cover
Contact Name
Arif Fadillah
Contact Email
pengabdianikestmp@gmail.com
Phone
+6282176546039
Journal Mail Official
afifah170114@gmail.com
Editorial Address
IKesT Muhammadiyah Palembang Jl. Jend. A. Yani, 13 Ulu, Palembang, Indonesia, 30262
Location
Kota palembang,
Sumatera selatan
INDONESIA
Khidmah: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
ISSN : 2654864X     EISSN : 28286308     DOI : https://doi.org/10.52523/khidmah.v4i2
Core Subject : Health,
Khidmah (ISSN Online: 2828-6308) is a journal published by the Institute for Research, Community Service and Innovation (LP2MI) of IKesT Muhammadiyah Palembang which focuses on nursing studies (Medical Surgical Nursing, Child Nursing, Maternity Nursing, Mental Nursing, Critical Nursing, Nursing Community and Nursing Management) , Midwifery (Pregnancy, Childbirth, Postpartum, Neonates, Infants and Children, Reproductive Health), Environmental Health, Physiotherapy and Medical Laboratory Techniques. Khidmah is published 2 times a year, namely in April and October which is published in print and electronic publications
Articles 171 Documents
Edukasi Pencegahan Dini Terjadinya Osteoarthritis Genu Pada Pra-Lansia Dengan Fisioterapi Bustam, Ika Guslanda
Khidmah Vol 6 No 2 (2024): Khidmah
Publisher : IKesT Muhammadiyah Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52523/khidmah.v6i2.510

Abstract

Osteoarthritis (OA) adalah kelainan degeneratif pada sendi yang menyerang tulang rawan (cartilage), ditandai dengan munculnya nyeri saat sendi yang terkena mengalami penekanan. Beberapa faktor yang berkontribusi pada terjadinya OA meliputi genetika, usia lanjut, jenis kelamin perempuan, dan obesitas. Selain itu, beberapa kondisi seperti kurang aktivitas fisik, diabetes, dan perempuan yang berada dalam fase pre-menopause juga dapat memperparah OA. Sebagai upaya pencegahan, kegiatan pengabdian masyarakat telah dilaksanakan pada tanggal 20 Juli 2024 di SD Muhammadiyah 02 Palembang, dengan peserta sebanyak 36 orang dari anggota MPKU, Seberang Ulu 1 Palembang. Kegiatan ini menggunakan metode ceramah, di mana ketua tim memberikan edukasi tentang prosedur latihan fisik dan dosis latihan yang tepat. Latihan yang diperkenalkan meliputi Standing Leg Lifts, Sit and Stand, Kick-Backs, The Calm, Quadriceps Stretch, dan Hamstrings Stretch. Latihan-latihan ini bertujuan untuk meningkatkan kekuatan otot, memperluas Range of Motion sendi lutut, serta meningkatkan stabilitas dan keseimbangan, sehingga diharapkan mampu mencegah terjadinya osteoarthritis genu. Sebelum diberikan edukasi, pemahaman peserta tentang pencegahan OA berada pada rata-rata 54%, dan setelah edukasi meningkat menjadi 78%.
Internet Sehat, Sehat dengan Internet Wahyudi, Joko Tri; Ramadhani, Dhia Ritaj
Khidmah Vol 6 No 2 (2024): Khidmah
Publisher : IKesT Muhammadiyah Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52523/khidmah.v6i2.511

