cover
Contact Name
Sri Sulandari
Contact Email
widyanata.fisip@unr.ac.id
Phone
-
Journal Mail Official
sri.fisipunr@gmail.com
Editorial Address
Jalan Padma Penatih Denpasar - Bali
Location
Kota denpasar,
Bali
INDONESIA
WIDYANATA
Published by Universitas Ngurah Rai
Core Subject : Economy, Science,
Jurnal Kajian Perencanaan dan Kebijakan Sosial diterbitkan oleh Program Studi Administrasi Publik Fakultas Ilmu Sosial dan Humaniora Universitas Ngurah Rai Denpasar, jurnal yang bersifat ilmiah memuat hasil-hasil penelitian lapangan mengenai perencanaan dan isu-isu sosial, di tingkat nasional, regional dan internasional. Redaksi Widyanata sangat terbuka dalam menerima artikel dan resensi buku yang berkaitan dengan ruang lingkup kami di bidang Perencanaan dan Kebijakan Sosial.
Articles 66 Documents
KINERJA APARATUR KECAMATAN DALAM PELAYANAN PUBLIK DI KECAMATAN MUARA BANGKAHULU KOTA BENGKULU PROVINSI BENGKULU Dinata, Teri Marta; ., Suratman
Widyanata Vol 20 No 2 (2023): September
Publisher : Fakultas Ilmu Sosial dan Humaniora Univeristas Ngurah Rai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54836/widyanata.v20i2.1152

Abstract

Pelayanan publik yang efektif dan efisien merupakan elemen kritis dalam menciptakan tata kelola pemerintahan yang baik dan memenuhi kebutuhan masyarakat. Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi kinerja aparatur kecamatan dalam pelayanan publik dengan fokus pada aspek kuantitas, kualitas dan ketetapan waktu pelayanan yang diberikan. Metode penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan wawancara mendalam dan observasi partisipatif sebagai instrumen utama pengumpulan data. Data-data yang terkumpul dianalisis dengan menggunakan teknik analisis isi untuk mengidentifikasi pola dan temuan kunci terkait dengan kinerja aparatur kecamatan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa meskipun terdapat upaya yang diimplementasikan untuk meningkatkan pelayanan publik, kinerja aparatur kecamatan masih menghadapi beberapa tantangan. Kecepatan dalam penyelesaian permohonan masih di bawah standar yang diharapkan, dan proses administratif yang rumit sering kali menjadi hambatan bagi masyarakat. Selain itu, terdapat masalah akurasi data yang mempengaruhi ketepatan dan keandalan pelayanan yang diberikan. Namun, penelitian ini juga mengungkapkan beberapa praktik terbaik dan inisiatif positif yang telah dilakukan oleh aparatur kecamatan untuk meningkatkan kinerjanya. Responsivitas mereka dalam menanggapi masalah dan keluhan masyarakat telah diakui secara positif, dan beberapa langkah inovatif telah diambil untuk memperbaiki kualitas pelayanan, seperti pelatihan dan pengembangan staf. Berdasarkan temuan ini, penelitian ini merekomendasikan adanya langkah-langkah perbaikan yang lebih lanjut, termasuk peningkatan pelatihan untuk meningkatkan keterampilan dan kompetensi aparatur, penyederhanaan prosedur administratif untuk mempercepat pelayanan, serta memperkuat sistem pengawasan dan evaluasi kinerja. Implementasi langkah-langkah ini diharapkan dapat memberikan kontribusi positif dalam meningkatkan kualitas pelayanan publik di kecamatan.
ANALISA KEGIATAN PELAYANAN DI RUANG HEMODIALISIS RUMAH SAKIT UMUM DAERAH SANJIWANI GIANYAR KABUPATEN GIANYAR PROVINSI BALI Yuda, I Made Darma; Astawa, I Wayan; Lesmana, Putu Surya Wedra; Kusuma Putra, Cok Gde Agung
Widyanata Vol 20 No 2 (2023): September
Publisher : Fakultas Ilmu Sosial dan Humaniora Univeristas Ngurah Rai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54836/widyanata.v20i2.1154

