cover
Contact Name
Nia Kania
Contact Email
niakania.edupedia@gmail.com
Phone
+6282214483006
Journal Mail Official
jcos.edupedia@gmail.com
Editorial Address
https://journals.eduped.org/index.php/jcos/about/editorialTeam
Location
Kab. majalengka,
Jawa barat
INDONESIA
Journal of Community Service (JCOS)
Published by Edupedia Publisher
ISSN : 29856701     EISSN : 2964853X     DOI : 10.56855
Focus and Scope Articles published in JCOS: Journal of Community Service based on research such as Participatory Action Research, Asset-Based Community Development, Community-Based Research, Service Learning, Community Development. Service activities are organized into activities aimed at improving the welfare of the community. The purpose of publishing this journal is to disseminate conceptual thoughts or ideas and research results that have been achieved in the field of community service.
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 8 Documents
Search results for , issue "Vol. 2 No. 4 (2024)" : 8 Documents clear
Upaya Rebranding Sebagai Bentuk Kepedulian Terhadap UMKM Idhom, Mohammad; Priananda, Arya Mahardika; Raynaldi, Achmad; Halim, Rahman Nur; Pamungkas, Syahrul Ardi; Wardana, Azel Christian
Journal of Community Service (JCOS) Vol. 2 No. 4 (2024)
Publisher : EDUPEDIA Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56855/jcos.v2i4.1112

Abstract

Artikel ini membahas tentang upaya rebranding jamu tradisional sebagai bentuk kepedulian terhadap UMKM. Jamu merupakan bagian dari warisan budaya di Indonesia yang saat ini keberadaannya kurang mendapat perhatian di kalangan masyarakat. Selain itu, di era sekarang ini industri jamu tradisional mendapatkan tantangan dalam mempertahankan relevansinya di pasar yang semakin kompetitif. Upaya rebranding ini merupakan salah satu cara untuk memperkenalkan kembali jamu tradisional kepada konsumen masa kini dan tetap mempertahankan kearifan budaya. Rebranding berpotensi memberikan dampak positif bagi pelaku UMKM khususnya pada jamu tradisional ini, seperti menarik minat para konsumen, membantu meningkatkan penjualan, memenuhi perubahan tren pasar, memperluas pasar, membangun hubungan dengan konsumen, mengukuhkan posisi dalam industri yang kompetitif, serta menyadarkan calon konsumen akan pentingnya mempertahankan budaya lokal yang ada di Indonesia. Rebranding ini juga memberikan solusi bagi pelaku UMKM dalam meningkatkan kualitas produk terutama pada tampilan kemasan yang lebih menarik. Namun, ada beberapa tantangan dalam proses rebranding jamu tradisional seperti, pemahaman pasar yang berubah dan selera konsumen yang mulai berubah. Mengingat dengan adanya perkembangan zaman, membuat pola pikir konsumen mulai terbiasa dengan produk-produk modern. Selain itu juga, kurangnya pemahaman teknologi membuat pemasaran produk lebih sempit dan menyebabkan minimnya kesadaran konsumen modern akan keberadaan jamu tradisional. Meskipun ada beberapa tantangan yang dihadapi, seperti masalah pola pikir konsumen dan kurangnya pemahaman teknologi, langkah-langkah yang tepat dapat diambil untuk mengatasi hambatan tersebut. 
Mengabdikan Diri Dalam Upaya Membangun Desa Berkelanjutan Arya Mahardika Priananda; Ikaningtyas , Maharani
Journal of Community Service (JCOS) Vol. 2 No. 4 (2024)
Publisher : EDUPEDIA Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56855/jcos.v2i4.1143

