cover
Contact Name
Eko Gunawan
Contact Email
Egoen3397@gmail.com
Phone
+628125672200
Journal Mail Official
Egoen3397@gmail.com
Editorial Address
Jl. Ahmad Yani, Kuala Pembuang, Kab. Seruyan, Prov. Kalimantan Tengah, Indonesia
Location
Kab. seruyan,
Kalimantan tengah
INDONESIA
Jurnal Penelitian Belida Indonesia
Published by Politeknik Seruyan
ISSN : -     EISSN : 28091086     DOI : -
Core Subject : Science,
urnal ini adalah merupakan versi online tahun 2021. Jurnal ini diterbitkan oleh Program Studi Budidaya Ikan Politeknik Seruyan. Jurnal ini memuat artikel yang berhubungan dengan hasil penelitian di bidang perikanan yang meliputi Teknologi pembuatan pakan , Rekayasa akuakultur, Teknologi pembenihan dan pembesaran ikan, Rekayasa genetik, Pengendalian hama dan penyakit ikan, Budidaya pakan alami dan Pembenihan Ikan Lokal
Articles 38 Documents
DETEKSI KEBERADAAN PARASIT PADA IKAN PAPUYU (Anabas testudineus) YANG DIPELIHARA DI HAPA PADA KOLAM EKSTENSIF Isna Nurbaiti; Sri Herlina
Jurnal Penelitian Belida Indonesia Vol 2, No 1 (2022): Jurnal Penelitian Belida Indonesia
Publisher : Jurnal Penelitian Belida Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59900/pbelida.v2i1.55

Abstract

Tujuan dari penelitian adalah Untuk mengetahui apakah ikan papuyu (Anabas testudineus) yang dibudidayakan didalam jaring hapa terinfeksi oleh parasit, seberapa besar tingkat insidensi dan kelimpahan parasit pada ikan papuyu (Anabas testudineus). Penelitian dilakukan selama 3 (tiga) minggu pada bulan Juli 2021. Metode pemeriksaan sampel adalah Metode Scraping yaitu melakukan pengerokan lendir/mucus dari kulit ikan dan Metode Biopsi yaitu mengambil sebagian dari jaring insang. Variabel penelitian yaitu menghitung nilai tingkat insidensi dan kelimpahan dari jumlah ikan yang terinfeksi oleh parasit. Dari hasil penelitian selama 3 kali pengambilan sampel pengamatan deteksi keberadaan parasit pada organ tubuh ikan papuyu (Anabas testudineus) yaitu sirip, insang dan lendir/mucus. Sedangkan jenis parasit yang ditemukan 3 jenis parasit yaitu : Dactylogyrus sp, Ichthyophthirius multifiliis, Oodinium sp. Nilai tingkat insidensi tertinggi pada parasit Dactylogrus sp sebesar 78% termasuk kategori hampir selalu (terdeteksi parah). Nilai Kelimpahan tertinggi jenis parasit Oodinium sp 6 ind/ekor termasuk dalam kategori tinggi.
POTENSI BUDIDAYA KEPITING BAKAU (Scylla sp.) DI DESA KUALA PEMBUANG II, KECAMATAN SERUYAN HILIR, KABUPATEN SERUYAN, PROVINSI KALIMANTAN TENGAH Wijianto S.Pi M.Si; Sri Narti
Jurnal Penelitian Belida Indonesia Vol 1, No 1 (2021): Jurnal Penelitian Belida Indonesia
Publisher : Jurnal Penelitian Belida Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59900/pbelida.v1i1.1

