cover
Contact Name
Nia Ekawati
Contact Email
niaekawati@poltektedc.ac.id
Phone
+6285220258385
Journal Mail Official
uppm@poltektedc.ac.id
Editorial Address
UPPM Politeknik TEDC Bandung Jl. Pesantren KM 2 Cibabat Cimahi Utara Cimahi 40513 Jawa Barat - Indonesia
Location
Kota cimahi,
Jawa barat
INDONESIA
Tedc
Published by Politeknik TEDC
ISSN : 19780060     EISSN : 2776723X     DOI : -
Jurnal Ilmiah TEDC merupakan Jurnal Ilmiah Berkala yang diterbitkan oleh Unit Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Politeknik TEDC. Jurnal Ilmiah TEDC mempublikasikan artikel ilmiah berupa hasil penelitian, gagasan, dan kosepsi dalam ilmu pendidikan, ilmu pengetahuan, teknologi, seni, ekonomi dan bisnis maupun bidang-bidang ilmu lainnya. Jurnal Ilmiah TEDC berisis artikel ilmiah dari kalangan akademisi Politeknik TEDC maupun dari luar Politeknik TEDC.
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 483 Documents
RANCANG BANGUN ALAT PENAKAR MATERIAL DENGAN MIKROKONTROLER BERBASIS ANDROID Reni Listiana; Dicky Sri Nurmuldiyanto
Jurnal TEDC Vol 14 No 1 (2020): Jurnal TEDC
Publisher : UPPM Politeknik TEDC Bandung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (330.402 KB)

Abstract

Modul timbangan manual umumnya menghasilkan pengukuran yang tidak presisi. Seiring dengan berkembang pesatnya teknologi maka industri pertanian dan perdagangan ikut berperan dalam pesatnya perkembangan teknologi maka dituntutlah untuk semuanya dilakukan dengan mudah, walaupun sekarang sudah ada timbangan digital yang dijual di pasaran yang memiliki tingkat keakuratan yang sudah teliti. Namun, pengguna masih menakar berat secara manual barang yang akan ditimbang. Untuk mengatasi masalah tersebut, maka dibuatlah sebuah rancang bangun alat yang dapat menakar material dengan otomatis menggunakan mikrokontroler Arduino Mega 2560, sensor load cell, modul bluetooth, motor servo, LCD 16x2 serta perangkat android dan keypad. Pengguna menggunakan perangkat android atau keypad untuk memasukkan nilai berat yang diinginkan. Selanjutnya mikrokontroler mengolah data untuk diproses oleh motor servo dan sensor load cell untuk melakukan penimbangan material. LCD 16x2 akan menampilkan nilai berat yang akan ditimbang dari mulai sampai selesai menimbang. Alat ini berfungsi dengan baik untuk menakar berat secara otomatis. Hasil pengujian sensor beban (load cell sensor) menunjukkan selisih pembacaan (error), antara LCD dengan nilai berat yang dimasukkan (setpoint), sebesar 0,01 kg atau 10 gram. Error disebabkan adanya keterlambatan motor servo menutup pada saat nilai setpoint beban sudah tercapai. Kata Kunci: penakar material, arduino, android, mikrokontroler, load cell
SISTEM PENDEKTEKSIAN PENYUSUP BERBASIS SMS GATEWAY PADA PROSES OTENTIKASI FILE TRANSFER PROTOCOL(FTP) Rahmad Abdillah
Jurnal TEDC Vol 9 No 2 (2015): Jurnal TEDC
Publisher : UPPM Politeknik TEDC Bandung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (237.727 KB)

Abstract

HIDS (Host Based Intrusion Detection System) yang ada pada saat ini belum mampu memberikan solusi tepatdalam hal notifikasi penyusup. Penelitian ini mengusulkan sebuah konsep notifikasi pada HIDS menggunakanSMS Gateway khususnya pada proses otentikasi layanan FTP. HIDS menggunakan konsep analisa terhadapfile log meliputi proses pengumpulan informasi, ekstrak informasi dananalisa hasil ekstrak informasi.Sedangkan SMS Gateway sebagai model pengiriman laporan penyusup kepada administrator. PerpaduanHIDS dan SMS Gateway telah berhasil memberikan notifikasi penyusup lebih cepat kepada administrator.Katakunci : HIDS dan SMS Gateway
PERAN TOKOH DAN LEMBAGA KEAGAMAAN DALAM MENYEBARKAN NILAI-NILAI AGAMA Irfan Setia Permana
Jurnal TEDC Vol 16 No 1 (2022): JURNAL TEDC
Publisher : UPPM Politeknik TEDC Bandung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (159.283 KB)

