cover
Contact Name
Fadil Abdullah
Contact Email
fadil@politeknikmeta.ac.id
Phone
+6281324123128
Journal Mail Official
lppm@politeknikmeta.ac.id
Editorial Address
Jln. Inti 1 Blok C1 no 7 Lippo Cikarang/Bekasi 1755
Location
Kota bekasi,
Jawa barat
INDONESIA
Jurnal Inkofar
ISSN : -     EISSN : 25812920     DOI : https://doi.org/10.46846/jurnalinkofar.v9i1
Inkofar adalah jurnal ilmiah multidisipliner yang memublikasikan hasil riset, tinjauan pustaka, studi kasus, dan komunikasi singkat pada ranah Teknik Industri, Ilmu Komputer/Teknologi Informasi, dan Ilmu Farmasi beserta irisan di antaranya
Articles 15 Documents
Search results for , issue "Vol 8, No 1 (2024)" : 15 Documents clear
PENERAPAN CARA PRODUKSI PANGAN OLAHAN YANG BAIK (CPPOB), DAN ANALISA PRODUK REJECT ( STUDI KASUS PT. AMANAH PRIMA INDONESIA) Sanjaya, Juniar Krisna; Saputra, Rahmat; Rohimah, Anni
Jurnal Inkofar Vol 8, No 1 (2024)
Publisher : Politeknik META Industri Cikarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.46846/jurnalinkofar.v8i1.349

Abstract

Penelitian ini membahas analisis produk reject di PT. Amanah Prima Indonesia, dengan fokus pada penyebab utama yaitu kemasan jerigen dengan seal tidak menempel. faktor-faktor yang berkontribusi terhadap masalah ini antara operator lain jenuh, suhu tidak mencapai, dan kecepatan konveyor terlalu cepat. penerapan CPPOB diidentifikasi sebagai langkah penting untuk mencegah produk reject. selain itu, penerapan CPPOB di perusahaan tersebut telah dilakukan dengan baik guna memastikan keamanan dan kualitas produk pangan. analisis produk reject dilakukan untuk mengidentifikasi penyebab kerusakan produk, dengan diagram pareto digunakan untuk mengidentifikasi masalah utama yang perlu diperbaiki terlebih dahulu, seperti seal tidak menempel atau mengerut pada beberapa produk reject. KATA KUNCI : CPPOB, Kemasan Jerigen, Operator Jenuh, Produk Reject, Seal Tidak Menempel
ANALISIS HUMAN ERROR DENGAN MENGGUNAKAN METODE SHERPA DAN HEART PADA PRODUKSI MINUMAN SARI BUAH Zaelani, Toni; Saputra, Rahmat; Rohimah, Anni
Jurnal Inkofar Vol 8, No 1 (2024)
Publisher : Politeknik META Industri Cikarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.46846/jurnalinkofar.v8i1.338

Abstract

Penelitian di PT Amanah Prima Indonesia bertujuan untuk menganalisa tingkat kesalahan pada proses produksi minuman sari buah menggunakan metode SHERPA dan HEART. Hasil analisis menunjukkan potensi human error tertinggi pada setting nomor batch dan exp date dengan Human Error Probability (HEP) mencapai 0,72. Studi ini mengacu pada jurnal-jurnal terkait analisis human error sebagai referensi. Metode SHERPA digunakan untuk memprediksi human error melalui Hierarchical Task Analysis, Human Error Identification, dan Consequence Analysis, sedangkan metode HEART digunakan untuk menghitung Human Error Probability melalui langkah-langkah klasifikasi aktivitas, menemukan Error Production Conditions, menentukan Proporsi EPC Langkah, menentukan nilai Assesed Proportional Of Effect, dan menghitung nilai Human Error Probability.
GAMBARAN PENGGUNAAN ANALGESIK DAN ANTIINFLAMASI PASIEN PEDIATRI ISPA ATAS DI PUSKESMAS KRUI Teodhora, Teodhora
Jurnal Inkofar Vol 8, No 1 (2024)
Publisher : Politeknik META Industri Cikarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.46846/jurnalinkofar.v8i1.321