Abstract

Kepiting bakau (Scylla sp.) merupakan salah satu komoditas perikanan bernilai ekonomis, memiliki kandungan gizi yang baik, dan banyak diminati oleh masyarakat. Kepiting bakau hidup di daerah mangrove pada perairan dengan suhu 25-35°C, salinitas 15-25 ppt, pH 7,5-9, dan oksigen terlarut >4 mg/L. Kepiting bakau diproduksi untuk memenuhi pasar nasional juga pasar internasional. Produksi kepiting bakau dari tahun 2016-2018 sangat fluktuatif. Salah satu kendala yang dihadapi untuk meningkatkan produksi kepiting bakau yaitu belum adanya budidaya kepiting secara mandiri. Nelayan masih mengandalkan penangkapan kepiting dari alam. Salah satu langkah awal untuk mengatasi permasalahan tersebut yaitu dengan melakukan survey untuk melihat potensi budidaya kepiting di lokasi penelitian. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Juli 2021 di Desa Kuala Pembuang. Metode yang digunakan yaitu metode survey menggunakan teknik wawancara dengan kueisioner sebanayak 15 pertanyaan dengan 10 responden yang berprofesi sebagai nelayan. Data hasil survey dianalisis secara deskriptif. Penelitian ini bertujuan untuk menelaah kondisi ekonomi, ekologi kepiting bakau, dan ketertarikan nelayan untuk budidaya kepiting bakau dalam upaya mengurangi penangkapan di alam. Penangkapan kepiting oleh nelayan menggunakan alat tangkap rakang. Waktu penangkapan kepiting dilakukan setiap hari tergantung pasang surut. Klasifikasi harga jual kepiting yaitu betina bertelur, jantan (A1), jantan (A2), dan betina. Habitat kepiting bakau masih lestari dan tidak ditemukan kelangkaan pada 3-5 tahun terakhir. Budidaya kepiting bakau di Kuala Pembuang II sangat potensial untuk dikembangkan oleh nelayan dengan dukungan dari Dinas perikanan, perguruan tinggi, dan lembaga-lembaga terkait. Perlu dilakukan pengkajian mendalam terkait lingkungan habitat kepiting bakau secara mendalam meliputi kualitas air dan karakteristik perairan.
PENGARUH PEMBERIAN EKSTRAK DAUN RAMBUSA ( Passiflora foetida L) TERHADAP GAMBARAN DARAH IKAN PAPUYU (Anabas testudineus) Herliani *; Sri Herlina
Jurnal Penelitian Belida Indonesia Vol 2, No 2 (2022): Jurnal Penelitian Belida Indonesia
Publisher : Jurnal Penelitian Belida Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59900/pbelida.v2i2.96

Abstract

Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengetahui pengaruh ekstark daun rambusa terhadap gambaran darah ikan papuyu dan untuk mengetahui berapakah nilai hemoglobin, leukosit, ikan papuyu, eritrosit yang diberi pakan dengan tambahan ekstrak daun rambusa. Penelitian dilaksanakan selama 42 hari pada bulan April-Mei 2021. Penelitian mengunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan 4 perlakuan dan 3 Ulang . Perlakuan A (EDR 50 ml), Perlakuan B (EDR 75 ml). Perakuan C (EDR 125 ml) dan Perlakuan D (Kontrol). Hasil penelitian menunjukan bahwa pemberian ekstrak daun rambusa memberikan pengaruh nyata terhadap gambaran darah ikan papuyu. Hemoglobin berkisar 5-8,9 gr %, eritrosit 87.657 - 154.467 sel/ mm3 , Leukosit 3.55 X106 – 4.35x106 dan Kelangsungan hidup sebesar 100%.
PENAMBAHAN EGG STIMUALAN PADA PAKAN UNTUK PEMATANGAN GONAD IKAN PAPUYU (Anabas testudineous Bloch) Iftisar Rozikin M.Pi
Jurnal Penelitian Belida Indonesia Vol 2, No 1 (2022): Jurnal Penelitian Belida Indonesia
Publisher : Jurnal Penelitian Belida Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59900/pbelida.v2i1.51