Abstract

Internet telah menjadi bagian integral dari kehidupan sehari-hari kita. Dari mencari informasi hingga berkomunikasi dengan orang lain, internet memberikan akses tak terbatas kepada kita. Namun, perlu diingat bahwa penggunaan internet yang tidak bijaksana dapat berdampak negatif pada kesehatan. Oleh karena itu, penting bagi kita untuk menggunakan internet dengan bijak agar tetap sehat secara fisik dan mental. Dalam era digital seperti sekarang, internet menjadi sumber informasi utama bagi banyak orang, termasuk informasi kesehatan. Namun, penting untuk melakukan pencarian informasi kesehatan dengan bijak agar mendapatkan informasi yang akurat dan dapat diandalkan. Remaja memiliki rasa ingin tahu yang sangat besar dan selalu mencari informasi apapun melalui internet. Perawat memiliki peranan penting dalam memberikan pendidikan kesehatan kepada masyarakat khususnya remaja agar dapat menggunakan internet dengan sehat dan dapat mencari informasi tentang kesehatan diinternet dengan baik. Tujuan: Tujuan pengabdian kepada masyarakat ini adalah untuk memberikan informasi kepada masyarakat tentang penggunaan internet meliputi bagaimana menggunakan internet yang sehat agar selalu aman dan terlindungi dan bagaimana cara mencari informasi tentang kesehatan di internet agar tidak terjebak pada informasi yang salah dan mendapatkan informasi yang salah pula. Metode: Kegiatan pengabdian kepada masyarkat ini diberikan dengan metode pendidikan kesehatan dengan media Leaflet kepada 21 peserta remaja pada kegiatan Gebyar Sehat Aisyiyah Kota Palembang dalam rangka Hari Kesehatan Nasional (HKN) Tahun 2024 di Balayudha, Kota Palembang. Hasil: Setelah dilakukan pendidikan kesehatan tentang penggunaan internet secara sehat, didapatkan rata-rata skor tingkat pengetahuan remaja sebelum diberikan pendidikan kesehatan adalah 67,87 dan setelah diberikan pendidikan kesehatan rata-rata skor pengetahuan remaja meningkat menjadi 88,34. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa pendidikan kesehatan dapat meningkatkan skor pengetahuan remaja tentang penggunaan internet yang sehat.
Edukasi Dengan Menggunakan Video Animasi Tentang Pertolongan Pertama Keracunan Makanan Apriyani, Apriyani; Arif Fadillah
Khidmah Vol 6 No 2 (2024): Khidmah
Publisher : IKesT Muhammadiyah Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52523/khidmah.v6i2.514

Abstract

Keracunan pada anak merupakan salah satu kegawatdaruratan pada praktik pediatri. Anak sangat berisiko mengalami keracunan karena perilaku mereka yang selalu ingin tahu dan suka bereksplorasi, sering memasukkan tangan ke dalam mulut dan semua yang dipegang. Pangan jajanan anak sekolah umumnya dikenal dengan makanan cepat saji yang ditemui di lingkungan sekolah dan secara rutin konsumsi oleh sebagian besar anak sekolah. Penanganan keracunan merupakan salah satu pengobatan gawat darurat kalau tidak segera di tangani secara cepat dan tepat oleh masyarakat di sekitar korban akan menimbulkan kesakitan maupun kematian. Tujuan dari pengabdian masyarakat adalah untuk meningkatkan pengatahuan masyarakat dalam melakukan pertolongan pertama keracunan makanan. Kegiatan pengabmas ini dilakukan dengan menggunakan metode ceramah, diskusi dan tanya jawab. Kegiatan pengabdian masyarakat ini telah dilaksanakan pada tanggal 25 Mei 2024 SDN 71 Kota Palembang dengan jumlah 30 orang. Sebelum dan sesudah klien diberikan kuesioner untuk mengukur pengetahuan tentang materi tersebut. Hasil kegiatan ini menunjukkan bahwa terjadi peningkatan pengetahuan peserta terkait pertolongan pertama keracunan makanan. Kesimpulan dari pengabdian masyarakata adalah bertambahnya pengetahuan siswa SD tentang pentingnya pertolongan pertama keracunan makanan.
Edukasi Tentang Manfaat Dukungan Pasangan Bagi Ibu Saat Melahirkan Di Puskesmas Sei Selincah Palembang Asmar, Rosmiarti
Khidmah Vol 6 No 2 (2024): Khidmah
Publisher : IKesT Muhammadiyah Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52523/khidmah.v6i2.515

