cover
Contact Name
debie anggraini
Contact Email
scientificj.id@gmail.com
Phone
+6281277167619
Journal Mail Official
scientific.journal@scientic.id
Editorial Address
Jalan Khatib Sulaiman, Kel. Alai Parak Kopi, Kec. Padang Utara, Kota Padang, Provinsi Sumatera Barat
Location
Kota padang,
Sumatera barat
INDONESIA
Scientific Journal
ISSN : 28100204     EISSN : 28100204     DOI : https://doi.org/10.56260/sciena
Core Subject : Health, Science,
Scientific Journal(SCIENA) published by an official of Scientific.id_considers the following types of original contribution for peer review and publication: Research Articles, Review Articles, Letters to Editor, Brief Communications, Case Reports, Book Reviews, Technological Reports, and Opinion Articles. It Is published six times a year and serves the need of scientific and non-scientific personals involved/interested in Natural Science (Physics, Chemistry, Electronics, Mathematics, Astronomy, Oceanography, Engineering), Social Science, Economics, Biology and Medicine. Each issue covers topics, which are of broad readership interest to personals from General Public, Industry, Clinicians, Academia, and Government. Scientic Journal is a must read journal for every one with curiosity in science.
Articles 188 Documents
Penyakit Jantung Bawaan pada Anak Lydia Lestari, Dhina
Scientific Journal Vol. 2 No. 4 (2023): SCIENA Volume II No 4, July 2023
Publisher : CV. AKBAR PUTRA MANDIRI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56260/sciena.v2i4.100

Abstract

Penyakit jantung bawaaan (PJB) atau defek jantung bawaan merupakan kelainan struktur jantung dan pembuluh darah yang muncul sejak lahir dan menjadi penyebab utama kematian anak dari semua kelainan bawaan. PJB dapat diartikan juga sebagai abnormalitas struktur makroskopis jantung atau pembuluh darah besar intratoraks yang dapat menyebabkan kematian. Diagnosis PJB biasanya dilakukan dengan anamnesis; pemeriksaan fisik yang meliputi pemeriksaan inspeksi, palpasi dan auskultasi, pemeriksaan pulse oximetry, elektrokardiografi (EKG), dan foto rontgen dada.30Pemeriksaan lanjutan (untuk penyakit jantung bawaan) mencakup ekokardiografi dan kateterisasi jantung. Penatalaksanaan penyakit jantung bawaan pada anak-anak tergantung pada jenis masalah jantung tertentu dan seberapa parahnya. Kadang-kadang penyakit jantung bawaan mungkin tidak memiliki efek jangka panjang pada kesehatan anak dan mungkin tidak perlu pengobatan.
Hubungan Tingkat Stres dengan Karakteristik Peserta OSCE UKMPPD di Fakultas Kedokteran Universitas Baiturrahmah Akbar, Resti Rahmadika; Nasir, Ramadhani; Henky, Jefri
Scientific Journal Vol. 2 No. 4 (2023): SCIENA Volume II No 4, July 2023
Publisher : CV. AKBAR PUTRA MANDIRI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56260/sciena.v2i4.101

Abstract

Latar belakang: Objective Structured Clinical Examination (OSCE) salah satu format uji untuk mengetahui kompetensi keterampilan mahasiswa dan OSCE menjadi faktor yang memicu adanya stres pada mahasiswa. Tujuan: Mengetahui hubungan tingkat stres dengan karakteristik peserta OSCE UKMPPD di Fakultas Kedokteran Universitas Baiturrahmah. Metode: Penelitian ini merupakan analitik korelatif dengan desain penelitian cross sectional. Pengambilan sampel dengan metode consecutive sampling, dengan jumlah sampel 51 orang. Penelitian ini dilakukan dengan populasi pada mahasiswa yang mengikuti OSCE UKMPPD di Fakultas Kedokteran Universitas Baiturrahmah pada periode bulan November 2019. Tingkat stres diukur dengan kuesioner Perceived Stress Scale (PSS). Pengolahan data menggunakan program SPSS 24.0. Analisis univariat jenis kelamin, usia, status pernikahan, tingkat stres, frekuensi mengikuti OSCE dalam bentuk tabel distribusi frekuensi dan analisis bivariat menggunakan uji Mann-Whitney. Hasil: Karakteristik mahasiswa berdasarkan jenis kelamin terbanyak perempuan yaitu 38 orang (74,5%), usia 17-25 tahun mahasiswa terbanyak yaitu 39 orang (76,5%), status pernikahan terbanyak yaitu belum menikah 33 orang (64,7%), frekuensi mahasiswa terbanyak pengambilan pertama yaitu 46 orang (90,2%). Hasil analisis bivariat terdapat hubungan antara tingkat stres dengan jenis kelamin, umur dan status pernikahan dan frekuensi mengikuti OSCE, dengan nilai p<0,05. Kesimpulan: Terdapat hubungan antara tingkat stres dengan jenis kelamin, usia, status pernikahan dan frekuensi mengikuti OSCE.
Hubungan Kadar Hemoglobin Ibu Hamil Trimester III dengan Berat Lahir Bayi di RSUP. DR M Djamil Padang Akbar, Resti Rahmadika; Z Oktora, Meta; Afriyan Indra, Reza
Scientific Journal Vol. 2 No. 5 (2023): SCIENA Volume II No 5, September 2023
Publisher : CV. AKBAR PUTRA MANDIRI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56260/sciena.v2i5.102