Abstract

Infeksi Saluran Pernafasan Akut (ISPA) adalah penyakit yang banyak diderita oleh masyarakat dan saat ini masih menjadi masalah kesehatan umum di Indonesia. ISPA adalah penyakit yang disebabkan oleh berbagai macam mikroorganisme dan dapat menyebabkan infeksi. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui gambaran pada penggunaan obat analgesik-antipiretik dan antiinflamasi nonsteroid. Pada pasien pediatri ISPA, tingkat kesesuaian penggunaan obat analgesik-antipiretik dan antiinflamasi nonsteroid pada pasien pediatri ISPA di Puskesmas Krui Lampung Tahun 2021. Jenis penelitian ini adalah deskriptif observasional dengan desain cross-sectional. Pengambilan data dilakukan secara retrospektif dari catatan rekam medik yang memenuhi kriteria inklusi pada tahun 2021 di Puskesmas Krui dengan jumlah sampel 167 pasien. Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan bahwa karakteristik pasien ISPA pediatri berdasarkan usia terbanyak pada kelompok 7-12 tahun sebanyak 75 pasien (47,8%), karakteristik pasien berdasarkan jenis kelamin terbanyak adalah laki-laki sebanyak 80 pasien (51%), penggunaan obat ISPA dengan golongan terbanyak adalah golongan Analgesik sebanyak (67,5%), kerasionalan penggunaan obat meliputi tepat indikasi (100%), tepat obat (100%), tepat dosis (96,2%). Kata Kunci : ISPA, Analgesik, Antiinflamasi, Pediatri
PENGENDALIAN RIJEK PRODUK JUS KEMASAN 5 LITER MENGGUNAKAN METODE SEVEN TOOLS DI PT. AMANAH PRIMA INDONESIA Sahroji, Sahroji; Sahputra, Rahmat; Rohimah, Anni
Jurnal Inkofar Vol 8, No 1 (2024)
Publisher : Politeknik META Industri Cikarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.46846/jurnalinkofar.v8i1.337

Abstract

PT. Amanah Prima Indonesia adalah perusahaan yang memproduksi minuman sari buah dengan berbagai jenis kemasan, diantaranya adalah jeriken plastik 5 liter, botol plastik 1 liter, botol plastik 250 ml dan botol kaca 250 ml, ditemukan produk cacat atau rijek pada kemasan jeriken plastik 5 liter dikarenakan seal yang tidak rapat sehingga udara masuk kedalam kemasan dan mengakibatkan bakteri tumbuh, Terjadinya kecacatan ini diakibatkan dari berbagai faktor yaitu manusia, mesin, metode dan material hal yang dapat dilakukan untuk menghilangkan atau mengurangi riject pada produk yaitu melakukan suatu penelitian dengan menggunakan seven tools. metode seven tools dilakukan untuk mengetahui faktor-faktor penyebab dan diperoleh 4 aspek faktor usulan perbaikan dari hasil diagram sebab akibat yaitu dengan cara memperhatikan aspek manusia, mesin, metode, dan material.
ANALISIS KUALITAS LAYANAN WEBSITE PT ADHI KARYA MENGGUNAKAN METODE WEBQUAL 4.0 Hakiki, Setyo Rahman; Syafrianto, Syafrianto
Jurnal Inkofar Vol 8, No 1 (2024)
Publisher : Politeknik META Industri Cikarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.46846/jurnalinkofar.v8i1.343

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi kualitas website PT Adhi Karya (Persero) Tbk menggunakan metode WebQual 4.0, yang mencakup tiga dimensi utama: kualitas kegunaan (usability), kualitas informasi (information quality), dan kualitas interaksi layanan (service interaction quality). Survei dilakukan terhadap 100 responden yang menilai aspek-aspek tersebut dengan menghasilkan nilai rata-rata total 4,1, yang berada dalam kategori "Puas". Hasil perhitungan koefisien determinasi (R Square) menunjukkan nilai 0,797, yang berarti 79,7% variasi dalam kepuasan pengguna dapat dijelaskan oleh ketiga dimensi tersebut, sedangkan 20,3% dipengaruhi oleh faktor lain. Temuan ini menunjukkan bahwa website PT Adhi Karya telah berhasil memenuhi ekspektasi pengguna dalam hal kemudahan penggunaan, keandalan informasi, dan kualitas interaksi layanan. Namun, masih terdapat ruang untuk perbaikan guna memastikan kepuasan pengguna yang berkelanjutan. Rekomendasi untuk peningkatan kualitas website berdasarkan hasil evaluasi ini akan membantu PT Adhi Karya mempertahankan dan meningkatkan kepuasan pengguna di masa mendatang. Evaluasi ini penting untuk memastikan bahwa website terus berfungsi sebagai alat komunikasi dan informasi yang efektif dalam mendukung tujuan bisnis perusahaan
IMPLEMENTASI INTERNET OF THINGS PADA SISTEM MONITORING SUHU, KELEMBABAN DAN KEBERADAAN API PADA RUANG SERVER PT XYZ Sari, Nita Winda; Attaqwa, Yusita
Jurnal Inkofar Vol 8, No 1 (2024)
Publisher : Politeknik META Industri Cikarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.46846/jurnalinkofar.v8i1.336