Abstract

Artikel ini membahas tentang upaya mahasiswa KKN-T MBKM dalam membangun desa secara berkelanjutan. Kuliah Kerja Nyata (KKN) merupakan bentuk pengabdian mahasiswa yang menggunakan metode memperkenalkan dan memberikan pengalaman bekerja dan belajar dalam memberdayakan masyarakat. Dengan begitu, mahasiswa diminta untuk mengimplementasikan ilmu yang telah didapat selama menempuh ilmu di perguruan tinggi  kepada masyarakat. Bukan hanya pengabdian, KKN juga dapat dijadikan wadah oleh para mahasiswa untuk memperluas pengetahuan, mendapat pengalaman yang belum pernah mereka dapat, menyatu dengan masyarakat luas, dan juga mengasah sosft skills serta hard skills. Selama menyatu dengan masyarakat, mahasiswa dapat belajar berkomunikasi, menyelesaikan masalah, dan bekerja sama mengerjakan program kerja yang mereka rencanakan. Mahasiswa diharapkan  berkontribusi dalam Pembangunan desa yang lebih maju, berkelanjutan, dan mandiri. Pada kegiatan KKN ini, mahasiswa berkesempatan untuk membantu salah satu desa yang terletak di Kabupaten Jombang yaitu Desa Wonosalam. Desa Wonosalam berletak kurang lebih 35 km dari pusat Kabupaten Jombang. Jika dilihat dari letak geografisnya, Desa Wonosalam berada di kaki dan lereng Gunung Anjasmoro dengan ketinggian rata-rata 500-600 mdpl. Dengan ini Desa Wonosalam memiliki beberapa karakteristik seperti daerah dengan wilayah pegunungan dengan iklim yang sejuk dan udara bersih, sehingga menjadikan desa ini berpotensi sebagai tempat bercocok tanam dan kawasan pariwisata.  
SOSIALISASI “ISI PIRINGKU” PADA SISWA KELAS 3 SDN 1 KEDUNGPELUK SIDOARJO Arum, Dewi Puspa; Wulandari, Nurul Nur Rohmawati; Darmawan, Marcellinus Aditya Vitro; Purwatitisari, Nursavita
Journal of Community Service (JCOS) Vol. 2 No. 4 (2024)
Publisher : EDUPEDIA Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56855/jcos.v2i4.1148

Abstract

Sosialisasi "Isi Piringku" bertujuan untuk meningkatkan pemahaman gizi seimbang pada siswa kelas 3 SDN 1 Kedungpeluk, Sidoarjo. Kegiatan ini dilakukan melalui metode interaktif termasuk video edukatif dan presentasi langsung. Hasil pre-test dan post-test menunjukkan peningkatan signifikan dalam pemahaman siswa tentang pentingnya pola makan yang sehat dan seimbang. Peningkatan ini menunjukkan keberhasilan sosialisasi dalam memperkenalkan konsep gizi seimbang kepada anak-anak. Diharapkan, pengetahuan yang diperoleh dapat diterapkan dalam kehidupan sehari-hari dan disebarluaskan kepada keluarga dan teman-teman mereka.
SOSIALISASI DAN IMPLEMENTASI BUDIDAYA TANAMAN KANGKUNG MENGGUNAKAN HIDROPONIK SISTEM SUMBU UNTUK MENINGKATKAN PRODUKSI PANGAN DUSUN KEMBANGSORE DESA MOJOWANGI Rachmad, Amalia Ramadhani; Mudhalifah, Wanda; Maharani, Dyandra Prita; Kartikea, Dhian Satria Yudha
Journal of Community Service (JCOS) Vol. 2 No. 4 (2024)
Publisher : EDUPEDIA Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56855/jcos.v2i4.1154

Abstract

Sebagian besar masyarakat Desa Mojowangi bermata pencaharian di sektor pertanian, namun produksi sayuran masih rendah bahkan tidak dibudidayakan karena pertanian hanya berfokus pada jagung dan padi. Sementara itu, banyak ruang untuk pengembangan pertanian yang memanfaatkan pekarangan rumah.  Tujuan dari program ini adalah untuk mencapai ketahanan pangan yang independen serta meningkatkan aspek ekonomi di dalam rumah tangga. Hidroponik merupakan cara bercocok tanam dengan media lain selain tanah dan memanfaatkan pemberian nutrisi yang maksimal terhadap tumbuhan. Metode yang digunakan alam dalam program ini adalah digunakan dalam program ini adalah sosialisasi program, pelatihan dan praktik pembuatan hidroponik dan pendampingan serta evaluasi kegiatan. Hasil dari program yang dijalankan adalah keterlibatan langsung masyarakat dengan kelanjutan perawatan tanaman hidroponik dari implementasi kegiatan yang sudah dilaksanakan pada program sosialisasi.
WEBINAR IBU BEKERJA IBU BAHAGIA UNTUK MENGATASI RASA BERSALAH PADA IBU BEKERJA DENGAN BIJAK Fatimatuzzahra, Fatimatuzzahra
Journal of Community Service (JCOS) Vol. 2 No. 4 (2024)
Publisher : EDUPEDIA Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56855/jcos.v2i4.1171

