cover
Contact Name
Sumianto
Contact Email
sumianto1982@gmail.com
Phone
+6285274742619
Journal Mail Official
anthor.jurnal@gmail.com
Editorial Address
Jl Pahlawan No 23 Bangkinang, Kabupaten Kampar Provinsi Riau
Location
Kab. kampar,
Riau
INDONESIA
ANTHOR: Education and Learning Journal
ISSN : 29632498     EISSN : 2963198X     DOI : https://doi.org/10.31004/anthor.v1i1
ANTHOR: Education and Learning Journal ANTHOR: Education and Learning Journal is published by Faculty of Teacher Training and Education, Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai in helping academics, researchers, and practitioners to disseminate their research results. ANTHOR: Education and Learning Journal is a blind peer-reviewed journal dedicated to publishing quality research results in the fields of Education and Learning. All publications in the ANTHOR Journal are open access which allows articles to be available online for free without any subscription. ANTHOR: Education and Learning Journal is a national journal with e-ISSN: 2963 - 198X, and is free of charge in the submission process and review process. ANTHOR: Education and Learning Journal publishes articles periodically sixt a year, in February, April, June, August, October and December. Focus and Scope ANTHOR: Education and Learning Journal is intended as a medium for scientific studies of research results, thoughts, and critical-analytic studies regarding research in the field of education and learning. This is part of the spirit of disseminating knowledge resulting from research and thoughts for service to the wider community. In addition, it is also a source of reference for academics in the field of education and learning, social, humaniora, Religion and Philosophy. ANTHOR: Education and Learning Journal publishes papers regularly sixt a year, in February, April, June, August, October and December. All publications in the ANTHOR journal are open, allowing articles to be available online for free without subscription. ANTHOR: Education and Learning Journal accepts scientific articles with the scope of research on: A. Education and Learning Educational Science Cluster Primary Teacher Education Education Phylosophy Education Psycological Pedagogic Technology and Vocational Science Education Learning Media Curriculum Educational Methodology Educational Guidance and Counseling Publick Education Analysis Other relevant study topics B. Social Humaniora Management Science Economics Social Sciences Humanior Culture accounting science Language Science Cluster Linguistics Sastra Music Art Arts Science Media Science History Science Social and Cultural Studies Comunity Development Other relevant study topics C. Religion and Philosophy Religious Knowledge Religion and Culture Science Other relevant study topics
Articles 6 Documents
Search results for , issue "Vol 3 No 6 (2024): Anthor 2024" : 6 Documents clear
Analisis Pengaruh Lingkungan Keluarga dan Sekolah terhadap Sikap Toleransi Siswa pada Perbedaan Agama 'Afuwah, Rifa; Purwandari, Wahyu
ANTHOR: Education and Learning Journal Vol 3 No 6 (2024): Anthor 2024
Publisher : Institut Teknologi Pendidikan Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/anthor.v3i6.363

Abstract

Indonesia memiliki keberagaman budaya, agama, etnis, dan bahasa yang kaya, namun tantangan menjaga harmoni tetap ada, terutama dalam toleransi antaragama. Meskipun nilai toleransi sangat vital kehadirannya, banyak kasus intoleransi yang melibatkan generasi muda menunjukkan perlunya penelitian lebih lanjut tentang faktor-faktor yang memengaruhi sikap toleransi, khususnya dalam pendidikan agama Islam. Penelitian ini bertujuan untuk mengeksplorasi pengaruh lingkungan keluarga dan sekolah terhadap pembentukan sikap toleransi siswa terhadap perbedaan agama.  Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif untuk menganalisis pengaruh lingkungan keluarga dan sekolah terhadap sikap toleransi siswa terhadap perbedaan agama, dengan teknik pengumpulan data melalui studi literatur. Sumber data sekunder mencakup buku, artikel ilmiah, dan penelitian terdahulu yang relevan, yang dianalisis untuk mengidentifikasi kontribusi lingkungan keluarga dan sekolah dalam pembentukan sikap toleransi siswa. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa  Lingkungan keluarga dan sekolah berperan penting dalam membentuk sikap toleransi siswa terhadap perbedaan agama. Keluarga mengajarkan nilai toleransi melalui pendidikan agama dan keteladanan orang tua, sementara sekolah memperkuatnya melalui kurikulum, kegiatan sosial, dan keteladanan guru. Sinergi antara keduanya menciptakan landasan yang kuat bagi siswa untuk menginternalisasi dan menerapkan nilai toleransi dalam kehidupan sehari-hari.
Analisis Linguistik dan Pragmatik Kata Ganti Subjek dan Objek dalam Bahasa Arab-Melayu Suryani, Irma; Amisa, Siti; Putri, Triana
ANTHOR: Education and Learning Journal Vol 3 No 6 (2024): Anthor 2024
Publisher : Institut Teknologi Pendidikan Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/anthor.v3i6.366