Abstract

PT. XYZ is a company engaged in technology which, apart from being a hosting and domain service provider, is also an internet service provider. Therefore, server performance is very much considered in supporting the performance of hosting and internet services. In order to maintain the stability of server performance and the hardware in it, controlling temperature, humidity and the presence of fire in the server room is very important for the pic server. However, there are several things that become an obstacle that a pic server is not always in the server room, while problems can occur outside of pic server working hours or control hours. This research aims to create a monitoring system for temperature, humidity and fire in the server room that can be accessed remotely via the internet and the data is displayed in real time which makes it easier for the pic server in the monitoring process so that at any time the problem will be handled quickly. The method used in this research is the Research and Development (R&D) method. The margin error of the measurement results is for a temperature of 0.91%, humidity 1.42% and the fire sensor is able to read the presence of a fire with a distance of more than 5 meters.
PERANCANGAN JIG UNTUK PRODUKSI BRACKET DI PT PRO MECHANIC INDONESIA Widodo, Agus
Jurnal Inkofar Vol 8, No 1 (2024)
Publisher : Politeknik META Industri Cikarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.46846/jurnalinkofar.v8i1.351

Abstract

ABSTRAK Masalah dalam penelitian ini adalah pemasangan produk yang sulit untuk dikerjakan dalam proses machining dikarenakan bentuk yang tidak beraturan dan permukaan yang tidak rata. Pengerjaan produk dalam jumlah banyak akan memakan waktu produksi yang lama apabila setiap produk dilakukan proses penyettingan berulang-ulang. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah wawancara observasi dan studi literatur dari berbagai sumber mengenai pembuatan jig and fixture. Pembuatan jig and fixture sangat berguna untuk proses produk dengan jumlah yang sangat banyak. Proses desain jig and fixture menggunakan aplikasi SolidWorks 2014 karena mudah digunakan, penggambaran 3D sangat baik dan realistis, penggambaran detail drawing 2D, annotation, section, thickness, dan 3D View cukup mudah dan secara otomatis dapat dilakukan tanpa membuat lagi satu demi satu. Hasil dari penelitian ini adalah mengetahui proses machining dan cara membuat desain jig and fixture dengan menggunakan aplikasi SolidWorks 2014. Penggunaan jig and fixture lebih efektif dilihat dari segi setting, waktu pengerjaan dan kemudahan dalam proses machining. Kata Kunci: jig and fixture, SolidWorks, desain, machining
ANALISIS PENGENDALIAN MUTU SAPOPHORE DENGAN MENGGUNKAN METODE FISHBONE PADA PRODUK GULA SYRUP (SAPOPHORE). (Studi kasus di PT. Amanah prima Indonesia) Suhanda, Suhanda; Saputra, Rahmat; Rohimah, Anni
Jurnal Inkofar Vol 8, No 1 (2024)
Publisher : Politeknik META Industri Cikarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.46846/jurnalinkofar.v8i1.340