Abstract

Pemahaman masyarakat akan agama pada masyarakat perkotaan dan pedesaan memiliki karakteristik tersendiri. Masyarakat pedesaan memiliki pemahaman agama yang tergolong unik dengan beberapa faktor diantaranya hubungan kekeluargaan masih kuat, masyarakat yang homogen, bergantung terhadap tokoh, serta sistem ekonomi yang masih sederhana. Namun demikian, dalam membangun keberagamaan di pedesaan tentu diperlukan orang yang dapat menyampaikan dengan baik sehingga nilai-nilai yang disampaikan dapat mudah diterima yaitu tokoh agama yang memahami kondisi masyarakat dan cara penyampaian yang tepat. Inilah yang menjadi latar belakang pentingnya penelitian ini yaitu tentang peran tokoh agama dan lembaga keagamaan dalam menyampaikan nilai-nilai agama kepada masyarakat. Dalam tulisan ini pendekatan yang digunakan adalah pendekatan sosiologi dengan metode kualitatif yaitu penggabaran data di lapangan dalam bentuk deskripsi data melalui susunan kalimat dan tidak menggunakan hitungan matematis dengan teknik pengumpulan data yang digunakan adalah dengan observasi yaitu dengan mengamati langsung objek yang diteliti dan juga dengan menggunakan wawancara semi terstruktur terhadap subjek yang otoritatif. Setelah dianalisis terhadap fenomena keberagamaan di desa Ciburial dengan berbagai data empirisnya, maka dapat disimpulkan bahwa lembaga atau organisasi keagamaan beserta para tokoh keagamaan berperan signifikan dalam membangun keberagamaan masyarakat, baik itu dalam hal dimensi pemahaman keagamaan maupun intensitas pelaksanaan ritus agama.
UJI KEAUSAN PAHAT JENIS HSS DENGAN PROSES PEMESINAN SEKRAP MENGGUNAKAN FAKTORIAL DESAIN DAN ALGORITMA YATE Agus Saleh
Jurnal TEDC Vol 12 No 2 (2018): Jurnal TEDC
Publisher : UPPM Politeknik TEDC Bandung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (340.074 KB)

Abstract

Pengujian keausan terhadap pahat jenis Hight Speed Steel (HSS) dengan menggunakan proses pemesinan sekrap telah dilakukan dengan intrumen Resfonse Surface Methodologi. Tetapi sebelum mengolah dengan instrument RSM maka perlu disampaikan secara detil pengolahan data tersebut dengan instrument yang berbeda. Instrument tersebut adalah menggunakan Factorial Desain dan Algoritma Yates. Uji keausan pahat jenis HSS dilakukan untuk menemukan variabel uji yang memberikan pengaruh terhadap keuasan terkecil pada pahat jenis HSS dengan menggunakan proses pemesinan sekrap dan memperoleh persamaan empiriknya. Eksperimen dilakukan terhadap sepuluh variabel : gerak makan (feeding), jenis pahat, jenis bahan yang dikerjakan, sudut pahat, kondisi mesin, dimensi bahan, jarak bebas pahat terhadap benda kerja sebagai variabel bebas. Pendingin (SAE 10 dan SAE 20), kecepatan langkah, kedalaman pemakanan sebagai variabel tidak bebas. Alat eksperimen yang digunakan adalah mesin sekrap, pahat HSS (merk sama), bahan mill steel ST.37 dengan dimensi 145x63x45 mm, tempat air, vernier caliper digital, kaca pembesar dan lampu duduk. Pengukuran dilakukan setiap satu kali proses pemakanan sampai selesai selebar 63 mm dengan menggunakan vernier caliper digital dan kaca pembesar yang menggunakan alat penerangan. Hasil eksperimen menunjukan bahwa kedalaman pemakanan adalah 0.18, pendinginan menunjukan nilai -0.11 serta kecepatan langkah menunjukan nilai 0,08 sehingga persamaan yang didapat dengan menggunakan instrument Algoritma Yates diperoleh persamaan y = B0.P + B1.KL. Kata kunci: keausan, hight speed steel (HSS), pemesinan sekrap
RANCANG BANGUN ALAT PENGATUR NUTRISI HYDROPHONIC DEEP FLOW TECHNIQUE (DFT) BERBASIS INTERNET OF THINGS (IoT) Dendin Supriadi; Toha .
Jurnal TEDC Vol 15 No 2 (2021): JURNAL TEDC
Publisher : UPPM Politeknik TEDC Bandung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (578.485 KB)