Abstract

Pendahuluan: Anemia pada ibu hamil lebih berisiko melahirkan Bayi Berat Lahir Rendah (BBLR). Data dari World Health Organization didapatkan sebesar 60–80% Angka Kematian Bayi disebabkan karena BBLR. Risiko sepsis umbilikalis, gangguan pada mata ikterus neonatorum dan infeksi pada saluran nafas dapat terjadi pada bayi dengan berat lahir rendah. Tujuan penelitian: untuk mengetahui hubungan kadar hemoglobin ibu hamil trimester III dengan berat lahir bayi di RSUP. Dr M Djamil Padang. Metode: . Pendekatan penelitian menggunakan cross sectional, dengan data sekunder berupa rekam medik di RSUP. Dr M. Djamil Padang tahun 2018. Populasi target yaitu pasien ibu hamil yang diperiksa kadar hemoglobin trimester III dan melahirkan di RSUP. Dr M Djamil Padang tahun 2018. Jumlah sampel 56 orang dengan menggunakan teknik simple random sampling. Pengolahan data menggunakan komputerisasi program SPSS versi 24.0. Data univariat disajikan dalam bentuk rerata ± standar deviasi, median (min-maks) dan analisis bivariat diuji dengan spearman rho. Hasil: Hasil penelitian ini didapatkan hubungan kadar hemoglobin trimester III dengan berat lahir bayi dengan nilai p<0,001 dan r= 0,539, dikategorikan cukup kuat, usia ibu paling banyak adalah 26-35 tahun yaitu 31 orang (55,4%), kadar Hb ibu hamil dengan median (min-maks) 10,50 (7-14) g/dl, berat lahir bayi rata-rata yaitu 2579,46 gr ±536,04. Kesimpulan: Terdapat hubungan kadar hemoglobin ibu hamil trimester III dengan berat lahir bayi.
Gambaran Tingkat Depresi pada Pasien Diabetes Melitus Tipe 2 di Puskesmas Tanjung Pinang Tahun 2022 Artiwi Putri, Cindy; Anissa, Mutiara; Mahatma, Gangga
Scientific Journal Vol. 2 No. 5 (2023): SCIENA Volume II No 5, September 2023
Publisher : CV. AKBAR PUTRA MANDIRI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56260/sciena.v2i5.103

Abstract

Latar Belakang: Depresi merupakan gangguan psikologis yang sering dikaitkan dengan stresor jangka panjang seperti penyakit kronis, diantaranya diabetes melitus. Diabetes melitus didefinisikan sebagai suatu penyakit atau gangguan metabolisme yang ditandai dengan tingginya kadar gula insufisiensi insulin dapat disebabkan oleh gangguan produksi insulin oleh sel-sel β langerhans kelenjar pankreas atau disebabkan kurang responsifnya sel- sel tubuh terhadap insulin. Tujuan: umum penelitian ini adalah untuk mengetahui Gambaran Tingkat Depresi Pada Pasien Diabetes Melitus Tipe 2 di Puskesmas Tanjung pinang Tahun 2022. Metode: Penelitian ini adalah suatu penelitian deskriptif dengan populasi seluruh pasien diabetes melitus tipe 2 di Puskesmas Tanjung pinang berjumlah 56 responden, pengumpulan data menggunakan consecutive sampling. Pengambilan data dilakukan dengan menggunakan data primer dengan teknik wawancara menggunakan kuesioner Beck Depression Inventory-II. Sampel penelitian ini adalah 56 responden. Hasil: Dari 56 responden didapatkan bahwa sebanyak 28 orang (50.0%) tidak ada gejala depresi, 10 orang (17.9%) mengalami depresi ringan, 12 orang (21.4%) mengalami depresi sedang dan 6 orang (10.7%) mengalami depresi berat.
Gambaran Psikopatologi Adiksi Game Online pada Remaja di Kota Padang, Indonesia Adila, Maulida; Gusya Liza, Rini; Afdal, Afdal
Scientific Journal Vol. 2 No. 6 (2023): SCIENA Volume II No 6, November 2023
Publisher : CV. AKBAR PUTRA MANDIRI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56260/sciena.v2i6.108

