelas X SMA Negeri 1 Batuputih yang ditentukan berdasarkan kriteria tipe AQ dengan teknik purposive sampling. Instrumen yang digunakan merupakan angket Adversity Quotient (AQ), tes uraian, dan pedoman wawancara yang telah divalidasi dengan baik oleh ahli. Data yang dikumpulkan dianalisis dengan tahap kondensasi data, penyajian data, serta penarikan dan verifikasi kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) Subjek dengan AQ tipe climber dapat menyelesaikan tiga tahapan pemecahan masalah oleh Polya dengan cukup baik, yaitu: tahap memahami masalah, menyusun rencana, melaksanakan rencana, namun, belum mampu memeriksa kebenaran hasil secara lengkap; (2) Subjek dengan AQ tipe camper belum mampu memahami masalah secara lengkap, sehingga, kesulitan dalam menyusun rencana secara lengkap; dan (3) Subjek dengan AQ tipe quitter tidak dapat memahami masalah, serta tidak memiliki gambaran penyelesaian masalah.Kata Kunci: pemecahan masalah matematis, adversity quotientThe objective of this study is to characterize the mathematical problem-solving capabilities of 10th grade students at SMA Negeri 1 Batuputih, based on their Adversity Quotient (AQ). This research used a qualitative approach. The subjects in this study consisted of six students of class X SMA Negeri 1 Batuputih who were determined based on AQ criteria with purposive sampling technique. The instruments used were an Adversity Quotient (AQ) questionnaire, a description test, and interview guidelines that had been properly validated by experts. The data collected were analyzed with the stages of data condensation, data presentation, and conclusion drawing and verification. The results showed that: (1) Subjects with climber-type AQ can solve the three stages of problem solving by Polya quite well, namely: the stages of understanding the problem, developing a plan, implementing the plan, however, they have not been able to check the correctness of the results completely; (2) Subjects with camper-type AQ have not been able to understand the problem completely, thus, having difficulty in developing a complete plan; and (3) Subjects with quitter-type AQ cannot understand the problem, and do not have a picture of solving the problem.Keywords: mathematical problem solving, adversity quotient
Deskripsi Kemampuan Literasi Matematika Siswa Kelas VIII SMP Negeri 1 Malunda Kabupaten Majene Ahmad Talib; Usman Mulbar; Widyarti Hakman
Issues in Mathematics Education (IMED) Vol 7, No 2 (2023): September
Publisher : Universitas Negeri Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35580/imed51916

Abstract

Penelitian ini adalah penelitian kualitatif dengan pendekatan deskriptif bertujuan untuk mendeskripsikan kemampuan literasi matematika siswa kelas VIII SMP Negeri 1 Malunda Kabupaten Majene. Terdapat 6 subjek yang dipilih berdasarkan kemampuan matematika tinggi, sedang dan rendah. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah tes dan wawancara. Instrumen yang digunakan dalam memperoleh data yaitu tes kemampuan literasi matematika dan wawancara. Adapun teknik analisis data yang digunakan berupa kondensasi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dari 6 level kemampuan literasi matematika dalam PISA, siswa berkemampuan matematika tinggi memenuhi 3 level, siswa berkemampuan matematika sedang memenuhi  1 level, dan siswa berkemampuan matematika rendah tidak memenuhi ke 6 level kemampuan literasi matematika dalam PISA.Kata Kunci: Kemampuan Literasi Matematika, Change and Relationship, PISAThis research is qualitative research with a descriptive approach aimed at describing the mathematical literacy skills of class VIII students of SMP Negeri 1 Malunda, Majene Regency. There are 6 subjects selected based on high, medium and low mathematical abilities. Data collection techniques used were tests and interviews. The instruments used in obtaining the data were tests of mathematical literacy skills and interviews. The data analysis techniques used are data condensation, data presentation and conclusion. The results showed that of the 6 levels of mathematical literacy ability in PISA, students with high mathematical abilities fulfilled 3 levels, students with moderate mathematical abilities fulfilled 1 level, and students with low mathematical abilities did not fulfill the 6 levels of mathematical literacy ability in PISA.Keywords: Mathematical Literacy Ability, Change and Relationship, PISA