cover
Contact Name
Ita Suhermin Ingsih
Contact Email
ita.suhermin@unisma.ac.id
Phone
+62341-552249
Journal Mail Official
rekayasa.sipil.unisma@gmail.com
Editorial Address
Jurusan Teknik Sipil Fakultas Teknik Universitas Islam Malang Jl. Mayjen Haryono 193 Malang 65144, Jawa Timur
Location
Kota malang,
Jawa timur
INDONESIA
Jurnal Rekayasa Sipil (e-journal)
ISSN : 23377720     EISSN : 23377739     DOI : 10.33474
Core Subject : Social, Engineering,
Jurnal "Rekayasa Sipil" sebagai media informasi dan forum kajian bidang Teknik Sipil berisi tulisan ilmiah hasil penelitian. Diterbitkan oleh jurusan Teknik Sipil Fakultas Teknik Universitas Islam Malang setiap bulan Februari dan Agustus. Redaksi mengundang para ahli, praktisi, peneliti dan semua pemerhati keteknik sipil an untuk menyumbangkan tulisan yang belum pernah diterbitkan dalam media cetak lain.
Articles 240 Documents
STUDI PERENCANAAN PERKERASAN LENTUR JALAN JALUR LINTAS SELATAN (JLS) LOT9 KABUPATEN MALANG Krisna Wahyu Alvi Saputra; Azizah Rokhmawati; Anita Rahmawati
Jurnal Rekayasa Sipil Vol 12, No 1 (2022)
Publisher : Universitas Islam Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (734.366 KB)

Abstract

ABSTRAKJalur Lintas Selatan lot 9 Kabupaten Malang merupakan jalan penghubung bagian selatan di Pulau Jawa yang notabenya sebagai sarana peningkatan ekonomi dan pariwisata bagian selatan Pulau Jawa. Kabupaten Malang salah satu daerah yang berada bagian selatan dan dilalui oleh proyek jalan Jalur Lintas Selatan sehingga pada daerah ini perlu direncanakan tebal perkerasan yang sesuai agar dapat melayani dengan maksimal. Tujuan dalam penelitian ini adalah menentukan tebal perkerasan yang sesuai untuk memikul beban yang akan melewatinya kemudian direncanakan dimensi saluran drainase agar perkerasan yang telah direncanakan bisa bertahan sesuai umur yang sudah direncanakan, sehingga perkerasan jalan dapat berfungsi dengan baik dan maksimal. Metode yang saya gunakan dalam perencanaan perkerasan yaitu metode bina marga 2017 DENGAN metode AASHTO dirncanakan dapat melayani minimal 20 tahun. Hasil perhitungan perkerasan dengan metode Bina Marga 17 didapat nilai CESA 5143645 kemudian ditarik pada tabel sehingga mendapatkan tebal perkerasan AC-WC =4cm AC-BC= 6cm AC Base = 8 cm dan LPA kelas A= 30 cm sedangkan pada metode AASHTO didapatkan nilai ESAL 0,5x10⁶ dan didapatkan Nilai SN1 = 1,8 inchi SN2 = 2inchi SN3 = 2,5 inchi, sehingga didapat tebal lapisan perkerasan Laston/AC-WC = 12 cm pondasi atas = 10,5 cm dan pondasi bawah = 20,5cm.Kata Kunci:AASHTO, Bina Marga 2017, Jalan Jalur Lintas selatan
Studi Perencanaan Struktur Jembatan Komposit Pada Jembatan Ake Pariwama III Halmahera Timur Maulidya Agustini; Warsito Warsito; Bambang Suprapto
Jurnal Rekayasa Sipil Vol 6, No 2 (2018): Jurnal Rekayasa Sipil
Publisher : Universitas Islam Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (411.267 KB)