Abstract

Kemampuan reproduksi induk ikan yang baru pertama kali bertelur adalah hal yang umum terjadi di alamnya. Namun berbeda halnya dengan pertama kali memijah ketika ika itu adalah ikan budidaya yang tergolong masih muda. pada tahap I kematangan gonad yang membutuhkan waktu yang lama. Gonad mungkin tidak matang serta jumlah yang sedikit. Dosis egg stimulan antara 0,5 – 1,5 gr /kg pakan berpengaruh dalam menginduksi pematangan gonad.Hasil penelitian menunjukkan bahwa fekunditas tertinggi rata-rata 734 butir telur diperoleh dari Perlakuan C, dan diameter telur terbesar rata-rata 2,5 mm juga diperoleh pada perlakuan B dan C. Nilai IHS tertinggi pada perlakuan D (2,25 %), sedangkan nilai IGS tertinggi diperoleh pada perlakuan B (2,44,183%). Hasil uji statistik pada semua parameter uji di atas menunjukkan bahwa tiap perlakuan tidak berbeda nyata antara semua perlakuan yang diberikan; maka dari hipotesis yang diberikan Ho diterima dan H1 ditolak yang berarti dosis egg stimulant.
RESPON MAKAN BENIH IKAN NILA (Oreochromis niloticus) STRAIN LOKAL TERHADAP PAKAN KOMERSIAL MENGANDUNG PROBIOTIK YANG DIPELIHARA PADA KOLAM TERPAL Rustiana Widaryati
Jurnal Penelitian Belida Indonesia Vol 3, No 1 (2023): Jurnal Penelitian Belida Indonesia
Publisher : Politeknik Seruyan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59900/pbelida.v3i1.127

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui respon makan ikan nila strain local terhadap pakan komersial yang mengandung probiotik melalui proses fermentasi. Metode penelitian yaitu dengan penambahan probiotik EM4 pada pakan komersil dengan 3 perlakuan yaitu perlakuan A tanpa penambahan probiotik, perlakuan B penambahan probiotik 25 ml/kg pakan, perlakuan C penambahan probiotik 30 ml/kg pakan selama penelitian dikumpulkan data kelangsungan hidup ikan nila serta data kualitas air sebagai data penunjang. parameter kualitas air yang diukur adalah suhu, DO dan ph,. Hasil penelitian menunjukkan Penambahan probiotik em4 pada pakan komersial yang difermentasi mampu meningkatkan pertumbuhan dan respon makan ikan nila local terhadap pakan jika dibandingkan dengan yang tanpa penambahan probiotik. Penambahan Probiotik EM4 sebanyak 30 ml/kg pakan komersial memberikan pertumbuhan berat dan Panjang ikan tertinggi masing-masing sebesar 6,09 gr dan 4,15 cm.Kata kunci : Respon makan, ikan nila strain lokal, Pertumbuhan
POTENSI BUDIDAYA UDANG GALAH (Macrobrachium rosenbergii) DI DESA KUALA PEMBUANG I, KECAMATAN SERUYAN HILIR, KABUPATEN SERUYAN, PROVINSI KALIMANTAN TENGAH Tina Purnamasari
Jurnal Penelitian Belida Indonesia Vol 2, No 2 (2022): Jurnal Penelitian Belida Indonesia
Publisher : Jurnal Penelitian Belida Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59900/pbelida.v2i2.92