Abstract

Perkembangan penduduk semakin hari semakin bertambah, pertambahan jumlah penduduk berbanding terbalik dengan lahan tanah tempat bercocok tanam. Ataupun terkadang penduduk kota ingin bercocok tanam tetapi tidak memiliki lahan untuk bercocok tanam. Maka munculah metoda cocok tanam dengan system Hidroponik yang memanfaat halaman rumah sebagai lahan dan media paralalon sebagai media tanam. Banyak metoda dalam system hidroponik digunakan sepeti system sumbu (wick), system Irigasi (Fertigasi), system pasang surut (EEB & Flow), system NFT (Nutrient Film Technique) dan system Rakit Apung (water culture) serta system Deep Flow Technique (DFT). Perkembangan system hidroponik dengan cara manual membuat kendala bagi sebagian petani, akhirnya digunakan beberapa metoda otomatisi pada system pemberian air dan hara. Pada penelitian ini penulis akan membuat system DFT (deep flow technique) yang dibantu dengan perangkat otomatis dalam pengaturan jumlah air dan nutrisi yang dibutuhkan oleh tanaman. Kelebihan dari metode Deep Flow Technique (DFT) ini adalah tanaman tidak mudah mati dikarenakan aliran air yang tinggi sehingga akar tetap terendam air dalam kondisi apapun, baik saat listrik padam atau pompa tidak dapat menyuplai air dengan optimal. Salah satu parameter terpenting dari metode ini adalah menjaga kadar pH agar selalu diposisi ideal di 5,5 hingga 6,5 dan kadar nutisi yang ada pada air sebagai media tanamnya. Pada penelitian kali ini sistem pengontrolan pH nutrisi otomatis dibuat menggunakan Arduino UNO dan sensor pH air. Ditambah modul wifi yang mampu mengirim informasi pH nutrisi ke smartphone Android pengguna. Tanaman yang digunakan sebagai uji coba adalah Kangkung. Berdasarkan hasil uji manual maka penentuan PH pada alat dibuat dalam jangkauan 4 s.d 7 sedangkan kebutuhan akan nutrisi dibuat dalam jangkauan antara 600 s.d 1000 ppm. Hasil akhir menunjukkan bahwa tanaman kangkung dengan sistem DFT yang ditopang dengan sistem pengatur PH dan Nutrisi hasilnya 2 kali lebih baik daripada menggunakan sistem DFT manual. Kata kunci: hidroponik, deep flow technique, arduino uno, android
EVALUASI SISTEM PENGENDALIAN INTERNAL TERHADAP EFEKTIVITAS PENGELUARAN KAS PADA AJB BUMIPUTERA 1912 KANCAB CIMAHI Dedy Suryadi; Yanti Yulyanti
Jurnal TEDC Vol 10 No 2 (2016): Jurnal TEDC
Publisher : UPPM Politeknik TEDC Bandung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (242.212 KB)

Abstract

Asuransi adalah suatu perjanjian, dengan mana seseorang penanggung mengikatkan diri pada tertanggungdengan menerima suatu premi, untuk memberikan penggantian kepada tertanggung karena suatu kerugian,kerusakan atau kehilangan keuntungan yang mungkin akan diderita karena suatu peristiwa yang tida tentu.Dasar usaha asuransi adalah kepercayan masyarakat, terutama kemampuan perusahaan untuk memenuhikewajiban tepat waktu. Perusahaan asuransi perlu memperhatikan sistem dan prosedur pembayaran atasklaim karena masalah pengeluaran bukanlah hal yang sederhana, karena jika perusahaan tidakmemperhatikan sistem dan prosedur yang baik dan efektif, perusahaan akan mengalami pengeluaranpengeluaran kas yang percuma atau kemungkinan terjadinya penyelewengan dalam pengeluaran kas yangtentunya berdampak negative bagi perusahaan. Dalam hal ini perusahaan asuransi yang ada perlumeningkatkan efektivitas perusahaan dalam sistem pengendalian internal dalam men jalankan aktivitasperusahaan secara maksimal. Penelitian inin bertujua untuk mengetahui efektivitas sistem dan prosedurpembayaran klaim asuransi yang dilakukan AJB Bumiputera 1912. Metode penelitian yang digunakan metodedeskrptif yaitu dengan cara menguraikan, mengumpulkan, mengolah dan menganalisis data. Hasil penelitianmenunjukkan bahwa evaluasi sistem dan prosedur pengeluaran kas dalam proses penyelesaian klaim padaAJB Bumiputera 1912 dimana pengendaliannya dilaksanakan dengan baik.Kata kunci : Sistem Pengendalian Internal, Efektivitas, Pengeluaran Kas
KOMUNIKASI GURU DALAM PENGAJARAN DI ERA MILENIAL Asmat Purba; Rudi M. S.
Jurnal TEDC Vol 13 No 3 (2019): JURNAL TEDC
Publisher : UPPM Politeknik TEDC Bandung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (211.89 KB)