Abstract

Persalinan adalah proses yang cukup mengerikan, melelahkan, dan sangat berat bagi calon ibu bersalin, ibu akan berfikir bahwa proses persalinan akan dilalui dengan rasa nyeri yang tidak bisa ditahan, yang makin lama akan membuat ibu semakin stress dan khawatir, pada saat proses persalinan ini pendamping sangat dibutuhkan untuk mengurangi rasa nyeri yang dirasakan ibu ketika bersalin. Hal ini juga membantu bayi untuk dilahirkan dalam suasana yang tenang dan nyaman. Kegiatan pengabdian masyarakat ini bertujuan untuk menambah pengetahuan pada ibu hamil dan keluarga tentang dukungan pasangan pada proses persalinan. Sasaran pengabdian masyarakat ini adalah seluruh ibu hamil yang berkunjung ke Puskesmas Sei Selincah. Metode pengabdian masyarakat ini dilakukan dengan diskusi dan tanya jawab mengenai proses kehamilan, persalinan, manfaat dukungan pasangan saat proses persalinan dan persiapan menyusui. Penyuluhan kesehatan ini dilakukan selama 30 menit dan dilanjutkan dengan sesi tanya jawab selama 10 menit dalam satu pertemuan kelompok. Hasil pengabdian masyarakat ini didapakan kesimpulan bahwa terjadi peningkatan pengetahuan pada peserta kegiatan setelah mengikuti kegiatan pengabdian masyarakat ini.
EDUKASI DASAR AL ISLAM KEMUHAMMADIYAAN DENGAN PRAKTIK FISIOTERAPI UNTUK ANAK-ANAK SEHAT DAN BERDAYA DI SD MUHAMMADIYAH 7 PALEMBANG: EDUKASI DASAR AL ISLAM KEMUHAMMADIYAAN DENGAN PRAKTIK FISIOTERAPI UNTUK ANAK-ANAK SEHAT DAN BERDAYA DI SD MUHAMMADIYAH 7 PALEMBANG hairanni, nilam
Khidmah Vol 7 No 1 (2025): Khidmah
Publisher : IKesT Muhammadiyah Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52523/khidmah.v7i1.534

Abstract

Dalam menghadapi tantangan globalisasi dan perkembangan teknologi yang semakin pesat, pendidikan anak-anak menjadi salah satu aspek yang sangat penting dalam membentuk generasi penerus bangsa yang sehat, berakhlak mulia, dan berdaya. Pendidikan yang holistik, yang mencakup pembentukan karakter, fisik, dan mental, menjadi fondasi utama dalam membangun anak-anak yang berkualitas. Salah satu pendekatan yang dapat diterapkan adalah mengintegrasikan nilai-nilai Al-Islam Kemuhammadiyahan dengan praktik fisioterapi, sebagai upaya untuk menciptakan anak-anak yang sehat secara fisik dan berdaya secara mental dan sosial. Al-Islam Kemuhammadiyahan tidak hanya menekankan pada pemahaman teori keagamaan, tetapi juga penerapan prinsip-prinsip agama dalam kehidupan praktis mereka.Melalui pendidikan ini, anak-anak diharapkan tidak hanya memahami ajaran Islam, tetapi juga mampu mengamalkannya dalam kehidupan sehari-hari, sehingga dapat menciptakan masyarakat yang sehat dan harmonis Mengintegrasikan pendidikan dasar Al-Islam Kemuhammadiyahan dengan praktik fisioterapi untuk anak-anak merupakan langkah yang strategis dalam membentuk generasi yang sehat, cerdas, dan berdaya. Melalui pendekatan ini, anak-anak tidak hanya dididik dalam hal keagamaan, tetapi juga diberikan bekal untuk menjaga kesehatan tubuh mereka, yang pada gilirannya akan mendukung perkembangan optimal mereka dalam berbagai aspek kehidupan
Kader Tanggap Stroke: Edukasi Berbasis Teknologi sebagai Strategi Deteksi Dini dan Manajemen Risiko TRIWIJAYANTI, RENNY
Khidmah Vol 7 No 2 (2025): Khidmah
Publisher : IKesT Muhammadiyah Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52523/khidmah.v7i2.541