Abstract

Udang galah merupakan komoditas udang yang memiliki harga ekonomis dan merupakan udang terbesar dibanding dengan udang jenis lain. Udang galah memiliki 2 habitat yaitu air tawar dan air payau dengan air tawar untuk pembesaran sedangkan air payau digunakan untuk pembenihan udang galah. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah Sungai Seruyan yang di wilayah Kecamatan Seruyan Hilir Kabupaten Seruyan Kalimantan Tengah berpotensi untuk budidaya udang galah. Berdasarkan letak geografis Sungai Seruyan di wilayah Seruyan Hilir berpotensi untuk budidaya udang galah, karena wilayah ini memiliki habitat udang galah yang memerlukan air tawar dan air payau. Terlebih berdasarkan wawancara 15 responden penangkapan udang galah di wilayah tersebut masih banyak mendapatkan udang galah dengan alat tangkap pancing, jala, dan bubu yang merupakan alat tangkap yang ramah lingkungan, sehingga kondisi ekosistem Sungai Seruyan masiih dalam keadaan baik. Minat masyarakat pun ada yang ingin membudidayakan udang galah, namun terkendala dengan modal dan minimnya pengetahuan tentang teknik budidaya udang galah. Selain itu, belum ada perhatian Dinas terkait dengan pelatihan budidaya udang galah dan menjaga ekosistem perairan di Sungai Seruyan. Berdasarkan potensi tersebut maka perlu adanya penelitian lanjutan terkait dengan kualitas air yang optimum di Sungai Seruyan.
PENGARUH PENAMBAHAN VITAMIN C DAN TEMULAWAK TERHADAP KELANGSUNGAN HIDUP DAN PERTUMBUHAN BENIH IKAN PATIN (PANGASIUS sp) DI KOLAM Mustaqiim Pangestu; Siti Rahmah
Jurnal Penelitian Belida Indonesia Vol 1, No 1 (2021): Jurnal Penelitian Belida Indonesia
Publisher : Jurnal Penelitian Belida Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59900/pbelida.v1i1.4

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penambahan vitamin C dan temulawak terhadap kelangsungan hidup dan pertumbuhan benih ikan patin (Pangasius sp) pada pakan komersial di Kolam. Penelitian ini dilaksanakan selama 3 (tiga) bulan, meliputi penyusunan proposal penelitian, seminar proposal, persiapan penelitian, aklimitasi, pembuatan pakan, pelaksanaan penelitian,penyusunan laporan, dan siding akhir. Penelitian ini dilakukan di desa Sungai Undang, RT 09/RW 02, Jl. Ais Nasution Kuala Pembuang II, Kecamatan Seruyan Hilir, Kabupaten Seruyan. Manajemen Penelitian meliputi persiapan, proses aklimitasi, seleksi benih, pembuatan serbuk temulawak, pemberian pakan, sampling awal dan akhir. Prosedur penelitian menggunakan 4 (empat) perlakuan dan 3 (tiga) ulangan. Rancangan percobaan yang digunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL). Pakan yang diberikan selama 42 hari pemeliharaan adalah campuran pelet komersial dengan vitamin C dengan dosis 500 mg dan ekstrak temulawak dengan dosis 100 g, yang diberikan dengan 3 kali sehari. selama penelitian dikumpulkan data kelangsungan hidup, pertumbuhan berat mutlak, pertumbuhan panjang mutlak, rasio konversi pakan dan kualitas air. parameter kualitas air yang diukur adalah suhu, ph, oksigen terlarut dan amoniak. Hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa penambahan vitamin C dan temulawak pada pakan ikan uji tidak berpengaruh terhadap pertumbuhan berat mutlak, pertumbuhan panjang mutlak, kelangsungan hidup dan rasio konversi pakan benih ikan patin (Pangasius sp).
PEDAPATAN USAHA KERUPUK AMPLANG IKAN TENGGIRI (Scomberomorus Commerson) DI KECAMATAN SERUYAN HILIR KABUPATEN SERUYAN Metika Sari; Lili Winarti
Jurnal Penelitian Belida Indonesia Vol 2, No 2 (2022): Jurnal Penelitian Belida Indonesia
Publisher : Jurnal Penelitian Belida Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59900/pbelida.v2i2.97

