cover
Contact Name
Andy
Contact Email
andy.kee9@gmail.com
Phone
+6281298882457
Journal Mail Official
andy.andy@ubd.ac.id
Editorial Address
Jl. Imam Bonjol No. 41 Karawaci Ilir Tangerang - Banten
Location
Kota tangerang,
Banten
INDONESIA
EMaBi: Ekonomi Dan Manajemen Bisnis
ISSN : -     EISSN : 28277740     DOI : -
Core Subject : Economy,
EMaBi berisi hasil karya mahasiswa dan dosen Universitas Buddha Dharma khususnya di Fakultas Bisnis yang meliputi bidang : - Ekonomi Bisnis - Berbagai Ekonomi - Kewirausahaan - Sumber daya manusia - Pemasaran - Sistem Pengambilan Keputusan - Manajemen keuangan - Operasional - Administrasi
Articles 241 Documents
Pengaruh Penggunaan E-Commerce, Pembayaran Non Tunai (Cashless), Dan Promosi Terhadap Kepuasan Pelanggan Di Coffee Shop Kips Kopi Sinaga, Jessica Mayana
EMaBi: Ekonomi Dan Manajemen Bisnis Vol. 3 No. 2 (2024): Jurnal EMaBi: Jurnal Ekonomi Dan Manajemen Bisnis
Publisher : Fakultas Bisnis

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan penelitian ini mengetahui dampak secara parsial maupun bersama-sama variabel penggunaan e-commerce, pembayaran non tunai (cashless), dan promosi di Coffee Shop Kips Kopi. Metode pengumpulan data memakai angket tertutup. Angket disebar ke pelanggan Coffee Shop Kips Kopi berjumlah 100 pelanggan. Teknik analisis data yaitu regresi berganda Hasil penelitian parsial yaitu penggunaan e-commerce (t-value 7,196), pembayaran non tunai (t-value -0,499), dan promosi (t-value 3,128) berdampak pada kepuasan pelanggan lebih dari t tabel yaitu 1.661. Secara simultan penggunaan e-commerce, pembayaran non tunai (cashless), dan promosi berdampak pada kepuasan pelanggan dengan nilai F-values 38,341 > F tabel 2,70 Kesimpulan yang dapat diambil secara partial dan simultan penggunaan e-commerce, pembayaran non tunai (cashless), dan promosi berdampak pada kepuasan pelanggan Coffee Shop Kips Kopi
Pengaruh Harga, Citra Merek dan Kualitas Produk terhadap Keputusan Pembelian Roller merek Geroll (Studi Kasus pada Konsumen PT. Wahana Karya Sukses) Metta Karania; Eso Hernawan
EMaBi: Ekonomi Dan Manajemen Bisnis Vol. 4 No. 1 (2025): EMaBi: Ekonomi Dan Manajemen Bisnis
Publisher : Fakultas Bisnis

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Studi ini dilakukan untuk memeriksa seberapa kuat harga, citra merek dan kualitas produk dalam memengaruhi keputusan pembelian roller merek Geroll pada konsumen PT. Wahana Karya Sukses. Studi dilakukan dengan mendistribusikan kuisioner melalui google form dengan menggunakan metode random sampling. Dari hasil studi yang telah dilakukan menghasilkan nilai adjusted R square sebesar 0,641 yang bermaksud harga, citra merek, dan kualitas produk, terhadap keputusan pembelian berpengaruh sebesar 64,1%. Uji hipotesis secara partial memperoleh nilai thitung variabel harga 8,557, thitung variabel citra merek 13,639, thitung variabel kualitas produk 7,674 dengan ttabel sebesar 1,65685. Dikarenakan nilai thitung> dari ttabel maka dapat dikatakan terima Ha dan tolak Ho. Secara simultan uji hipotesis variabel harga, citra merek dan kualitas produk terhadap keputusan pembelian memperoleh hasil Fhitung 77,922 dengan nilai sig 0,000. Didapat hasil Ftabel 2,68 yang berarti Fhitung> dari Ftabel  dan angka 0,000<0,05 jadi dapat dikatakan terdapat hubungan yang kuat daripada harga, citra merek, dan kualitas produk dengan keputusan pembelian roller merek Geroll.
Pengaruh Komunikasi, Kerjasama Tim, dan Disiplin Kerja terhadap Kinerja Karyawan pada PT. Azzama Karya Persada Sahla Syifa; Suhendar Janamarta
EMaBi: Ekonomi Dan Manajemen Bisnis Vol. 4 No. 1 (2025): EMaBi: Ekonomi Dan Manajemen Bisnis
Publisher : Fakultas Bisnis