Abstract

Ibu bekerja dituntut untuk dapat adil dan berperan aktif pada kedua perannya, serta diharapkan tidak melepaskan tuntutan sesuai dengan kodratnya yaitu mengurus rumah tangga, termasuk mengasuh dan mendidik anak di dalamnya. melakukan dua peran sekaligus dalam waktu yang bersamaan akan memunculkan konflik yang sering disebut dengan konflik peran ganda. Guilty feeling atau perasaan bersalah merupakan salah satu emosi yang sering dialami oleh ibu yang bekerja. Perasaan ini biasanya muncul karena adanya konflik antara tanggung jawab profesional dan kebutuhan untuk memberikan perhatian kepada keluarga. Perasaan bersalah yang terus-menerus juga dapat berdampak negative pada kesehatan mental ibu, serta mempengaruhi kualitas hubungan dengan anak. Berdasarkan informasi tersebut, maka dibuatlah suatu pengabdian masyarakat dengan media daring tentang ibu bekerja ibu bahagia yang diperlukan untuk mengatasi rasa bersalah pada ibu bekerja. Psikoedukasi ini bertujuan untuk memberikan informasi untuk mengatasi rasa bersalah pada ibu bekerja dan menjadi ibu yang Bahagia.
PENDIDIKAN DENGAN PENGABDIAN KULIAH KERJA NYATA DI KELURAHAN BULUH KASAP Kurniawan, Hikmal; Irawati, Suci; Amalia, Siska; Rohani, Siti; Lisman , Muhammad; Hudi, Ilham
Journal of Community Service (JCOS) Vol. 2 No. 4 (2024)
Publisher : EDUPEDIA Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56855/jcos.v2i4.1181

Abstract

A golden Indonesia in 2045 has become the hope of the Indonesian people, this is not without reason because Indonesia is experiencing a demographic bonus for the productive age group. Of course, the young people of Indonesia can continue the leadership of the nation and are able to be creative, independent and innovative. However, this will actually backfire if young people are unable to work and their thinking is damaged by pornographic videos, online gambling, drugs and bullying which robs the future of the nation's young generation. So, to help reduce the occurrence of this problem, we implemented a drug education program involving MAS Al-Huda teachers, the Head of BNN, and the Head of Buluh Kasap Subdistrict in outreach activities about the dangers of drugs and the dangers of bullying at school. Through education about the dangers of drugs and bullying, as well as trying to equip young people with the necessary knowledge and skills so that they can avoid these risks and focus on developing their potential positively. It is hoped that with this outreach, the younger generation will be better prepared to face challenges and contribute optimally to the nation's development in the future.
Wolffia APLIKASI PEMANFAATAN Wollfia arrhiza DALAM MENINGKATKAN PRODUKTIVITAS USAHA BUDIDAYA IKAN MAS KELOMPOK TANI AEK GUAM SEJAHTERA DI DESA BULUMARIO, KABUPATEN TAPANULI SELATAN Mahaji, Toga; Huda, Mhd Aidil; Adiprayoga, Shofian Nanda; Harahap, Angelia; Nasution, Zakiyah; Syahfitri, Dina; Alawiyah, Erin
Journal of Community Service (JCOS) Vol. 2 No. 4 (2024)
Publisher : EDUPEDIA Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56855/jcos.v2i4.1189