Abstract

Abstract Stroke remains a leading cause of disability and death in Indonesia, particularly due to delays in treatment at the community level. This community service program aims to enhance the capacity of health cadres in the early detection of stroke symptoms through training based on the FAST method (Face, Arm, Speech, Time) and the utilization of digital technology. The activity was conducted at Nagaswidak Community Health Center (Puskesmas) in June 2025, involving interactive training, audiovisual education, and the use of a stroke detection application. The results of the pre- and post-tests showed a significant increase in participants' knowledge, from 40% to 90%. In addition, the development of educational media such as leaflets and videos proved effective in improving understanding. The innovative use of technology further strengthened the role of health cadres in delivering information and monitoring high-risk individuals. This program demonstrates that an educational approach combining simple methods and technology can be an effective solution to increase public awareness and quick response to stroke events. Keywords: Stroke, Health Cadres, FAST Technology
Edukasi Triple Herbal Bagi Lansia Untuk Menurunkan Tekanan Darah Dalam Mencegah Kegawatdaruratan Jantung Maya, Maya Fadlilah
Khidmah Vol 7 No 2 (2025): Khidmah
Publisher : IKesT Muhammadiyah Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52523/khidmah.v7i2.543

Abstract

Latar Belakang Hipertensi dapat memicu respons tubuh yang mengakibatkan gejala fisik seperti jantung berdebar (palpitasi), pusing, dan ketegangan otot, gejala-gejala ini dapat memicu perasaan cemas atau memperburuk kecemasan yang sudah ada hal ini dapat berkontribusi terhadap peningkatan kejadian kegawatdaruratan kardiovaskuler, seperti serangan jantung dan stroke dan bahkan ini penyebab utama kematian di dunia. Intervensi yang dapat dilakukan dalam mengatasi hipertensi dan kecemasan dapat dilakukan secara farmakologi dengan menggunakan obat-obatan yang jika dikonsumsi dalam jangka panjang dapat memberikan efek negatip pada tubuh dan intervensi secara non farmakologi dengan memanfaatkan tumbuhan disekeliling kita yang belum banyak digunakan oleh masyarakat padahal terapi dengan cara non farmakologi ini lebih aman, mudah didapat dan ekonomis Tujuan: Tujuan dari kegiatan pengabdian masyarakat ini adalah untuk meningkatkan pengetahuan akan manfaat konsumsi air rebusan daun salam, daun kelor dan daun sirsak serta diharapkan para lansia dapat menerapkan air rebusan ini sebagai alternatip secara non farmakologi dalam mengatasi tekanan darah tinggi. Metode: Metode pelaksanaan pengabdian masyarakat ini dilakukan dengan cara edukasi dengan menggunakan leaflet kepada lansia yang berada di Panti Sosial Harapan Kita Kota Palembang. Hasil: hasil evaluasi diketahui bahwa terdapat peningkatan pengetahuan lansia tentang manfaat konsumsi rebusan air daun salam, daun kelor dan daun sirsak dalam menurunkan tekanan darah pada lansia untuk pencegahan kegawatdaruratan kardiovaskuler. Kesimpulan: Dari kegiatan yang sudah dilakukan pada lansia yang berada di Panti Sosial Harapan Kita Kota Palembang Palembang didapatkan kesimpulkan bahwa kegiatan “Edukasi Triple Herbal Bagi Lansia Untuk Menurunkan Tekanan Darah Dalam Mencegah Kegawatdaruratan Jantung”, dapat meningkatkan pengetahuan lansia yang ada di Panti Sosial Harapan Kita Kota Palembang. Kata Kunci: Hipertensi,lansia, triple herbal terapi.
Promosi Kesehatan dengan Media Leafleat terhadap Perilaku Pencegahan Stunting pada Remaja Anggarini, Inge Anggi
Khidmah Vol 7 No 2 (2025): Khidmah
Publisher : IKesT Muhammadiyah Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52523/khidmah.v7i2.544