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian dengan judul, “Pengaruh Komunikasi, Kerjasama Tim, dan Disiplin Kerja terhadap Kinerja Karyawan pada PT. Azzama Karya Persada” bertujuan guna mengetahui pengaruh komunikasi, kerjasama tim, dan disiplin kerja terhadap kinerja karyawan pada PT. Azzama Karya Persada. Sampel sekitar 117 responden. Pengumpulan data dengan penyebaran kuesioner dan SPSS 26. Analisis yang dilakukan ialah metode kuantitatif, memakai validitas, reliabilitas, uji asumsi klasik, regresi linear berganda, koefisien determinasi, uji t, serta uji F. Penulis memperoleh hasil: 1). Variabel komunikasi (X1) memiliki pengaruh terhadap variabel kinerja karyawan (Y), t hitung sebesar 16,751 lebih besar dari t tabel sebesar 1,98118. 2). Variabel kerjasama tim (X2) memiliki pengaruh terhadap variabel kinerja karyawan (Y), t hitung sebesar 17,562 lebih besar dari t tabel sebesar 1,98118. 3). Variabel disiplin kerja (X3) memiliki pengaruh terhadap variabel kinerja karyawan (Y), t hitung sebesar 12,637 lebih besar dari t tabel sebesar 1,98118. 4). Variabel komunikasi (X1), kerjasama tim (X2) dan disiplin kerja (X3) terdapat pengaruh yang signifikan secara simultan terhadap kinerja karyawan (Y). Dibuktikan dengan nilai Fhitung 130,191 lebih besar dari dari Ftabel 2.68.
Pengaruh Solvabilitas, Aktivitas, Dan Profitabilitas Terhadap Harga Saham Perusahaan Subsektor Farmasi Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia (Bei) Periode Tahun 2019-2023 Marcela Margaretha; Pujiarti
EMaBi: Ekonomi Dan Manajemen Bisnis Vol. 4 No. 1 (2025): EMaBi: Ekonomi Dan Manajemen Bisnis
Publisher : Fakultas Bisnis

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Perusahaan farmasi merupakan subsektor industri barang konsumsi yang dikatakan sangat penting dan sangat besar pertumbuhannya di Indonesia. Tujuan utamanya adalah berfokus dalam melakukan produksi berbagai obat-obatan baik kimia, tradisional, antibiotik, vitamin, vaksin dan banyak lainnya. Meskipun tidak memproduksi untuk kebutuhan sehari-hari tetapi produk yang dihasilkan tetap dibutuhkan di setiap orang pada keadaan tertentu. Penelitian ini bertujuan untuk menggali apakah pengaruh independen yaitu Solvabilitas, Aktivitas, dan Profitabilitas terhadap variabel dependen yaitu Harga Saham Perusahaan Subsektor Farmasi yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) Periode Tahun 2019-2023. Populasi dalam penelitian ini berjumlah 13 perusahaan dan sampel yang dipilih menggunakan metode purposive sampling berjumlah 6 perusahaan. Berdasarkan dari hasil uji Koefisien Determinasi (R2) nilai “Adjusted R Square” (R2) sebesar 0.571, sementara sisanya 42,9% variabel lain yang mempengaruhi dan tidak dimasukkan ke dalam model penelitian ini. Uji secara parsial terdapat pengaruh Solvabilitas sebagai Debt to Asset Ratio terhadap Harga Saham memperoleh nilai thitung 2.839 > 2.05553 dari ttabel dan nilai signifikannya (sig) 0.009 < 0,05. Uji secara parsial terdapat pengaruh Aktivitas sebagai Fixed Asset Turnover terhadap Harga Saham memperoleh nilai thitung 4.660 > 2.05553 dari ttabel dan nilai signifikannya (sig) 0.000 < 0,05. Uji secara parsial tidak terdapat pengaruh Profitabilitas sebagai Return on Asset terhadap Harga Saham memperoleh nilai thitung sebesar 0.011 < 2.05553 dari ttabel dan nilai signifikannya (sig) 0.991 < 0,05. Berdasarkan hasil uji simultan terdapat pengaruh Solvabilitas (Debt to Asset Rasio), Aktivitas (Fixed Asset Turnover), dan Profitabilitas (Return on Aset) terhadap Harga Saham. Hal ini ditunjukan dari hasil tingkat signifikan sebesar 0.000 < 0,05 dan nilai Fhitung 8.890 > 2.98 dari Ftabel.
Pengaruh Kualitas Produk, Harga, dan Desain terhadap Keputusan Pembelian Laptop Axioo Pada Masyarakat Kecamatan Neglasari, Kota Tangerang Andre Chandra Halim; Alexander
EMaBi: Ekonomi Dan Manajemen Bisnis Vol. 4 No. 1 (2025): EMaBi: Ekonomi Dan Manajemen Bisnis
Publisher : Fakultas Bisnis