Abstract

Pendahuluan: Psikopatologi merupakan istilah yang berasal dari dua kata, yaitu “psiko” dan “patologi” dan didefinisikan sebagai ketidaknormalan, penyimpangan atau disfungsi dari proses berpikir dan perilaku seseorang. Psikopatologi dapat terjadi disebabkan berbagai hal salah satunya ialah adiksi game online. Hal ini dikarenakan penggunaan game online yang berlebihan dan tidak terkendali dapat menyebabkan dampak negatif pada pembelajaran, bersosialisasi, dan kehidupan kerja ataupun sekolah. Tujuan penelitian: Untuk mengetahui gambaran psikopatologi adiksi game online pada remaja di kota Padang, Indonesia. Metode: Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif yang dilakukan pada 390 remaja di kota Padang dengan melihat tingkat adiksi game online menggunakan Indonesian Online Game Addiction Questionnaire (IOGAQ) dan menilai psikopatologi pada remaja yang kecanduan game online dengan kuesioner Minnesota Multiphasic Personality Inventory-180 (MMPI-180). Hasil: Hasil didapatkan sebesar 18% remaja berada pada kategori adiksi game online dan gambaran psikopatologi menunjukkan persentase tertinggi pada skala disfungsi emosi negatif (87,7%), skala anger proneness (66,15%) dan psychoticism (69,2%). Kesimpulan: Disfungsi emosi negatif, kecenderungan marah dan psikotik merupakan psikopatologi terbanyak yang ditemukan pada remaja dengan adiksi game online.
Tenosinovitis Sendi Panggul Rana Zahra, Muthia
Scientific Journal Vol. 2 No. 5 (2023): SCIENA Volume II No 5, September 2023
Publisher : CV. AKBAR PUTRA MANDIRI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56260/sciena.v2i5.111

Abstract

Transient synovitis atau toxic synovitis adalah kondisi nyeri panggul pada anak-anak yang disebabkan oleh peradangan pada sendi panggul. Gejala yang dapat muncul bisa secara unilateral atau bilateral, atau terkadang awalnya unilateral lalu berkembang menjadi bilateral. Gejala yang dialami berupa nyeri panggul dengan kurangnya rentang gerak, gaya berjalan tidak simetris, jika nyeri dapat dilokalisir biasanya akan terasa di selangkangan, paha bagian depan dan lutut bagian dalam. Pasien sering menolak untuk menahan bobot tubuh ke kaki yang sakit. Selain itu akan timbul gejala demam tidak terlalu tinggi (biasanya suhu<38°C). Faktor penyebab penyakit ini dapat bersifat non-traumatik paling sering, traumatik dan alergi. Penanganan utama yang diberikan disesuaikan dengan gejala pasien dan latihan fisik sesuai dengan toleransi nyeri yang dirasakan pasien.
Gambaran Kualitas Hidup Lanjut Usia Pada Penderita Hipertensi di Wilayah Kerja Puskesmas Lubuk Buaya Kota Padang Tahun 2022 Andila, Viona; Sjaaf, Fidiariani; Amran, Wahyu; Rasyid, Rasyidin
Scientific Journal Vol. 2 No. 6 (2023): SCIENA Volume II No 6, November 2023
Publisher : CV. AKBAR PUTRA MANDIRI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56260/sciena.v2i6.112

