cover
Contact Name
Imam Faisal Hamzah
Contact Email
jurnalpsychoidea@ump.ac.id
Phone
+6281326678470
Journal Mail Official
jurnalpsychoidea@ump.ac.id
Editorial Address
Fakultas Psikologi - Universitas Muhammadiyah Purwokerto Jl. KH Ahmad Dahlan, PO Box 202 Purwokerto 53182
Location
Kab. banyumas,
Jawa tengah
INDONESIA
Psycho Idea
ISSN : 16931076     EISSN : 26543516     DOI : 10.30595/PSYCHOIDEA
Psycho Idea merupakan Jurnal ilmiah yang diperuntukkan bagi akademisi, praktisi, profesional, mahasiswa, maupun kalangan masyarakat lainnya di bidang : - Psikologi Klinis - Psikologi Pendidikan - Psikologi Perkembangan - Psikologi Sosial - Psikologi Industri dan Organisasi dalam konteks kearifan lokal yang bisa diimplementasikan untuk pemberdayaan individu dan masyarakat.
Articles 232 Documents
Pengaruh Altruism Terhadap Extra-role Behavior Pada Taruna Siaga Bencana di Kabupaten Banyumas Ayu Sasmita; Ugung Dwi Ario Wibowo
Psycho Idea Vol 17, No 1 (2019): Psycho Idea
Publisher : Lembaga Publikasi Ilmiah dan Penerbitan (LPIP)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (229.935 KB) | DOI: 10.30595/psychoidea.v17i1.3410

Abstract

This research is aimed at investigating the effect of altruism on the extra-role behavior of 113 members of Taruna Siaga Bencana (TAGANA) in Banyumas Regency. The data were collected through two scales: extra-role behavior scale with the reliability of 0.910 and altruism scale with the reliability of 0.927. The data were analyzed using the simple regression technique. Based on the data analysis, it is revealed that the Ftest is 136.798 with the probability sig. (p) = 0.000 (p < 0.01). It can be concluded that H0 is accepted; which means there is a significant effect of altruism on the extra-role behavior. The determinant coefficient value is 0.552. The value shows that altruism affects the extra-role behavior as much as 55.2% and the rest 44.8% is affected by other variables which are not investigated in this research.
HUBUNGAN ANTARA RELIGIUSITAS DENGAN PENERIMAAN DIRI PADA PASIEN STROKE ISKEMIK DI RSUD BANJARNEGARA Dwi Invesningtyas Mukti; Dinar Sari Eka Dewi
Psycho Idea Vol 11, No 2 (2013): PSYCHO IDEA
Publisher : Lembaga Publikasi Ilmiah dan Penerbitan (LPIP)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (34.957 KB) | DOI: 10.30595/psychoidea.v11i2.512

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara religiusitas dengan penerimaan diri pada pasien stroke iskemik di RSUD Banjarnegara. Hipotesis dalam penelitian ini adalah ada hubungan antara religiusitas dengan penerimaan diri pada pasien stroke iskemik di RSUD Banjarnegara. Subjek penelitian ini adalah pasien stroke iskemik RSUD Banjarnegara yang berjumlah 40 subjek. Data dikumpulkan dengan menggunakan skala religiusitas dan skala penerimaan diri. Uji validitas data dalam penelitian ini menggunakan teknik korelasi Product Moment, sedangkan uji reliabilitas Cronbach Alpha. Skor validitas untuk skala religiusitas, dengan skor korelasi berkisar antara -0,25 sampai dengan 0,73 terdapat 36 butir pernyataan yang valid dan skor reliabilitas sebesar r hitung=0,935. Skor validitas untuk skala penerimaan diri dengan skor korelasi berkisar antara 0,124 sampai dengan 0,797 terdapat 36 butir pernyataan yang valid dan skor reliabilitas sebesar r hitung=0,957. Sedangkan metode analisis data menggunakan Korelasi Product Moment dengan hasil koefisien korelasi r=0,714 dengan p=0,000 (p
Self-Care Mahasiswa Sarjana Psikologi dengan Ketertarikan Psikologi Klinis I Gusti Ayu Wulandari; Putu Nugrahaeni Widiasavitri
Psycho Idea Vol 19, No 2 (2021): Psycho Idea
Publisher : Lembaga Publikasi Ilmiah dan Penerbitan (LPIP)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (25.863 KB) | DOI: 10.30595/psychoidea.v19i2.7215

