cover
Contact Name
Septian Prawijaya
Contact Email
wijaya@unimed.ac.id
Phone
+6281396906213
Journal Mail Official
jurnalsekolah@unimed.ac.id
Editorial Address
Jurusan PPSD Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Medan Jl. Willem Iskandar Psr. V, Medan Estate
Location
Kota medan,
Sumatera utara
INDONESIA
JS (Jurnal Sekolah)
ISSN : 25488856     EISSN : 2549127X     DOI : https://doi.org/10.24114/js.v7i2
Core Subject : Education,
JS (Jurnal Sekolah) berisi artikel yang berkaitan dengan pendidikan, yang meliputi pembelajaran, hasil penelitian dan pengabdian kepada masyarakat. JS (Jurnal Sekolah), dikelola oleh Prodi Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD), Fakultas Ilmu Pendidikan, Universitas Negeri Medan. JS (Jurnal Sekolah) merupakan jurnal yang berisi tulisan Dosen, Guru, dan Mahasiswa. Diterbitkan empat kali dalam setahun yaitu Maret, Juni, September dan Desember dalam bentuk elektronik dan cetak oleh prodi PGSD FIP UNIMED. Agenda JS (Jurnal Sekolah) menjadi penting perannya bagi Prodi PGSD FIP UNIMED, dalam mendorong terbangunnya inovasi pendidikan yang dapat memberikan jawaban atas berbagai persoalan daerah, nasional maupun global. Sesuai dengan kapasitasnya dan dilandasi oleh kepentingan nasional, JS (Jurnal Sekolah) diterbitkan sebagai wadah mempermudah masyarakat khususnya dosen Prodi PGSD FIP UNIMED untuk mempublikasikan hasil penelitian dan pengabdiannya kepada masyarakat. JS (Jurnal Sekolah) pertama kali terbit pada tahun 2016. Ketika itu, JS (Jurnal Sekolah) sudah mempunyai ISSN cetak, namun belum mempunyai ISSN elektronik. Seiring berjalannya waktu, JS (Jurnal Sekolah) terus belajar dan mencoba mengikuti perkembangan zaman dan kemajuan teknologi. Hingga saat ini, JS (Jurnal Sekolah) sudah mempunyai ISSN cetak dan elektronik. ISSN Cetak: 2548-8856 dan ISSN Elektronik: 2549-127X. Secara perlahan pada 2016, menerbitkan tulisan secara online (electronic journal) yang berbasis OJS (Open Journal System) pada laman: http://jurnal.unimed.ac.id/2012/index.php/js.
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 725 Documents
UPAYA MENINGKATKAN AKTIVITAS BELAJAR DENGAN MENERAPKAN MODEL PEMBELAJARAN TUTOR SEBAYA PADA MATA PELAJARAN IPA KELAS VI SD Seri Seri
JS (JURNAL SEKOLAH) Vol 1, No 2 (2017): Maret 2017
Publisher : Universitas Negeri Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (139.755 KB) | DOI: 10.24114/js.v1i2.7345

Abstract

Abstrak : Upaya Meningkatkan Aktivitas Belajar Dengan Menerapkan Model Pembelajaran Tutor Sebaya Pada Mata Pelajaran IPA Kelas VI SD. Penelitian bertujuan untuk meningkatkan pemahaman siswa terhadap materi dan meningkatkan hasil belajar siswa serta aktivitas belajar siswa. Subjek penelitian siswa kelas VI SD Negeri 050635 Tanjung Nguda dengan jumlah siswa 25 orang. Dari hasil tes hasil belajar pada Siklus I yang tuntas sebanyak 11 orang (44.0%), sedangkan secara kelas belum tuntas. Dari hasil tes hasil belajar pada Siklus I yang tuntas sebanyak 22 orang (88.0%) secara kelas dikatakan tuntas karena jumlah siswa yang memperoleh nilai di atas nilai KKM (75) lebih dari 85%.Kata Kunci : Model Pembelajaran Tutor Sebaya, Aktivitas Belajar, Hasil Belajar Siswa.
PENGGUNAAN METODE DEMONSTRASI DALAM MENINGKATKAN HASIL BELAJAR KIMIA PADA MATERI SIFAT KOLIGATIF LARUTAN Eduan Rismansyah
JS (JURNAL SEKOLAH) Vol 3, No 1 (2018): Desember 2018
Publisher : Universitas Negeri Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (269.561 KB) | DOI: 10.24114/js.v3i1.11638