Abstract

Pelayanan merupakan suatu kegiatan atau interaksi secara langsung untuk membantu, menyiapkan serta mengurus apa yang diperlukan orang lain yang dapat ditunjukan oleh sumber daya manusia dan sarana prasarana yang dimiliki, yang dalam penelitian ini adalah pelayanan yang diberikan kepada pasien yang melakukan cuci darah di ruangan hemodialisis RSUD Sanjiwani, Gianyar. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui proses kegiatan penanganan pasien yang datang ke Ruangan Hemodialisis Rumah Sakit Umum Daerah Sanjiwani Gianyar, untuk mengetahui kendala pelayanan di Ruang Hemodialisis Rumah Sakit Umum Daerah Sanjiwani Gianyar. Metode penelitian yang digunakan adalah metode deskriptif kualitatif dengan Teknik pengumpulan data melalui observasi, wawancara, dokumentasi dan penelusuran data online. Hasil penelitian adalah dalam memberikan pelayanan di Ruang Hemodialisa RSUD Sanjiwani Gianyar dibedakan berdasarkan jenis pasien, jenis jaminan yang digunakan dan dalam memberikan pelayanan yang baik Ruang Hemodialisa RSUD Sanjiwani Gianyar sudah menyediakan sarana dan prasarana yang baik, bertanggung jawab kepada pasien sejak awal hingga selesai, memberikan pelayanan secara cepat dan tepat, mampu berkomunikasi dengan baik, memberikan jaminan kerahasiaan setiap transaksi, memiliki pegawai yang berpengetahuan serta kemampuan yang baik, dapat memahami kebutuhan pelanggan, memberikan kepercayaan pelanggan, dan memiliki karyawan yang baik dari segi sikap, namun dari jumlah pegawai belum dapat dikatakan baik karena masih menjadi kendala dalam memberikan pelayanan. Kendala dalam memberikan pelayanan di Ruang Hemodialisa RSUD Sanjiwani Gianyar yaitu Pengambilan cuti panjang oleh salah satu petugas dan pasien tidak melengkapi berkas administrasi.
EFEKTIVITAS PERIZINAN ONLINE DALAM PEMANFAATAN APLIKASI SIPPADEK DI DPMPTSP KOTA BENGKULU Prantika, Agustin; Hendrastiti, Titiek Kartika; Zulhakim, Abdul Aziz
Widyanata Vol 21 No 1 (2024): Maret
Publisher : Fakultas Ilmu Sosial dan Humaniora Univeristas Ngurah Rai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54836/widyanata.v21i1.1315

Abstract

D PMPTSP layanan Kota telahBengkulu perizinan meningkat telah elektr setiap mengimplementasikan onik tahunnya, sejak tahun namun 2017. masih aplikasi Meskipun adaSIPP kebutuhan jumlah ADEK untuk menilai efektivitas aplikasi tersebut karena adanya beberapa masalah. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas aplikasi SIPPADEK berdasarkan kriteria ketersediaan, aksesibilitas, dan akseptabilitas. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif deskriptif dengan menggunakan observasi, wawancara, dan dokumentasi sebagai teknik pengumpulan data. Hasil penelitian menunjukkan bahwa aplikasi SIPPADEK sudah efektif dalam hal ketersediaan, dengan sumber daya manusia yang kompeten dan prosedur layanan yang disederhanakan. Dalam hal aksesibilitas, aplikasi telah efektif berdasarkan jangka waktu penyelesaian yang ditetapkan, kemudahan penggunaan, dan keberhasilan upaya sosialisasi. Aplikasi ini juga dinilai efektif dalam hal akseptabilitas, karena telah memenuhi standar pelayanan dan telah mendapatkan pengakuan sebagai inovasi digital unggulan di pemerintah Kota Bengkulu. Selain itu, replikasi aplikasi SIPPADEK dikabupaten lain di Provinsi Bengkulu semakin menunjukkan efektivitasnya
IMPLEMENTASI PEMBANGUNAN ZONA INTEGRITAS MENUJU WILAYAH BEBAS KORUPSI (WBK) DI PENGADILAN NEGERI ARGA MAKMUR Ardenovki, Farhan; Santoso, Djonet; Yogopriyatno, Jatmiko
Widyanata Vol 21 No 1 (2024): Maret
Publisher : Fakultas Ilmu Sosial dan Humaniora Univeristas Ngurah Rai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54836/widyanata.v21i1.1317