Abstract

Tingkat kesejahteraan dari suatu usaha dapat dilihat dari pendapatan dan pengeluaran yang seimbang bagi Kelompok Tani Aek Guam Sejahtera di desa Bulumario, kabupaten Tapanuli Selatan. Salah satu penekanan pengeluaran manajemen pakan ikan mas berupa pemberian alternatif pakan limbah alami, salah satunya dengan pemanfaatan Wolffia arrhiza pada pakan ikan mas di usaha budidaya ikan mas Kelompok Tani Aek Guam Sejahtera. Tujuan pengabdian ini melihat pengaruh aplikasi pemanfaatan Wolffia arrhiza dalam meningkatkan produktivitas usaha budidaya ikan mas Kelompok Tani Aek Guam Sejahtera di desa Bulumario Kabupaten Tapanuli Selatan. Metode pengabdian ini meningkatkan pengetahuan peternak dalam penerapan serta menyusun ransum dengan mengaplikasikan Wolffia arrhiza yang bernutrisi protein tinggi dan bahan yang murah dan mudah tersedia dan membantu meningkatkan pendapatan dan kesejahteraan usaha ikan mas itu sendiri. Kegiatan pengabdian ini dimulai dengan melakukan pendekatan system fokusgroup discussion (FGD), Participal rural Appraisal (PRA) dan dilanjutkan dengan penyuluhan, percontohan dan penerapan langsung oleh kelompok tani Aek Guam Sejahtera (Workshop). Partisipasi dan motivasi kelompok petani peternak dalam mengikuti serangkaian kegiatan pengabdian sangat tinggi. Karena selama ini belum pernah dilakukan pembinaan yang berkaitan dengan aspek teknis serta manajemen nutrisi dari terapan aplikasi pemanfaatan Wolffia arrhiza pada pakan ikan mas dalam usaha budidaya ikan mas Kelompok Tani Aek Guam Sejahtera, desa Bulumario,kecamatan Sipirok, Kabupaten Tapanuli Selatan.  
Pemanfaatan Limbah Tahu Tempe Menjadi Pupuk Organik Di Kelurahan Bukit Batrem Sholihat, Neng; Haikal, Tengku Fikri; Putry, Andini Henita; Miftahulhusna, Miftahulhusna
Journal of Community Service (JCOS) Vol. 2 No. 4 (2024)
Publisher : EDUPEDIA Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56855/jcos.v2i4.1192

Abstract

Pembuatan tahu dan tempe menghasilkan limbah yang cukup banyak terutama limbah cair. Limbah tahu dan tempe ini apabila dibuang ke lingkungan tanpa diolah terlebih dahulu dapat menimbulkan bau yang tidak sedap dan suasana yang tidak menyenangkan. Oleh karena itu tujuan dari kegiatan pengabdian ini adalah mengolah limbah tahu cair menjadi pupuk organik dengan cara fermentasi. Penelitian yang dilakukan oleh mahasiswa KKN kelompok 44 Universitas Muhammadiyah Riau di kecamatan Bukit Batrem yaitu pemanfaatan limbah tahu dan tempe menjadi pupuk organik kecamatan Bukit Batrem yang terletak di Kota Dumai. dan masyarakat disana berprofesi sebagai petani tahu dan tempe, dan masyarakat disana mempunyai permasalahan yaitu pembuangan limbah tahu dan tempe sehingga semua aktifitas masyarakat disana terganggu, mahasiswa KKN Kelompok 44 Universitas Muhammadiyah Riau memanfaatkan limbah tahu dan tempe untuk dijadikan pupuk organik untuk penanaman benih sayuran misalnya benih cabai dan terong, dimana dalam proses pembuatan pupuk organik EM 4 menggunakan dolonit dan gula merah kemudian difermentasi selama 14 hari. Setelah dua minggu, pupuk organik sudah dapat digunakan untuk menyuburkan tanaman oleh masyarakat di Kecamatan Bukit Batrem, Dumai Timur, Riau Indonesia. Kegiatan ini melibatkan 13 mahasiswa KKN dan ibu-ibu PKK sebagai perwakilan masyarakat Kecamatan Bukit Batrem. Bentuk evaluasi ini dilakukan secara berkala dengan melakukan kunjungan, menjelaskan proses fermentasi.

Page 1 of 1 | Total Record : 8