Abstract

Jembatangmerupakan suatu konstruksi yang berfungsihuntuk meneruskan jalanlmelalui suatu rintangan guna memenuhi kebutuhan masyarakat dan untuk memudahkan lalu lintas dalam melakukan berbagai kegiatan di Wasile Selatan.Kondisi itulah sehingga perlu adanya perencanaan pembangunan jembatan Ake Pariwama III dengan bentang jembatan 35 meter dan lebar 9 meter.Dalamatugas akhirkbinikbstrukturckjembatanmenggunakanalternatif tipepkomposit.Untuk pembebanan kpada jembatan iniLmenggunakan LRFD, standar pembebanan untuk jembatan, RSNI T-02-2005, RSNI T-02-2005 dan SNI 1725-2016. Dari hasil perencanaan besarnya beban dan dimensi tulangan lantai kendaraan dari perhitungan beban primer didapat, Berat plat lantai kendaraan : 1485,969 kgm, berat sendiri gelagar : 1321,155 kg/m, beban hidyp : 2632,5 kg/m, Beban garis “P” : 11466 kg, sedangkan untuk beban sekunder didapat, Beban angin : 1334,051 kg/m, akibat gaya rem : 3553,438 kg, dan diperoleh dimensi plat lantai kendaraan 20 cm, tulangan arah melintang : D14-100 mm, tulangan tekan : D14-200, dan tulangan arah memanjang : Ø12-250. Dimensi gelagar dengan tinggi 168 cm, lebar flens atas dan bawah 60 cm, tebal badan flens sebesar 3 cm, dan tebal flens 9 cm. Pondasi yang digunakan adalahHpondasi kaison dengan kedalaman 4 meter, diameter luar 350 cm dan diameter dalam 250 cm serta jumlah pondasi sebanyak 2 buah. Kata Kunci : Komposit, Kaison Jembatan Ake Pariwama III, Plat Girder
Studi Analisa Dampak Beban Kendaraan Terhadap Sisa Umur Rencana Pada Jalan Nasional Mojosari Kabupaten Mojokerto Edwin Mulia Ayu Andini; Bambang Suprapto; Azizah Rachmawati
Jurnal Rekayasa Sipil Vol 10, No 3 (2021): JURNAL REKAYASA SIPIL
Publisher : Universitas Islam Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (165.523 KB)

Abstract

Ruas Jalan Nasional Mojosari merupakan kawasan industri yang menuntut aktivitas lalu lintas kendaraan yang cukup padat. jalan tersebut memiliki peran penting dalam mendistribusikan barang dan jasa. terdapat beberapa bangunan industri dan bangunan umum lainnya. Jalan ini merupakan jalan utama untuk kendaraan barang yang melintas, sehingga menimbulkan pembeban langsung yang dapat mempengaruhi umur rencana jalan.               Dampak yang ditimbulkan oleh kendaraan yang bermuatan lebih adalah kerusakan jalan sebelum umur rencana tercapai, dan banyak ditemukan pada beberapa wilayah. Dari data yang digunakan dalam perhitungan damage factor dapat diketahui tebal perkerasan untuk beban normal dan beban berlebih, serta dapat diketahui sisa umur rencana jalan.didapatkan hasil analisa pada awal umur rencana 8 tahun, menjadi lebih singkat 3 tahun bila dilalui kendaraan dengan beban berlebih (overloading).Kata Kunci : Beban Kendaraan, umur rencana, tebal lapis perkerasan jalan.
Analisa Debit Air Menggunakan Metode Log Person Type Iii Dan Metode Gumbel Berbasis Sistem Informasi Geografi (SIG) Di Sub Das Martapura M. Mukhlisin Noor Ramadani
Jurnal Rekayasa Sipil Vol 1, No 2 (2013): Jurnal Rekayasa Sipil
Publisher : Universitas Islam Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (616.79 KB)