Abstract

Latar Belakang : Kasus hipertensi pada lansia masih menjadi permasalahan khususnya pada masyarakat di Sumatera Barat. Penderita hipertensi harus ditanggapi dengan serius karena dapat menurunkan kualitas hidup lansia bahkan dapat menyebabkan penyakit yang lebih serius hingga kematian mendadak karena penyakit hipertensi yang tidak menimbulkan gejala yang signifikan bagi penderitanya. Tujuan : Untuk mengetahui gambaran kualitas hidup lanjut usia pada penderita hipertensi di wilayah kerja Puskesmas Lubuk Buaya kota Padang tahun 2022. Metode : Ruang lingkup penelitian ini adalah ilmu penyakit dalam dan ilmu psikiatri. Jenis penelitian ini adalah deskriptif kategorik dengan menggunakan desain cross sectional. Populasi terjangkau pada penelitian adalah semua lanjut usia penderita hipertensi saat berkunjung di Puskesmas Lubuk Buaya Kota Padang tahun 2022 sebanyak 61 sampel dengan teknik total sampling. Analisa data univariat disajikan dalam bentuk distribusi frekuensi, dan pengolahan data menggunakan komputerisasi program SPSS versi IBM 25.0. Hasil : Lebih dari setengah dengan status tekanan darah hipertensi derajat 1 yaitu 35 orang (57,4%), lebih dari setengah dengan jenis kelamin perempuan yaitu 50 orang (82,0%), lebih dari setengah dengan usia lanjut usia yaitu 45 orang (73,8%), lebih dari setengah dengan status perkawinan menikah yaitu 35 orang (57,4%), lebih dari setengah dengan lama menderita >1 tahun yaitu 54 orang (88,5%),lebih dari setengah dengan ada riwayat penyakit lain yaitu 34 orang (55,7%), lebih dari setengah dengan kualitas hidup secara umum baik yaitu 53 orang (86,9%), lebih dari setengah dengan domain fisik baik yaitu 46 orang (75,4%), lebih dari setengah dengan domain psikologis baik yaitu 50 orang (82%), lebih dari setengah dengan domain sosial baik yaitu 53 orang (86,9%), dan lebih dari setengah dengan domain lingkungan baik yaitu 55 orang (90,2%). Kesimpulan : Kualitas hidup lansia secara umum baik, kualitas hidup lansia domain fisik baik, kualitas hidup lansia domain psikologis baik, kualitas hidup lansia domain sosial baik, dan kualitas hidup lansia domain lingkungan baik.
Tinjauan Komprehensif tentang Luka Bakar: Klasifikasi, Komplikasi dan Penanganan Saputra, Deddy
Scientific Journal Vol. 2 No. 5 (2023): SCIENA Volume II No 5, September 2023
Publisher : CV. AKBAR PUTRA MANDIRI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56260/sciena.v2i5.113

Abstract

Luka bakar adalah cedera serius yang memerlukan perhatian medis yang tepat dan cepat. Artikel ini mengulas berbagai aspek terkait luka bakar, termasuk anatomi dan fisiologi kulit, klasifikasi luka bakar berdasarkan tingkat keparahan, sumber panas, dan luasnya luka. Penekanan diberikan pada tatalaksana awal yang penting dalam menangani pasien dengan luka bakar. Artikel juga membahas berbagai komplikasi yang mungkin terjadi akibat luka bakar, seperti syok hipovolemik, pneumonia, infeksi saluran kemih, selulitis, infeksi pada luka bakar, dan kontraktur kulit. Dalam rangka memberikan pemahaman yang lebih baik tentang luka bakar, artikel ini menjelaskan secara rinci perubahan fisiologis yang terjadi pada tubuh pasien akibat luka bakar. Terdapat penjelasan mendalam tentang proses peradangan yang terjadi pada luka bakar. Kesimpulannya, penanganan luka bakar yang tepat dan komprehensif sangat penting untuk mencegah komplikasi serius dan memastikan penyembuhan yang optimal. Artikel ini memberikan landasan pengetahuan yang kuat tentang luka bakar, yang dapat menjadi panduan berharga bagi para profesional medis dalam merawat pasien luka bakar. Dengan pemahaman yang lebih baik tentang kondisi ini, diharapkan perawatan pasien luka bakar dapat ditingkatkan, membantu pasien dalam proses penyembuhan, dan meningkatkan kualitas hidup mereka.
Implementasi Food Safety di Lingkungan Rumah Sakit: Tinjauan Literatur Amran, Rika
Scientific Journal Vol. 2 No. 6 (2023): SCIENA Volume II No 6, November 2023
Publisher : CV. AKBAR PUTRA MANDIRI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56260/sciena.v2i6.114