Abstract

Penelitian dilakukan di PT. Amanah Prima Indonesia, perusahaan makanan dan minuman yang memproduksi minuman sari buah dan minuman syrup gula. Fokus penelitian adalah pada pembuatan gula cair dari tepung tapioka melalui proses hidrolisis enzimatis serta pentingnya proses pasteurisasi dalam memastikan keamanan produk. Analisis menggunakan Diagram Fishbone untuk mengidentifikasi faktor penyebab kecacatan produk, dengan penekanan pada kerusakan produk sapophore. Hasil analisis menunjukkan faktor-faktor seperti manusia, mesin, lingkungan, material, dan metode mempengaruhi kualitas produk. Rekomendasi termasuk pengawasan ketat dalam produksi, pelatihan karyawan, perbaikan infrastruktur, dan penerapan teknologi pasteurisasi guna mengurangi produk reject. Kata Kunci : 1. Diagram Fishbone 2. Gula cair, 3. Hidrolisis, enzimatis, 4. Kualitas produk 5. Kerusakan produk, 6. Pasteurisasi, 7. PT. Amanah Prima Indonesia, 8. Minuman syrup
MENINGKATKAN KUALITAS DAN PRODUKTIFITAS DENGAN ANALISIS PENANGANAN OVERBUDGET OVERTIME DENGAN METODE LEAN MANAGEMENT Sari, Nopita; Saputra, Rahmat
Jurnal Inkofar Vol 8, No 1 (2024)
Publisher : Politeknik META Industri Cikarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.46846/jurnalinkofar.v8i1.327

Abstract

Departemen EM memiliki peran krusial dalam memastikan mesin berfungsi optimal untuk produksi yang efisien dan berkualitas. Namun, departemen ini sering menghadapi masalah overbudget overtime, di mana biaya lembur untuk pemeliharaan dan perbaikan peralatan selalu melebihi anggaran yang ditetapkan yaitu sebesar $2,500 per bulan dan $30,000 per tahun. Kurangnya perencanaan perawatan, keterbatasan tenaga kerja, dan alokasi anggaran untuk produksi menjadi faktor utama. Dengan menerapkan Lean Management seperti JIT, VSM, dan optimalisasi sumber daya manusia, perusahaan berhasil meningkatkan efisiensi operasional dan menurunkan biaya lembur. JIT meningkatkan pemeliharaan preventif dan mengurangi biaya darurat, VSM mengidentifikasi pemborosan, sementara optimalisasi sumber daya manusia mengurangi kebutuhan lembur dan meningkatkan produktivitas. Hasil penelitian ini adalah penerapan Lean Management dapat meningkatkan efektivitas dalam pengelolaan biaya lembur, pemeliharaan peralatan, serta memastikan kepatuhan anggaran yang sudah di tetapkan.
USULAN PERENCANAAN PERSEDIAAN MENGGUNAKAN METODE PERAMALAN PERMINTAAN DAN MIN-MAX PADA SPARE PART CONTACT TIP TYPE 1,2 × 45 MM DI PT XYZ Fidriyanto, Rizky; Debora, Fransisca
Jurnal Inkofar Vol 8, No 1 (2024)
Publisher : Politeknik META Industri Cikarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.46846/jurnalinkofar.v8i1.318

Abstract

Perencanaan persediaan yang baik merupakan kunci dari kelancaran pemenuhan permintaan. Dalam permasalahan permintaan yang tidak pasti, menjadikan sulitnya pengendalian persediaan sehingga dapat mengakibatkan kehabisan persediaan. Oleh karena itu, perlu adanya upaya dalam melakukan perencanaan persediaan agar tidak kehabisan persediaan dan terjadi loss sales. Peramalan permintaan merupakan suatu metode yang dapat memperkirakan permintaan di masa depan dan metode min-max merupakan metode yang dapat menjadi penentu jumlah stok pengamanan, tingkat persediaan minimum dan maksimum, serta jumlah persediaan yang harus dipesan untuk memenuhi tingkat persediaan sehingga dapat terhindar dari kekurangan maupun kelebihan persediaan berdasarkan pemakaian ataupun permintaan produk. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis dan merekomendasikan perencanaan persediaan menggunakan metode peramalan permintaan dan min-max pada spare part contact tip type 1,2 × 45 mm di PT XYZ, guna meminimalisir terjadinya kekurangan persediaan. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah peramalan dengan metode time series diantaranya, moving average, single exponential smoothing, double exponential smoothing, regresi linear, dekomposisi aditif, dan dekomposisi multiplikatif serta metode min-max. Dalam pemilihan metode peramalan didapatkan nilai MAPE terkecil pada metode dekomposisi aditif dengan nilai 29,252%. Dari hasil perhitungan min-max didapatkan jumlah yang dibutuhkan untuk stok pengamanan sebanyak 12722 unit, titik pemesanan kembali ketikan menyentuh titik 24962 unit, jumlah maksimal persediaan sebanyak 49923 unit dan jumlah produk yang perlu dipesan guna mengisi persediaan sejumlah 24962 unit.

Page 1 of 2 | Total Record : 15