Abstract

SUB DAS Martapura merupakan sungai yang membentang dari hulu ke hilir melewati kota Banjarmasin dan melewati beberapa kota di Kalimantan Selatan yang sering digunakan sebagai trasportasi sungai untuk aktifitas masyarakat setempat dari berbagai sektor perdagangan dan pengkutan oleh karena itulah perlu analisa debit air untuk kenyamanan masyarakat disekitar bantaran SUB DAS Martapura. Metode yang digunakan dalam penyusunan analisa ini ada 2 Metode yang pertama Metode LogPerson Type III adapun langkah-langkahnya Uji Konsistensi Data Hujan, Data Hujan harian Maksimum tiap stasiun Hujan, Analisa Curah Hujan Maksimum Rerata Daerah Menggunakan Poligon Thiessen, Curah Hujan Tahunan, Perhitungan Rangking Curah Hujan Tahunan,Perhitungan Curah Hujan Rancangan dengan Metode Log Person Type III, didapat Nilai rata-rata Log X, Nilai Standar Deviasi (S), Nilai Koefisien Kepencengan (Cs),Nilai Curah Hujan Rancangan Tiap Kala Ulang (XTr), Analisa Uji Distribusi Frekuensi, Uji Smirnov Kolmogorov, Nilai Standar Deviasi (S), Nilai Faktor Frekuensi (G), Nilai Probabilitas (Pr), Nilai Probabilitas (Pt), Nilai Probabilitas Empiris (Pe), Nilai ∆Maks, Waktu Konsentrasi (Tc), Intensitas Hujan (I), Koefisien Pengaliran (C). Sedangkan untuk Metode Gumbel adapun langkah-langkah Nilai Ekstrim (X), Nilai Rata-rata (Ẋ), Reduced Variate (Yt),  Reduced Variate Mean (Yn),  Reduced Variate Standar Deviasi (Sn), Simpangan Baku (Sd). Dari hasil perbandingan Analisa Debit Metode Log Person Type III didapat hasil Kala Ulang 2 tahun sebesar 94.3181 mm, 5 tahun sebesar 117.2396 mm, 10 tahun sebesar 132.2827 mm, 25 tahun sebesar 151.3132 mm, dan 50 tahun sebesar 165.5805 mm. Sedangkan hasil Metode Gumbel dengan Kala Ulang 2 tahun sebesar 94.8102 mm, 5 tahun sebesar 125.1795 mm, 10 tahun sebesar 145.2801 mm, 25 tahun sebesar 170.7601 mm, dan 50 tahun sebesar 189.6605 mm, maka didapat bahwa  Metode Log Person Type III lebih < dari Metode Gumbel dan perbedaan antara nilai keduanya dari 0.4921 mm sampai dengan 24.08 mm.  Kata Kunci : Debit, Metode Log Person Type III, Metode Gumbel
STUDI PERENCANAAN BANGUNAN PELIMPAH (SPILLWAY) PADA BENDUNGAN SEMANTOK KECAMATAN REJOSO KABUPATEN NGANJUK almaidah almaidah
Jurnal Rekayasa Sipil Vol 8, No 4 (2020): Jurnal Rekayasa Sipil
Publisher : Universitas Islam Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (722.929 KB)

Abstract

Kecamatan Rejoso merupakan salah satu kecamatan di kabupaten Nganjuk yang memiliki irigasi yang luas, alasan yang mendasari perlu dibangun bendungan pada daerah Rejoso karena pada musim kemarau sering mengalami kekeringan dan musim hujan menimbulkan banjir. Penelitian ini bertujuan untuk merencanakan desain pelimpah, adapun perhitungan dalam mendesainpelimpah meliputi analisa hidrologi. Setelah itu menganalisa stabilitas ambang pelimpah yang ditinjau dari stabilitas guling, stabilitas geser, eksentrisitas dan daya dukung tanah. Hasil penelitian perhitungan debit banjir rencana periode ulang pada tahun (Q1000th) sebesar 344,78 m3/det. Dengan lebar dimensi bangunan pelimpah sebesar 62,69 m dan tinggi bangunan pelimpah 4 meter. Hasil dan perhitungan stabilitas ditinjau dari kondisi kosong,penuh,Q1000 dan Qpmf. Stabilitas guling keadaan normal SF = 63,39> 1,5 (aman), stabilitas guling keadaan gempa SF = 11,38 > 1,2 (aman), stabilitas geser keadaan normal SF = 17,84> 1,5 (aman), stabilitas geser keadaan gempa SF = 4,98 > 1,2 (aman), eksentrisitas keadaan normal e = 0,91 > 1,40(aman), eksentrisitas keadaan gempa e = 0,53 >1,40 (aman), daya dukung tanah keadaan normal maks = 18,40<50,47 (aman), min = 3,92<50,47 (aman), daya dukung tanah keadaan gempa maks = 15,42<50,47 (aman), min = 6,91<50,47 (aman). Kata kunci : Pelimpah(spillway), debit banjir, kabupaten Nganjuk.
STUDI EVALUASI PERHITUNGAN PENYESUAIAN HARGA(ESKALASI) PADA PROYEK TOLL ROAD DEVELOPMENT OF SEMARANG – DEMAK PROJECT SEKSI II M Ihya Al Hikam; Eko Noerhayati; Bambang Suprapto
Jurnal Rekayasa Sipil Vol 11, No 3 (2022)
Publisher : Universitas Islam Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (103.681 KB)