Abstract

Abstrak: Penggunaan Metode Demonstrasi Dalam Meningkatkan Hasil Belajar Kimia Pada Materi Sifat Koligatif. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penggunaan metode demonstrasi dalam meningkatkan hasil belajar kimia pada materi sifat koligatif larutan pada peserta didik kelas XII IPA.9 SMA Negeri 1 Palembang. Dalam penelitian ini terdapat beberapa siklus. Setiap siklus terdiri atas 4 tahap kegiatan yang saling terkait dan berkesinambungan yaitu: perencanaan tindakan (planning), pelaksanaan tindakan (acting), pengamatan (observing) dan refleksi (reflecting). Subjek yang dimaksud tindakan dalam penelitian ini adalah peserta didik kelas XII IPA.9 SMA Negeri 1 Palembang yang berjumlah 29 peserta didik. Data yang diperoleh berupa hasil tes formatif, lembar observasi kegiatan belajar mengajar. Dari hasil analis didapatkan bahwa ketuntasan belajar meningkat dari sebelum tindakan dan sesudah tindakan, yaitu; pra siklus (52,71%), siklus I (72,41%), dan siklus II (89,66%).Kata Kunci: Kimia, Metode Demonstrasi 
Pengembangan Media Powerpoint Materi Rasio Trigonometri Dengan Model Problem Based Learning di SMA Negeri 1 Klaten FX.Febriyanto Adi Nugroho; Dwi Sulisworo
JS (JURNAL SEKOLAH) Vol 5, No 2 (2021): MARET: 2021
Publisher : Universitas Negeri Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (812.235 KB) | DOI: 10.24114/js.v5i2.26304

Abstract

Abstract: Development of Media Powerpoint Material Trigonometric Ratio With Problem Base Learning Model in SMA Negeri 1 Klaten. This study aims to examine whether the learning media used in SMA Negeri 1 Klaten has been effective, able to lead learners to understand the existing material and contains the ability of the XXI century and what kind of mathematical learning media needs to be developed based on the material characteristics and characteristics of learners in order to be effective. The method used in this research is the Research and Development method, with a preliminary study conducted a survey through an online questionnaire in the form of Google Form by taking a sample of 60 learners and media utilization questionnaires to 72 students. The results of the initial study showed that students learned materials from various stand-alone learning media, namely package books, namely modules (72.22%), videos (90.74%) and Powerpoint (90.74%). The study also showed that students' problem solving skills were still low (57.41%). Learners want complete learning media, text, images and videos in one interactive multimedia and can be accessed at any time both offline and online. Learning media that needs to be developed according to the results of the initial research is Powerpoint with Problem Base Learning (PBL) learning model. Powerpoint developed and used in the learning process effectively improves the learning motivation and learning outcomes of learners.Keyword: powerpoint, problem based learning.Abstrak: Pengembangan Media Powerpoint Materi Rasio Trigonometri Dengan Model Problem Base Learning di SMA Negeri 1 Klaten. Penelitian ini bertujuan untuk meneliti apakah media pembelajaran yang digunakan di SMA Negeri 1 Klaten sudah efektif, mampu menuntun peserta didik untuk memahami materi yang ada serta memuat kemampuan abad XXI dan media pembelajaran matematika seperti apa yang perlu dikembangkan berdasar karakteristik materi dan karakteristik peserta didik agar efektif. Metode yang dipakai dalam dalam penelitian ini adalah metode Research and Development, dengan study pendahuluan melakukan survey melalui angket online berbentuk Google Form dengan mengambil sampel 60 peserta didik serta angket pemanfaatan media kepada 72 peserta didik. Hasil penelitian awal menunjukkan bahwa peserta didik mempelajari materi dari berbagai media pembelajaran yang berdiri sendiri-sendiri yaitu buku paket yaitu modul (72,22%), video (90,74%) dan Powerpoint (90,74%). Penelitian ini juga menunjukkan bahwa keterampilan pemecahan masalah peserta didik masih rendah (57,41%). Peserta didik menginginkan media pembelajaran yang lengkap, teks, gambar dan video dalam satu multimedia interaktif dan dapat diakses setiap saat baik secara offline maupun online. Media pembelajaran yang perlu dikembangkan sesuai hasil penelitian awal adalah Powerpoint dengan model pembelajaran Problem Base Learning (PBL). Powerpoint yang dikembangkan dan digunakan dalam proses pembelajaran efektifmeningkatkan motivasi belajar dan hasil belajar peserta didik .Kata kunci: powerpoint, pembelajaran berbasis masalah
PENGEMBANGAN LKPD BERBASIS INKUIRI TERBIMBING PADA PEMBELAJARAN IPA KELAS V SD Khabibatus Syakuroh; Imelda Ratih Ayu; Patricia H.M Lubis
JS (JURNAL SEKOLAH) Vol 7, No 1 (2022): DESEMBER 2022
Publisher : Universitas Negeri Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (636.603 KB) | DOI: 10.24114/js.v7i1.36585