Abstract

Tujuan penelitian ini ialah untuk mengetahui apakah komunikasi pengajaran antara guru dan murid sudah sesuai dengan generasi milenial atau masih menggunakan cara-cara yang sudah lama. Terkait dengan pengajar di era milenial, guru harus memiliki perubahan cara berpikir, pola-pola pengajaran dan pola-pola komunikasi. Dalam era yang sarat dengan perkembangan teknologi komunikasi masa kini, para ahli mengaktegori manusia ke dalam beberapa kelompok generasi. Pertama, generasi Babyboomers (lahir 1946 – 1964, dan disebut Builder. Kedua, Generasi X (lahir 1965 -1980, dan disebut actor/pelaku). Ketiga, generasi Y (lahir 1980/81 – 1994, dan disebut adapter/penyesuaian diri). Keempat, generasi Z (lahir 1995 -2010) dan Generasi Alpha (lahir 2011 – 2025). Setiap generasi diasumsikan para ahli dipengaruhi oleh informasi perkembangan teknologi, trend dan gaya hidup yang hampir sama. Sebagian guru masuk kategori generasi Babyboomers dan Builder, namun sebagian besar generasi X. Siswa adalah generasi Z yang sangat jauh berbeda dari gurunya. Mereka tidak tertarik kepada logika, mereka lebih mementingkan relasi antara guru dengan murid. Seorang guru agama Kristen harus mampu mengkomunikasikan pengajarannya dengan baik melalui relasi/komunikasi yang cocok dengan mereka. Itu sebabnya, seorang guru harus mau belajar dari sosok Guru Agung yaitu Tuhan Yesus Kristus dimana cara Dia mengkomunikasikan pengajaran-Nya dapat digunakan disepanjang zaman. Segala upaya Tuhan Yesus lakukan dalam melangsungkan pengajaran-Nya, kreatifitas serta pola-pola ketika mengajar sangat banyak, kaya dan unik, sehingga proses pengajaran-Nya tidak menjenuhkan, bahkan menjadi kesan tersendiri di pandangan para murid-Nya. Kata kunci: komunikasi, pengajaran, guru, siswa, milenial, Yesus, Kristen
ANALISIS STRESS TEST TERHADAP KESEHATAN SEJUMLAH BANK YANG LISTING DI BURSA EFEK INDONESIA PADA PERIODE 2009-2013 Novi Susyani
Jurnal TEDC Vol 13 No 1 (2019): Jurnal TEDC
Publisher : UPPM Politeknik TEDC Bandung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (378.933 KB)

Abstract

Penelitian ini bermaksud untuk menganalisis pengaruh tingkat kesehatan bank dengan mengunakan analisis rasio CAMEL dan analisis Stress Test. Data bank yang digunakan berjumlah 31 bank yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia, dengan periode 5 tahun data yang diambil mulai tahun 2009 sampai dengan 2013. Metode statistik dilakukan untuk memeriksa hipotesis penelitian yaitu regresi Logit, sedangkan variabel dependen yang digunakan adalah tingkat kesehatan bank dan varibel independen adalah rasio CAMEL yang terdiri dari Rasio CAR, NPL, ROA, ROE dan LDR. Data penelitian yang digunakan dari laporan keuangan yang telah diterbitkan, menurut kebijakan Bank Indonesia. Sampel terdiri dari 27 bank sehat dan 4 bank tidak sehat pada tahun 2009 sampai dengan tahun 2013. Hasil penelitian menunjukan dengan persamaan regresi yang dihasilkan adalah Y= -3.975+ 65.530CAR+ 78.955NPL- 880.540 ROA+ 101.842 ROE-3.732 LDR. Dari hasil analisis yang dilakukan secara parsial bahwa variabel CAR, NLP dan LDR memiliki pengaruh terhadap kesehatan bank, sedangkan variabel ROA dan ROE tidak memiliki pengaruh terhadap kesehatan bank. Dari hasil simulasi stress test yang dilakukan menujukan Bank Mutiara, Bank Pundi dan Bank Kesawan dalam kondisi tidak sehat dan perlu dilakukan simulasi stress test secara periodik untuk menjaga tingkat ketahaan bank pada saat kondisi sedang ekstrim.
RANCANG BANGUN SISTEM KONTROL DAN MONITORING PROSES PENGISIAN AIR PADA TOREN DENGAN INTERFACE HMI WEINTEK MT6070iH DAN SMARTPHONE ANDROID Eva Damayanti
Jurnal TEDC Vol 14 No 3 (2020): Jurnal TEDC
Publisher : UPPM Politeknik TEDC Bandung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (867.208 KB)