Abstract

ABSTRAK Pekerjaan konstruksi tahun jamak/multi years contract (MYC) memiliki risiko terjadinya kenaikan harga saat pelaksanaan akibat inflasi, nilai harga kontrak yang ditawarkan oleh penyedia jasa pada umumnya menggunakan perhitungan analisis harga satuan pada saat tahun penawaran, kendalanya apabila berganti tahun pelaksanaan maka harga barang dan jasa berubah dengan kecenderungan mengalami kenaikan. Keadaan ini berdampak pada biaya pekerjaan yang dikeluarkan penyedia jasa mengalami kenaikan dan merugikan pihak penyedia jasa apabila tidak dilakukan penyesuaian harga. Adanya eskalasi maka dapat menjamin perubahan harga kontrak ketika sebuah faktor diluar kendali para pihak yang berkontrak terjadi sekaligus menjamin distribusi risiko konstruksi bagi kedua belah pihak.Eskalasi dapat menjamin perubahan harga kontrak ketika faktor diluar kendali para pihak terjadi sekaligus menjamin distribusi risiko konstruksi. Eskalasi diartikan sebagai penyesuaian harga konstruksi terkait dengan perubahan harga pasar. Tujuan penelitian untuk mengetahui eskalasi biaya dan risiko pada Toll Road Development of Semarang – Demak Project Seksi II. Metode yang digunakan untuk eskalasi mengikuti Kontrakdokumen, kontrol kewajaran nilai eskalasi menggunakan future value. Hasil penelitian untuk eskalasi sebesar 2,06% dan nilai future value 9,93% yang menunjukan hasil eskalasi dalam batas kewajaran akibat perubahan nilai mata uang (time value of money) selama pelaksanaan konstruksi.. Kata kunci: Eskalasi, Future Value, Semarang-demak, TollDAFTAR PUSTAKABroto, Y. (2017a) ‘Pemodelan Eskalasi Biaya Proyek Multi Years Dengan Pendekatan Sistem Dinamik’.Broto, Y. (2017b) ‘Pemodelan Eskalasi Biaya Proyek Multi Years Dengan Pendekatan Sistem Dinamik’.Fatoni, A. et al. (2013) ‘ANALISA ESKALASI BIAYA PADA PROYEK INFRASTRUKTUR TAHUN JAMAK (Studi Kasus: Proyek Pembangunan Waduk Jatigede dan Proyek Pembangunan Waduk Jatibarang)’, Jurnal Karya Teknik Sipil, 2(2), pp. 264–273.Hansen, S. (2015) Manajemen kontrak konstruksi. Gramedia Pustaka Utama.Ibrahim, B. (2003) ‘Rencana dan Estimate Real of cost’.Imany, T.S.T., Hadi, Y.M. and Zakaria, A. (2018) ‘Analisis Harga Satuan Pekerjaan Jalan dan Jembatan Menggunakan Program Lazarus (studi kasus devisi 3, 5, 6, & 7)’, Jurnal Rekayasa Sipil dan Desain, 4(4).Jurandi, J. and Taufik, H. (no date) ‘Analisis Percepatan terhadap Biaya Proyek (Study Kasus: Kantor Dinas SKPD Gedung B5 Tenayan Raya)’.Riyaadl, M. and Hasyim, M.H. (no date) ‘ANALISIS ESKALASI BIAYA (PENYESUAIAN HARGA) PADA KONTRAK MULTI YEARS (STUDI KASUS : PROYEK PEMBANGUNAN JEMBATAN KELINJAU II KABUPATEN KUTAI TIMUR KALIMANTAN TIMUR)’, p. 4..Sudana, I. (2011) ‘Manajemen Keuangan Perusahaan: Teori & Praktik’. 
Studi Alternatif Perencanaan Struktur Komposit Pada Gedung Kantor PT.Surya Multi Indopack JL. Rungkut Industri XIV/04 Surabaya Tholius Sadad
Jurnal Rekayasa Sipil Vol 4, No 2 (2016): Jurnal Rekayasa Sipil
Publisher : Universitas Islam Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (368.099 KB)

