cover
Contact Name
Prihatin Dwihantoro
Contact Email
bpst@unimma.ac.id
Phone
+6285640153961
Journal Mail Official
bpst@unimma.ac.id
Editorial Address
Jalan Mayjen Bambang Soegeng Km 5 Mertoyudan, Kab. Magelang, Provinsi Jawa Tengah, 56172 Telp/Fax: 0293 326945 ext. 132 / 0293 325554
Location
Kab. magelang,
Jawa tengah
INDONESIA
Borobudur Communication Review
ISSN : -     EISSN : 27770796     DOI : https://doi.org/10.31603/bcrev.4982
Core Subject : Education, Social,
Borobudur Communication Review, publishes research and innovative ideas on communication. Borobudur Communication Review is published by Department of Communication, Muhammadiyah Magelang University. Borobudur Communication Review covers the following fields: digital communication, digital PR, online journalism, digital etnology, digital empowerment, digital advertising, etc.
Articles 47 Documents
Spiritual Marketing Sebagai Strategi Pemasaran Destinasi Wisata Religi Prihatin Dwihantoro; Adi Nur Vianto
Borobudur Communication Review Vol 2 No 2 (2022)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Magelang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31603/bcrev.7744

Abstract

Potensi wisata yang berkembang saat ini adalah wisata religi atau yang biasa disebut dengan ziarah. Wisata religi merupakan kegiatan melakukan perjalanan dengan tujuan mendapatkan kenikmatan, kepuasan serta pengetahuan. Tujuan Penelitian ini adalah untuk mengetahui stategi promosi dan spiritual marketing yang digunakan pengelola wisata religi Makam Aulia Gunungpring serta sebagai pariwisata berkelanjutan. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif kualitatif dengan pengambilan data menggunakan observasi dan wawancara untuk mendapatkan data primer dan sekunder. Teknik analisis data dilakukan dengan cara reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Makam Aulia Gunungpring telah melaksanakan konsep spiritual marketing akan tetapi sudah secara baik. Namun, makam Aulia Gunungpring belum menerapkan strategi pemasaran melalui media sosial guna mendukung kegiatan spiritual marketing. Konsep spiritual marketing menjadi strategi pemasaran pariwisata Gunungpring yang religius dan sarat dengan nuansa budaya. Konsep spiritual marketing memiliki orientasi kepada Allah, sehingga seluruh proses dalam kegiatan pemasaran mengikuti tuntunan Islam.
Analisis Framing Pemberitaan Media TvOne News dan VIVA.co.id Atas Ancaman Terhadap Vonis Mati Ferdy Sambo Ghifari, Naufan; Satria, Raden Ariq Wahyu
Borobudur Communication Review Vol 3 No 1 (2023)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Magelang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31603/bcrev.8980

Abstract

This study aims to analyze the news regarding the death sentence against Ferdy Sambo in forming a point of view in reporting on two online media, namely TvOne News and VIVA.co.id in the period January 24 2023 to February 19 2023. Framing analysis was carried out in this study. This study uses the framing analysis model of William A. Gamson and Andre Modigliani. According to William A. Gamson and Andre Modigliani, framing is divided into two, namely: framing devices and resuming devices. Framing devices consist of five types: metaphors, exemplars, catchphrases, depictions, and visual images. Meanwhile, the resuming device consists of two types: roots and appeal to principle. The results of this study show that each news item is found on the online media TvOne News and VIVA.co.id. There must be some element of analytical material found in the news. The two online media are TvOne News and VIVA.co.id. jointly framing or framing the issue of the death sentence against Ferdy Sambo and the institution of the National Police.
Tinjauan atas Pelanggaran Etika dan Hukum dalam Berita Kriminal di Program Apa Kabar Indonesia Pagi Basri, Azzahra Silvia; Rahmanto, Alfin Dwi; Shadrina, Annisa Nurul
Borobudur Communication Review Vol 4 No 1 (2024)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Magelang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31603/bcrev.10507

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meninjau program “Apa Kabar Indonesia” di TVOne atas pelanggaran etika dan hukum dalam pemberitaan kriminal. Metode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu penelitian kualitatif. Hasil dalam penelitian ini menyatakan bahwa terdapat pelanggaran Pedoman Perilaku Penyiaran dan Standar Program Siaran (P3SPS) serta Kode Etik Jurnalistik (KEJ). Ditemukan bahwa terdapat pelanggaran pada penayangan berita dengan menampilkan wajah pelaku kejahatan kriminal seksual. Dengan demikian, pematuhan terhadap pedoman penyiaran dan KEJ merupakan aspek penting dalam menjaga kualitas dan integritas pemberitaan, serta menjaga kepercayaan publik terhadap media penyiaran di Indonesia.
Tinjauan Etika dalam Promosi Galon Cleo di Akun Instagram @stefanigabriela Juliana, Silvia Ayu; Astuti, Innas Widya; Pramesti, Rosatania Dyah
Borobudur Communication Review Vol 4 No 1 (2024)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Magelang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31603/bcrev.10585

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tinjauan etika dalam promosi galon Cleo dan menganalisa lebih dalam berkaitan dengan pelanggaran yang terjadi di akun Instagram @stefanigabriela. Jenis penelitian ini yaitu penelitian deskriptif kualitatif, dalam pelaksanaannya metode pengumpulan data menggunakan dokumentasi berupa video, caption , dan komentar yang kemudian di screenshot, juga studi pustaka yang berasal dari buku dan jurnal sebagai acuan penelitian terutama yang berkisar pada dua hal yaitu etika dan media digital. Berdasarkan penelitian, ditemukan beberapa pelanggaran etika yang dilakukan Stefani yaitu merendahkan produk pesaing, tidak mencantumkan sumber data yang jelas, dan merendahkan anak-anak berkebutuhan khusus (difabel).
Tinjauan Etika dalam Promosi Judi Slot Online pada Iklan Lk21 Bihat, Azka Alsa
Borobudur Communication Review Vol 4 No 1 (2024)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Magelang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31603/bcrev.10587