Abstract

Stunting is a public health problem that reflects the condition of failure to thrive in children under five as a result of chronic malnutrition, so that the child's height does not match his age. The movement to improve nutrition for the First 8,000 Days of Life (HPK) is an effort to prevent stunting from pregnancy to adolescence. So it is necessary to know the perceptions of teenagers regarding the problem of stunting so that teenagers can have an important role in giving birth to a stunting-free generation in the future. The community service method is in the form of education or counseling with the title Health Promotion with Leaflet Media on Stunting Prevention Behavior in Adolescents. This activity was held on August 7 2025 at SMA Muhammadiyah III Palembang. During this period, several stages of preparation were carried out and coordinated with related parties and provided education to students at SMA Muhammadiyah III Palembang.
EDUKASI EXERCISE FISIOTERAPI UNTUK MENINGKATKAN AKTIVITAS FUNGSIONAL KAKI PADA KONDISI FASCIITIS PLANTARIS Juliastuti, Juliastuti Juliastuti
Khidmah Vol 7 No 2 (2025): Khidmah
Publisher : IKesT Muhammadiyah Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52523/khidmah.v7i2.546

Abstract

Fasciitis plantaris diakibatkan oleh inflamasi atau degenerasi pada jaringan ikat yang membentang dari tulang tumit ke jari-jari kaki yang disebut plantar fascia. Fasciitis plantaris merupakan salah satu penyebab nyeri kaki yang sering terjadi pada individu usia 40 tahun, terutama pada mereka yang memiliki kelainan bentuk kaki seperti flat foot dan obesitas dan dapat terjadi pada individu yang melakukan aktivitas fisik yang membutuhkan berdiri dalam waktu yang lama atau berjalan dengan jarak jauh, yang mengakibatkan tekanan berlebihan pada plantar fascia. Kegiatan Pengabdian Masyarakat telah dilaksanakan pada tanggal 17 Mei 2025 di RT 41 RW 13 Kelurahan 16 Ulu Kecamatan Seberang Ulu II Kota Palembang dengan peserta sebanyak 37 orang. Kegiatan ini menggunakan metode sosialisasi dan edukasi terkait fasciitis plantaris serta demonstrasi berupa latuhan stretching exercise dan marble pick up exercise yang dapat mengurangi keluhan akibat fasciitis plantaris. Dari pengabdian ini didapatkan peningkatan pengetahuan masyarakat terhadap kondisi fasciitis plantaris.
Edukasi PreMenstrual Syndrome (PMS) untuk meningkatkan Pengetahuan Remaja Putri di SMK Muhammadiyah 02 Palembang valencia, Frenalia
Khidmah Vol 7 No 2 (2025): Khidmah
Publisher : IKesT Muhammadiyah Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52523/khidmah.v7i2.547

Abstract

Premenstrual syndrome yang terjadi pada remaja putri akan mengakibatkan menurunnya kualitas belajar yang disebabkan oleh nyeri otot dan persendian serta gangguan emosi. Premenstrual tidak dapat dihilang namun dampak dan gejalanya dapat dikurangi dengan menghindari penyebabnya. Pengetahuan merupakan hal yang penting dalam penanganan premenstrual syndrome. Pemberian Pendidikan kesehatan atau edukasi mengenai premenstrual syndrome pada remaja sangat penting untuk disampaikan kepada remaja karena akan mempersiapkan remaja untuk mencegah dan mengatasi premenstrual syndrome sehingga kegiatan belajar dan mengajar tidak terganggu. Tujuan dari pengabdian masyarakat ini adalah meningkatkan pengetahuan remaja putri dalam menghadapi premenstrual syndrome sehingga diharapkan remaja putri mampu memahami, menerima, dan mengelola gejala PMS dengan bijak sehingga tidak mengganggu aktivitas belajar maupun kehidupan sehari-hari. Metode kegiatan dilakukan dengan metode ceramah dan diskusi. Kegiatan ini dilaksanakan pada tanggal 5 agustus 2025 di SMK Muhammadiyah 02 Palembang. Hasil evaluasi penilaian pre test didapatkan skor rata-rata 27,3 dan skor rata-rata post test 77,3 terjadi peningkatan skor rata-rata peserta, sehingga ada peningkatan pengetahuan tentang premenstrual syndrome.