Abstract

Perencanaan pembangunan gedung kantor PT.Surya Multi Indopack Jl. Rungkut Industri XIV/04 Surabaya dilatarbelakangi meningkatnya kebutuhan akan prasarana perkantoran terutama di kota Surabaya. Gedung kantor PT.Surya Multi Indopack dibangun sebagai pusat kontrol untuk memantau kegiatan operasional PT.SMI di Surabaya . Sruktur gedung kantor dermaga menggunakan beton bertulang, memiliki lima lantai dengan panjang bangunan 85 m, lebar bangunan 47,550 m dan tinggi bangunan 21,1 m.Perencanaan gedung ini berdasarkan “Tata Cara Perencanaan Struktur Baja Untuk Bangunan Gedung (SNI 1729-2012)”. “Tata Cara Perencanaan Struktur Beton Untuk Bangunan Gedung (SNI 2847-2013)”. “Standar Perencanaan Ketahanan Gempa Untuk Struktur Bangunan Gedung (SNI 1726-2015). “Peraturan Pembebanan Indonesia Untuk Gedung (PPIUG 1983)”. Studi alternatif perencanaan struktur komposit menghasilkan tebal pelat 12 mm dengan tulangan pokok  12 – 200 dan tulangan bagi  8 – 150  ; balok anak yang digunakan adalah WF 400.400.15.15 ; balok induk WF. 500.200.10.116 ; kolom komposit menggunakan WF. 900.300.16.28 dengan 4  14 sebagai tulangan longitudinal dan 10 – 350 sebagai tulangan sengkang. Perencanaan pondasi menggunakan pondasi tiang pancang kedalaman 10 m, tulangan pokok 16 D22. Kata Kunci : Struktur Komposit Baja-Beton
Pengolahan Limbah Cair Domestik untuk Pemenuhan Air Bersih dengan Metode Filter serta Penetralan dengan Eceng Gondok Miqdad Kevin Ni&#039;am; Eko Noerhayati; Bambang Suprapto
Jurnal Rekayasa Sipil Vol 9, No 1 (2021): JURNAL REKAYASA SIPIL
Publisher : Universitas Islam Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (521.204 KB)

Abstract

Penduduk di Indonesia mengalami pertumbuhan yang pesat khususnya di Kota Sidoarjo menyebabkan peningkatan kebutuhan akan perumahan. Meningkatnya kebutuhan perumahan menimbulkan jumlah air limbah domestik meningkat, sehingga menyebabkan jumlah air yang masuk ke badan air melebihi daya tampungannya. Pengolahan limbah cair dalam proses produksi akan meminimalisir limbah yang ada serta dapat menghilangkan maupun menurunkan kadar bahan pencemaran yang terkandung di dalam lingkungan dan perairan. Dari permasalahan tersebut maka limbah cair domestik perlu diolah dengan cara metode filter dan penetralan eceng gondok.  Metode yang digunakan dalam penyelesaikan studi ini yaitu dengan melakukan penelitian limbah domestik dengan menghitung debit air, efektivitas tanaman eceng gondok, serta menghitung parameter BOD, COD, dan pH sesuai Baku Mutu.Dari studi ini maka diperoleh kesimpulan yaitu debit air kotor yang dikeluarkan sebesar 83,79 m³/hari, dengan menggunakan tanaman eceng gondok mampu mengurangi dan menyerap polutan yang ada pada limbah cair domestic, serta diketahui kelayakan BOD = 13 mg/l, COD = 24mg/l, dan pH = 7 sesuai Baku Mutu.Kata kunci: Limbah domestik, eceng gondok, BOD, COD, pH.
STUDI ALTERNATIF PERENCANAAN STRUKTUR KOMPOSIT PADA RUMAH SAKIT HERMINA TANGKUBAN PRAHU MALANG Dicky Prastianto; Warsito Warsito; Bambang Suprapto
Jurnal Rekayasa Sipil Vol 12, No 1 (2022)
Publisher : Universitas Islam Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (420.955 KB)