Abstract

Kebutuhan air yang semakin meningkat, seiring bertambahnya kebutuhan dari masing-masing individu berdampak kepada masalah ketersediaan air. Masalah ini berhubungan dengan penggunaan air yang tidak efisien dan kurangnya pengelolaan air yang memadai. Pemantauan dan pengontrolan yang tepat diperlukan untuk menjamin ketersediaan air pada tempat penampungan air (toren). Sistem kontrol merupakan gabungan banyak peralatan yang bekerja bersama-sama untuk mengendalikan atau meregulasi suatu peralatan atau sistem lainnya. Sistem monitoring adalah kegiatan pemantauan untuk mengumpulkan data secara terus menerus sehingga data dapat dianalisis secara sistematik, dari data tersebut dapat dilihat apakah sistem berjalan sesuai keinginan atau tidak sehingga masalah yang dilihat atau ditemui dapat diatasi. Pengontrolan dan pengawasan proses pengisian air pada toren ini menggunakan PLC yang terhubung dengan HMI Weintek MT6070iH. Port yang digunakan untuk komunikasi antara PLC dengan HMI menggunakan port serial RS-232 sebagai penghubung untuk lingkup kabel. Untuk lingkup nirkabel menggunakan Arduino Mega yang terhubung dengan Smartphone Android. Komunikasi antara Arduino Mega dengan Smartphone Android menggunakan modul bluetooth untuk mempermudah operator dalam mengontrol dan memonitoring dari jarak jauh. Ketinggian permukaan air pada toren diukur oleh sensor ultrasonik HC SR-04, data ditampilkan pada HMI Weintek MT6070iH dan Smartphone Android. Dari hasil pengujian jarak komunikasi bluetooth diketahui bahwa jarak maksimal komunikasi bluetooth dengan halangan sejauh 9 meter dan jarak maksimal komunikasi bluetooth tanpa halangan sejauh 13 meter. Kata Kunci: human machine interface (hmi), programmable logic controller (plc), arduino mega, modul bluetooth
KEHIDUPAN TOKOH NOELLE PAGE DALAM NOVEL THE OTHER SIDE OF MIDNIGHT Satria Raditiyanto
Jurnal TEDC Vol 12 No 2 (2018): Jurnal TEDC
Publisher : UPPM Politeknik TEDC Bandung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (230.715 KB)

Abstract

Penelitian terhadap karya sastra penting dilakukan untuk mengetahui relevansi karya sastra dengan kenyataan yang ada di dalam kehidupan masyarakat. Penulis pada penelitan ini akan mengkaji novel berjudul The Other Side of Midnight karya Sidney Sheldon menggunakan kajian teori sosiologi sastra menurut klasifikasi dari ahli sastra yang bernama Renne Wellek dan Austin Warren. Penulis memutuskan menggunakan judul penelitian: Kehidupan Tokoh Noelle Page Dalam Novel The Other Side of Midnight Karya Sidney Sheldon: Kajian Sosiologi Sastra. Penelitian ini membahas analisis kehidupan tokoh utama novel yang bernama Noelle Page. Setiap pengarang khususnya yang memiliki sifat idealis pasti memiliki teknik-teknik tertentu yang menjadi karakteristik tulisannya. Penulis novel The Other Side of Midnight, Sidney Sheldon memberikan gambaran detail yang sangat jelas dalam bentuk yang sangat konkret. Salah satu sisi hal ini memudahkan pembaca, namun di salah satu sisi yang lain hal ini sangat membatasi imajinasi pembaca mengenai penceritaan tentang tokoh-tokoh di dalam novel karya Sidney Sheldon tersebut. Kata kunci : Novel The Other Side of The Midnight karya Sidney Sheldon, Sosiologi Sastra