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji pelanggaran etika yang dilakukan oleh iklan yang muncul di website streaming online ilegal Lk21. Metode penelitian ini adalah deskriptif kualitatif. Penelitian ini menemukan bahwa iklan pop-up di Lk21 adalah iklan judi online. Iklan pop-up di website Lk21 melanggar Etika Pariwara Indonesia. Pelanggaran terjadi karena adanya iklan Pop-up yang menyebarkan ajakan untuk orang orang bergabung dengan diiming-imingi bonus dan mendapatkan keuntungan yang banyak. Hal ini melanggar pasal 2.25 Etika Pariwara Indonesia yang berbunyi segala bentuk perjudian dan pertaruhan tidak boleh diiklankan, baik secara jelas maupun tersamar.
Program Televisi Lapor Pak dalam Tinjauan Etika dan Hukum Media Penyiaran Putri, Diana Dwi; Ananda, Shalsabilla Desti; Shaniya, Granetha
Borobudur Communication Review Vol 3 No 1 (2023)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Magelang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31603/bcrev.10588

Abstract

Penelitian ini mengkaji tentang bagaimana program televisi Lapor Pak di Trans7 dalam tinjauan etika dan hukum media penyiaran. Metode penelitian ini menggunakan penelitian deskriptif kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa program televisi Lapor Pak terbukti adanya pelanggaran terhadap Pedoman Perilaku Penyiaran Standar Program Siaran. Hal ini dibuktikan melalui penemuan beberapa dialog dalam acara komedi Lapor Pak yang melanggar aturan dalam Pedoman Perilaku Penyiaran dan Standar Program Siaran.
Tinjauan Etika tentang Konten Tiktok Codebluuu Mengenai Review Makanan Oseng Bang Madun Rachmadi, Naufal Irsyad; Saputra F., Dhidiq Zainul; Hayqal W, Raden Mas Raihan
Borobudur Communication Review Vol 4 No 1 (2024)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Magelang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31603/bcrev.10600

Abstract

This research aims to reveal and identify forms of ethics in social media. This type of research uses a qualitative descriptive method because the problem formulation is an ethical review of TikTok Codebluuu content regarding Oseng Bang Madun food reviews. This research shows that Codebluuu violated ethical regulations on social media in reviewing its product Oseng Oseng Bang Madun. The content of the shared post, namely Codebluuu, in its content seems to belittle the product of oseng bang madun. We already know that when creating content, we should think more about the words we say and the actions in the content. It can be concluded that the content from Codebluuu has violated many ethics in social media.
Representasi Seksualitas Perempuan dalam Iklan Celana Dalam Pria di Akun Instagram @Wowonofficial Hafidz, Fadhlan Al; Saputra, Khairi Luthfi; Basma, Nada
Borobudur Communication Review Vol 3 No 2 (2023)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Magelang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31603/bcrev.10652

Abstract

Penelitian ini membahas Representasi seksualitas perempuan dalam iklan celana dalam pria di akun Instagram @wowonofficial. Hasil penelitian menunjukkan bahwa representasi tersebut cenderung mengarah pada objektifikasi perempuan. Iklan ini menempatkan perempuan dalam posisi lemah dengan hanya menonjolkan kecantikan, seksualitas, dan tubuh idealnya. Penelitian ini menyoroti pentingnya mempertimbangkan dimensi budaya dan perspektif filosofis dalam menganalisis representasi seksualitas perempuan dalam iklan.
Pelanggaran Etika Pariwara Indonesia dalam Iklan Televisi Pemutih Baju Vanish Hafidz, Fadhlan Al; Saputra, Khairi Luthfi; Basma, Nada
Borobudur Communication Review Vol 3 No 1 (2023)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Magelang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31603/bcrev.10653

Abstract

Jurnal ini membahas pelanggaran etika dalam iklan Indonesia, dengan fokus khusus pada iklan televisi untuk pemutih pakaian Vanish. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif deskriptif dan menemukan adanya pelanggaran etika dalam iklan Vanish, seperti klaim yang tidak dapat dibuktikan secara ilmiah dan strategi persuasif yang manipulatif. Studi ini merekomendasikan penelitian lebih lanjut untuk mengeksplorasi respon masyarakat terhadap pelanggaran etika dalam iklan televisi.
Stigma Rasisme Kulit Putih Terhadap Kulit Hitam sebagai Budak dalam Kemasan Sereal Kellogg’s Lazuardian, Arga; Risqullah, Alif
Borobudur Communication Review Vol 3 No 1 (2023)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Magelang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31603/bcrev.10676

Abstract

Advertising serves as a means for prominent corporations to uphold their brand image. Racism can arise due to inadequate media utilization and a lack of advertising understanding, as Kellogg's Cereal exemplified in their 2017 advertisement "Ninja Corn Pop." Kellogg's cereal, which primarily caters to youngsters, inadvertently instills racial bias in young minds. This study aims to substantiate black individuals' systemic discrimination in various industries. This research aims to offer valuable insights and empirical evidence to stimulate critical thinking and serve as a foundation for future investigations into the pervasive issue of racism within the rapidly expanding consumer products industry