Abstract

Abstrak: Penelitian ini merupakan penelitian Reasearch and Development (R&D) yang menggunakan model pengembangan ADIIE, yang bertujuan untuk menghasilkan Lembar Kerja Peserta Didik Berbasis Inkuiri Terbimbing Pada Pembelajaran IPA Kelas V SD, serta dapat mengetahui sebagaimana kevalidan, kepraktisan dan keefektivan dari LKPD yang telah dikembangkan. Nilai kevalidan diperoleh dari hasil validasi dari ahli madia, bahasa, dan materi yang mendapatkan nilai 91,33 dengan kategori penilaian sangat valid : nilai kepraktisan diperoleh dari hasil perhitungan angket  respon peserta didik terhadap LKPD yang telah dikembangkan yang mendapatkan nilai 88,57% dengan kategori penilaian sangat praktis; sedangkan nilai keefektivan diperoleh dari hasil nilai post test yang di dapatkan oleh peserta didik yang mendapatkan nilai 83,33% dengan kategori penilaian sangat efektif.Kata Kunci: LKPD, Inkuiri Terbimbing, IPA
PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN TALKING STICK DALAM MENINGKATKAN KEAKTIFAN BELAJAR SISWA PADA BIDANG STUDI PKN KELAS V SDS MUHAMMADIYAH HUTABANGUN Sajuliana Sajuliana
JS (JURNAL SEKOLAH) Vol 1, No 4 (2017): September 2017
Publisher : Universitas Negeri Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (192.275 KB) | DOI: 10.24114/js.v1i4.9098

Abstract

Abstrak : Penerapan Model Pembelajaran Talking Stick Dalam Meningkatkan Keaktifan Belajar Siswa Pada Bidang Studi PKN Kelas V SDS Muhammadiyah Hutabangun. Data hasil belajar diperoleh melalui tes hasil belajar tiap akhir siklus. Aktivitas diperoleh melalui pengamatan tiap KBM. Subjek dalam penelitian adalah seluruh siswa kelas V SDS Muhammadiyah Hutabangun yang berjumlah 16 siswa. Data aktivitas siswa menurut pengamatan pengamat pada Siklus I antara lain membaca/membaca (47%), bekerja (22% ), bertanya sesama teman (10%), bertanya kepada guru (8%), dan yang tidak relevan dengan KBM (13%).Data aktivitas siswa menurut pengamatan pada Siklus II antara lain membaca/membaca (25 %), bekerja (46%), bertanya sesama teman (17 %), bertanya kepada guru (7%), dan yang tidak relevan dengan KBM (5%).Hasil penelitian menunjukkan bahwa model pembelajaran Talking Stick dapat meningkatkan ketuntasan pembelajaran siswa, terbukti dari hasil tes siswa ketuntasan pembelajaran naik sebesar 30,7%.Kata Kunci : Model Pembelajaran Talking Stick, Aktivitas belajar, Hasil Belajar.
PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN TGT DENGAN CONCEPT ATTAINMENT BERBANTUAN FISHBOWL UNDIAN TERHADAP PEMAHAMAN KONSEP MATEMATIKA SISWA Mita Alfania Ahda; Desy Anindia Rosyida; Adin Fauzi
JS (JURNAL SEKOLAH) Vol 7, No 2 (2023): MARET 2023
Publisher : Universitas Negeri Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (196.466 KB) | DOI: 10.24114/js.v7i2.40363