Abstract

Self-care dapat menghindarkan individu dari burnout dan distress, meminimalisir terjadinya countertransference, serta meningkatkan kepercayaan diri dan self-compassion. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran self-care mahasiswa S1 psikologi dengan ketertarikan psikologi klinis. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif dengan pendekatan fenomenologi. Responden berjumlah 4 orang  yang berusia 20-21 tahun, merupakan mahasiswa S1 psikologi  dengan ketertarikan psikologi klinis yang berstatus aktif. Pencarian responden menggunakan teknik purposive sampling dan pengumpulan data dilakukan menggunakan wawancara secara individu. Hasil penelitian menunjukkan bahwa self-care adalah suatu aktivitas yang dilakukan individu secara sadar dan sengaja menyisihkan waktu untuk terlibat dalam kegiatan menjaga dan merawat diri sendiri, dengan tujuan menyembuhkan dan menyejahterakan diri sendiri. Jenis kegiatan self-care bervariasi yang didorong oleh faktor internal dan internal. Efek yang ditimbulkan setelah melakukan self-care yaitu peningkatan kesehatan fisik, lebih enjoy dalam beraktivitas, kontrol emosi lebih baik, lebih mengenali dan mencintai diri sendiri, mendapatkan teman baru, lebih positif, mendapatkan penyelesaian masalah, lebih terorganisasi, dan sejahtera.
Sampul Volume 20 Nomer 1 Tahun 2022 Psycho Idea Psycho Idea
Psycho Idea Vol 20, No 1 (2022): Psycho Idea
Publisher : Lembaga Publikasi Ilmiah dan Penerbitan (LPIP)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (134.67 KB) | DOI: 10.30595/psychoidea.v20i1.13476

Abstract

-
MENGELOLA STRES DALAM PERSPEKTIF ISLAM DAN PSIKOLOGI Susatyo Yuwono
Psycho Idea Vol 8, No 2 (2010)
Publisher : Lembaga Publikasi Ilmiah dan Penerbitan (LPIP)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (83.216 KB) | DOI: 10.30595/psychoidea.v8i2.231

Abstract

Artikel ini bertujuan menjelaskan bagaimana kajian stres dalam Islam, khususnya tentang pengelolaan stres. Metode kajian yang dipakai adalah menelaah hasil kajian beberapa ahli terhadap ayat Al Qur’an terkait dengan stres dan pengelolaannya. Agama Islam memaknai stres sebagai cobaan dari Allah SWT yang mampu menyebabkan munculnya penyakit hati. Islam mengajarkan beberapa strategi untuk mengelola stres yaitu niat ikhlas, sabar dan shalat, bersyukur dan berserah diri, doa dan dzikir. Strategi ini juga diungkapkan dalam versi ahli psikologi seperti relaksasi, berpikir positif, dan mengatur waktu. Kata Kunci : mengelola, stress, kajian Islam
COPING SEBAGAI PREDIKTOR KESEJAHTERAAN PSIKOLOGIS : STUDI META ANALISIS Marty Mawarpuri
Psycho Idea Vol 11, No 1 (2013): PSYCHO IDEA
Publisher : Lembaga Publikasi Ilmiah dan Penerbitan (LPIP)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (57.869 KB) | DOI: 10.30595/psychoidea.v11i1.254

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk untuk melihat keterkaitan strategi coping dengan kesejahteraan psikologis. Meta analisis terhadap 20 studi primer dengan 5808 subjek menunjukkan bahwa coping berkorelasi positif dengan kesejahteraan psikologis (r^=0.280). Perbedaan variasi korelasi dapat disebabkan antara lain oleh kesalahan pengambilan sampel sebesar 13.15% dan kesalahan pengukuran variabel bebas maupun tergantung sebesar 0.019%. persentase yang kecil ini mengindikasikan kemungkinan bias karena keekliruan pada pengambilan sampel maupun pengukuran sangat kecil. Meskipun strategi coping yang digunakan dalam menghadapi berbagai persoalan maupun kejadian dalam hidup sangat bervariatif namun secara umum hasil meta analisis menunjukkan bahwa coping memiliki hubungan yang signifikan dengan kesejahteraan psikologis. Artinya semakin baik seseorang menggunakan coping dalam menghadapi persoalan maka semakin baik pula kesejahteraan psikologisnya, demikian sebaliknya.
Al-Fatihah Reflection Therapy (ART) Ssebagai Upaya Peningkatan Resiliensi Penyandang Disabilitas Widodo Arif Singgih; Juita Triana
Psycho Idea Vol 18, No 1 (2020): Psycho Idea
Publisher : Lembaga Publikasi Ilmiah dan Penerbitan (LPIP)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (854.605 KB) | DOI: 10.30595/psychoidea.v18i1.6135