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pergeseran zaman ke arah Revolusi Industri 4.0 telah mendorong metamorfosis substansial di berbagai lini, termasuk sektor teknologi informasi, yang berimbas pada lonjakan permintaan perangkat digital seperti laptop. Studi ini berupaya untuk menelaah secara mendalam sejauh mana pengaruh atribut produk, banderol, dan rancangan terhadap keputusan pembelian laptop merek Axioo di kalangan penduduk Kecamatan Neglasari, Kota Tangerang. Metodologi penelitian yang diterapkan mencakup serangkaian uji analisis, yakni uji validitas, reliabilitas, normalitas, multikolinearitas, heteroskedastisitas, regresi linier berganda, serta pengujian koefisien korelasi (R), koefisien determinasi (R²), uji T, dan uji F. Pengumpulan data dilakukan melalui instrumen kuesioner, dengan jumlah responden valid sebanyak 156 orang. Riset ini mempergunakan teknik sampling non-probabilitas, yakni accidental sampling. Pengolahan data dilakukan dengan bantuan aplikasi SPSS (Statistical Package for the Social Sciences) versi 25. Hasil penelitian memperlihatkan bahwa kualitas produk, harga, dan desain memiliki korelasi terhadap keputusan pembelian. Secara simultan, ketiga variable ini memberikan dampak signifikan terhadap keputusan konsumen. Harga, sebagai salah satu faktor yang dikaji, teridentifikasi memiliki pengaruh yang paling kuat, dengan nilai koefisien regresi 0,563 atau 56,3%. Nilai Pearson Correlation (R) yang mencapai 0,841 menunjukkan adanya keterkaitan yang sangat kuat antara kualitas produk, harga, dan desain terhadap keputusan pembelian. Sementara itu, nilai R Square sebesar 0,727 mengindikasikan bahwa ketiga variable tersebut secara kolektif memengaruhi keputusan pembelian sebesar 72,7%, sementara 27,3% terdapat faktor-faktor tambahan yang tidak termasuk dalam penelitian ini, yang juga memiliki andil dalam hasil akhir.
Pengaruh Produk, Harga, dan Lokasi terhadap Keputusan Pembelian pada Papa Fried Chicken cabang Kutabumi Riyanti Teresa; Yanti Puspa Rini
EMaBi: Ekonomi Dan Manajemen Bisnis Vol. 4 No. 1 (2025): EMaBi: Ekonomi Dan Manajemen Bisnis
Publisher : Fakultas Bisnis