Abstract

Abstract: The low understanding of students' concepts in the field of mathematics is the background of this research. The purpose of this study was to describe student learning activities and to determine the effect of applying the TGT learning model with the fishbowl lottery-assisted attainment concept on the understanding of mathematical concepts in grade IV elementary school students. Quasi-experiment is a type of research that is used by applying a nonequivalent control group design. The research population was fourth grade students at SDN Kanigoro 3 with a total of 58 students with a sample of 45 students. During the two learning processes, the percentage of student activity obtained by the experimental class was 84.54% with good criteria, while the percentage of student activity in the control class was 76.19% with sufficient criteria. The results of the hypothesis test show that the tcount is 2.235 and 2.235, while the ttable value is 2.017. So, Tcount > ttable (2.235 > 2.0117 and 2.235 > 2.017), which means there is a difference in the mean score between the experimental class and the control class. Ho is rejected and Ha is accepted is the conclusion in this study.Keywords: TGT, Concept Attainment, Fishbowl Lottery, Concept Understanding. Abstrak: Rendahnya pemahaman konsep siswa dalam bidang studi matematika menjadi latar belakang penelitian ini. Adapun tujuan penelitian ini yaitu untuk mendeskripsikan aktivitas belajar siswa dan mengetahui pengaruh penerapan model pembelajaran TGT dengan concept attainment berbantuan fishbowl undian terhadap pemahaman konsep matematika siswa kelas IV sekolah dasar. Eksperimen semu merupakan jenis penelitian dalam riset ini serta menerapkan desain nonequivalent control group design. Populasi penelitian yaitu siswa kelas IV SDN Kanigoro 3 dengan jumlah 58 siswa dengan sampel 45 siswa. Selama dua kali proses pembelajaran, presentase aktivitsa siswa yang diperoleh kelas eksperimen yaitu 84,54% dengan kriteria baik, sedangkan untuk presentase aktivitas siswa kelas kontrol adalah 76,19% dengan kriteria cukup. Hasil uji hipotesis yaitu thitung 2,235 serta 2,235, Adapun nilai ttabel 2,017. Jadi, Thiung > ttabel (2,235 > 2,0117 dan 2,235 > 2,017), yang berarti skor rerata diantara kelas eksperimen serta kelas kontrol terjadi perbedaan. Ho ditolak dan Ha diterima merupakan kesimpulan dalam penelitian ini.Keywords: TGT, Concept Attainment, Fishbowl Undian, Pemahaman Konsep.
TINGKAT PENDIDIKAN ORANG TUA KAITANNYA DENGAN MINAT DAN PRESTASI BELAJAR SISWA DI SEKOLAH DASAR Novita Pawestri
JS (JURNAL SEKOLAH) Vol 2, No 2 (2018): Maret 2018
Publisher : Universitas Negeri Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (200.497 KB) | DOI: 10.24114/js.v2i2.9519

Abstract

Abstrak : Tingkat Pendidikan Orang Tua Kaitannya Dengan Minat Dan Prestasi Belajar Siswa Di Sekolah Dasar. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui analisis terhadap tingkat pendidikan orang tua kaitanya dengan minat dan prestasi belajar siswa di kelas IV SD Negeri 1 Lebengjumuk, Kecamatan Grobogan, Kabupaten Grobogan, Provinsi Jawa Tengah. Pendekatan penelitian yang digunakan adalah penelitian kualitatif deskriptif. Teknik pengumpulan data menggunakan pedoman wawancara, observasi, kuesioner dan dokumen. Hasil penelitian menunjukkan adanya keterkaitan antara tingkat pendidikan orang tua dengan minat dan prestasi belajar siswa, namun tidak semua tingkat pendidikan berpengaruh terhadap minat dan prestasi belajar siswa, karena orang tua yang memiliki pendidikan rendah masih berusaha untuk membimbing anak dalam meumbuhkan minat dalam belajar, sehingga prestasi belajar baik.Kata Kunci : Analisis, Tingkat Pendidikan, Minat Belajar Dan Prestasi belajar
KEMAMPUAN MENGGAMBAR TEMA PEMANDANGAN SISWA KELAS IV SD SUPRIYADI SEMARANG Wawan Priyanto
JS (JURNAL SEKOLAH) Vol 4, No 2: Maret 2020
Publisher : Universitas Negeri Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (392.237 KB) | DOI: 10.24114/js.v4i2.18007

Abstract

Abstract: Ability To Draw Student Views Themes Class IV SD Supriyadi Semarang. The goal of this research is describing the students’ ability in drawing scenery of fourth grade SD Supriyadi Semarang. The analysis used content analysis approach of qualitative and art studies. The background of the research is because many students draw the same composition in drawing scenery. Based on the result of the research showed that students already have ability to interpret the real object into picture correctly, but lack in set composition, prespective, and proposition in drawing. Drawing is a media for students to illustrate imagination, express them desire and feeling. Parents and teacher should know the students’ ability in drawing so their motoric growthed as well. Keywords: drawing, scenery, elementary students Abstrak: Kemampuan Menggambar Tema Pemandangan Siswa Kelas IV SD Supriyadi Semarang. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan kemampuan menggambar tema pemandangan siswa kelas IV SD Supriyadi Semarang. Analisis menggunakan pendekatan content analysis deskriptif kualitatif dan analisis kajian kesenirupaan. Penelitian ini dilatarbelakangi keseragaman gambar anak saat diminta menggambar bertema pemandangan alam. Hasil penelitian menunjukkan bahwa siswa telah memiliki kemampuan dalam menginterprestasikan bentuk benda nyata kedalam bentuk gambar secara benar, namun belum memiliki kemampuan mengatur komposisi, kesadaran perspektif dan proporsi dalam menggambar. Menggambar merupakan sarana bagi siswa dalam mengilustrasikan imajinasi, menceritakan pengalaman, dan menuangkan segala keinginan serta perasaanya. Orang tua dan guru diharapkan mengetahui kemampuan menggambar anak agar perkembangan motorik halus berkembang dengan baik. Kata Kunci: Menggambar, Pemandangan alam, Siswa Sekolah Dasar
PENGARUH MODEL FRAYER MELALUI PENGUASAAN KOSAKATA SISWA KELAS V SEKOLAH DASAR Ayu Fitriah; Dessy Wardiah; Arief Kuswidyanarko
JS (JURNAL SEKOLAH) Vol 6, No 1 (2021): DESEMBER 2021
Publisher : Universitas Negeri Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (484.908 KB) | DOI: 10.24114/js.v6i1.30400