Abstract

Bahasa Arab-Melayu merupakan warisan budaya yang memiliki nilai historis dan linguistik yang penting. Salah satu aspek tata bahasanya yang menarik untuk dikaji adalah sistem kata ganti (dhamir), yang mencakup jenis kata ganti subjek dan objek. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis penggunaan dan fungsi kata ganti dalam bahasa Arab-Melayu, khususnya dhamir bāriz (kata ganti yang tampak) dan dhamir mustatir (kata ganti tersembunyi). Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif kualitatif dengan pendekatan analisis konten. Data diperoleh dari studi pustaka terhadap naskah-naskah, dokumen, dan sumber literatur yang relevan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kata ganti dalam bahasa Arab-Melayu diklasifikasikan berdasarkan gender (muzakkar/mu'annats) dan jumlah (mufrad, mutsanna, jamak). Kata ganti juga terbagi ke dalam dhamir muttasil (kata ganti bersambung) dan dhamir munfasil (kata ganti terpisah). Penggunaannya dipengaruhi oleh faktor gramatikal, semantik, dan sosial-budaya. Fungsi utama kata ganti meliputi efisiensi komunikasi, kejelasan makna, dan kohesi teks. Kesimpulannya, sistem kata ganti dalam bahasa Arab-Melayu tidak hanya memiliki fungsi linguistik, tetapi juga mencerminkan nilai-nilai sosial dan budaya masyarakat penggunanya. Penelitian ini memberikan kontribusi penting dalam memahami sistem kata ganti dalam bahasa Arab-Melayu serta relevansinya dalam pelestarian bahasa dan budaya.
Upaya Guru PAI dalam Membentuk Ahklak Siswa di SDS Tunas Harapan Patumbak Arlina, Arlina; Pratiwi, Reni; Handayani, Risky; Pane, Damayanti; Rahayu, Putri Maymuhamna
ANTHOR: Education and Learning Journal Vol 3 No 6 (2024): Anthor 2024
Publisher : Institut Teknologi Pendidikan Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/anthor.v3i6.223

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis upaya guru PAI dalam membentuk akhlak siswa kelas V SD Tunas Harapan. Fokus kajian pada tiga hal yakni bentuk upaya guru PAI, membentuk akhlak siswa kelas  V SD Tunas Harapan. Penelitian ini mengganalisis upaya yang dilakukan oleh guru PAI sebagai pendidik di SD Tunas Harapan Patumbak. Metode penelitian yang digunakan ialah dengan pendekatan studi kepustakaan. Teknik pengumpulan data yang digunakan ialah mengumpulkan data dari berbagai  sumber yaitu buku, jurnal dan lainya. Data yang diperoleh kemudian dianalisis menggunakan teknik Miles dan Huberman, yakni reduksi data, penampilan data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menjelaskan bahwa upaya pembentukan akhlak pada siswa yang dilakukan oleh Guru Pendidikan Agama Islam di SDS Tunas Harapan meliputi: Penanaman 5S (Senyum, Sapa, Salam, Sopan, Salim), Pembiasaan melaksanakan shalat dhuha dan shalat dzuhur berjamaah, dan membentuk tim rohani untuk memonitoring segala kegiatan pembentukan akhlak siswa yang dilaksanakan di sekolah.
Evaluasi Metode Demonstrasi dalam Pembelajaran Fiqih untuk Meningkatkan Hasil Belajar di Pondok Pesantren Bidayatul Hidayah Sari, Novita; Kurniati, Intan
ANTHOR: Education and Learning Journal Vol 3 No 6 (2024): Anthor 2024
Publisher : Institut Teknologi Pendidikan Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/anthor.v3i6.327