Abstract

Sistem erbagtata ai di pkelola rsetiap ogrampemerintahan instansi unggulpemerintah. an, yang salahbaik sPenelitian atutelah nya amenjadi dini alabertujuan h pisu emnasional banuntuk gunamelihat ndengan zona implementasi pembangunan zona integritas menuju wilayah bebas dari korupsi dengan mengambil studi lokasi di Pengadilan Negeri Arga Makmur. Metode penelitian dalam penelitian ini adalah metode penelitian deskriptif dengan pendekatan analisis data kualitatif. Aspek dalam penelitian adalah aspek pemenuhan pengungkit dan aspek pemenuhan hasil. Kedua aspek tersebut harus dipenuhi dengan Lembar Kerja Evaluasi dari Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi yang kemudian diupload ke aplikasi Penilaian Mandiri Pembangunan Zona Integritas. Hasil penelitian menyatakan bahwa pembangunan zona integritas menuju Wilayah Bebas dari Korupsi di Pengadilan Negeri Arga Makmur belum terlaksana sesuai dengan Permenpan RB Nomor 90 Tahun 2021, hal ini terlihat dari belum berhasilnya Pengadilan Negeri Arga Makmur meraih predikatWBK dari Kemenpan RB sampai dengan tahun 2023 berdasarkan Surat Keputusan Sekretaris Mahkamah Agung RI Nomor 1351/SEK/SK.PW.1 .1.1/XII/2023 tentang Penetapan Hasil Evaluasi Pembangunan Zona Integritas Menuju Wilayah Bebas dari Korupsi Secara Mandiri pada 60 Satuan Kerja. Berdasarkan penelitian yang telah dilakukan, salah satu penyebab gagalnya Pengadilan Negeri Arga Makmur meraih predikat WBK pada tahun 2023 adalah adanya beberapa catatan dari Tim Penilai Internal (TPI) terhadap aplikasi Penilaian Mandiri Pelaksanaan Zona Integritas pada setiap area pembangunan yang belumditindaklanjuti.
ANALISIS TINGKAT KEPUASAN MASYARAKAT TERHADAP LAYANAN INOVASI SIPADEK DI DPMPTSP KOTA BENGKULU Adityaprastio, A.; Yogopiyatno, Jatmiko; Zulhakim, Abdul Aziz
Widyanata Vol 21 No 1 (2024): Maret
Publisher : Fakultas Ilmu Sosial dan Humaniora Univeristas Ngurah Rai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54836/widyanata.v21i1.1318

Abstract

Penelitian Penanaman ini Pelayanan mengkaji Modal Perizinan tingkat dan Pelayanan kepuasan Daerah TKito masyarakat erpadu (SIPSatu ADEK) terhadap Pintuyang (DPMPTSP) inovasi dikelola Sistem Kota oleh Bengkulu. Metode yang digunakan adalah analisis deskriptif kuantitatif, memfokuskan pada sembilan aspek pelayanan: persyaratan, sistem/prosedur, waktu penyelesaian, biaya/tarif, spesifikasi produk, kemampuan pelaksana, perilaku pelaksana, sarana/prasarana, dan penanganan pengaduan. Data survei dianalisis menggunakan SPSS dan Excel untuk menghasilkan pemahaman yang lebih mendalam tentang tingkat kepuasan pengguna layanan. Penelitian ini menemukan bahwa persepsi pemohon tentang waktu penyelesaian perizinan sering kali lebih cepat dari kenyataan karena standar pelayanan yang tidak konsisten dan kurangnya pemahaman tentang standar tersebut. Studi ini juga mengungkapkan bahwa meskipun kualitas pelayanan publik di Kota Bengkulu meningkat secara umum berkat inovasi digital, masih ada tantangan terkait waktu tunggu dan spesifikasiproduk layanan yang perlu ditangani. Temuan ini berguna bagi lembaga pemerintah untuk memperbaiki dan mengembangkan inovasi digital dalam pelayanan publik.
IMPLEMENTASI PERATURAN BADAN KEPENDUDUKAN DAN KELUARGA BERENCANA NASIONAL NOMOR 12 TAHUN 2017 TENTANG PENDAYAGUNAAN TENAGA PUNYULUH KEPENDUDUKAN, KELUARGA BERENCANA DAN PEMBANGUNAN KELUARGA DI KELURAHAN SESETAN KECAMATAN DENPASAR SELATAN KOTA DENPASAR Jinarti, Nyoman Raynita
Widyanata Vol 21 No 1 (2024): Maret
Publisher : Fakultas Ilmu Sosial dan Humaniora Univeristas Ngurah Rai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54836/widyanata.v21i1.1319