Abstract

Penelitian ini diawali oleh tahap identifikasi beragam pikiran maladaptif dari penyandang disabilitas untuk yang muncul ketika dirinya menjadi difable. Asesmen kualitatif menggunakan observasi partisipan,wawancara mendalam, sedangkan asesmen kuantitatif menggunakan skala resiliensi yang diadaptasi dari Connor Davidson Resilience Scale Dari tahapan tersebut, kemudian dilakukan psikoedukasi mengenai model terapi ini. Selanjutnya, para penyandang disabilitas mempraktikkan beragam acuan yang ada dalam model ini. Pada akhir prosesnya, dilakukan posttest dan evaluasi. Hasil akhir dari penelitian ini, yakni menghasilkan satu pengembangan model Al Fatihah Reflection Therapy (ART) yang dapat meningkatkan Resiliensi Penyandang Disabilitas. Kondisi yang resilien menjadikan para penyandang disabilitas mudah memaksimalkan potensinya, mampu berkontribusi secara mandiri di lingkungan sosialnya, dan tangguh dalam menghadapi tantangan. Alfatihah Reflection Therapy (Terapi Refleksi Alfatihah) adalah psikoterapi teistik yang menekankan dimensi vertikal (teistik) berbasis ayat AlFatihah sebagai refleksi guna mengubah pikiran-perasaan-perilaku maladaptif melalui restrukturisasi kognitif, pemaknaan ayat, dan tugas perilaku.
PENGARUH ANEMIA TERHADAP PRESTASI BELAJAR SISWI DI SMA VETERAN BANYUMAS Anis Kusumawati; Fadhol Romdhoni
Psycho Idea Vol 13, No 1 (2015): PSYCHO IDEA
Publisher : Lembaga Publikasi Ilmiah dan Penerbitan (LPIP)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (78.325 KB) | DOI: 10.30595/psychoidea.v13i1.1560

Abstract

Anemia adalah suatu kondisi tubuh yang terjadi ketika sel sel darah merah (eritrosit) dan/atau Hemoglobin (Hb) yang sehat dalam darah berada dibawah nilai normal (kurang darah). Seseorang yang mengalami anemia bisanya terlihat sangat pucat, mudah lelah, lemah, mudah mengantuk, sakit Kepala, tangan dan kaki dingin, pusing, terutama ketika orang tersebut berdiri sering sesak napas terutama pada saat beraktivitas, detak jantung cepat atau jantung berdebar, terutama pada saat beraktivitas, mengalami nyeri dada dan Penurunan konsentrasi dan daya ingat sehingga berpengaruh pada prestasi belajar seorang anak. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh anemia terhadap prestasi belajar siswi di SMA Veteran Banyumas. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif analitik dengan pendekatan cross sectional. Teknik sampling menggunakan quota sampling sebanyak 42 responden. Data kadar Hb diperoleh melalui pemeriksaan metode cyanmethemoglobin dan data prestasi belajar diperoleh dari nilai rata-rata rapor UTS. Data dianalisis menggunakan Kendall’s Tau dengan bantuan SPSS For Windows versi 22. Sebanyak 59.52% responden tidak anemia, 4.77% anemia sedang, 35,71%% anemia ringan. 59.52% responden nilai B+ dan 14.29% responden nilai A-. Hasil uji analisis Kendall’s tau menunjukkan nilai p = 0.375 (p>0.05) dan r = -0.130 hasil ini menunjukkan bahwa anemia berpengaruh terhadap prestasi belajar siswi. Dari penelitian ini dapat disimpulkan bahwa anemia berpengaruh positif terhadap prestasi belajar siswa, namun anemia bukan faktor utama yang mempengaruhi prestasi belajar siswi melainkan merupakan faktor resiko prestasi belajar sisiwi. l darah merah (eritrosit) dan/atau Hemoglobin (Hb) yang sehat dalam darah berada dibawah nilai normal (kurang darah). Kata kunci : anemia, prestasi belajar, siswi SMA
Peran Guru dalam Menghadapi Bully terhadap Anak Gagap dari Teman Sebaya Yubaedi Siron; Mardhiah Mardhiah; Isti Fajriah Nurrahma; Anbar Salsabila
Psycho Idea Vol 19, No 1 (2021): Psycho Idea
Publisher : Lembaga Publikasi Ilmiah dan Penerbitan (LPIP)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (359.825 KB) | DOI: 10.30595/psychoidea.v19i1.7741