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Di Indonesia, persaingan bisnis industri makanan cepat saji sudah semakin meluas dan kompetitif. Hal ini membuat faktor seperti produk, harga, dan juga lokasi memiliki peran yang penting dalam membentuk keputusan pembelian konsumen. . Tentunya hal ini menimbulkan persaingan yang sangat ketat antar berbagai merek fried chicken, salah satunya adalah Papa Fried Chicken cabang Kutabumi. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi sejauh mana produk, harga, dan lokasi dapat memengaruhi keputusan pembelian, serta untuk menguji adanya hubungan antara variabel-variabel tersebut terhadap keputusan pembelian pada Papa Fried Chicken cabang Kutabumi. Dalam penelitian ini, peneliti menerapkan teknik non-probability sampling dengan metode Purposive Sampling sebagai cara pengambilan sampel. Data utama diperoleh melalui kuesioner yang disebarkan selama 14 hari, mulai dari 12 Desember 2024 hingga 21 Desember 2024 dan 17 Februari 2025 sampai 20 Februari 2025. Dari penyebaran tersebut, terkumpul sebanyak 136 responden yang memberikan jawaban atas 40 pernyataan dengan lima pilihan jawaban. Analisis data dilakukan dengan berbagai uji, yaitu uji frekuensi, validitas, reliabilitas, asumsi klasik, dan uji hipotesis. Setelah itu, dilakukan uji F (simultan) dan uji T menggunakan perangkat lunak SPSS versi 26. Berdasarkan hasil uji koefisien determinasi, dapat dihasilkan nilai R Square adalah 0,844 atau sekitar 84,4% variasi dalam Keputusan Pembelian dapat dijelaskan oleh ketiga variabel tersebut. Sedangkan berdasarkan hasil uji F, dapat dihasilkan F hitung sebesar 238,588 yang lebih tinggi dari F tabel sekitar 2,67 dengan nilai signifikansi 0,000 yang lebih kecil dari 0,05. Dari hasil uji tersebut menunjukkan bahwa secara simultan, kualitas produk, harga, dan lokasi juga terbukti berpengaruh terhadap variabel keputusan pembelian.
Pengaruh Likuiditas, Aktivitas, Dan Leverage Terhadap Profitabilitas Pada Perusahaan Sub-Sektor Makanan Dan Minuman Yang Terdaftar Di Bei Periode 2019-2023 Adithana Wijaya Cahyadi; Astrid Amalia Noeraini
EMaBi: Ekonomi Dan Manajemen Bisnis Vol. 4 No. 1 (2025): EMaBi: Ekonomi Dan Manajemen Bisnis
Publisher : Fakultas Bisnis

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Perkembangan usaha makanan dan minuman di era sekarang menghadirkan persaingan yang semakin ketat, seiring dengan peningkatan jumlah penduduk yang mendorong kenaikan permintaan kebutuhan primer. Kondisi ini menjadikan perusahaan subsektor makanan dan minuman menarik untuk diteliti karena adanya peluang besar bagi pelaku usaha untuk memaksimalkan keuntungan di tengah tingginya kebutuhan konsumen.Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh likuiditas, aktivitas, dan leverage terhadap profitabilitas pada perusahaan subsektor makanan dan minuman yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) periode 2019-2023. Variabel independen yang digunakan adalah Quick Ratio (QR), Total Asset Turnover (TATO), dan Debt to Equity Ratio (DER), sedangkan profitabilitas diukur menggunakan Return on Assets (ROA). Dengan pendekatan kuantitatif, data penelitian berupa laporan keuangan tahunan dari 13 perusahaan yang dipilih menggunakan teknik purposive sampling. Analisis dilakukan menggunakan regresi linier berganda dengan bantuan SPSS versi 25.Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara parsial maupun simultan, Quick Ratio (QR), Total Asset Turnover (TATO), dan Debt to Equity Ratio (DER) memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap Return on Assets (ROA). Temuan ini mengindikasikan bahwa ketiga variabel independen tersebut berperan penting dalam meningkatkan profitabilitas perusahaan.
Pengaruh Fasilitas, Budaya Organisasi Dan Beban Kerja Terhadap Kepuasan Kerja Karyawan PT. Cipta Selera Semesta Andre Theo Putra; Sonny Santosa
EMaBi: Ekonomi Dan Manajemen Bisnis Vol. 4 No. 1 (2025): EMaBi: Ekonomi Dan Manajemen Bisnis
Publisher : Fakultas Bisnis

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Agar perusahaan dapat berjalan dengan baik secara internal ataupun eksternal, dtentunya diperlukan sumbermdayammanusia yangg berkualitas sdan mempunyai kepuasan kerja yang tnggi. Tentunya hal ini akan berpengaruh pada kemampuan produktivitas, dan tanggung jawab dari para karyawan tersebut. Penelitiian inii dilakukan denganntuhuan untukk dapat mengetahuii pengaruhh dari Fasilitas, Budaya Organisasii, dan Beban Kerjaaterhadapp Kepuasan KerjaaKaryawan padaa PT. Cipta Selera Semesta. Metodeeyang dipakai untuk penelitiian ini adalah peneliitian kuantitatf yaituudengan membagikan sebuah kuesionerryang berjumlah 137 kepada para karyawan PT. Cipta Selera Semesta. Pengujiian hipotesis menggunaakan analisis model statistoik yang terdiri darii uji validita, uji reliabilita, uji asumsi klasiik, regresii linier berganda, koefisienndeterminasi, uji T dan uji F. Hasil dari pengolahanmdata menggunakann alat bantu aplikasi SPSS 25, diperolleh persaman liniier Y = 9,418 + 0,298 + 0,522 + (-0,50) yang dapat diartikan pada saat Fasilitas, Budaya Organisasi mengalami kenaikan, dan Beban Kerja mengalami penurunan. Maka Kepuasan Kerja akan mengalami peningkatan, dan begittu pun sebaliknya. Berdasarkan hasil uji hipotesis didapat nilai signifikansi dari ketiga variabel bebas (0,00 < 0,05) yang terdiri dari Fasilitas, Budaya Organisasi yang memilikii pengaruh positiffdan signifikan sedangkan Beban Kerjaatidak memilikii pengaruh terhadappKepuasan Kerjaa
Pengaruh Brand Image, Promosi, Word of Mouth Terhadap Keputusan Pembelian Mi Kokiku Alicia Josepin; Sugandha
EMaBi: Ekonomi Dan Manajemen Bisnis Vol. 4 No. 1 (2025): EMaBi: Ekonomi Dan Manajemen Bisnis
Publisher : Fakultas Bisnis