Abstract

Teori yang digunakan adalah teori Implementasi pendekatan menurut Van Meter dan Van Horn dalam Subarsono (2005:99). Informan dalam penelitian ini adalah 10 orang yang berkaitan dengan pelaksanaan Peraturan BKKBN di Kelurahan Sesetan yang diambil secara purposive sampling. Analisa data yang digunakan adalah analisa data kualitatif.Hasil dari penelitian ini adalah sudah terlaksana dengan baik di Kelurahan Sesetan, hal ini dapat dilihat dari standar dan sasaran kebijakan yang jelas, sudah tersedianya sumber daya dalam pelaksanaan peraturan ini, sudah terjadinya hubungan yang baik antar organisasi dalam pelaksanaan Peraturan Badan Kependudukan Keluarga Berencana Nasional, sudah tersedianya struktur organisasi dan pembagian tugas yang jelas di dalam pelaksanaan peraturan ini, didukungnya pelaksanaan ini oleh masyarakat di Kelurahan Sesetan, sudah dipahami dan dilaksanakannya peraturan Badan Kependudukan Keluarga Berencana Nasional No. 12 tahun 2017 dengan penuh tanggungjawab oleh petugas PLKB, akan tetapi masih ada kendala yang dihadapi seperti standar kompetensi yang di perlukan masih kurang, jumlah penduduk di Kelurahan Sesetan sangat banyak sehingga mempengaruhi keefektifan dan efisiensi pelaksanaan program Keluarga Berencana di Kelurahan Sesetan dan masih kurangnya jumlah tenaga PLKB di Kelurahan Sesetan karena Kelurahan Sesetan luas dengan jumlah penduduk yang banyak.
PARTISIPASI MASYARAKAT DALAM PEMBANGUNAN DI DESA KAMIWANGI KECAMATAN TOILI BARAT KABUPATEN BANGGAI TAHUN 2021-2022 Oktaviani, Gusti Ayu
Widyanata Vol 21 No 1 (2024): Maret
Publisher : Fakultas Ilmu Sosial dan Humaniora Univeristas Ngurah Rai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54836/widyanata.v21i1.1320

Abstract

Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui partisipasi masyarakat dalam pembangungan di Desa Kamiwangi Kecamatan Toili Barat Kabupaten Banggai. Untuk mengetahui faktor pendukung dan penghambat partisipasi masyarakat dalam pembangunan di Desa Kamiwangi Kecamatan Toili Barat Kabupaten Banggai. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif untuk mengkaji permasalahan menggunakan teori partisipasi menurut Koentjaranigrat dalam Safi’I. Informan dalam penelitian ini berjumlah 8 orang menggunakan teknik purposive sampling. Pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan pedoman wawancara, observasi dan dokumentasi, selanjutnnya metode dan teknik analisis data dilakukan reduksi, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Pada tahap akhir analisis dilakukan penyajian hasil data yang dipaparkan dengan teks yang bersifat naratif. Berdasarkan hasil analisis yang dilakukan di peroleh partisipasi masyarakat belum maksimal, serta secara keseluruhan tingkat partisipasi masyarakat dalam pembangunan fisik maupun non fisik belum sesuaidengan harapan. Partisipasi masyarakat yang belum maksimal dipengaruhi oleh beberapa faktor yaitu: jenis kelamin, mata pencaharian penduduk yang beragam, tingkat pendidikan, tingkat pendapatan masyarakat belum merata, serta adanya pihak-pihak yang dianggap berpengaruh terhadap pelaksanaan program
ANALISIS PELAYANAN PUBLIK PADA ADMINISTRASI PENDUDUK PENDATANG SEMENTARA DAN PENDATANG TETAP DI DESA DALUNG KECAMATAN KUTA UTARA KABUPATEN BADUNG Antari, Ni Putu Wahyu Dewi
Widyanata Vol 21 No 1 (2024): Maret
Publisher : Fakultas Ilmu Sosial dan Humaniora Univeristas Ngurah Rai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54836/widyanata.v21i1.1321

Abstract

Administrasi berperan penting dalam menunjang keberlangsungan organisasi, baik pemerintah maupun swasta. Pelayanan administrasi penduduk pendatang di desa Dalung, Kecamatan Kuta Utara, Kabupaten Badung bertujuan untuk mengelola data kependudukan melalui pelayanan Kartu Identitas Penduduk Sementara (KIPS), Surat Tanda Penduduk Pendatang Sementara (STPPTS), dan Kartu Identitas Penduduk Tetap (KICP). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kualitas pelayanan administrasi serta faktor-faktor yang memengaruhi pelayanan penduduk pendatang. Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif kualitatif dengan teknik pengumpulan data melalui wawancara, observasi, dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kualitas pelayanan administrasi penduduk pendatang di Desa Dalung masih memerlukan perbaikan. Faktor yang memengaruhi pelayanan meliputi rendahnya kualifikasi sumber daya manusia (SDM), keterbatasan sarana dan prasarana seperti jumlah komputer dan peralatan modern, serta rendahnya partisipasi masyarakat pendatang dalam melengkapi administrasi. Simpulan dari penelitian ini adalah perlunya peningkatan kualitas SDM melalui pelatihan, penyediaan sarana yang memadai, dan penyederhanaan prosedur administrasi agar pelayanan menjadi lebih cepat, tepat, dan sesuai standar pelayanan prima. Selain itu, perlu ada penataan ruang pelayanan yang nyaman dan penyediaan mekanisme komplain untuk meningkatkan kepuasan masyarakat
EFEKTIVITAS KINERJA APARATUR DESA DALAM PELAYANAN PUBLIK (Suatu Penelitian Pada kantor Desa Kelirejo Kecamatan Belitang II Kabupaten Oku Timur Provinsi Sumatra Selatan) Slamet, Adi Bing
Widyanata Vol 21 No 2 (2024): September
Publisher : Fakultas Ilmu Sosial dan Humaniora Univeristas Ngurah Rai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54836/widyanata.v21i2.1323