Abstract

Abstract: The problem in this research is is there any influence of the Frayer model through the vocabulary mastery of fifth grade elementary school students?. The research method used is an experimental research method. The population and sample in this study were all fifth grade students of SD Negeri 10 Sembawa, totaling 23 students. Data collection techniques in this study using tests and documentation. The data analysis technique used is a simple linear regression equation with hypothesis testing using the Mann-Whitney U Test (non-parametric statistics). The results showed that there was an influence of the Frayer model through the vocabulary mastery of fifth grade elementary school students. This is proven by the analysis of the Mann-Whitney U Test with the Asymp value. Sig. (2-tailed) or p value of 0.016 < 0.05. If the p value < critical limit 0.05; then there is the influence of the Frayer model through the vocabulary mastery of fifth grade elementary school students or which means Ha is accepted.Keywords: Frayer model, vocabulary.Abstrak: Masalah dalam penelitian ini adalah adakah pengaruh model Frayer melalui penguasaan kosakata siswa kelas V sekolah dasar?. Metode penelitian yang digunakan adalah metode penelitian eksperimen. Populasi dan sampel dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas V SD Negeri 10 Sembawa yang berjumlah 23 orang siswa. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan tes dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan adalah persamaan regresi linier sederhana dengan uji hipotesis menggunakan Uji Mann-Whitney U Test (statistik non parametris). Hasil penelitian menunjukkan bahwa ada pengaruh model Frayer melalui penguasaan kosakata siswa kelas V sekolah dasar. Hal tersebut terbukti dengan analisis Uji Mann-Whitney U Test dengan nilai Asymp. Sig. (2-tailed) atau p value sebesar 0,016 < 0,05. Apabila nilai p value < batas kritis 0,05; maka ada pengaruh model Frayer melalui penguasaan kosakata siswa kelas V sekolah dasar atau yang berarti Ha diterima.Kata kunci: model frayer, kosakata.
PERBEDAAN PENGARUH METODE STAD DAN JIGSAW TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA DALAM MATA PELAJARAN PPKN DI KELAS X SMK Tria Oktavia; Nani Mediatati; Yosaphat Haris Nusarastriya
JS (JURNAL SEKOLAH) Vol 2, No 3 (2018): Juni 2018
Publisher : Universitas Negeri Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (197.702 KB) | DOI: 10.24114/js.v2i3.9923

Abstract

Abstrak:Perbedaan Pengaruh Metode STAD dan Jigsaw terhadap Hasil Belajar Siswa dalam Mata Pelajaran PPKn di Kelas X SMK. Penelitian eksperimen ini bertujuan untuk mengetahui ada tidaknya perbedaan pengaruh yang signifikan antara metode STAD dan Jigsaw terhadap hasil belajar siswa dalam mata pelajaran PPKn di kelas X SMKN 2 Salatiga. Desain penelitian menggunakan “Quasi Eksperimental Design” dengan bentuk “Nonequivalent Control Group Design”. Populasi dalam penelitian ini seluruh siswa kelas X SMK, yang terdiri dari 18 kelas. Teknik pengumpulan data menggunakan tes, dan teknik analisis data menggunakan uji-T dengan bantuan SPSS 16.00 setelah memenuhi uji prasyarat analisis data (uji normalitas dan uji homogenitas). Hasil penelitian disimpulkan tidak ada perbedaan pengaruh yang signifikan antara metode STAD dan Jigsaw terhadap hasil belajar siswa dalam mata pelajaran PPKn di kelas X SMK.Kata Kunci : STAD (Student Team Achievement Divison), Jigsaw dan Hasil Belajar PPKn