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi efektivitas pelaksanaan metode demonstrasi oleh guru Fiqih dalam meningkatkan hasil belajar santri di Pondok Pesantren Bidayatul Hidayah, Kecamatan Tanah Putih, Kabupaten Rokan Hilir. Pendekatan yang digunakan adalah kuantitatif deskriptif dengan teknik pengumpulan data melalui observasi, wawancara, dan angket. Sampel dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas Fiqih sebanyak 33 orang, yang dipilih dengan teknik total sampling. Hasil penelitian menunjukkan bahwa metode demonstrasi, terutama ketika dikombinasikan dengan ceramah, dinilai efektif oleh mayoritas siswa dalam meningkatkan pemahaman dan minat belajar. Sebanyak 85% siswa memberikan respon positif terhadap penggunaan metode ini. Faktor pendukung keberhasilan pelaksanaan metode demonstrasi antara lain adalah budaya praktik di pesantren, dukungan struktural dari lembaga, dan waktu pembelajaran yang fleksibel. Adapun faktor penghambatnya meliputi keterbatasan sarana pembelajaran, variasi karakter siswa, dan keterampilan guru dalam merancang demonstrasi yang menarik. Penelitian ini menyimpulkan bahwa metode demonstrasi merupakan strategi pembelajaran yang relevan dan efektif untuk konteks pendidikan agama di pesantren, serta merekomendasikan penguatan kapasitas guru dan penyediaan fasilitas penunjang sebagai langkah strategis.
Hubungan Gaya Belajar dengan Hasil Belajar Fisika Peserta Didik Kelas X MIA di SMA Negeri 4 Lubuklinggau Premesti, Rahayu; Solehah, Kurnia Maratus; Wandira, Ayu; Latifah, Nurul; Sulistiyono, Sulistiyono
ANTHOR: Education and Learning Journal Vol 3 No 6 (2024): Anthor 2024
Publisher : Institut Teknologi Pendidikan Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/anthor.v3i6.349

Abstract

Penelitian ini merupakan penelitian ex-post facto bersifat analisis korelasional dengan tujuan untuk mendeskripsikan tingkat gaya belajar visual, auditorial dan kinestetik dan hasil belajar fisika yang dicapai peserta didik kelas X MIA di SMA Negeri 4 Lubuklinggau serta hubungan antara kedua variabel tersebut. populasi dalam penelitian ini adalah seluruh kelas X MIA SMA Negeri 4 Lubuklinggau, dengan sampel Penentuan jumlah sampel penelitian berdasarkan teknik random sampling dan perhitungan sampel minimum menggunakan nomogram Harry King sebanyak 50 responden.Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis statistik deskriptif dan analisis statistik inferensial yang meliputi uji normalitas, uji linearitas dan uji korelasi product moment. Dari hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa tingkat gaya belajar peserta didik didominasi oleh gaya belajar visual,kemudian auditorial dan kinestetik, tingkat hasil belajar fisika peserta didik berada pada kategori rendah, dan terdapat hubungan positif yang signifikan antara gaya belajar dengan hasil belajar fisika peserta didik kelas X MIA di SMA Negeri 4 Lubuklinggau.
Analisis Ketergunaan Internet Sebagai Sumber Belajar Peserta Didik dalam Mata Pelajaran Fisika di Kelas XI IPA SMAN 1 Lubuklinggau Istanti, Nurul; Prasetywati, Aisah Febri; Rafifah, Sayyidatur; Cahyarani, Putri Annisa; Sulistiyono, Sulistiyono
ANTHOR: Education and Learning Journal Vol 3 No 6 (2024): Anthor 2024
Publisher : Institut Teknologi Pendidikan Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/anthor.v3i6.365

Abstract

Penelitian ini menggunakan metode survei dengan pendekatan deskriptif kuantitatif untuk mendeskripsikan penggunaan internet sebagai sumber belajar peserta didik dalam mata pelajaran fisika di kelas XI IPA SMAN 1 Lubuklinggau. Sampel penelitian terdiri dari 46 peserta didik yang dipilih secara acak. Data dikumpulkan melalui kuesioner dan wawancara dengan peserta didik, guru, serta orang tua/wali. Teknik analisis data yang digunakan adalah deskripsi persentase. Hasil penelitian menunjukkan bahwa peserta didik memiliki tingkat pengetahuan (63,04%), pemahaman (58,70%), dan kemampuan pengoperasian internet (65,22%) yang baik. Internet digunakan untuk keperluan belajar, dengan mayoritas peserta didik mengakses situs terkait pelajaran sekolah (56,52%) dan fisika (71,74%). Peserta didik cenderung menggunakan internet untuk mencari informasi (58,70%) dan menyelesaikan tugas fisika (63,04%). Sebanyak 69,57% peserta didik memanfaatkan internet sebagai sumber belajar utama, meskipun penggunaannya untuk memahami pelajaran fisika dinilai cukup membantu (52,17%). Penelitian ini menyimpulkan bahwa internet merupakan sumber belajar yang efektif untuk mata pelajaran fisika karena menyediakan materi dan soal yang lebih bervariasi dibandingkan buku. Meski demikian, pemanfaatannya masih dapat ditingkatkan melalui bimbingan guru untuk memaksimalkan penggunaannya dalam mendukung pembelajaran fisika.

Page 1 of 1 | Total Record : 6