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi efektivitas kinerja aparatur Desa Kalirejo, Kecamatan Belitang II, Kabupaten Oku Timur, dalam pelayanan publik. Desa ini bertanggung jawab menyediakan layanan administratif seperti pembuatan KTP, KK, surat keterangan lahir, dan surat menikah. Hasil penelitianmenunjukkan bahwa pelayanan publik telah berjalan dengan cukup efektif, ditandai oleh prosedur yang sederhana dan waktu penyelesaian yang memadai. Aparatur desa umumnya melaksanakan tugas sesuai fungsi dan mekanisme yang ditetapkan. Namun, terdapat beberapa kendala, seperti kurangnya kejelasan informasi, lambatnya proses pelayanan, serta rendahnya kedisiplinan dan profesionalisme aparatur. Fasilitas fisik seperti gedung dan sarana pendukung juga perlu ditingkatkan untuk menunjang kenyamanan masyarakat. Selain itu, transparansi biaya telah diterapkan dengan baik, tanpa pungutan di luar kebutuhan administratif seperti fotokopi dan materai. Faktor penting lainnya adalah netralitas dalam pelayanan, di mana semua masyarakat diperlakukan adil tanpadiskriminasi.Untuk meningkatkan kualitas pelayanan, diperlukan pelatihan bagi aparatur, penguatan sarana prasarana, serta sosialisasi prosedur layanan yang lebih baik. Dengan pendekatan ini, pelayanan publik Desa Kelirejo dapat semakin optimal, meningkatkan kesejahteraan masyarakat, serta mencerminkan prinsip good governance yang mendukung pembangunan desa secara berkelanjutan.
EFEKTIVITAS POSYANDU DALAM MENINGKATKAN KESEHATAN LANSIA DI DESA BUMI RAPAK KECAMATAN KAUBUN KABUPATEN KUTAI TIMUR PROVINSI KALIMANTAN TENGAH Mahendra, Gede
Widyanata Vol 21 No 2 (2024): September
Publisher : Fakultas Ilmu Sosial dan Humaniora Univeristas Ngurah Rai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54836/widyanata.v21i2.1324

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan Efektivitas Posyandu dalam meningkatkan kesehatan Lansia di Desa Bumi Rapak Kecamatan Kaubun Kabupaten Kutai Timur Provinsi Kalimantan Tengah, serta untuk mengidentifikasi Program-program apa saja yang diterapkan dalam meningkatkan kesehatan Lansia di Desa Bumi Rapak Kabupaten Badung. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif kualitatif, tehnik untuk menentukan informan menggunakan teknik puspossive sampling. Hasil penelitian Efektivitas Posyandu dalam meningkatkan pelayanan kesehatan Lansia di Desa Bumi Rapak, Kecamatan Kaubun, Kabupaten Kutai Timur adalah 1) Persiapan kegiatan Posyandu Lansia dilakukan oleh kader menjelang pelaksanaan kegiatan Posyandu Lansia yaitu menata dan melaksanakan pelayanan 5 meja yaitu meja pendaftaran, pengukuran tinggi badan berat badan dan tekanan darah, pencatatan (Pengisian Kartu Menuju Sehat) , penyuluhan dan pelayanan medis.menyiapkan alat dan bahan seperti timbangan, tensimeter, stetoskop, KMS (Kartu Menuju Sehat) alat peraga , obat-obatan yang dibutuhkan. Mengundang dan menggerakkan masyarakat yaitu memberitahu para lanjut usia untuk datang ke Posyandu, 2) Evaluasi pelaksanaan Posyandu Lansia Desa Bumi Rapak yaitu berupa mengevaluasi hasil kegiatan Posyandu yang meliputi peserta Posyandu mengetahui kondisi kesehatannya dan mampu melakukan usaha untuk meningkatkan status kesehatannya.