Abstract

Bullying merupakan tindakan yang dapat membahayakan seseorang. Bullying dapat terjadi pada jenjang Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) yang dapat dilakukan oleh teman sebaya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peran guru PAUD dalam menghadapi bullying pada anak gagap oleh teman sebaya. Penelitian menggunakan pendekatan fenomenologis. Pengumpulan data dilakukan dengan wawancara terstruktur.  Partisipan ditentukan melalui purposive sampling, dengan melibatkan empat patisipan yang berprofesi sebagai guru pada jenjang PAUD dan memiliki pengalaman dalam menangani kasus bullying terhadap anak gagap yang dilakukan oleh teman sebaya. Hasil penelitian mengungkapkan bahwa peran guru PAUD dalam menghadapi bullying anak gagap dari teman sebaya diantaranya yaitu memantau aktivitas anak di sekolah, melakukan pengelolaan kelas, menjadi ‘pendengar’ segala cerita anak, menjadi teladan yang baik, pemberi nasihat, melakukan pemberian reward, konsultasi psikolog keluarga, dan mengadakan edukasi tentang anak berkebutuhan khusus.
STRATEGI COPING WARIA DALAM MENGHADAPI KECEMASAN TERJANGKIT HIV /AIDS DI PURWOKERTO Suwarti Suwarti
Psycho Idea Vol 7, No 2 (2009)
Publisher : Lembaga Publikasi Ilmiah dan Penerbitan (LPIP)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (53.003 KB) | DOI: 10.30595/psychoidea.v7i2.191

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengungkap kecemasan yang dialami waria terhadap kemungkinan terjangkit HIV/AIDS serta mengkaji strategi coping yang dilakukannya untuk menanggulangi kecemasan tersebut. Metode pengumpulan dengan observasi dan interviu terhadap tiga orang waria yang berprofesi sebagai pekerja seks komersial, satu orang pengurus LSM Biyung Emban, satu orang dokter yang melayani klinik VCT dan seorang psikolog yang membantu pelayanan klinik VCT di RSUD Margono Purwokerto. Validitas data dalam penelitian ini dengan teknik trianggulasi, yaitu dengan mensinergikan data yang diperoleh dari hasil observasi, interviu dan data dokumentasi yang ada. Analisis data dilakukan bentuk interaktif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa informan mengalami kecemasan cukup tinggi yang ditunjukkan gejala-gejala: sering sakit-sakitan, badan sering meriang, kepala sering merasa pusing-pusing, keluar keringat dingin, mengalami gangguan tidur, adanya ketakutan ketika ada informasi pemeriksaan VCT, ada ketakutan setiap kali akan melakukan hubungan seksual, banyak mengkonsumsi suplemen untuk stamina, bahkan ada yang kadang-kadang mimpi buruk terhadap kemungkinan terjangkit HIV/AIDS. Strategi coping yang dilakukan lebih mengarah pada problem solving focus coping, yaitu waria secara aktif mencari penyelesaian dari masalah untuk menghilangkan situasi yang menimbulkan kecemasan tersebut. Perilaku yang ditampilkan dalam mendukung strategi coping tersebut adalah dengan: mencari informasi sebanyak-banyaknya tentang HIV/AIDS, memberanikan diri untuk memeriksakan diri ke klinik VCT, mengurangi kuantitas hubungan seksual, menggunakan kondom ketika melakukan relasi seksual, serta memiliki ”pacar” yang relatif tetap, aktif bersosialisasi dalam kegiatan kemasyarakatan misalnya dengan mengikuti pengajian dan penyuluhan, serta memiliki pekerjaan sampingan yang menghasilkan uang selain berprofesi sebagai pekerja seks komersial. Kata Kunci : Kecemasan terjangkit HIV/AIDS, strategi coping, waria