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh word of mouth, iklan, dan persepsi merek terhadap pembelian mi Kokiku. Data utama yang digunakan dalam penelitian ini berasal dari periode survei selama 16 hari yang dimulai pada tanggal 23 Desember 2024 dan berakhir pada tanggal 8 Januari 2025. Peneliti berhasil merekrut 107 partisipan untuk mengikuti penelitian. Survei mencakup 40 item pernyataan, masing-masing dengan 5 kemungkinan respons. Untuk menjamin keakuratan, prosedur analisis data menggunakan perangkat lunak statistik SPSS versi 25. Untuk mengetahui seberapa besar variabel independen dapat menjelaskan variabel dependen, penelitian ini menggunakan uji koefisien determinasi. Nilai A R Squared sebesar 0,426 atau 42,6% dilaporkan oleh uji tersebut. Hal ini menunjukkan bahwa efek gabungan dari persepsi merek, iklan, dan word of mouth menyumbang 42,6% dari varians dalam pengeluaran konsumen. Selain itu, kami melakukan uji F dan memperoleh nilai F sebesar 25,508, yang lebih tinggi dari nilai F tabel sebesar 2,70. Berdasarkan ambang batas signifikansi sebesar 0,000 < 0,005, dapat disimpulkan bahwa variabel citra merek (X1), promosi (X2), dan promosi dari mulut ke mulut (X3) semuanya memiliki dampak yang signifikan terhadap variabel keputusan pembelian (Y) untuk produk mi Kokiku. Berdasarkan temuan penelitian ini, perusahaan dapat mempertimbangkan ketiga elemen ini ketika mengembangkan kampanye pemasaran yang lebih tepat dan efisien, karena ketiga elemen tersebut memiliki peran dalam memengaruhi pilihan pelanggan untuk membeli barang.v
Pengaruh Citra Merk, Promosi, dan Kualitas Pelayanan Terhadap Loyalitas Pelanggan McDonald’s di Kota Tangerang Jhonattan Marcelino Setiawan; Lianah The
EMaBi: Ekonomi Dan Manajemen Bisnis Vol. 4 No. 1 (2025): EMaBi: Ekonomi Dan Manajemen Bisnis
Publisher : Fakultas Bisnis

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

“Kami memiliki tujuan untuk menganalisis loyalitas pelanggan McDonald's di Kota Tangerang dengan melihat bagaimana citra merek, promosi, dan kualitas pelayanan mempengaruhinya. Terdapat 135 responden yang diambil secara acak dari populasi pelanggan McDonald's Kota Tangerang, yang menjadi populasi penelitian ini.     Loyalitas pelanggan adalah variabel Y, sedangkan citra merek, promosi, dan kualitas pelayanan merupakan variabel X. Regresi linier berganda, uji parsial (uji t), uji simultan (uji f), uji koefisien determinasi, dan pendekatan kuantitatif digunakan dalam analisis data penelitian ini.     Berdasarkan temuan penelitian ini, loyalitas konsumen dipengaruhi oleh citra merek (X1), promosi (X2), dan kualitas pelayanan (X3), meskipun tidak ada dampak substansial dari kualitas pelayanan terhadap loyalitas pelanggan (Y). Di Kota Tangerang, loyalitas konsumen McDonald's sangat dipengaruhi oleh citra merek, iklan, dan kualitas pelayanan sekaligus.”