Abstract

                                                     ABSTRAK Gedung Rumah Sakit Hermina Tangkuban Prahu Malang  dibangun  rawat inap dengan  panjang bangunan 30 m, lebar bangunan 16 m, tinggi bangunan 29 m yang memiliki total 7 lantai menggunakan struktur beton bertulang. Penulis merencanakan struktur baja yang merupakan struktur  yang terdiri dari dua atau lebih material. Hasil dari studi perencanaan ini adalah tebal plat 12,5 mm untuk plat lantai 1 s/d 6 dengan tulangan tumpuan dan lapangan Ø 10 – 150, sedangakn pelat atap digunakan ketebalan 100 mm dengan tulangan tumpuan dan tulangan Ø 10 – 150. Balok anak menggunakan dimensi  WF 350.175.7.11, 300.200.8.12,  300.150.6,5.9,  300.200.8.12,  balok anak plat atap menggunakan dimensi  WF 350.175.7.11, 300.200.8.12, 300.150.6,5.9; balok induk dimensi WF 500.300.11.15  Kolom komposit menggunakan dimensi WF 600.300.12.23 dengan besar kolom 70 cm × 70 cm. Menggunakan tulangan longitudinal 4 Ø 16 dan Ø10 – 200  tulangan sengkang; Pondasi tiang pancang  ukuran poer pondasi 2,4 m × 2,4 m, berdiameter Ø40 cm berjumlah 4 tiang dalam 1 pondasi. Jarak antar tiang 120 cm dan kedalam tiang 20 m. Tulangan pokok 13 D 22 mm dan tulangan spiral D13-22 mm.Kata Kunci : Struktur komposit, LRFD, ETABS 2020,Rumah sakit Hermina Tangkuban Prahu Malang ABSTRACT Hermina Tangkuban Prahu Hospital Malang was built as an inpatient facility  building length of 30 m, building width  16 m, and  building height  29 m which has a total of 7 floors using a reinforced concrete structure. The author plans a composite structure which is a structure consisting of two or more materials. The results of this planning study are 12.5 mm thick slab for floor slabs 1 to 6 with pedestal and field reinforcement 10 - 150, while the roof slab is used with a thickness of 100 mm with pedestal reinforcement and reinforcement 10 - 150. Child beams use dimensions WF 350.175.7.11, 300.2000.8.12, 300.150.6.5.9, 300.2000.8.12, roof plate beams using dimensions WF 350.175.7.11, 300.2000.8.12, 300.150.6.5.9; main beam dimensions WF 500.300.11.15 Composite columns using dimensions WF 600.300.12.23 with a column size of 70 cm × 70 cm. Using 4 16 and 10 – 200 longitudinal reinforcement; The pile foundation has a poer size  2.4 m × 2.4 m,  diameter 40 cm, totaling 4 piles in 1 foundation. The distance between the poles is 120 cm and the inside of the pole is 20 m. 13 D 22 mm staple reinforcement and D13-22 mm spiral reinforcement.Keywords: Composite structure,LRFD,ETABS 2020, Hermina Tangkuban Prahu Hospital Malang
Perencanaan Sistem Struktur Ganda Kondominium Hotel MRC Bukit Panderman Hill Batu Jawa Timur Afrizal Fikri Haikal; Warsito Warsito; Bambang Suprapto
Jurnal Rekayasa Sipil Vol 7, No 1 (2019): Jurnal Rekayasa Sipil
Publisher : Universitas Islam Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Gabungan Sistem antara Portal dan Dinding Geser (Shearwall) disebut sebagai Sistem ganda. Sistem ganda akan memberikan bangunan kemampuan menahan beban yang lebih baik, terutama terhadap beban gempa. Dalam hal analisis beban gempa, spektrum respon disusun berdasarkan respon terhadap percepatan tanah (ground acceleration) beberapa rekaman gempa. Condotel MRC di rencanakan memiliki lebar bangunan 24 m dan panjang 40,2 m dengan tinggi gedung 22,2 m. Penyusunan tugas akhir ini secara umum, merencanakan struktur ganda Condotel MRC dengan Sistem Rangka Pemikul Momen Menengah (SRPMM) dan Shearwall Standar perencanaan yang digunakan yaitu SNI 1726-2012 Tata cara perencanaan ketahanan gempa untuk struktur bangunan gedung dan non gedung. Program bantu perhitungan menggunakan program STAAD.Pro V8i SS6 untuk perhitungan struktur bangunan Condotel MRC di Batu. Perhitungan struktur ganda menghasilkan tebal pelat 120 mm, tulangan tumpuan dan lapangan Ø10-125 mm; balok B1 diperoleh tulangan tumpuan tulangan atas 8D22 dan tulangan bawah 5D22; B2 diperoleh tulangan tumpuan tulangan atas 5D22 dan tulangan bawah 4D22; B3 diperoleh tulangan tumpuan tulangan atas 3D19 dan tulangan bawah 3 D19; sedangkan untuk kolom K1 diperoleh tulangan utama 24 D25; K2 diperoleh tulangan utama 16 D19; shearwall diperoleh ketebalan 30 cm, tulangan horisontal dan vertikal dual layer D 16-375 mm, kolom pada shearwall 24D25.Kata Kunci : Condotel MRC, struktur ganda, Shearwall