Abstract

Keamanan pangan adalah aspek kritis dalam menjaga kesehatan masyarakat. Data dari Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) menunjukkan bahwa sejumlah kecil faktor yang terkait dengan penanganan makanan bertanggung jawab atas jumlah foodborne illness yang cukup besar di seluruh dunia. Kesalahan umum dalam penanganan makanan, seperti penyimpanan pada suhu yang tidak tepat, pemasakan yang kurang memadai, kontaminasi silang, dan personal hygiene yang buruk, dapat menyebabkan foodborne illness.Selain itu, penggunaan bahan kimia berbahaya dalam makanan juga dapat menjadi ancaman serius terhadap keamanan pangan. Dalam konteks ini, pemilihan dan penerimaan bahan makanan yang baik menjadi langkah awal yang sangat penting dalam menjaga keamanan pangan. Hal ini melibatkan pengawasan kualitas bahan makanan yang diterima, pemisahan antara makanan mentah dan makanan siap saji, serta menjaga kesesuaian temperatur selama penyimpanan. Kontaminasi silang, yang sering kali terjadi selama proses persiapan makanan, dapat dihindari dengan praktik yang cermat, seperti membersihkan peralatan dan meminimalkan waktu makanan berada dalam zona bahaya. Personal hygiene yang baik dari pekerja yang terlibat dalam penanganan makanan juga merupakan faktor kunci dalam menjaga keamanan pangan.Selain itu, fasilitas sanitasi dan peralatan yang bersih di rumah sakit juga sangat penting. Makanan yang aman dan pelayanan gizi yang tepat dapat berkontribusi pada penyembuhan pasien dan mencegah komplikasi. Standar pelayanan minimal di rumah sakit mencakup ketepatan waktu pemberian makanan, manajemen sisa makanan, dan ketepatan pemberian diet sesuai dengan kondisi pasien.Keseluruhan, menjaga keamanan pangan dan pelayanan gizi yang baik adalah hal yang sangat penting dalam menjaga kesehatan dan kesejahteraan masyarakat, terutama di lingkungan rumah sakit. Integrasi nutrisi dan keamanan pangan merupakan langkah yang mendukung proses penyembuhan dan kesehatan pasien secara optimal.
Profil Kelainan Refraksi Pada Anak Usia Sekolah Dasar di RSKM Padang Eye Center Tahun 2022: RSKM Padang Eye Center Anita Fitria, Dewi; Lassie , Naima; Birman, Yuliza
Scientific Journal Vol. 2 No. 5 (2023): SCIENA Volume II No 5, September 2023
Publisher : CV. AKBAR PUTRA MANDIRI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56260/sciena.v2i5.115

Abstract

Latar Belakang: Kelainan refraksi adalah kondisi dimana cahaya yang masuk ke dalam mata tidak difokuskan tepat di retina sehingga membuat bayangan benda terlihat buram atau tidak tajam. Pada anak, kelainan refraksi menjadi penyebab utama gangguan penglihatan. Kelainan tersebut dapat memberikan dampak besar pada kesejahteraan pisikososial anak Sekolah Dasar seperti menghambat proses pembelajaran. Tujuan: Untuk mengetahui gambaran karakteristik pasien kelainan refraksi pada anak usia sekolah dasar di RSKM Padang Eye Center tahun 2022. Metode: Penelitian dilakukan pada bulan April 2023 – November 2023. Jenis penelitian ini adalah deskriptif kategorik. Populasi terjangkau pada penelitian adalah pasien kelainan refraksi pada anak usia sekolah dasar di RSKM Padang Eye Center tahun 2022, dipilih sampel sebanyak 60 orang (120 mata) dengan teknik simple random sampling, analisa data secara univariat. Pengolahan data menggunakan komputerisasi program SPSS versi IBM 29.0. disajikan dalam bentuk distribusi frekuensi Hasil: Pasien kelainan refraksi pada anak usia sekolah dasar terbanyak adalah astigmatisme sebanyak 103 mata (85.8%), pada usia 11 dan 12 tahun masing-maing 12 orang (20.0%). Pasien kelainan refraksi pada anak usia sekolah dasar yang mengalami ambliopia sebesar 21 mata (17.5%), ambliopia ditemukan terbanyak pada kelainan refraksi astigmatisme.Kesimpulan: Kelainan refraksi paling banyak didapatkan adalah jenis astigmatisme, dan ambliopia sering ditemukan pada kelainan refraksi jenis astigmatisme.

Page 8 of 19 | Total Record : 188