Abstract

Kecamatan seruyan hilir khususnya Desa Sungai Undang memiliki potensi yang cukup besar pada industri olahan ikan, salah satu inovasi baru yaitu berupa kerupuk amplang ikan tenggiri. penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pendapatan dan nilai R/C usaha pengolahan kerupuk amplang. Penelitian ini telah dilaksanakan pada bulan Februari-April 2021, adapun responden dalam penelitian berjumlah 15 responden yang diambil secara sensus. metode dasar yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriftif kualitatif dan analisis biaya untuk pendapatan dan R/C. Hasil penelitian menunjukkan rata-rata pendapatan yang diperoleh dalam satu kali produksi adalah Rp 65.833 dengan nilai R/C sebesar 1,2 hal ini terbilang sangat kecil mengingat usaha kerupuk amplang yang dilakukan merupakan usaha yang baru dan belum banyak melalukan produksi.
INSIDENSI EKTOPARASIT PROTOZOA PADA IKAN AIR TAWAR DI KECAMATAN SERUYAN HILIR Sri Herlina; Ifisar Rozikin; Tina Purnamasari; Yudi -
Jurnal Penelitian Belida Indonesia Vol 2, No 1 (2022): Jurnal Penelitian Belida Indonesia
Publisher : Jurnal Penelitian Belida Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59900/pbelida.v2i1.52

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui tingkat insidensi ektoprasit protozoa pada ikan air tawar dan jenis-jenis ektoparasit apa saja yang menginginfeksi ikan air tawar serta seberapa besar tingkat serangan ektoparasit terhadap ikan di Kecamatan seruyan Hilir. Penelitian dilaksanakan pada bulan Maret- April 2022. Metode pemeriksaan sampel adalah Metode Scraping yaitu melakukan pengerokan lendir dari kulit ikan dan Metode Biopsi yaitu mengambil sebagian dari jaringan insang. Analisa deskriptif digunakan untuk mengambarkan tingkat serangan ektoprasit protozoa pada air tawar. Ada 3 jenis ektoprasit protozoa yang ditemukan pada ikan sampel yang ada di Kecamatan Seruyan Hilir yaitu jenis parasit Oodinium sp., Tricodina sp. dan Chilodonella sp. Nilai Insidensi pada ikan Nila maupun Ikan Patin, yaitu sebesar (100%) masuk dalam kategori selalu (terinfeksi sangat Parah) dengan jenis parasit Oodinium sp. Nilai Intensitas tertinggi pada ikan Nila dan Patin jumlah tertinggi adalah jenis ektoparasit Oodinium sp. Nila (10,5 ind/ekor) dan ikan Patin (16,5 ind/ekor)
ANALISIS STRATEGI PEMASARAN HASIL OLAHAN IKAN TENGGIRI DI DESA SUNGAI UNDANG, KECAMATAN SERUYAN HILIR Darmono *; Aab Supriyadi; Andi Perdana Putra
Jurnal Penelitian Belida Indonesia Vol 3, No 1 (2023): Jurnal Penelitian Belida Indonesia
Publisher : Politeknik Seruyan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59900/pbelida.v3i1.128

Abstract

Strategi pemasaran merupakan salah satu cara untuk memperkenalkan produk kepada konsumen, hal ini penting karena akan berhubungan dengan keuntungan yang ingin dicapai oleh perusahaan. Strategi pemasaran akan berjalan dengan optimal jika didukung oleh perencanaan yang terstruktur dengan baik untuk internal maupun eksternal perusahaan atau organisasi. Maka kegiatan pengembangan produk dapat dilakukan dengan baik apabila perusahaan senantiasa berinteraksi dengan konsumen untuk mengetahui keinginan dan kebutuhan konsumen. Pengembangan produk yang dilakukan berupa pengembangan kualitas, desain, kemasan, dan pelayanan yang diberikan kepada konsumen, serta pemasaran produk olahan kerupuk ikan tenggiri. Pengembangan produk olahan kerupuk ikan tenggiri sangat diperlukan untuk membuat konsumen lebih tertarik dengan produk olahan kerupuk ikan tenggiri yang dihasilkanKata Kunci : Strategi Pemasaran, Konsumen, produk olahan kerupuk ikan tenggiri

Page 1 of 4 | Total Record : 38