Page 10 of 24 | Total Record : 240


Filter by Year

2013 2022


Filter By Issues
All Issue Vol 12, No 2 (2022) Vol 12 No 2 (2022) Vol 12, No 1 (2022) Vol 12 No 1 (2022) Vol 11, No 4 (2022) Vol 11, No 3 (2022) Vol 11, No 2 (2022) Vol 11, No 1 (2022) Vol 10, No 5 (2021): JURNAL REKAYASA SIPIL Vol 10, No 4 (2021): JURNAL REKAYASA SIPIL Vol 10, No 3 (2021): JURNAL REKAYASA SIPIL Vol 10, No 2 (2021): JURNAL REKAYASA SIPIL Vol 10, No 1 (2021): JURNAL REKAYASA SIPIL Vol 9, No 4 (2021): JURNAL REKAYASA SIPIL Vol 9, No 3 (2021): JURNAL REKAYASA SIPIL Vol 9, No 2 (2021): JURNAL REKAYASA SIPIL Vol 9, No 1 (2021): JURNAL REKAYASA SIPIL Vol 8, No 8 (2020): Jurnal Rekayasa Sipil Vol 8, No 7 (2020): Jurnal Rekayasa Sipil Vol 8, No 6 (2020): Jurnal Rekayasa Sipil Vol 8, No 5 (2020): Jurnal Rekayasa Sipil Vol 8, No 4 (2020): Jurnal Rekayasa Sipil Vol 8, No 3 (2020): Jurnal Rekayasa Sipil Vol 8, No 2 (2020): Jurnal Rekayasa Sipil Vol 8, No 1 (2020): JURNAL REKAYASA SIPIL Vol 7, No 2 (2019): Jurnal Rekayasa Sipil Vol 7, No 1 (2019): Jurnal Rekayasa Sipil Vol 6, No 2 (2018): Jurnal Rekayasa Sipil Vol 6, No 1 (2018): Jurnal Rekayasa Sipil Vol 5, No 2 (2017): Jurnal Rekayasa Sipil Vol 5, No 1 (2017): Jurnal Rekayasa Sipil Vol 4, No 2 (2016): Jurnal Rekayasa Sipil Vol 4, No 1 (2016): Jurnal Rekayasa Sipil Vol 3, No 2 (2015): Jurnal Rekayasa Sipil Vol 3, No 1 (2015): Jurnal Rekayasa Sipil Vol 2, No 2 (2014): Jurnal Rekayasa Sipil Vol 2, No 1 (2014): Jurnal Rekayasa Sipil Vol 1, No 2 (2013): Jurnal Rekayasa Sipil Vol 1, No 1 (2013): Jurnal Rekayasa Sipil More Issue